• Tidak ada hasil yang ditemukan

MAHKAMAH KONSTITUSI REPUBLIK INDONESIA RISALAH SIDANG PERKARA NOMOR 32/PHPU.D-VIII/2010

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2022

Membagikan "MAHKAMAH KONSTITUSI REPUBLIK INDONESIA RISALAH SIDANG PERKARA NOMOR 32/PHPU.D-VIII/2010"

Copied!
15
0
0

Teks penuh

(1)

MAHKAMAH KONSTITUSI REPUBLIK INDONESIA

---

RISALAH SIDANG

PERKARA NOMOR 32/PHPU.D-VIII/2010

PERIHAL

PERMOHONAN PERSELISIHAN HASIL PEMILIHAN UMUM KEPALA DAERAH DAN WAKIL KEPALA

DAERAH KABUPATEN POSO

ACARA

PEMERIKSAAN PERKARA (I)

J A K A R T A

KAMIS, 17 JUNI 2010

MAHKAMAH KONSTITUSI REPUBLIK INDONESIA

---

RISALAH SIDANG

PERKARA NOMOR 32/PHPU.D-VIII/2010

PERIHAL

PERMOHONAN PERSELISIHAN HASIL PEMILIHAN UMUM KEPALA DAERAH DAN WAKIL KEPALA

DAERAH KABUPATEN POSO

ACARA

PEMERIKSAAN LANJUTAN (PERBAIKAN PERMOHONAN,TANGGAPAN/JAWABAN

TERMOHON DAN PIHAK TERKAIT,

MENDENGARKAN SAKSI DARI PIHAK SERTA PEMBUKTIAN)

(II)

J A K A R T A

SELASA, 22 JUNI 2010

(2)

MAHKAMAH KONSTITUSI REPUBLIK INDONESIA

--- RISALAH SIDANG

PERKARA NOMOR 32/PHPU.D-VIII/2010 PERIHAL

Permohonan Perselisihan Hasil Pemilihan Umum Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah Kabupaten Poso

PEMOHON

- Hendrik Garylyanto dan Abdul Mutholib Rimi - Sonny Tandra dan H. Muliadi

- Frans Wangu Lemba Sowolino dan Burhanuddin Andi Masse TERMOHON

KPU Kabupaten Poso ACARA

Pemeriksaan Lanjutan (Perbaikan Permohonan,Tanggapan/Jawaban Termohon Dan Pihak Terkait, Mendengarkan Saksi Dari Pihak Serta Pembuktian)

Selasa, 22 Juni 2010, Pukul 14.15 – 14.40 WIB

Ruang Sidang Panel Gedung Mahkamah Konstitusi RI, Jl. Medan Merdeka Barat No. 6, Jakarta Pusat.

SUSUNAN PERSIDANGAN

1) Achmad Sodiki (Ketua)

2) Ahmad Fadlil Sumadi (Anggota)

3) Harjono (Anggota)

Luthfi Widagdo Eddyono Panitera Pengganti

(3)

Pihak yang Hadir:

Pemohon:

- Hendrik Garylyanto - Sonny Tandra

- Frans Wangu Lemba Sowolino Kuasa Hukum Pemohon:

- Vera T. Tobing

- Burhaniddin Andi Mases Termohon:

- Iskandar Lamuka (Ketua KPUD Kabupaten Poso) - Syamsul Gafur (Anggota KPUD Kabupaten Poso) - Karel Rompas

- Arif - Nello

Kuasa Hukum Termohon:

- Syahrul

- Syafrudin Datuk - Asriadi Bahri Maliwat

(4)

1. KETUA : ACHMAD SODIKI

Mahkamah Konstitusi dalam rangka menyidangkan Perkara Nomor 32/PHPU.D-VIII/2010, dengan ini saya nyatakan dibuka dan terbuka untuk umum.

Assalamualaikum wr. wb.

Selamat Siang, Salam Sejahtera untuk kita semua.

Acara pada persidangan ini, adalah perbaikan permohonan, tanggapan jawaban Termohon dan Pihak Terkait, mendengarkan keterangan Saksi, dari para pihak serta pembuktian. Lebih dahulu saya persilakan kepada Pemohon, siapa yang hadir pada kesempatan ini.

2. KUASA PEMOHON : VERA T. TOBING, S.H., M.H.

Assalamualaikum wr. wb.

Selamat Siang, Salam Sejahtera untuk kita semua.

Saya perkenalkan saya Vera Tobing sebagai Kuasa dari Pemohon, kemudian saya didampingi oleh Bapak Burhanuddin Andi Mases sebagai pasangan Pemohon dengan nomor urut 3.

Terima kasih.

3. KETUA : ACHMAD SODIKI

Dari Termohon?

4. KUASA TERMOHON : SYAHRUL, S.H.

Terima kasih, Yang Mulia.

Pada sidang kali ini, kami Kuasa Termohon, 3 orang, saya sendiri Syahrul, kemudian di samping kanan saya, Pak Syafrudin Datu, di sebelah kiri saya Pak Asriadi Bahry, kemudian Prinsipal Termohon hadir semua, KPU Poso, Pak Iskandar Lamuka, kemudian ada Pak Syamsul Gafur, kemudian ada Pak Karel, kemudian ada Pak Arif dan Pak Nello, kemudian

SIDANG DIBUKA PUKUL 14.15 WIB

KETUK PALU 3X

(5)

juga ada anggota KPU Provinsi Sulawesi Tengah, dan hari ini juga ada Pihak Terkait, yang hadir pasangan pemenang, demikian Yang Mulia.

5. KETUA : ACHMAD SODIKI

Siapa Pihak Terkait, saya persilakan perkenalkan diri.

6. PIHAK TERKAIT : IR. SYAMSURI, M.SI.

Baik, terima kasih, Yang Mulia.

Kami pasangan Terkait dari nomor urut 4, sebagai Wakil Calon Bupati atas nama Ir. Syamsuri M.Si.

Terima kasih.

7. KETUA : ACHMAD SODIKI

Ya, jadi pada persidangan ini adalah ada acara perbaikan permohonan, dari Pihak pemohon apa saja yang sudah diperbaiki?

8. KUASA PEMOHON : VERA T. TOBING, S.H., M.H.

Terima kasih, Yang Mulia.

Jadi hal-hal yang kami perbaiki memang cukup banyak, di dalamnya tentang kalau kemarin kami hanya menyebutkan bahwa ada penggelembungan suara, kemudian terjadi kecurangan-kecurangan, nah untuk di gugatan kali ini kam sudah menjabarkan lebih terperinci, termasuk hasil penetapan suara, kemudian kecurangan-kecurangan apa saja yang terjadi, kemudian juga tentang DPT kami sudah jabarkan lebih rinci ke dalam gugatan kami ini, Yang Mulia.

9. KETUA : ACHMAD SODIKI

DPT, ya. Lalu tentang hasilnya? Artinya menurut perhitungan KPUD sekian, menurut perhitungan Saudara berapa?

10. KUASA PEMOHON : VERA T. TOBING, S.H., M.H.

Yang menjadi konsen kami adalah bahwa DPT yang ditetapkan oleh KPU Poso, itu berulang-ulang dirubah, hingga sampai H-1, sebelum pemilihan terjadi perubahan DPT, Yang Mulia. Itu yang menjadi konsen kami bahwa DPT itu terjadi 3 kali perubahan, yaitu tanggal 31 Maret 2010, kemudian tanggal 14 April 2010 dan yang terakhir tanggal 1 Juni 2010, Yang Mulia.

(6)

11. KETUA : ACHMAD SODIKI

Jadi di sini Saudara mempersoalkan DPT?

12. KUASA PEMOHON : VERA T. TOBING, S.H., M.H.

Ya, bukan hasil pemilihan ..., penghitungan ...

13. KETUA : ACHMAD SODIKI

Penyelenggara pemilihan umum, oke, baik kalau begitu sebab di kewenangan Mahkamah itu ada pada di situ ya, oleh sebab itu kita ndak tahu di sini kok Saudara tidak melihat ke sana, ya. DPT itu kan hanya satu rangkainan dari proses-proses yang proses itu kemudian menghasilkan kalau prosesnya benar hasilnya benar kalau proses itu salah termasuk DPT yang salah hasilnya tidak benar lah yang tidak benar itu bagaimana nah, ini harusnya kena angka ya, baik lah kalau begitu tadi sudah diperbaiki ya ini, sidang terakhir ya? Ada tanggapan dari pihak Termohon.

14. KUASA TERMOHON (KPU KAB. POSO) : SYAHRUL, S.H.

Kami telah mempersiapkan jawaban secara tertulis sebenarnya dari sidang pertama pun kami telah siap namun karena pihak Pemohon melakukan perubahan maka mau tidak mau kami juga melakukan penyesuaian dan hari ini kami siap memberikan jawaban secara tertulis.

15. KETUA : ACHMAD SODIKI

Ya, diserahkan saja kepada Majelis.

16. KUASA TERMOHON (KPU KAB. POSO) : SYAHRUL, S.H.

Baik, Yang Mulia.

17. KETUA : ACHMAD SODIKI

Kopinya ada? Sudah dikopi belum, 12 rangkap. Baik, silakan pokok- pokol jawaban Saudara.

18. KUASA TERMOHON (KPU KAB. POSO) : SYAHRUL, S.H.

Baik, terima kasih, Yang Mulia dalam eksepsi bahwa kami menganggap bahwa permohonan Pemohon adalah kabur atau obscuur

(7)

libel karena permohonan Pemohon itu dibuat dalam bentuk komulasi subjektif di mana permohonan diajukan oleh lebih dari seorang Pemohon yakni sekaligus pasangan nomor urut 1, 2 dan 3 kemudian yang lain adalah kami setelah membaca permohonan Pemohon maka kami beranggapan bahwa materi permohonan Pemohon tidak sesuai dengan ketentuan Pasal 4 huruf a dan b PMK Nomor 15 Tahun 2008. Nah, secara tegas disebutkan bahwa objek perselisihan Pemilukada adalah hasil perhitungan suara yang ditetapkan oleh Termohon yang memperngaruhi penentuan pasangan calon yang dapat mengikuti putaran kedua Pemilukada atau terpilihnya pasangan calon sebagai kepala daerah dan wakil kepala daerah. Bahwa kemudian jika dikaitkan dengan Undang- Undang Nomor 12 Tahun 2008 Pasal 107 ayat (1) sampai dengan 8 intinya bisa ditarik benang merah bahwa hanya satu pasangan calon yang dapat menjadi pemenang dan ditetapkan sebagai calon terpilih, atau hanya ada 2 pasangan calon yang dapat lolos dan ditetapkan untuk mengikuti pemilihan putaran kedua, kemudian yang dianggap kabur juga oleh Termohon adalah karena dalil-dalil keberatan yang diuraikan dalam permohonan tidak memiliki hubungan langsung dengan persoalan keberatan mengenai hasil perhitungan suara yang ditetapkan oleh Termohon, sebagaimana dengan Pasal 4 PMK Nomor 15 Tahun 2008 juncto Pasal 74 ayat (2) dan 75 Undang-Undang Nomor 24 Tahun 2003 tentang Mahkamah juncto Pasal 106 ayat (2) Undang-Undang 32 Tahun 2004. Kemudian yang lain adalah kalau memperhatikan Pasal 6 ayat (2) huruf b angka 3 PMK Nomor 15 tahun 2008 Pemohon kami anggap lalai atau abai terhadap ketentuan tersebut. Ketentuan Pasal 6 ayat (2) huruf b angka 3 PMK karena tidak menguraikan secara jelas mengenai permintaan atau petitum untuk menetapkan hasil penghitungan suara yang benar menurut Pemohon. Nah, oleh karena itu petitum Pemoho baik dalam pokok perkara maupun subsider.

Maaf Yang Mulia, bahwa selain itu dalam petitum Pemohon baik di dalam pokok perkara maupun subsider saling bertentangan antara satu sama lainnya di petitum primer meminta pembatalan dan penghitungan kembali kemudian pada subsider petitum itu justru menetapkan, meminta ada penetapan pengesahan pasangan calon. Nah, menurut kami ini sesuatu yang sangat kontradiksi sehingga kami juga agak bingung sebenarnya, yang lain adalah kami berpendapat bahwa Termohon telah menjalankan proses tahapan pelaksanaan Pemilukada tahun 2010 sesuai dengan tata cara dan prosedur yang diatur dalam perundang-undangan yang ada dengan menganut prinsip asas langsung, umum, bebas, rahasia, jujur dan adil, nanti akan kami buktikan dalam persidangan, kami juga mengakui bahwa Termohon telah mengeluarakan beberapa Keputusan Nomor 15 juncto Berita Acara 270 dan segala macam..., dan seterusnya mengenai rekapitulasi hasil perhitungan suara Kepala Daerah Kabupaten Poso dengan perolehan suara pasangan Hendrik Garylyanto dan Abdul

(8)

Muthalib Rimi sebesar 18.992 kemudian pasangan nomor 2 Sonny Tandra dan H. Muliadi sebesar 30.172, kemudian pasangan nomor 3 Frans Wangu Lemba Sowolino dan Burhanuddin Andi Masse sebesar 21.579, kemudian pasangan nomor 4 Drs. Inkriwang dan Ir. Samsuri sebesar 45.119 ini kemudian ditindak lanjuti oleh Termohon dengan mengeluarkan Surat Keputusan Nomor 16 dan Berita Acara Nomor 27 Tentang Penetapan Pasangan Calon Terpilih, kemudian kami juga mengakui bahwa pada rapat Pleno KPUD tanggal 8 Juni di Saksikan juga oleh Panwas serta Saksi-saksi dari pasangan calon nomor urut 1, 2, 3, 4, namun dari ke 4 saksi-saksi pasangan calon tersebut hanya 1 pasangan calon saja yang menandatangani Berita Acara Rapat Pleno Rekapitulasi Hasil Perhitungan Perolehan Suara Pemilihan Umum Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah serta..., maaf ini direnvoi. Kemudian pada poin 5 permohonan pada intinya mendalilkan keberatan terhadap rekapitulasi penghitungan suara dan seterusnya, kemudian Pemohon juga keberatan terhadap perubahan daftar pemilih daftar pemilih tetap dari 141.944 per-tanggal 31 Maret kemudian 142.107 pertanggal 14 April kemudian menjadi 142.151 per-tanggal 1 Juni.

Menurut Pemohon ini menimbulkan perselisihan dan karena tidak akurat menimbulkan pelanggaran, demikian yang didalilkan oleh Pemohon, kami menganggap bahwa dalil Pemohon tersebut mengada-ada dan cenderung bombastis karena perubahaan DPT telah dilakukan menurut mekanisme dan tata cara yang diatur dalam Pasal 22, Peraturan KPU Nomor 67 tahun 2009 Tentang Pedoman Tata Cara Pemuktahiran Data dan Daftar Pemilih dalam Pemilukada, saya mengutip daftar pemilih sementara hasil perbaikan dan daftar pemilih tambahan hasil perbaikan disusun dan disahkan oleh PPS menjadi Daftar Pemilih Tetap dengan menggunakan formulir A-3 KWK, kami akan ajukan bukti tertulis mengenai hal ini, kemudian..., saya kira itu Yang Mulia, yang bisa kami sampaikan dan inti permohonan..., jawaban kami adalah mengenai eksepsi kami memohon agar eksepsi Termohon dapat diterima kemudian menyatakan permohonan Pemohon tidak memenuhi syarat sebagaimana dimaksud Pasal 3, 4, dan 5, PMK Nomor 15 Tahun 2008 tentang Pedoman Beracara dalam Perselisihan Hasil Pemilihan Umum Kepala Daerah.

Menyatakan permohonan Pemohon tidak dapat diterima kemudian dalam pokok perkara menyatakan permohonan yang diajukan oleh Pemohon tidak beralasan, menolak permohonan Pemohon untuk seluruhnya, demikian Yang Mulia.

19. KETUA : ACHMAD SODIKI

Dari Pihak Terkait ada tanggapan?

(9)

20. KUASA TERMOHON (KPU KAB. POSO) : SYAHRUL, S.H.

Ada tanggapan Pak?

21. KETUA : ACHMAD SODIKI

Tidak ada? Ya baik, persidangan ini..., Pemohon mengajukan Saksi nggak? Kemarin sudah saya minta untuk..., (...)

22. KUASA PEMOHON

Kami mengajukan Saksi sementara dalam perjalanan Poso kemari jadi mungkin mohon kepada Majelis besok pagi bisa.

23. KETUA : ACHMAD SODIKI

Sudah penuh persidangan ini, ini kan sudah sidang kedua ini, ya, Poso ke sini berapa kilo?

24. PEMOHON

Dia tiba sebentar Pak.

25. KETUA : ACHMAD SODIKI Berapa hari?

26. PEMOHON

Sebentar Dia tiba, sorean kali, barangkali supaya agak lebih jelas di sini kurang dengan permohonan kami.

27. KETUA : ACHMAD SODIKI

Itu masih kira-kira datang apa memang (...) 28. PEMOHON

Pasti datang.

29. KETUA : ACHMAD SODIKI

Pasti datang?

(10)

30. PEMOHON

Pasti datang besok pagi bisa hadir di sini pagi-pagi sekali bisa mungkin.

31. KETUA : ACHMAD SODIKI

Jadwalnya ini sudah diberi... saksinya, berapa orang? Berapa orang Saksinya?

32. KUASA PEMOHON : MUH. BURHANUDDIN, S.H.

Paling 3 atau 2, 4 orang.

33. KETUA : ACHMAD SODIKI

Sudah mengajukan ke Panitera belum namanya?

34. KUASA PEMOHON : MUH. BURHANUDDIN, S.H.

Makanya hari ini kami siapkan namanya tadi saya sudah konfirmasi.

35. KETUA : ACHMAD SODIKI

Nggak, namanya Saudara sudah belum.

36. KUASA PEMOHON : MUH. BURHANUDDIN, S.H.

Sudah.

37. KETUA : ACHMAD SODIKI

Mana sekarang?

38. KUASA PEMOHON : MUH. BURHANUDDIN, S.H.

Yang bersangkutan baru datang ke mari (...) 39. KETUA : ACHMAD SODIKI

Kan Saudara pengacarannya. Kemarin ketika sidang pertama saya suruh bikin pengajuan nama Saksi.

(11)

40. KUASA PEMOHON : MUH. BURHANUDDIN, S.H.

Ya, jadi yang kami mau ajukan kemarin itu kebetulan berhalangan sehingga pada hari ini yang datang sekarang itu namanya yang bersangkutan baru kami ketahui sebentar sore.

41. KETUA : ACHMAD SODIKI

Jadi, sekarang juga belum tahu namanya saja belum?

42. KUASA PEMOHON : MUH. BURHANUDDIN, S.H.

Belum sebentar (...) 43. KETUA : ACHMAD SODIKI

Jumlahnya juga belum tahu pasti?

44. KUASA PEMOHON : MUH. BURHANUDDIN, S.H.

3, 4 orang itu sudah pasti 3, 4 orang nama yang bersangkutan datang

45. KETUA : ACHMAD SODIKI 3 atau 4 apa 34?

46. KUASA PEMOHON : MUH. BURHANUDDIN, S.H.

3 atau 4 orang.

47. KETUA : ACHMAD SODIKI

Ya, oke lah bukti tertulis Saudara sudah cukup ini.

48. KUASA PEMOHON : MUH. BURHANUDDIN, S.H.

Cukup.

49. KETUA : ACHMAD SODIKI Nanti di sahkan.

(12)

50. KUASA PEMOHON : VERA T. TOBING, S.H., M.H.

Yang Mulia kita ada menambahkan bukti tertulis lagi tetapi saya termasuk kan.

51. KETUA : ACHMAD SODIKI

Kapan mau dimasukin?

52. KUASA PEMOHON : VERA T. TOBING, S.H., M.H.

Hari ini, Pak.

53. KETUA : ACHMAD SODIKI

Ya, sudah diserahkan saja.

54. KUASA PEMOHON : MUH. BURHANUDDIN, S.H.

Ya, sebentar.

55. KETUA : ACHMAD SODIKI

Jadi untuk sementara Saudara Pemohon mengajukan P-1 sampai dengan P-23 ya, disahkan dulu ya?

Jadi Saudara Pemohon karena jadwal waktu sangat ketat banyak perkara ya, Saudara menyanggupi Saksi itu datang jam berapa? Jangan diperkirakan, pasti?

56. KUASA PEMOHON : MUH. BURHANUDDIN, S.H.

Saya minta waktu 1 menit untuk konsultasi dengan orang Poso kebetulan.

57. KETUA : ACHMAD SODIKI Oke, ya silakan.

KETUK PALU 1X

(13)

58. KUASA PEMOHON : MUH. BURHANUDDIN, S.H.

Yang Terhormat Majelis Hakim Konstitusi yang kami hormati, dari hasil rembuk kami bahwa yang besangkutan bisa hadir tepat waktu di sini besok jam 14.00 WIB.

59. KETUA : ACHMAD SODIKI

Jadi, Majelis bisa menerima permohonan Saudara 3 orang saksi dan itu akan diperiksa besok malam jam 20.00 WIB, ya. Saudara Termohon dan Pihak Terkait ini sidang ditunda sampai besok malam jam 20.00 WIB untuk pemeriksaan Saksi. Pemohon punya saksi tidak? Kalau tidak ya..,Sekaligus?

60. Kuasa Termohon : Syahrul, S.H.

Ya, kami Saksi dan akan menghadirkan pada saat pemeriksaan Saksi besok malam, kemudian hari ini pun sebenarnya kami telah menyiapkan bukti tertulis.

61. KETUA : ACHMAD SODIKI

Ya, diserahkan saja nanti kalau, berapa Saksinya Saudara?

62. KUASA TERMOHON : SYAHRUL, S.H.

Saksi dari Termohon ada 2 Yang Mulia.

63. KETUA : ACHMAD SODIKI

Ya, cukup.

64. HAKIM ANGGOTA : AHMAD FADLIL SUMADI

PPK apa bukan?

65. KETUA : ACHMAD SODIKI

Penyelenggara apa?

(14)

66. KUASA TERMOHON : SYAHRUL, S.H.

Panwaslu kemudian Sekretaris Kabupaten.

67. KETUA : ACHMAD SODIKI

Ya, kalau penyelenggara itu hanya memberi informasi nantinya.

68. KUASA TERMOHON : SYAHRUL, S.H.

Baik.

69. KETUA : ACHMAD SODIKI

Pihak Terkait? Cukup? Cukup, jadi sidang ditunda sampai besok malam jam 20.00 WIB dengan acara pemeriksaan Saksi Pemohon dan Saksi Termohon dengan demikian sidang saya nyatakan, sebentar- sebentar ini ada bukti tambahan P-24 sampai dengan P-27. dari Termohon?

70. KUASA TERMOHON : SYAHRUL, S.H.

Apakah bukti tertulis kami akan kami serahkan dalam persidangan ini Yang Mulia atau?

71. KETUA : ACHMAD SODIKI

Boleh. Sudah ada daftarnya?

72. KUASA TERMOHON : SYAHRUL, S.H.

Ada Yang Mulia.

73. KETUA : ACHMAD SODIKI

Jadi, ada T-1 sampai T-26 ya? T-1 sampai T-26 ya?

74. KUASA TERMOHON : SYAHRUL, S.H.

Benar Yang Mulia.

(15)

75. KETUA : ACHMAD SODIKI

Kita sah kan.

Dan barangnya nanti segera diserahkan kepada Panitera ya. Ya, jadi dengan demikian sidang saya nyatakan selesai dan di tutup dan di buka sampai besok malam.

Jakarta, 22 Juni 2010

Kepala Biro Administrasi Perkara dan Persidangan

Kasianur Sidauruk

NIP. 19570122 198303 1 001 KETUK PALU 1X

KETUK PALU 1X

SIDANG DITUTUP PUKUL 14.40 WIB

Referensi

Dokumen terkait

Rumusan masalah dalam penelitian adalah bagaimanakah kemampuan guru bahasa dan sastra Indonesia di Pekanbaru dalam menyelesaikan soal UKBI dilihat dari tingkatan

Pada Gambar 6 ditunjukkan plot PNLT untuk pesawat C, rata-rata tiap plot PNLT tiap pesawat memiliki bentuk yang hampir sama dan tidak ada satupun sampel pesawat C yang

Penelitian ini bertujuan untuk mengatahui pola resistensi Staphylococcus aureus yang di- isolasi dari sapi perah mastitis di tiap desa wilayah KUD Argopuro terhadap tiga

Upaya untuk mencari jawaban atas beberapa pertanyaan pokok yang disampaikan pada Bab I telah dilakukan dengan memberikan pemahaman bahwasanya anggota dewan

Tifoid Apdominalis adalah penyakit infeksi akut yang biasanya terdapat pada saluran cerna dengan gejala demam yang lebih dari satu minggu, gangguan pada saluran pencernaan

Siswa sudah bisa menerapkan media bola karet dalam pembelajaran menendang menggunakan kaki bagian dalam, dalam permainan sepak bola pada saat peneliti mengevaluasi

Penelitian taktik penangkapan ikan tuna, khususnya tuna mata besar (Thunnus obesus) di Samudera Hindia berdasarkan data hook timer dan minilogger dilakukan mulai Juni 2007

Segala puji dan syukur penulis ucapkan kepada Tuhan Yang Maha Esa yang telah melimpahkan rahmat dan hidayahNya, sehingga penulis dapat menyelesaikan skripsi ini yang