• Tidak ada hasil yang ditemukan

KATA PENGANTAR. Hola!

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2021

Membagikan "KATA PENGANTAR. Hola!"

Copied!
44
0
0

Teks penuh

(1)
(2)
(3)

KATA PENGANTAR

Hola!

Selamat kepada teman-teman karena sudah resmi menjadi bagian dari Wageningen University and Research! Sebagai seorang mahasiswa baru yang baru pertama kali (atau sudah beberapa kali pun) merantau jauh dari tanah air, pasti banyak kekhawatiran. Apa saja yang harus dipersiapkan?

Bagaimana cara membeli kebutuhan di Wageningen? Di mana? Buklet ini memuat informasi tentang beberapa hal dasar seperti barang bawaan, teknis kedatangan, toko-toko di

Wageningen, dan lain sebagainya. Tentu saja masih banyak kekurangan dalam buklet ini, namun jangan khawatir. Apabila ada hal yang dirasa masih kurang jelas, teman-teman bisa langsung bertanya ke PPI Wageningen atau senior lainnya di Wageningen.

Welcome to Wageningen University and Research, enjoy your time here!

Cheers,

Pengurus PPI Wageningen

(4)

LAPOR DIRI

ADMINISTRASI

Sesuai dengan Undang-Undang No.23 Tahun 2006 tentang

Administrasi Kependudukan, setiap Warga Negara Indonesia (WNI) yang berada di luar negeri wajib melaporkan keberadaan, kepindahan, perubahan alamat, status izin tinggal, serta kejadian penting lainnya (seperti kelahiran, perkawinan, perceraian, maupun kematian) kepada pemerintah setempat dan/atau Perwakilan RI yang meliputi tempat tinggalnya (Ps. 4 UU no.23/2006).

Untuk itu setiap Warga Negara Indonesia (WNI) yang berada di luar negeri sangat diharapkan untuk melaporkan keberadaan dirinya kepada Perwakilan RI setempat apabila akan tinggal lebih dari 5 (lima) hari di negara yang dikunjungi. Lapor diri pada Perwakilan RI setempat sangat besar manfaatnya. Tentunya sangat

diharapkan agar setiap WNI yang berada di luar negeri menjaga dirinya masing-masing dan senantiasa dijauhi dari kesulitan dan berbagai hambatan. Namun, apabila terjadi hal yang tidak diharapkan pada diri seorang WNI, maka tentunya akan jauh lebih mudah bagi Perwakilan RI (dalam hal ini Bagian Konsuler) setempat untuk

membantunya jika WNI tersebut sudah mendaftarkan/melaporkan data dirinya di Perwakilan RI.

(5)

panduan lapor diri

Proses dan prosedur untuk lapor diri sangat mudah, cepat dan tidak dipungut bayaran apapun.

Lapor Diri ini WAJIB dilakukan oleh setiap WNI yang tinggal di luar negeri.

Lapor diri bagi WNI yang akan tinggal di Belanda lebih dari 6 bulan dilakukan 100% secara online (selain Pegawai Negeri Sipil) dan mandiri melalui http://imigrasi.indonesia.nl/lapor-diri-3/.

PANDUAN LAPOR DIRI

1. Pemegang Paspor Biasa (Hijau): Mengisi Formulir Kemahasiswaan dan Formulir Lapor Diri bidang Imigrasi. Formulir Lapor Diri Imigrasi diisi secara online melalui website layanan imigrasi KBRI Den Haag (http://imigrasi.indonesia.nl/lapor-diri-3/).

2. Pemegang Paspor Dinas (Biru): Sama seperti paspor hijau, mengi si lapor diri online melalui situs terlebih dahulu. Prosedur tambahan yang harus dilakukan adalah:

- Pengisian formulir Lapor Diri Paspor Dinas - Membawa SK SETKAB dari instansi terkait.

- Membawa pas foto ukuran 4x6 CM (2pcs).

- Seluruh dokumen persyaratan dibawa langsung ke KBRI.

- Setelah seluruh persyaratan dokumen dinyatakan lengkap, KBRI akan memberikan cap lapor diri pada salah satu halaman paspor dinas, sebagai tanda proses lapor diri kedatangan telah dilakukan. (Sumber: https://id.indonesia.nl/layanan/imigrasi/ lapor- diri-perpanjangan-paspor)

(6)

KELENGKAPAN PRIBADI

APA SAJA YANG PERLU DIBAWA?

Sebagai mahasiswa baru pasti banyak sekali barang yang ingin dibawa tapi terbatas bagasi. Sebenarnya tidak sulit untuk menemukan toko atau perlengkapan di Wageningen ini. Oleh karena itu kami menyarankan supaya teman-teman membawa barang yang penting dan perlu saja.

Berikut ini adalah daftar barang dan dokumen yang direkomendasikan untuk dibawa:

BARANG PRIBADI

1. Masker dan hand sanitizer

2. Pakaian: Atasan (e.g. kaos, blouse, kemeja, sweater), Bawahan (e.g.

jeans, cargo pants), batik/kebaya, perlengkapan winter (syal, kaos kaki tebal, sarung tangan, beanie, boots, jacket tebal) sandal jepit, sepatu, jaket tipis, jas ujan.

3. Perlengkapan ibadah.

4. Kosmetik/toiletries: pasta gigi, sikat gigi, sabun, shampoo, body lotion, lip balm, skin care, pembalut, personal medicine.

5. Bumbu masakan instan, makanan instant (jika perlu).

6. Kotak makan, botol minum, sendok, garpu.

7. Perlengkapan elektronik: laptop (check requirement laptop di https://www.wur.nl/en/article/Advice-on-laptop-requirements.htm), hard disk, flash disk, router, headphone, power bank.

8. Perlengkapan kuliah: ransel, tas, kalkulator, perlengkapan alat tulis, buku, kamus Indonesia-Inggris.

9. Dompet dan uang tunai secukupnya.

10. Lampu putih.

(7)

DOKUMEN

Dokumen penting beserta salinannya yang sudah dilegalisasi (jika perlu) untuk keperluan yang tak terduga. Berikut dokumen yang penting dibawa:

1. Ijazah dan transkrip yang sudah dilegalisasi, 2. Paspor beserta visa,

3. Akta yang telah dilegalisasi, 4. Pasfoto,

5. Materai 10.000, dan

6. Dokumen penting lainnya (seperti surat dari beasiswa).

Bagi mahasiswa yang membawa keluarga, adapun dokumen tam- bahan yang wajib disediakan untuk keperluan administrasi

keluarganya, diantaranya adalah:

1. Scan paspor pribadi,

2. Scan paspor anggota keluarga yang diundang,

3. Surat beasiswa dan ditambah dengan surat keterangan gaji atau sponsor lain dalam satu dokumen,

4. Scan akta nikah yang sudah diterjemahkan oleh penerjemah tersumpah serta dilegalisasi oleh Disdukcapil, Kemendagri, Kemenlu, dan Kedutaan Besar Kerajaan Belanda,

5. Scan akta lahir anak dalam Bahasa Inggris dan dilegalisasi sepreti dokumen pada poin 1.e.,

6. Attendence certificate dan form TB istri, 7. Form TB anak .

(8)

KELENGKAPAN PRIBADI

APA SAJA YANG PERLU DIBAWA?

Keterangan:

1. Daftar di halaman sebelumnya merupakan rekomendasi secara umum. Teman-teman dipersilakan untuk membawa lebih atau memperkirakan sendiri kebutuhannya. Namun, pertimbangkanlah jumlah barang yang ingin dibawa.

2. Perhatikan pula barang-barang yang tidak diperbolehkan dalam penerbangan internasional dan maksimal barang bawaan, misalnya cairan 100ml di kabin, dll. Selengkapnya dapat dilihat website

maskapai terkait.

3. Jika datang pada akhir musim panas (Juli-Agustus), hindari membeli perlengkapan musim dingin di Indonesia, lebih baik

membelinya di Belanda atau menunggu hibah dari senior. Silakan jika tetap mau mau membawa beberapa, tapi akan lebih mudah dan murah membelinya di sini.

4. Jika datang pada musim dingin (Januari-Februari) kami sarankan teman teman membawa satu jaket musim dingin karena suhu dapat mencapai -10°C. Selain itu, kami juga menyarankan membawa be- berapa pasang sarung tangan untuk proteksi permukaan tangan.

(9)

5. Hindari membawa baju dalam jumlah berlebihan, karena teman-teman bisa membelinya di Belanda.

6. Untuk teman-teman yang memilih kamar self-contained, nantinya perlu membeli perlengkapan memasak seperti pan ci, kulkas, kompor, dsb. Sedangkan untuk yang memilih kamar shared, tidak perlu karena sudah tersedia di dapurnya.

7. Ketika musim dingin, pemilihan kamar juga menjadi poin penting nih. Kami menyarankan untuk memilih kamar furnished karena fleksibilitas temen-temen akan sedikit berkurang ketika winter untuk membeli dan mengangkut perabotan kamar. Namun setelah musim dingin, teman- teman bisa mencari kamar baru yang unfurnished jika dirasa perlu.

Contoh Kamar Furnished dengan shared facilities

Contoh Kamar Furnished self- contained

(10)

MAKELAR HOUSING

Mencari housing bisa menjadi lebih menantang terutama bagi teman teman master/PhD yang akan membawa keluarganya ke Belanda.

Mengingat sangat terbatas sekali student housing yang disediakan oleh Idealis untuk mahasiswa dengan kondisi seperti ini, maka ada beberapa opsi makelar yang bisa dicoba, antara lain:

Untuk teman-teman yang berangkat sendiri, bisa di check room.nl, atau website idealis.nl

ADAKAH MAKELAR LAIN SELAIN IDEALIS?

(11)
(12)

TEKNIS KEDATANGAN

TEKNIS DENGAN ADAPTASI PANDEMI

Dikarenakan kondisi pandemi, demi kenyamanan bersama maka mahasiswa baru diharapkan melakukan perjalanan secara mandiri dari terminal kedatangan Schipol sampai ke stasiun

Ede-Wageningen. Dari stasiun, tim kedatangan akan mengarahkan teman-teman untuk naik bus menuju housing masing-masing.

Para mahasiswa baru dapat mengisi formulir yang berisikan deskripsi perkiraan kedatangan dan informasi lainnya. Tim PPI Wageningen akan stand by untuk dikontak pada saat hari kedatangan seandainya teman- teman membutuhkan arahan atau informasi tambahan. Secara umum poin-poin teknis kedatangan adalah sebagai berikut:

1. Sesuai dengan peraturan dari pemerintah Belanda, SIAPKAN DAN GUNAKAN MASKER di dalam transportasi publik (kereta, bus, dsb).

2. Setelah mengambil bagasi dan barang bawaan di bandara Schipol, teman-teman dapat menuju ke lobi NS (masih dalam satu gedung dengan bandara) untuk melakukan pembelian tiket (wifi tersedia selama di dalam gedung bandara Schipol).

Loket NS Kereta NS

(13)

3. Terdapat beberapa opsi yang bisa digunakan di sini:

a. Membeli one-way ticket untuk kereta tujuan stasiun Ede- Wageningen dan tiket bus dari stasiun Ede-Wageningen menuju housing masing-masing (bus nomor 86 atau 88).

b. Membeli OV-chipkaart (kartu prabayar) berwarna biru dan mengisi saldo secukupnya untuk perjalanan hingga tempat tujuan.

i. Harga OV-chipkaart: €7.50 - €10.50

ii. Schipol – Stasiun Ede-Wageningen: €16.60

iii. Stasiun Ede-Wageningen – Wageningen Busstation: Max € 3.09 c. Perbedaan mendasar dari kedua opsi adalah harga one-way ticket lebih mahal dibanding dengan OV-chipkaart, namun tidak ha- rus membayar biaya administrasi OV-chipkaart sebesar €7.50.

d. OV-chipkaart dapat diisi ulang dan digunakan untuk hampir semua transportasi publik di belanda

e. Info lebih lanjut mengenai OV-chipkaart:

• https://www.ov-chipkaart.nl/everything-about- travelling/different-types-of-

passenger/tourists.htm

• https://www.ov-chipkaart.nl/purchase-an-ov- chipkaart/ anonymous-ov-chipkaart.htm

4. Teman-teman juga dapat memilih untuk menggunakan taxi ban- dara atau uber dengan range tarif berkisar €200.

https://www.worldtaximeter.com/amsterdam/

Amsterdam+Airport+Schiphol/Ede+Wageningen%2C+Netherlands

(14)

TEKNIS KEDATANGAN

TEKNIS DENGAN ADAPTASI PANDEMI

5. Setelah membeli tiket atau OV-chipkaart, jangan lupa melakukan tap di mesin tiket terdekat.

6. Agar teman-teman tidak memerlukan transit, cari kereta yang menuju arah Nijmegen (Biasanya platform 1-2). Estimasi perjalanan memakan waktu sekitar satu jam.

7. Pilih tempat duduk yang nyaman dan aman untuk barang bawaan. Perhatikan tanda-tanda di kereta, seperti kelas gerbong (untuk tiket umum dan OV-chipkaart biasanya kelas 2) dan tulisan stilte/silence untuk gerbong yang tidak boleh berisik (Wifi tersedia selama di dalam kereta).

8. Jangan lupa untuk meminimalisir kontak dengan orang lain kare na teman-teman belum melakukan prosedur karantina mandiri.

9. Sesampainya di stasiun Ede-Wageningen, jangan lupa untuk melakukan tap out pada mesin tiket terdekat sebelum

meninggalkan stasiun.

(15)

10. Di stasiun Ede-Wageningen, teman-teman dapat menuju tujuan masing-masing dengan menggunakan bus sesuai rute housing.

a. Bus C3: Campus/Atlas, Hoevestein, Asserpark (turun di Hoevestein dan berjalan 600m), Bornsesteeg, Bronland (turun di Bornsesteeg dan berjalan 350m), Dijkgraaf, Nieuwe Kanaal (turun di Business en SciencePark), Haarweg (turun di Haagsteeg dan berjalan 700m), Marijkeweg (turun di Haagsteeg dan berjalan 700m), Stadsbrink (turun di Wageningen Busstation)

b. Bus 86: Hoevestein (turun di Mansholtlaan dan berjalan 300m), Asserpark (turun di Nobelweg), Stadsbrink (turun di Wageningen Busstation)

11. Jika memilih opsi pengambilan kunci dan/atau makanan, dapat langsung menuju ke housing masing-masing dan mengambil kunci atau makanan di koridor yang akan diberitahukan nanti.

12. Jika tidak memilih opsi pengambilan kunci, maka harus menaiki bus C3 sampai dengan halte Bornsesteeg.

13. Bus di Belanda menganut sistem self-service, jadi jangan lupa untuk melakukan tap pada mesin tiket pada saat masuk dan keluar bus.

Jangan lupa juga untuk menekan tombol stop sebelum berhenti di halte yang dituju.

Untuk ilustrasi perjalanan, teman-teman dapat menonton:

https://www.youtube.com/watch?v=IAw2vOqLU1Q

(16)

ADAPTASI PANDEMI

KARANTINA MANDIRI

Mengikuti anjuran dari pemerintah Belanda, kami dari PPI

Wageningen SANGAT MENGIMBAU bagi teman-teman yang baru datang untuk melakukan karantina mandiri selama 5 hari.

Prosedur karantina yang dianjurkan oleh pemerintah Belanda, yaitu:

- Tetap tinggal di satu tempat yang dipilih untuk melakukan prosedur karantina.

- Hindari menerima tamu selama masa karantina.

- Jangan melakukan perjalanan selama masa karantina.

- Jangan gunakan transportasi publik.

- Jaga jarak (1,5 m) dengan orang lain, terutama teman satu koridor.

Hindari jabat tangan, berpelukan, berciuman, ataupun berhubungan badan selama masa karantina.

- Jika membutuhkan bantuan medis, hubungi tenaga medis (0800- 1202 untuk pusat COVID dan 112 untuk keadaan darurat) untuk instruksi lebih lanjut alih-alih langsung menuju ke rumah sakit.

- Minta bantuan orang lain untuk melakukan belanja sehari- hari untuk kalian.

(17)

Segera periksakan diri jika terdapat gejala COVID-19. Jangan lupa untuk tetap melakukan karantina dan menghindari kontak hingga hasil tes keluar. Jika tes negatif, lanjutkan karantina diri hingga masa 14 hari telah berakhir. Jika hasil tes positif, ikuti saran dari dokter (apakah harus ke Rumah Sakit atau mendapatkan durasi karantina mandiri tambahan) dan segera kabari orang-orang yang terpapar kontak dalam 14 hari terakhir. Teman-teman juga dapat menghubungi tim Internal PPI Wageningen jika membutuhkan bantuan terkait ini.

Kerahasiaan identitas akan dijamin.

Sumber:

https://www.government.nl/topics/coronavirus-covid-19/tackling-new-coronavi- rus-in-the-netherlands/travel-and-holidays/self-quarantine

Prosedur melakukan tes untuk COVID-19:

- Hubungi 0800-1202 untuk membuat janji di rumah sakit terdekat - Siapkan surat izin tinggal (BSN) atau MVV bagi yang belum memi- likinya

- Appointment hanya dapat dibuat jika memiliki satu atau lebih gejala COVID-19 seperti flu, bersin, demam, kehilangan indra penciuman atau rasa, dll.

- Dalam keadaan darurat, hubungi 112

Sumber:

https://www.rivm.nl/en/novel-coronavirus-covid-19/testing-for-covid-19 https://www.government.nl/topics/coronavirus-covid-19/coronavirus-test

(18)

LOKASI-LOKASI PENTING DI WAGENINGEN

(19)

TEMPAT BERBELANJA Jumbo

Produk: Makanan pokok (beras, kentang, pasta), daging dan ikan, makanan vegan, sayuran, buah, bumbu dapur, roti dan pastries, sereal, selai, dairy product, snack, minuman, wine dan bir, obat-obatan, kosmetik, dll.

Opening hours : Senin-Sabtu (08.00-21.00) dan Minggu (12.00-21.00) Lokasi : Tarthorst 1223, 6708 HZ, Wageningen, 0317397160

https://www.jumbo.com/winkel/jumbo-wageningen-verberne

Fun fact : Menjual bahan-bahan makanan Asia relatif lebih lengkap dibanding supermarket lainnya. Satu gedung dengan toko Asia dan toko buah.

Action

Produk: Perkakas, aksesoris sepeda, peralatan tidur, dekorasi ruangan, cleaning product, fashion, makanan hewan, DIY kit, peralatan taman, barang elektronik, makanan dan minuman, mainan anak, kosmetik.

Opening hours : Senin-Kamis (08.30-20.00), Jumat (08.30-21.00), Sabtu (08.30-18.00), dan Minggu (12.00-18.00)

Lokasi : Plantsoen 56, 6701AS Wageningen, 0317-427391 www.action. nl

Fun fact : Biasanya menjadi pilihan utama yang diserbu oleh maha siswa baru untuk membeli kebutuhan esensial dan barang-barang menarik untuk melengkapi kamar.

(20)

TEMPAT BERBELANJA

Zam-Zam

Produk: Daging halal, makanan pokok, makanan dan minuman halal, bumbu Asia (termasuk Indonesia), buah, sayur-sayuran, minuman, obat- obatan, kosmetik, dll.

Opening hours : Senin-Kamis (09.00-18.00), Jumat (09.00-19.30), dan Sabtu (09.00-17.30)

Lokasi : Stadsbrink 20, 6701 AL Wageningen

Fun fact : Pemilik toko cukup ramah terhadap pelanggan dan dige mari oleh pelajar Indonesia di Wageningen. Toko ini juga baru direnovasi sehingga menjadi lebih besar dan nyaman.

Ivan

Produk: Shawarma, kapsalon, makanan pokok, daging halal, makanan dan minuman halal, bumbu Timur Tengah, buah, sayur-sayuran.

Opening hours : Senin-Kamis (08.30-19.00), Jumat (08.30-20.00), Sabtu (08.30-19.00)

Lokasi : Stationsstraat 76, 6701 AM Wageningen

Fun fact : Kamu bisa membeli jeroan ayam/sapi di sini. Harga telur, ayam dan dagingnya relatif lebih murah dibanding tempat lain.

(21)

Lidl

Produk: Fresh pastries, makanan pokok, sama seperti Jumbo.

Opening hours : Senin-Sabtu (08.00-21.00) dan Minggu (09.00-20.00) Lokasi : Stadsbrink 4-10, 6701 AL Wageningen

https://www.lidl.nl/ assortiment

Fun fact : Produk bakery dan frozen food-nya cenderung lebih enak dan murah dibanding dengan supermarket lainnya. Cukup sering

menawarkan diskon.

Toko Indrani

Produk: Bumbu Asia lengkap (termasuk Indonesia), rempah-rempah, tepung berbagai jenis, ikan asin.

Opening hours : Senin (12.00-18.00), Selasa-Kamis (09.30-18.00), Ju-mat (09.30-21.00), dan Sabtu (09.30- 17.30)

Lokasi : Plantsoen 58, 6701 AS Wageningen

Fun fact : Pemilik toko berasal dari Suriname dan mengerti (sangat) sedikit bahasa Jawa. Bumbu dan rempah Indonesia yang dijual di sini paling lengkap.

(22)

TEMPAT BERBELANJA

Albert Heijn

Produk: Makanan pokok sama seperti Jumbo dan Lidl.

Opening hours : Senin-Sabtu (08.00-22.00) dan Minggu (08.00-22.00) Lokasi : Stadsbrink 375, 6707 AA Wageningen

https://www.ah.nl/ winkel/albert-heijn/wageningen/stadsbrink/1103 Fun fact : Produknya paling berkualitas ketimbang supermarket lainnya.

Jenis produk yang dijual variasinya lebih banyak daripada supermarket lain, namun dengan harga rata-rata paling mahal.

Aldi

Produk: Sama dengan Alber heijn dan Jumbo.

Opening hours : Senin-Sabtu (08.00-20.00) Lokasi : Churchillweg 92, 6706 AD Wageningen Fun fact : Sering menawarkan diskon.

(23)

Hoogvliet

Produk: Makanan pokok, daging dan ikan, ayam halal, sama seperti supermarket yang lain.

Opening hours : Senin-Sabtu (08.00-21.00) dan Minggu (10.00-21.00) Lokasi : De Arc 3, 6702 EC Wageningen ,

https://www.hoogvliet.com/ winkelinformatie/wageningen

Fun fact : Jarak toko cukup dekat bagi yang tinggal di daerah pusat (centrum) dibanding dari kampus.

Emmaus

Produk: Berbagai macam barang bekas, mulai dari pakaian, peralatan kamar, ruang tamu, hingga dapur seperti kulkas, microwave, sofa, dan meja belajar.

Opening hours : Rabu (10.00-14.00) dan Sabtu (12.00-16.00) Lokasi : Herenstraat, Vijzelstraat 9, 6701 DG Wageningen

Fun fact : Barang-barang yang dibeli di Emmaus bisa diantar ke tempat mahasiswa dengan membuat kesepakatan terlebih dahulu dengan penjual. Kita juga bisa menyewa cargo bike (sepeda barang gowes mandiri) dari Emmaus untuk membawa barang ke housing.

(24)

TEMPAT BERBELANJA

Kringloop

Produk : Berbagai macam barang bekas, mulai dari pakaian, pera- latan kamar, ruang tamu sampai dapur seperti kulkas, microwave, sofa, dan meja belajar.

Opening hours : Rabu-Sabtu (11.00-18.00) Lokasi : Churchillweg 46, 6706 AC Wageningen

Fun fact : Mirip seperti Emmaus, tetapi memiliki waktu operasional lebih banyak.

Kruidvat

Produk : Obat-obatan, berbagai jenis kosmetik, peralatan mandi.

Opening hours : Senin-Kamis (09.00-18.00), Jumat (09.00-21.00), dan Sabtu (09.00-17.30)

Lokasi : Hoogstraat 62-64, 6701 BX Wageningen

https://www.kruidvat. nl/winkel/DROGISTERIJ%20KRUIDVAT%207955 Fun fact : Sering menawarkan promo sehingga harganya menjadi relatif lebih murah dibanding supermarket lain.

(25)

Churcill Alphega Pharmacy

Produk: Obat-obatan

Opening hours : Senin-Jumat (08.00-18.00) Lokasi : Geertjesweg 5, 6706 EA Wageningen

https://www.alphega-apotheek.nl/web/apotheekchurchill Fun fact : Salah satu apotek terdekat dengan kampus.

De Rijdende Fietsenmaker (DRF)

Produk: Sepeda dan aksesoris, reparasi sepeda.

Opening hours : Selasa-Jumat (10.00-17.30), Sabtu (08.00-17.00) Lokasi : Boterstraat 2B, 6701 CW Wageningen ,

https://derijdendefi- etsenmaker.nl/

Fun fact : Salah satu toko sepeda dengan variasi harga mulai dari yang paling murah hingga mahal. Sepeda yang dijual rata-rata merupakan sepeda bekas yang diperbaiki oleh pemilik toko.

(26)

TEMPAT BERBELANJA

U&A Fietsen

Produk: Sepeda dan aksesoris, reparasi sepeda.

Opening hours : Rabu-Sabtu (11.00-18.00) Lokasi : Churchillweg 92, 6706 AD

Wageningen

https://uenafietsen.nl/en/home

Fun fact : Toko sepeda terbesar di Wageningen. Produk yang ditawarkan merupakan produk baru.

(27)

OpenMarkt

Setiap hari Rabu dan Sabtu terdapat pasar terbuka di centrum Wageningen. Layaknya pasar kaget yang ada di Indonesia, di tempat ini kita bisa menemukan aneka sayuran segar, daging, keju, reparasi sepeda keliling, ikan segar, jajanan khas Belanda, hingga bunga dan pernak pernik lainnya.

Opening hours : Rabu (08.30-13.00) dan Sabtu (08.30-17.00) Lokasi : Markt 1, 6701 CX Wageningen

(28)

TEMPAT IBADAH

Moskee

Wageningen

Service : Salat Jumat rutin setiap minggu. Bahasa di khotbah tergantung penceramah mingguan (Arab, Belanda, Inggris).

Lokasi : Schaepmanstraat 165, 6702 AV Wageningen https://www.moskeewageningen.nl/

Johannes de Doperkerk (Katolik)

Service :Setiap minggu, Misa dilaksanakan dalam bahasa Inggris.

Lokasi : Bergstraat 17, 6701 AB Wageningen.

https://www.rkwageningen.nl/vieringen https://www.iccwageningen.nl/

(29)

Vredehorst (Protestan)

Service : Kebaktian Minggu dalam bahasa Inggris setiap pukul 12.00 -14.15.

Lokasi : Tarthorst 1, 6708 HG Wageningen

https://pg-wageningen.protestantsekerk.net/default.aspx

The International Christian

Fellowship

Service : Kebaktian Minggu dalam bahasa Inggris setiap pukul 10.30-12.15.

Lokasi : Dolderstraat 88 Wageningen https://www.icfwageningen.org/

(30)

LAINNYA

General

Practicioner

Service : Konsultasi dengan dokter. Harus reservasi terlebih dahulu.

Lokasi : Akkermaalsbos 14, 6708 PD Wageningen https://www.student-mc.nl/nl/

Geertjesweg

5A, 6706 EA Wageningen

http://www.huisartsenpraktijkonderstal.nl/

Herenstraat Theater

Service : Bioskop satu-satunya untuk film-film umum yang ada di Wageningen. Subtitle dalam bahasa Belanda. Pemesanan tiket bisa melalui daring.

Lokasi : Molenstraat 1B, 6701 DM Wageningen https://www.heerenstraattheater.nl/

(31)

Junushoff Theater

Service : Teater yang berada di pusat kota Wageningen. Sering terdapat pertunjukan seni ataupun stand up. Namun, kebanyakan pertunjukan dalam bahasa Belanda tanpa subtitle dikarenakan live.

Jadwal pertunjukan dan bahasa yang digunakan dapat dilihat secara daring.

Lokasi : Plantsoen 3, 6701 AS Wageningen https://www.junushoff.nl/

Belmonte Arboretum

Service : Salah satu tempat terbaik untuk piknik di Wageningen jika udara sedang tidak dingin. Sejarahnya dapat dibaca sendiri di Wikipedia Bahasa Belanda.

Lokasi : Generaal Foulkesweg 94-A, 6703 DS Wageningen https://nl.wikipedia.org/wiki/Belmonte_Arboretum

(32)

LAINNYA

Het Depot

Service : Museum yang berisi objek-objek artistik. Cocok untuk orang-orang yang memiliki minat di bidang seni atau hanya ingin mendapatkan foto Instagram yang menarik. Hanya buka dari hari Kamis-Minggu (11.00-17.00)

Lokasi : Arboretumlaan 4, 6703 BD Wageningen https://www.hetdepot.nl/

Wageningen Beach

Service: Yup, kalian tidak salah baca. Kota (dusun) terpencil nan tercinta kita ini juga punya pantai! Yaitu sedimentasi daratan dengan Sungai Rhine.

Sering menjadi spot berjemur saat musim panas. Sayangnya saat ini ada larangan berenang di sungai dari pemerintah setempat.

Lokasi : Aan de Rijn 12, 6701 PB Wageningen

(33)

Bar & Chill

Service: Untuk kalian yang mencari tempat bersantai sambil mi- num-minum dan bercengkerama dengan teman-teman,

Lokasi :

- Café Daniel : Selasa (14.00-02.00), Rabu-Kamis, Minggu (12.00- 02.00) dan Jumat-Sabtu (12.00-04.00) dengan alamat: Vijzelstraat 10, 6701 DC Wageningen

- Café Rad van Wageningen : Rabu-Jumat (16.00-01.00), Sabtu (14.00-01.00), dan Minggu (02.00-11.00) dengan alamat: 1e Klooster- steeg 3, 6701 DL Wageningen

Sport Center de Bongerd

Service: Sports people, di sinilah tempat entertainment terbaik di Wageningen bagi kalian! Untuk dapat meng gunakan de Bongerd, diharuskan mendaftar langganan melalui laman de Bongerd. Ragam olahraga yang dapat dilakukan mulai dari gym, berenang, tenis dan badminton, basket, sasana tinju, anggar, dsb.

Lokasi : Bornsesteeg 2, 6708 PE Wageningen

https://www.wur.nl/en/sports-centre-de-bongerd.htm

(34)

LOKASI-LOKASI PENTING DI EDE

& ARNHEM

Kota di sekitar Wageningen

(35)

Gelderland Valley

Hospital

Service : Rumah sakit terdekat dari domisili kita sayangnya berlokasi di kota sebelah. Akses ke sini cukup mudah, hanya satu kali naik bus dari centrum ataupun bisa juga dengan sepeda (20-40 menit tergantung stamina). Untuk dapat ke ziekenhuis, diharuskan mendapat rujukan dari GP kecuali untuk kondisi darurat (UGD).

Lokasi : Willy Brandtlaan 10, 6716 RP Ede www.geldersevallei.nl

Pathe

Service : Franchise bioskop dari Prancis dengan kapasitas lebih besar dibanding Heerenstraat yang merupakan usaha lokal. Beberapa teaternya sudah menggunakan sound system “all...around...us...” yang familiar di telinga pecinta bioskop Indonesia.

Lokasi : Laan der Verenigde Naties 150, 6716 JE Ede https://www.pathe.nl/bioscoop/ede

EDE

(36)

McDonalds

Service : I’m lovin’ it! Bagi kalian pecinta fast-food, McD terdekat lokasinya juga ada di kota sebelah. Cukup terjangkau dengan meng gunakan bus.

Lokasi : Arnhemseweg 2A, 6711 HA Ede

EDE

(37)

Mediamarkt

Service : Mediamarkt merupakan toko yang menjual semua perlatan elektronik, seperti laptop, kulkas, handphone, speaker, headset dan aksesoris elektronik lainnya.

Lokasi : Velperplein 13, 6811 AG Arnhem

Primark

Service : Primark merupakan toko yang menjual berbagai kebutuhan sandang seperti baju, jaket, rok dan celana, make up dan aksesoris. Harga yang sangat murah dibanding toko lain, membuat toko ini sering kali didatangi mahasiswa dan masyarakat sekitar. Sayangnya Primark memiliki citra yang tidak bagus bagi mahasiswa-mahasiswa penggiat sustainable lifestyle.

Lokasi : Ketelstraat 45, 6811 CZ Arnhem

ARNHEM

(38)

REKOMENDASI WEBSITE &

APLIKASI HP

(39)

Bol Service :Tempat belanja daring berbagai barang yang lumayan lengkap dan dapat dikirimkan ke lokasi yang diinginkan. Inter face dalam bahasa Belanda, tetapi cukup user friendly.

Lokasi : bol.com

Marktplaats

Service : Berbeda dari Bol, kebanyakan user marktplaats mer- upakan user individual (bukan toko). Dengan aplikasinya, kita bisa mencari barang yang diinginkan dan dijual dalam radius tertentu (misalkan 1 km dari tempat tinggal) untuk kemudian menghubungi penjual dan mendiskusikan transaksi.

Lokasi : https://www.marktplaats.nl/

Bringme

Service : Merupakan situs esensial bagi pecinta belanja online yang tidak memiliki mailbox besar di koridornya. Konsepnya adalah menyediakan mailbox sementara untuk pengiriman barang (maksimal barang harus diambil dalam tiga hari semenjak sampai). Penggunaan jasa ini gratis bagi mahasiswa Wagenin- gen dan hanya diperlukan registrasi. Pastikan untuk mengikuti petunjuk terkait ketika mau melakukan pemesanan barang agar barang tidak hilang. Bringme box terdekat berada di Gedung Forum.

Lokasi : https://www.bringme.com/nl-nl/

(40)

9292

Service : Galau mau ke luar kota naik apa? Bingung ada banyak sekali platform di kereta? Atau mau tahu berapa biaya naik pub lic transport ke kota lain? Yak, aplikasi ini bisa mengover segala

kebingungan kita. Cukup masukkan lokasi kita dan tempat tujuan, nanti akan ada detail mengenai hal-hal tersebut. Lengkap.

Lokasi : https://9292.nl

Buienradar

Service :Cuaca di Belanda bisa dibilang cukup unik dibanding negara lainnya, apalagi negara-negara tropis. Supaya kalian ng- gak salah kostum sebelum bepergian, ada baiknya lihat prediksi cuaca dulu. Aplikasi yang umum dipakai untuk ini adalah bui- enradar. Di sini kita juga bisa melihat update cuaca serta prediksi ketebalan hujan setiap jam. Jadi jangan heran kalau punya teman orang Belanda yang bilang kalo hujan bakal berhenti 18 menit lagi. Itu bukan karena dia pawang hujan!

Lokasi : https://www. buienradar.nl

Tikkie

Service :Salah satu yang unik dari kebudayaan Belanda adalah split bill sebagai kondisi normal kalau ada acara makan-makan bareng. Jadi, jangan berharap ditraktir sampai mereka secara langsung bilang mau bayarin kita. Aplikasi ini berfungsi untuk menagih uang kepada teman-teman kita kalau kita nalangin bayar. Ada juga fungsi membagi tagihan secara rata jadi kita tidak usah pusing buka kalkulator lagi. Tinggal klik link yang dihasilkan, lalu aplikasi akan terintegrasi dengan aplikasi keuan- gan di hp kamu dan meminta untuk memasukkan pin yang telah kita set. Cukup praktis kalau kita malas menuliskan nomor

rekening ke teman kita. Tikkie merupakan aplikasi yang terinte- grasi dengan aplikasi bank ABN Amro di HP kita.

Lokasi : https://www..tikkie.me

(41)

M

Your ultimate arrival checklist

(42)

Contacts

PPI Wageningen

Instagram: @ppiwageningen Email: [email protected] Board Member 2020-2021

- Zahra: +31 6 4480527 (Whatsapp) - Rischi: +62 821 47454409 (Whatsapp) - Lulu: +31 6 200309153 (Whatsapp)

Whatsapp group to join - Informasi PPI Wageningen

- Depot Indonesia

https://chat.whatsapp.com/2wC8Cqg2kzHGBpCQy08S9f - Indo Kringloop Wageningen

(43)

PENUTUP

Jadi sekian dulu tambahan informasi dari kami PPIW yang siap bertemu teman-teman semua. Semoga lancar

persiapannya! Selamat menikmati sisa waktu untuk menikmati segala makanan Indonesia urah, serta suasana bersama keluarga dan orang terdekat di Indonesia.

Bedankt and tot van September!

(44)

Referensi

Dokumen terkait

Dari hasil penelitian dapat dsimpulan bahwa efikasi diri pada penderita TB Paru lebih dari setengah dari responden dalam kategori baik, kualitas hidup pada penderita TB Paru

Bagi calon penerima Biasiswa Pelajar Cemerlang Politeknik, pelajar perlu memenuhi kriteria yang telah disyorkan melalui Borang Pencalonan Anugerah Kecemerlangan

Puji dan syukur penulis ucapkan ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa yang telah memberikan Rahmat dan Karunia-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan penelitian dan penyusunan tesis

 Kegiatan water bombing ditangani oleh Satgas Penanggulangan Bencana Asap Akibat Kebakaran Hutan dan Lahan di Provinsi Kalimantan Barat..  Tanggal 8 September 2016 dilakukan

(3) Tarif layanan atas jasa layanan di bidang kesehatan sebagaimana dimaksud pada ayat (2) ditetapkan berdasarkan kontrak kerja sama antara Direktur Utama Badan

Namun pada minggu ke empat dan ke enam, pertambahan bobot badan baik untuk ayam yang diberi tambahan pakan daun mayana maupun yang tidak, peningkatan

Pengumpulan data untuk penelitian ini dilakukan pada kapal penumpang KM Kelud yang merupakan salah satu armada pelayaran PT PELNI untuk rute Jakarta-Batam-Tanjung Balai-Medan,

Untuk membandingkan perubahan yang terjadi antara MAT hasil estimasi GO dan ME2 yang diakibatkan oleh perubahan arus lalulintas, maka dibuatlah grafik perubahan