• Tidak ada hasil yang ditemukan

T PSN 1302976 Chapter5

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2017

Membagikan "T PSN 1302976 Chapter5"

Copied!
3
0
0

Teks penuh

(1)

133

Yuliani Astuti,2015

TARI KREATIF BERBASIS KAULINAN BUDAK LEMBUR DI SD NEGERI MEKARSARI KABUPATEN SUMEDANG

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

BAB V

SIMPULAN, IMPLIKASI DAN REKOMENDASI

Pada bagian akhir penulisan penelitian ini, peneliti mencoba memberikan

kesimpulan dan rekomendasi yang mungkin dapat menjadi masukan-masukan dan

pertimbangan bagi pihak-pihak terkait serta dapat memicu peneliti lain untuk

melakukan penelitian selanjutnya.

A. SIMPULAN

Pembaharuan dalam dunia pendidikan khususnya pada pembelajaran seni

budaya dan keterampilan sudah menjadi keharusan untuk diwujudkan, guna

memenuhi kualitas dan kuantitas belajar siswa baik dalam proses belajar maupun

hasil belajar siswa. dari hasil penelitian dan pembahasan maka dapat diambil

simpulan.

1. Perencanaan pembelajaran tari kreatif berbasis kaulinan budak lembur

diawali dengan menentukan a. tujuan pembelajaran yang dirumuskan dari

pertemuan pertama sampai pertemuan terakhir. Tujuan pembelajaran dalam

penelitian ini adalah untuk meningkatkan kreativitas siswa dalam

pembelajaran seni budaya dan keterampilan (SBK) khususnya bidang seni

tari. b. Menentukan materi pembelajaran, yaitu tari kreatif dengan sumber

belajar dari kaulinan budak lembur. c. Menentukan metode pembelajaran,

yang diantaranya adalah metode kreatif, metode tanya jawab, cooperatif

learning, dan diskusi yang dilakukan pada setiap pertemuan. d. Menentukan

syntax pembelajaran tari kreatif berbasis kaulinan budak lembur yaitu

pengenalan dan interpretasi terhadap kaulinan budak lembur, eksplorasi gerak

kaulinan budak lembur, pemberian stimulus musik kaulinan, dan penampilan

hasil kreativitas.

2. Proses pembelajaran tari kreatif berbasis kaulinan budak lembur dilakukan

selama empat kali pertemuan. pada setiap pertemuannya guru bertindak

sebagai fasilitator yang berfungsi untuk membimbing dan mengarahkan

(2)

134

Yuliani Astuti,2015

TARI KREATIF BERBASIS KAULINAN BUDAK LEMBUR DI SD NEGERI MEKARSARI KABUPATEN SUMEDANG

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

budak lembur siswa dituntut untuk bisa menginterpretasi dan menjelaskan

mengenai kaulinan budak lembur, pada pertemuan kedua siswa diajak untuk

bereksplorasi gerak yang bersumber dari kaulinan budak lembur, selanjutnya

pada pertemuan ke tiga siswa diberikan stimulus berupa musik kaulinan

kemudian dibimbing untuk memadukan gerakan yang telah dirangkai siswa

dengan musik kaulinan. Pada pertemuan terakhir siswa dituntut untuk

menampilkan hasil kreativitasnya.

3. Pembelajaran tari kreatif berbasis kaulinan budak lembur ini menghasilkan

empat tarian yang berbeda, dengan sumber gerak dari kaulinan budak lembur,

masing-masing kelompok bereksplorasi dan merangkai gerakan sehingga

menjadi sebuah tarian. Dari keseluruhan penampilan hasil dari kreativitas

siswa mengenai pembelajaran tari kreatif berbasis kaulinan budak lembur,

peneliti menilai bahwa pada dasarnya kreativitas siswa berkembang dengan

baik, kreativitas siswa sudah bisa dilihat melalui tarian-tarian hasil dari

eksplorasi siswa dalam menemukan gerak yang bersumber dari

pengalamannya dalam bermain. Siswa bisa membuat sebuah tarian dari hasil

eksplorasinya dengan sumber pembelajaran yang diambil dari kaulinan budak

lembur. Variasi gerak dan pola lantai yang dibuat oleh siswa memperlihatkan

bahwa kreativitas siswa berkembang dengan baik. Berdasarkan hasil

penilaian maka di dapat 15% siswa cukup kreatif, 45% siswa kreatif, dan

40% siswa sangat kreatif. Pada penampilan hasil kreativitas, siswa

menunjukan kreativitas yang sangat tinggi, siswa menguasai koreografi,

hapalan gerak, perpaduan antara gerak dan musik dengan baik, serta beberapa

pola lantai hasil kreativitas siswa.

B. IMPLIKASI DAN REKOMENDASI

Beberapa rekomendasi atau saran yang akan diajukan berdasarkan

kesimpulan dan hasil penelitian adalah sebagai berikut.

1. Bagi Guru, pembelajaran tari kreatif berbasis kaulinan budak lembur dapat

dijadikan sebagai salah satu alternatif dalam pembelajaran untuk membantu

(3)

135

Yuliani Astuti,2015

TARI KREATIF BERBASIS KAULINAN BUDAK LEMBUR DI SD NEGERI MEKARSARI KABUPATEN SUMEDANG

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

budaya dan keterampilan. Berdasarkan hasil penelitian, pada dasarnya

pembelajaran tari kreatif berbasis kaulinan budak lembur di SD Negeri

Mekarsari ini dapat dilaksakan dengan baik, tetapi, dalam pelaksanaannya

membuat siswa merasa bermain-main dalam melakukan tugasnya, maka

permasalahan yang dihadapi adalah agar guru sering mendampingi siswa

dalam melaksanakan tugasnya. Guru harus lebih mendampingi dan lebih bisa

mengarahkan siswa untuk melaksanakan apa yang menjadi tujuan

pembelajaran, untuk itu guru harus senantiasa bisa mengontrol kelas dengan

baik.

2. pembelajaran tari kreatif berbasis kaulinan budak lembur ini bisa dipergunakan

sebagai salah satu alternatif untuk meningkatkan kreativitas siswa dalam

mengungkapkan ekspresi jiwanya melalui diskusi, tanya jawab, dan

arahan-arahan yang menjelaskan siswa.

3. Ruang belajar sebaiknya ditata lebih baik, dengan ruangan yang lebih besar

agar proses pembelajaran bisa berlangsung dengan baik, keterbatasan ruangan

membuat siswa merasa pengap dalam pelaksanaan pembelajaran, jika ruangan

yang dipakai terasa tidak memungkinkan untuk dipakai, maka pembelajaran

sebaiknya dilaksanakan di lapangan terbuka, tetapi jika pelaksanaan

pembelajaran dilaksanakan dilapangan konsentrasi siswa sedikit terganggu

karena banyaknya siswa dari kelas lain yang berada dilapangan menjadikan

pembelajaran sedikit terganggu.

4. Bagi pihak sekolah sebagai pihak yang terkait dalam keberhasilan suatu

pembelajaran, maka diharapkan sekolah berpartisifasi dalam melakukan

usaha-usaha yang dapat meningkatkan kemampuan guru seperti mengadakan

pelatihan, sedangkan untuk pelaksanaan pembelajaran dapat dilakukan dengan

melengkapi sarana dan prasarana yang memadai dalam pembelajaran.

5. Bagi pihak peneliti lain yang akan meneliti mengenai pembelajaran tari kreatif

berbasis kaulinan budak lembur diharapkan dapat melakukan penelitian lebih

lanjut dan mendalam sehingga hasil penelitian tersebut dapat menambah

Referensi

Dokumen terkait

Akhmad Sudrajat.(2007).Pengertian Pendekatan Strategi Metode Teknik Taktik dan Model Pembelajaran.. media.diknas.go.id/media/document/3553.pdf (

Pada sistem pengenalan pengucap, programa dinamis digunakan untuk mendapatkan jalur kecocokan antar dua template sinyal masukan yang telah dipetakan dan

Penelitian yang berjudul “Analisis Strategi Pengembangan Sektor Industri Kecil Keripik di Kota Binjai” ini bertujuan guna mengetahui faktor internal yang terdiri dari kekuatan

Penerapan hasil pelatihan Basic Cooking pada pegawai divisi pastry & bakery yang berkaitan dengan proses cooking / pengolahan makanan (CCP 3), menunjukan

Warnet Sata.net sebagai perusahaan yang menawarkan jasa, saat ini cukup bersaing ketat dengan perusahaan lain sehingga penulisingin mengetahui bagaimana kepuasan konsumen terhadap

Sistem pelayanan agar tidak terjadi antrian yang terlalu panjang penulis memberi saran agar jumlah fasilitas / Loket yang disediakan Kantor Samsat khususnya pada bagian

Tabel 4.20 Tujuan Forum Online Slims Memudahkan Mendapatkan Informasi 47 Tabel 4.21 Tujuan Forum Online SLiMS Saling Mengisi dengan Support Tanya Jawab Antar Pengguna

longissima mulai lemas perubahan warna menjadi coklat kehitaman, mengkerut, dan akhirnya mati ditumbuhi hifa jamur berwarna