• Tidak ada hasil yang ditemukan

FAKTOR-FAKTOR YANG MENDORONG AREMANIA MENONTON ACARA SPIRIT FOOTBALL DI METRO TV(Studi pada Suporter Aremania Korwil Mulyorejo Malang)

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2017

Membagikan "FAKTOR-FAKTOR YANG MENDORONG AREMANIA MENONTON ACARA SPIRIT FOOTBALL DI METRO TV(Studi pada Suporter Aremania Korwil Mulyorejo Malang)"

Copied!
1
0
0

Teks penuh

(1)

FAKTOR-FAKTOR YANG MENDORONG AREMANIA MENONTON ACARA

SPIRIT FOOTBALL DI METRO TV(Studi pada Suporter Aremania Korwil

Mulyorejo Malang)

Oleh: IMRON ( 00220068 ) Communication Science Dibuat: 2006-06-16 , dengan 3 file(s).

Keywords: Aremania, acara spirit football

Penelitian ini dilakukan di Desa Mulyorejo Kecamatan Sukun Malang. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor-faktor yang mendorong aremania menonton acara Spirit Football di Metro TV dan untuk mengetahui manfaat yang diperoleh suporter aremania setelah menonton acara Spirit Football di Metro TV.

Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif karena penelitian ini hendak mendeskripsikan jawaban terhadap permasalahan penelitian secara detail seperti yang diungkapkan para respoden. Dalam penelitian ini pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan teknik wawancara, angket, dan dokumentasi. Wawancara dilakukan untuk mendapatkan data / informasi yang menjawab permasalahan dengan cara bertanya langsung kepada responden. Angket digunakan untuk mengetahui jumlah aremania yang menonton. Untuk teknik dokumentasi dilakukan dengan cara mencari buku-buku, dokumen-dokumen dan sebagainya yang berkaitan dengan obyek penelitian. Sedangkan analisa datanya menggunakan analisis domain dan yang dipilih sebagai fokus penelitian adalah domain rasional atau alasan (rationale) dengan memiliki hubungan semantik X merupakan alasan melakukan Y.

Adapun responden dalam penelitian ini adalah suporter arema (aremania) korwil Mulyorejo Malang. Untuk menentukan jumlah responden yang akan diteliti dengan menggunakan teknik purposive sampling.

Dari penelitian yang telah dilakukan dapat diketahui bahwa ada 2 faktor yang mendorong

aremania menonton acara Spirit Football di Metro TV, yakni faktor internal dan faktor eksternal. Faktor internal meliputi faktor untuk mencari hiburan dan informasi. Sedangkan faktor eksternal meliputi kemasan acara berupa gambar yang ditampilkan, audio / suara yang dihasilkan, format acara, set panggung, pemilihan jam tayang, penampilan presenter, dan gaya bicara presenter. Dari penelitian tersebut dapat disimpulkan bahwa faktor internal adalah faktor yang paling mendorong aremania menonton acara Spirit Football di Metro TV. Dengan adanya cuplikan pertandingan dari berbagai liga dan adanya gol-gol terbaik yang dihadirkan dalam acara Spirit Football di Metro TV. Adapun faktor eksternal, yakni cuplikan pertandingan dari berbagai liga yaitu, liga Spanyol, liga Perancis, liga Skotlandia, liga Jerman, liga Belanda, liga Italia, liga Argentina, dan liga Asia. Dan gol terbaik dari liga-liga tersebut yang dikemas dalam “goal of the

week” merupakan faktor yang mendorong suporter arema (aremania) dalam menonton acara

Referensi

Dokumen terkait

Dalam memproses layout, pengaturan dan penempatan berbagai unsur komposisi seperti misalnya huruf/teks, garis – garis, bidang, gambar/image dan sebagainya, untuk

Rencana ini harus menjabarkan scenario pengembangan kota dan pengembangan sektor bidang Cipta karya, usulan kebutuhan investasi yang disusun dengan berbasis demand

Setelah jelas bahwa kasus kejahatan terhadap kemanusiaan yang dilakukan oleh Joseph Kony masuk dalam yurisdiksi Mahkamah Pidana Internasional maka haruslah dilihat

Beny Yusrial adalah salah satu kontestan dalam pemilu legislatif DPRD Kota Bukittinggi yang telah di laksanakan, Beny Yusrial yang baru bergabung dengan Partai

itulah yang menjadi indikator bahwa anak tidak memahami konsep atas menyebutkan lambang huruf. Hal tersebut diakibatkan oleh persepsi anak terhadap bentuk huruf

Seluruh hukum yang ditetapkan Allah swt atas hamba-Nya dalam bentuk suruhan atau larangan adalah mengandung mas}lah}ah. Seluruh suruhan Allah bagi manusia untuk

Dengan skema perselingkuhan da- lam pernikahan yang dimiliki, anak mengetahui pasangan seperti apakah yang memiliki kecenderungan lebih besar untuk melakukan perselingkuhan,

Jadi dari perhitungan tenaga menurut WISN pada pramusaji IRNA teratai tidak sesuai dengan jumlah tenaga yang sesungguhnya pada IRNA teratai.. Menurut hasil perhitungan, jumlah