• Tidak ada hasil yang ditemukan

KOMPETENSI KREATIF SISWA SMA MUHAMMADIYAH PURWODADI DALAM PEMBELAJARAN SENI RUPA.

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2017

Membagikan "KOMPETENSI KREATIF SISWA SMA MUHAMMADIYAH PURWODADI DALAM PEMBELAJARAN SENI RUPA."

Copied!
159
0
0

Teks penuh

(1)

KOMPETENSI KREATIF SISWA

SMA MUHAMMADIYAH PURWODADI

DALAM PEMBELAJARAN SENI RUPA

Skripsi

Disajikan sebagai Salah Satu Syarat untuk Memperoleh Gelar Sarjana Pendidikan

Seni Rupa

oleh

Martia Dyah Purnamasari 2401404007

JURUSAN SENI RUPA

FAKULTAS BAHASA DAN SENI

UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG

(2)

ii

Skripsi ini telah dipertahankan di hadapan Panitia Ujian Skripsi FBS UNNES pada hari Rabu, tanggal 18 Februari 2009.

Panitia:

Ketua Sekretaris

Drs. Dewa Made K, M.Pd. Drs. Syakir M, M.Sn.

131404317 132059065

Penguji I Penguji II /Pembimbing II

Drs. Triyanto, M.A. Drs. Syafii, M.Pd.

131281218 131472572

Penguji IIII/Pembimbing I

(3)

iii

Saya menyatakan bahwa yang tertulis di dalam skripsi ini benar-benar hasil karya tulis saya sendiri, bukan jiplakan dari karya tulis orang lain, baik sebagian maupun seluruhnya. Pendapat atau temuan orang lain yang terdapat dalam skripsi ini dikutip atau dirujuk berdasarkan kode etik ilmiah.

Semarang, 18 Februari 2009

(4)

iv MOTTO :

Buku adalah teman bicara yang tidak mendahuluimu. Teman bicara yang tidak memanggilmu ketika kamu bekerja. Teman bicara yang tidak memaksamu berdandan ketika menghadapinya. Teman hidup yang tidak menyanjungmu. Kawan yang tidak membosankan. Penasihat yang tidak mencari-cari kesalahan.

(Ahmad bin Ismail)

PERSEMBAHAN : 1. Allah SWT yang telah

mengabulkan semua doa-doaku. 2. Ayah dan Ibu tercinta.

3. Adikku yang aku cintai.

(5)

v

Puji syukur penulis panjatkan ke hadirat Allah SWT, karena atas limpahan rahmat dan hidayah-Nya, penulis dapat menyelesaikan skripsi ini dengan judul: “Kompetensi Kreatif Siswa SMA Muhammadiyah Purwodadi dalam Pembelajaran Seni Rupa”.

Penyelesaian skripsi ini banyak melibatkan bantuan dari berbagai pihak. Oleh karena itu, dalam kesempatan ini penulis ingin menyampaikan ucapan terima kasih kepada:

1. Prof. Dr. H. Sudijono Sastroatmodjo, M.Si., Rektor Universitas Negeri Semarang yang telah memberikan fasilitas dan kemudahan selama mengikuti perkuliahan sehingga peneliti mampu melakukan penelitian ini.

2. Prof. Dr. Rustono, Dekan Fakultas Bahasa dan Seni Universitas Negeri Semarang yang telah memberikan ijin untuk mengadakan penelitian.

3. Drs. Syafii, M.Pd., Ketua Jurusan Seni Rupa Fakultas Bahasa dan Seni Universitas Negeri Semarang sekaligus Dosen Pembimbing II yang telah memberikan kesempatan kepada penulis untuk menyusun skripsi serta memberikan bimbingan dengan penuh kesabaran dan kesungguhan beserta saran maupun kritik guna perbaikan.

(6)

vi

6. Mahasiswa Prodi Pendidikan Seni Rupa (S1) angkatan 2004 yang telah memberikan semangat dan dorongan.

7. H. Dasirin, S.Pd., Kepala SMA Muhammadiyah Purwodadi yang telah memberikan ijin kepada penulis untuk mengadakan penelitian di SMA Muhammadiyah Purwodadi.

8. Yatna Sugiyarto, S.Pd., Guru Seni Budaya (Seni Rupa dan Seni Musik) yang telah menyediakan waktunya untuk membantu terlaksanakannya penelitian ini.

9. Segenap Bapak/Ibu Guru dan Staf Karyawan SMA Muhammadiyah Purwodadi yang telah membantu mengumpulkan data-data dalam penyusunan skripsi ini.

10.Siswa SMA Muhammadiyah Purwodadi yang telah mendukung penelitian ini. 11.Ayah, Ibu, Adik, orang-orang yang menyayangiku, serta semua pihak yang

tidak dapat saya sebutkan satu per satu, sehingga penulis dapat menyelesaikan skripsi ini.

Akhir kata penulis berharap semoga skripsi ini dapat berguna bagi banyak pihak serta bermanfaat bagi yang membacanya.

(7)

vii

Muhammadiyah Purwodadi dalam Pembelajaran Seni Rupa. Skripsi. Jurusan Seni Rupa. Fakultas Bahasa dan Seni (FBS), Universitas Negeri Semarang (UNNES). Pembimbing: I. Drs. P.C.S. Ismiyanto, M.Pd., II. Drs. Syafii, M.Pd.

Kata Kunci: Kompetensi, Kreatif, Pembelajaran, Seni Rupa.

Sistem pembelajaran seni pasca berlakunya KTSP (Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan), setiap sekolah diberi kewenangan untuk membentuk karakter pembelajaran sesuai dengan kondisi sekolah masing-masing. Oleh karena pembelajaran seni rupa di sekolah berorientasi pada praktik, maka dapat dikatakan bahwa pengembangan potensi kreatif itu cenderung memperoleh porsi yang besar dalam pembelajaran. Berdasarkan pemberlakuan KTSP tersebut menjadikan daya tarik bagi penulis untuk mengkaji lebih dalam mengenai “Kompetensi Kreatif Siswa SMA Muhammadiyah Purwodadi dalam Pembelajaran Seni Rupa”. Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: (1) Bagaimana kreativitas siswa SMA Muhammadiyah Purwodadi dalam pembelajaran seni rupa? dan (2) Apa faktor-faktor yang mempengaruhi kompetensi kreatif siswa SMA Muhammadiyah Purwodadi dalam pembelajaran seni rupa?

Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif yang berbentuk deskriptif. Khalayak dalam penelitian ini adalah: keseluruhan siswa, guru seni rupa, kepala sekolah, serta sarana dan prasarana dalam proses pembelajaran seni rupa di SMA Muhammadiyah Purwodadi. Subyek dalam penelitian ini adalah kelas XI di mana seluruh siswa kelas XI diasumsikan memiliki karakter yang sama dan memiliki kesempatan yang sama pula. Model penentuan diacak dengan pengundian dan hasil undian jatuh pada kelas XI IPA 1 dan XI IPA 3. Data dikumpulkan dengan observasi, wawancara, dokumentasi, dan tes. Data dianalisis dengan (1) reduksi data, (2) penyajian data, (3) interpretasi data, dan (4) menarik simpulan.

(8)

viii

Sebaliknya, bilamana tidak ada minat, pengetahuan dan pengalamannya minim, didukung dengan sarana dan prasarana yang rendah, serta guru yang tidak kompeten dalam bidangnya, maka kecil sekali kemungkinan siswa dapat mengembangkan kemampuan kreativitasnya.

(9)

ix

Halaman

Halaman Pengesahan ... i

Halaman Pernyataan... ii

Motto dan Persembahan... iii

Kata Pengantar ... iv

Daftar Isi ... vi

Daftar Tabel ... x

Daftar Gambar... xi

Daftar Lampiran ... xiv

Sari ... xv

BAB I. PENDAHULUAN... 1

A. Latar Belakang ... 1

B. Rumusan Masalah ... 3

C. Tujuan Penelitian... 4

D. Manfaat Penelitian... 4

E. Sistematika Penulisan Penelitian ... 5

BAB II. KAJIAN PUSTAKA ... 6

A. Kompetensi ... 6

1. Pengertian Kompetensi ... 6

(10)

x

2. Pembelajaran Seni Rupa... 12

C. Kurikulum ... 14

1. Kurikulum ... 14

2. Kurikulum KTSP (Seni Budaya) ... 15

D. Pola Perkembangan Menggambar Anak... 17

1. Stadium Coretan (usia 1 sampai 3 tahun) ... 19

2. Stadium Pre-Skematis (usia 4 sampai 6 tahun)... 20

3. Stadium Skema (usia 7 sampai 9 tahun) ... 23

4. Stadium Awal Realisme (usia 9 sampai 11 tahun)... 27

5. Stadium Pseudo-realisme (usia 11 sampai 13 tahun)... 29

6. Stadium Pubertas (usia 14 sampai 17 tahun) ... 30

7. Perkembangan Teoritik ... 33

E. Faktor-faktor yang Mempengeruhi Kompetensi Kreatif Siswa dalam Pembelajaran Seni Rupa... 35

1. Faktor Internal... 36

2. Faktor Eksternal ... 41

BAB III. METODE PENELITIAN ... 44

A. Pendekatan Penelitian ... 44

B. Lokasi dan Khalayak Penelitian ... 45

1. Lokasi Penelitian... 45

2. Khalayak Penelitian ... 45

(11)

xi

3. Teknik Dokumentasi ... 48

4. Teknik Tes... 48

D. Teknik Analisis Data... 49

1. Reduksi Data ... 49

3. Penyajian Data ... 49

4. Interprestasi Data ... 50

5. Menarik Simpulan... 50

BAB IV. HASIL DAN PEMBAHASAN PENELITIAN ... 51

A. Gambaran Umum Lokasi Penelitian... 51

1. Sejarah Singkat SMA Muhammadiyah Purwodadi ... 51

2. Letak Lokasi SMA Muhammadiyah Purwodadi... 52

3. Sarana dan Prasarana Sekolah... 54

4. Kondisi Guru SMA Muhammadiyah Purwodadi... 62

5. Siswa SMA Muhammadiyah Purwodadi ... 69

B. Pembentukan Kompetensi Kreatif dalam Pembelajaran Seni Rupa di SMA Muhammadiyah Purwodadi ... 73

1. Perencanaan Pembentukan Kompetensi Kreatif ... 73

2. Pelaksanaan Pembentukan Kompetensi Kreatif... 88

3. Evaluasi Pembentukan Kompetensi Kreatif... 94

(12)

xii

Rupa... 131

1. Faktor Pendukung ... 131

2. Faktor Penghambat ... 133

BAB V PENUTUP... 137

A. Simpulan ... 137

B. Saran... 138

DAFTAR PUSTAKA ... 140

(13)

xiii

Halaman

Tabel 1. Latar Belakang Pendidikan Guru di SMA Muhammadiyah... 63

Tabel 2. Persentase Guru menurut Tingkat Pendidikan di SMA Muhammadiyah Purwodadi Kabupaten Grobogan... 65

Tabel 3. Pengalaman Kerja Guru di SMA Muhammadiyah Purwodadi... 66

Tabel 4. Penerimaan Siswa Baru 5 (lima) Tahun Terakhir... 70

Tabel 5. Hasil Lulusan ... 73

Tabel 6. Format Hasil Penilaian dengan Tema Alat Transportasi dilihat dari Aspek Pendukung ... 98

Tabel 7. Format Hasil Penilaian dengan Tema Kaligrafi dilihat dari Aspek Pendukung ... 99

Tabel 8. Format Hasil Penilaian dengan Tema Mata Pencaharian dilihat dari Aspek Pendukung ... 99

(14)

xiv

Lampiran 1. Keputusan Dekan FBS UNNES tentang Pengangkatan Dosen Pembimbing Skripsi ... 144 Lampiran 2. Surat Permohonan Izin Penelitian (Mahasiswa) ... 145 Lampiran 3. Surat Permohonan Izin Penelitian (Kepala Sekolah SMA

Muhammadiyah Purwodadi) ... 146 Lampiran 4. Surat Keterangan Sudah Melakukan Penelitian ... 147 Lampiran 5. Standar Kompetensi dan Kompetensi Dasar Mata Pelajaran Seni

Budaya di SMA Muhammadiyah Purwodadi ... 148 Lampiran 6. Perangkat Kegiatan Belajar-Mengajar Mata Pelajaran Seni Budaya

di SMA Muhammadiyah Purwodadi... 149 Lampiran 7. Daftar Nilai Akhir Siswa SMA Muhammadiyah Purwodadi

Sub Mata Pelajaran Seni Rupa ... 150 Lampiran 8. Hasil Karya dan Kriteria Gambar Siswa ... 151 Lampiran 9. Keputusan Dekan FBS UNNES tentang Pengangkatan Panitia

(15)

xv

Halaman

Gambar 1. Dibuat anak perempuan 16 bulan... 20

Gambar 2. Dibuat anak laki-laki 20 bulan ... 20

Gambar 3. Dibuat anak laki-laki 4 tahun ... 22

Gambar 4. Dibuat anak perempuan 5 tahun... 22

Gambar 5. Dibuat anak perempuan 6 tahun... 22

Gambar 6. Dibuat anak perempuan 6 tahun... 22

Gambar 7. Dibuat anak laki-laki 9 tahun ... 25

Gambar 8. Dibuat anak perempuan 8 tahun... 26

Gambar 9. Dibuat anak laki-laki 11 tahun ... 27

Gambar 10. Dibuat anak laki-laki 10 tahun ... 28

Gambar 11. Dibuat anak perempuan 11 tahun... 28

Gambar 12. Dibuat anak perempuan 12 tahun... 30

Gambar 13. Dibuat anak usia 14 sampai 17 tahun... 32

Gambar 14. Renovasi gedung sekolah ... 52

Gambar 15. Peta SMA Muhammadiyah Purwodadi... 53

Gambar 16. Masjid Amna SMA Muhammadiyah Purwodadi... 55

Gambar 17. Denah SMA Muhammadiyah Purwodadi ... 56

Gambar 18. Kegiatan di Aula SMA Muhammadiyah Purwodadi ... 57

Gambar 19. Kegiatan di Halaman SMA Muhammadiyah Purwodadi... 58

(16)

xvi

Gambar 23. Laboratorium komputer... 61 Gambar 24. Keadaan dan suasana perpustakaan... 62 Gambar 25. Peneliti sedang berwawancara dengan Bapak Dasirin, S.Pd. selaku Kepala Sekolah di SMA Muhammadiyah Purwodadi ... 84 Gambar 26. Guru menerangkan dan siswa memperhatikan dengan tenang .... 92 Gambar 27. Guru turun langsung dengan melihat sekaligus memberi pengarahan

kepada siswa... 93 Gambar 28. Peneliti sedang berwawancara dengan Bapak Yatna Sugiarto selaku

Guru Seni Rupa di SMA Muhammadiyah Purwodadi ... 104 Gambar 29. Ampri Setiawan (siswa kelas XI IPA 1) pada saat menggambar. 105 Gambar 30. Tema Alat Transportasi Karya Eko Prasetyo Puji U (Siswa Kategori

Berkompetensi Kreatif Tinggi, Dokumentasi Penulis) ... 107 Gambar 31. Tema Kaligrafi Karya Eko Prasetyo Puji U (Siswa Kategori

Berkompetensi Kreatif Tinggi, Dokumentasi Penulis) ... 108 Gambar 32. Tema Mata Pencaharian Karya Eko Prasetyo Puji U (Siswa Kategori

Berkompetensi Kreatif Tinggi, Dokumentasi Penulis) ... 109 Gambar 33. Tema Alat Transportasi Karya Evi Kristianti (Siswa Kategori

Berkompetensi Kreatif Tinggi, Dokumentasi Penulis) ... 111 Gambar 34. Tema Kaligrafi Karya Evi Kristianti (Siswa Kategori Berkompetensi

Kreatif Tinggi, Dokumentasi Penulis)... 113 Gambar 35. Tema Mata Pencaharian Karya Evi Kristianti (Siswa Kategori

Berkompetensi Kreatif Sedang, Dokumentasi Penulis) ... 114 Gambar 36. Tema Alat Transportasi Karya Susanti (Siswa Kategori

Berkompetensi Kreatif Sedang, Dokumentasi Penulis) ... 115 Gambar 37. Tema Kaligrafi Karya Susanti (Siswa Kategori Berkompetensi

(17)

xvii

Gambar 40. Tema Kaligrafi Karya Rieka Sugiarti (Siswa Kategori

Berkompetensi Kreatif Sedang, Dokumentasi Penulis) ... 120 Gambar 41. Tema Mata Pencaharian Karya Rieka Sugiarti (Siswa Kategori

Berkompetensi Kreatif Rendah, Dokumentasi Penulis)... 122 Gambar 42. Tema Alat Transportasi Karya Hendri Widiarno (Siswa Kategori

Berkompetensi Kreatif Sedang, Dokumentasi Penulis) ... 123 Gambar 43. Tema Kaligrafi Karya Hendri Widiarno (Siswa Kategori

Berkompetensi Kreatif Rendah, Dokumentasi Penulis)... 124 Gambar 44. Tema Mata Pencaharian Karya Hendri Widiarno (Siswa Kategori

Berkompetensi Kreatif Rendah, Dokumentasi Penulis)... 125 Gambar 45. Tema Alat Transportasi Karya Winartiningsih (Siswa Kategori

Berkompetensi Kreatif Rendah, Dokumentasi Penulis)... 126 Gambar 46. Tema Kaligrafi Karya Winartiningsih (Siswa Kategori Berkompetensi

Kreatif Rendah, Dokumentasi Penulis) ... 127 Gambar 47. Tema Mata Pencaharian Karya Winartiningsih (Siswa Kategori

(18)

1 A. Latar Belakang

(19)

dapat diwujudkan melalui kegiatan apresiasi dan kreasi. Kegiatan apresiasi sebagai pengembangan kompotensi kreatif dalam pendidikan seni rupa berupa: pengalaman belajar yang dapat memberikan pengalaman estetis, penajaman persepsi, serta kepekaan menanggapi lingkungan. Sedangkan kegiatan kreasi sebagai pengembangan kompotensi kreatif siswa melalui pendidikan seni rupa bertalian dengan proses berkarya, didalamnya terkandung kegiatan bermain, bereksplorasi, dan bereksperiman, termasuk pula pengalaman belajar untuk melatih kemampuan berekspresi dan berkomunikasi ke dalam bentuk-bentuk dwimatra dan trimatra. Oleh karena pembelajaran seni rupa di sekolah berorientasi pada praktik, maka dapat dikatakan bahwa pengembangan kompotensi kreatif itu cenderung dalam kegiatan berkarya seni. Kegiatan berkarya seni rupa diawali dengan adanya dorongan-dorongan, baik yang muncul dari internal khususnya dengan adanya kebutuhan integratif, maupun dorongan eksternal yang meliputi: kesempatan, sarana-prasarana, rangsangan-rangsangan, dan lain-lain.

Bertolak dari paparan di atas, penulis tertarik untuk mengkaji lebih dalam

mengenai “Kompetensi Kreatif Siswa SMA Muhammadiyah Purwodadi dalam Pembelajaran Seni Rupa”. Penulis memilih “Kompetensi Kreatif Siswa SMA

Muhammadiyah Purwodadi dalam Pembelajaran Seni Rupa” sebagai obyek penelitian, karena sekolah ini merupakan sekolah swasta terfavorit di Kecamatan

(20)

SMA Muhammadiyah Purwodadi merupakan salah satu SMA yang berada dalam ruang lingkup pengawasan ORMAS Islam Muhammadiyah. Secara syariah mata

pelajaran seni rupa merupakan mata pelajaran yang sensitif terhadap aturan-aturan dalam Islam yang penuangan gagasan/ide tidak boleh melanggar syariah Islam.

Contohnya menggambar figur manusia dan hal ini tidak berlaku di sekolah negeri lainnya. SMA Muhammadiyah Purwodadi memiliki keunggulan sebagai salah

satu lembaga pendidikan yang mengalami perkembangan secara pesat baik fisik maupun non fisik. Secara fisik, pembangunan gedung SMA Muhammadiyah

Purwodadi dari tahun ke tahun meningkat dari hanya 1 (satu) lantai hingga sekarang menjadi 2 (dua) lantai. Sedangkan peningkatan dari sisi non fisik ada beberapa prestasi yang berhasil diraih SMA Muhammadiyah Purwodadi, seperti

dalam bidang olah raga serta seni budaya. Penentuan lokasi ini pun juga mempertimbangkan relevansi agama penulis dengan misi sekolah yang

bernafaskan Islam. Hal inilah yang menyebabkan peneliti tidak berani mengambil lokasi penelitian dari sekolah swasta favorit yang berbeda dengan keyakinan

peneliti.

B. Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah di atas, dapat dirumuskan masalah sebagai berikut:

(21)

Muhammadiyah Purwodadi dalam pembelajaran seni rupa?

C. Tujuan Penelitian

Adapun tujuan penelitian pada penelitian ini adalah:

1. Mendeskripsikan kompetensi kreatif siswa SMA Muhammadiyah Purwodadi dalam pembelajaran seni rupa.

2. Mendeskripsikan faktor-faktor yang mempengaruhi kompetensi kreatif siswa SMA Muhammadiyah Purwodadi dalam pembelajaran seni rupa.

D. Manfaat Penelitian

Hasil penelitian ini diharapkan bermanfaat bagi berbagai pihak antara lain: 1. Bagi Peneliti, sebagai sarana untuk mengetahui kompetensi kreatif siswa

SMA Muhammadiyah Purwodadi dalam pembelajaran seni rupa yang dapat digunakan untuk menilai tingkat kreativitas siswa dalam berkarya seni rupa. 2. Bagi Peneliti lain, sebagai referensi atau pijakan dalam melakukan penelitian

berikutnya.

3. Bagi pihak sekolah, informasi penelitian ini akan dapat digunakan sebagai bahan pengembangan pembelajaran seni rupa di SMA Muhammadiyah Purwodadi.

(22)

Secara umum dan menyeluruh, skripsi ini disusun dengan sistematika sebagai berikut:

Bagian Awal berisi: halaman judul, halaman pengesahan, halaman pernyataan, motto dan persembahan, kata pengantar, daftar isi, daftar tabel, daftar gambar, daftar lampiran, dan sari.

BAB I Pendahuluan yang berisi: latar belakang, rumusan masalah, tujuan penelitian, manfaat penelitian, dan sistematika penulisan skripsi.

BAB II Kajian Pustaka yang membahas mengenai: kompetensi, pembelajaran, kurikulum, pola perkembangan menggambar anak, dan faktor-faktor yang mempengaruhi kompetensi kreatif siswa dalam pembelajaran seni rupa.

BAB III Metode Penelitian yang berisi: uraian pendekatan penelitian, lokasi dan khalayak penelitian, teknik pengumpulan data, serta teknik analisis data. BAB IV Hasil dan Pembahasan Penelitian yang berisi: gambaran umum lokasi

penelitian, pembentukan kompetensi kreatif dalam pembelajaran seni rupa di SMA Muhammadiyah Purwodadi, kompetensi kreatif siswa SMA Muhammadiyah Purwodadi dalam pembelajaran seni rupa, serta faktor-faktor yang mempengaruhi kompetensi kreatif siswa dalam pembelajaran seni rupa.

BAB V Penutup berisi: simpulan dan saran.

(23)

6 A. Kompetensi

1. Pengertian Kompetensi

Kompetensi merupakan basis pendekatan kurikulum yang harus

dilaksanakan dalam proses pembelajaran dengan memperhatikan ketercapaian hasil belajar peserta didik. Longman Dictionary of Contemporary English dalam

Ernawati (2008:4) menyatakan bahwa kompetensi secara umum dapat didefinisikan sebagai: ”Having enough skill or knowledge to do something to a

satisfactory standard” (Mempunyai keterampilan/pengetahuan yang cukup untuk melakukan sesuatu yang sesuai dengan standar yang memuaskan). The Art of HRD (dalam Ernawati 2008:4) menjabarkan sebagai: The behavioral dimensions

affecting job performance. They refer to the capacities people have, what they

must be able to do and how they are expected to behave in order to meet the

requirements of the job within the context of the organizations and its culture

(values and norms), business strategy, and working environment (Dimensi

behavioral/yang berhubungan dengan tingkah laku manusia mempengaruhi dalam pelaksanaan kerja. Hal tersebut meliputi: kapasitas yang orang miliki, apa yang

seharusnya dapat dikerjakan, dan bagaimana harapan untuk berperilaku dalam rangka memenuhi persyaratan pekerjaan di dalam konteks organisasi-organisasi

(24)

Undang-undang RI No. 14 Th. 2005 tentang Guru dan Dosen menyebutkan

bahwa kompetensi merupakan seperangkat pengetahuan, keterampilan, dan perilaku yang harus dimiliki, dihayati, dan dikuasai oleh guru atau dosen dalam

melakukan tugas keprofesionalan. Pada pengertian lain kompetensi adalah seperangkat tindakan inteligen penuh tanggung jawab yang harus dimiliki

seseorang sebagai syarat untuk dianggap mampu melaksanakan tugas dalam bidang tertentu (Majid 2008: 5). Sedangkan menurut Depdiknas (dalam Majid

2006: 6) kompetensi merupakan pengetahuan, keterampilan, dan nilai-nilai dasar yang direfleksikan dalam kebiasaan berpikir dan bertindak.

Berdasarkan uraian di atas, pengertian kompetensi dalam kaitannya dengan proses belajar siswa adalah kemampuan yang berupa pengetahuan, nilai-sikap, dan keterampilan yang dimiliki oleh siswa atau peserta didik dalam pencapaian

hasil belajar yang ditetapkan oleh sekolah. Pengetahuan merupakan kemampuan siswa dalam menyerap dan mengembangkan ilmu, nilai-sikap merupakan

kemampuan mengembangkan perilaku, dan keterampilan merupakan kemampuan bertindak. Hal ini sama dengan pengertian dasar dari kata kompetensi itu sendiri,

yang dikemukakan oleh Syah (2008:229) bahwa pengertian dasar kompetensi (compentency) adalah kemampuan atau kecakapan.

2. Kompetensi Kreatif

Sebagaimana telah dijelaskan di atas pengertian kompetensi merupakan

(25)

Kreativitas siswa berkaitan erat dengan kompetensi, khususnya kompetensi

keterampilan seni rupa, karena kreativitas ditunjukkan dari kompetensi yang dimiliki siswa.

De Francesco (dalam Purwanto 1994:57) menyatakan kreativitas merupakan kompetensi dasar yang dimiliki manusia. Pada sisi yang lain, kreativitas didefinisikan sebagai daya cipta (Bastomi 1978:12). Kreativitas juga dapat diartikan sebagai sarana untuk mempertahankan tradisi (Nurani 2007:9). Berdasarkan definisi-definisi tersebut, artinya semua manusia berkompetensi menjadi kreatif, oleh karena itu pengembangan kreativitas menjadi suatu tuntutan bagi semua orang terutama jika dikaitkan dengan kebutuhan mempertahankan dan meningkatkan eksistensinya dalam lingkungan kehidupan. Kreativitas dapat dirumuskan sebagai kompotensi dasar atau daya cipta yang dimiliki oleh seseorang untuk menghasilkan sesuatu atau karya yang baru serta orisinil.

(26)

Mengacu pada keterkaitan kompetensi kreatif terhadap seni, Sahman (dalam Sunaryo 1998:4) mengemukakan bahwa dunia seni rupa terdapat 2 (dua) kegiatan seni yaitu: apresiasi dan kreasi. Artinya, kompetensi kreatif terhadap dunia seni adalah aktivitas seseorang dalam memberikan apresiasi dan berkreasi dalam dunia seni. Sebagaimana yang dijelaskan Purwanto (1994:64) bahwa karya seni modern disebut seni kreatif yang menempatkan kreativitas sebagai ujung tombak keberhasilan. Proses kreatif dalam konteks penciptaan karya seni rupa melalui beberapa tahapan. Tahapan proses artistik menurut Laura H. Champman (dalam Rondhi 2002:30) hampir sama dengan pendapat R. Within yaitu: (1) lahirnya gagasan (inception of idea), (2) memperluas dan menyaringnya (elaboration and refinement), (3) pelaksanaan dalam suatu medium (execution in a medium).

(27)

Pembelajaran seni rupa sebagai upaya untuk meningkatkan kompetensi kreatif tidak terlepas dari proses berkarya seni. Seni atau kesenian merupakan salah satu unsur kebudayaan yang berfungsi untuk memenuhi kebutuhan manusia atau masyarakat terhadap nilai-nilai keindahan (Rondhi 2002:4). Pembelajaran seni rupa merupakan suatu pengembangan kemampuan siswa dalam berkarya seni yang bersifat visual. Hal ini diperkuat pendapat Syafii (2006:17) bahwa pembelajaran seni rupa memungkinkan siswa memperoleh pengalaman belajar yang sama, akan tetapi produknya berbeda. Tegasnya dalam berkarya seni rupa memungkinkan anak untuk menghasilkan produk atau karya yang berbeda dengan temannya. Kondisi ini pada jangka panjang akan memberikan kontribusi terhadap kemampuan atau kompetensi siswa. Pembelajaran seni rupa pada umumnya memberikan kemampuan pada siswa untuk memahami dan memperoleh kepuasan dalam menanggapi karya seni rupa ciptaan siswa sendiri maupun ciptaan orang lain. Pada pembelajaran seni rupa erat kaitannya dengan aspek bakat dan kreativitas yang dimiliki oleh peserta didik, karena pembelajaran seni rupa lebih diorientasikan pada pengembangan kompetensi kreatif peserta didik.

B. Pembelajaran

1. Pengertian Pembelajaran

(28)

Whittaker (dalam Hardaningtyastuti 2007:9) menyatakan bahwa pengertian belajar adalah ”Proses dimana tingkah-laku ditimbulkan atau diubah melalui latihan atau pengalaman”. Winkels (dalam Hardaningtyastuti 2007:9) menyatakan bahwa ”Belajar adalah suatu aktivitas mental yang berlangsung dalam interaksi aktif dengan lingkungan yang menghasilkan perubahan-perubahan dalam pengetahuan, pemahaman, keterampilan, nilai, dan sikap”.

Konsep tentang belajar telah banyak didefinisikan oleh para pakar psikologi. Gagne dan Berliner (dalam Anni 2004:2) menyatakan bahwa keduanya memiliki pemahaman yang sama mengenai pengertian belajar yang merupakan proses dimana suatu organisme mengubah perilakunya karena hasil dari pengalaman. Berdasarkan definisi yang dikemukakan di atas, dapat dirumuskan bahwa belajar tidak sekedar mengumpulkan ilmu pengetahuan, menghafal, ataupun mengumpulkan buku-buku. Belajar merupakan proses yang dapat membawa perubahan pada diri individu yang belajar. Perubahan tersebut mencakup: perubahan sikap, tingkah-laku, kemampuan, kecakapan, keterampilan, watak, pengetahuan, dan penyesuaian diri.

Pembelajaran adalah suatu kegiatan yang dirancang untuk belajar. Soeharto, dkk. (dalam Hardaningtyastuti 2007:10) menyatakan bahwa ”Pembelajaran berarti memanipulasi lingkungan untuk memberi kemudahan orang belajar”.

(29)

Pengajaran itu merupakan suatu rangkaian kegiatan yang bertujuan, yakni bertujuan dalam suasana menyenangkan peserta didik dan mewujudkan pencapaian hasil belajar yang tinggi. Keberhasilan pengajaran seperti ini tentu saja menuntut perhatian guru untuk mempertimbangkan dan meyakinkan bahwa sejumlah komponen yang terlibat dalam sistem pengajaran tersebut benar-benar kondusif terhadap pencapaian tujuan pengajaran itu sendiri.

Berdasarkan beberapa pernyataan pembelajaran dan pengajaran di atas, dapat dijelaskan bahwa pembelajaran merupakan proses membuat orang belajar serta bertujuan untuk menanamkan nilai-nilai yang berguna bagi siswa untuk terjun ke masyarakat. Keberhasilan pengajaran tetap memerlukan perhatian guru dan sejumlah komponen sekolah yang terlibat dalam kegiatan belajar-mengajar. 2. Pembelajaran Seni Rupa

Sebagaimana telah dijelaskan di atas bahwa pembelajaran merupakan proses membuat orang belajar serta bertujuan untuk menanamkan nilai-nilai yang berguna bagi siswa untuk terjun ke masyarakat. Untuk menjawab tantangan tersebut, guru hendaknya mampu menterjemahkan keinginan serta kebutuhan masyarakat melalui pembelajaran seni di sekolah.

(30)

Apabila dibandingkan dengan pendidikan seni lainnya, pendidikan seni rupa relatif lebih mudah dilaksanakan. Sunaryo (2001:2) menjelaskan bahwa

pendidikan seni rupa relatif lebih mudah dilaksanakan walaupun dengan keterbatasan sarana yang tersedia di sekolah.

Adapun definisi seni rupa menurut Rondhi (2002:13) adalah salah satu jenis seni yang pengamatannya menggunakan mata. Seni rupa adalah sebuah konsep

atau nama untuk salah satu cabang seni yang bentuknya terdiri atas unsur-unsur rupa yaitu: bidang, garis, bentuk, ruang, warna, dan tekstur.

Purwanto (1994:61) menjelaskan bahwa pengertian seni rupa adalah perwujudan ekspresi estetis yang menekankan pada penikmatan secara visual (indera mata) melalui: unsur-unsur garis, warna, tekstur, bentuk, dan ruang.

Berdasarkan definisi seni rupa di atas, dapat dijelaskan bahwa seni rupa adalah salah satu cabang seni yang perwujudannya menekankan pada unsur-unsur rupa

yaitu: garis, bidang atau raut, bentuk, warna, tekstur, dan ruang dengan menggunakan penikmatan secara visual.

Bertolak dari uraian di atas bahwa pembelajaran seni rupa adalah salah satu proses belajar yang menekankan pemanfaatan unsur-unsur rupa garis, bidang atau

(31)

C. Kurikulum 1. Kurikulum

Salah satu aspek yang paling penting dalam Sistem Pendidikan Nasional adalah kurikulum. Sebagaimana tertuang dalam Pasal 36 UU No. 20 Th. 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional bahwa pengembangan kurikulum dilakukan dengan mengacu pada Standar Nasional Pendidikan untuk mewujudkan Tujuan Pendidikan Nasional. Kurikulum mengarahkan segala bentuk aktivitas pendidikan demi tercapainya tujuan pendidikan. Kurikulum merupakan alat yang memegang peranan penting untuk mencapai tujuan pendidikan, yaitu pembentukan manusia yang sesuai dengan falsafah hidup bangsa.

(32)

Terdapat beberapa konsep kurikulum yang dipaparkan pakar pendidikan di atas. Berdasarkan beberapa konsepsi kurikulum yang dideskripsikan oleh pakar pendidikan dan kurikulum tersebut, dapat dirumuskan pengertian kurikulum sebagai berikut: Kurikulum adalah segala usaha yang dirancang oleh sekolah sebagai rancangan pembelajaran yang mencakup tujuan, bahan ajar, metode, dan evaluasi yang disusun dan dikembangkan oleh pemerintah pusat, sekolah (guru), serta lembaga lainnya dengan pertimbangan perubahan, tuntutan, serta kebutuhan masyarakat dalam perkembangan IPTEKS.

2. Kurikulum KTSP (Seni Budaya)

Mulyasa (dalam Manthovani 2007:1) berpendapat bahwa dalam upaya meningkatkan mutu pendidikan salah satunya adalah dengan perubahan kurikulum. Implementasi kurikulum pada tahun pertama sangat menentukan apakah kurikulum memerlukan revisi dan berapa besar dimensi revisi yang harus dilakukan.

(33)

Satuan Pendidikan). KTSP yang dikembangkan oleh masing-masing satuan pendidikan bisa beragam antara 1 (satu) dengan yang lain disesuaikan dengan karakteristik, kondisi, dan kompotensi daerah setempat. Undang-Undang Sistem Pendidikan Nasional mengamanatkan satuan pendidikan maupun kelompok satuan pendidikan untuk mengembangkan kurikulumnya sendiri berupa kurikulum operasional yang disusun dan dilaksanakan oleh masing-masing satuan pendidikan yang disebut sebagai KTSP (Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan).

Badan Standar Nasional Pendidikan (dalam Nurani 2007:4) menyatakan bahwa KTSP adalah kurikulum operasional yang disusun dan dilaksanakan di masing-masing satuan pendidikan. Supriyono (2006:2) menyatakan bahwa KTSP (Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan) adalah kurikulum operasional yang disusun dan dilaksanakan oleh masing-masing satuan pendidikan tanpa mengurangi Standar Isi dan Standar Ketuntasan Belajar Minimal.

Berdasarkan beberapa konsepsi KTSP yang dideskripsikan oleh pakar pendidikan dan kurikulum di atas, dapat dijelaskan bahwa KTSP (Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan) adalah kurikulum operasional yang disusun dan dilaksanakan oleh masing-masing satuan pendidikan tanpa mengurangi Standar Isi dan Standar Ketuntasan Belajar Minimal dengan penuh tanggung jawab dan sesuai dengan Standar Nasional Pendidikan (NSP). Terdapat beberapa hal penting yang perlu dicatat berkaitan dengan KTSP yaitu: Standar Isi, Standar Ketuntasan Belajar, dan Standar Nasional Pendidikan.

(34)

mempelajari budaya lokalnya sendiri. Kebutuhan siswa dalam mempelajari budaya lokalnya sendiri dimaksudkan agar muncul motivasi dari siswa untuk memajukan daerahnya. Selain itu, budaya lokal merupakan karakteristik suatu daerah yang berbeda dengan daerah lain, sehingga perlu perhatian dari putra-putri daerah itu sendiri.

Pendidikan seni budaya sangat erat kaitannya dengan kompetensi yang berupa: pengetahuan, nilai-sikap, dan keterampilan. Sebagaimana dijelaskan Supriyono (2006:2) bahwa kompetensi didasarkan pada 3 (tiga) ranah penilaian yakni: kognitif, afektif, dan psikomotor. Ketika pendidikan moral dan nilai-nilai yang tersaji dalam bentuk pendidikan Agama dan PPKN dinilai gagal karena dalam pelaksanaannya cenderung mengedepankan aspek kognitif dari pada pengasahan dan penajaman aspek afektif serta psikomotorik, maka sesungguhnya nilai-nilai ekspresi dan religiositas yang tersaji dalam pendidikan yang berbasis seni budaya merupakan salah satu alternatif pilihan yang masuk akal sebagai usaha menciptakan ”oasis” penyejuk jiwa dan penyegar hati (Susilo 2006:3).

D. Pola Perkembangan Menggambar Anak

(35)

Salah satu teori lama yang dikemukakan Schiller (dalam Widjaja 2005:3) menyatakan bahwa manusia pada dasarnya diciptakan untuk aktif, dan bermain merupakan suatu cara untuk mengeluarkan energi yang berlebihan. Teori ini tidak memberi penjelasan yang masuk akal tentang bermain, teori surplus energi ini gagal untuk membedakan berbagai bentuk bermain dan tidak menjelaskan mengapa tidak adanya bermain pada populasi tertentu anak, misalnya anak cacat mental yang tinggal di lembaga-lembaga.

Demikian pula teori pre-exercise tentang bermain yang dikemukakan Groos (dalam Widjaja 2005:4) tidak dapat menjelaskan mengapa populasi tertentu anak (yang deprived) tidak banyak memperlihatkan bermain spontan. Lagipula penekanan pada kecenderungan-kecenderungan naluri yang dinyatakan Groos hanya menempatkan faktor-faktor lingkungan dan budaya sebagai peran sekunder di samping tidak menjelaskan cara kerja faktor-faktor tersebut. Bagaimanapun juga, teori ini memperlihatkan ide penting bahwa bermain memberi kesempatan bagi anak untuk melatih dan menyempurnakan kegiatan-kegiatan dan keterampilan-keterampilan yang diperlukan dalam kehidupan dewasa dikemudian hari. Bila teori ini diterapkan pada menggambar, maka dapat dikatakan bahwa anak berlatih dan mengembangkan keterampilan-keterampilan yang akan bermanfaat bagi mereka pada masa dewasa.

(36)

penjelasan tentang tahapan perkembangan menggambar Mortensen yang didasarkan pada pembagian Lowenfeld.

1. Stadium Coretan (usia sekitar 1 sampai 3 tahun)

Dalam stadium ini anak berusaha untuk membuat “gambar-gambar” dengan pensil atau alat tulis apapun yang ada dalam jangkauannya. Pada akhir tahun pertama anak senang sekali bila mendapat alat tulis dan bisa dipakai untuk membuat garis-garis, baik di kertas, lantai, dinding rumah, dan sebagainya. Saat melakukan kegiatan ada 2 (dua) hal yang menarik bagi anak di samping kepuasan karena dapat meniru orang dewasa. Pertama, gerakan ke kiri dan kanan menghasilkan coretan menyerupai kipas. Kedua, dengan kegiatan tersebut anak dapat mempengaruhi lingkungannya dan kemudian mengakibatkan adanya perubahan-perubahan. Anak senang dengan kedua hal tersebut dan ini merupakan hal penting dalam tahun-tahun pertama yang juga tampak dalam sejumlah kegiatan yang dilakukan seperti: gerakan-gerakan ketika berlari ataupun jalan. Anak senang karena bisa membawa perubahan.

(37)

Perkembangan menggambar anak tidak terpaku pada pembagian usia

menggambar, karena ada anak yang baru tertarik pada pensil pada usia sekitar 2 (dua) tahun, ada juga yang masih membuat coretan-coretan stadium ini walaupun

usia sudah lebih dari 2 (dua) tahun. Hal yang perlu diingat adalah bila anak terpaku terlalu lama dalam 1 (satu) stadium, maka perlu dipertimbangkan adanya

faktor-faktor lain seperti: keterlambatan dalam perkembangan, gangguan motorik, kerusakan otak, ataupun gangguan-gangguan emosi. Tidak ada batas yang jelas

antar stadium, karena itu stadium-stadium harus dilihat sebagai suatu urutan perkembangan.

Gambar 1 Dibuat anak perempuan 16 bulan

Gambar 2 Dibuat anak laki-laki 20 bulan

2. Stadium Pre-skematis (usia sekitar 4 sampai 6 tahun)

(38)

obyek. Apapun yang menjadi faktor penentu, anak perlu mengalami kemiripan gambar tersebut dan tampaknya di sini proses kematangan berperan.

Anak harus bisa bekerja dengan pengertian-pengertian tertentu, hal ini juga tergantung dari perkembangan intelektual. Perlu diperhatikan bahwa perkembangan yang dicapai anak pada bidang grafis terjadi setelah anak menggunakan arti dan simbol dalam bidang bahasa. Menggambar menuntut persyaratan-persyaratan lebih tinggi yaitu adanya koordinasi visual motorik, tetapi di samping itu menggambar merupakan ekspresi yang lebih rumit dan abstrak melalui suatu medium dibandingkan bila secara langsung dinyatakan melalui badan. Biasanya, gambar awal yang dikatakan sebagai manusia terdiri dari lingkaran yang tidak sempurna yang dianggap kepala dan adanya beberapa garis keluar dari kepala yang disebut kaki serta terdapat ciri-ciri wajah namun anak belum bisa bekerja dengan skema yang tetap. Seringkali anak mulai menggambar sesuatu, dan di tengah jalan berubah pikiran sehingga menggambar sesuatu yang lain.

(39)

ini, anak menggunakan warna untuk menyatakan sikap emosinya terhadap benda-benda.

Gambar 3 Dibuat anak laki-laki Gambar 4 Dibuat anak perempuan

4 tahun 5 tahun.

Gambar 5 Dibuat anak perempuan 6 tahun

(40)

3. Stadium Skema (usia sekitar 7 sampai 9 tahun)

(41)

Selebihnya ada kepala, mata, hidung, mulut, dan kadang-kadang rambut. Ada tungkai kaki dan lengan dengan jari-jari. Namun, ada perbedaan individual yang besar mengenai jumlah detail. Dibandingkan dengan gambar orang, gambar binatang tidak banyak digambar anak. Hal tersebut kemungkinan karena gambar-gambar binatang tampak lebih primtif. Skema binatang biasanya terdiri dari kepala dan tungkai kaki, pada umumnya kepala binatang dibuat sama dengan kepala pada skema manusia. Seringkali badan pun demikian, hanya diputar 90 derajat. Gambar orang selalu dibuat menghadap ke muka dan baru kemudian digambar secara profil, sedangkan gambar binatang biasanya tampak dari sisi/samping. Pada gambar burung, dengan cepat muncul 2 (dua) ciri khas yaitu paruh dan kaki, tetapi tidak jarang kita temukan burung berkaki 4 (empat). Anak juga mengembangkan skema misalnya: bunga, pohon, rumah, mobil, dan obyek lain yang diulang-ulang. Rumah merupakan motif pilihan dan lebih banyak digambar. Selain itu, umumnya rumah dibuat berdiri sendiri. Pada umumnya, anak menggambar rumah dengan 2 (dua) pintu di tengah, di sebelah kiri dan kanan pintu ada jendela, ada atap, dan mungkin ada kebun dengan pagar. Skema yang lebih berkembang menunjukkan rumah dengan 2 (dua) atau 3 (tiga) sisi walaupun anak belum mengerti perspektif.

Pada stadium skema ini anak juga menggunakan warna. Sekarang mereka

tidak lagi menggunakan warna secara subyektif, karena kini mengetahui bahwa benda mempunyai warna tertentu. Awalnya anak masih terpaku pada

(42)

seperti cahaya atau bayangan atau perubahan-perubahan yang diakibatkan

pencahayaan yang berubah-ubah. Konfrontasi/pertemuan pertama anak dengan suatu obyek seringkali mampu menentukan warna yang nanti diberikan pada

obyek tersebut, karena anak sukar mengerti bahwa suatu warna bisa berubah dan ada warna yang tidak berubah.

Gambar 7 Dibuat anak laki-laki 9 tahun

Walaupun kini anak lebih obyektif dalam pilihan warna, namun tetap harus disadari bahwa warna lebih berhubungan dengan kehidupan perasaan dibandingkan dengan garis dan bentuk. Sejak stadium pre-skematis anak sudah mulai berusaha untuk menggambarkan ruang. Gambar mereka dapat memuat lebih banyak obyek. Tetapi, pada tahap ini anak jarang melakukan usaha untuk memberikan gambaran yang benar tentang hubungan-hubungan tersebut.

Sepertinya, obyek-obyek pada kertas tergantung pada hubungan perasaan

anak dengan obyek tersebut. Misalnya, figur orang dibuat besar dan dikelilingi oleh obyek-obyek kecil. Sedangkan orang-orang lain yang dibuat, umumnya berukuran lebih kecil dari figur yang pertama. Obyek-obyek yang hubungannya

(43)

ada perubahan penting yaitu adanya garis dasar, sehingga muncul suatu komposisi

yang lebih teratur. Anak memang belum menggambar perpektif, tetapi senang menempatkan orang maupun obyek secara berdampingan pada garis dasar. Anak

belum dapat menempatkan sesuatu di belakang deretan tersebut. Jika anak ingin menggambar lebih, maka anak membuat garis dasar lain, misalnya diletakkan di

atasnya. Sering juga gambar ditambahkan garis dibagian atas yang menggambarkan langit, seperti halnya garis dasar yang merupakan bumi. Ada

anak yang sudah mulai dengan usaha penggambaran ruang, artinya anak berusaha untuk menggambar perpektif walaupun tidak berhasil. Ada berbagai variasi, tetapi

umumya mempunyai persamaan yaitu tidak adanya perspektif yang benar. Tidak semua yang ada di dalam gambar dilihat dari sudut pandang yang sama. Ada beberapa obyek, seperti jalan atau kolam yang bisa dilihat dari atas, sedangkan

yang lain seperti: rumah, pohon, dan orang dilihat dari 1 (satu) sisi. Hanya dengan menggunakan 1 (satu) gambar bisa memperlihatkan 5 (lima) sudut pandang, dan

hal tersebut tidak mengganggu penggambar.

(44)

4. Stadium Awal Realisme (usia sekitar 9 sampai 11 tahun)

Dalam stadium ini mulai ada perasaan mengenai garis dan bentuk. Tidak ada batas yang tampak dalam stadium skema, karena gambar anak kebanyakan merupakan campuran dari tarikan-tarikan skematis yang diperbaiki. Pada figur orang tampak bahwa tungkai kaki dan lengan ditempatkan pada bagian-bagian badan yang lebih sesuai. Bentuk badan yang tidak alami (seperti: bulatan, segitiga, dan sebagainya) mulai hilang. Kini anak mulai bereksperimen dengan menggambar lengan dalam berbagai posisi, punggung, tangan masuk saku, dan sebagainya. Proporsi bagian tubuh juga lebih baik. Kepala menjadi lebih kecil dibandingkan tubuh. Anak juga menggunakan ukuran berlebihan untuk menonjolkan bagian tertentu. Kini cara anak untuk menonjolkan bagian-bagian tertentu adalah dengan memberikan banyak detail. Menurut Lowenfeld (dalam Widjaja 2005:10), pada stadium ini anak senang memberi detail tetapi secara keseluruhan gambar-gambar anak masih tampak kaku dan kurang hidup. Konsentrasi khas pada pelaksanaan detail tampak, misalnya bila anak menggambar rambut, ikat pinggang, bagian dari jas, dan sebagainya. Di samping itu anak juga menggambar kedua jenis kelamin secara berbeda, melalui pakaiannya maupun kontur tubuh.

(45)

Kini anak menggunakan warna dalam nuansa. Mereka mulai mempunyai ‘rasa’ untuk perbedaan-perbedaan warna yang kurang mencolok. Anak mulai mengerti bahwa ada berbagai macam warna merah, hijau, biru, dan berusaha untuk mendapatkan warna dengan mencampur warna-warna yang sudah dikenal. Pada penggambaran ruang, anak memperluas garis dasar dan dengan cara yang sama langit diperluas sehingga kedua bidang tersebut bersentuhan. Sebenarnya jarang kita bisa bicara tentang latar belakang. Horison biasanya dipilih secara kebetulan. Tetapi, anak kini juga belajar teknik-teknik lain untuk menunjukkan adanya perspektif misalnya: tumpang tindih. Artinya, beberapa dari obyek digambar di belakang obyek utama, sehingga beberapa bagian dari obyek yang berada di belakang akan tampak. Sedangkan untuk perspektif kedalaman, anak akan menggambar obyek yang lebih jauh dengan ukuran lebih kecil. Dengan adanya penggambaran ruang maka kita akan melihat adanya perbedaan-perbedaan individual yang menyolok dan di sini kita melihat besarnya peran pendidikan.

Gambar 10 Dibuat anak laki-laki 10 tahun

(46)

5. Stadium Pseudo-realisme ( usia sekitar 11 sampai 13 th )

Pada fase ini terjadi banyak perubahan dalam perkembangan anak. Awalnya mereka berada pada puncak perkembangan yang dapat dilihat dari sikap konkrit, mendekati realitas, dan extravert (terbuka) terhadap lingkungan. Anak ingin belajar sesuatu yang baru, selain itu anak merupakan realis yang aktif. Pada akhir episode ini, kebanyakan anak berada pada batas pubertas dengan segala macam keunikannya sampai pada sikap pasif, introversi (tertutup), serta minat terhadap perkembangan diri baik fisik maupun psikis. Semua perubahan ini tentunya akan mempengaruhi gambar-gambar anak. Artinya, dalam periode ini spontanitas anak-anak semakin berkurang dan semakin ada sikap kritis terhadap karyanya sendiri. Akibatnya, minat mengarah pada produk akhir dan bukan lagi pada proses pembuatan karya. Periode ini merupakan periode perbedaan individual yang lebih besar dibandingkan periode-periode sebelumnya. Gambar anak-anak di kelas terkesan dewasa dan sudah maju.

(47)

membuatnya. Pada stadium ini anak juga akan mendapatkan manfaat jika diberi pendidikan menggambar model.

Ada anak yang tidak mengalami perkembangan tradisional dalam penggambaran perspektif seperti yang dijelaskan. Ada anak-anak yang tetap menggambar linier, artinya menempatkan figur-figur orang dan benda-benda pada garis dasar serta tidak akan dapat membuat bidang dasar. Ini tidak berarti bahwa perkembanganya terhenti, karena gambar orang tetap mengalami perkembangan. Keseluruhan gambar mirip suatu cerita. Bisa saja ada garis, sehingga mirip cerita komik. Bentuk menggambar ini sudah dikemukakan Kerschensteiner (Dalam Widjaja 2005:12) jauh sebelumnya, pada saat anak belum terpengaruh cerita-cerita komik.

Gambar 12 Dibuat anak perempuan 12 tahun 6. Stadium Pubertas (usia sekitar 14 sampai 17 tahun)

(48)
(49)

Berbeda dengan tipe haptis yang lebih subyektif dan melibatkan emosi dalam situasi yang digambarkan serta ikut merasakan perasaan orang-orang (bukan melihat situasi sebagai penonton). Keseluruhan tidak penting baginya, tapi detail penting mendapat penekanan. Oleh karena itu, seringkali faktor emosional membuat pengerjaan berlebihan pada hal-hal sepele, misalnya penggambaran proporsi yang tidak seimbang yang sebenarnya merupakan ciri periode sebelumnya. Warna menjadi sarana pernyataan emosi dan tidak banyak dipakai untuk estetik atau realisme. Akibatnya, lebih sering menggunakan warna-warna dasar untuk estetik atau realisme. Selain itu, lebih sering juga digunakan warna-warna dasar yang kuat pada bidang-bidang luas tanpa nuansa atau permainan bayangan. Sehingga, perspektif menjadi tidak berarti kembali (Montersen dalam Widjaja 2005:13).

(50)

7. Perkembangan Teoritik

Para ahli sudah mencoba untuk menjawab pertanyaan ini dari berbagai sudut pandang. Beberapa ahli menekankan arti dari sifat anak-anak, sedangkan ahli lain berpendapat bahwa pengalaman anak pada saat anak berinteraksi dengan lingkungan berperan dalam perkembangan menggambar dan dengan demikian, lebih menekankan faktor belajar. Barangkali dapat dikatakan bahwa ada perbedaan antara kaum nativis dan kaum empirik. Para nativis mencari dukungan dari psikologis Gestalat dan berpendapat bahwa perkembangan menggambar mengikuti hukum-hukum tertentu yang ditentukan panca indera serta caranya berfungsi yang memaksa kita mengalami dunia dengan berbagai cara. Menurut teori ini, kita mengalami dunia bukan sebagai suatu chaos (kekacauan) rangsangan, tetapi kita mengalami figur-figur yang jelas dengan latar belakang yang kurang terstruktur dan difus (tersebar).

Anak mencoba untuk menampilkan kembali figur-figur dengan suatu cara yang ditentukan oleh hukum-hukum dalam motorik dan seluruh kerjasama persepsi bersama motorik. Arnheim (dalam Widjaja 2005: 15) menekankan arti dari keseimbangan yang juga ada dalam persepsi. Usaha ini jika dituangkan dalam gambar akan tampak dalam komposisi. Menurut Mortensen (dalam Widjaja 2005:15) hukum-hukum dalam psikologi Gestalt seringkali dinyatakan dalam pengertian-pengertian luas tetapi kabur, sehingga menyulitkan dalam menghubungkannya dengan perkembangan yang konkrit dari menggambar.

(51)

yang kabur, tidak ada diferensiasi dan difus yang kemudian berubah ke arah yang lebih terdiferensiasi dan tepat. Jika melihat gambar anak, maka gambar pertama orang yang terdiri dari kepala dan kaki tampak kabur serta tidak terdiferensiasi, tetapi lambat laun diperluas dengan detail yang tepat dan semakin terdiferensiasi. Fase terakhir dalam perkembangan, ditandai dengan kembalinya banyak detail dalam keseluruhan yang lebih besar tapi kompleks. Konsekuensi dari teori-teori tersebut adalah orang menganggap sudah cukup apabila anak diberikan persyaratan-persyaratan optimal untuk perkembangannya, agar kualitas gambar berkembang secara optimal. Ini berbeda dengan pandangan kaum empirik yang menekankan pentingnya arti pengalaman belajar. Salah seorang tokohnya adalah Goodenough. Aliran ini menekankan bahwa anak sejak persepsi pertama terus-menerus dihadapkan pada bentuk-bentuk yang berulang-ulang dan bevariasi. Wajarlah apabila anak-anak terpengaruh dan mencoba untuk menampilkannya secara motoris. Mereka beranggapan bahwa individualitas yang besar dalam karya anak-anak merupakan bukti dari pengalaman belajar.

(52)

bertambah kaya. Kedua sudut pandang di atas memang tak salah tetapi dua-duanya tidak dapat menjelaskan fenomena kompleks mengenai perkembangan menggambar. Jelaslah bahwa panca indera berperan, tetapi perlu diingat bahwa semakin meningkatnya usia anak, maka semakin besar peranan hal-hal yang dipelajari dan dialami. Pada awalnya, komponen-komponen persepsi dan motorik mendominir, tetapi dengan bertambahnya usia, perkembangan kognisi dan pengertian semakin berarti. Perkembangan ini pun tergantung dari faktor-faktor lingkungan. Pengamatan mengenai jalannya perkembangan pada budaya-budaya lain dari budaya barat serupa berkembang pada masyarakat-masyarakat tertinggal. Hal tersebut tentu saja berjalan lebih lambat. Semakin meningkatnya usia anak, maka perkembangan kognisi semakin tertinggal. Fenomena ini mempunyai latar belakang yang berbeda, sehingga pengertian anak pada masyarakat tertinggal tidak berkembang seperti anak-anak dari masyarakat yang maju (Mortensen dalam Widjaja 2005:16).

E. Faktor-faktor yang Mempengaruhi Kompetensi Kreatif Siswa dalam Pembelajaran Seni Rupa

Terdapat beberapa faktor yang mempengaruhi kompetensi kreatif siswa.

Faktor-faktor tersebut misalnya: motivasi, minat, dukungan orang tua, dukungan sarana dan prasarana, dan lain sebagainya. Secara teori, Munandar (2004:219)

menyatakan ada 2 (dua) faktor yang mempengaruhi kompetensi kreatif siswa yaitu: faktor internal dan faktor eksternal. Faktor internal merupakan faktor yang

(53)

1. Faktor Internal

Pembelajaran seni rupa yang berbasis kompetensi, sangat tergantung pada kemampuan berkreasi peserta didik. Kasmawi (2001:18) menyatakan bahwa istilah siswa sama saja murid atau anak didik. Djamarah (dalam Kasmawi 2001:18) menyatakan bahwa siswa adalah orang yang dengan sengaja datang ke sekolah, orang tuanyalah yang memasukkannya untuk dididik agar menjadi orang yang berilmu pengetahuan di kemudian hari. Kasmawi (2001:18) menyatakan bahwa siswa merupakan anak didik bagi guru dengan kesadaran dan keiklasan, agar dikemudian hari menjadi orang yang berilmu, baik ilmu pengetahuan, teknologi, keterampilan, dan sikap. Berdasarkan konsepsi mengenai pengertian di atas, dapat dijabarkan bahwa siswa merupakan peserta didik yang sengaja datang ke sekolah karena dititipkan oleh orang tuanya kepada guru agar dididik dengan baik serta dengan penuh kesadaran dan keikhlasan, sehingga dikemudian hari menjadi orang yang berilmu, baik ilmu pengetahuan, teknologi, keterampilan, dan sikap.

(54)

Hartono dan Sunarto 2002:57) dinyatakan bahwa rentangan usia remaja itu antara 13 sampai 21 tahun. Sundari dan Rumini (2004:56) menyatakan hal yang serupa bahwa proses perkembangan remaja dengan batas usia 12 sampai dengan 22 tahun.

Adapun sifat-sifat siswa yang duduk pada bangku SMA sebagai berikut: siswa berada dalam masa pancaroba yang merupakan peralihan dari anak-anak ke dewasa, siswa kadang-kadang bersikap kekanak-kanakan dan kadang-kadang bersikap seperti orang dewasa, siswa suka menentang peraturan yang dibuat orang tuanya dan menuntut kebebasan untuk menentukan sikap, siswa lebih menghargai sikap yang tegas dari orang dewasa, siswa memiliki sikap simpatik yakni suka mengajak damai, siswa butuh teman dan siswa suka membentuk kelompok, siswa suka berfikir kritis dan obyektif, siswa memiliki fisik yang mudah tumbuh secara cepat, siswa belum mempunyai motif yang jelas dalam belajar, siswa memiliki keinginan untuk memperoleh hasil yang baik dalam berbagai hal, dan siswa memiliki keinginan untuk mengungkapkan apa yang menjadi tujuan hidupnya.

Sebagaimana telah dijelaskan mengenai konsep siswa di atas, maka dapat dikatakan bahwa siswa merupakan subyek utama di samping guru dalam proses pembelajaran. Pengertian siswa sebagai subyek menempatkan kedudukan dan perannya yang amat penting. Siswa turut serta atau bahkan menjadi penentu bagi keberlangsungan dan keberhasilan proses pembelajaran.

(55)

karakteristiknya. Akan tetapi, 1 (satu) atau 2 (dua) hal mengenai siswa bisa saja terjadi kesamaan. Dengan melihat kenyataan demikian, maka guru hendaknya memahami karakteristik siswa atau peserta didik yang terlibat dalam proses pembelajaran. Syafii (2006:20) menjelaskan mengenai karakteristik siswa dalam proses pembelajaran sebagai berikut:

Secara fisik, siswa memiliki karakteristik yang membedakan kondisi di antara siswa meliputi: jenis kelamin, postur tubuh, berat dan tinggi badan, kesehatan dan kebugaran. Karakteristik psikologis anak yang meliputi: perhatian, minat, persepsi dan semangat belajar.

Berdasarkan penjelasan mengenai faktor internal karakteristik siswa di atas, jika dikaitkan dengan pembelajaran seni rupa dapat dinyatakan sebagai berikut: a. Karakteristik Pisiologis

Karakteristik fisik yang meliputi: jenis kelamin, postur tubuh, berat dan tinggi badan, kesehatan dan kebugaran sangat menentukan dalam proses pembelajaran seni rupa, untuk itu perlu dilakukan pengendalian.

Sebagai contoh dalam pembelajaran seni rupa, pada umumnya siswa laki-laki lebih unggul dibanding siswa perempuan. Untuk itu, guru dapat memberikan perlakuan khusus dengan pengayaan pembelajaran terhadap siswa perempuan. b. Karakteristik Psikologi Anak

(56)

Banyak faktor psikologis yang dapat mempengaruhi kualitas dan kuantitas perolehan pembelajaran siswa. Adapun faktor-faktor rohaniah siswa yang pada umumnya dipandang lebih esensial yaitu: (1) tingkat kecerdasan/inteligensi siswa, (2) sikap siswa, (3) bakat siswa, (4) minat siswa, dan (5) motivasi siswa (Syah 2003:133).

1) Inteligensi Siswa

Inteligensi pada umumnya dapat diartikan sebagai kemampuan psiko-fisik untuk mereaksi rangsangan atau menyesuaikan diri dengan lingkungan dengan cara yang tepat. Inteligensi sebenarnya bukan persoalan kualitas otak saja, melainkan juga kualitas organ-organ tubuh lainnya. Akan tetapi, memang harus diakui bahwa peran otak dalam hubungannya dengan inteligensi manusia lebih menonjol daripada peran organ-organ tubuh lainnya, lantaran otak merupakan ”menara pengontrol” hampir seluruh aktivitas manusia.

2) Sikap Siswa

(57)

menimbulkan kesulitan belajar, namun prestasi yang dicapai siswa akan kurang memuaskan.

3) Bakat Siswa

Secara umum, bakat (aptitude) adalah kemampuan yang dimiliki seseorang untuk mencapai keberhasilan pada masa yang akan datang. Dengan demikian, sebetulnya setiap orang pasti memiliki bakat dalam arti berkompotensi untuk mencapai prestasi sampai ke tingkat tertentu sesuai dengan kapasitas masing-masing. Secara global bakat itu mirip dengan inteligensi. Itulah sebabnya seorang anak yang berinteligensi sangat cerdas (superior) atau cerdas luar biasa (very superior) disebut juga sebagai talented child, yakni anak berbakat.

4) Minat Siswa

Secara sederhana, minat (interest) berarti kecenderungan dan kegairahan yang tinggi atau keinginan yang besar terhadap sesuatu. Menurut Reber (dalam Syah 2003:136), minat tidak termasuk istilah populer dalam psikologi karena ketergantungannya yang banyak pada faktor-faktor internal lainnya seperti: pemusatan perhatian, keingintahuan, motivasi, dan kebutuhan.

5) Motivasi Siswa

(58)

melakukan tindakan belajar. Sedangkan motivasi ekstrinsik adalah hal dan keadaan yang datang dari luas individu siswa yang juga mendorongnya untuk melakukan kegiatan belajar seperti: pujian dan hadiah, peraturan tata tertib sekolah, suri tauladan orangtua, guru, dan sebagainya.

Semua karakteristik yang melekat pada diri siswa sebagai peserta didik dapat dianggap sebagai variabel yang dapat menentukan keberhasilan proses serta hasil dalam pembelajaran seni rupa. Oleh karena itu, karakteristik siswa dalam pembelajaran seni rupa senantiasa penting untuk dipahami serta diperhatikan oleh Guru Mata Pelajaran Seni Budaya (Sub Mata Pelajaran Seni Rupa) dalam proses pembelajarannya.

2. Faktor Ekternal

Karakteristik lingkungan asal siswa juga perlu dipahami oleh Guru Mata Pelajaran Seni Budaya (Sub Mata Pelajaran Seni Rupa). Karakteristik ini meliputi: kondisi lingkungan keluarga dan masyarakat sekitar. Kondisi lingkungan keluarga antara lain: pendidikan, penghasilan, agama yang dianut, dan status serta peran orang tua di masyarakat. Kondisi lingkungan masyarakat antara lain: pendidikan, agama, kondisi ekonomi, interaksi sosial, dan iklim budaya masyarakat (Syafii 2006:22). Menurut Syah (2003:137) ada 2 (dua) faktor yang mempengaruhi kompetensi kreatif siswa yaitu: faktor lingkungan sosial dan faktor lingkungan nonsosial. Faktor yang berkaitan dengan siswa dan pembelajaran seni rupa adalah lingkungan sosial yang meliputi: masyarakat, keluarga, dan sekolah.

Kasmawi (2001:23) membagi faktor lingkungan sosial menjadi 3 (tiga) yakni: lingkungan keluarga, lingkungan sekolah, dan lingkungan masyarakat.

(59)

perubahan tingkah laku serta pengalamannya akan selalu menerima pengaruh dari keluarga yang berupa: cara orang tua mendidik, relasi antara anggota keluarga, suasana rumah, keadaan ekonomi keluarga, pengertian anggota keluarga terhadap dirinya, serta latar belakang kebudayaan. Kedua, lingkungan kehidupan sekolah. Kondisi sekolah merupakan lingkungan yang langsung berpengaruh terhadap kehidupan pendidikan dan cita-cita karier remaja. Lembaga pendidikan atau sekolah yang baik mutunya adalah sekolah yang memelihara kedisiplinan yang tinggi, karena akan sangat berpengaruh terhadap pembentukan sikap dan perilaku kehidupan pendidikan anak dan pola pikirnya dalam menghadapi karier. Lingkungan sekolah yang mempengaruhi siswa dalam belajar di sekolah ini antara lain: kurikulum, relasi guru dengan siswa, relasi siswa dengan siswa, peraturan sekolah, serta media belajar. Ketiga, lingkungan kehidupan masyarakat seperti: lingkungan masyarakat perindustrian, pertanian, maupun lingkungan perdagangan. Dikenal pula lingkungan masyarakat akademik atau lingkungan yang para anggota masyarakat pada umumnya terpelajar atau terdidik. Lingkungan kehidupan semacam ini akan membentuk sikap anak dalam menentukan pola kehidupan, yang pada gilirannya akan mempengaruhi pemikirannya dalam menentukan jenis pendidikan dan karier yang diidamkan. Kasmawi (2001:23) menyatakan bahwa masyarakat adalah faktor eksternal yang juga berpengaruh terhadap belajar siswa. Faktor ini meliputi: kegiatan siswa di masyarakat, media massa, teman bergaul, serta bentuk norma-norma kehidupan masyarakat sekitar.

a. Faktor Lingkungan Sekolah

(60)

umumnya para guru selalu menunjukkan sikap dan perilaku yang simpatik dan memperlihatkan suri tauladan yang baik dan rajin khususnya dalam hal belajar, misalnya rajin membaca dan berdiskusi, dapat menjadi daya dorong yang positif bagi kegiatan belajar siswa.

b. Faktor Lingkungan Masyarakat

Selanjutnya, yang termasuk lingkungan sosial siswa adalah masyarakat dan tetangga juga teman-teman sepermainan di sekitar perkampungan siswa tersebut. Kondisi masyarakat di lingkungan kumuh yang serba kekurangan dan anak-anak pengangguran misalnya, akan sangat mempengaruhi aktivitas belajar siswa. Paling tidak, siswa tersebut akan menemukan kesulitan ketika memerlukan teman belajar atau berdiskusi atau meminjam alat-alat belajar tertentu yang kebetulan belum dimilikinya.

c. Faktor Lingkungan Keluarga

(61)

44 A. Pendekatan Penelitian

Sesuai dengan data yang ingin digali atau dicari dari sumber data yaitu

berupa deskripsi mengenai kompetensi kreatif siswa, maka pendekatan penelitian dalam penelitian ini digunakan pendekatan kualitatif. Pendekatan penelitian ini

menggunakan pendekatan kualitatif karena peneliti ingin mengetahui kompetensi kreatif siswa. Berdasarkan Kirk dan Miller (dalam Moleong 2007:4) penelitian

kualitatif adalah tradisi tertentu dalam ilmu pengetahuan sosial yang secara fundamental bergantung dari pengamatan pada manusia baik dalam kawasannya maupun dalam peristilahannya.

Hasil pendekatan kualitatif tersebut kemudian dilaporkan yang berisi kutipan-kutipan data sebagai gambaran dalam penyajian laporan. Ciri ini

merupakan ciri keenam metode kualitatif, dimana data yang dikumpulkan berupa kata-kata, gambar, dan bukan angka-angka (Moleong 2007:11).

Bertolak dari uraian di atas, dapat dijelaskan bahwa bentuk penelitian ini secara lugas didefinisikan sebagai penelitian deskriptif kualitatif yaitu: penelitian

yang berusaha untuk memberikan gambaran-gambaran secara detail dan sistematis yang bertumpu pada proses pembelajaran yang berlangsung serta

(62)

B. Lokasi dan Khalayak Penelitian 1. Lokasi Penelitian

Lokasi yang dipilih peneliti di dalam penelitian ini adalah SMA Muhammadiyah Purwodadi. Sekolah ini merupakan salah satu sekolah swasta terfavorit di Kabupaten Grobogan. Adapun pemberian nama SMA Muhammadiyah Purwodadi, dikarenakan milik Yayasan Islam yang bernama Lembaga Muhammadiyah Kabupaten Grobogan.

Letak SMA Muhammadiyah Purwodadi Kabupaten Grobogan berada di pusat kota, tepatnya di Jalan R. Soeprapto atau Jalan Solo No. 118 Purwodadi. Jika ditinjau dari pusat kota (Simpang Lima Purwodadi), SMA Muhammadiyah Purwodadi berada tepat di sebelah utara Simpang Lima (kurang lebih 3 (tiga) kilometer).

2. Khalayak Penelitian

Khalayak penelitian ini adalah: keseluruhan siswa, guru seni rupa, kepala sekolah, serta sarana dan prasarana dalam proses pembelajaran seni rupa di SMA Muhammadiyah Purwodadi. Keseluruhan khalayak penelitian digunakan untuk menjabarkan kompetensi kreatif siswa SMA Muhammadiyah Purwodadi dalam pembelajaran seni rupa serta faktor-faktor yang mempengaruhi kompetensi kreatif siswa SMA Muhammadiyah Purwodadi dalam pembelajaran seni rupa tersebut.

(63)

tugas menggambar. Kelas XI sendiri, secara psikologis sudah familiar dengan kondisi lingkungan sekolah baik dengan guru maupun teman-temannya. Hal ini memungkinkan siswa akan mampu mengembangkan kreativitasnya dalam menggambar.

Berdasarkan uraian mengenai khalayak penelitian di atas, dapat diperoleh data yang dikelompokkan sebagai obyek penelitian berikut:

a. Kompetensi kreatif yang dimiliki siswa SMA Muhammadiyah Purwodadi dalam pembelajaran seni rupa dilihat dari hasil yang dicapai melalui proses pembelajaran seni rupa, meliputi aspek keterampilan (kreasi).

b. Faktor-faktor yang mempengaruhi kompetensi kreatif siswa SMA Muhammadiyah Purwodadi dalam pembelajaran seni rupa.

Penentuan populasi penelitian dilakukan secara acak dengan pengundian, di mana seluruh siswa kelas XI diasumsikan memiliki karakter yang sama dan memiliki kesempatan yang sama pula. Model penentuan diacak dengan pengundian dan hasil undian jatuh pada kelas XI IPA 1 dan XI IPA 3. Penentuan populasi tersebut dipilih dengan alasan keterbatasan waktu, tenaga, dan kesempatan, serta fokus.

C. Teknik Pengumpulan Data

Adapun teknik yang digunakan dalam penelitian ini yaitu: observasi, wawancara , dokumentasi, dan tes.

1. Teknik Observasi

(64)

dilakukan secara langsung oleh peneliti, sedangkan observasi secara tidak langsung diperoleh dari alat bantu yang berupa kamera.

Teknik observasi ini digunakan untuk mengumpulkan data-data yang meliputi:

a. Letak gedung sekolah.

b. Keadaan gedung sekolah meliputi: jumlah ruang, fungsi ruang, serta kelayakan ruang.

c. Sarana dan prasarana dalam proses pembelajaran (khusunya pembelajaran seni rupa).

d. Pelaksanaan pembelajaran seni rupa, berkaitan dengan kompetensi kreatif yang dimiliki siswa.

2. Teknik Interview (Wawancara)

Teknik wawancara dalam penelitian ini dilakukan dengan jenis wawancara bebas terpimpin. Wawancara pada penelitian ini ditujukan pada beberapa responden di antaranya:

a. Wawancara dengan kepala sekolah untuk mengetahui tentang gambaran secara global mengenai keadaan sekolah.

b. Wawancara dengan guru bidang studi seni rupa untuk mengetahui tentang kreativitas yang dimiliki oleh siswa SMA Muhammadiyah Purwodadi dalam pembelajaran seni rupa.

(65)

3. Teknik Dokumentasi

Teknik dokumentasi dalam penelitian ini digunakan peneliti untuk memperoleh data-data yang telah ada di sekolah tersebut. Adapun data-data tersebut meliputi:

a. Latar belakang sejarah SMA Muhammadiyah Purwodadi. b. Jumlah guru serta siswa SMA Muhammadiyah Purwodadi.

c. Perangkat pembelajaran seni rupa di SMA Muhammadiyah Purwodadi. d. Daftar nilai hasil belajar siswa SMA Muhammadiyah Purwodadi. e. Hasil karya seni rupa siswa (hasil kreativitas siswa).

4. Teknik Tes

Tes pada umumnya digunakan untuk menilai dan mengukur hasil belajar siswa, terutama hasil belajar kognitif berkenaan dengan penguasaan bahan pengajaran sesuai dengan tujuan pendidikan dan pengajaran (Sudjana 2008: 35). Teknik tes dalam penelitian ini berupa tes non verbal (tes keterampilan atau penampilan atau perbuatan). Teknik tes sebagai pengumpul data dalam pembelajaran seni rupa dilakukan melalui media kertas dan pensil, identifikasi, simulasi, dan penampilan contoh pekerjaan.

(66)

80-100 Sangat Tinggi 66-79 Tinggi 56-65 Sedang 40-55 Rendah

30-39 Sangat Rendah (Arikunto 2006:245)

D. Teknik Analisis Data

Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini meliputi: mereduksi data, menyajikan data, menginterpretasikan data, serta menarik kesimpulan. Langkah-langkah tersebut dapat dijelaskan sebagai berikut:

1. Reduksi Data

Kegiatan mereduksi data dalam penelitian ini meliputi: pemilihan data dengan memilah bagian-bagian yang dinyatakan sebagai data pendukung serta membuang data yang dianggap tidak mendukung atau tidak sesuai dengan sasaran penelitian.

2. Penyajian Data

(67)

3. Interpretasi Data

Langkah interpretasi ini merupakan suatu usaha untuk menafsirkan keseluruhan dari data. Hal tersebut dilakukan untuk membuat kesimpulan-kesimpulan dari keseluruhan data yang diperoleh selama proses penelitian. 4. Menarik Simpulan

(68)

51

Bertolak dari permasalahan serta metode yang digunakan dalam penelitian ini, selanjutnya akan dipaparkan hasil penelitian dan pembahasannya. Hal-hal yang diuraikan dalam bab ini mencakupi: gambaran umum lokasi penelitian, pembentukan kompetensi kreatif dalam pembelajaran seni rupa di SMA Muhammadiyah Purwodadi, kompetensi kreatif siswa SMA Muhammadiyah Purwodadi dalam pembelajaran seni rupa, serta faktor yang mempengaruhi kompetensi kreatif siswa dalam pembelajaran seni rupa.

A. Gambaran Umum Lokasi Penelitian

1. Sejarah Singkat SMA Muhammadiyah Purwodadi Kabupaten Grobogan

SMA Muhammadiyah Purwodadi berdiri tahun 1979, tepatnya pada tanggal 17 Juli 1979. Sejak berdiri hingga sekarang SMA Muhammadiyah Purwodadi, mengalami perkembangan yang sangat pesat. Bermula sebagai sekolah dengan status terdaftar, berubah menjadi status diakui pada tahun 1984, hingga menjadi status disamakan pada tahun 1997. Berdasarkan SK terakhir dari kantor Wilayah Dinas P dan K Propinsi Jawa Tengah, SMA Muhammadiyah Purwodadi adalah sekolah yang terakreditasi A dengan skor 91,88.

(69)

meliputi pembangunan ruang-ruang kelas baru, agar dapat menampung siswa yang masuk di SMA Muhammadiyah Purwodadi. Jumlah siswa terbanyak terjadi pada tahun 2003/2004 yaitu sebanyak 374 siswa yang diterima dari 691 siswa yang mendaftar.

Gambar 14 Renovasi gedung sekolah. (Sumber: Dokumentasi Peneliti)

2. Letak Lokasi SMA Muhammadiyah Purwodadi

(70)

Laksana Motor

Laksana Motor

(71)

pusat keramaian kota. Gedung sekolah SMA Muhammadiyah Purwodadi berdiri

berdampingan dengan gedung lain: sebelah utara Hotel Griya Laksana, sebelah

barat Jalan Raya R. Soeprapto, sebelah selatan Jalan K.H Ahmad Dahlan, dan

sebelah timur Jalan Kampung. Secara geografis lokasi tersebut sangat strategis

dan mudah dijangkau karena keberadaannya didukung dengan transportasi

angkutan kota.

3. Sarana dan Prasarana Sekolah

Sarana dan prasarana pembelajaran merupakan salah satu komponen

sekolah yang harus dikelola dengan baik. Gedung, ruang kelas, serta alat-alat dan

media pengajaran termasuk sarana pembelajaran karena secara langsung

menunjang proses pembelajaran. Adapun halaman, taman sekolah, dan fasilitas

lain yang secara tidak langsung menunjang jalannya proses pembelajaran

dikategorikan dalam prasarana pembelajaran.

Bangunan gedung SMA Muhammadiyah Purwodadi Kabupaten Grobogan

terdiri dari beberapa ruang antara lain: 23 ruang kelas lokal, 1 (satu) ruang

laboratorium Ilmu Pengetahuan Alam (IPA), 1 (satu) ruang laboratorium bahasa,

1 (satu) ruang laboratorium komputer, 1 (satu) ruang kepala sekolah, 1 (satu)

ruang guru, 1 (satu) ruang Bimbingan Penyuluhan/Bimbingan Konseling

(BP/BK), 1 (satu) ruang Tata Usaha (TU), 1 (satu) ruang perpustakaan, 1 (satu)

ruang Usaha Kesehatan Sekolah (UKS), 1 (satu) ruang OSIS/Pramuka/PMR, 6

(72)

Gambar 16 Masjid Amna SMA Muhammdiyah Purwodadi. (Sumber: Dokumentasi Peneliti)

(73)

Gambar

Gambar 1  Dibuat anak perempuan
Gambar 6   Dibuat anak perempuan 6 tahun
Gambar 7 Dibuat anak laki-laki 9 tahun
gambar ditambahkan
+7

Referensi

Dokumen terkait

Muhammadiyah Purwodadi kelas VIII, bahwa hasil belajar siswa masih.. kurang maksimal yang tidak luput dari pengaruh kurangnya

Berdasarkan temuan hasil penelitian berikut adalah beberapa saran untuk melengkapi penelitian dan untuk peneliti selanjutnya yang ingin mengembangkan

Beberapa hasil penelitian sebelumnya yang meneliti tentang pengaruh gender, diantaranya perbandingan dari segi kreativitas yang pernah dilakukan oleh Munandar pada siswa SMA

Berdasarkan hasil penelitian tentang pembelajaran seni rupa terapan dari bahan bekas pada siswa kelas XI SMA Negeri 4 Wajo, melalui beberapa tahapan, yaitu tahapan

Hasil dari penelitian ini menyebutkan bahwa model pembelajaran demonstratif eksperimen secara baik mampu memberi pengaruh terhadap kreativitas siswa kelas X.5 SMA Negeri 2

Sehubungan dengan hasil analisis data, temuan penelitian dan pembahasan pada penelitian ini, berikut ini disampaikan beberapa saran antara lain: Dalam pelaksanaan

Masalah utama dalam penelitian ini adalah bagaimana Proses kreativitas dalam berkarya seni lukis menggunakan media gerabah pada peserta didik kelas X SMA Muhammadiyah 1

Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Pelaksanaan Pembinaan Akhlak Siswa SMA Muhammadiyah Kendari Dalam pelaksanaan pembinaan akhlak Siswa SMA Muhammadiyah Kendari terutama dalam masa