• Tidak ada hasil yang ditemukan

BAB III Skripsi analisis kesalahan berbahasa dalam karya tulis mahasiswa

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2017

Membagikan "BAB III Skripsi analisis kesalahan berbahasa dalam karya tulis mahasiswa"

Copied!
5
0
0

Teks penuh

(1)

3.1 Metode Penelitian

Metode penilitian memegang peranan yang sangat penting di dalam penelitian. Sebab berhasil tidaknya suatu penelitian itu ditentukan oleh metode yang digunakan. Metode yang tepat daapat diperoleh data yang akurat atau tepat dan sesuai dengan kenyataan. Dalam hal ini yang dimaksud dengan metode adalah cara kerja yang dipergunakan seseorang untuk memahami objek yang menjadi sasaran penelitian. Dengan demikian di dalam melakukan penelitian seseorang berhak memilih berbagai metode yang cocok dan sesuai dengan sasaran, sifat objek, dan sifat teori yang mendukung penelitian.

Metode penelitian yang peneliti gunakan adalah metode penelitian deskriptif kualitatif. Metode deskriptif adalah metode yang di dalamnya terdapat upaya mendeskripsikan, mencatat, analisis, dan menginterpretasikan kondisi-kondisi yang terjadi atau ada.

Penelitian kualitatif ini berdasarkan objek penelitian yang diperoleh dari data penelitian, yaitu karya tulis mahasiswa program studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia semester 2 Universitas Islam Darul ‘Ulum Lamongan tahun akademik 2014-2015.

3.2 Data dan Sumber Data

(2)

3.2.1 Data

Data yang dikaji berupa data kualitatif. Sumber data yang digunakan adalah dokumen berupa makalah.

3.2.2 Sumber Data

Berupa makalah hasil karya tulis mahasiswa program studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia semester 2 Universitas Islam Darul ‘Ulum Lamongan Tahun Akademik 2014-2015 dengan judul makalah “Semantik dan Cakupannya” mata kuliah semantik. Yang merupakan hasil karya kelompok 4, dengan anggota (1) Aida Udhliyah NL, (2) Khusnul Dahwatus S., (3) Mufidatul Mas’ulah, (4) Siti Choiro Ummah, (5) Eka Dwi Jayanto.

3.3 Pengumpulan Data

3.3.1 Teknik Pengumpulan Data

(3)

Dalam penelitian ini, saya menggunakan beberapa teknik yaitu teknik simak dan teknik catat.

3.2.1.1 Teknik Dokumentasi

Untuk pengumpulan data, peneliti menggunakan teknik dokumentasi, yaitu dengan cara mengambil arsip makalah dari mahasiswa Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia semester 2 tahun akademik 2014-2015. Kemudian makalah tersebut diteliti satu persatu penggunaan bahasa Indonesianya dalam bidang morfologi.

3.2.1.2 Teknik Simak

Peneliti menggunkan metode simak karena cara yang digunakan untuk memperoleh data dilakukan dengan menyimak penggunaan bahasa. Istilah menyimak di sini tidak hanya berkaitan dengan penggunaan bahasa seccara lisan, tetapi juga penggunaan bahasa secara tertulis, (Mahsun, 2005:90).

3.2.1.3 Teknik Catat

Teknik catat adalah teknik menjaring data dengan mencatat hasil penyimakan data pada kartu data. Kegiatan mencatat itu dilakukan sebagai lanjutan dari kegiatan merekam data atau karena sebab tertentu perekaman tidak mungkin dilakukan.

(4)

3.4 Instrumen Penelitian 3.4.1 Lembar Korpus Data

Lembar korpus data ini bermanfaat untuk menyederhanakan data yang berupa analisis dengan melakukan pengelompokan atau klasifikasi berdasarkan analisis kesalahan berbahasa pada karya tulis mahasiswa yang berupa makalah dalam bidang morfologi.

Tabel 3.1

Tabel Analisis Kesalahan Ejaan

No Ejaan Kesalahan Sebab Pembetulan

Tabel 3.2

Tabel Analisis Kesalahan Pemilihan Kata

No Kalimat Kesalahan Sebab Pembetulan

3.5 Teknik Analisis Data

(5)

interpretasi terhadap data yang terkumpul, analisis data dalam uraian ini dapat dikemukakan sebagai berikut.

3.5.1 Seleksi Data

Setiap data yang diperoleh kemudian dipilih, diseleksi, dan diambil data yang sesuai dengan judul penelitian yang dilakukan yaitu, membaca dan menelaah data-data secara mendalam yang diperoleh dari karya tulis mahasiswa yang berupa makalah dari mahasiswa Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia semester 2 tahun akademik 2014-2015.

3.5.2 Identifikasi Kesalahan Berbahasa

Data yang telah diubah dalam bentuk tulisan atau catatan lapangan tersebut diklasifikasikan berdasarkan domainnya.

3.5.3 Identifikasi Penyebab Kesalahan

Identifikasi penyebab kesalahan berbahasa dari data yang telah dianalisis. 3.5.4 Kesimpulan

Referensi

Dokumen terkait

Menyatakan dengan sesungguhnya bahwa tesis yang berjudul “PELAKSANAAN PENDAFTARAN HAK ATAS TANAH UNTUK MEMPEROLEH KEPASTIAN HUKUM MELALUI PROGRAM NASIONAL AGRARIA

Studi kepustakaan mengenai perubahan konsepsi, strategi konflik kognitif, dan miskonsepsi siswa, dan analisa materi pedagogis pada pembelajaran ikatan ionik secara

Tujuan dari penelitian ini adalah membangun suatu sistem aplikasi latihan ujian kenaikan tingkat Taekwondo dan pembelajaran pada Unit Kegiatan Mahasiswa Taekwondo Universitas

Penelitian yang dilakukan oleh Kasmiati ini menunjukkan bahwa pesan dakwah yang disampaikan oleh Susuhunan Paku Buwono I terbagi dalam dua garis besar permasalahan

Sebagai perbandingan bangunan fasilitas cottage, ada beberapa kawasan wisata dengan fasilitas akomodasinya yang memanfaatkan lingkungan sekitarnya sehingga fasilitas wisata

Tajuk pohon yang banyak dan berlapis-lapis pada tanaman yang ada di hutan akan sangat membantu untuk menahan energi potensial air hujan yang jatuh sehingga aliran air

Kendali mutu (Quality Control) radiologi diharapkan akan dapat mengendalikan persoalan yang berkaitan dengan kualitas gambar dan eksposi yang diterima

Berdasarkan data di atas, penulis menarik simpulan bahwa ada dua (2) tindakan antisosial yang dilakukan Yuno, yaitu tidak peduli dengan keselamatan orang lain