• Tidak ada hasil yang ditemukan

Perbaikan Proses Produksi Menggunakan Metode Valsat Guna Mengoptimalkan Total Quality Excellence

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2017

Membagikan "Perbaikan Proses Produksi Menggunakan Metode Valsat Guna Mengoptimalkan Total Quality Excellence"

Copied!
5
0
0

Teks penuh

(1)

BAB I

PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang

Saat ini, Indonesia memasuki pasar global yakni Masyarakat Ekonomi

ASEAN (MEA). Hal ini mengakibatkan persaingan semakin ketat baik dalam

bidang produk maupun jasa. Di dalam persaingan yang demikian ketat, maka

setiap usaha dituntut untuk mampu menghasilkan produk dengan mutu yang baik

disertai dengan biaya yang minimum. Sehingga perusahaan mampu meningkatkan

daya saing perusahaan terutama dalam hal produktivitas. Kondisi ini juga dialami

oleh PT. Charoen Pokphand Indonesia –Food Divison yakni perusahaan industri

manufaktur pembuatan makanan olahan seperti sausage dan further atau yang

sering disebut nugget.

Namun, pada bagian proses produksi further sering terjadi pemborosan

waktu menunggu (waiting time) yang panjang misalnya diperlukan waktu sekitar

10-15 menit untuk memasukkan adonan further ke bagian pencetakan further.

Selain itu, juga terdapat transportation yang berlebih, misalnya membawa

kemasan plastik dan kotak karton menuju tempat packaging secara manual dan

dilakukan secara berulang-ulang. Hal ini menyebabkan terjadinya pertambahan

lead time.

Pemborosan lainnya ditunjukkan dengan adanya beberapa proses

berlebihan (overprocessing) misalnya pada proses pendinginan, sebelum further

(2)

sisa minyak penggorengan agar tidak mengalami kecacatan saat menjadi finished

goods. Kegiatan penirisan sisa minyak tersebut sebenarnya sudah termasuk

kegiatan pendinginan, sehingga proses pendinginan tidak dibutuhkan lagi, karena

akan menambah waktu proses.

Berdasarkan latar belakang yang telah dijelaskan, maka perusahaan ini

memerlukan perbaikan proses produksi untuk meningkatkan efisiensi proses

produksi. Melalui perbaikan proses produksi ini maka dapat diwujudkan

penerapan konsep Total Quality Excellence (Keunggulan Kualitas Terpadu) yang

berorientasi pada Biq Quality (Big Q). Hal ini dikarenakan Total Quality

Excellence dapat diwujudkan dengan cara melakukan perbaikan proses produksi

(continuous improvement) dan pemeliharaan efisiensi proses produksi.

Salah satu cara yang dapat dilakukan untuk memperbaiki proses produksi

adalah pereduksiaan pemborosan (waste) menggunakan metode VALSAT (Value

Stream Analysis Tools). Melalui metode ini maka dapat diketahui jenis aktivitas

yang memberikan nilai tambah (value added) dan aktivitas yang tidak

memberikan nilai tambah (non value added). Sehingga diperoleh akar penyebab

pemborosan (waste) yang bersifat non value added dan dapat diambil langkah

untuk mengeliminasi pemborosan (waste) tersebut.

Pemilihan metode ini juga didukung dengan sumber literatur dari beberapa

penelitian terdahulu yang juga membahas tentang perbaikan proses produksi

namun dengan perbedaan fokus penelitian. Pertama, penelitian yang dilakukan

oleh Praveen Saraswat (2015) yang berjudul “Reduction of Work In Process

(3)

Mapping Tool”1. Penelitian ini memfokuskan terhadap proses dan waktu siklus produksi untuk produk UC - 208 INNER yang digunakan pada plumber block.

Kedua, penelitian yang dilakukan oleh Gery (2015) yang berjudul “Pendekatan

Lean Manufaturing untuk Meminimasi Waste pada Proses Produksi”. Penelitian

ini memfokuskan terhadap identifikasi pemborosan pada proses produksi sari

apel2.

Penelitian ini berfokus pada pengeliminasian pemborosan (waste) pada

proses produksi di PT. Charoen Pokphand Indonesia – Food Divison. Output

penelitian ini adalah usulan perbaikan proses produksi untuk perusahaan dan

usulan pemilihan program 5S Visual Management yang telah disesuaikan

berdasarkan jenis pemborosan (waste) yang terdapat pada perusahaan.

1.2. Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang yang telah dijelaskan sebelumnya, maka

didapatlah permasalahan pada PT. Charoen Pokphand Indonesia – Food Divison

yakni banyaknya pemborosan (waste) pada proses produksi yang mengakibatkan

perpanjangan manufacturing lead time.

1 Saraswat, Praveen, dkk. 2015. Reduction of Work In Process Inventory and Production Lead

Time in A Beraing Industry Using Value Stream Mapping Tool. International Journal of Managing Value and Supply Chains (IJMVSC)

(4)

1.3. Tujuan dan Manfaat

Tujuan umum penelitian ini adalah untuk melakukan perbaikan proses

produksi guna mengoptimalkan Total Quality Excellence pada perusahaan PT.

Charoen Pokphand Indonesia –Food Divison.

Tujuan khusus penelitian ini adalah

1. Menganalisis kondisi aliran proses produksi pada perusahaan untuk

mengidentifikasi pemborosan (waste) yang terjadi

2. Mengidentifikasi kegiatan value added dan non value added di sepanjang

aktivitas produksi

3. Mengidentifikasi value added time dan manufacturing lead time selama proses

produksi further

4. Merumuskan usulan untuk perbaikan proses produksi untuk mengoptimalkan

Total Quality Excellence pada perusahaan

Manfaat dilakukannya penelitian ini adalah

1. Bagi Mahasiswa

a. Membandingkan teori-teori ilmiah yang diperoleh dalam perkuliahan

dengan praktek kerja di lapangan.

b. Memperoleh pengalaman bekerja pada suatu perusahaan

c. Mampu memecahkan dan mencari solusi permasalahan-permasalahan di

perusahaan dari sudut pandang akademis.

d. Mendapatkan pelajaran untuk bekerja disiplin dan bertanggungjawab

(5)

2. Bagi Universitas

a. Mempererat hubungan antar pihak universitas dengan pihak perusahaan

tempat pelaksanaan tugas sarjana.

b. Memperkenalkan Departemen Teknik Industri secara luas sebagai forum

disiplin ilmu terapan yang sangat bermanfaat bagi perusahaan.

c. Mempersiapkan generasi-generasi yang berpotensi di dalam dunia industri.

3. Bagi Perusahaan

a. Hasil penelitian tugas sarjana mahasiswa dapat menggambarkan keadaan

perusahaan berdasarkan teori-teori ilmiah dari sudut pandang akademis.

b. Hasil penelitian tugas sarjana mahasiswa dalam penyelesaian masalah

dapat dijadikan sebagai bahan masukan bagi peningkatan kinerja

Referensi

Dokumen terkait

Situs virtual class ini dibuat dengan tujuan agar memudahkan mahasiswa khususnya mahasiswa Universitas Gunadarma untuk mempelajari mata kuliah fisika dasar 1 dan

[r]

Ketiga penelitian tersebut berkaitan dengan penelitian yang dibuat oleh penulis yaitu membuat media pembelajaran vocabulary bahasa Inggris untuk siswa SD,

Notulen Pertemuan Nama Pertemuan : Pertemuan/lokakarya untuk evaluasi dan tindak lanjut hasil monitoring dan penilaian mutu/kinerja klinis di Puskesmas Candimulyo.. Tanggal:

yang relevan. 2) Mengajarkan aturan atau prinsip. Film juga dapat menunjukkan deretan ungkapan verbal yang terdapat pada gambar dan media cetak. 3) Memperlihatkan contoh model

Tahap terakhir Post processing (Output), dimana hasil analisa komputasi numerik diinterprestasikan ke dalam gambar, grafik bahkan animasi dengan pola-pola warna

11 Data yang diperoleh adalah informasi yang bekaitan dengan bagaimana kreativitas guru PAI dalam menggunakan metode. pembelajaran di SMP Negeri 3

Kitab-kitab yang diturunkan Allah SWT kepada manusia melalui para utusan-Nya dimaksudkan agar dijadikan petunjuk bahwa keberadaan manusia di muka bumi adalah karena diciptakan