• Tidak ada hasil yang ditemukan

Gaya Kepemimpinan Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (DISKOMINFO) Provinsi Jawa Barat dalam Pencapaian Tujuan Kerja Pegawai.

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2017

Membagikan "Gaya Kepemimpinan Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (DISKOMINFO) Provinsi Jawa Barat dalam Pencapaian Tujuan Kerja Pegawai."

Copied!
2
0
0

Teks penuh

(1)

i ABSTRAK

Riga Rixy Amalia Danty, 210110080132. Program Studi Manajemen Komunikasi Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Padjadjaran. Judul penelitian ini adalah “Gaya kepemimpinan Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Provinsi Jawa Barat dalam pencapaian tujuan kerja pegawai”. Penelitian ini dibawah bimbingan Dr.Jenny Ratna Suminar, M.Si. sebagai pembimbing utama dan Ira Mirawati,S.Sos.,M.Si. Sebagai pembimbing pendamping.

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana gaya kepemimpinan kepala dinas komunikasi dan informatika (Diskominfo) Provinsi Jawa Barat dalam pencapaian tujuan kerja pegawai. Metode penelitian yang digunakan yaitu metode deskriptif bertujuan untuk melukis secara sistematis fakta atau karakteristik populasi tertentu atau bidang tertentu secara faktual dan cermat. Sedangkan yang menjadi responden adalah pegawai Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Provinsi Jawa Barat dengan Jumlah Sampel 89 orang. Adapun penelitian ini dilandasi dengan menggunakan teori pendekatan yakni Teori path-goal yang di pelopori oleh House (1971), dengan ansumsi dasar bahwa Teori Path-goal adalah teori yang menyatakan bahwa tugas pemimpin untuk membantu para pengikutnya dalam mencapai tujuan mereka dan untuk memberi pengarahan yang dibutuhkan atau dukungan untuk memastikan bahwa tujuan kereka selaras dengan tujuan umum organisasi.

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara garis besar terdapat keterkaitan antara Gaya kepemimpinan terhadap pencapaian tujuan kerja pegawai Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Provinsi Jawa Barat, yang artinya terdapat keterkaitan gaya kepemimpinan yang direktif, gaya kepemimpinan suportif, gaya kepemimpinan partisipatif, dan gaya kepemimpinan prestasi yang berorientasi pada pencapaian tujuan kerja pegawai.

Kesimpulan dari penelitian ini adalah terdapat keterkaitan dengan tingkat presentase yang cukup baik antara gaya kepemimpinan terhadap pencapaian tujuan kerja pegawai. Karena keberhasilan seorang pemimpin dalam menggerakkan orang lain dalam mencapai tujuan yang telah ditetapkan sangat tergantung kepada kewibawaan, dan juga pemimpin itu di dalam menciptakan motivasi didalam diri setiap orang bawahan, kolega maupun atasan pemimpin itu sendiri. Penulis menyarankan akan lebih baik jika seorang pemimpin atau atasan hendaknya memahami dan mampu menerapkan gaya kepemimpinan dengan menyesuaikan kondisi karyawan, mampu berkomunikasi yang baik dengan pegawai dan bersikap terbuka dengan berperilaku mengarahkan yang jelas, pemimpin harus dapat menciptakan iklim kerja yang menyenangkan.

(2)

ii ABSTRACT

Riga Rixy Amalia Danty, 210110080132. Department of Management Communication in Faculty of Communication, University of Padjadjaran. The

tittle of study is “Leadership Style On Communications and Information Agency

(Diskominfo) of West Java province in the Achievement of Employee Work". This research under the guidance of Dr. Jenny Ratna Suminar,M.Si. as main supervisor and Ira Mirawati,S.Sos.,M.Si. as supervising companion.

The purpose of this study was to determine how the Leadership Style On Communications and Information Agency (Diskominfo) of West Java province in the Achievement of Employee Work.The method this study is use descriptive method.Derskriptive method aims to sistematically describe facts or characteristics of a particular population or a particular field are factual and accurate. While the respondents were employees of Communications and Information Agency (Diskominfo) of West Java province with a sample of 89 people. The research is based on the approach by using the theory of path-goal theory wihich spearheaded by house (1971),with the basic assumption that the path-goal theory is a theory which states that the leader’s job to assist followers in attaining their goals and to provide direction or support needed to ensure that they are aligned with the goals general purpose organization.

The result of this study indicate that in general there are linkages between leadership style to the achievement of employee work on Communications and Information Agency (Diskominfo) of West Java province, which means there a link between the derective style of leadership, a supportive leadership style, leadership style participative, and achievement-oriented leadership style in the achievement of employee work.

The conclusion of this study is that there is a relationship with pretty good percentage rate between leadership style to the achievement of employee work. Because the success of a leader in moving people in achieving the stated goals is dependent upon authority, and also the leader in creating motivation within each person subordinates, colleagues and superiors leader himself. The authors suggest it would be better if a leader or a boss should understand and be able to apply leadership style by adjusting the conditions of employees, able to communicate well with employees and be open with a clear steer behavior, leadership more responsive to what the desires of employees and the leaders should be creating a pleasant working climate.

Referensi

Dokumen terkait

Hasil penelitian menunjukkan bahwa gaya kepemimpinan berpengaruh positif terhadap etos kerja pegawai Dinas Pertanian Dan Perikanan Kabupaten Majalengka9. Oleh karena

Dengan tujuan penelitian : (1) untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh gaya kepemimpinan dan komunikasi intern terhadap efektivitas kerja (2) untuk mengetahui seberapa besar

Di Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Provinsi Jawa Barat pada Program Studi Ilmu Pemerintahan. Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas

Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara serempak gaya kepemimpinan dan komunikasi berpengaruh signifikan terhadap kepuasan kerja pegawai Badan Kepegawaian Daerah

Gaya kepemimpinan sebagai variabel yang berpengaruh terhadap kinerja pegawai pada Dinas Perhubungan Kabupaten Bantaeng menggambarkan bahwa ternyata gaya kepemimpinan

Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel gaya kepemimpinan dan disiplin kerja berpengaruh signifikan terhadap kinerja pegawai pada Dinas Pemberdayaan Masyarakat

Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan, menunjukkan bahwa gaya kepemimpinan yang dimiliki kepala Dinas Koperasi dan UKM Kota Malang yang meliputi gaya

Proposal penelitian tentang gaya kepemimpinan Kepala Dinas Sosial Provinsi