• Tidak ada hasil yang ditemukan

Syaraf sensoris

D. Uji Coba Instrumen Penelitian

Kuesioner persepsi orang tua terhadap pendidikan anak usia dini perlu

untuk diuji coba terlebih dahulu. Hasil uji coba diolah untuk mengetahui

reliabilitas dan validitas kuesioner persepsi orang tua terhadap pendidikan anak

usia dini. Tempat uji coba alat yaitu di Taman Kanak-kanak dan Kelompok

Bermain “Ceria” Yogyakarta pada tanggal 7-13 Oktober 2006. Peneliti memilih

tempat ini karena responden memiliki karakteristik yang hampir sama dengan

responden di tempat penelitian. Kuesioner uji coba dapat dilihat pada lampiran 3

halaman 94. Berikut ini akan di paparkan proses pengujian reliabilitas dan

validitas.

1. Validitas Instrumen

Kualitas suatu alat tampak dalam taraf kesukaran, taraf

pembeda, taraf reliabilitas, juga dapat nampak pada taraf validitasnya.

(Masidjo, 1995: 242). Validitas sendiri adalah “taraf sejauh mana suatu

alat mampu mengukur apa yang dianggap orang seharusnya diukur

oleh alat tersebut.” (Furchan, 1982: 281). Peneliti menggunakan

validitas empiris yaitu validitas yang diperoleh bedasarkan pengalaman

(Arikunto, 1986: 58). Kuesioner ini dikatakan valid jika sesuai dengan

kriterium dengan taraf signifikansi 5%. Peneliti menggunakan dua cara

penghitungan yaitu menghitung secara manual dan menghitung dengan

bantuan program SPSS for Windows SPSS 11.0 Production Facility. Penghitungan validitas per item atau perbutir secara manual yaitu

(X) dengan skor total aspek (Y) yang kemudian dihitung dengan

menggunakan rumus korelasi Product Moment dengan angka kasar.

Rumus untuk menghitung validitas per butir dengan rumus korelasi

Product Momentangka kasar adalah sebagai berikut :

rxy =

  



2 2 2 2 ) ( ) ( X N Y Y X N Y X XY N Keterangan :

rxy = koefisien validitas per butir/item

N = jumlah responden

X = skor item

Y = skor total per aspek

Peneliti melampirkan contoh perhitungan secara manual

validitas per butir di lampiran 4 halaman 98.

Azwar (1999: 45) menyatakan bahwa untuk menguji kesahihan

suatu item kuesioner yang menggunakan skala psikologi sebaiknya

digunakan patokan koefisien korelasi min 0,30 dengan taraf

signifikansi 5%. Langkah pertama, penghitungan validitas, peneliti

menggunakan bantuan pogram SPSS for Windows SPSS 11.0 Production Facility . Hasil dari program ini terdapat 15 item yang dinyatakan valid, 4 item tidak valid, dan 25 item mendapat tanda “a”

(cannot be computed at least one of the variables is constant).Jumlah total item adalah 44 item. Tabulasi hasil pengolahan program ini dapat

dosen pembimbing serta beberapa dosen yang lain menyimpulkan

bahwa butir item dengan tanda (“a”) ini muncul diduga karena jumlah

pilihan jawaban yang terbatas yaitu “setuju” dan “tidak setuju”.

Langkah kedua, peneliti mencoba menghitung validitas butir ini secara

manual. Pada dasarnya hasil perhitungan secara manual menunjukkan

hasil yang sama dengan hasil program SPSS. Namun untuk item yang

bertanda “a” pada program SPSS bila dihitung secara manual

menghasilkan koefisien 0. Teknik lain yang digunakan untuk

mempertanggungjawabkan validitas 25 butir item yang bertanda ”a”

ditempuh dengan menggunakan validitas konstruk. Validitas konstruk

adalah suatu validitas yang menunjukkan sampai di mana isi suatu alat

pengukur sesuai dengan suatu konsep atau konstruksi teoritis yang

mendasari disusunnya suatu alat. (Masidjo, 1995: 244). Arikunto

berpendapat bahwa validitas konstruk adalah validitas yang didasarkan

pada hasil pemikiran (Arikunto, 1986: 58). Pada akhir proses ini

dengan beberapa pertimbangan yang telah dikonsultasikan dengan

dosen pembimbing peneliti memutuskan bahwa butir item yang

mencapai koefisien korelasi 0,225 layak untuk direvisi dan

dipertahankan. Dari keseluruhan proses ini maka diperoleh 40 item

yang layak untuk digunakan sebagai alat penelitian. Kuesioner

penelitian dapat dilihat dalam lampiran 6 halaman 103. Adapun

Tabel 2

Kisi-kisi Kuesioner Persepsi Orang Tua terhadap

Aspek-aspek Perkembangan dalam Pendidikan Anak Usia Dini yang Menjadi Alat Penelitian

No Aspek Nomor Item Jumlah

Item Favorable Unfavorable

1. Aspek perkembangan fisik-motorik

1, 2, 3, 5, 7 4, 6, 8 8 item 2. Aspek perkembangan kognitif 13 9, 10, 11, 12 5 item 3. Aspek perkembangan emosi

dan harga diri.

14, 16, 17 15, 18 5 item 4. Aspek perkembangan bahasa

dan literasi.

19, 21, 22, 20, 23, 24 6 item 5. Aspek perkembangan

kreativitas dan daya cipta.

29 25, 26, 27, 28 5 item 6. Aspek perkembangan moral 31, 32, 33 30, 34 5 item 7. Aspek perkembangan sosial 37, 38 35, 36, 39, 40 6 item

Total 40 item

2. Reliabilitas Instrumen

Reliabilitas dan validitas diperlukan bagi suatu alat penelitian.

Reliabilitas sendiri dapat diartikan sebagai “taraf sampai dimana suatu

tes mampu menunjukkan konsistensi hasil pengukuran yang

diperlihatkan dalam taraf ketepatan dan ketelitian hasil.” (Masidjo,

1995: 209). Dalam penelitian ini peneliti akan menggunakan metode

belah dua atau Split-Half Method . Hasil dari dua belahan tersebut yaitu item-item bernomor gasal dan genap akan dikorelasikan dengan

teknik korelasi Product Moment dari Pearson .Hasil koefisien korelasi ini perlu dikoreksi lagi dengan menggunakan rumus Spearman-Brown

sehingga didapat koefisien korelasi satu tes atau secara utuh (Masidjo,

1995: 219).

Perhitungan reliabilitas kuesioner dapat ditentukan dengan

rumus-rumus sebagai berikut :

a. Menghitung koefisien korelasi skor item ganjil dan skor item

genap dengan teknik Product-Moment :

Formulanya : rxy =

  



2 2 2 2 ) ( ) ( X N Y Y X N Y X XY N Keterangan :

rxy : Korelasi skor-skor total belahan ganjil

genap

X : Skor belahan ganjil

Y : Skor belahan genap

N : Jumlah subjek

b. Menggunakan metode Belah Dua (Split-half method) dan rumus metode ini menggunakan rumus Spearman-Brown: Formulanya :

rtt = gg gg r  1 2 Keterangan :

rtt : Koefisien reabilitas tes keseluruhan

persepsi orang tua terhadap pendidikan anak

usia dini.

rgg : Koefisien r Person kelompok item ganjil

dan genap.

Berdasarkan perhitungan secara manual maka atas dasar

signifikasi 5% untuk N = 18 dituntut rxy = 0,46. Koefisien reliabilitas

yang diperoleh rtt = 0,46. Jadi taraf reliabilitas kuesioner Persepsi

Orang Tua Siswa Happy Bear Preschool Yogyakarta Tahun Ajaran

2006/2007 Yogyakarta Terhadap Aspek Perkembangan dalam

Pendidikan Anak Usia Dini Kelompok Usia 1-4 tahun ternyata

signifikan pada taraf signifikansi 5%. Tabulasi hasil uji coba baik per

item maupun per aspek dapat dilihat pada lampiran 7 halaman 107.

Hasil ini dapat diinterpretasikan cukup reliabel berdasarkan tabel

Tabel 3.

Daftar Indeks Koefisien Korelasi

Koefisien Korelasi Klarifikasi 0,91 - 1,00 0,71 – 0,90 0,41 – 0,70 0,21 – 0,40 Negatif – 0,20 Sangat tinggi Tinggi Cukup Rendah Sangat rendah

Dokumen terkait