• Tidak ada hasil yang ditemukan

Penerapan Teknologi dalam dunia Pariwisa

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2018

Membagikan "Penerapan Teknologi dalam dunia Pariwisa"

Copied!
2
0
0

Teks penuh

(1)

Nama : Arif Rahman Maulana NIM : A1B014018

Jurusan : Manajemen

PERANAN TEKNOLOGI DAN INFORMASI DALAM DUNIA

PARIWISATA

Pariwisata tidak dipungkiri lagi berfungsi sebagai salah satu motor penggerak utama perekonomian di sebagian besar wilayah di Indonesia. Dalam hal ini pariwisata menimbulkan multiflier effect bagi seluruh aktivitas ekonomi di Indonesia. Sebagai contoh : Pariwisata membutuhkan sarana akomodasi, restoran, bar dan fasilitas penunjang lainnya. Satu buah hotel yang didirikan akan menyerap banyak tenaga kerja. Selain itu hotel membutuhkan berbagai supplier untuk memasok kebutuhan hotel. Tenaga kerja yang diserap hotel juga membutuhkan berbagai macam kebutuhan hidupnya, sehingga muncul berbagai macam pusat perbelanjaan, demikian seterusnya rantai ekonomi yang ditimbulkan dari aktivitas pariwisata sebagai akibat dari multilier effect tersebut.

Dari sisi Ekonomi, yang berfungsi untuk mengelola seluruh sumber daya (man, material, money,machine, method, market) melalui fungsi manajemen (planning, organising, actuating, controlling dan evaluating) sehingga mampu menciptakan produk yang memiliki nilai/value yang mampu memuaskan kebutuhan konsumen, peranan ekonomi dan pariwisata merupakan satu kesatuan yang tidak dapat dipisahkan.

Mengacu pada definisi pariwisata : Suatu fenomena yang menyebabkan perpindahan orang dari satu tempat (tempat tinggalnya) ke tempat yang bukan tempat tinggalnya untuk kebutuhan bersenag-senang (leisure), tidak untuk mencari nafkah, menetap dan tidak untuk tujuan vokasional, dimana perpindahan ini membutuhkan berbagai sarana dan prasarana pariwisata. Pada poin ini, kebutuhan sarana dan prasarana pariwisata semestinya dikelola dengan menggunakan prinsip-prinsip ekonomi, khususnya (Manajemen : Keuangan, pemasaran,sdm dan operasional).

1. Dengan manajemen keuangan, maka perusahaan-perusahaan dalam indusri pariwisata akan mampu mengelola usahanya dengan menggunakan alternative sumber-sumber pendanaan yang murah serta mampu menginvestasikannya pada sector yang menguntungkan.

2. Dengan manajemen pemasaran, maka perusahaan-perusahaan dalam industri pariwisata akan mampu mengelola usahanya dengan menciptakan produk yang mampu memuaskan kebutuhan dan keinginan pasar.

3. Dengan manajemen sumber daya manusia, maka perusahaan-perusahaan dalam industri pariwisata akan mampu mengelola sumber daya manusia, sebagai kunci sukses persaingan bisnis.

(2)

menggunakan bahan baku yang ramah lingkungan dan menghasilkan produk yang tidak mencemari lingkungan.

Jika dilihat pada saat sekarang ini perkembangan teknologi informasi terutama di Indonesia semakin berkembang. Dengan adanya peranan Teknologi Informasi ini,maka dapat memudahkan kita untuk memperkenalkan objek –objek wisata yang ada di Indonesia ini. Dalam dunia pariwisata perkembangan teknologi informasi mulai dirasakan dampak positifnya karena dengan berkembangnya teknologi informasi dunia pariwisata mulai memperlihatkan perubahan yang cukup signifikan. Banyak hal yang terasa berbeda dan berubah dibandingkan dengan cara yang berkembang sebelumnya. Karena para wisatawan sangat mudah untuk menentukan objek wisata yang akan ingin dikunjunginya .

Beberapa tahun terakhir ini, penerapan Teknologi Informasi dalam perkembangan Pariwisata dunia merubah hampir seluruh tatanan bisnis pariwisata dunia.

Sebelumnya, maskapai penerbangan sangat mengandalkan penjualan tiket melalui biro perjalanan atau travel agent. Kini peran biro perjalanan perlahan mulai tergeser. Untuk membeli atau memesan tiket, pelanggan bisa dengan mudahnya mengakses melalui internet. Pelanggan bisa memesan tiket secara langsung, membayar online dan bahkan memilih tempat duduk yang disukai, serta melakukan check in lebih awal.

Saat ini, jika ingin mengetahui ketersediaan kursi dalam setiap penerbangan, kita dapat mengecek dengan mudah melalui internet. Walau jarak yang terbentang dari kota asal menuju kota yang dituju 24 jam penerbangan sekalipun, kini hanya dibutuhkan waktu beberapa menit saja. Kegiatan pesan kamar hotel, pesan tiket pesawat dan yang lainnya dapat kita lakukan tanpa harus tersekat oleh jarak dan waktu. Kita bisa mengurusnya dimana saja, kapan saja, 24 jam sehari, tidak mengenal hari libur atau hari besar apapun.

Pada saat dimana kita belum memanfaatkan teknologi informasi, hal tersebut mustahil dilakukan. Ketergantungan penjualan melalui biro perjalanan dan saluran distribusi lain begitu besar peranannya dan begitu banyak biaya yang dibutuhkan. Apalagi sekarang lebih praktis dengan adanya digitalisasi ticket menjadi e-ticket, sebuah efesiensi yang sangat signifikan.

Hal yang tidak jauh berbeda terdapat pada bisnis hotel, kini hotel-hotel yang dikelola secara mandiri maupun yang dikelola melalu jaringan operator hotel, memiliki fasilitas booking kamar melalui internet. Kemajuan ini juga turut mengeser peranan biro perjalanan wisata, karena penjualan melalui internet terus meningkat sehingga porsi peranan biro perjalanan terus menurun.

Opini penulis tentang Peranan Teknologi Informasi Dalam Dunia Pariwisata:

Referensi

Dokumen terkait

Dari hasil analisis yang dilakukan bedasarkan parameter tersebut, maka daerah penelitian dapat dibagi menjadi 3 tingkat kerentanan air tanah terhadap kontaminan yaitu:

Tahun 2012 Palestina kembali melakukan upaya memperoleh peningkatan status di PBB. Diakses dari <http://www. rencana Palestina mengajukan peningkatan statusnya di

Apa yang al-Maqdisi uraikan dalam metode takfīrī berada pada wilayah yang berbeda dengan pernyataan di atas, bahwa mengkiaskan sebagian umat muslim yang lalai atau melam- paui

Berdasarkan kondisi tersebut, pada penelitian ini dilakukan uji coba berupa penerapan penggunaan laboratorium Virtual yang diharapkan dapat meningkatkan penguasaan

Pekerja bebas di pertanian atau non pertanian, pendapatan yang ditanyakan adalah pendapatan sebulan yang lalu, bisa saja dalam sebulan hanya bekerja selama seminggu atau beberapa

Pola arus diperairan pantai Kendal pada bulan juli dipengaruhi oleh pasang suruh serta pola arus regional di laut Jawa yang bergerak sesuai dengan angin

Pendidikan Anak Usia Dini salah satu tugasnya adalah mempersiapkan anak untuk mengikuti pendidikan dasar, oleh karena itu kompetensi pendidiknya perlu dipersiapkan secara baik

Hal ini jelas kurang ‘relevan’ sebab dalam mencapai tujuan bisnis dari suatu organisasi / perusahaan juga diperlukan sumber daya lain yaitu : Man, Money, Material, Machine, Method