• Tidak ada hasil yang ditemukan

KEPALA DESA NGUMBUL KABUPATEN PACITAN

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2022

Membagikan "KEPALA DESA NGUMBUL KABUPATEN PACITAN"

Copied!
7
0
0

Teks penuh

(1)

KEPALA DESA NGUMBUL KABUPATEN PACITAN

PERATURAN KEPALA DESA NGUMBUL NOMOR 4 TAHUN 2020

TENTANG

PERUBAHAN ATAS PERATURAN KEPALA DESA NGUMBUL NOMOR 2 TAHUN 2020

TENTANG PENERIMA BANTUAN LANGSUNG TUNAI DANA DESA COVID-19

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA KEPALA DESA NGUMBUL

Menimbang : bahwa berdasarkan pendataan yang telah dilakukan pemerintah desa, dan sesuai dengan surat pengesahan bupati terhadap calon penerima BLT-Dana Desa untuk penanganan Covid-19, perlu menetapkan peraturan kepala desa tentang Penerima Bantuan Langsung Tunai Dana Desa covid-19 Desa Ngumbul.

Mengingat : 1. Peraturan Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi Nomor 6 Tahun 2020 tentang Perubahan Atas Peraturan Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi Nomor 11 Tahun 2019 tentang Prioritas Penggunaan Dana Desa;

2. Peraturan Menteri Keuangan Nomor : 40/PMK.07/2020 tentang Perubahan atas Peraturan Menteri Keuangan Nomor : 205/PMK.07/2020 tentang Pengelolaan Dana Desa;

3. Instruksi Menteri Dalam Negeri Nomor 3 Tahun 2020 tentang Penanggulangan Corona Virus Disease (Covid-19) Desa melalui Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDes);

4. Surat Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi tanggal 14 April 2020 Nomor : 1261/PRI.00/IV/2020 Hal : Pemberitahuan;

5. Surat Edaran Komisi Pemberantasan Korupsi tanggal 21 April 2020 Nomor 11 Tahun 2020 tentang Penggunaan Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) dan data Non-DTKS dalam Pemberian Bantuan Sosial ke Masyarakat;

(2)

6. Surat Direktur Jenderal Pembanguunan dan Pemberdayaan Masyarakat Desa tanggal 16 April 2020 Nomor : 9/PRI.00/

IV/2020 Perihal Petunjuk Teknis Pendataan Keluarga Calon Penerima BLT-Dana Desa;

7. Surat Edaran Gubernur Jawa Timur tanggal 20 April 2020 Nomor : 411.2/3300/112.2/2020 tentang Pencegahan dan Penanggulangan Dampak Covid-19 di Desa.

Memperhatikan : 1. Surat Edaran Bupati Pacitan tanggal 28 April 2020 Nomor : 412.2/121/408.48/2020 tentang Pedoman Realokasi Dana Desa Dalam APBDes Tahun 2020 Dalam Rangka Penanganan Covid-19.

2. Musyawarah Desa Khusus Desa Ngumbul Tanggal 14 Mei 2020.

MEMUTUSKAN:

Menetapkan : PERATURAN KEPALA DESA TENTANG PENERIMA BANTUAN LANGSUNG TUNAI DANA DESA COVID-19

BAB I

KETENTUAN UMUM Pasal 1

Dalam Peraturan Kepala Desa ini yang dimaksud dengan:

1. Daerah adalah Kabupaten Pacitan;

2. Kecamatan adalah Kecamatan Tulakan;

3. Desa adalah Desa Ngumbul;

4. Pemerintah Pusat selanjutnya disebut Pemerintah adalah Presiden Republik Indonesia yang memegang kekuasaan Pemerintahan negara Republik Indonesia sebagaimana dimaksud dalam Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945;

5. Pemerintahan Daerah adalah Pemerintah Daerah dan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah yang menyelenggarakan urusan Pemerintahan menurut asas otonomi dan tugas pembantuan dengan prinsip otonomi seluas-luasnya dalam sistem dan prinsip Negara Kesatuan Republik Indonesia sebagaimana dimaksud dalam Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945;

6. Desa adalah Desa dan Desa adat atau yang disebut dengan nama lain yang selanjutnya disebut Desa adalah kesatuan masyarakat hukum yang memiliki batas wilayah yang berwenang untuk mengatur dan mengurus urusan pemerintahan, kepentingan masyarakat setempat berdasarkan prakarsa masyarakat, hak asal usul, dan/atau hak tradisional yang diakui dan dihormati dalam sistem pemerintahan Negara Kesatuan Republik Indonesia;

7. Kewenangan Desa adalah kewenangan yang dimiliki Desa meliputi kewenangan di bidang penyelenggaraan Pemerintahan Desa, pelaksanaan Pembangunan Desa, Pembinaan Kemasyarakatan Desa, dan Pemberdayaan Masyarakat Desa berdasarkan prakarsa masyarakat, hak asal usul dan adat istiadat Desa;

8. Pemerintahan Desa adalah penyelenggaraan urusan Pemerintahan dan kepentingan masyarakat setempat dalam sistem Pemerintahan Negara Kesatuan Republik Indonesia;

(3)

9. Pemerintah Desa adalah Kepala Desa atau yang disebut dengan nama lain dibantu Perangkat Desa sebagai unsur penyelenggara Pemerintahan Desa;

10. Badan Permusyawaratan Desa atau yang disebut dengan nama lain adalah lembaga yang melaksanakan fungsi Pemerintahan yang anggotanya merupakan wakil dari penduduk Desa berdasarkan keterwakilan wilayah dan ditetapkan secara demokratis;

11. Musyawarah Desa atau yang disebut dengan nama lain adalah musyawarah antara Badan Permusyawaratan Desa, Pemerintah Desa, dan unsur masyarakat yang diselenggarakan oleh Badan Permusyawaratan Desa untuk menyepakati hal yang bersifat strategis;

12. Rencana Pembangunan Jangka Menengah Desa, selanjutnya disingkat RPJM Desa, adalah Rencana Kegiatan Pembangunan Desa untuk jangka waktu 6 (enam) tahun;

13. Rencana Kerja Pemerintah Desa, selanjutnya disingkat RKP Desa, adalah penjabaran dari RPJM Desa untuk jangka waktu 1 (satu) tahun;

14. Keuangan Desa adalah semua hak dan kewajiban Desa yang dapat dinilai dengan uang serta segala sesuatu berupa uang dan barang yang berhubungan dengan pelaksanaan hak dan kewajiban Desa;

15. Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa, selanjutnya disebut APB Desa, adalah rencana keuangan tahunan Pemerintahan Desa;

16. Prioritas Penggunaan Dana Desa adalah pilihan kegiatan yang didahulukan dan diutamakan daripada pilihan kegiatan lainnya untuk dibiayai dengan Dana Desa;

17. Dana Desa adalah dana yang bersumber dari anggaran pendapatan dan belanja negara yang diperuntukkan bagi Desa yang ditransfer melalui anggaran pendapatan dan belanja Daerah Kabupaten dan digunakan untuk membiayai penyelenggaraan Pemerintahan Desa, pelaksanaan pembangunan Desa, pembinaan kemasyarakatan Desa, dan pemberdayaan masyarakat Desa;

18. Bencana nonalam adalah bencana yang diakibatkan oleh peristiwa atau rangkaian peristiwa nonalam yang antara lain berupa gagal teknologi, gagal modernisasi, epidemi, dan wabah penyakit;

19. Pandemi Corona Virus Disease (COVID-19) adalah skala penyebaran penyakit Corona Virus Disease (COVID-19) yang terjadi secara global di seluruh dunia;

20. Bantuan langsung Tunai Desa yang selanjutnya disingkat BLT Desa adalah pemberian uang tunai kepada keluarga miskin atau tidak mampu di Desa yang bersumber dari Dana desa untuk mengurangi dampak ekonomi akibat adanya pandemi Corona Virus Disease 2019 (COVID-19).

BAB II

MAKSUD DAN TUJUAN Pasal 2

Pengunaan Dana Desa diprioritaskan untuk membiayai pembangunan dan pemberdayaan masyarakat ditujukan untuk meningkatkan kesejahteraan masayarakat desa, peningkatan kualitas hidup manusia serta penanggulangan kemiskinan dan dituangkan dalam rencana kerja Pemerintah Desa.

(4)

BAB III

PENERIMA BLT-DANA DESA Pasal 3

(1) Prioritas penggunaan Dana Desa sebagaimana yang dimaksud pada pasal 2 termasuk kegiatan dalam rangka penanggulangan dampak ekonomi atas pandemic Corona Virus Disease 2019 (COVID-19) antara lain berupa:

a. Kegiatan penanggulangan pandemic Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) dan/atau;

b. Jaring pengaman sosial di Desa;

(2) Penanganan dampak pandemi COVID-19 sebagaimana dimaksud pada ayat (1) dapat berupa BLT-Dana Desa kepada keluarga miskin di Desa sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan;

(3) Keluarga miskin sebagaimana dimaksud pada ayat (2) yang menerima BLT-Dana Desa merupakan keluarga miskin (KK) yang terdapat dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) yang belum terdata menerima Program Keluarga Harapan (PKH), Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT), dan kartu pra kerja, yang belum terdapat dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (non DTKS) yang juga belum menerima bantuan Jaring Pengaman Sosial (JPS) dari APBN dengan syarat memenuhi kategori kemiskinan sesuai Peraturan Bupati Nomor 36 Tahun 2016 tentang Indikator dan Pedoman Verifikasi Rumah Tangga Miskin, akibat kehilangan mata pencaharian/pekerjaan dan akibat mempunyai anggota keluarga yang rentan sakit menahun/kronis;

(4) Pendataan calon penerima BLT dilakukan oleh relawan desa dengan mempertimbangkan Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) dari Kementrian Sosial;

(5) Pendataan calon BLT berbasis KS ( Kepala Somah );

(6) Calon penerima BLT-Dana Desa harus memiliki Nomor Induk Kependudukan (NIK);

(7) Daftar nama-nama penerima Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa Terlampir yang merupakan bagian tidak terpisahkan dalam peraturan Kepala Desa ini.

BAB IV

JANGKA WAKTU, PENYALURAN DAN BESARAN Pasal 4

(1) Jangka waktu penyaluran BLT-Dana Desa adalah 3 (tiga) bulan terhitung sejak bulan April 2020;

(2) Penyaluran BLT Dana Desa dilaksanakan oleh pemerintah desa dengan metode non- tunai (cash less) melalui transfer Bank Jatim setiap bulan, dengan ketentuan :

a. Penerima bantuan menyampaikan data terkait nama sesuai tanda pengenal dan nomor rekening bank yang bersangkutan kepada Kaur/Kasi selaku Pelaksana Kegiatan Anggaran;

b. Kaur Keuangan melakukan transfer antar rekening Bank dari Rekening Kas Desa (RKD) ke rekening penerima bantuan sesuai SPP yang telah disetujui Kepala Desa;

c. Bukti penyaluran BLT-Dana Desa dengan menggunakan bukti transfer antar rekening;

d. Dalam hal penyaluran dengan non-tunai tidak dapat dilakukan bagi calon penerima BLT-Dana Desa yang tidak dapat membuka/daftar rekening karena penolakan pihak bank yang dibuktikan pernyataan penolakan dari Bank, pembayaran dilakukan melalui cara tunai dengan menerapkan protokol kesehatan dalam penyerahannya;

(3) Besaran BLT Dana Desa ditetapkan sebesar Rp.600.000,- (enam ratus ribu rupiah) per kepala keluarga;

(5)

BAB V PENUTUP

Pasal 5 Peraturan ini mulai berlaku pada tanggal diundangkan.

Agar setiap orang dapat mengetahui, memerintahkan pengundangan Peraturan Kepala Desa ini dengan penempatannya dalam Berita Desa Ngumbul

Ditetapkan di Ngumbul pada tanggal, 19 Mei 2020

KEPALA DESA NGUMBUL

TUMARDI Diundangkan di NGUMBUL

pada tanggal, 19 Mei 2020 SEKRETARIS DESA NGUMBUL

MISKUN

BERITA DESA NGUMBUL TAHUN 2020 NOMOR 4

(6)

Lampiran Peraturan Kepala Desa Ngumbul Nomor : 4 Tahun 2020

Tentang : Perubahan Peraturan Kepala Desa Ngumbul Nomor 2 Tahun 2020 tentang Penetapan Penerima Bantuan Lansung Tunai (BLT-Dana Desa)

PENERIMA BANTUAN LANSUNG TUNAI (BLT- DANA DESA)

NO NAMA L/P NIK ALAMAT PENERIMA NOMOR

REKENING BANK RT RW DUSUN

1 2 3 4 5 6

1 TUMADI L 3501100302660001 02 01 Krajan 2 JUMILAH P 3501107006720028 03 01 Krajan 3 KATMINAH P 3501104705420002 02 02 Krajan 4 AMINAH P 3501104203780001 02 02 Krajan 5 MISDI L 3501103006440049 01 01 Krajan 6 SOINAH P 3501104106450006 01 01 Krajan

7 RONI L 3501102004860002 01 01 Krajan

8 TAMI P 3501104107570128 01 01 Krajan

9 TUKINAH P 3501107006460077 02 01 Krajan 10 KATINAH P 3501107006530064 03 01 Krajan 11 KATIRAH P 3501104903380002 03 01 Krajan 12 SARDI L 3501103006430099 01 02 Krajan 13 SARIP L 3501100908660038 01 02 Krajan 14 SUSANTO L 3501111501910003 01 02 Krajan 15 TRI SUPRAPTI P 3501104607610010 02 02 Krajan 16 MISNO L 3501100907890005 01 02 Krajan 17 TUMIJO L 3501100602600001 01 02 Krajan 18 TUKIMIN L 3501102006470002 05 03 Jeruk 19 BARDAN L 3501103006560091 03 04 Jeruk 20 MISKAM L 3501101603750006 06 04 Jeruk 21 KARIYAH P 3501107006460136 04 04 Jeruk 22 MISRADI L 3501101205830012 01 03 Jeruk 23 SULASTRI P 3501105403810001 03 04 Jeruk 24 PRATIKNO L 3501101708840020 03 04 Jeruk 25 KASIMAH P 3501107006350081 03 03 Jeruk 26 WARSILAH P 3501107006660076 01 04 Jeruk 27 TOIJEM P 3501107006370058 04 04 Jeruk 28 SUPARNEN L 3501103006610076 03 03 Jeruk 29 WAGIYEM P 3501107006570096 06 04 Jeruk 30 TUMILAH P 3501107006510126 04 04 Jeruk 31 KATIJAN L 3501100712530001 02 03 Jeruk 32 JEMIRAN L 3501100407530003 02 03 Jeruk 33 BOIMAN L 3501101511410001 04 04 Jeruk 34 TUKIYAH P 3501107006440069 01 04 Jeruk 35 AMAT JUWAIR L 3501100502570002 02 04 Jeruk 36 MARSIYEM P 3501104303420003 04 03 Jeruk

(7)

NO NAMA L/P NIK ALAMAT PENERIMA NOMOR REKENING

BANK RT RW DUSUN

1 2 3 4 5 6

37 TUGINAH P 3501104504560007 02 03 Jeruk 38 KARIJO L 3501100603410006 03 04 Jeruk

39 TUMIN L 3501100107400135 05 04 Jeruk

40 JEMARI L 3501100708850011 04 04 Jeruk 41 SURIFTI P 3501105003630006 03 03 Jeruk 42 SANIYEM P 3501107009480001 01 04 Jeruk 43 WAGIYAH P 3501107006340055 04 07 Ngagik 44 PONIRAH P 3501105206790008 02 06 Ngagik 45 MESIYEM P 3501107006500171 02 06 Ngagik 46 SOIRAH P 3501106607670003 01 07 Ngagik 47 KASIRAH P 3501107004580001 01 06 Ngagik 48 WAKIMAN L 3501103006400134 02 07 Ngagik 49 TUKIRAN L 3501102202580001 01 08 Bandarangin 50 WIJIANTO L 3501101809750001 02 08 Bandarangin 51 MUSLIM L 3501102712800003 01 09 Bandarangin 52 KATIMAN L 3501101010620001 02 08 Bandarangin 53 GINEN L 3501101403540002 05 09 Bandarangin 54 JEPAN L 3501101506580008 02 09 Bandarangin 55 SOGIMIN L 3501100907730002 04 09 Bandarangin 56 WASITO L 3501101607640005 04 09 Bandarangin 57 SLAMET L 3501100610650001 04 08 Bandarangin 58 EDI SUSANTO L 3501101212860010 01 09 Bandarangin 59 SUMADI L 3501102907590002 03 09 Bandarangin 60 PAIRIN L 3501100408840003 03 09 Bandarangin 61 SARNEN L 3501103007480003 03 09 Bandarangin 62 MISNEN L 3501100404720007 02 08 Bandarangin 63 SUKAERI L 3501101404660004 04 09 Bandarangin 64 BOIRAN L 3501100505520010 04 08 Bandarangin 65 WASINI P 3501104203810006 02 09 Bandarangin 66 SUJARYANTO L 3501102306910006 05 08 Bandarangin 67 PURWANTO L 3501101309520003 05 08 Bandarangin 68 DARMADI L 3501100603800000 05 08 Bandarangin 69 INDRIANINGSIH P 3501105807000003 01 08 Bandarangin 70 PAINAH P 3501106703260001 03 08 Bandarangin

Ditetapkan di Ngumbul pada tanggal, 19 Mei 2020

KEPALA DESA NGUMBUL

TUMARDI

Referensi

Dokumen terkait

(1) Calon Kepala Desa terpilih sebagaimana dimaksud dalam pasal 22 ayat (3) oleh BPD disampaikan kepada Bupati untuk disahkan dengan menerbitkan Keputusan Bupati tentang

Dana Desa adalah dana yang bersumber dari anggaran pendapatan dan belanja negara yang diperuntukkan bagi Desa yang ditransfer melalui anggaran pendapatan dan belanja

Selain digunakan sebagai BLT-DD, dana desa juga digunakan sesuai dengan Peraturan Bupati Malang Nomor 14 Tahun 2020 yang membahas mengenai Perubahan Atas Peraturan

Menimbang : bahwa sebagai Dasar Peraturan Bupati Lombok Utara Nomor 31 Tahun 2019, dalam penyusunan kebijakan, Program, dan kegiatan Desa dalam bidang

Perekrutan pengurus BLT Dana Desa di Desa Jipang mulai dari tahap pendataan, Kepala Desa menunjuk langsung kepada pihak RT/RW. Hal ini dikarenakan pihak

TENTANG TATA CARA PEMBAGIAN DANA DESA KEPADA SETIAP DESA KABUPATEN PACITAN TAHUN ANGGARAN 2020.. CONTOH SURAT PERMOHONAN PENYALURAN

Keluarga Penerima Manfaat Bantuan Langsung Tunai Dana Desa yang selanjutnya disebut Keluarga Penerima Manfaat BLT Dana Desa adalah keluarga yang telah disepakati

bahwa sesuai ketentuan dalam Peraturan Bupati Purworejo Nomor 4 Tahun 2020 tentang Pedoman Pengelolaan Bantuan Keuangan Bersifat Khusus Kepada Pemerintah Desa untuk Pemberian