• Tidak ada hasil yang ditemukan

BAB III METODE PENELITIAN

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2022

Membagikan "BAB III METODE PENELITIAN"

Copied!
7
0
0

Teks penuh

(1)

28 BAB III

METODE PENELITIAN

A. Tempat dan Waktu Penelitian

Penelitian ini dilaksanakan di Program Studi Pendidikan Akuntansi Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Sebelas Maret Surakarta yang beralamat di Ir. Sutami No.36, Kentingan, Kec. Jebres, Kota Surakarta, Jawa Tengah. Penelitian ini dilaksanakan kurang lebih selama tujuh bulan mulai dari bulan Maret sampai dengan bulan September 2021.

Tabel 3.1 Waktu Penelitian

Jenis Kegiatan Bulan

Mar Apr Mei Jun Jul Ags Sep 1. Persiapan penelitian

a. Pengajuan judul penelitian

b. Penyusunan proposal penelitian

c. Mengurus perizinan 2. Pelaksanaan penelitian

a. Pencarian skripsi dan artikel penelitian b. Analisis data 3. Penyusunan

laporan/skripsi a. Penyusunan draf

b. Pengetikan skripsi 4. Pelaksanaan ujian skripsi

dan revisi

(2)

B. Desain Penelitian

Jenis penelitian yang akan digunakan adalah penelitian kuantitatif korelasional dengan menggunakan meta-analisis metode Preferred Reporting Items For Systematic Reviews and Meta-Analyses atau PRISMA, metode ini dilakukan secara sistematis dengan mengikuti tahapan atau protokol penelitian yang benar (Moher et al., 2010). Prosedur dalam melaksanakan meta-analisis ini terdiri dari beberapa langkah, yaitu: (1) Menetapkan masalah atau topik; (2) Mengidentifikasi masalah dengan pembatasan yang ada yaitu mengenai topik pengaruh model discovery learning terhadap hasil belajar akuntansi di sekolah; (3) Mencari dan mengumpulkan skripsi dan artikel penelitian yang berkaitan dengan masalah atau topik yang terkait; (4) Mengklasifikasikan skripsi dan artikel penelitian yang telah dikumpulkan dengan menggunakan screening dan penilaian kualitas; (5) Melakukan ekstraksi data menggunakan protokol coding; (6) Menghitung besar efek (effect size) sehingga dapat ditarik kesimpulan menggunakan meta-analisis yang dilakukan.

Alasan peneliti memilih menggunakan jenis penelitian ini karena metode yang digunakan dapat terorganisir dan mempermudah dalam meninjau jalannya tujuan penelitian (Moher et al., 2010). Meta-analisis juga dapat mendefinisikan artikel sesuai kualifikasinya, yang berperan penting dalam memecahkan masalah dengan mendeskripsikan, mensintesis, dan mengevaluasi bukti kuantitatif atau kualitatif sebagai bahan pelaporan (Nugraha, dkk., 2020: 85).

C. Populasi dan Sampel

Populasi dalam penelitian ini adalah skripsi dan artikel penelitian berupa artikel nasional dan artikel internasional tentang pengaruh model discovery learning terhadap hasil belajar akuntansi yang telah dipublikasikan secara online. Sampel yang diambil adalah skripsi dan artikel ilmiah tentang pengaruh model discovery learning terhadap hasil belajar akuntansi di sekolah dalam kurun waktu sembilan tahun, mulai dari tahun 2013 sampai dengan tahun 2021. Skripsi dan artikel yang digunakan adalah metode penelitian eksperimen. Pada artikel internasional dibatasi dengan mengambil sampel negara berkembang, peneliti menggunakan negara

(3)

Nigeria karena sistem pendidikan Indonesia dengan negara tersebut hampir serupa (Nadira, 2019).

D. Teknik Pengambilan Sampel

Teknik Pengambilan Sampel dalam penelitian ini menggunakan purposive sampling. Alasan peneliti menggunakan teknik purposive sampling adalah karena tidak semua sampel dalam populasi memiliki kriteria berdasarkan fenomena yang diteliti (Margono, 2004: 128). Oleh karena itu, penulis berpedoman pada kriteria tertentu, dan pertimbangan bahwa sampel yang digunakan dalam penelitian ini harus memenuhi agar mendapatkan sampel yang representatif. Kriteria inklusi sampel yang digunakan oleh peneliti yaitu dengan kategori jenis penelitian sebagai berikut, yaitu: (1) Skripsi dan artikel penelitian diterbitkan 9 tahun terakhir yaitu tahun 2013-2021 alasan peneliti menggunakan jangka waktu sembilan tahun terakhir yaitu sesuai dengan implementasi Kurikulum 2013 menurut Permendikbud Nomor 22 Tahun 2016 tentang Standar Proses menggunakan tiga model pembelajaran yang diharapkan dapat membentuk perilaku saintifik, sosial serta mengembangkan rasa keingintahuan, salah satu dari model tersebut adalah discovery learning (Kemendikbud, 2020); (2) Skripsi dan artikel penelitian dibuat oleh mahasiswa pendidikan akuntansi dan ekonomi atau umum; (3) Skripsi dan artikel penelitian bertema pengaruh model discovery learning terhadap hasil belajar akuntansi di sekolah; (4) Skripsi dan artikel penelitian menggunakan metode penelitian eksperimen; (5) Sampel jenjang pendidikan pada skripsi dan artikel merupakan jenjang SMA/SMK dengan cakupan wilayah penelitian nasional dan internasional.

E. Teknik Pengumpulan Data

Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah dokumentasi dengan melakukan pencarian artikel nasional dengan menggunakan database Google Scholar. Peneliti juga melakukan pencarian menggunakan database ScienceDirect berdasarkan kriteria yang sudah ditentukan oleh kebutuhan peneliti, namun peneliti tidak menemukan artikel penelitian sesuai kriteria yang

(4)

sudah ditentukan pada database tersebut. Pengumpulan data yang digunakan oleh peneliti yaitu menggunakan meta-analisis dengan PRISMA, diawali dengan menyusun background and purpose (latar belakang dan tujuan), kemudian mengkaji identifikasi masalah yang sudah diuraikan dengan pembatasan masalah yang ada yaitu pengaruh model discovery learning terhadap hasil belajar di sekolah, melakukan pencarian data sesuai dengan kriteria skripsi dan artikel penelitian yang telah ditentukan peneliti.

F. Teknik Validasi Instrumen Penelitian

Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah lembar penilaian kode (coding data). Coding data dilakukan untuk menyederhanakan data sehingga dapat dengan mudah menganalisis data dalam informasi atau artikel, coding data dilakukan berdasarkan lembar kode yang telah disusun (Retnawati, 2018: 19).

Identifikasi dari proses pencarian dan pengambilan coding terhadap kriteria yang memenuhi kelayakan secara eksplisit, verifikasi setiap studi terhadap kriteria kelayakan dan mencatat informasi pada formulir penyaringan (screening) atau database adalah catatan kunci dalam publikasi ilmiah dari sintesis penelitian (Anadiroh, 2019: 30). Hal ini yang harus diperhatikan sebelum melanjutkan ke poin penting adalah informasi apa saja yang termasuk dalam protokol coding, maka perlu diawali untuk membedakan dua bagian yaitu bagian yang mengkodekan informasi mengenai karakteristik penelitian dan bagian yang mengkodekan informasi berkaitan tentang temuan empiris dari studi yaitu effect size.

Secara konseptual, perbedaan tersebut hampir sama dengan variabel independen dan dependen. Hasil studi yang direpresentasikan dalam bentuk besaran nilai effect size adalah variabel dependen dari meta-analisis dan merupakan hasil dari studi penelitian empiris (Anadiroh, 2019: 31). Adapun variabel-variabel yang digunakan dalam pemberian kode dan menghasilkan informasi yang diperlukan dalam menghitung besar pengaruh model discovery learning terhadap hasil belajar akuntansi di sekolah yaitu:

(5)

1. Peneliti

Informasi pada lembar penilaian kode mencakup nama peneliti, judul dan tahun penelitian.

2. Karakteristik Sampel

Karakteristik sampel meliputi jenjang pendidikan dan cakupan publikasi.

Jenjang penelitian skripsi dan artikel penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah jenjang SMA/SMK sederajat dengan cakupan publikasi meliputi wilayah nasional dan internasional.

3. Desain Penelitian dan Instrumen Penelitian

Skripsi dan artikel yang digunakan adalah penelitian ekperimen dengan berbagai macam desain penelitian. Pemberian kode instrumen penelitian bertujuan untuk mengetahui variabel terikat, variabel bebas, pengujian hipotesis yang digunakan, dan penyaringan data statistik untuk mendukung analisis effect size.

4. Model Discovery Learning

Penelitian ini menggunakan variabel bebas yaitu model discovery learning yang memiliki 2 jenis pembelajaran, yaitu pembelajaran penemuan bebas (free discovery learning) dan pembelajaran penemuan terbimbing (guided discovery learning). Pemberian kode ini bertujuan untuk mempermudah peneliti dalam menyeleksi skripsi dan artikel untuk mensintesis hasil penelitian.

5. Hasil Belajar

Penelitian ini menggunakan variabel terikat yaitu hasil belajar yang memiliki 3 jenis hasil belajar, yaitu hasil belajar pada ranah aspek kognitif, aspek afektif, dan aspek psikomotorik.

G. Teknik Analisis Data

Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah statistik deskriptif dengan teknik analisis besaran pengaruh (effect size). Pada teknik analisis ini akan diketahui nilai independen dan dependennya dan akan dipaparkan angka- angka hasil pengolahan instrumen data sehingga informasi yang akan disampaikan

(6)

lebih mudah dimengerti maknanya. Setelah itu, peneliti menggunakan teknik analisis besaran pengaruh dengan effect size.

Penelitian eksperimen yang hanya melibatkan dua kelompok, yaitu kelompok eksperimen dan kelompok kontrol, menggunakan analisis komparasi dengan teknik analisis uji-t. Maka Formula Effect Size yang digunakan adalah formula eta-square (𝜂2) berikut:

𝜂2 = 𝑟2 = 𝑡𝑜2

𝑡𝑜2+𝑑𝑏

(Kadir, 2016: 300)

Kriteria yang digunakan untuk membentuk interpretasi hasil effect size menggunakan acuan dari Gravetter dan Wallnau (2020), yaitu:

Efek kecil : 0.01 < 𝜂2 ≤ 0.09 Efek sedang : 0.09 < 𝜂2 ≤ 0.25 Efek besar : 𝜂2 ˃ 0.25

H. Prosedur Penelitian

Pada penelitian ini proses tahapan yang digunakan adalah Preferred Reporting Items for Systematic Reviews and Meta-analyses atau biasa disebut PRISMA yang umumnya terdapat tujuh proses yaitu: (1) Menentukan latar belakang dan tujuan;

(2) Identifikasi masalah; (3) Pencarian Data; (4) Screening; (5) Penilaian Kualitas;

(6) Ekstrasi Data; (7) Sintesis (Moher et al., 2010).

Tahapan yang akan dilakukan pada penelitian ini, yaitu: pertama, menetapkan masalah dan tujuan yang hendak diteliti. Kedua, mengidentifikasi masalah dengan pembatasan yang ada yaitu mengenai topik pengaruh model discovery learning terhadap hasil belajar akuntansi di sekolah. Ketiga, melakukan pencarian skripsi dan artikel penelitian menggunakan database Google Scholar. Pada tahapan keempat dan kelima peneliti menggabungkan kedua tahapan tersebut, yaitu screening dan penilaian kualitas, literatur yang diakses dalam proses penelitian ini dilakukan proses screening berdasarkan kriteria inklusi sebagai berikut: (1) Skripsi dan artikel penelitian diterbitkan 9 tahun terakhir yaitu tahun 2013-2021; (2) Skripsi dan artikel penelitian dibuat oleh mahasiswa pendidikan akuntansi dan ekonomi

(7)

atau umum; (3) Skripsi dan artikel penelitian bertema pengaruh model discovery learning terhadap hasil belajar akuntansi di sekolah; (4) Skripsi dan artikel penelitian menggunakan metode penelitian eksperimen; (5) Sampel jenjang pendidikan pada skripsi dan artikel penelitian merupakan jenjang SMA/SMK dengan cakupan wilayah penelitian nasional dan internasional. Keenam, ekstraksi data dapat dilakukan jika semua data yang telah memenuhi syarat telah diklasifikasikan untuk semua data yang ada. Setelah proses screening dilakukan maka hasil ekstraksi data dengan menggunakan kriteria ekslusi untuk mengetahui data statistik yang digunakan, hal ini dapat diketahui pasti berapa yang masih memenuhi syarat untuk selanjutnya di analisa lebih jauh. Ketujuh, sintesis data ini dilakukan menggunakan protokol coding kemudilan dilanjutkan untuk dianalisis menggunakan besaran pengaruh (effect size) sehingga dapat memperoleh, data, fakta, dan informasi yang selanjutnya dapat diambil kesimpulan yang dapat menjawab tujuan.

Referensi

Dokumen terkait

Setelah itu dikocok selama 30 menit dan disaring ke dalam labu ukur 100 ml yang kemudian ditera dengan menggunakan aquades hingga 100 ml.. Kemudian ekstrak baik

Hasil ini tidak sama dengan hasil penelitian yang dilakukan (Khan &amp; Salim, 2020) yang menyatakan bahwa motivational factors memiliki pengaruh signifikan

Jadi, dari beberapa pendapat para ahli diatas dapat ditarik sebuah kesimpulan bahwa promosi penjualan adalah alat insentif yang beraneka ragam, kebanyakan

Peraturan Daerah ini dimaksudkan untuk menyesuaikan be­ sarnya harga pekerjaan bangunan dengan keadaaan dewasa ini dan mengatur dengan pasti besarnya uang pengganti biaya pembuatan

Pemberian pupuk organik cair urin sapi untuk pertumbuhan tanaman bayam (Amaranthus tricolor L) sebanyak 10% dan setara dengan urea.. Saran- saran yang dapat digunakan sebagai

Syukur Alhamdulillah penulis panjatkan ke hadirat Allah SWT, atas segala rahmat dan karunia yang telah diberikan kepada penulis sehingga penulis dapat

Giliran dalam penyajian makanan atau disebut dengan Courses pada masa sekarang dikenal dengan Menu Moderen atau Modern Menu yang terdiri dari 4 giliran makan atau courses

1) Setelah mendapat ijin dari pihak Puskesmas Nalumsari Jepara, maka peneliti mengadakan identifikasi calon responden dengan cara menjelaskan tujuan, manfaat, peran serta