• Tidak ada hasil yang ditemukan

Perjudian menurut hukum pidana islam dan kitab Undang-Undang Hukum Pidana : Studi analisis komparasi unsur-unsur dan sanksi pidana perjudian

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2017

Membagikan "Perjudian menurut hukum pidana islam dan kitab Undang-Undang Hukum Pidana : Studi analisis komparasi unsur-unsur dan sanksi pidana perjudian"

Copied!
75
0
0

Teks penuh

(1)

PERJUDIAN MENURUT HUKUM PIDANA ISLAM DAN KITAB UNDANG-UNDANG HUKUM PIDANA TENTANG KRITERIA DAN ANCAMAN

PERJUDIAN

Skripsi

Diajukan untuk Memenuhi Persyaratan Memperoleh

Gelar Sarjana Hukum Islam ( SHI )

Oleh :

Abul A'la Almaududi 104043101308

KONSENTRASI PERBANDINGAN MADZHAB FIQIH

PROGRAM STUDI PERBANDINGAN MADZHAB HUKUM

FAKULTAS SYARIAH DAN HUKUM

UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SYARIF HIDAYATULLAH

JAKARTA

(2)

PERJUDIAN MENURUT HUKUM PIDANA ISLAM DAN KITAB UNDANG-UNDANG HUKUM PIDANA TENTANG KRITERIA DAN ANCAMAN

PERJUDIAN

Skripsi

Diajukan kepada Fakultas Syari’ah dan Hukum

untuk Memenuhi Persyaratan Memperoleh

Gelar Sarjana Hukum Islam ( SHI )

Oleh:

Abul A'la Almaududi

NIM: 104043101308

Di Bawah Bimbingan

Pembimbing I Pembimbing II

DR.H.Ahmad Mukri Aji, MA Nahrowi, S.H., MH.

KONSENTRASI PERBANDINGAN MADZHAB DAN HUKUM PROGRAM STUDI PERBANDINGAN MADZHAB FIQIH

FAKULTAS SYARI’AH DAN HUKUM

UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SYARIF HIDAYATULLAH JAKARTA

(3)

LEMBAR PERNYATAAN

Dengan ini saya menyatakan bahwa :

1. Skripsi ini merupakan hasil karya asli saya yang diajukan untuk memenuhi

salah satu persyaratan memperoleh gelar strata 1 di Universitas Islam Negeri (

UIN ) Syarif Hidayatullah Jakarta.

2. Semua sumber yang saya gunakan dalam penulisan ini telah saya cantumkan

sesuai dengan ketentuan yang berlaku di Universitas Islam Negeri ( UIN )

Syarif Hidayatullah Jakarta.

3. Jika di kemudian hari terbukti bahwa karya ini bukan hasil karya asli saya

atau merupakan hasil jiplakan dari karya orang lain, maka saya bersedia

menerima sanksi yang berlaku di Universitas Islam Negeri ( UIN ) Syarif

Hidayatullah Jakarta.

Jakarta, 2009

Abul A'la Almaududi

(4)

DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR... i

DAFTAR ISI ... iv

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah... 1

B. Pembatasan dan Perumusan Masalah ... 3

C. Tujuan dan Manfaat Penelitian... 4

D. Metode Penelitian ... 5

E. Tinjauan Kajian Terdahulu ... 7

F. Sistematika Penulisan ... 7

BAB II PERJUDIAN DALAM HUKUM PIDANA ISLAM A. Pengertian perjudian dan Dasar Hukum Larangannya ... 9

B. Pendapat Para Ulama Tentang Perjudian ... 14

C. Unsur-unsur Delik Perjudian ... 16

D. Ketentuan Pidana Perjudian ... 18

BAB III PERJUDIAN DALAM HUKUM PIDANA POSITIF A. Pengertian dan Jenis-jenis Perjudian ... 32

B. Unsur-unsur Perjudian Dalam KUHP... 33

(5)

D. Ancaman Pidana Perjudian ... 45 BAB IV ANALISIS PERBANDINGAN HUKUM

A. Analisis Perbandingan Unsur-unsur Perjudian dalam KUHP

dan Hukum Pidana Islam ... 53

B. Analisis Perbandingan Sanksi Pidana Perjudian dalam KUHP

dan Hukum Pidana Islam ... 57

BAB V PENUTUP

A. Kesimpulan ... 63

B. Saran ... 64

(6)

BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah

Masalah pejudian telah dikenal sejak lama sepanjang sejarah di tengah

masyarakat. Sejak zaman dahulu, masalah perjudian merupakan suatu kenyataan atau

gejalah sosial, yang berbeda hanyalah pandangan hidup dan cara permainannya.

Kehidupan masyarakat yang mempunyai tata aturan kehidupan, dengan arti

dan tujuan tertentu berusaha menanggulangi masalah ini. Usaha prefentif dan represif

oleh pemerintah pun telah dilakukan, namun perjudian terasa semakin menjamur di

tengah-tengah dan diseluruh lapisan masyarakat.

Karena bagaimanapun kenyataannya di dalam masyarakat, perjudian dapat

menimbulkan berbagai akibat negatif yang membahayakan dan meresahkan

masyarakat, seperti sering terjadinya pencurian, hancurnya kehidupan rumah tangga,

perkelahian, rusak moral generasi muda ( pemalas dan emosional ), serta identik

dengan maraknya penjualan minuman keras dan pelacuran ( mabuk-mabukan dan

perzinahan ).

Semua ini terjadi karena orang yang kalah berjudi akan goncang jiwanya dan

akan berusaha untuk mendapatkan gantinya dengan cara yang cepat dan mudah tanpa

mengindahkan norma-norma susila dan agama. Sebaliknya apabila seseorang menang

(7)

karena ia mendapatkan harta dengan cara yang mudah dan cepat tanpa harus banyak

bekerja, seperti mabuk, berzinah dan perbuatan lainnya yang tidak bermanfaat.

Islam melarang bermain judi karena permainan judi itu dapat menimbulkan

permusuhan dan pertentangan antara pemain-pemain itu sendiri, kendati nampak dari

mulutnya bahwa mereka telah saling merelakan sebab bagaimanapun akan selalu ada

pihak yang menang dan yang kalah, yang dirampas dan yang merampas. Sedang yang

kalah apabila diam, maka diamnya itu penuh kebencian dan mendongkol, dia marah

karena angan-angannya tidak dapat tercapai. Dia mendongkol karena taruhannya itu

sial. Kalau dia ngomel, maka ia ngomeli dirinya sendiri, karena derita yang dialami

dan tangannya yang menaruhkan taruhannya dengan membabi buta.1

Walaupun perjudian itu telah dilarang oleh agama Islam, dan pemerintah

dengan segala macam hukumannya tetapi sampai sekarang masih ada orang yang

membuka arena perjudian.

Islam mengajarkan kepada umatnya untuk bekerja tidak boleh malas, oleh

karena itu Islam menyuruh untuk menjauhi judi, karena dengan adanya permainan

judi itu akan membuat seseorang berangan-angan, apabila ia menang maka akan

menjadi kaya-raya tanpa usaha dan kerja keras. Sedangkan apabila ia kalah, maka

kerugiannya itu mendorong pihak yang kalah untuk mengulangi lagi dengan ulangan

yang kedua, sehingga dapat menutup kerugiannya yang pertama. Sedangkan yang

menang, karena didorong oleh lezatnya menang, maka ia tertarik untuk mengulangi

1Yusuf Qardhowi, Halal dan Haram Dalam Islam, Alih Bahasa Mu'amal Hamidi,

(8)

lagi kemenangannya yang sedikit itu mengajak untuk dapat lebih banyak. Sama sekali

dia tidak ada keinginan untuk berhenti dan makin berkurang pendapatannya, makin

dimabuk oleh kemenangan sehingga dia beralih dari kemegahan kepada suatu

kesusahan yang mendebarkan.

Begitulah berkaitnya putaran dalam permainan judi, sehingga hampir kedua

putaran ini tidak pernah berpisah. Dan inilah rahasia terjadinya pertumpahan darah

antara pemain-pemain judi, Padahal belum pernah tercatat dalam sejarah ada orang

kaya karena judi dan perjudian itu sendiri dapat mengakibatkan roda kehidupan

menjadi terbengkalai, karena selamanya pemain judi sibuk dengan sesamanya.

Sehingga lupa akan kewajibannya kepada Tuhan, kewajiban dirinya, keluarga, dan

kewajibannya akan umat.2

Dengan adanya latar belakang diatas, maka penulis ingin mengangkat judul

skripsi ini, karena sampai sekarang masih ada orang yang membuka arena perjudian,

sehingga memberikan peluang orang untuk bermain judi.

B. Pembatasan dan Perumusan Masalah

Bertolak dari latar belakang masalah tersebut yang tentu akan sangat luas jika

masalah tersebut dibahas secara keseluruhan dalam penulisan ini, maka penulis perlu

untuk menyajikan penulisan ini dengan dibatasi pada pemberian sanksi kepada orang

yang terlibat pada pidana perjudian.

(9)

Adapun perumusan masalah yang penulis sajikan, tertuang dalam bentuk

pertanyaan-pertanyaan sebagai berikut:

1. Apa yang dimaksud dengan tindak pidana perjudian menurut Hukum Pidana

Islam dan Hukum Positif ?

2. Bagaimana unsur-unsur perjudian yang diatur dalam Kitab Undang-undang

Hukum Pidana dan Hukum Pidana Islam?

3. Bagaimanakah ketentuan sanksi hukuman perjudian dalam Kitab Undang-undang

Hukum Pidana dan Hukum Pidana Islam ?

C. Tujuan dan Manfaat Penulisan 1. Tujuan

Dalam penyusunan skripsi ini ada beberapa tujuan yang hendak dicapai oleh

penyusun yaitu:

a. Mengetahui bagaimana perjudian menurut pasal 303 KUHP.

b. Mengetahui apakah yang dimaksud dengan perjudian dalam hukum pidana

Islam.

c. Menganalisis perbandingan unsur-unsur dan sanksi pidana perjudian dalam

KUHP dan Hukum Pidana Islam.

2. Sedangkan manfaat penulisan skripsi ini sebagai berikut:

a. Sebagai upaya memberikan kontribusi pemikiran khususnya terhadap

(10)

kaitannya dengan pencegahan perjudian yang semakin merajalela di tengah

masyarakat,

b. Memberikan peringatan terhadap semua lapisan masyarakat bahwa perjudian

akan menyengsarakan dan membahayakan kehidupan masyarakat, bangsa dan

negara.

D. Metode Penelitian

Metode yang digunakan penyusun dalam menyusun penelitian ini adalah:

1. Jenis Penelitian

Dalam penyusunan penelitian skripsi ini penyusun menggunakan jenis penelitian

pustaka (library research) dengan sifat penelitian deskriptif, yakni mengumpulkan

data secukupnya yang berhubungan dengan masalah yang akan dibahas lalu

dianalisa secara sistematis dan profesional.

2. Pendekatan Masalah

Dalam penelitian ini digunakan pendekatan secara yuridis atau juga normatif,

yaitu dengan melihat undang-undang yang berkaitan dengan pokok masalah, yang

berlaku di Negara Indonesia serta aturan-aturan yang terdapat dalam hukum

Islam.

3. Sumber Data

Pengambilan sumber data oleh penyusun yakni dari sumber-sumber hukum positif

(11)

a. Sumber data primer yaitu data-data yang diperoleh dari sumber-sumber asli

yang menurut segala keterangan yang berkaitan dengan penelitian ini, adapun

data-datanya sebagai berikut:

- Dari segi hukum pidana Islam penyusun mengambil data dari al-Qur'an dan

as- Sunnah.

- Dari hukum positif diambil dari undang-undang nomor 7 tahun 1974 dan

Peraturan Pemerintah nomor 9 tahun 1981 tentang perjudian dan KUHP

pasal 303.

b. Sumber data sekunder yaitu: data-data yang diperoleh dari sumber data yang

memuat hal-hal yang berkaitan dengan penelitian ini. Adapun sumber data

sekunder diambil dari hukum Islam yaitu buku-buku fiqih dan

pendapat-pendapat para ulama dan dari hukum positif yaitu pendapat-pendapat-pendapat-pendapat ahli

yang disusun dalam satu buku.

4. Teknik Analisis Data

Teknik analisis data yang digunakan penyusun adalah analisis secara kualitatif

yaitu digambarkan dengan kata-kata atau kalimat-kalimat yang terpisah-pisah

menurut kategorinya untuk memperoleh kesimpulan. Sedangkan pola berpikir

yang penyusun terapkan adalah:

a. Deduktif, yaitu pola berpikir yang diambil berdasarkan data umum yang

kemudian disaring, diolah dan kemudian ditarik kesimpulan.

b. Komparasi, yaitu dengan membandingkan pendapat-pendapat para sarjana,

(12)

Dengan mengambil dalil yang paling kuat untuk diterapkan terhadap

permasalahan pokok.

E. Tinjauan Kajian Terdahulu

Dalam Skripsi terdahulu terdapat penelitian yang dilakukan oleh Mahasiswa

Fakultas Syariah dan Hukum UIN Syarif Hidayatullah Jakarta "Tinjauan Hukum

Islam terhadap Lokalisasi Perjudian".

Atas nama Zulkifli Ginting Jurusan Perbandingan Madzhab dan Hukum

Tahun 2003.Kesimpulan Skripsi :

Lokalisasi perjudian pada dasarnya bertujuan untuk meminimalkan dampak

negatif jadi malah akan menimbulkan madharat yang lebih banyak. Seperti, legalnya

segala perbuatan maksiat di sana (perjudian, minuman keras, dan pelacuran) karena

satu sama lainnya kerap sekali bersamaan juga lambat laun dapat merusak jiwa dan

mental generasi muda Indonesia. Dan lokalisasi perjudian hukumnya haram, sebab

walaupun di dalamnya terdapat manfaat akan tetapi kemadharatannya yang

ditimbulkan lebih besar.

F. Sistematika Penulisan

Adapun teknik penulisan skripsi ini berpedoman pada "Buku Pedoman

Penulisan Skripsi, Tesis, Disertasi Fakultas Syari'ah dan Hukum UIN Syarif

Hidayatullah Jakarta Tahun 2007. Penulisan skripsi ini terdiri dari lima bab dengan

(13)

Bab pertama yang merupakan pendahuluan terdiri dari latar belakang

masalah, pembatasan dan perumusan masalah, tujuan dan manfaat penelitian,

kerangka teori, metode penelitian, tinjaun kajian terdahulu, dan sistematika penulisan.

Bab kedua membahas perjudian dalam hukum pidana Islam yang meliputi

pengertian dan dasar hukum pengharamannya, pendapat para ulama tentang

perjudian, unsur-unsur delik perjudian, dan ketentuan pidana perjudian.

Bab ketiga membahas perjudian dalam hukum pidana positif yang meliputi

pengertian dan jenis-jenis perjudian, unsur-unsur perjudian dalam KUHP, peraturan

perundang-undangan yang berkaitan dengan perjudian, dan ancaman pidana

perjudian.

Bab keempat memuat analisa terhadap Kitab Undang-undang hukum pidana

dan Hukum Pidana Islam tentang perjudian

Bab ini merupakan inti pembahasan dari skripsi ini, oleh karena itu dalam bab

ini, dijelaskan beberapa analisa perbandingan yaitu: dari segi aspek unsur-unsur

perjudian dan aspek ancaman pidana perjudian.

(14)

BAB II

PERJUDIAN DALAM HUKUM PIDANA ISLAM

A. Pengertian dan Dasar Hukum Pengharamannya 1. Menurut Bahasa

Kata judi atau maisir dalam bahasa mempunyai arti sebagai berikut :

a. Menurut bahasa indonesia judi ialah, permainan dengan memakai uang

sebagai taruhan, seperti main dadu, kartu, dll.

b. Menurut bahasa arab judi itu disebut dengan maisir.

2. Menurut Istilah

Adapun arti judi menurut istilah ada beberapa pendapat, di antaranya adalah :

a. Hasbi ash-shiddiqeiy mengartikan judi dengan " segala bentuk permainan yang

ada wujud kalah dan menangnya, pihak yang kalah memberikan sejumlah

uang atau barang yang disepakati sebagi taruhan kepada pihak yang menang.

b. Menurut Muhammad Rasyid ar-Ridlo judi3 yaitu :

Artinya: Maisir adalah judi atau berasal dari kata yasara atau yusr yang berarti mudah, karena judi itu merupakan mata pencaharian yang tanpa jerih payah dan tanpa susah payah, atau berasal dari kata yasaar yang berarti kaya, karena sebab berjudi itu seseorang akan memperoleh kekayaan bila ia memenangkannya.

(15)

c. Menurut Hamka judi (maisir) yaitu, Segala permainan yang menghilangkan

tempo dan melalaikan waktu dari membawa petaruhan, termasuk di dalamnya

segala permainan judi, seperti koa kim, domino, kartu, rollet, dadu dan segala

permainan yang bisa memakai pertaruhan4

d. Begitu pula dalam Tafsir ayat al-Ahkam dikatakan5 :

! "ی

$"

%

& 'ی (

)

* ! + ﺱ - .

&

/0ﻥ

$001 0 ﻥ 2 00 0 $& 00ی 0

3

4ﻥ 5 0

/00

0 6 /00 ! 0 + 00ﺱ

7 8 9 : $7 ی

8

; : ! < 7&

*" ) =

>

Artinya : Maka setiap permainan yang menjadikan satu pihak bisa menang dan pihak lain bisa kalah adalah termasuk judi yang diharamkan, baik menggunakan sarana apa saja seperti dadu, catur dan lainnya di zaman kita ini disebut " al-Yanasib"( lottre dan adu nasib) baik yang bertujuan untuk kebaikan atau semata-mata demi mencari keuntungan, maka semuanya itu termasuk keuntungan yang tidak baik, dan sesungguhnya Allah itu dzat yang baik, Dia tidak menerima melainkan yang baik

e. Menurut Prof. KH. Ibrohim Hosen, LML berpendapat :

Bahwa yang dimaksud dengan al-Maysir adalah suatu permainan yang

mengandung unsur taruhan yang dilakukan secara

berhadap-hadapan/langsung dua orang atau lebih.6

4

Hamka, Tafsir al-Azhar, Jilid VII, ( Jakarta :Pustaka Panjimas, 1984 ), h.39.

5

Muhammad Ali as-Shabuni, Tafsir Ayat al-Ahkam, Jilid 1, ( Siria : Maktabah al-Ghazali, 1982 ), h.275

(16)

Berdasarkan definisi –definisi yang diutarakan para ulama tersebut di atas

maka dapat diambil kesimpulan bahwa judi ialah segala macam bentuk permainan

yang terdapat taruhan di dalamnya, serta mengakibatkan untung rugi bagi para

pemainnya dengan menyadari adanya resiko dan harapan-harapan tertentu pada setiap

permainan, pertandingan, perlombaan yang belum pasti hasilnya.

2. Dasar Hukum Pengharamannya

Sumber hukum tentang pengharaman perjudian dalam islam ialah firman

Allah dalam kitab suci al-qur'an surat al-Baqarah : 219 yang berbunyi:

 ! " #$ % & '()* +, - . / 01

23)45 6 7 !

9 9: )

& 2'2 - . !

 <1!=

>)7

') 4?

@

AB !

CD 7

E F.)4: G

H$ %

4 @

AB) IJKJL

2M NO G

& ,P@C

)Q5 GR

#,FS? C

E! T@J4 RC

Artinya :“Mereka bertanya kepadamu tentang khamar dan judi. Katakanlah: "Pada keduanya terdapat dosa yang besar dan beberapa manfaat bagi manusia, tetapi dosa keduanya lebih besar dari manfaatnya". dan mereka bertanya kepadamu apa yang mereka nafkahkan. Katakanlah: " yang lebih dari keperluan." Demikianlah Allah menerangkan ayat-ayat-Nya kepadamu supaya kamu berfikir,” (QS.al-Baqarah(2):219 )

.

Dan dijelaskan pula dalam surat al-Maidah ayat 90- 91

VWAX!Y?5 G M)%T&

" [ 6 7 P

? .

CG \

 ( !

]^ _` Ra !

,5C bRa !

cd eg >)N7

H$ >5C] Khi

j  )k l e C*

#,P@ C

E 2C 4 

? .

2XG G

2>5C] Khi E!=

3)% G

(17)

j !I X

P& 0n !

o M

pCG \

 !

#,PL Xq` G !

> L)D &

> !

 r j s` "

#$ 'C*

tPu !=

E vW :w7

Artinya:”Hai orang-orang yang beriman, Sesungguhnya (meminum) khamar, berjudi, (berkorban untuk) berhala, mengundi nasib dengan panah, adalah termasuk perbuatan syaitan. Maka jauhilah perbuatan-perbuatan itu agar kamu mendapat keberuntungan. Sesungguhnya syaitan itu bermaksud hendak menimbulkan permusuhan dan kebencian di antara kamu lantaran (meminum) khamar dan berjudi itu, dan menghalangi kamu dari mengingat Allah dan sembahyang; Maka berhentilah

kamu (dari mengerjakan pekerjaan itu).”( QS.al-Maidah (5): 90-91 )

Sebab nuzul ayat ini diturunkan ialah karena ketika Rasulullah SAW datang

ke Madinah didapatinya kaumnya suka minum arak dan makan hasil judi. Mereka

bertanya kepada Rasulullah SAW, tentang hal ini. Maka turunlah ayat:

!

"

#$

%

&

'()*

+, - .

/

01

23)45 6 7 !

9

9: )

&

2'2

- . !

<1!=

>)7

')

4?

@

AB

!

CD

7

E F.)4: G

H$

%

4

@

AB)

IJKJL

2M NO

G

&

,P@C

)Q5 GR

#,FS?

C

E!

T@J4 RC

Artinya:Mereka bertanya kepadamu tentang khamar dan judi. Katakanlah: "Pada keduanya terdapat dosa yang besar dan beberapa manfaat bagi manusia, tetapi dosa keduanya lebih besar dari manfaatnya". dan mereka bertanya kepadamu apa yang mereka nafkahkan. Katakanlah: " yang lebih dari keperluan." Demikianlah Allah menerangkan ayat-ayat-Nya kepadamu supaya kamu berfikir(QS.al-Baqarah(2) :219)

Kemudian turun ayat yang lebih keras lagi yaitu (QS. 5 : 90-91) yang

(18)

akan berhenti". Kemudian orang-orang bertanya: "Ya Rasulullah bagaimana nasib

orang-orang yang gugur di jalan Allah, dan yang mati diatas kasur padahal mereka

minum arak dan makan hasil judi. Dan Allah telah menciptakan kedua hal itu

termasuk perbuatan dari syaithan yang keji.7

Dari keterangan dan penjelasan ayat di atas dapat diketahui bahwa:

1. Bahaya judi ini dapat menimbulkan permusuhan dan kemarahan diantara teman

sepermainan, menghalangi dzikrullah dan shalat, merusak masyarakat dengan

membiasakan hidup menganggur dan malas, menunggu hasil yang besar tanpa

jerih payah dan bersungguh-sungguh, merusak rumah tangga sehingga banyak

rumah tangga menjadi porak poranda yang dahulunya hidup dalam kesenangan

dan kebahagiaan yang disebabkan oleh permainan judi, sehingga kadang-kadang

berakibat sangat menyedihkan sekali, pelakunya mengakhiri hidupnya dengan

bunuh diri atau rela hidup dalam kemiskinan dan kehinaan8. Dari hari ke hari

semakin jelas terlihat, bagaimana besarnya bahaya judi yang selama ini belum

diketahui orang. Dengan demikian menjadi jelaslah apa yang difirmankan Allah

SWT dalam al-Qur'anul Karim. "sesungguhnya setan ini bermaksud hendak

menimbulkan permusuhan dan kebencian diantara kamu lantaran meminum

khamar dan berjudi dan menghalangi kamu dari mengingat Allah dan shalat,

maka berhentilah kamu dari mengerjakan pekerjaan ini".

7

Shaleh dan Ahmad Dahlan, Asbabun Nuzul Latar Belakang Historis Turunnya Ayat-ayat Al-Qur'an,Cet.12, ( Yogyakarta : Bina Islam, 1999), h. 4.

8

(19)

2. Menurut hukum Islam unsur perjudian yang dapat dianggap melawan hukum Islam

adalah setiap permainan judi yang dilakukan baik mendapat izin pemerintah,

maupun tanpa izin pemerintah jadi kejahatan perjudian menurut agama Islam

semua permainan judi walaupun perjudian tersebut diadakan oleh pemerintah atau

program pemerintah seperti SDSB, KSOB, dan sebagainya sesuai dengan ayat di

atas surah al-Maidah ayat 90 dan Al-Baqarah ayat 219.

B. Pendapat Para Ulama Tentang Perjudian

Ulama telah sepakat atas haramnya macam-macam permainan judi karena

Allah berfirman "katakanlah pada keduanya ia mendapat dosa yang besar", maka

setiap permainan yang menjadikan satu pihak bisa menang dan pihak lain kalah

adalah termasuk judi yang diharamkan, baik menggunakan sarana apa saja seperti

catur, dadu, dan lain-lainnya, yang di zaman kita ini disebut "Ya Nashib" (lotere, adu

nasib), baik yang bertujuan untuk tujuan kebaikan, seperti dana sosial atau yang

semata-mata demi mencari keuntungan, maka semuanya itu termasuk keuntungan

yang tidak baik". Dan bahwa sesungguhnya Allah itu dzat yang bagus, ia tidak

menerima melainkan yang bagus. 9

Pengarang kitab al-Kasyaf berkata : 10

? ﻥ

@"ﺡ

)

3 4ﻥ 5

>

@*0ﺱ 0 *B : *0ﺹ 07

B

D E

F

9Ibrohim Hosen, Apakah judi itu ?, ( Jakarta : Lembaga Kajian Ilmiah IIQ, 1987), h.40

(20)

G

H=*

;

@ ی

H

@=

>

) 0 ! 0 B : 0I J0*B B

4ﻥ 5

Artinya: Dan yang dihukumkan sebagi maisir, segala macam permainan judi, seperti dadu, catur dan lain sebagainya. Dan Nabi Muhammad bersabda : "Awaslah kamu terhadap dua permainan yang tercela, karena sesungguhnya keduanya itu termasuk judinya orang asing. Dan Ali ra: Sesungguhnya dadu dan catur itu adalah bagian judi

Al-Alusi berkata: Tergolong Maisir, segala macam permainan judi seperti

dadu, catur, dan lain-lainnya. Sehingga mereka menggolongkan permainan anak-anak

seperti permainan buah pala dan sebagainya. 11

Main dadu/lotre yang apabila dibarengi dengan perjudian maka hukumnya

adalah haram. Hal ini disepakati oleh para ulama' tetapi sementara ulama ada yang

mengatakan makruh apabila permainan ini tidak dibarengi oleh perjudian. 12

Imam Syafi'i membolehkan permainan catur dengan syarat-syarat

sebagaimana disebutkan Fakhrur Razi, yaitu ia mengatakan: Imam Syafi'i berkata:

apabila permainan catur tanpa pertaruhan, tanpa omongan yang melampaui batas, dan

tidak sampai melalaikan shalat, maka tidak haram dan tidak termasuk maisir (judi),

karena judi ditandai adanya pembayaran uang atau pengambilan uang, sedang hakikat

permainan catur tidak demikian, maka ia tidak termasuk judi. 13

11Ibid., h. 227. 12

Imam al-Ghozali, Halal dan Haram ( Jakarta: CV. Bintang Remaja, 1999), h.106.

13

(21)

Sedangkan pengertian catur itu sendiri adalah permainan otak dan pikiran

yang sudah terkenal di mana-mana, dari pelosok sampai ke kota-kota sangat digemari

dari kalangan anak-anak sampai dewasa, dari kalangan berpenghasilan rendah sampai

berpenghasilan tinggi. Dan permainan catur ini tidak diperbolehkan apabila dalam

permainan catur ini dicampuri dengan perjudian atau pertaruhan.

Sedangkan pengertian berpacu kuda atau balap kuda adalah suatu permainan,

dan bentuk olahraga, juga suatu latihan permainan ini sangat dibutuhkan oleh para

pemuda Islam atau sahabat-sahabat Rasulullah itu. Dan taruhan yang dilakukan oleh

Rasulullah itu adalah merupakan suatu hadiah, yang mana uangnya itu dikumpulkan

bukan hanya dari orang yang berpacu saja, tetapi dari semua orang yang menonton

lainnya.

Adapun hadiah yang dikumpulkan dari masing-masing yang berpacu,

kemudian siapa yang unggul itulah yang mengambilnya, maka hadiah semacam itu

termasuk judi yang dilarang. Dan Nabi sendiri menamakan pacuan kuda semacam itu

adalah kuda syaithan, harganya haram, makannya haram dan yang

menungganginyapun haram pula. 14

C. Unsur-unsur Delik Perjudian

14

(22)

Dalam menetapkan sanksi atau hukuman terhadap suatu pelanggaran harus

diketahui terlebih dahulu unsur-unsur delik dalam jarimah, unsur-unsur ini ada pada

suatu perbuatan, maka perbuatan tersebut dipandang sebagai suatu delik jarimah.

Unsur-unsur delik itu ada dua macam yaitu unsur khusus dan unsur umum.

Unsur umum itu adalah :

1. Adanya nas yang melarang dan mengancam perbuatan (unsur formil).

2. Adanya tingkah laku yang membentuk jarimah, baik berupa perbuatan nyata

atau sikap tidak berbuat (unsur materil).

3. Pelaku adalah mukallaf (unsur moril). 15

Unsur-unsur khusus yang dimaksud adalah misalnya dalam kasus pencurian,

selain memenuhi unsur-unsur umum, juga harus memenuhi unsur-unsur khusus yaitu:

barang yang dicuri itu bernilai ¼ dinar keatas, dilakukan dengan cara diam-diam, dan

benda itu disimpan di tempat yang pantas. Jika telah memenuhi unsur-unsur tersebut,

maka perbuatan itu baru dianggap sebagai pencurian yang harus dihukum potong

tangan.

Begitu pula dengan jarimah perjudian. Suatu perbuatan dapat dikatakan

sebagai perjudian, apabila telah memenuhi unsur-unsur khusus yaitu:

1. pengakuan dari pelaku bahwa dia benar-benar telah melakukan atau turut serta

berjudi.

2. Adanya benda atau barang sebagai taruhannya.

15

(23)

3. Adanya obyek yang dijadikan suatu perbuatan judi.

4. Adanya hubungan sebab akibat antara perbuatan pelaku dengan orang yang

dirugikan.

Terpenuhinya unsur-unsur yang umum dan khusus di atas maka ia dapat

disebut sebagai pelaku dari tindak pidana berjudi.

D. Ketentuan Pidana Perjudian

Sebelum menjelaskan ketentuan pidana perjudian dalam hukum Islam terlebih

dahulu penyusun akan menjelaskan pengertian hukum pidana menurut syari'at Islam.

Dalam buku-buku ilmu fiqih, persoalan pidana dibahas dalam bagian jinayat.

Kata jinayat adalah bentuk prularis dari kata jinayah ataupun kejahatan. Perkataan

jinayah, adalah merupakan kata asal (masdar). Dan kata kerjanya ialah " yang berarti

berbuat dosa atau berbuat jahat. Orang yang berbuat jahat ialah djani (Masculinum

Singularis) yang merupakan kata nama untuk jenis satuan laki-laki dalam kedudukan

sebagai pelaku (Isim fa'il mufrad mudzakkar), dan bentuk prularisnya ialah djunat,

adjnia, dan djunaa, yakni bentuk banyak tak beraturan jenis laki-laki. Sedangkan

bentuk feminanya dalam singularis ialah djaniah (Mufrod Muannats) dan bentuk

prularisnya ialah djawan dan djaniat, orang yang dikenal oleh perbuatan jahat

dinamakan mudjna 'alaihi. 16

(24)

Sedangkan yang dimaksudkan dengan hukum pidana menurut hukum syari'at

Islam, ialah ketentuan-ketentuan hukum syari'at Islam yang melarang orang untuk

berbuat atau tidak berbuat sesuatu, dan terhadap pelanggarnya ketentuan hukumnya

tersebut, dikenakan hukuman yang berupa penderitaan badan atau denda kepada

pelanggarnya.

Setiap peristiwa pidana harus mengandung tiga macam unsur, yakni yang

pertama, sifat melakukan hukum, kedua pelakunya yakni orang yang melakukan

perbuatan pidana tersebut. Ketiga dapat dipersalahkan atau disesalkan atas perbuatan

yang oleh hukum dinyatakan perbuatan yang dapat dihukum, unsur-unsur tersebut ini,

tidak selamanya dapat terlihat dengan jelas dan terang didalam perumusan

ketentuan-ketentuan hukum syari'at Islam yang berhubungan dengan persoalan-persoalan

pidana, dan pengertian tersebut kita kemukakan hanyalah untuk memudahkan dalam

mempelajari dan membahas persoalan-persoalan hukum pidana menurut hukum

Syari'at Islam. 17

Di dalam Al-Qur'an dijelaskan, setiap orang berkewajiban untuk menerapkan

hukum Syari'at Islam:

#mP@ C K !

$x!= H$( 'yQz

& m

{ | != &

)}()* r

> 7 ! -T

,FS C~

& m

{ | != &

•?5C Y!€YC*

, x

A• F. 5J4

Artinya: ”Dan hendaklah orang-orang pengikut Injil, memutuskan perkara menurut apa yang diturunkan Allah didalamnya. barangsiapa tidak memutuskan

(25)

perkara menurut apa yang diturunkan Allah, Maka mereka itu adalah orang-orang yang fasik.”(QS. al-Maidah /5 :47)

Ketentuan-ketentuan tersebut dipertegas lagi dengan memberi perintah

kepada Rasul supaya melaksanakan ketentuan-ketentuan hukum Syari'at Islam yang

terdapat di dalam Al-Qur'an diantara sesama manusia:

& : | != !

KC .

_ 5 l @

Hx‚ C m

ƒ%)xX_` 7 )„

A…O m

)}G X G

†>)7 ‡ 5 l S

6) K ' 7 !

)} Kj "

,FSj C*

-2' 6 m

& m { | != & " 0‰ ! 3 SŠpC

#, x P& x!=

J‹ P&% >

†>)7 Hx‚ C r Œ$P@) 6* e #,P@:)7

:V  •

%Ž> '6)7 !

r

# C !

P& JT

&

#,FSj •C

:V97€=

: X)jI !

> @5C !

#,PL # ()„

o M

& 7

#,P@‹C P

"

" F. R • C*

),I # r

oj‘ . &

#,FS e# 7

6 K) e

,P@ ’ }S k (C* m

-l6PL

)}()*

E F4 R G!7

Artinya :Dan kami Telah turunkan kepadamu Al Quran dengan membawa kebenaran, membenarkan apa yang sebelumnya, yaitu kitab-kitab (yang diturunkan sebelumnya) dan batu ujian terhadap kitab-kitab yang lain itu; Maka putuskanlah perkara mereka menurut apa yang Allah turunkan dan janganlah kamu mengikuti hawa nafsu mereka dengan meninggalkan kebenaran yang Telah datang kepadamu. untuk tiap-tiap umat diantara kamu, kami berikan aturan dan jalan yang terang. sekiranya Allah menghendaki, niscaya kamu dijadikan-Nya satu umat (saja), tetapi Allah hendak menguji kamu terhadap pemberian-Nya kepadamu, Maka berlomba-lombalah berbuat kebajikan. Hanya kepada Allah-lah kembali kamu semuanya, lalu diberitahukan-Nya kepadamu apa yang Telah kamu perselisihkan itu” (QS.al-Maidah/5:48)

Sedangkan salah satu aturan pokok dalam syari'at Islam ialah pembuat tidak

dihukum karena sesuatu perbuatan yang dilarang, kecuali kalau ia mengetahui

(benar-benar) dengan sempurna tentang dilarangnya perbuatan tersebut, jika ia tahu tentang

(26)

Dalam pengertian mengetahui cukup dengan kemungkinan mengetahui, jadi

apabila seorang telah dewasa dan berakal sehat, sedang ia mendapat kesempatan

untuk mengetahui perbuatan-perbuatan yang terlarang baginya, baik dengan jalan

meneliti (mempelajari) nas-nas yang menyatakan keharaman atau dengan jalan

bertanya kepada orang-orang pandai (Ahl-dzikri), maka orang tersebut dianggap

mengetahui perbuatan-perbuatan yang diharamkan dan ia tidak bisa beralasan tidak

tahu, oleh karena itu para fuqaha mengatakan sebagai berikut: "Di dalam negeri Islam

tidak dapat diterima alasan tidak mengetahui ketentuan-ketentuan hukum". 18

Seseorang mukallaf dianggap mengetahui undang-undang (hukum) dengan

adanya kemungkinan mengetahui, bahkan dengan adanya pengetahuan yang

benar-benar terjadi, oleh karena itu undang-undang (hukum) yang melarang dianggap telah

diketahui oleh semua orang, meskipun kebanyakan dari mereka tidak mengetahui

undang-undang tersebut, ataupun hanya mengetahui sedikit-sedikit, selama

kemungkinan untuk mengetahui itu ada. Mengetahui undang-undang (hukum)

benar-benar, tidak disyaratkan oleh syari'at karena hal ini akan menimbulkan kesulitan dan

akan membuka pintu alasan tidak tahu seluas-luasnya serta melumpuhkan berlakunya

undang-undang. 19

Dan telah dijelaskan, jumhur ulama' telah sepakat bahwa sumber hukum

jinayat (Hukum Pidana Islam) ialah Qur'an, Hadits, Ijma, dan Qiyas. Sebagaimana

18

Haliman, Hukum Pidana Syari'ah Islam Menurut Ajaran Ahlus Sunnah, h. 86.

(27)

ulama' merumuskannya dengan Qur'an, Hadits, Ijma, dan Qiyas sebagian ulama'

merumuskannya dengan Qur'an, Hadits, Ijtihad yang telah disepakati (Ijma) dan

Ijtihad perorangan (Qiyas). Jadi kedua perumusan itu sebenarnya sama, selain itu ada

sumber hukum lagi yang tidak disepakati diantara para ulama', yaitu istihsan,

istihshab, masalah mursalah, madzhab sahabat, adat kebiasaan. Dan syri'at nabi-nabi

sebelum Islam. Tetapi para ulama telah sepakat bahwa sumber hukum tersebut

belakangan ini dapat dipakai sebagai sumber hukum acara pidana (formil). 20

Tertib penyebutan sumber hukum tersebut di atas mewujudkan tertib kekuatan

sumber hukum ini masing-masing, artinya jika terjadi suatu peristiwa hukum harus

dicari petunjuknya dalam Al-Qur'an, jika tidak ada baru beralih kepada hadits, jika

tidak ada baru beralih kepada qiyas. Akan tetapi sebagian ulama tidak menyetujui

qiyas sebagai sumber hukum materiel (sumber yang menentukan macam jarimah dan

hukumannya). Ia hanya dipakai sebagai sumber hukum formil (seperti halnya

istishan, masalah, dan lain-lain).

Diantara sumber-sumber hukum tersebut di atas hanya Qur'an dan hadits yang

berlaku aturan-aturan asasi bersifat umum (multi), sedangkan sumber hukum yang

lain lebih sesuai jika dikatakan hanya sebagai cara mengambil hukum dari Qur'an dan

hadits. Bahkan diantara kedua sumber hukum ini hanya Qur'an yang menjadi sumber

hukum pidana, sedang hadits hanya sebagai penjelas terhadap makna-makna Qur'an

(28)

dan mengatur hal-hal yang tidak dijelaskan Al-Qur'an, oleh karena itu tidak mungkin

hadits menentang kepada Qur'an, lebih-lebih sumber hukum yang lain. 21

Setelah penyusun menjelaskan pengertian hukum pidana menurut syari'at

Islam, penyusun akan menjelaskan ketentuan pidana perjudian sesuai dengan

pembahasan yang diangkat dalam skripsi ini.

Sebagaimana dalam syari'at Islam ada hukum tertulis dalam beberapa

kejahatan (criminal) sebagaimana telah disebutkan, ada lagi suatu cara memberikan

kekuasaan (menguasakan) kepada hakim, untuk menentukan hukuman dalam

beberapa macam kejahatan menurut yang dipandangnya cukup untuk menimbulkan

kesadaran supaya orang yang mengerjakan kejahatan itu menjadi jera. Hukuman

serupa ini oleh ahli-ahli fiqih dinamakan "ta'zir" (hukuman pengganjaran). Ta'zir

yaitu, perbuatan pidana yang bentuk ancaman hukumannya ditentukan oleh penguasa

( hakim ) sebagai pelajaran kepada pelakunya. 22

Sedangkan dalam hukum pidana Islam dikenal empat penggolongan jarimah

atau kejahatan ditinjau dari berat dan ringannya hukuman yang diancamkan, yaitu:

1. Jarimah qisos, yaitu jarimah yang diancam dengan hukuman qisos, adalah

hukuman yang sama dengan jarimah yang dilakukan, yang termasuk jarimah ini

ialah pembunuhan dengan sengaja yang mengakibatkan terpotong atau terlukanya

anggota badan.

Sumber hukum qisos ialah firman Allah dalam surat al-Baqarah ayat178-179,

21

Ibid, h. 14. 22

(29)

VWAX!Y?5 G M)%T&

" : 7 P

_ )lPL

,P@ Kj “

”‡ _`‡.

o M

gj RC. "

•  \

–  \ m

2X#S !

)X# m

rcC— ˜a !

rcC— ˜a m

r > C* o ™ š =C& >)7 )}( †!= +P cJ

› S)  C*

!  m

›P& (!= !

)} KC .

>5_ } œ m

@

) ICD

/ K)4 G!7

>)N7

#,P@ jmdg

/V } g !

@

> C*

@| X l

X m

) ICD

š =C C*

^ JK

n-() !=

#,P@C !

o M

‡ _`‡.

/ r ( }

o‘Y!€Y?5 G

‡ 5 S Ra

#,FS? C

E F.žlC –

Artinya : Hai orang-orang yang beriman, diwajibkan atas kamu qishaash berkenaan dengan orang-orang yang dibunuh; orang merdeka dengan orang merdeka, hamba dengan hamba, dan wanita dengan wanita. Maka barangsiapa yang mendapat suatu pema'afan dari saudaranya, hendaklah (yang mema'afkan) mengikuti dengan cara yang baik, dan hendaklah (yang diberi ma'af) membayar (diat) kepada yang memberi ma'af dengan cara yang baik (pula). yang demikian itu adalah suatu keringanan dari Tuhan kamu dan suatu rahmat. barangsiapa yang melampaui batas sesudah itu, Maka baginya siksa yang sangat pedih. Dan dalam qishaash itu ada (jaminan kelangsungan) hidup bagimu, Hai orang-orang yang berakal, supaya kamu bertakwa.(QS.al-Baqarah/2 :178-179)

2. Jarimah diyat, yaitu jarimah yang diancam dengan hukuman diyat, adalah hukuman ganti rugi atas penderitaan yang dialami. Korban atau keluarganya. Yang termasuk jarimah ini ialah pembunuhan tak disengaja, dan penganiayaan tak sengaja yang mengakibatkan terpotongnya atau terlukanya anggota badan. Ketentuan ini bersumber pada firman Allah,

7 ! A•%JL

>)7C2 ) E!=

0$R . G

:)7C 7 Ÿ‰ .

— C] †

r > 7 ! 0$ RC%

6)7C 7

— C] †

G C lC*

(30)

V 6)7Cw7 /V G)( !

V ? _ w7

oj‘ .

4¡)= x!=

¢‰ . E!=

" % Xs` G

r E œC* A•%JL >)7 7£# C% ¤N!2X #,P@T x !

 )7C 7

G C lC*

V SC% g V 6)7Cw7

"

E . ! A•%01

>)7 h£# C%

#,FS 6 m

-2' 6 m !

/‚5C¦K)N7 /V G)XC*

V ? _ w7

oj‘ .

¡)= x!=

G !7 !

V SC% g

V 6)7Cw7 "

> C*

#,T XॠG

§ K `C*

HM  'JT

HMO m R R 7

:V m# C

†>)N7 & @ A•%JL ! & ¨ (

¦ ( S }

Artinya : Dan tidak layak bagi seorang mukmin membunuh seorang mukmin (yang lain), kecuali Karena tersalah (Tidak sengaja), dan barangsiapa membunuh seorang mukmin Karena tersalah (hendaklah) ia memerdekakan seorang hamba sahaya yang beriman serta membayar diat yang diserahkan kepada keluarganya (si terbunuh itu), kecuali jika mereka (keluarga terbunuh) bersedekah. jika ia (si terbunuh) dari kaum (kafir) yang ada perjanjian (damai) antara mereka dengan kamu, Maka (hendaklah si pembunuh) membayar diat yang diserahkan kepada keluarganya (si terbunuh) serta memerdekakan hamba sahaya yang beriman. barangsiapa yang tidak memperolehnya, Maka hendaklah ia (si pembunuh) berpuasa dua bulan berturut-turut untuk penerimaan Taubat dari pada Allah. dan adalah Allah Maha mengetahui lagi Maha Bijaksana. (QS.an-Nisa/4 : 92)

3. Jarimah hudud, yaitu jarimah yang diancam hukuman had, yaitu hukuman yang

telah ditentukan macam dan jumlahnya dan menjadi hak Tuhan. Dengan

demikian, maka hukuman tersebut tidak mempunyai batas terendah atau batas

tertinggi. Pengertian hak Tuhan ialah bahwa hukuman tersebut tidak bisa

dihapuskan baik oleh perseorangan (yang menjadi korban jarimah), atau pun oleh

(31)

yaitu : zina (an-Nur ayat: 2), qazaf (an-Nur ayat: 4), minum-minuman keras

(Hadist Nabi), mencuri (al-Maidah ayat:38), hirabah ( al-Maidah ayat: 33),

murtad ( al-Baqarah ayat : 217) dan pemberontakan (al-Hujurat ayat : 9).

4. Jarimah ta'zir, yang termasuk golongan jarimah ini ialah perbuatan-perbuatan yang

diancam dengan satu atau beberapa hukuman ta'zir. Pengertian ta'zir ialah

memberi pengajaran (at-ta'dib). Tetapi untuk hukuman pidana Islam istilah

tersebut mempunyai pengertian tersendiri yaitu, syara' tidak menentukan

macam-macamnya hukuman untuk tiap-tiap jarimah ta'zir, tetapi hanya menyebutkan

sekumpulan hukuman, dari yang seringan-ringannya sampai kepada yang

seberat-beratnya.

Sedangkan jarimah ta'zir itu jumlahnya banyak sekali, yaitu semua jarimah

selain diancam dengan hukuman had, kifarat dan qisos diyat, semuanya termasuk

jarimah ta'zir, jarimah ta'zir ini dibagi menjadi dua:

Pertama: jarimah yang bentuk atau macamnya sudah ditentukan oleh nash (Qur'an

dan Hadits), tetapi hukumnya diserahkan kepada hakim.

Kedua: jarimah yang baik bentuk atau macamnya, begitu pula hukumannya

diserahkan kepada manusia, syara' hanya memberikan ketentuan-ketentuan yang

bersifat umum.

Baik nash-nash Qur'an hadits banyak sekali menyebut jarimah ta'zir ini,

misalnya: wajib shalat dan zakat (al-Baqarah: 110), wajib puasa (al-Baqarah: 183),

wajib haji Baqarah: 97), larangan riba Baqarah: 275), menipu harta

(32)

(al-Maidah: 90), larangan menimbun bahan makanan (hadits Nabi), jarimah ta'zir macam

pertama ini harus dipandang sebagai jarimah untuk selama-lamanya.

Mengenai jarimah ta'zir macam kedua misalnya adalah sebagai berikut, Allah

berfirman dalam suirat al-Syuara : 183 yaitu :

0‰ !

"

q

#

C

z9

9:

-

x P&

K T!=

0‰ !

"

# C˜

C

o M

©#gRa

M)X

4 7

Artinya : Dan janganlah kamu merugikan manusia pada hak-haknya dan janganlah kamu merajalela di muka bumi dengan membuat kerusakan. (QS.al-Syuara /26: 183 )

Berdasarkan jiwa ayat ini pihak penguasa dapat membuat peraturan-peraturan

yang melarang segala macam bentuk penyelewengan yang berakibat merugikan orang

lain. Pihak penguasa juga dapat membuat peraturan-peraturan yang mengancam

segala bentuk perbuatan merusak, seperti membuat keonaran, keresahan, huru-hara,

dan lain sebagainya. 23

Allah berfirman dalam surat al-Maidah:2

VWAX!Y?5 G M)%T&

" : 7 P

0‰

" ª ) €7

H«?5 JT

& 0‰ !

#Wh¬

§ V \

0‰ ! | X -*®

0‰ ! X•?5j C.

¯‰ !

MO)N7& P

_Q (

§ V \

E P l#S G

˜J nC* >)N7

#,W–¤dg

: I °g !

r

CD . !

tPu* j }

" !2( C] ± C*

r 0‰ !

#,P@9: 7 'C~

E 6JT 7£# C% E!= #,F1!gX_± > )X‡•

)£ V \

E!=

" !2X l C

s

"  ! C !

oj – ‡

@| .žl !

" 0‰ !

"  ! C

oj

‡- -Qz

HEI ! X !

r

(33)

" F.9 ! T& " 9E . T& 2XG)XJT ‡^ C.)

Artinya :“Hai orang-orang yang beriman, janganlah kamu melanggar syi'ar-syi'ar Allah, dan jangan melanggar kehormatan bulan-bulan haram, jangan (mengganggu) binatang-binatang had-ya, dan binatang-binatang qalaa-id, dan jangan (pula) mengganggu orang-orang yang mengunjungi Baitullah sedang mereka mencari kurnia dan keredhaan dari Tuhannya dan apabila kamu Telah menyelesaikan ibadah haji, Maka bolehlah berburu. dan janganlah sekali-kali kebencian(mu) kepada sesuatu kaum Karena mereka menghalang-halangi kamu dari Masjidilharam, mendorongmu berbuat aniaya (kepada mereka). dan menolonglah kamu dalam (mengerjakan) kebajikan dan takwa, dan jangan tolong-menolong dalam berbuat dosa dan pelanggaran. dan bertakwalah kamu kepada Allah, Sesungguhnya Allah amat berat siksa-Nya” (QS.al-Maidah /5: 2 )

Berdasarkan ayat Qur'an yang bersifat umum ini pihak penguasa dapat

membuat peraturan-peraturan yang mendorong kegiatan sosial, dan melarang untuk

melakukan kejahatan yang menjurus kepada kejelekan dan permusuhan. Allah

berfirman dalam QS. Al-An'am: 108.

0‰ !

" • q j$

A…)%T&

E X G

>)7

HE!2( &

" • q (C*

T& ! X # m ¤-* )“ @ ) IJKJL 96žG b HŒ$P@) ^V97€=

-2'j ¢Jv

d,

-roj‘ .

,W–¤ g

-2' e ² ³

-2' ’ } k KC*

m

"  %JL

E  G

! ﻥ#

: (

Artinya:“Dan janganlah kamu memaki sembahan-sembahan yang mereka sembah selain Allah, Karena mereka nanti akan memaki Allah dengan melampaui batas tanpa pengetahuan. Demikianlah kami jadikan setiap umat menganggap baik pekerjaan mereka. Kemudian kepada Tuhan merekalah kembali mereka, lalu dia memberitakan kepada mereka apa yang dahulu mereka kerjakan.”( QS.al-An'am/ 6 :108 )

Berdasarkan jiwa ayat ini pihak penguasa dapat membuat peraturan-peraturan

(34)

Jika pada jarimah ta'zir macam pertama ini berubah dan harus dipandang

sebagai jarimah untuk selama-lamanya, maka jarimah ta'zir macam kedua ini dapat

berubah-ubah menurut keadaan dan waktu.

Orang yang tidak mentaati perintah wajib dan melanggar larangan di atas ini

tidak ditentukan oleh Qur'an tentang hukumannya. Hukumannya diserahkan kepada

penguasa dengan hukuman-hukuman ta'zir. Cara menghukumnya terserah kepada

penguasa apakah dibuat suatu undang-undang atau diserahkan kepada hakim

berdasarkan kepada peristiwa hukum yang pernah terjadi atau dengan jalan ijtihad. 24

Dari penjelasan di atas dapat disimpulkan bahwa ketentuan-ketentuan pidana

perjudian menurut hukum Islam adalah termasuk jarimah ta'zir, bentuk atau

macamnya sudah ditentukan oleh nash (Qur'an dan hadits), tetapi hukumannya

diserahkan kepada manusia ( pengusa ), dan jarimah ta'zir ini tidak berubah dan harus

dipandang sebagai jarimah untuk selama-lamanya. Oleh karena itu, hukuman ta'zir

boleh dan harus diterapkan dengan tuntutan kemaslahatan, dalam kaitan ini ada

sebuah qo'idah:

$%&'

()*+ , , ,- .

25

Artinya : Ta'zir itu sangat tergantung kepada tuntutan kemaslahatan

Adapun bentuk-bentuk hukuman ta'zir sebagaiman dijelaskan oleh Ahmad

Hanafi yaitu 26:

24Ibid., h.141.

(35)

1. Hukuman Mati

Pada dasarnya menurut syariat Islam hukuman ta'zir adalah untuk memberikan

pengajaran(at-ta'dib) dan tidak sampai membinaskan. Oleh karena itu dalam hukuman

ta'zir tidak boleh ada pemotongan anggota badan atau penghilangan nyawa. Akan

tetapi kebanyakan fuqaha membuat suatu pengecualian dari aturan umum tersebut,

yaitu kebolehan dijatuhkannya hukuman mati jika kepentingan umum menghendaki

demikian, atau jika pemberantasan pembuat tidak bisa terlaksana kecuali dengan jalan

membunuhnya; seperti mata-mata, pembuat fitnah, dan residivis yang berbahaya.

Oleh karena hukuman mati merupakan suatu pengecualian hukuman ta'zir, maka

hukuman tersebut tidak boleh diperluas atau diserahkan seluruhnya kepada hakim

seperti halnya dengan hukuman-hukumna ta'zir yang lain, dan penguasa harus

menentukan macamnya jarimah yang dijatuhkan hukumannya.

2. Hukuman kawalan-terbatas (penjara kurungan)

Ada dua macam hukuman kawalan dalam syariat Islam, yaitu hukuman kawalan

terbatas dan hukuman kawalan tak terbatas.

a. Hukuman kawalan-terbatas, batas terendah bagi hukuman ini ialah satu hari,

sedang batas setinggi-tingginya tidak menjadi kesepakatan. Ulama-ulama

Syafi'iyyah menetapkan batas tertinggi satu tahun, karena mereka

mempersamakannya dengan pengasingan dalam jarimah zina. Kalau jarimah

(36)

had. Fuqaha-fuqaha lainnya menyerahkan batas tertinggi tersebut kepada

penguasa negara.

b. Hukuman kawalan-tak terbatas, sudah disepakati bahwa hukuman kawalan ini

tidak ditentukan masanya terlebih dahulu, melainkan dapat berlangsung terus

sampai terhukum mati atau bertaubat dan baik pribadinya. Orang dikenakan

hukuman tersebut ialah penjahat yang berbahaya atau orang-orang yang

berulang melakukan jarimah-jarimah yang berbahaya, atau orang-orang yang

tidak tegas dijatuhi hukuman-hukuman biasa, yang biasa melakukan jarimah

pembunuhan, penganiayaan atau pencurian.

3. Hukuman Ancaman, Teguran, dan Peringatan

- Hukuman Ancaman (tahdid) juga merupakan salah satu hukuman ta'zir, dengan

syarat akan membawa hasil dan bukan ancaman kosong. Antara lain dengan ancaman

akan dijilid atau dipenjarakan atau dijatuhi hukuman yang lebih berat, jika pembuat

mengulangi perbuatannya. Termasuk ancaman juga, apabila hakim menjatuhkan

keputusannya, kemudian pelaksanaanya sampai waktu tertentu.

- Teguran (tanbih) juga merupakan hukuman ta'zir, kalau pembuat juga dijatuhi

hukuman tersebut. Hukuman tersebut pernah dijatuhkan oleh Rasulullah saw terhadap

sahabat Abu Zarr yang memaki-maki orang lain, kemudian dihinakan dengan

menyebut-nyebut ibunya. Maka bersabda Rasullah saw" Wahai Abu Zarr, adalah

engkau menghina dia dengan ibunya. Engkau adalah orang yang masih dihinggapi

(37)

- Hukuman peringatan (al-Wa'zu) juga ditetapkan dalam Syariat Islam dengan jalan

memberi nasihat, kalau hukuman ini cukup membawa hasil. Hukuman ini

dicantumkan dalam Qur'an, sebagai hukuman terhadap istri, yaitu, "Istri yang kamu

khawatirkan akan membangkang, maka berilah dia peringatan (nasihat)."(Qur'an

surat,an-Nisa: 34)

- Hukuman denda (al-Garamah) ditetapkan juga oleh Syariat Islam, antara lain

mengenai pencurian buah yang masih tergantung di pohonnya yang didenda dengan

lipatan dua kali harga buah tersebut, di samping hukuman lain yang sesuai untuk

perbuatan mencuri tersebut. Seperti yang disabdakan oleh Rasulullah saw, " Dan

barang siapa yang membawa sesuatu keluar, maka atasnya denda sebanyak dua

kalinya beserta hukuman."

(38)

BAB III

PERJUDIAN DALAM KITAB UNDANG-UNDANG HUKUM PIDANA

A. Pengertian dan Jenis-jenis Perjudian 1. Pengertian

Menurut KUHP permainan judi adalah tiap permainan dimana pada umumnya

kemungkinan mendapat untung tergantung pada peruntungan belaka juga karena

permainannya yang lebih terlatih atau mahir.

Di situ termasuk segala pertaruhan tentang keputusan perlombaan atau

permainan lain-lainnya, yang tidak diadakan antara mereka yang turut berlomba atau

bermain, juga segala pertaruhan lainnya. 27

Dari uraian di atas maka dapat disimpulkan bahwa arti dari permainan judi

adalah setiap permainan dengan orang yang bertaruh adanya uang dan harapan untuk

menang. Hal ini tergantung pada nasib, atau kemungkinan untuk menang menjadi

bertambah besar.

2. Jenis-jenis Perjudian

Sedangkan jenis-jenis perjudian menurut Kitab Undang-undang Hukum

Pidana adalah: Permainan dengan kartu yang tidak dapat digolongkan dengan judi

(39)

ialah bridge, domino, dan sebagainya. Sedangkan yang dapat digolongkan dengan

judi ialah dadu, dua puluh satu, rouletre, tombula, totalisator pada pacuan kuda,

pertandingan sepak bola, apa yang disebut "main buntut" dan sebagainya. 28

B. Unsur-unsur Perjudian Dalam KUHP Unsur-unsur:

Pasal 303 (1)

Ke 1. : -Dengan tidak berhak - Memajukan:

Atau

- Memberi kesempatan

- berjudi

- sebagai mata pencaharian

Atau

- Turut campur

- Dalam perusahaan main judi

- Dengan sengaja

Dalam ayat 1 ini dua jenis kejahatan:

- Mengajukan atau memberikan kesempatan berjudi sebagai mata

pencaharian.

- Turut campur dalam perusahaan main judi.

(40)

Mengajukan

Perbuatan mengajukan berarti setiap pemberitahuan secara tertulis maupun secara

lisan yang memberikan kesempatan oleh pelaku yang mengajukan.

Pemberitahuan dari seorang, bahwa orang lain memberikan kesempatan, tidak

berarti mengajukan.

Memberi Kesempatan

Memberi kesempatan adalah setiap perbuatan membuka kesempatan, bukan

memperkenankan, menyediakan alat atau alat-alat judi.

Berjudi

Perjudian adalah suatu permainan yang hasil kemenangannya hanya tergantung

pada untung-untungan saja. Permainan adalah cara bermain, dimana para pihak

turut serta secara aktif, sedangkan pertaruhan adalah menentukan suatu hadiah

atas kebenaran suatu perkiraan atau terkaan yang disangkal dan tetap.

Ayat 3 memuat ketentuan tentang pengertian berjudi,

Ayat 3 ini merupakan interpretasi authentik.

Unsur-unsur ayat 3 adalah sebagai berikut:

- Main judi berarti:

- Tiap-tiap permainan yang:

Kemungkinan hasil kemenangannya pada umumnya tergantung pada:

- Untung-untungan saja.

(41)

- karena pemain lebih pandai atau lebih cakap. 29

- Main judi meliputi juga:

- Segala pertaruhan tentang:

- Hasil keputusan perlombaan atau permainan lainnya yang:

- turut berlomba

- turut bermain

- Pertaruhan-pertaruhan lain:

Berdasarkan rumusan ayat 3, suatu permainan dapat dinyatakan sebagai

permainan judi, apabila memenuhi syarat sebagai berikut:

- Penentuan kemenangan tergantung pada untung-untungan yang berarti, bahwa

terdapat spekulasi dari para pelaku.

- Juga hasil kemenangan yang tergantung pada untung-untungan itu akan

bertambah besar, karena orang-orang yang bermain dalam permainan lebih

pandai, lebih cakap lebih terampil, di sini terdapat pengurangan resiko yang

mungkin akan diderita atas spekulasi.

Mungkin orang-orang yang bermain dalam suatu permainan lebih pandai,

lebih terampil, lebih cakap, lebih ulung, hingga hasil kemenangan bagi pelaku akan

bertambah besar, tetap permainan itu dapat dinyatakan sebagai permainan judi.

Dalam ayat 3 itu selanjutnya diadakan perluasan penafsiran atas pengertian

permainan judi sebagai berikut:

(42)

- Permainan judi meliputi juga setiap jenis pertaruhan atas keputusan:

- Setiap jenis perlombaan

- Setiap jenis permainan

Dimana para pelaku tidak turut serta dalam perlombaan atau permainan itu.

Misalnya:

- Pertandingan sepak bola: para pelaku tidak turut serta.

-Dalam permainan ketangkasan, misalnya lempar panah, seorang melempar

panah, sedangkan para pelaku yang tidak melempar, memasang.

Ketangkasan yang menentukan hasil kemenangan tidak termasuk permainan

judi, kecuali orang-orang yang tidak melakukan ketangkasan turut serta melakukan

pertaruhan. Selanjutnya dapat dikemukakan, bahwa undian tidak termasuk permainan

judi, berhubung undian bukan merupakan permainan. Penyelenggaraan undian

didasarkan atas UU No. 22 Tahun 1954 Tentang Undian, dimana ditetapkan, bahwa

penyelenggaraan undian harus ada izin Menteri Sosial. 30

Sebagai Mata Pencaharian (BEDRIJF)

Mata pencaharian pada umumnya merupakan usaha untuk mencari makan guna

kelangsungan hidupnya. Dan ini dapat dinyatakan, apabila dilakukan secara

berulang. Suatu perbuatan dalam mata pencaharian dapat tampak secara nyata

apabila perbuatan dibayar. Tetapi juga dapat disimpulkan dari pembayaran bahwa

terdapat perbuatan dalam mata pencaharian, meskipun tidak terjadi pengulangan

atas perbuatan itu.

30

(43)

Turut Campur Dalam Perusahaan Main Judi

Turut campur atau turut serta dalam suatu perusahaan dapat meliputi

perbuatan-perbuatan:

- Menyediakan keuangan untuk usaha itu.

- Turut serta dalam organisasi.

- Membina atau meningkatkan pendirian atas usaha itu.

Pelaku-pelaku itu melakukan perbuatan-perbuatan turut serta untuk kepentingan

peningkatan atau pemberian kesempatan permainan judi.

Dengan Tidak Sah

Penyelenggaraan permainan judi dapat diizinkan oleh Menteri Dalam Negeri,

berdasarkan UU No. 5 Tahun 1974 Tentang Pokok-Pokok Pemerintahan Daerah.

Penyelenggaraan permainan judi tanpa izin Menteri Dalam Negeri oq Gubernur

adalah penyelenggaraan permainan judi yang tidak sah.

Dengan Sengaja

Lihat penjelasan pasal-pasal lainnya.

Unsur-unsur:

Pasal 303 (1)

Ke -2. - dengan tidak sah.

- memajukan atau memberi kesempatan berjudi:

- kepada umum

(44)

- Biarpun diadakan sesuatu syarat atau cara dalam hal memakai

kesempatan itu.

Kepada Umum

Kepada umum dapat dipenuhi cukup dengan ruangan atau gedung. Penjelasan

unsur-unsur lain lihat penjelasan ayat ke-1.

Unsur-unsur

Pasal 303 (1)

Ke-3: - Turut main judi

- Sebagai mata pencaharian

Lihat penjelasan ke 1 dan ke 2

Pasal 303 (2)

Ketentuan pasal 303 (1) ke 1 dan ke 2 menetapkan hukuman tambahan bagi

pelaku yang melakukan kejahatan ini karena kerjaannya.

Hukuman tambahan itu adalah pencabutan hak melakukan pekerjaan itu.

Pasal 303 (3)

Penjelasan lihat pada pasal 303 (1) ke 1 tentang pengertian berjudi.

Ketentuan dalam ayat 3 ini merupakan penafsiran secara authentik atas

istilah "Berjudi". 31

(45)

Sedangkan tindak pidana yang dimaksudkan didalam ketentuan pidana yang

diatur dalam pasal 303 bis ayat (1) angka 1 KUHP itu terdiri dari unsur-unsur obyektif:

1. Barangsiapa.

2. Menggunakan kesempatan yang terbuka untuk berjudi.

3. Yang sifatnya bertentangan dengan salah satu dari ketentuan-ketentuan yang

diatur dalam pasal 303 KUHP.

Unsur obyektif pertama, orang yang apabila, ia terbukti memenuhi

unsur-unsur selebihnya dari tindak pidana yang dimaksudkan didalam ketentuan pidana

yang diatur dalam pasal 303 bis ayat (1) angka 1 KUHP, maka ia dapat disebut

sebagai pelaku dari tindak pidana tersebut.

Unsur obyektif kedua, memakai kesempatan yang terbuka untuk berjudi,

bukan setiap pemakaian kesempatan untuk berjudi, misalnya dengan berjualan di

tempat dimana kesempatan untuk berjudi itu telah diberikan oleh seseorang.

Melainkan hanya pemakaian kesempatan dengan berjudi atau main judi. Unsur

obyektif ketiga dari tindak pidana yang dimaksudkan didalam ketentuan pidana yang

diatur dalam pasal 303 bis ayat (1) angka 1 KUHP itu ialah unsur yang sifatnya

bertentangan dengan salah satu dari ketentuan-ketentuan yang diatur dalam pasal 303

KUHP. 32

32

(46)

Maksud dari bertentangan dengan salah satu dari ketentuan-ketentuan yang

diatur dalam pasal 303 KUHP itu ialah bukan bertindak sebagai orang yang

memberikan kesempatan untuk berjudi melainkan sebagai orang yang memakai

kesempatan untuk berjudi.

Tindak pidana yang dimaksudkan didalam ketentuan pidana yang diatur

dalam pasal 303 bis ayat (1) angka 2 KUHP itu juga, hanya terdiri dari unsur-unsur

obyektif, masing-masing yakni:

1. Barangsiapa.

2. Ikut serta berjudi.

3. Di atas atau di tepi jalan umum atau di suatu tempat yang terbuka untuk

umum.

Unsur obyektif pertama menunjukkan orang yang apabila orang tersebut

memiliki unsur-unsur selebihnya dari tindak pidana yang dimaksudkan didalam

ketentuan pidana yang diatur dalam pasal 303 bis ayat (1) angka 2 KUHP, dan

penyelenggaraan dari perjudian yang bersangkutan itu ternyata tidak mendapat izin

dari kekuasaan yang berwenang, maka ia dapat disebut sebagai pelaku dari tindak

pidana tersebut.

Unsur obyektif kedua dari tindak pidana yang dimaksudkan didalam

ketentuan pidana yang diatur dalam pasal 303 bis ayat (1) angka 2 KUHP ialah unsur

turut serta berjudi.

(47)

Unsur obyektif ketiga, dari tindak pidana yang dimaksudkan di dalam

ketentuan pidana yang diatur dalam pasal 303 bis ayat (1) angka 2 KUHP ialah unsur

di atas atau di tepi jalan umum atau di suatu tempat yang terbuka untuk umum.

Untuk dapat disebut sebagai jalan umum, tidaklah perlu suatu jalan itu harus

dibuat atas nama pemerintah, akan tetapi juga dapat merupakan jalan kepunyaan

seseorang atau yang terdapat di atas tanah hak milik seseorang, yang pemiliknya

telah diperuntukkan sebagai jalan umum.

Maksud dengan tempat yang terbuka untuk umum itu ialah, tempat yang dapat

didatangi oleh setiap orang yang ingin datang ke tempat tersebut. Kenyataan bahwa,

pada suatu saat tertentu, tempat tersebut sedang ditutup untuk umum, tidak

menghilangkan sifatnya sebagai tempat yang terbuka untuk umum. 33

Pasal 303 bis ayat 2 : Jika ketika melakukan pelanggaran belum lewat dau tahun sejak adanya pemidanaan yang menjadi tetap karena salah satu dari

pelanggaran-pelanggaran ini, dapat dikenakan pidana penjara, selama-lamamya enam

tahun atau denda setinggi-tingginya lima belas juta rupiah.

Penjelasanya : Sebelum adanya Undang-undang penertiban perjudian tanggal 6

Nopember 1974, orang yang mempergunakan kesempatan main judi yang diadakan

dengan melanggar pasal 303, dikenakan pasal 542 KUHP. Tetapi sejak adanya

Undang-undang penertiban perjudian ini, maka orang yang mempergunakan

kesempatan main judi yang diadakan dengan melanggar pasal 303 tersebut dikenakan

33

(48)

pasal 303 bis. Sedang orang yang membuka perusahaan perjudian diancam pidana

dalam pasal 303 KUHP.

C. Peraturan Perundang-undangan yang Berkaitan dengan Perjudian

Sebagaimana telah kita ketahui bahwa perjudian diatur dalam pasal 303

KUHP sebagai berikut:

(1) Diancam dengan pidana paling lama dua tahun delapan bulan atau denda paling

banyak enam ribu rupiah, barang siapa tanpa mendapat izin:

Ke- 1 Dengan menawarkan atau memberi kesempatan untuk bermain judi dan

menjadikan sebagai pencaharian atau dengan sengaja turut serta dalam

suatu perusahaan untuk itu.

Ke- 2 Dengan sengaja menawarkan atau memberi kesempatan kepada khalayak

ramai untuk permainan judi atau dengan sengaja turut serta dalam

perusahaan untuk menggunakan kesempatan adanya sesuatu syarat atau

dipenuhinya sesuatu tata cara.

Ke- 3 Menjadikan turut serta pada permainan judi sebagai pencarian.

(2) Jika yang bersalah, melakukan kejahatan tersebut dalam menjalankan

pencariannya, maka dapat dicabut haknya untuk menjalankan pencaharian itu.

(3) Yang disebut permainan judi adalah tiap-tiap permainan dimana pada umumnya

kemungkinan mendapat untung tergantung pada peruntungan belaka, juga

karena pemainnya lebih terlatih atau mahir. Di situ termasuk segala peraturan

(49)

antara mereka yang turut berlomba atau bermain, demikian juga segala

peraturan lainnya. 34

Selain perjudian itu diatur didalam pasal 303 KUHP, perjudian juga diatur di

dalam undang-undang Nomor 7 Tahun 1974 tentang penertiban perjudian yang

menyebutkan bahwa:

Pasal 1: menyatakan bahwa semua perbuatan pidana perjudian sebagai kejahatan.

Pasal 2: ke (1): merubah ancaman pidana dalam pasal 303 (1) KUHP, dari pidana

penjara selama-lamanya dua tahun delapan bulan atau denda

sebanyak-banyaknya sembilan puluh ribu rupiah, menjadi pidana penjara

selama-lamanya sepuluh tahun atau denda sebanyak-banyaknya dua puluh lima juta

rupiah.

Ke (2): merubah ancaman hukuman dalam pasal 542 ayat (1) KUHP,

menjadi pidana penjara selama-lamanya empat tahun atau denda

sebanyak-banyaknya dua puluh lima juta rupiah.

Ke (3): ancaman pidana dalam pasal 542 ayat (2) KUHP, menjadi pidana

penjara selama-lamanya enam tahun atau denda sebanyak-banyaknya lima

belas juta rupiah. 35

34Moelyatno, KUHP, h. 133.

(50)

Penertiban perjudian sebagaimana dimaksud dalam Undang-undang Nomor 7 Tahun

1974 tentang penertiban perjudian dimaksudkan, untuk membatasi perjudian sampai

lingkungan sekecil-kecilnya, sampai akhirnya menuju ke penghapusan sama sekali

dari seluruh wilayah Indonesia. Dan berdasarkan perkembangan keadaan pada saat

sekarang ini, dipandang sudah tiba waktunya untuk mengupayakan penghapusan

segala bentuk dan jenis perjudian di seluruh wilayah Indonesia.

Untuk maksud tersebut dan dalam rangka mengatur tentang pelaksanaan

Undang-undang Nomor 7 Tahun 1974 tentang penertiban perjudian, dipandang perlu

untuk melarang pemberian izin penyelenggaraan perjudian dalam suatu peraturan

pemerintah. Untuk itu pemerintah menerapkan peraturan-peraturan pemerintah

Nomor 9 Tahun 1981 tentang pelaksanaan penertiban perjudian yang menerapkan

bahwa

Pasal 1 :

(1) pemberian izin penyelenggaraan segala bentuk dan jenis perjudian

dilarang, baik perjudian yang diselenggarakan di Kasino, di

tempat-tempat keramaian, maupun yang dikaitkan dengan alasan-alasan

lain.

(2) Izin penyelenggara perjudian yang sudah diberikan, dinyatakan

dicabut dan tidak berlaku lagi sejak tanggal 31 Maret 1981.

Pasal 2 : Berdasarkan ketentuan pasal 4 Undang-undang Nomor 7 Tahun 1979

tentang penertiban perjudian, (Lermbaran Negara Nomor 3040).

(51)

berlaku lagi semua peraturan perundang-undangan tentang perjudian

yang bertentangan dengan peraturan pemerintah.

Pasal 3: Hal-hal yang berhubungan dengan larangan pemberian izin

penyelenggaraan perjudian yang

Referensi

Dokumen terkait

Usaha Kecil Menengah (UKM) yang dilibatkan sebanyak 2 (dua) UKM di desa Trangsan, yaitu UKM Tiga Warna Rotan, dan UKM Wayan Rotan dengan permasalahan kelangkaan bahan

menunjukkan bahwa saluran pemasaran ojol pada petani pola swadaya di Kecamatan Pangkalan Kuras Kabupaten Pelalawan hanya ada satu saluran yaitu dari petani yang

Dengan demikian Peluang dan ancaman sukuk di Indonesia perlu untuk dikaji lebih dalam guna memaksimalkan peran sistem keuangan syariah yang ditawarkan oleh ekonomi Islam

Sahabat penulis Findi Astri Larasati, Memes Wijayanti yang telah senantiasa memberikan doa, semangat dan bantua serta teman praktik kerja lapangan penulis Surya Deastrian

Karena luasnya cakupan Institusi Keuangan Islam yang dijadikan objek diterapkannya pedoman Good Corporate Governance, maka penelitian ini dibatasi pada Bank Umum

(sambil menunjuk lubang hidungnya) Jawaban Syifa “ warna apa?” setelah mendengar pertanyaan “ Syifa suka warna apa?” melanggar maksim relevansi, karena jawaban tidak

Gambar 14 Menunjukkan bahwa hasil analisis stabilitas lereng setelah diperkuat dinding penahan tanah tipe Counterfort pada Km 438+775, menunjukkan bahwa nilai

HASIL DAN PEMBAHASAN Penelitian ini menunjukan bahwa jenis dan komposisi nutrisi media tanam jamur tiram putih memberikan pengaruh yang nyata pada persentase