• Tidak ada hasil yang ditemukan

GEREJA PROTESTAN di INDONESIA bagian BARAT (G P I B) Jemaat EKKLESIA Bandar Udara Internasional I Gusti Ngurah Rai TATA IBADAH

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2021

Membagikan "GEREJA PROTESTAN di INDONESIA bagian BARAT (G P I B) Jemaat EKKLESIA Bandar Udara Internasional I Gusti Ngurah Rai TATA IBADAH"

Copied!
8
0
0

Teks penuh

(1)

GEREJA PROTESTAN di INDONESIA bagian BARAT

(G P I B)

Jemaat “ EKKLESIA “ Bandar Udara Internasional

I Gusti Ngurah Rai

TATA IBADAH

HARI KENAIKAN YESUS KRISTUS ke SURGA

Kamis, 13 Mei 2021

(

(2)

Persiapan

Doa para presbiter di konsistori Ucapan selamat datang

P2 Presbiter bertugas mengucapkan selamat datang dan selamat beribadah di Hari Kenaikan Yesus Kristus ke Surga. Kiranya ibadah yang kita lakukan saat ini berkenan di hadapan Tuhan dan kita diberkati oleh-Nya. Pemberita Firman pada ibadah ini adalah . . .

Pkl. 10.00 WITA : Pdt. Antonius T. Salawane Pkl. 17.00 WITA : Pdt. Antonius T. Salawane Puri Gading (Pkl. 08.00 WITA) : Vik. Arni M. Mali

UNGKAPAN SITUASI

P2 Yesus sudah bangkit dari kematian. Ia hidup dan menang. Kuasa kubur dan alam maut telah ditaklukan dan dikalahkan. Meskipun demikian, para murid masih ragu dan tidak percaya. Mereka tinggal dalam ketakutan, kesedihan dan kembali kepada hidup serta pekerjaan lama yang sia-sia dan tidak menghasilkan kebaikan dan kesaksian tentang nama Yesus. Oleh sebab itu, sesudah bangkit, Yesus berulang kali menampakkan diri kepada para murid untuk meyakinkan mereka bahwa Ia sungguh-sungguh bangkit dan hidup serta akan menyertai, menolong dan memberi damai sejahtera dalam bersaksi tentang nama-Nya.

Yesus membawa para murid-Nya untuk berkumpul bersama-Nya di hari ke-40 ketika Ia hendak naik ke surga. Ia pun mengumpulkan kita untuk sujud dan menyembah-Nya dalam perayaan Kenaikan-Nya ke surga. Sebab Ia naik ke surga untuk menerima kembali takhta kemuliaan-Nya sebagai Raja di atas segala raja dan Tuhan di atas segala tuan.

--- saat teduh …..

Ajakan Beribadah

P2 Jemaat, silahkan berdiri untuk menyambut firman Tuhan hadir di tengah- tengah persekutuan kita.

Menghadap Tuhan

Jmt  “AGUNGKAN KUASA NAMANYA” KJ 222B : 1,7

Agungkan kuasa nama-Nya; malaikat bersujud!

Nobatkan Raja mulia dan puji, puji, puji Yesus, Tuhanmu!

menyambut Firman Tuhan hadir di tengah-tengah persekutuan dengan iringan musik instrumental

Hai bangsa-bangsa dunia, sekarang bertelut; akui Kerajaan-Nya dan puji, puji, puji Yesus, Tuhanmu!

(3)

Votum

P F Pertolongan kita adalah di dalam nama TUHAN, yang menjadikan langit

dan bumi.

Jmt  1 . 1 . A - min

Nas Pembimbing (Mazmur 108 : 2 – 6)

P F : Hatiku siap, ya Allah,

Jmt : aku mau menyanyi, aku mau bermazmur. Bangunlah hai jiwaku.

P F : Aku mau bersyukur kepada-Mu di antara bangsa-bangsa, ya Tuhan

Jmt : dan aku mau bermazmur bagi-Mu di antara suku-suku bangsa.

P F : Sebab kasih-Mu besar mengatasi langit,

Jmt : dan setia-Mu sampai ke awan-awan.

P F : Tinggikanlah diri-Mu mengatasi langit, ya Allah,

Jmt : dan kemuliaan-Mu mengatasi seluruh bumi. Salam

P F : Kasih karunia dan damai sejahtera dari Allah, Bapa kita dan dari Tuhan Yesus Kristus melimpahi kamu.

Jmt : dan melimpah atasmu juga.

Jmt  “NAIK KE SORGA CEMERLANG” KJ 218: 1,2,5

Di kanan Allah, Bapa-Nya, Haleluya,

Dialah Raja semesta, Haleluya!

Mari bersoraklah terus, Haleluya, agungkan Kristus, Penebus, Haleluya!

(4)

DOA HARI INI

P2 Jemaat, marilah mengaku kegagalan, kesalahan dan dosa kita di hadapan

Allah:

Ya Allah, Bapa kami. Engkau berkuasa di sorga dan di bumi. Dengan kuasa besar, Engkau telah membangkitkan Yesus dari kematian dan menaklukan segala kuasa di bawah kaki-Nya karena Ia setia melakukan kehendak-Mu.

Ampunilah kami, karena lalai mengandalkan kuasa-Mu dalam hidup dan kerja-layan kami. Kami tidak tahan terhadap berbagai tantangan, pergumulan dan penderitaan sehingga mengabaikan firman dan kehendak-Mu. Akibatnya kami tidak mengalami kuasa kebangkitan-Mu.

P2 Ya Yesus, Engkau naik ke surga untuk menerima kembali takhta-Mu.

Engkaulah Tuhan dan Raja semesta. Ampuni kami karena sering mengabaikan panggilan-Mu untuk datang sujud dan menyembah-Mu. Kami juga lalai menyerahkan diri dan hidup kami diperintah oleh-Mu. Kami kembali kepada hidup dan perbuatan lama yang sia-sia serta tidak berani bersaksi tentang nama-Mu.

Kepada-Mu, kami memohon :

P2 Ya Roh Kudus, kuasai dan bimbing kami untuk selalu bersujud sembah

kepada Yesus. Sebab kuasa dunia makin menyeret kami untuk meninggalkan tanggung jawab dalam persekutuan, pelayanan dan kesaksian kami. Tidak ada sukacita dalam pelayanan dan kesakian kami karena persekutuan yang kami lakukan di Bait-Mu bukan untuk memuliakan Allah, tetapi untuk kepentingan kami. Kepada-Mu kami memohon. Amin!

Jmt  “YESUS NAIK KE SORGA BAKA” GB 187 : 1-3

Yesus naik ke sorga baka diselimuti awan yang putih. Sebagai Tuhan alam semesta, Yesus t'rima mahkota raja. Dia duduk di takhta megah di dalam kemuliaan sorgawi dan memerintah atas semua yang di b'rikan oleh Sang Bapa.

Murid Yesus bersiap seg'ra terima kuasa yang dijanjikan untuk menjadi saksi bagi-Nya ke seluruh penjuru dunia. Kita juga diutus Tuhan untuk menjadi saksi yang nyata di dalam kata juga tindakan agar Kristus dimuliakan.

(5)

PEMBERITAAN FIRMAN Doa Mohon Bimbingan Roh Kudus

Pembacaan Alkitab

P F Jemaat marilah berdiri untuk mendengar Firman Tuhan dari Alkitab. Haleluya!

Jmt  HALELU, HALELU KMM 41

P 3 Bacaan Alkitab hari ini terambil dari kitab Markus 16 : 9 - 20 yang

menyatakan : . . . . Demikian pembacaan Alkitab

P F Hendaklah firman Tuhan dengan segala kekayaannya diam di dalam

hatimu dan ucaplah syukur kepada Allah.

Jmt  KEPADAMU PUJI-PUJIAN (GB 392a)

Kepada-Mu puji-pujian, madah syukur dan kemuliaan Bapa, Put'ra, dan Roh Kudus sampai kekal dan abadi

...duduk 

K H O T B A H

… saat teduh …

JAWABAN UMAT

Jmt  “JANGAN KAMU TAKUT” GB 327 : 1,3

Jangan kamu takut, Tuhan adalah! Jika Ia hadir badai pun reda! Di tengah cobaan, Dia kau pegang:

(6)

Refr Oh, tidak pernah, oh tidak pernah

Tuhanmu tinggalkan dikau: Ia tetap beserta! Yesus disalibkan, mati bagiku;

Ia pun menghapus hutang dosaku. Kini dalam sorga agung takhta-Nya, sampai akhir zaman Ia tetap beserta. Refr

PENGAKUAN IMAN

PF Jemaat, bersama semua orang percaya di segala waktu dan tempat, mari berdiri untuk mengaku iman menurut Pengakuan Iman Rasuli. Dengan hati dan mulut, masing-masing berkata:

AKU PERCAYA . . .

DOA SYAFAAT

PF . . . . Ya Tuhan, dalam pengasihan-Mu, kami mohon :

J Dengarlah doa kami.

PF Peliharalah kami dalam kasih Yesus Kristus, Tuhan dan Juruselamat, yang telah mengajar kami berdoa :

PF & J BAPA KAMI YANG DI SORGA . . . (diakhiri dengan doxologi – GB 389b)

PENGUCAPAN SYUKUR

P 4 Mari kita bersyukur kepada Allah!

Jmt karena Ia selalu limpahkan berkat dan anugerah-Nya bagi kita!

P 4 Mari bersyukur atas kenaikan Yesus Kristus ke surga !

Jmt Ia naik untuk menerima kuasa sebagai Raja semesta dan memelihara kita dengan kasih dan kuasa yang dasyat.

P 4 Mari nyatakan syukur melalui pemberian sukarela!

Jmt  “INILAH UNGKAPAN SYUKURKU” GB 84 : 1,2

Inilah ungkapan syukurku yang kuberikan kepada-Mu; ‘ku berikan dari hatiku, terimalah. ‘Ku persembahkan kepada-Mu dengan seluruh jiwa ragaku. Kiranya berkenan di hadirat-Mu

... Saatnya jemaat memberi persembahan, diiringi oleh musik ...

Ajarlah aku, ya Tuhanku menjadi alat di tangan-Mu

untuk menyalurkan kasih-Mu di dunia. Utuslah aku, ya Tuhanku

menolong orang miskin dan lemah. Pakailah diriku turut maksud-Mu.

(7)

DOA SYUKUR

P 4 Mari kita berdiri untuk menyerahkan persembahan kita dalam doa kepada Tuhan :

Tuhan Yesus, kami bersyukur dan bersujud menyembah-Mu karena

Engkau naik ke sorga untuk menjadi Raja yang berkuasa.

Jmt Berilah kuasa dan kemuliaan-Mu agar kami selalu menyembah-Mu sebagai Raja dan Tuhan kami serta bersaksi tentang nama-Mu dengan seluruh hidup dan kerja-layan kami.

P 4 Terima dan kuduskan persembahan kami agar berguna untuk pelayanan

kasih dan keadilan bagi sesama demi kemuliaan nama-Mu.

Jmt Amin. ....duduk  PENGUTUSAN WARTA JEMAAT …berdiri  AMANAT PENGUTUSAN

P F Pergilah ke seluruh dunia, beritakanlah Injil kepada segala makhluk. Siapa yang percaya dan dibaptis akan diselamat-kan, tetapi siapa yang tidak percaya akan dihukum.

(Markus 16:15-16)

Jmt  “AKU TUHAN SEMESTA “ PKJ 177 : 1-3 Aku Tuhan semesta, Jeritanmu Kudengar.

Kau di dunia yang gelap ‘Ku s’lamatkan. Akulah Pencipta t’rang; malam jadi benderang. Siapakah utusanKu membawa t’rang?

Refr Ini aku, utus aku!

Kudengar Engkau memanggilku.

Utus aku; tuntun aku; ‘Ku prihatin akan umatMu. I, the Lord of snow and rain,

I have borne my people's pain. I have wept for love of them, they turn away.

I will break their hearts of stone, Give them hearts for love alone. I will speak My word to them

(8)

Refr Here I am Lord, Is it I, Lord?

I have heard You calling in the night. I will go Lord, if You lead me.

I will hold Your people in my heart. I, the Lord of wind and flame

I will tend the poor and lame. I will set a feast for them, My hand will save

Finest bread I will provide, Till their hearts be satisfied. I will give My life to them, Whom shall I send? Refr

BERKAT

P F Arahkanlah hati dan pikiranmu kepada Tuhan, serta terimalah berkat-Nya:

TUHAN memberkati engkau dan melindungi engkau

TUHAN menyinari engkau dengan wajah-Nya dan memberi engkau kasih karunia

TUHAN menghadapkan wajah-Nya kepadamu dan memberi engkau damai sejahtera.

Jmt  Amin KJ 478

Umat tetap berdiri di tempat sampai Kitab Suci simbol Firman Tuhan diarak ke pintu keluar untuk diwartakan oleh umat.

Referensi

Dokumen terkait

Bacillus thuringiensis Berliner Terhadap Daya Bunuh Larva Aedes aegypti... Universitas Atma Jaya

Dengan memanfaatkan teknologi Wireless Sensor Network dan Internet of Things, maka petani dapat memantau dan mengontrol proses pengairan tanaman dari jarak jauh dengan

Penelitian ini dilakukan untuk membandingkan sejauh mana tingkat kepuasan konsumen e-ticket Lion Air dan Garuda Indonesia dalam penggunaan sistem pembayaran online

Dengan alasan diatas maka pada penelitian ini akan didesain suatu kontrol keseimbangan mobil robot beroda dua dengan menggunakan metode logika fuzzy dan

Proses pembelajaran dalam LMS Kimia Lingkungan mengakomodasi beberapa konten dengan berbagai vitur yaitu course content yang mencakup artikel, materi modul yang dikemas

Pengukuran yang dilakukan dilapangan adalah dimensi saluran irigasi Paya Sordang yaitu, lebar saluran irigasi, tinggi saluran irigasi, dan tinggi permukaan air yang

Tindak tutur direktif yang terdapat pada imbauan KRL Jabodetabek berjumlah 26 data, yaitu 2 data yang termasuk dalam fungsi tuturan direktif (perintah), 2 data tindak tutur

Majelis Jemaat dan warga Jemaat GPIB “Ekklesia” Bandar Udara Internasional I Gusti Ngurah Rai, menyampaikan turut berduka cita, kiranya Tuhan Yesus Kristus