• Tidak ada hasil yang ditemukan

BAB IV METODE PENELITIAN

4.6. Teknik Analisis Data

5.1.3. Obyek Dan Daya Tarik Wisata (ODTW) Di Kabupaten Sleman

5.1.3.4. Wisata Minat Khusus

Diantara ketiga daya tarik wisata yang ada, terdapat satu lagi daya tarik wisata yang disebut wisata minat khusus. Sesuai dengan namanya wisata ini diperlukan prasarat tertentu dan tidak semua orang tertarik atau bisa melakukan wisata minat khusus ini. Wisata minat khusus ini biasanya berbentuk petualangan (adventure) pada suatu obyek wisata alam sperti arung jeram, lompat dari ketinggian, selurur sungai bawah tanah; atau juga minat untuk mengetahui atau bisa melakukan suatu produk souvenir tertentu, misalnya kerajinan, batik, topeng dan sebagainya.

Wisata minat khusus di Kabupaten Sleman banyak ragamnya antara lain petualangan di lereng Merapi dengan menggunakan jeep atau trail yang dikenal dengan lava tour Merapi dan wisata kerajinan di desa wisata.

1. Petualangan (Adventure) lava tour merapi

Petualangan dengan format wisata Lava Tour Merapi dengan Jeep saat ini menjadi wisata petualangan yang paling menarik dan diminati wisatawan baik wisatawan nusantara mupun mancanegara. Banyak perusahaan besar menggunakan paket wisata petualangan Merapi lava tour dengan Jeep ini sebagai media outbound dan refreshing para karyawannya. Para wisatawan diajak menikmati secara langsung sisa lahar dingin erupsi gunung merapi. Menyusuri pedesaan dan sungai melihat hamparan pasir dan bebatuan besar disepanjang rute lava tour.

Paket wisata lava Tour dengan kendaraan jeep merupakan wisata offroad yang sangat mengesankan dan tak terlupakan. Rute wisata merapi lava tour diantaranya Kaliurang, kali adem, museum merapi, makam mbah maridjan, desa Srunen, batu alian, desa Kepuh harjo, Klangon, Pentingsari, Kali Kuning dan Kali Gendol.

Tabel. 5.15. Adventure Lava Tour

INFORMASI UMUM

 Nama Objek Wisata Adventure Lava Tour

 Lokasi Cangkringan Sleman Yogyakarta

 Jenis Objek Wisata minat khusus petualangan  Deskripsi objek

Merupakan jalur lahar merapi pada saat terjadi erupsi. Sungai-sungai yang dulu dilalui oleh lahar dingin Merapi bisa dilalui dengan jeep

Statuspengembangan Sudah Berkembang Daya Tarik

 Daya tarik utama Jalur atau Trip bekas lahar erupsi Merapi

Keragaman dayatarik tarik

Terdapat track yang sudah diatur dan terdapat beberapa destinasi yang bisa dikunjungi dengan jeep atau trail. Tersedia souvenir berupa bunga eidelweis yang tidak bisa layu.

Potensi SosialBudaya Masyarakat dapat terlibat dalam penyediaan jeep dan trail,beserta souvenir dan oleh-oleh khas lereng Merapi.

Aksesibilitas

Masuk dalam kawasan Volcano tour Merapi di desa Umbulharjo, bisa melalui jl Kaliurang setelah sampai pertigaan sebelum loket retribusi belok ke kanan. Tersedia rambu-rambu yang cukup memandu.

Sarana dan Prasarana Masih kurang memadai Aspek Pasar Nasional dan Internasional

Investasi Belum ada

Sumber : diolah dari hasil observasi dan dokumentasi

2. Desa Kerajinan

Meskipun bisa dikategorikan sebagai wisata buatan namun wisata kerajinan ini juga termasuk wisata minat khusus, karena di desa wisata ini hanya orang yang

mempunyai minat khusus tertarik dengan wisata ini. Di desa wisata kerajinan tersebut wisatawan dapat melakukan kegiatan belajar membuat produk-produk kerajinan tertentu khususnya yang terbuat dari bambu.

Desa wisata Brajan terletak di Sendangagung Minggir Sleman Yogyakarta. Asal mula desa ini diambil dari nama Kyai Brojo Setiko yang merupakan cikal bakal atau orang yang pertama menetap di desa tersebut. Walaupun Brajan hanya sebuah desa kecil, namun masyarakatnya telah memiliki karya yang tidak hanya dikenal di Indonesia, namun juga telah menembus pasar internasional. Karya yang khas dari desa ini adalah kerajinan bambu.

Kerajinan Bambu merupakan salah satu industri kreatif di Kabupaten Sleman yang memiliki nilai seni dan budaya yang sangat tinggi serta digemari banyak wisatawan baik nusantara maupun mancanegara. UKM Kerajinan Bambu merupakan icon Dusun Brajan sebagai Desa Wisata Budaya dan Sentra Kerajinan Bambu di Kabupaten Sleman. Lokasi Workshop UKM terletak di Dusun Brajan Desa Sendangagung Kecamatan Minggir Kabupaten Sleman atau sebelah barat Kota Yogyakarta. Beberapa UKM merupakan Mitra Binaan PT JASA RAHARDJA, Universitas Islam Indonesia dan didukung oleh DIKTI RI dengan pengembangan pada aspek desain, teknologi produksi dan pemasaran. Produk-produk UKM Brajan sangat digemari karena memiliki keunggulan pada kualitas dan seni yang tinggi (high quality). Keunggulan Produk Bambu brajan pada desain produk yang selalu baru dan senantiasa mengikuti trend market eskpor karena di desain oleh desainer profesional. Proses produksi UKM di brajan didukung dengan ketersediaan lebih dari 100 perajin dan teknologi produksi, pengawetan dan pengeringan bambu yang efektif, efisien dan ramah lingkungan. Siap melayani berbagai pesanan (order) dalam jumlah besar via langsung dan online melalui website.

Tabel. 5.16. Desa Kerajinan

INFORMASI UMUM

 Nama Objek Desa Wisata Kerajinan Mbrajan

 Lokasi Desa Sendangagung Kecamatan Minggir  Jenis Objek Wisata minat khusus kerajinan

 Deskripsi objek

Di desa Brajan sebagai besar penduduknya mempunyai mata pencaharian sebagai perajin bambu. Awalnya jenis kerajinan yang dihasilkan tidak banyak jenisnya, hanya berupa besek dan ceting atau tempat nasi. Namun seiring dengan perkembangan jaman kerajinan bambu mengalami deversifikasi hingga saat ini. telah menghasilkan lebih dari 110 jenis kerajinan bambu. Disamping menjual produk, wisatawan juga diberi kesempatan untuk mengikuti workshop pembuatan produk kerajinan.  Statuspengembangan Baru berkembang

Daya Tarik

 Daya tarik utama

Workshop membuat kerajinan dari bambu yang dilakukan dengan singkat, wisatawan pulang dengan sudah

membahwa hasil kerajinanya.  Keragaman dayatarik tarik

Banyak produk kerajinan bambu yang bisa dihasilkan oleh wisatawan ketika mengikuti workshop, daya tariknya adalah mengikuti workshop kerajinan sekaligus menikmati suasana pedesaan.

Potensi SosialBudaya Melibatkan banyak tenaga kerja dan sumber dayamasyarakat, tenaga kerja dan instruktur menjadi potensi sosial budaya.

Aksesibilitas

Dari kota Yogyakarta ambil jalan yang mengarah ke Godean dan Minggir, sesampai di perempatan Minggir belok kanan menuju desa Sendangagung.

Sarana dan Prasarana Jalan halus beraspal dan terdapat rambu-rambu petunjuk jalan yang lengkap.

Aspek Pasar Pasar sudah ada baik internasional maupun nasional Investasi Masyarakat, belum ada sektor swasta