• Tidak ada hasil yang ditemukan

Aplikasi Hypnosis untuk Pembelajaran. docx

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2018

Membagikan "Aplikasi Hypnosis untuk Pembelajaran. docx"

Copied!
5
0
0

Teks penuh

(1)

Aplikasi Hypnosis untuk Pembelajaran

Aplikasi Hypnosis untuk Pembelajaran

Hal mendasar yang perlu kita pahami tentang cara kerja pikiran berkaitan dengan proses pembelajaran adalah bahasa pikiran bawah sadar adalah bahasa gambar/citra. Seperti kita lakukan sebagai berikut : Apa yang akan muncul di pikiran Anda saat Anda mendengar kata "ayam goreng"?

Saya yakin yang muncul di pikiran Anda pasti gambar "ayam goreng", bukan tulisan "a-y-a-m-g-o-r-e-n-g". Setelah gambar "ayam goreng", yang juga muncul pastilah perasaan atau pengalaman saat Anda makan "ayam goreng" dan pengalaman lainnya yang berhubungan dengan "ayam goreng". Pengalaman itu mengaktifkan unit informasi lain yang melibatkan kelima indera, yaitu indera penglihatan, pendengaran, perabaan, pengecapan, dan penciuman.

Apa yang dilakukan anak saat memasukkan informasi ke memorinya? Ya. Anak kita berusaha memasukkan informasi (baca: menghafal) dengan cara membaca berulang-ulang (repetisi) teks atau tulisan. Berdasarkan prinsip kerja dan bahasa pikiran bawah sadar yang telah diuraikan di atas, Anda kini tahu bahwa cara belajar seperti itu, dengan membaca teks berulang ulang, jelas tidak efektif. Itu sebabnya anak mengalami kesulitan belajar.

Hypnosis dapat juga digunakan untuk mempermudah proses pembelajaran dan lebih mudah menghafal lebih cepat.

Berikut garis besar cara pembelajaran dengan hypnosis :

1. Persiapan (alokasi waktu: 5 - 10%)

Merupakan proses persiapan dan pengkondisian anak didik agar dapat siap untuk diberikan materi ajar. Cara yang dilakukan adalah mengkondisikan relaksasi fisik dan mental serta membuat goal setting positif tentang hasil pembelajaran bagi anak didik.

2. Presentasi (alokasi waktu: 60%)

Merupakan proses pemberian materi ajar ketika pikiran bawah sadar (sub conscious mind) sudah mulai terbuka. Cara yang dilakukan yaitu mulai dengan membuat gambaran besar terlebih dahulu tentang materi ajar, kemudian memberikan presentasi materi ajar dengan bahasa citra / imajinasi yang diakhiri dengan review.

3. Praktik (alokasi waktu: 30%)

Merupakan proses mempraktekkan dan mengulang materi ajar ketika sudah dalam kondisi sadar. Hal tersebut dapat dilakukan baik dengan tebak – tebakan, permainan, kompetisi dan sebagainya.

(2)

Pemograman komputer mental kita itu dimulai saat seseorang masih dalam masa kanak-kanak. Pengasuhan orang tua dan perlakuan orang yang lebih dewasa di sekitarnya biasanya mudah diinstal pada masa kanak-kanak. Menariknya, program-program yang sudah ter-instal tersebut – sama seperti komputer – bisa diganti / diubah dengan program baru. Salah satunya adalah dengan mengakses bawah sadar melalui hipnosis.

Beberapa hal yang dapat hypnosis terapkan untuk Pembentukan Sikap dan Perilaku Anak Didik :

Ø Membangun konsep diri positif

Konsep diri merupakan hal yang paling mendasar pada perkembangan psikologis anak. Konsep diri dalam kaca mata mind technology diibaratkan seperti operating system (OS), sehingga walaupun diberikan software yang bagus sekalipun namun program tidak dapat dijalankan. Seperti ketika seseorang memiliki konsep diri negatif, menganggap dirinya bodoh walaupun potensi dasarnya (IQ) baik namun tetap akan mendapat nilai yang senantiasa jelek, walaupun diberi les tambahan berkali – kali karena memang sikap dan perilakunya senantiasa sejalan dengan apa yang ada dalam pikirannya. Dengan hipnosis maka citra diri anak dapat lebih baik, anak didik merasa “bisa” menjadi lebih baik, bisa menjadi pintar serta bisa menjadi anak baik. Sehingga sikap dan perilaku mengarah pada apa yang ada dalam pikirannya.

Ø Menghancurkan mental blok akibat traumatic event

Mental blok dalam kaca mata mind technology ibarat virus dalam komputer mental manusia. Sehingga apabila seseorang telah memiliki virus hal tersebut akan menghambat keberhasilan seseorang. Mental blok biasanya berkaitan dengan traumatic event di masa lalunya. Rasa takut, rasa sedih & depresi, rasa marah, rasa bersalah, rasa dendam dan sebagainya merupakan emosi negatif yang intens di masa lalu yang berakibat pada masa depan seseorang. Hipnosis dapat me-release emosi negatif masa lalu sehingga akibat di masa sekarang dan masa depan menjadi lebih netral dan sehat.

Ø Menumbuhkan motivasi, minat dan semangat belajar serta berprestasi pada anak didik Seringkali keharusan anak menjadi berprestasi, juara, atau dapat nilai baik lebih menjadi kebutuhan orang tua daripada kebutuhan anak didik. Sehingga tidak heran apabila anak memang tidak memiliki alasan dan kebutuhan untuk berprestasi dan yang terjadi anak menjadi tidak memiliki motivasi dalam belajar. Dengan hipnosis, dapat menumbuhkan motivasi belajar dan berprestasi anak didik. Selain itu dengan hipnosis, anak menjadi lebih berminat pada belajar bahkan pada pelajaran yang sebelumnya tidak disukai atau tidak dikuasai. Semangat belajar yang merupakan energi anak didik untuk belajar dapat selalu dijaga dengan hipnosis.

Ø Meningkatkan sikap, perilaku dan kebiasaan positif serta menghilangkan sikap, perilaku dan kebiasaan negatif pada anak didik

(3)

Pengertian Hypno Learning

May 26, 2014 Leave a comment

Pendidikan adalah salah satu cara untuk meningkatkan sumberdaya manusia yang berkualitas namun derasnya arus modernisasi serta pengaruh buruk dari peradaban asing serta kecangihan teknologi membuat anak didik/siswa mudah terpengaruh informasi serta tayangan yang negatif sehingga menimbulkan perilaku buruk serta siswa sulit untuk konsentrasi dan tidak focus dalam belajar.

Hypno Learning adalah salah satu metode Hypnotherapy dengan cara meng-uninstal atau menyingkirkan pengaruh buruk dalam pikirannya sehingga siswa bisa meningkatkan konsentrasi serta lebih fokus dalam belajar. Metode ini dapat membantu anak dalam memaksimalkan kecerdasannya.

Termasuk kemampuan menghafal materi pelajaran, membaca jauh lebih cepat, karena semua akses pikiran dan otak dikondisikan pada kesadaran tertingginya.Bukan sekedar itu, Hypno Learning mampu merubah prilaku siswa menjadi lebih positif , jujur, sopan, pandai menghargai orang lain maupun diri sendiri, pemaaf, tidak sombong, optimis, tegar, tenang, sportif, bermental juara dll. Secara spiritual dapat dilihat perubahannya semisal pandai bersyukur serta rajin beribadah tanpa harus dengan paksaan

(4)

Kenapa UN 2011 Butuh Hypnolearning ?

Sebanyak 727 siswa SMA/-SMK di Kota Bekasi dinyatakan tidak lulus UN tahun 2010, stres diduga menjadi penyebabnya. Kepala Bidang Pendidikan Menengah Dinas Pendidikan Kota Bekasi Dedi Djunaedi, mengatakan sebagian siswa malah stres menyimak materi UN. Hal itu menyebabkan mereka kurang percaya diri ketika menjawab soal UN (Pikiran Rakyat 27/4-2010)

Dari fakta tersebut diatas, hal ini terjadi karena selama ini hampir sebagian besar sekolah hanya memfokuskan persiapan UN pada aspek hardskill (kompetensi akademik) siswa saja, dan mengesampingkan aspek soft skill (Percaya diri, jujur, kesiapan mental, disiplin). Bercermin pada hasil UN tahun-tahun sebelumnya, seharusnya pihak sekolah kini lebih memprioritaskan aspek softskill siswanya, salah satu adalah siswa harus mengikuti workshop Hypnolearning. Workshop ini dikemas dengan teknik Hypnolearning, yaitu teknik belajar dengan memberdayakan alam bawah sadar, sehingga siswa dapat lebih fokus, menyerap pelajaran dengan mudah dan memiliki kepercayaan yang lebih tinggi untuk menghadapi Ujian Nasional. Workshop ini dapat diintegrasikan dengan program Pendalaman Materi (PM) sekolah, mengenai waktu pelaksanaan, sebaiknya diselenggarakan sebelum atau disisipkan dalam jadwal PM.

Keunggulan workshop Hypnolearning dibandingkan dengan workshop lainnya tentang motivasi adalah:

 Siswa diajarkan untuk mengaktivasi kekuatan dalam diri dan dunia luar diri dengan self image reprogramming sehingga akan lebih siap dari segi mental menghadapi UN

 Siswa akan diajarkan bagaimana memotivasi dirinya sendiri untuk belajar dengan teknik anchoring dan self hypnosis, sehingga mereka akan lebih bersemangat, lebih tenang dan tanpa stress dalam mengerjakan soal UN

 Siswa akan mengetahui rahasia modalitas mereka, sehingga proses belajar mereka akan lebih efektif

 Siswa akan diajarkan bagaimana memberdayakan alam bawah sadar mereka, sehingga menjadi lebih relaks, fokus dan dapat menyerap setiap informasi yang disampaikan oleh guru dengan mudah

 Menanamkan sugesti positif dan menerapkan positive statement dalam kehidupan siswa sehari-hari

F & F ( Frans & friends ) menawarkan kerjasama penyelenggaraan workshop Hypnolearning dengan pihak sekolah, adapun teknis pelaksanaannya akan kami jelaskan dalam proposal

(5)

Referensi

Dokumen terkait

Berdasarkan program dari terapis SI (sensori integrasi), latihan ini mencakup 7 bidang yang terdiri dari: vestibular (berhubungan dengan keseimbangan koordinasi tubuh),

Sebelum ditemui bukti sejarah berupa tulisan pada batu bersurat tentulah bahasa Melayu telah digunakan untuk masa yang panjang kerana didapati bahasa yang ada pada

sesuai dengan intensitas pelanggaran yang dilakukan siswa tersebut, adapun hasil pengamatan yang dilakukan peneliti rangkum sebagai berikut, pengendalian sosial yang

Setelah diketahui input sistem, output sistem, metode yang digunakan sistem, serta antarmuka yang dibuat, maka hasil dari perancangan sistem informasi ini

Menimbang, bahwa selain itu hakim tingkat banding tidak sependapat mengenai sistematika pemeriksaan dan putusan hakim tingkat pertama dalam perkara a quo yang mana

Diharapkan dari hasil penelitian ini dapat dimanfaatkan bagi para guru penjas di Kabupaten Bantul, khususnya dalam mengevaluasi tingkat kebugaran jasmani siswa SD kelompok usia 9 -

Terdapat beberapa perbaikan dalam implementasi diagram ruang-waktu yang digunakan untuk menampilkan jadwal akhir yang dihasilkan, yaitu penggunaan beberapa warna untuk

benar-benar memiliki keahlian dalam berkomunikasi, memiliki keahlian dalam menghadapi konsumen sebagai calon nasabah baru, karena dengan cara berkomunikasi yang baik