• Tidak ada hasil yang ditemukan

PENGARUH IKLAN BERLABEL BEBAS FORMALIN TERHADAP TINGKAT KEPERCAYAAN IBU RUMAH TANGGA(Studi Tentang Iklan Produk Sosis Merek Sozzis di Televisi Terhadap Ibu-Ibu Rumah Tangga di Perumahan Sukarno Hatta Dalam I Malang)

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2017

Membagikan "PENGARUH IKLAN BERLABEL BEBAS FORMALIN TERHADAP TINGKAT KEPERCAYAAN IBU RUMAH TANGGA(Studi Tentang Iklan Produk Sosis Merek Sozzis di Televisi Terhadap Ibu-Ibu Rumah Tangga di Perumahan Sukarno Hatta Dalam I Malang)"

Copied!
2
0
0

Teks penuh

(1)

PENGARUH IKLAN BERLABEL BEBAS FORMALIN TERHADAPTINGKAT

KEPERCAYAAN IBU RUMAH TANGGA(Studi Tentang Iklan Produk Sosis

Merek Sozzis di Televisi TerhadapIbu-Ibu Rumah Tangga di Perumahan

Sukarno Hatta Dalam I Malang)

Oleh: INDRI DWI CAHYANI ( 01220131 )

Communication Science

Dibuat: 2006-06-16 , dengan 3 file(s).

Keywords: Label bebas formalin dan tingkat kepercayaan

Pada hakikatnya iklan adalah suatu bentuk proses komunikasi, karena didalam iklan terdapat penyampaian pesan dari komunikator kepada komunikan melalui media yang menimbulkan efek tertentu. Strategi inilah yang coba dilakukan oleh produk sosis merek Sozzis dalam

mempertahankan citranya dimata masyarakat. Hal ini dilakukan untuk mengantisipasi

menurunnya tingkat kepercayaan masyarakat sebagai imbas dari isu formalin yang terdapat pada hampir semua makan berbahan pengawet atau makanan cepat saji seperti Sozzis.

Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah adakah pengaruh iklan Sozzis berlabel bebas formalin di televisi terhadap tingkat kepercayaan ibu rumah tangga, serta seberapa besar

pengaruh iklan Sozzis berlabel bebas formalin di televisi terhadap tingkat kepercayaan ibu rumah tangga. Sedangkan tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh iklan Sozzis berlabel bebas formalin terhadap tingkat kepercayaan ibu rumah tangga, serta untuk mengetahui besar tingkat pengaruh iklan Sozzis berlabel bebas formalin terhadap tingkat

kepercayaan ibu rumah tangga.

Dalam mencari jawaban atas rumusan masalah dalam penelitian ini, peneliti menggunakan teori AIDC. Teori ini disebut dengan teori AIDC konkritnya didahului dengan adanya perhatian (attention), kemudian menarik (Interest), membangkitkan keinginan (Desire), serta menimbulkan keyakinan/ percaya (Conviction).

Penelitian ini merupakan penelitian eksplanatif, yaitu untuk menguji hubungan antara variabel yang dihipotesakan. Hipotesa itu sendiri menggambarkan pengaruh antar dua variabel atau lebih, untuk mengetahui apakah suatu variabel dipengaruhi atau tidak oleh variabel lainnya. Sedangkan dasar penelitian ini adalah survey yang merupakan suatu penelitian dengan cara mengumpulkan data dari sejumlah unit atau individu dalam waktu yang bersamaan.

Populasi penelitian ini adalah ibu-ibu rumah tangga di perumahan Sukarno Hatta Dalam I Malang dengan karakteristik tertentu sesuai dengan tujuan penelitian ini.Berdasarkan karakteristik tersebut, jumlah populasi yang didapat adalah sebanyak 85 orang. Sampel

digunakan dengan menggunakan total sampling, yaitu sama dengan jumlah populasi sebanyak 85 orang.

Teknik penngumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuesioner dan dokumentasi. Untuk mencari pengaruh iklan berlabel bebas formalin terhadap tingkat kepercayan ibu rumah tangga digunakan rumus determinasi, R2.

(2)

Dengan kata lain, variabel label bebas formalin memberikan sumbangan 81% kepada variabel tingkat kepercayaan. Dengan demikian, pengaruh yang ditimbulkan termasuk pada tingkat kuat, sedangkan 19% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak dibahas dalam penelitian ini

Referensi

Dokumen terkait

LPD Desa Adat Pecatu adalah salah satu Lembaga Perkreditan Desa milik Kerama Desa Adat Pecatu (komunitas adat) yang letaknya di Desa Pecatu. Lembaga Perkreditan Desa Adat

Berkenaan dengan sifat mengikat/memaksa dari hukum acara, Sudikno Mertokusumo berpendapat bahwa hukum acara sekarang ini telah dilupakan orang sebagai hukum formil yang

Hasil analisis dari contoh kasus ini, jumlah tenaga kerja yang diperlukan adalah sebanyk enam orang tenaga kerja dengan tiga shift setiap harinya, dan juga memerlukan waktu

The theoretical framework is basically based on the Employee Satisfaction Theory and the relation among the variables where the alternative employment opportunities, turnover

Tingkat pengaruh tidak langsung modal intelektual pada kinerja keuangan perusahaan sebesar 0,127 lebih kecil dari koefisien hubungan langsung 0,220, berarti dapat

frequently used by students in Critical Reading class?” This study used questionnaire as the research method and the result of this study is Activation strategy is the most

5.. ماكلا ةراهم نع فيرعت وا ي ةعبرا ىلع لمتشي نا دبا ةيناثلا ةغللا ةصاخ ,ةغللا ميلعت ةل تسإا :ي و ,تارهم ,هباتكلاو ةءارقلاو ماكلاو عام نم نفلا و ماكلا

Penelitian ekperimental laboratorik sungguhan terhadap 30 ekor tikus Wistar jantan yang diinduksi pakan tinggi kolesterol kemudian dikelompokkan menjadi 5 kelompok (n=6): Kelompok