• Tidak ada hasil yang ditemukan

LAPORAN MANAJEMEN PERUSAHAAN BUMDES GRAHA MANDALA BOROBUDUR TAHUN 2020

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2022

Membagikan "LAPORAN MANAJEMEN PERUSAHAAN BUMDES GRAHA MANDALA BOROBUDUR TAHUN 2020"

Copied!
63
0
0

Teks penuh

(1)

LAPORAN MANAJEMEN PERUSAHAAN BUMDES GRAHA MANDALA BOROBUDUR

TAHUN 2020

Alamat : Jalan Medang Kamulan No.9. Borobudur 56553. Magelang. Jawa Tengah.

No Telp : 0293 788360

Email : bumdesgrahamandala@gmail.com

(2)

i

KATA PENGANTAR

Laporan Manajemen Perusahaan BUMDes Graha Mandala Borobudur tahun 2020, ini disusun merupakan tahun delapan perusahaan menjalankan operasionalnya. Modal perusahaan 100

% ( seratus persen ) dari Pemerintah Desa Borobudur. Pada tahun 2020 dalam operasionalnya masih melanjutkan bekerjasama dengan PT Taman Wisata Candi Borobudur dalam bidang pengelolaan toilet umum, kereta taman, dan pengelolaan laundry sarung, pengelolaan Mobil Tayo bekerjasama dengan Jaya Vista, dan pengelolaan bangunan Ex Garuda bekerjasama dengan GUSBI.

Disamping hal tersebut diatas perusahaan telah mengelola Pusat Oleh-Oleh (Gerai Oleh-Oleh) bekerjasama dengan UMKM ( usaha mikro, kecil dan menengah ) Kabupaten Magelang umumnya dan masyarakat Borobudur pada khususnya dengan sistem Konsinyasi dan sudah menambah mesin kasir yang diharapkan bisa membantu proses transaksi. Usaha budidaya tanaman Agrobisnis Klengkeng “ Kateki ” pada bulan Agustus 2019 s/d Juli 2020 kebun Klengkeng dikerjasamakan dengan pihak ke III ( Bapak Mugiyanto ) dengan mentarget bagi hasil bersih untuk BUMDes sebesar 100 juta selama satu tahun dan diperpanjang lagi 6 bulan atau 1 semester yaitu bulan Oktober 2020 s/d Maret 2021 dengan target bagi hasil bersih yaitu 50 juta. Usaha Kolam Renang anak “ Timun Emas “ yang didesain khusus untuk anak-anak akan tetapi pada tahun 2020 ini mengalami kerugian dikarenakan Kolam Renang Timun Emas tutup atau tidak beroperasional, dikarena ada Wabah Covid-19. Pada tahun 2020 Balkondes & Homestay mengalami penurunan pendapatan, dikarenakan pada tahun ini Sektor Pariwisata terdampak Wabah Covid-19, dan hanya operasinal selama 3 bulan pada tahun 2020.

Pada tahun 2020 BUMDes Graha Mandala Borobudur sudah mempromosikan kegiatan-kegiatan BUMDes Graha Mandala dan Laporan Bulanan ke Website BUMDes Graha Mandala dengan alamat www.bumdesborobudur.com, serta menerima kunjungan tamu dalam rangka study banding pendirian maupun operasional BUMDes dari Jawa dan luar jawa. 13 ( tiga belas ) instansi dengan jumlah rombongan / orang yang berkunjung sebanyak 474 orang.

Pada tahun 2021 BUMDes Graha Mandala berencana mengembangkan unit Balkondes dan Homestay dengan membuat Homestay dan Meetingroom di tanah kas Desa di Dsn Bumisegoro, dengan dasar mengingat untuk Balkondes saat ini yang sudah ada di Dsn Ngaran II berdiri ditanah warga dengan sistem tukar pemanfaatan lahan dan sewa lahan, dan untuk Homestay yang sudah ada saat ini juga berdiri di tanah warga dengan sistem bagi hasil untuk pemilik lahan sebesar 40%, dan apabila telah selesai kontrak sesuai kesepakatan maka bangunan Homestay yang berada di Dsn Ngaran II menjadi milik pemilik lahan.

Kegiatan operasional perusahaan dapat berjalan lancar atas dukungan beberapa pihak, antara lain arahan dari Kepala Desa selaku Penasehat, Dewan Pengawas maupun Tokoh Masyarakat. Untuk hal tersebut kami atas nama manajemen mengucapkan banyak terima kasih dan mohon masukan serta saran untuk pengembangan usaha di tahun mendatang.

Laporan ini memuat neraca dan laporan rugi laba tahun buku 2020 beserta penjelasannya, yang merupakan pertanggungjawaban Pengurus, Dewan Pengawas dan Penasehat.

(3)

ii Demikian laporan ini dibuat dan harapan kami data-data yang tertera dalam laporan ini dapat dipergunakan seperlunya bagi pihak-pihak yang berkepentingan.

Borobudur, 20 Januari 2020 Direktur

AGUS BUDI SANTOSO, S.Pd

(4)

iii

DAFTAR ISI

Halaman

KATA PENGANTAR ... i

DAFTAR ISI ... iii

BAB I PENDAHULUAN ... 1

A. Gambaran Umum ... 1

B. Landasan Hukum ... 2

C. Lokasi Usaha ... 2

D. Jenis Usaha ... 2

E. Maksud dan Tujuan ... 2

F. Visi dan Misi ... 3

BAB II ORGANISASI DAN PERSONALIA ... 4

BAB III OPERASIONAL ... 8

BAB IV PROMOSI ... 10

BAB V KEUANGAN ... 11

A. Kebijakan Akuntansi ... 11

B. Realisasi Keuangan Tahun 2020 ... 11

C. Analisa Laporan Keuangan ... 12

1. Data Analisa Laporan Keuangan ... 15

2. Rekapitulasi Pengukuran Analisa Rasio Keuangan ... 16

D. Rencana Pembagian Laba Usaha Tahun 2020 ... 17

E. Laporan Keuangan Neraca ... 18

F. Laporan Keuangan Laba Rugi ... 20

G. Penjelasan Pos-Pos Neraca ... 23

H. Penjelasan Pos-Pos Laba / Rugi ... 31

(5)

iv LAMPIRAN

A1. Rekapitulasi Pendapatan Tiket Kereta Wisata dan Pendapatan Toilet A2. Laporan Pengguna Jasa dan Pendapatan Kereta

A3. Rekapitulasi Simpanan Khusus Kereta Wisata

A4. Surat Keputusan Direktur Pelaksana Operasional/Manajer

(6)

1

BAB I

PENDAHULUAN

A. Gambaran Umum

Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) adalah lembaga usaha desa yang dikelola oleh masyarakat dan pemerintah desa dalam upaya memperkuat perekonomian desa dan dibentuk berdasarkan kebutuhan dan potensi desa.

Maksud dari “kebutuhan” dan “potensi desa” adalah :

1. Kebutuhan masyarakat terutama dalam pemenuhan kebutuhan pokok.

2. Tersedia sumber daya desa yang belum dimanfaatkan secara optimal terutama kekayaan desa dan terdapat permintaan pasar.

3. Tersedia sumber daya manusia yang mampu mengelola badan usaha sebagai asset penggerak perekonomian masyarakat.

4. Adanya unit-unit usaha yang merupakan kegiatan ekonomi warga masyarakat yang dikelola secara parsial dan kurang terakomodir.

Yang dimaksud “usaha desa” adalah jenis usaha yang meliputi pelayanan ekonomi desa seperti:

1. Usaha jasa keuangan, jasa angkutan darat dan air, listrik desa dan usaha sejenis lainnya.

2. Penyaluran sembilan bahan pokok ekonomi desa.

3. Perdagangan hasil pertanian meliputi tanaman pangan, perkebunan, peternakan, perikanan dan agrobisnis.

4. Industri dan kerajinan rakyat.

Disamping hal tersebut diatas Borobudur yang mempunyai asset berupa Candi Borobudur peninggalan nenek moyang kita setiap tahunnya dikunjungi wisatawan baik wisman maupun domestik sebanyak kurang lebih 4.039.150 orang pada tahun 2019, yang setiap tahunnya selalu meningkat merupakan peluang bagi Desa Borobudur untuk memanfaatkan kunjungan tersebut ke wilayah Desa Borobudur dengan cara penyusunan paket kunjungan yang ditawarkan ke sekolah-sekolah, Perusahaan, Instansi Pemerintah dan pengunjung keluarga.

(7)

2 B. Landasan Hukum

BUMDes Graha Mandala Borobudur dibentuk berdasarkan Peraturan Desa Borobudur (Perdes) Nomor : 188.4/10/Perdes/XI/2012 tanggal 1 November 2012 tentang pembentukan Badan Usaha Milik Desa, BUMDes Graha Mandala Borobudur dan Akte Notaris Georgius Ivo Marius Eliasar SH. Nomor 2 tanggal 20 Juni 2013.

C. Lokasi Usaha

Lingkungan Desa Borobudur, Kecamatan Borobudur, Kabupaten Magelang, Propinsi Jawa Tengah.

D. Jenis Usaha

Jenis usaha berdasarkan akte pendirian perusahaan adalah : 1. Menjalankan usaha dalam bidang pembangunan.

2. Menjalankan usaha dalam bidang perdagangan.

3. Menjalankan usaha dalam bidang perbengkelan.

4. Menjalankan usaha dalam bidang jasa antara lain;

a. Jasa kesenian dan pameran

b. Jasa pengelolaan hiburan / rekreasi c. Jasa kebersihan

d. Jasa keamanan

e. Jasa pertunjukan dan hiburan musik f. Jasa persewaan tanaman

5. Menjalankan usaha dalam bidang pertanian.

6. Menjalankan usaha dalam bidang perkebunan.

E. Maksud dan Tujuan

Maksud didirikannya BUMDes:

- Terbentuknya sebuah Badan Usaha Milik Desa yang dapat mengelola potensi ekonomi masyarakat dan potensi ekonomi yang ada di desa.

Tujuan didirikannya BUMDes:

1. Ikut serta membantu dan mendorong peningkatan kemampuan ekonomi masyarakat.

2. Mendapatkan penghasilan atau laba usaha sebagai salah satu sumber pendapatan asli desa.

(8)

3 F. Visi dan Misi

1. Visi

• Menjadikan Perusahaan yang profesional dan bermanfaat bagi Desa dan Masyarakat Borobudur.

2. Misi

• Bekerjasama dengan pihak ke-3 ( Taman Wisata Candi Borobudur atau pihak lain ) untuk kegiatan yang berkaitan dengan pelayanan pengunjung candi Borobudur.

• Melayani pengunjung yang datang ke Borobudur terkait dengan paket kunjungan Desa Wisata.

• Mengembangkan wisata agrobisnis untuk ajang potensi kunjungan wisatawan untuk menikmati buah segar dengan memanfaatkan tanah Desa.

• Membantu memasarkan jenis makanan dan kerajinan khas Borobudur (Gerai Oleh-Oleh Khas Borobudur dan Sanggar Kerajinan UMKM).

• Memberikan pelayanan untuk wisatawan yang berkunjung ke Borobudur dengan fasilitas Warung Kopi & Homestay dengan nuansa pedesaan yang asri agar tamu yang berkunjung bisa menghabiskan waktu lebih lama di Borobudur.

(9)

4

BAB II

ORGANISASI DAN PERSONALIA

Sesuai dengan surat keputusan Kepala Desa Borobudur Nomor : 188.4 / 006 / KEP / II / 2020 tanggal 06 Februari 2020 menetapkan kepengurusan BUMDes Graha Mandala Borobudur.

A. SUSUNAN KEPENGURUSAN

• Penasehat : 1. Anwar Ujang Maryadi Lukman,SE : Kepala Desa Borobudur

• Pengawas : 1. Bujono,S.Pd.

2. Joko Dwiyana,ST 3. Darsono, ST

• Direktur : 1. Agus Budi Santoso, S.Pd

Sesuai dengan surat keputusan Direktur BUMDes Graha Mandala Borobudur Nomor : 005 s/d 009 / DIR / GM / II / 2020 tertanggal 29 Februari 2020 menetapkan Pelaksana Operasional ( Manajer BUMDes Graha Mandala Borobudur )

B. SUSUNAN PELAKSANA OPERASIONAL

• Manajer Keuangan : Suyono

• Sekretaris : Yuswanto

• Manajer HRD / SDM : Maladi

• Manajer Investasi & Pengembangan Usaha : Kirno Prasojo

• Manajer Operasional : Rohmad Hidayat

C. KARYAWAN

• Jumlah Karyawan 48 orang, terdiri dari : Pria : 35 orang

Wanita : 13 orang

• Dengan penempatan sebagai berikut :

a. Staf Kantor : 5 orang

b. Operasional Kereta Wisata : 1 orang

c. Operasional toilet : 5 orang

d. Operasinal Gerai Oleh : 1 orang e. Operasional Agrobisnis : 5 orang f. Operasional Kolam Renang : 4 orang g. Operasional Balkondes & Homestay : 27 orang

(10)

5 D. STRUKTUR ORGANISASI

STRUKTUR ORGANISASI

BUMDES GRAHA MANDALA BOROBUDUR

PENASEHAT

BADAN PENGAWAS

DIREKTUR

UNIT USAHA KERETA

TAMAN

UNIT USAHA TOILET

UNIT USAHA GERAI OLEH2 &

REST AREA

UNIT USAHA LOUNDRY

SARUNG

UNIT USAHA AGROBISNIS

UNIT USAHA KOLAM RENANG

UNIT USAHA BALKONDES DAN

HOMESTAY BOROBUDUR MANAJER

STAF KANTOR

(11)

6 E. TUGAS DAN KEWAJIBAN

• TUGAS DAN KEWAJIBAN DEWAN PENASEHAT

1. Memberikan nasehat kepada pengurus dan kepala unit usaha dalam melaksanakan pengelolaan BUMDes.

2. Memberikan saran dan pendapat mengenai masalah yang dianggap penting bagi pengelolaan BUMDes.

3. Memberikan nasehat kepada Pengurus dan Kepala Unit Usaha dalam melaksanakan pengelolaan BUMDes.

4. Memberikan saran dan pendapat mengenai masalah yang dianggap penting bagi pengelolaan BUMDes.

5. Mengawasi pelaksanaan kegiatan usaha apabila terjadi gejala menurunnya kinerja kepengurusan.

• TUGAS DAN KEWAJIBAN BADAN PENGAWAS

1. Mengawasi pelaksanaan kegiatan BUMDes secara berkala 3 (tiga) bulan sekali dan secara tahunan setelah tutup buku.

2. Menampung laporan dan pengaduan dari masyarakat terkait dengan pengelolaan BUMDes.

3. Mengklarifikasi laporan / pengaduan yang diterima kepada Pengurus.

4. Menyampaikan laporan hasil pengawasan kepada Penasehat setiap 3 ( tiga ) bulan sekali dan setiap tahun setelah tutup buku.

• TUGAS DAN KEWAJIBAN DIREKTUR

1. Merumuskan Standar Operasional Prosedur (SOP) Unit-Unit Usaha BUMDes;

2. Melakukan pengendalian kegiatan usaha BUMDes baik internal maupun eksternal;

3. Merumuskan kebijakan Operasional Pengelolaan BUMDes;

4. Memimpin, mengelola dan mengurus Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) dan unit-unit usahanya sesuai AD/ART BUMDes.

5. Mengangkat dan memberhentikan anggota pengelola Badan Usaha Milik Desa dengan persetujuan Komisaris/Pembina BUMDes;

6. Mewakili BUMDes di dalam dan di luar pengadilan atau menunjuk kuasa hukum untuk mewakilinya sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan;

7. Menyusun dan melaporkan laporan kegiatan usaha dan keuangan BUMDes akhir tahun kepada Penasehat/Kepala Desa, baik itu usaha tidak berbadan hukum maupun usaha yang berbadan hukum privat.

8. Melaporkan kinerja kegiatan dan keadaan keuangan BUMDes secara berkala kepada Penasehat, Pengawas BUMDes;

9. Memberikan laporan perkembangan hasil usaha kepada masyarakat Desa minimal 2 (dua) kali dalam setahun;

10. Bertindak atas nama lembaga BUMDes untuk mengadakan perjanjian kerjasama dengan pihak ketiga dalam mengembangkan usaha dan berkoordinasi dengan komisaris;

11. Menggali dan memanfaatkan potensi ekonomi Desa untuk meningkatkan pendapatan asli Desa.

(12)

7

• TUGAS & KEWAJIBAN PELAKSANA OPERASINAL

1. Melakukan pengendalian dan pembinaan bagi kegiatan kegiatan di unit yang dipimpinnya serta mengkoordinasikan keluar maupun kedalam untuk membangun relasi usaha yang baik;

2. Memimpin unit usaha dan bertanggungjawab kepada Direktur;

3. Mencari sumber-sumber pendapatan unit usaha dan melaksanakan usaha yang sesuai dengan kegiatan unitnya;

4. Membangun jaringan kerja usaha unit terhadap pihak-pihak terkait dan melaporkan hasilnya kepada Direktur.

5. Berkoordinasi dengan Direktur untuk mengangkat tenaga pendukung dan atau tenaga teknis yang diperlukan;

6. Melaporkan pelaksanaan kegiatan usaha dan laporan keuangan kepada Direktur dan Bendahara; dan

7. Mengatur efektifitas kinerja staff di masing-masing unit usaha;

8. Menyampaikan laporan kegiatan kepada Direktur minimal 1 bulan sekali;

9. Mengembangkan dan membina Badan Usaha agar tumbuh dan berkembang dengan baik

(13)

8

BAB III OPERASIONAL

Usaha-usaha yang dilakukan di tahun 2020 adalah kerjasama dengan pihak ketiga yaitu PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan dan Ratu Boko (Unit Taman Wisata Candi Borobudur).

A. Pengelolaan jasa kereta taman dengan 2 (dua) kereta yaitu kereta Coklat milik BUMDes dan kereta Biru milik investor pemuka masyarakat dengan total pengguna jasa kereta taman tahun 2020 sebanyak 32.902 orang atau turun ±83% jika dibandingkan dengan realisasi tahun 2019 sebanyak 192.063 orang pengguna jasa kereta taman. Penurunan tersebut dikarenakan adanya Wabah Covid-19 yang mengakibatkan sepinya kunjungan ke Taman Wisata Candi Borobudur dan kereta tidak beroperasinal ± 7 bulan ( bln April s/d Oktober ), per bulan November baru mulai Operasional kembali tetapi hanya hari Sabtu & Minggu. Realisasi pengguna jasa kereta taman tahun 2020 secara rinci seperti pada lampiran A1 dan A2.

B. Pengelolaan jasa Mobil Tayo 4 unit milik pihak ke III ( Jaya Vista ) yang beroperasional di Zone II Taman Wisata Candi Borobudur dengan total pengguna jasa Mobil Tayo tahun 2020 sebanyak 35.898 orang pengguna jasa. Bagi hasil yang diperoleh 10% dari pendapatan yang diterima pihak ke III dan 10% dari pendapatan penjualan tiket dari Taman Wisata Candi Borobudur sebesar Rp.

102.858.280,- ( Seratus dua juta delapan ratus lima puluh delapan ribu dua ratus delapan rupiah ).

C. Pengelolaan penggunaan jasa toilet yaitu 1 (satu) toilet dekat mushola Taman Wisata Candi Borobudur dengan total omset tahun 2020 sebesar Rp 122.077.500,- ( Seratus dua puluh dua juta tujuh puluh tujuh ribu lima ratus rupiah ) atau turun ±60% jika dibanding realisasi tahun 2020 sebesar Rp. 331.486.500,- ( tiga ratus tiga puluh satu juta empat ratus delapan puluh enam ribu lima ratus rupiah ). Dikarenakan adanya wabah Covid-19, sehingga kunjungan di Taman Wisata Candi Borobudur mengalami penurunan, dan pada bulan April s/d Juni 2020 Candi Borobudur Tutup, sehingga toilet juga ikut tutup.

D. Bekerjasama dengan pihak Taman Wisata untuk laundry sarung yang melibatkan 30 orang pencuci yang dibagi menjadi dua kelompok yaitu kelompok Dusun Bogowanti Kidul dan Kelompok Dusun Kelon. Omset pendapatan Laundry tahun 2020 sebesar Rp. 907.200,- ( Sembilan ratus tujuh ribu dua ratus rupiah ), karena hanya beroperasi selama 3 bulan yaitu bulan Januari s/d Maret 2020 .

E. Kerjasama penggunaan EX Garuda dengan pihak Taman Wisata Candi Borobudur dengan pengisian atraksi hasil karya seniman oleh seniman Borobudur ( GUSBI ). Bagi hasil yang diperoleh 10% dari harga tiket masuk. Per bulan Januari tahun 2020 kerjasama tersebut mendapatkan bagi hasil sebesar Rp.3.919.500,- ( Tiga juta sembilan ratus sembilan belas ribu lima ratus rupiah ).

(14)

9 F. Disamping kerjasama tersebut diatas, BUMDes mulai bulan Mei 2014 telah mencoba membuka

Pusat Oleh-Oleh (Gerai Oleh-Oleh) dengan memanfaatkan bangunan yang ada. Kerjasama dengan produsen kuliner di Borobudur maupun UKM (Usaha Kecil dan Menengah) Wilayah Kabupaten Magelang dengan sistem konsinyasi. Diharapkan dari kerjasama tersebut dapat membantu produsen kuliner dalam pemasaran hasil produksinya sehingga dapat menambah omset penjualan. Pada tahun ini BUMDes diberi kepercayaan oleh PemProv untuk menjadi penyedia Bahan Pokok Makanan/ Paket Sembako, sehingga dari pendapatan penyedia paket sembako tersebut menambah pendapatan BUMDes GM

G. Mulai tahun 2014 BUMDes telah mengelola PKL sebanyak 18 PKL yang terletak diatas tanah kas Desa Borobudur dan juga mengelola tempat parkir bekerjasama dengan Pemuda Janan untuk parkir pada hari-hari ramai kunjungan.

H. Ditahun 2015 tanggal 24 Februari BUMDes Graha Mandala menanam budidaya tanaman agrobisnis Klengkeng jenis “ Kateki “, yang dikerjasamakan dengan pihak ke III ( Bpk Mugiyanto ) mulai bulan Agustus 2019 s/d Juli 2020 dengan target bagi hasil Rp. 100.000.000,- ( seratus juta rupiah ), dan diperpanjang 1 ( satu ) semester dari bulan Oktober 2020 s/d Maret 2021 dengan target bagi hasil yang sama sebesat Rp. 50.000.000,- ( lima puluh juta rupiah ).

I. Ditahun 2017 pada bulan Mei BUMDes Graha Mandala mulai mengelola Kolam Renang “ Timun Emas “ di Dusun Kujon Borobudur yang telah dibangunkan oleh Pemerintah Desa Borobudur, dengan omset pendapatan tahun 2020 Rp. 8.404.000,- ( delapan juta empat ratus empat ribu rupiah ) dikarenakan pada tahun ini ada wabah Covid-19 sehingga Kolam Renang hanya beroperasi selama 3 bulan, yaitu bulan Januari s/d Maret 2020.

J. Ditahun 2019 sesuai kesepakatan antara Taman Wisata Candi Borobudur, Pemerintah Desa Borobudur, dan BUMDes Graha Mandala agar Pengelolaan dan Administrasi Balkondes &

Homestay dikelola penuh oleh BUMDes Graha Mandala dengan hasil 100% masuk ke BUMDes Graha Mandala dengan pendapatan Balkondes tahun 2019 sebesar Rp.1.069.761.612,- ( satu miliar enam puluh sembilan juta tujuh ratus enam puluh satu ribu enam ratus dua belas rupiah ) dan, untuk tahun 2020 pendapatan Balkondes sebesar Rp 937.733.508,- ( Sembilan ratus tiga puluh tujuh juta tujuh ratus tiga puluh tiga ribu lima ratus delapan ribu rupiah ).

(15)

10

BAB IV PROMOSI

Pada tahun 2020 BUMDes Graha Madala Borobudur juga sudah mempromosikan kegiatan- kegiatan BUMDes Graha Mandala dan memposting Laporan Bulanan ke Website BUMDes Graha Mandala dengan alamat www.bumdesborobudur.com. Di tahun 2020 juga menerima kunjungan tamu dalam rangka Study Banding pendirian maupun operasional BUMDes dari Jawa dan Luar Jawa. 13 Instansi dengan jumlah rombongan / orang yang berkunjung sebanyak 474 orang. Dengan rincian sebagai berikut :

DAFTAR KUNJUNGAN TAMU STUDY BANDING

NO HARI / TAGGAL

KUNJUNGAN

DARI JML MAKSUD DAN TUJUAN

1 2 3 4 5

1 Kamis, 23 Januari 2020

Kec. Sadang & Kec.

Buayan 35 Belajar tentang Potensi Balkondes

Kab.Kebumen Berdirinya BUMDes

2 Minggu, 16 Februari 2020

Kec. Klerong, Kab.

Kebumen 85 Belajar tentang Edukasi Kebun Klengkeng

3 Minggu, 01 Maret 2020

Desa Totogan, Kec.

Karangsambung

25

Pembentukan BUMDes di Desa Borobudur

Kab. Kebumen Manajemen pengelolaan

BUMDes 4 Minggu, 08 Maret

2020

Desa Bumirojo, Kec.

Klirong

29

Pembentukan BUMDes di Desa Borobudur

Kab. Temanggung Manajemen pengelolaan BUMDes

5

Sabtu s/d Minggu Desa Barang, Kec.

Jumo

26

Pengelolaan BUMDes dan munculnya Balkondes 17-18 Oktober

2020 Kab.Temanggung serta Manjaemen BUMDes &

Balkondes 6 Minggu, 18

Oktober 2020

Kc. Imogiri, Kab.

Bantul 25 Pengembangan BUMDes &

Usahanya 7 Rabu, 11

November 2020 Bojonegoro 56 Belajar tentang Kebun Klengkeng 8 Sabtu, 14

November 2020 Kajoran, Klaten 26 Pengembangan BUMDes &

Usahanya 9 Sabtu, 21

November'20

Nguntoronadi,

Wonogiri 38 Pengembangan BUMDes &

Balkondes 10 Sabtu, 28

November'20

Desa Ngipik, Pringsurat, Temanggung

35 Pengembangan BUMDes &

Usahanya 11 Sabtu, 28

November'20

Mojokerto, Jawa

Timur 38 Pengelolaan BUMDes dan

munculnya Balkondes 12 Sabtu, 12

Desember 2020

Desa Sambirejo, Kec.

Bringin 29 Pengembangan Unit Usaha

BUMDes Kab. Semarang

13

Rabu, 23 Desember 2020

Desa Sambirejo, Kec.

Bringin

27

Pengembangan Unit Usaha BUMDes

Kab. Semarang

(16)

11

BAB V KEUANGAN

A. Kebijakan Akuntansi :

1. Pencatatan atas transaksi pembukuan atas dasar Accrual Basis (pencatatan didasarkan pada waktu kejadian atau terjadinya transaksi baik penerimaan maupun pengeluaran).

2. Aktiva tetap / inventaris disusut:

a. Kendaraan Kereta Taman disusut 4 tahun atau 25% per tahun dari harga perolehan.

b. Inventaris kantor disusut 2 tahun atau 50% per tahun dari harga perolehan.

c. Bangunan disusut 5 tahun atau 20% per tahun dari harga perolehan

B. Realisasi Keuangan Tahun 2020

Perusahaan dalam melaksanakan kegiatan operasional di tahun 2019 dengan hasil sebagai berikut:

1. Total asset perusahaan Rp 2.053.017.461,26

2. Total Kerugian BUMDes & Balkondes Rp ( 22.379.157,00 ) 3. Saldo kas BUMDes per 31 Desember 2020 sebesar Rp 34.514.957,00 4. Saldo kas Balkondes per 31 Desember 2020 sebesar Rp 6.896.454,00 5. Simpanan khusus dari RT wilayah

Borobudur 37 RT sebesar Rp 111.000.000,00

Dalam tahun 2020 perusahaan rugi sebesar Rp 22.379.157,- ( Dua puluh dua juta tiga ratus tujuh puluh sembilan ribu seratus lima puluh tujuh rupiah )

(17)

12 C. Analisa Laporan Keuangan

1. Likuiditas

Adalah kemampuan perusahaan membayar kewajiban jangka pendek yang jatuh tempo.

Likuiditas merupakan indikator yang baik apakah perusahaan memiliki masalah dalam arus kas atau tidak.

a. Current Ratio (Rasio Lancar)

Adalah rasio yang digunakan untuk mengukur kemampuan perusahaan memenuhi kewajiban jangka pendeknya dengan menggunakan aktiva lancar yang dimiliki.

Current Asset (Aktiva Lancar)

Current Ratio = x 100%

Current Liabilities (Kewajiban Lancar)

Rp 726.337.890,26

= x 100%

Rp 208.301.600

= 348 %

b. Quick (Acid-Test) Ratio (Rasio Cepat)

Adalah rasio yang digunakan untuk mengukur kemampuan perusahaan dalam membayar kewajiban jangka pendeknya dengan aktiva yang lebih likuid.

Current Asset – Inventory (Aktiva Lancar – Persediaan)

Quick Ratio = x 100%

Current Liabilities (Kewajiban Lancar) ( Rp 726.337.890,26 – Rp 39.303.142 )

= x 100%

Rp 208.301.600 Rp 687.034.748,26

= x 100 %

Rp 208.301.600

= 329 %

(18)

13 2. Profitabilitas / Rentabilitas

Adalah rasio yang digunakan untuk mengukur kemampuan perusahaan dalam memperoleh laba / keuntungan, profitabilitas suatu perusahaan mewujudkan perbandingan antara laba dengan aktiva / modal yang menghasilkan laba tersebut.

a. Profit Margin

Adalah ukuran persentase setiap penjualan yang menghasilkan laba bersih.

Net Income (Laba Bersih)

Profit Margin = x 100 %

Net Sales (Penjualan Bersih) Rp ( 22.379.157 )

= x 100 %

Rp 4.228.823.891

= 0,52 %

b. Asset Turnover (Perputaran Aktiva)

Adalah rasio yang digunakan untuk mengukur seberapa efisien perusahaan menggunakan asetnya untuk menghasilkan penjualan.

Net Sales (Penjualan Bersih)

Asset Turnover = x 100 %

Average Asset (Aktiva Rata-Rata) Net Sales (Penjualan Bersih)

= x 100 %

( Aktiva Awal + Aktiva Akhir ) 2

Rp 4.228.823.891

= x 100 %

( Rp 1811.784.867,26 + Rp 2.053.017.461,26 ) 2

Rp 4.228.823.891

= x 100 %

Rp 1.932.401.164,26

= 218 %

(19)

14 3. Solvabilitas

Adalah rasio yang digunakan untuk mengukur kemampuan suatu perusahaan untuk memenuhi segala kewajiban finansialnya apabila perusahaan tersebut dilikuidasi / colapse, baik kewajiban jangka pendek maupun kewajiban jangka panjang.

a. Debt to Total Asset Ratio (Rasio Hutang Terhadap Total Aktiva)

Adalah rasio yang digunakan untuk mengukur perbandingan antara hutang lancar dan hutang jangka panjang dan jumlah seluruh aktiva. Rasio ini menunjukkan berapa bagian dari keseluruhan aktiva yang dibelanjai oleh hutang.

Total Debt (Total Hutang)

Debt to Total Asset Ratio = x 100 %

Total Asset (Total Aktiva) Rp 325.976.200

= x 100 %

Rp 2.053.017.461,26

= 15,87 %

b. Debt to Total Equity Ratio (Rasio Hutang Terhadap Ekuitas)

Adalah rasio yang digunakan untuk mengukur perbandingan antara hutang-hutang dan ekuitas dalam pendanaan perusahaan dan menunjukkan kemampuan modal sendiri perusahaan untuk memenuhi seluruh kewajibannya.

Total Debt (Total Hutang)

Debt to total Equity Ratio = x 100 % Shareholder’s Equity

(Ekuitas Pemegang Saham) Rp 325.976.200

= x 100 %

Rp 1.727.041.261,26

= 18,87 %

(20)

15 1. Data Analisa Laporan Keuangan

a. Current Asset (Aktiva Lancar) = Rp 726.337.890,26 b. Current Liabilities (Kewajiban Lancar) = Rp 208.301.600,-

c. Current Asset – Inventory = (Rp 726.337.890,26 – Rp 39.303.142,-) (Aktiva Lancar – Persediaan) = Rp 687.034.748,26

d. Net Income (Laba Bersih) = Rp (22.379.157,-) e. Net Sales (Penjualan Bersih) = Rp 4.228.823.891,-

f. Average Asset (Aktiva Rata-Rata) = Rp1.811.784.967,26+Rp2.053.017.461,26

Aktiva Awal + Aktiva Akhir 2

(2019) (2020) = Rp 1.932.401.214,26 2

g. Total Debet (Total Hutang) = Rp 325.976.200,- (Hutang Jangka Pendek + Hutang Jangka Panjang)

h. Total Asset (Total Aktiva) = Rp 2.053.017.461,26 i. Shareholder’s Equity (Modal) = Rp 1.727.041.261,26

(21)

16 2. Rekapitulasi Pengukuran Analisa Laporan Keuangan

NO RASIO KEUANGAN JUMLAH

1 LIKUIDITAS

- Current Ratio (Rasio Lancar)

348 %

- Quick (Acid-Test) Ratio (Rasio Cepat)

329 %

2 PROFITABILITAS / RENTABILITAS

- Profit Margin 0,52 %

- Asset Turnover (Perputaran Aktiva)

218 %

3 SOLVABILITAS

- Debt to Total Asset Ratio

(Rasio Hutang Terhadap Total Aktiva)

15,87 %

- Debt to Total Equity Ratio (Rasio Hutang Terhadap Ekuitas)

18,87 %

(22)

17 D. Rencana Pembagian Laba Usaha Tahun 2020

Jumlah Kerugian Tahun Buku 2020 Rp ( 22.379.157,00)

Sehingga BUMDes Graha Mandala pada Tahun 2020 ini tidak memberikan sisa hasil usaha, sesuai dengan Peraturan Desa Borobudur Nomor 188.4 / 10 / PERDES / XI / 2012. Tanggal 1 November 2012, yaitu :

1. Menambah Modal BUMDES 40%

2. Kas Desa (Pendapatan Asli Desa) 36%

3. Dana Pendidikan BUMDES 6%

4. Dana Sosial 4%

5. Jasa Akhir Tahun Komisaris 3%

6. Jasa Akhir Tahun Badan Pengawas 2%

7. Jasa Akhir Tahun Direksi 4%

8. Jasa Akhir Tahun Karyawan 5%

(23)

18

E. LAPORAN KEUANGAN NERACA

BUMDes GRAHA MANDALA BOROBUDUR NERACA KONSOLIDASI

PER 31 DESEMBER 2020

NO HARTA 30 NOVEMBER 2020 31 DESEMBER 2020 NO KEWAJIBAN & KEKAYAAN 30 NOVEMBER 2020 31 DESEMBER 2020

I. HARTA LANCAR IV. KEWAJIBAN JANGKA PENDEK

1. Kas Pusat 11.193.055,00 34.514.957,00 1. Jasa SimSus Kereta Wisata - - 2. Kas Balkondes Borobudur 104.029,00 6.896.454,00 2. Honorarium Komisaris & Pengawas 2.400.000,00 - 3. Bank BRI ( xxxx-xx-xxxx-xx-x ) 350.169,00 82.354.236,26 3. Hutang Sewa Toilet Mushola - - 4. Bank BRI II (xxxx-xx-xxxx-xx-x ) 100.000,00 197.100,00 4. Hutang Bagi Hasil Pendapatan Parkir Kolam Renang 442.800,00 - 5. Bank BPD Jateng ( x-xxx-xxxx-x) 240.941.526,00 190.258.567,00 5. Pendapatan Sewa Sanggar dibayar dimuka (2019 s/d 2020) 1.000.000,00 - 5. Bank BNI I Balkondes ( xxxxxx ) 3.029.812,00 53.062.727,00 6. Hutang Bagi Hasil ke BUMDes 25.500.000,00 25.500.000,00 6. Bank BNI II Balkondes ( xxxxxx ) 24.616.322,00 31.474.165,00 7. Hutang Pihak Ketiga ( Gaji & Bangunan ) 42.369.000,00 60.921.500,00 7. Bank BPD Jateng Balkon ( x-xxx-xxxx-x ) 43.891.500,00 118.580.789,00 8. Harta Titipan Homestay 4.200.000,00 92.182.600,00 8. Persediaan Barang Dagangan 40.061.513,00 39.303.142,00 9.Harta Titipan ( Tayo JV bln Nov'20 ) - 23.003.600,00 9. Piutang Pendapatan Kereta BUMDes 1.958.300,00 4.499.300,00 10.Harta Titipan ( Kereta Biru bln Nov'20 ) ) - 1.150.900,00 10. Piutang Fee Kereta Biru 247.975,00 569.725,00 11.Harta Titipan ( Kereta Biru bln Okt'20 ) - 543.000,00 11. Piutang Pendapatan Cuci sarung - - 12.Pendapatan Sewa Sanggar dibayar dimuka ( Januari s/d Juni 5.000.000,00 5.000.000,00 12. Piutang Paguyuban Kepala Desa 6.927.028,00 6.927.028,00 2020 )

13. Piutang Balkondes Borobudur 29.500.000,00 29.500.000,00 14. Piutang Homestay Borobudur 29.095.000,00 29.095.000,00 15. Piutang Event Balkondes Borobudur 10.000.000,00 10.000.000,00 16. Sewa Lahan Balkondes Dibayar dimuka 27.082.600,00 26.040.900,00 17. Piutang Balkondes ( gaji ) 26.269.000,00 26.269.000,00 18. Piutang Pihak Ketiga ( Bankeu ) 2.500.000,00 - 19. Piutang Pendapatan Agrowisata tahun 2019 16.666.600,00 24.999.900,00 20. Piutang Homestay Borobudur ( gaji ) 4.430.000,00 - 21. Piutang PemDes Borobudur 20.000.000,00 - 22. Biaya ditangguhkan Bingkisan Lebaran Tahun 2020 1.656.250,00 - 23. Biaya ditangguhkan Biaya Promosi 1.690.650,00 - 24. Biaya ditangguhkan Biaya Rapat semester 2019 1.009.000,00 - 25. Sewa jalan Agrowisata dibayar dimuka 9.267.200,00 9.058.900,00 26. Amortisasi Biaya THR Karyawan Bumdes 3.343.850,00 - 27. Amortisasi Baya THR Karyawan Balkondes - - 28. Amortisasi Biaya Pembuatan Umbul" Klengkeng - 1.125.000,00 29. Amortisasi Biaya Pembuatan Umbul" BUMDes - 1.125.000,00 30. Amortisasi Biaya BBM Balkondes Borobudur 567.000,00 486.000,00

Jumlah Harta Lancar 556.498.379,00 726.337.890,26 Jumlah Kewajiban Jangka Pendek 80.911.800,00 208.301.600,00

(24)

19

s HARTA TETAP V. KEWAJIBAN JANGKA PANJANG

1. Gedung 206.093.500,00 206.093.500,00 1. SimSus Kereta Wisata ( 37 RT ) 111.000.000,00 111.000.000,00

2. Peralatan Kantor 68.929.500,00 68.929.500,00 2. Hutang PKBL 6.674.600,00 6.674.600,00

3. Peralatan Gerai Oleh -oleh 24.505.000,00 24.505.000,00

4. Kereta Wisata 190.168.200,00 190.168.200,00

5. Kendaraan 36.620.000,00 36.620.000,00

6. Agrobisnis Kelengkeng 395.350.000,00 595.350.000,00

7. Toilet Mushola 27.823.300,00 27.823.300,00

8. Kolam Renang 311.091.920,00 311.091.920,00

9. Balkondes Borobudur 153.711.600,00 155.221.600,00

10.Penyertaan modal Gerai Oleh - oleh 20.000.000,00 20.000.000,00 11.Penyertaan modal Balkondes Borobudur 99.231.951,00 99.231.951,00 12.Gerobak UMKM & Peralatan Balkondes - 67.070.000,00 13.Perlengkapan Balkondes & Homestay ( BIP ) - 90.000.000,00 14. Akumulasi Penyusutan (460.760.775,00) (467.651.100,00) 15 Akumulasi Penyusutan Balkondes (113.018.700,00) (116.698.800,00)

Jumlah Harta Tetap 959.745.496,00 1.307.755.071,00 Jumlah Kewajiban Jangka Panjang 117.674.600,00 117.674.600,00

III. HARTA TIDAK BERWUJUD VI. KEKAYAAN BERSIH

1. Listrik 2.800.000,00 2.800.000,00 1. Laba Usaha Thn Berjalan BUMDes & Balkon (s/d Bln Des'20) (56.449.443,00) (22.379.157,00)

2. Listrik II 3.550.000,00 3.550.000,00 2. Modal 916.083.096,26 916.083.096,26

3. Ticketing Online 8.156.500,00 8.156.500,00 3. Modal Kolam Renang "Timun Emas" 198.205.425,00 198.205.425,00 4. Peresmian Gerai Oleh - oleh 20.501.800,00 20.501.800,00 4. Modal Bantuan Hibah Kemendes 50.000.000,00 50.000.000,00

5. Akte Pendirian PT 10.000.000,00 10.000.000,00 5. Modal Balkondes Borobudur 37.640.546,00 37.640.546,00

6. Akta Pendirian CV Balkondes 4.000.000,00 4.000.000,00 6. Modal Bantuan Desa Tahun 2020 19.626.100,00 19.626.100,00 7. Akumulasi Penyusutan Listrik II (2.800.000,00) (2.800.000,00) 7. Modal Bantuan Desa ( penyertaan modal Bankeu Provinsi ) 20.000.000,00 20.000.000,00 8. Akumulasi Penyusutan Listrik II (3.550.000,00) (3.550.000,00) 8. Hibah Inventaris PT TWC 20.310.000,00 20.310.000,00 9. Akumulasi Penyusutan Ticketing Online (1.496.000,00) (1.632.000,00) 9. Hibah Kementrian Hortikultura ( AEW ) - 200.000.000,00 10. Akumulasi Penyusutan Peresmian Gerai Oleh-oleh (20.501.800,00) (20.501.800,00) 10.Hibah Inventaris PT TWC ( Gerobak & Peralatan Balkon ) - 67.070.000,00 11. Akumulasi Penyusutan Pendirian CV Balkondes (1.200.000,00) (1.600.000,00) 11.Hibah Kemenkraf ( BIP ) - 90.000.000,00 12.Modal Usaha Balkondes Tahun 2020 99.231.951,00 99.231.951,00 13.Dana Pendidikan BYH ( Tahun 2019 ) 31.943.300,00 30.868.300,00 14.Dana Sosial BYH ( Tahun 2019 ) 527.000,00 385.000,00

Jumlah Harta Tidak Berwujud 19.460.500,00 18.924.500,00 Jumlah Kekayaan Bersih 1.337.117.975,26 1.727.041.261,26 JUMLAH HARTA 1.535.704.375,00 2.053.017.461,26 JML KEWAJIBAN & KEKAYAAN 1.535.704.375,26 2.053.017.461,26

(25)

20

F. LAPORAN KEUANGAN LABA RUGI

LAPORAN PERHITUNGAN HASIL USAHA BUMDes GRAHA MANDALA

BULAN DESEMBER 2020

NO URAIAN BULAN LALU BULAN INI s/d BULAN INI

1 2 3 4 5

I. PENDAPATAN

1. Pendapatan Kereta BUMDes 84.887.625,00 5.423.300,00 90.310.925,00 2. Fee Kereta Investor 10.006.425,00 686.725,00 10.693.150,00 3. Pendapatan Toilet BUMDes 129.959.600,00 14.117.000,00 144.076.600,00 4. Pendapatan Gerai Oleh - oleh 2.411.573.600,00 432.073.800,00 2.843.647.400,00 5. Pendapatan Cuci Sarung / Laundry 907.200,00 - 907.200,00 6. Pendapatan Kolam Renang " Timun Mas " 8.986.000,00 - 8.986.000,00 7. Pendapatan Rest Area ( PKL ) 28.210.000,00 1.550.000,00 29.760.000,00 8. Pendapatan Bagi Hasil Pedagang Warung Kopi 1.130.000,00 - 1.130.000,00 9. Fee Pendapatan Mobil Tayo 74.045.655,00 4.628.360,00 78.674.015,00 10. Pendapatan Pihak Ketiga ( GUSBI ) 3.919.500,00 - 3.919.500,00 11. Pendapatan Bagi hasil Agrowisata Klengkeng 74.999.600,00 8.333.300,00 83.332.900,00 12. Pendapatan Lain - Lain 2.205.400,00 663.500,00 2.868.900,00 13. Pendapatan Bunga Bank BRI 172.778,00 8.584,00 181.362,00 14. Pendapatan Bunga Bank BPD Jateng 2.821.755,00 230.676,00 3.052.431,00 15. Pendapatan Harian Rp 411.384.032 Rp 48.920.000 Rp 460.304.032 16. Pendapatan Event Rp 304.107.225 Rp 92.192.400 Rp 396.299.625 17. Pendapatan Bagi Hasil Pihak Ketiga Rp 7.193.600 Rp 2.176.500 Rp 9.370.100 18. Pendapatan Bagi Hasil VW Tour Rp 5.970.000 Rp 1.300.000 Rp 7.270.000 19. Pendapatan Tilik Ndeso ( Andong ) Rp 16.435.000 Rp 325.000 Rp 16.760.000 20. Pendapatan Breakfast Rp 19.825.000 Rp 7.500.000 Rp 27.325.000 21. Pendapatan Bunga Bank BNI I Rp 73.283 Rp 5.956 Rp 79.239 22. Pendapatan Bunga Bank BNI II Rp 133.045 Rp 37.149 Rp 170.194 23. Pendapatan Bunga Bank Jateng Rp - Rp 200.318 Rp 200.318 24. Pendapatan Gerai Oleh-oleh Rp 9.505.000 Rp - Rp 9.505.000 Jumlah pendapatan 3.608.451.323,00 620.372.568,00 4.228.823.891,00 II. BIAYA LANGSUNG

1.KERETA TAMAN 49.116.452,00 2.696.450,00 51.812.902,00

2.TOILET 115.094.974,00 11.328.900,00 126.423.874,00

3.GERAI OLEH - OLEH 2.295.017.233,00 411.457.476,00 2.706.474.709,00 4.LAUNDRY SARUNG 769.600,00 - 769.600,00 5.KOLAM RENANG 40.829.515,00 1.898.135,00 42.727.650,00 6.KEBUN KLENGKENG 42.988.300,00 4.584.300,00 47.572.600,00

7.BALKONDES 684.885.698,00 110.941.851,00 795.827.549,00

Jumlah Biaya Langsung 3.228.701.772,00 542.907.112,00 3.771.608.884,00 III. BIAYA TIDAK LANGSUNG

1.BIAYA KANTOR 35.633.834,00 3.444.458,00 39.078.292,00 2.BIAYA KENDARAAN 3.005.500,00 166.000,00 3.171.500,00 3.BIAYA UMUM 103.474.110,00 9.176.377,00 112.650.487,00 4.BIAYA PEGAWAI 80.052.275,00 7.713.435,00 87.765.710,00

5.BALKODES 108.257.275,00 13.570.900,00 121.828.175,00

6.BIAYA GAJI PENASEHAT,PENGAWAS 105.776.000,00 9.324.000,00 115.100.000,00

, DIREKTUR & MANAJER \

Jumlah Biaya Tidak Langsung 436.198.994,00 43.395.170,00 479.594.164,00 IV. JUMLAH ( II + III) 3.664.900.766,00 586.302.282,00 4.251.203.048,00 V. JUMLAH LABA / RUGI USAHA ( I - IV ) (56.449.443,00) 34.070.286,00 (22.379.157,00)

(26)

21 LAPORAN PERHITUNGAN HASIL USAHA

BUMDes GRAHA MANDALA BULAN DESEMBER 2020

NO URAIAN BULAN LALU BULAN INI s/d BULAN INI

1 2 3 4 5

I. PENDAPATAN

1. Pendapatan Kereta BUMDes 84.887.625,00 5.423.300,00 90.310.925,00

2. Fee Kereta Investor 10.006.425,00 686.725,00 10.693.150,00

3. Pendapatan Toilet BUMDes 129.959.600,00 14.117.000,00 144.076.600,00

4. Pendapatan Gerai Oleh - oleh 2.411.573.600,00 432.073.800,00 2.843.647.400,00

5. Pendapatan Laundry Sarung 907.200,00 0,00 907.200,00

6. Pendapatan Kolam Renang " Timun Emas " 8.986.000,00 0,00 8.986.000,00

7. Pendapatan Rest Area ( PKL ) 28.210.000,00 1.550.000,00 29.760.000,00

8. Pendapatan Bagi Hasil Pedagang Warung Kopi 1.130.000,00 0,00 1.130.000,00

9. Fee Pendapatan Mobil Tayo 74.045.655,00 4.628.360,00 78.674.015,00

10. Pendapatan Pihak Ketiga ( GUSBI ) 3.919.500,00 0,00 3.919.500,00

11. Pendapatan Bagi hasil Agrowisata Klengkeng 74.999.600,00 8.333.300,00 83.332.900,00

12. Pendapatan Lain - Lain 2.205.400,00 663.500,00 2.868.900,00

13. Pendapatan Bunga Bank BRI 172.778,00 8.584,00 181.362,00

14. Pendapatan Bunga Bank BPD Jateng 2.821.755,00 230.676,00 3.052.431,00

15. Pendapatan Harian 411.384.032,00 48.920.000,00 460.304.032,00

16. Pendapatan Event 304.107.225,00 92.192.400,00 396.299.625,00

17. Pendapatan Bagi Hasil Pihak Ketiga 7.193.600,00 2.176.500,00 9.370.100,00

18. Pendapatan Bagi Hasil VW Tour 5.970.000,00 1.300.000,00 7.270.000,00

19. Pendapatan Tilik Ndeso ( Andong ) 16.435.000,00 325.000,00 16.760.000,00

20. Pendapatan Breakfast 19.825.000,00 7.500.000,00 27.325.000,00

21. Pendapatan Bunga Bank BNI I 73.283,00 5.956,00 79.239,00

22. Pendapatan Bunga Bank BNI II 133.045,00 37.149,00 170.194,00

23. Pendapatan Bunga Bank Jateng 0,00 200.318,00 200.318,00

24. Pendapatan Gerai Oleh-oleh 9.505.000,00 0,00 9.505.000,00

Jumlah pendapatan 3.608.451.323,00 620.372.568,00 4.228.823.891,00

II. BIAYA LANGSUNG KERETA TAMAN

1. Biaya Gaji / Tenaga Kerja 25.565.875,00 1.217.250,00 26.783.125,00

2. Biaya Perawatan Kereta 11.099.000,00 915.000,00 12.014.000,00

3. Biaya BBM Kereta 1.684.877,00 250.000,00 1.934.877,00

4. Biaya Bonus / Insentif / Lembur 1.209.200,00 0,00 1.209.200,00

5. Biaya Jasa SimSus 6.101.300,00 0,00 6.101.300,00

6. Biaya Penyusutan Renovasi Atap Kereta 1.586.200,00 144.200,00 1.730.400,00

7. Biaya Penyusutan Perbaikan Gerbong, Cat & Stiker 1.870.000,00 170.000,00 2.040.000,00

Jumlah 49.116.452,00 2.696.450,00 51.812.902,00

TOILET

1. Biaya Gaji / Tenaga Kerja 55.241.625,00 4.689.000,00 59.930.625,00

2. Biaya Perawatan Toilet 8.925.249,00 1.139.900,00 10.065.149,00

3. Biaya Sewa Toilet 49.500.000,00 5.500.000,00 55.000.000,00

4. Biaya Bonus / Insentif / Lembur 1.428.100,00 0,00 1.428.100,00

Jumlah 115.094.974,00 11.328.900,00 126.423.874,00

GERAI OLEH - OLEH

1. Biaya Gaji / Tenaga Kerja 29.596.815,00 1.292.625,00 30.889.440,00

2. HPP 2.264.757.418,00 409.967.001,00 2.674.724.419,00

3. Biaya Perawatan Gerai Oleh - oleh 663.000,00 197.850,00 860.850,00

Jumlah 2.295.017.233,00 411.457.476,00 2.706.474.709,00

CUCI SARUNG

1. Biaya Gaji / Tenaga Kerja 150.000,00 0,00 150.000,00

2. Biaya Pencuci Sarung 619.600,00 0,00 619.600,00

Jumlah 769.600,00 0,00 769.600,00

KOLAM RENANG

1. Biaya Gaji / Tenaga Kerja 24.021.875,00 1.068.125,00 25.090.000,00

2. Biaya Perawatan Kolam Renang 7.310.240,00 66.110,00 7.376.350,00

3. Biaya Bagi hasil Parkir 442.800,00 0,00 442.800,00

4. Biaya Penyusutan 9.054.600,00 763.900,00 9.818.500,00

Jumlah 40.829.515,00 1.898.135,00 42.727.650,00

AGROWISATA KEBUN KLENGKENG

1. Biaya Gaji 0,00 1.400.000,00

2. Biaya Sewa Jalan 2.291.300,00 208.300,00 2.499.600,00

3. Biaya Perawatan 10.150.000,00 202.000,00 10.352.000,00

4. Biaya Akumulasi Penyusutan 30.547.000,00 2.774.000,00 33.321.000,00

Jumlah 42.988.300,00 4.584.300,00 47.572.600,00

(27)

22

BALKONDES

1. Biaya Gaji / Tenaga Kerja 202.761.100,00 24.265.000,00 227.026.100,00

2. Biaya Bonus / Insentif Tenaga Kerja 2.347.500,00 1.590.000,00 3.937.500,00

3. Biaya Belanja Harian 140.238.403,00 19.931.600,00 160.170.003,00

4. Biaya Event 173.632.425,00 47.624.800,00 221.257.225,00

5. Biaya HPP 149.220.300,00 15.972.600,00 165.192.900,00

6. Biaya Konsumsi Kusir Andong 3.674.000,00 0,00 3.674.000,00

7. Biaya Amortisasi Akta 1.200.000,00 400.000,00 1.600.000,00

8. Biaya Amortisasi Sewa Lahan 11.458.700,00 1.041.700,00 12.500.400,00

9. Biaya Administrasi Bank I 226.660,00 18.691,00 245.351,00

10.Biaya Administrasi Bank II 126.610,00 27.431,00 154.041,00

11.Biaya Administrasi Bank Jateng 0,00 70.029,00 70.029,00

Jumlah 684.885.698,00 110.941.851,00 795.757.520,00

Jumlah Biaya Langsung 3.228.701.772,00 542.907.112,00 3.771.538.855,00

III. BIAYA TIDAK LANGSUNG BIAYA KANTOR

1. Biaya Listrik, Air & Telepon 12.682.434,00 1.227.858,00 13.910.292,00

2. Biaya Konsumsi 3.184.200,00 597.000,00 3.781.200,00

3. Biaya Administrasi Kantor 6.630.700,00 715.600,00 7.346.300,00

4. Biaya Perawatan Kantor 4.151.600,00 150.000,00 4.301.600,00

5. Biaya Rapat Kantor 8.984.900,00 754.000,00 9.738.900,00

Jumlah 35.633.834,00 3.444.458,00 39.078.292,00

BIAYA KENDARAAN

1. Biaya BBM Kendaraan 2.731.500,00 166.000,00 2.897.500,00

2. Biaya Perawatan Kendaraan 274.000,00 0,00 274.000,00

Jumlah 3.005.500,00 166.000,00 3.171.500,00

BIAYA UMUM

1. Biaya Penyusutan 38.566.275,00 3.174.225,00 41.740.500,00

2. Biaya Rapat Semester 10.098.000,00 1.009.000,00 11.107.000,00

3. Biaya Administrasi Bank BRI 78.556,00 5.717,00 84.273,00

4. Biaya Administrasi Bank BPD Jateng 678.749,00 53.635,00 732.384,00

5. Biaya Administrasi Bank BRI II 0,00 2.900,00 2.900,00

6. Biaya Administrasi Hutang PKBL 584.000,00 0,00 584.000,00

7. Dana Sosial 6.094.200,00 834.000,00 6.928.200,00

8. Biaya Koran / Majalah 300.000,00 0,00 300.000,00

9. Biaya Bingkisan Lebaran 22.858.650,00 1.656.250,00 24.514.900,00

10.Biaya Pajak 1.480.930,00 0,00 1.480.930,00

11.Biaya Promosi 22.734.750,00 2.440.650,00 25.175.400,00

Jumlah 103.474.110,00 9.176.377,00 112.650.487,00

BIAYA BALKONDES

1. Biaya Listrik 17.937.830,00 3.166.500,00 21.104.330,00

2. Biaya Air 446.765,00 61.300,00 508.065,00

3. Biaya Perawatan 34.155.580,00 3.170.500,00 37.326.080,00

4. Biaya Akumulasi Peralatan 42.823.900,00 3.680.100,00 46.504.000,00

5. Biaya Dana Sosial 900.000,00 100.000,00 1.000.000,00

6. Biaya Fee Event 2.996.500,00 878.500,00 3.875.000,00

7. Biaya Rapat 1.756.500,00 0,00 1.756.500,00

8. Biaya Transportasi 3.506.400,00 668.000,00 4.174.400,00

9. Biaya Administrasi 1.821.700,00 146.000,00 1.967.700,00

10. Biaya Promosi 1.912.100,00 1.700.000,00 3.612.100,00

Jumlah 108.257.275,00 13.570.900,00 121.828.175,00

BIAYA PEGAWAI

1. Biaya Gaji 78.672.275,00 7.713.435,00 86.385.710,00

2. Biaya Lembur 1.150.000,00 0,00 1.150.000,00

3. Biaya Pelatihan 100.000,00 0,00 100.000,00

4. Biaya Jamkes 130.000,00 0,00 130.000,00

Jumlah 80.052.275,00 7.713.435,00 87.765.710,00

BIAYA GAJI PENASEHAT,PENGAWAS & DIREKTUR

1. Honorarium Penasehat & Pengawas 13.987.500,00 1.312.500,00 15.300.000,00

2. Biaya Gaji Pengurus 91.038.500,00 8.011.500,00 99.050.000,00

3. Biaya Gaji Staf Ahli 750.000,00 0,00 750.000,00

Jumlah 105.776.000,00 9.324.000,00 115.100.000,00

Jumlah Biaya Tidak Langsung 436.198.994,00 43.395.170,00 479.594.164,00

IV. JUMLAH ( II + III) 3.664.900.766,00 586.302.282,00 4.251.203.048,00

V. JUMLAH LABA USAHA ( I - IV ) (56.449.443,00) 8.022.741.903,00 (22.379.157,00)

(28)

23 G. PENJELASAN POS - POS NERACA

I. HARTA LANCAR 1. Kas BUMDes

(merupakan saldo kas perusahaan per 31 Desember 2020) 2. Kas Balkondes

(merupakan saldo kas perusahaan per 31 Desember 2020) 3. Bank BRI I

(merupakan saldo simpanan di Bank BRI Unit Borobudur per 31 Desember 2020)

4. Bank BRI II

(merupakan saldo simpanan di Bank BRI Unit Borobudur per 31 Desember 2020)

5. Bank BPD Jateng

(merupakan saldo simpanan di Bank BPD Jateng Unit Borobudur per 31 Desember 2020)

6. Bank BNI I

(merupakan saldo simpanan di Bank BNI Unit Sawitan per 31 Desember 2020)

7. Bank BNI II

(merupakan saldo simpanan di Bank BNI Unit Sawitan per 31 Desember 2020)

8. Simpanan Bank BPD Jateng Balkondes

(merupakan saldo simpanan di Bank BPD Jateng per 31 Desember 2020)

9. Persediaan Barang Dagangan

(merupakan saldo persediaan barang dagangan gula,

gandum, minyak goreng, teh, rokok, dll per 31 Desember 2020 ) 10. Piutang Pendapatan Kereta BUMDes

(merupakan piutang pendapatan Kereta BUMDes ke Koperasi Taman Wisata bulan Desember 2020) 11. Piutang Fee Kereta Biru

(merupakan piutang fee kereta biru / investor pada bulan Desember 2020)

12. Piutang Pendapatan Cuci Sarung

(merupakan piutang pendapatan cuci sarung Bulan Desember 2020 yang belum dibayar oleh TWC )

Rp 34.514.957 ,-

Rp 82.354.236,26

Rp 569.725,-

Rp - Rp 4.499.300,- Rp 118.580.789,-

Rp 39.303.142,- Rp 190.258.567,-

Rp 53.062.727,-

Rp 31.474.165,- Rp 6.896.454 ,-

Rp 197.100,-

(29)

24 13. Piutang Paguyuban Kepala Desa

( merupakan piutang Paguyuban Kepala Desa

se Kecematan Borobudur dalam rangka Study Banding ke Kota Batu Malang Jawa Timur )

14. Piutang BALKONDES Borobudur

( merupakan pendapatan Balkondes sebesar 40 % dari Laba bersih tahun 2018 yang belum dibayarkan ) 15. Piutang Homestay Borobudur

( merupakan pendapatan Homestay sebesar 40% dari Laba bersih tahun 2019 yang belum dibayarkan ) 16. Sewa Lahan Balkondes dibayar dimuka

( merupakan sewa lahan area Balkondes sebesar Rp.50.000.000,- & disusutkan selama 48 bulan sebesar Rp 1.041.667,- per bulan )

17. Piutang Event Balkondes Borobudur

( merupakan Piutang Pendapatan dengan Pihak Ke Tiga saat Belum dibayarkan)

18. Piutang Pemerintah Desa Borobudur

( merupakan Hutang Pemerintah Borobudur untuk biaya Saparan Desa Borobudur sebesar Rp 20.000.000 )

19. Piutang Pendapatan Agrowisata Tahun 2019

( merupakan Pendapatan Sewa Lahan Agrowisata tahap I tahun 2019 yang belum dibayarkan oleh Pihak Ketiga atau Bapak Mugiyanto

20. Piutang Pihak Ketiga Bankeu

( merupakan Piutang dari Bp Sugeng penerima Bamkeu Berupa modal Rp 2.500.000, ; dari kas pusat BUMDes GM Borobudur

21. Piutang Balkondes Borobudur

( merupakan Hutang usaha Balkondes Borobudur untuk Penggajian karyawan bulan November

22. Piutang Homestay Borobudur

( merupakan Hutang unit usaha Homestay Borobudur untuk Penggajian karyawan bulan November

23. Biaya Ditangguhkan Bingkisan Lebaran Tahun 2020 ( merupakan pemberian bingkisan lebaran kepada semua Karyawan BUMDes GM sebesar Rp 13.920.700,- dan akan di amortisir selama 12 bulan sebesar Rp 1.160.100,- )

Rp ,-

Rp - Rp 29.500.000,-

Rp 24.999.900 ,-

Rp ,- Rp 10.000.000,-

Rp 6.927.028,-

Rp 29.095.000 ,-

Rp 26.040.900,-

Rp ,26. 269.000-

Rp ,-

Referensi

Dokumen terkait

Hasil Dan Pembahasan 3.1 Kemampuan Teknis Badan Usaha Milik Desa BUMDes Dalam Mengembangkan Pelayanan Kepada Masyarakat BRILINK merupakan unit usaha yang di dirikan oleh