• Tidak ada hasil yang ditemukan

BAB I PENDAHULUAN. yang besar terhadap kebutuhan skill tenaga kerja. Disamping hal itu,

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2021

Membagikan "BAB I PENDAHULUAN. yang besar terhadap kebutuhan skill tenaga kerja. Disamping hal itu,"

Copied!
13
0
0

Teks penuh

(1)

1

BAB I

PENDAHULUAN

I.1. Latar Belakang

Perkembangan teknologi informasi dewasa ini, memberikan pengaruh yang besar terhadap kebutuhan skill tenaga kerja. Disamping hal itu,

perkembangan ilmu pengetahuan juga memiliki dampak yang sangat erat terhadap dunia kerja yang mengakibatkan meningkatnya kebutuhan akan sumber daya yang memiliki potensi dan skill secara profesional dalam menciptakan dan

meningkatkan sumber daya manusia yang berkualitas.

Akuntansi adalah “suatu proses mencatat, mengklasifikasi, meringkas, mengolah dan menyajikan data, transaksi serta kejadian yang berhubungan dengan keuangan sehingga dapat digunakan oleh orang yang menggunakannya dengan mudah dimengerti untuk mengambil suatu keputusan serta tujuan lainnya. (Elizar Sinambela, dkk, 2010)

Sistem Akuntansi Penerimaan Kas adalah suatu prosedur catatan yang dibuat untuk melaksanakan kegiatan penerimaan uang yang berasal dari berbagai macam sumber, yaitu dari penjualan tunai, penjualan aktiva tetap, pinjaman baik, dan setoran modal baru. Dan Sistem Akuntansi Pengeluaran Kas merupakan sistem yang membahas keluarnya uang yang digunakan untuk pembelian tunai maupun kredit dan untuk pembayaran. Pengeluaran kas berupa pembayaran bisa menggunakan uang tunai maupun cek. (V. Wiratna Sujarweni. 2015)

(2)

BOS (Bantuan Operasional Sekolah) adalah program pemerintah yang pada dasarnya adalah untuk penyediaan pendanaan biaya operasi nonpersonalia bagi satuan pendidikan dasar sebagai pelaksana program wajib belajar. Namun demikian, ada beberapa jenis pembiayaan investasi dan personalia yang

diperbolehkan dibiayai dengan dana BOS. (Suyanto, 2010)

Sistem informasi akuntansi Penerimaan dan Pengeluaran Kas Dana BOS Pada SMP Harapan Mekar Medan masih bersifat manual. Dimana proses

pencatatan dan perhitungan biaya masih bersifat manual sehingga dalam proses pembuatan laporan memerlukan banyak waktu dan informasi yang dihasilkan tidak akurat, bahkan sering terjadi kesalahan dalam pencatatan penerimaan dan pengeluaran dana BOS pada SMP Harapan Mekar Medan yang mengakibatkan terjadinya tidak seimbang (Balance) dalam laporan.

Berdasarkan uraian diatas sistem informasi akuntansi merupakan salah satu jenis sistem yang diperlukan oleh perusahaan dalam menangani kegiatan operasional sehari-hari untuk menghasilkan informasi – informasi akuntansi yang diperlukan oleh sekolah dan pihak-pihak yang terkait lainnya sehubungan dengan pengambilan keputusan dan kebijakan–kebijakan lainnya. Seperti halnya dalam melakukan perhitungan penerimaan dan pengeluaran dana BOS harus memiliki sistem dan prosedur sesuai dengan peraturan yang ada. Sebuah sistem pencatatan akuntansi akan lebih membantu jika dapat diaplikasikan dalam basis

komputerisasi, karena perkembangan teknologi yang paling nyata adalah

pengembangan teknologi komputer. Informasi merupakan salah satu faktor yang penting bagi sekolah dalam menjalankan kegiatannya, dimana terdapat pihak

(3)

internal dan pihak eksternal yang juga memberi pengaruh dalam

pemberian maupun penerimaan informasi terkait penerimaan dan pengeluaran dan BOS. Hal ini yang membuat penulis merasa tertarik mengangkat topik tentang

penerimaan dan pengeluaran kas dana BOS sehingga dari topik ini diharapkan

sangat membantu kinerja sekolah untuk penerimaan dan pengeluaran kas dana BOS sehingga dalam pembuatan laporan tidak ada mengalami kesulitan .

Maka pada pembahasan ini penulis berinisiatif mengangkat sebuah judul “Sistem Informasi Akuntansi Penerimaan Dan Pengeluaran Kas Dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) Pada SMP Harapan Mekar Medan”.

I.2. Ruang Lingkup Permasalahan

Adapun bebrapa tahap yang dilakukan dalam membuat ruang lingkup permasalah adalah :

I.2.1. Identifikasi Masalah

Berdasarkan latar belakang permasalahan yang ada, penulis dapat mengidentifikasi masalah yang ada, yaitu :

1. Sistem Informasi Penerimaan dan Pengeluaran Kas Dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) pada SMP Harapan Mekar Medan masih menggunakan secara manual.

2. Masih sering terjadi kesalahan dalam pencatatan penerimaan dan pengeluaran kas dana BOS.

(4)

I.2.2. Rumusan Masalah

Perumusan masalah yang ada pada penelitian ini yaitu :

1. Bagaimana membangun dan mengimplementasikan sistem informasi Penerimaan dan Pengeluaran Kas Dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) yang terkomputerisasi sehingga dapat membantu dalam mengelola proses penerimaan dan pengeluaran kas dana BOS pada SMP Harapan Mekar Medan?

2. Bagaimana mengatasi masalah dalam pencatatan penerimaan dan pengeluaran kas dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) pada SMP Harapan Mekar Medan ?

I.2.3. Batasan Masalah

Untuk membatasi cakupan masalah yang sangat luas, terbatasnya waktu, serta kemampuan yang terbatas, maka ruang lingkup pada pembahasan ini akan diberikan batasan masalah agar pembahasan tidak menyimpang dari judul. Batasan masalah yang akan diambil adalah:

1. Pembahasan hanya sebatas pembuatan laporan penerimaan dan pengeluaran kas dana BOS.

2. Input dari sistem ini adalah data transaksi penerimaan dan pengeluaran kas dana BOS.

3. Output yang dihasilkan adalah berupa laporan Penerimaan Kas dan

(5)

4. Desains sistem menggunakan UML (Unified Modeling Language). 5. Bahasa pemrograman VB.2010.

6. Database yang digunakan adalah SQL Server.

I.3 Tujuan dan Manfaat

Tujuan dan manfaat yang penulis peroleh dari penelitian skripsi ini adalah sebagai berikut :

I.3.1. Tujuan

Adapun tujuan Skripsi yang dilaksanakan oleh mahasiswa Universitas Potensi Utama adalah sebagai berikut:

1. Untuk menciptakan suatu sistem informasi akuntansi yang lebih mudah digunakan dan tidak membutuhkan waktu yang lama untuk memproses laporannya.

2. Untuk mengetahui sistem informasi akuntansi Penerimaan dan Pengeluaran Kas Dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) pada SMP Harapan Mekar Medan.

I.3.2. Manfaat

Adapun manfaat yang diperoleh dari Skripsi tersebut adalah sebagai berikut :

(6)

1. Untuk mempermudah proses penyusunan laporan dengan sistem informasi akuntansi Penerimaan dan Pengeluaran Kas Dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) pada SMP Harapan Mekar Medan.

2. Dapat menjadikan informasi perhitungan penerimaan dan pengeluaran kas yang lebih efektif dan efesien.

3. Sistem yang dibangun dapat mempermudah dan mempercepat dalam penyedian laporan.

I.4. Metodologi Penelitian

Didalam melakukan pengembangan sistem penulis menggunakan paradigma waterfall. Adapun metode waterfall mempunyai tahapan-tahapan sebagai berikut : Analisa Desain Sistem Penulisan Kode Program Pengujian Program Penerapan Program dan Pemeliharaan

(7)

A. Analisa Kebutuhan

Adapun tahap yang dilakukan pada analisa kebutuhan yaitu mengumpulkan data Penerimaan dan Pengeluaran Kas Dana BOS. Adapun pengumpulan data dengan metode-metode sebagai berikut:

a. Studi lapangan

Merupakan teknik yang dilakukan dengan cara mengumpulkan data dengan mengadakan penelitian langsung terhadap objek penelitian dan

pengumpulan data melalui : 1) Wawancara

Adalah salah satu metode atau suatu cara yang digunakan untuk memperoleh data dengan mengajukan pertanyaan-pertanyaan dengan pihak yang terkait yang dapat memberikan informasi khususnya pada penulis. Dalam hal ini penulis melakukan wawancara kepada Bendahara SMP Harapan Mekar Medan Yaitu Ibu Nining Surandani, S.Pd.

2) Observasi/pengamatan

Adalah pengumpulan data dengan mengadakan peninjauan langsung, mengkaji dan menganalisa terhadap prosedur-prosedur pada sistem Penerimaan dan Pengeluaran Kas Dana BOS Pada SMP Harapan Mekar Medan.

b. Studi Kepustakaan

Penulis mengumpulkan data sebagian besar diperoleh dari buku-buku dan jurnal-jurnal yang berhubungan dengan masalah yang dihadapi guna

(8)

memperoleh data-data dan bahan-bahan yang diperlukan dengan judul laporan Skripsi yang penulis angkat.

B. Desain Sistem

Desain sistem ini dirancang dengan pemodelan UML menggunakan Microsoft Visio yang digunakan untuk membuat desain database , desain interface, desain sistem laporan Penerimaan dan Pengeluaran Dana BOS Pada SMP Harapan Mekar Medan.

C. Penulisan Kode Program

Penulisan kode program menggunakan VB.2010 dan SQL Server. Hal ini sangat memudahkan proses pasca perancangan kode program. Setelah pengkodean selesai maka akan dilakukan testing terhadap sistem yang telah dibuat tadi. Tujuan testing adalah menemukan kesalahan kesalahan terhadap sistem tersebut dan kemudian bisa diperbaiki.

D. Pengujian Program

Berisi langkah-langkah yang dilakukan dalam pembuatan alat serta tahapan-tahapan pengujian yang dilakukan untuk masing-masing blok peralatan yang dirancang

a. Menganalisis beberapa kesalahan yang ada pada sistem yang lama.

b. Melakukan pengujian aplikasi yang baru utuk meminimalisir kesalahan yang ada.

(9)

E. Penerapan Program dan Pemeliharaan

Perangkat lunak yang merupakan suatu kegiatan untuk memelihara perangkat lunak yang sudah dibuat, pemeliharaan tersebut dilakukan agar keutuhan program dapat terjaga seperti validasi data, update data, dan integrasi data. I.5. Keaslian Penelitian

Keaslian penelitian bertujuan untuk melakukan perbandingan penelitian. Penelitian yang terkait dengan penelitian ini adalah :

Tabel 1. Keaslian Penelitian

No. Peneliti Judul Hasil

1. Syabillah Akbar (2010) Evaluasi Sistem Informasi Akuntansi Penerimaan dan Pengeluaran Kas Dana Program Bantuan Operasional

Sekolah (BOS) dan Bantuan Operasional Pendidik (BOP) Sebagai Penyedia Informasi Untuk Pengendalian Internal Pada SMPN 171 Jakarta

Evaluasi sistem akuntansi yang dihasilkan untuk membantu Sekolah Menengah Pertama Negeri 171 Jakarta membuat perancangan flowchart dan memperbaiki sistem informasi akuntansi sehingga sesuai dengan prinsip-prinsip dasar penerimaan dan pengeluaran kas dana bantuan operasional

sekolah (BOS) dan bantuan operasional pendidik (BOP) sehingga tersediannya informasi yang akurat dan cukup memadai sebagai pengendalian internal dalam laporan pertanggung jawaban. 2. Pebriyani (2014) Analisis sistem pengendalian internal atas pelaksanaan Dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) pada SD Negeri di Tanjung Pinang

Tujuan dari penelitian ini adalah Untuk mengetahui apakah organisasi atas pelaksanaan Dana BOS, otorisasi dan prosedur pencatatan atas

pelaksanaan Dana BOS, praktek yang sehat atas pelaksanaan Dana BOS, karyawan yang cakap atas pelaksanaan Dana

(10)

Timur BOS dan Sistem Pengendalian Internal atas pelaksanaan Dana BOS pada SD Negeri di

Tanjungpinang Timur telah berjalan sesuai dengan Juknis nomor 76 Tahun 2012. Sumber data penelitian yang digunakan adalah Data Primer berupa penyebaran kuisioner terhadap 45 orang pegawai pada SD Negeri di Tanjungpinang Timur. Dan setelah itu melakukan pengolahan data dengan

menggunakan SPSS Versi 20.0. Hasil penelitian menunjukkan Organisasi atas pelaksanaan Dana BOS pada SD Negeri di Tanjungpinang Timur telah berjalan sesuai dengan Juknis nomor 76 Tahun 2012. Otorisasi dan prosedur pencatatan atas pelaksanaan Dana BOS pada SD Negeri di Tanjungpinang Timur telah berjalan sesuai dengan Juknis nomor 76 Tahun 2012. Praktek yang sehat atas

pelaksanaan Dana BOS pada SD Negeri di Tanjungpinang Timur telah berjalan sesuai dengan Juknis nomor 76 Tahun 2012. Karyawan yang cakap atas pelaksanaan Dana BOS pada SD Negeri di Tanjungpinang Timur telah berjalan sesuai dengan Juknis nomor 76 Tahun 2012. 3. Romaito Siregar (2016) Sistem Informasi Akuntansi Penerimaan dan Pengeluaran Kas Dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) pada SMP Harapan Mekar Medan.

Penulis merancang Sistem Informasi Akuntansi Penerimaan dan Pengeluaran Kas Dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) pada SMP Harapan Mekar Medan. Data yang digunakan untuk input pada sistem yaitu data siswa, data perlengkapan sekolah, data transaksi barang masuk dan keluar. Laporan yang diberikan oleh sistem di antaranya adalah

(11)

laporan penerimaan dan pengeluaran kas. Perancangan sistem menggunakan bahasa pemograman Visual Basic 2010 dengan database yang digunakan yaitu SQL server.

Manfaat penelitian ini yaitu : 1. Untuk mempermudah proses

penyusunan laporan dengan sistem informasi akuntansi Penerimaan dan Pengeluaran Kas Dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) pada SMP Harapan Mekar Medan.

2. Dapat menjadikan informasi perhitungan penerimaan dan pengeluaran kas yang lebih efektif dan efesien.

3. Sistem yang dibangun dapat mempermudah dan mempercepat dalam penyedian laporan.

I.6. Lokasi Penelitian

Dalam hal ini penulis melakukan penelitian di SMP Harapan Mekar Medan yang beralamat Jl. Marelan Raya No. 77 Rengas Pulau Kecamatan Medan Marelan.

(12)

I.7. Sistematika Penulisan

Penulisan skripsi ini disusun secara sistematik untuk memudahkan mahasiswa dalam penyusunan skripsi. Adapun tata cara penulisan skripsi ini adalah :

BAB I PENDAHULUAN

Dalam bab ini penulis menguraikan mengenai latar belakang, ruang lingkup masalah, tujuan dan manfaat, metodologi penelitian, lokasi penelitian dan sistematika penulisan.

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

Dalam bab ini mencakup uraian penyelesaian secara teoritis serta konsep baru dalam penyelesaian masalah berkenaan dengan sistem dan fokus kajian. Adapun landasan teori yang diuraikan oleh penulis adalah : penjelasan mengenai sistem, akuntansi, penerimaan kas, pengeluaran kas, serta materi yang akan

digunakan untuk menggambarkan cara kerja dari sistem yang akan dirancang.

BAB III ANALISA DAN PERANCANGAN

Pada bab ini berisi analisa sistem yang sedang berjalan,

perancangan proses dalam bentuk diagram UML yang mencakup analisa dan perancangan sistem pengolahan data yang mencakup analisa input, analisa proses, analisa output, desain input, desain

(13)

BAB IV HASIL DAN UJI COBA

Dalam bab ini penulis menguraikan tentang tampilan hasil sistem yang dirancang beserta pembahasannya, pengujian sistem, kelebihan dan kekurangan sistem yang dirancang.

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN

Dalam bab ini penulis akan merangkumkan hasil pembahasan dalam bab-bab sebelumnya yang nantinya akan dijadikan sebuah kesimpulan dari pemecahan masalah tersebut dan pada akhirnya penulis juga akan memberikan saran-saran yang diharapkan dapat membangun.

Gambar

Gambar I.1. Waterfall
Tabel 1. Keaslian Penelitian

Referensi

Dokumen terkait

Dalam penelitian ini, peneliti memfokuskan penelitian pada sistem informasi akuntansi penerimaan dan pengeluaran kas yang selama ini telah dilakukan UTD (Unit

Selain itu hasil dari pengolahan data sistem informasi akuntansi dengan program Microsoft Visual Basic akan menghasilkan data dan laporan penerimaan dan pengeluaran kas

Bagi penulis, yaitu dapat menambah wawasan pengetahuan dan informasi mengenai Evaluasi Kebijakan Program Dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) Di Sekolah Menengah Pertama

Mengingat kelemahan sistem informasi akuntansi penerimaan dan pengeluaran kas yang ada di PT Jaya Bahari Santoso ini sebagian masih terdapat permasalahan yang

Hendaknya pemanfaatan dana BOS benar-benar diarahkan untuk operasional sekolah yang menunjang kelancaran proses belajar, karena apabila Bantuan Operasional Sekolah (BOS)

Maka, penting diperlukannya suatu sistem informasi akuntansi yang sesuai dengan kondisi perusahaan untuk menghasilkan informasi akuntansi mengenai penerimaan dan pengeluaran kas dengan

Dewi Prana Emelia 2020, Sistem Informasi Akuntansi Penerimaan Dan Pengeluaran Dana Bantuan Operasional Sekolah BOS Pada Smkn 1 Minas, Universitas Islam Negeri Suska Riau : Fakultas

i ANALISIS SISTEM AKUNTANSI PENERIMAAN DAN PENGELUARAN DANA BANTUAN OPERASIONAL SEKOLAH BOS STUDI KASUS PADA SMPK MARDI WIYATA MALANG Skripsi Diajukan Guna Memenuhi Syarat