• Tidak ada hasil yang ditemukan

PERIHAL PERSELISIHAN HASIL PEMILIHAN UMUM KEPALA DAERAH/WAKIL KEPALA DAERAH KABUPATEN TEBO

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2021

Membagikan "PERIHAL PERSELISIHAN HASIL PEMILIHAN UMUM KEPALA DAERAH/WAKIL KEPALA DAERAH KABUPATEN TEBO"

Copied!
201
0
0

Teks penuh

(1)

MAHKAMAH KONSTITUSI

REPUBLIK INDONESIA

---

RISALAH SIDANG

PERKARA NOMOR 33/PHPU.D-IX/2011

PERIHAL

PERSELISIHAN HASIL PEMILIHAN UMUM

KEPALA DAERAH/WAKIL KEPALA DAERAH

KABUPATEN TEBO

ACARA

PEMBUKTIAN

(X)

J A K A R T A

KAMIS, 30 JUNI 2011

(2)

1 MAHKAMAH KONSTITUSI

REPUBLIK INDONESIA --- RISALAH SIDANG

PERKARA NOMOR 33/PHPU.D-IX/2011 PERIHAL

Perselisihan Hasil Pemilihan Umum Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah Kabupaten Tebo

PEMOHON

- Sukandar dan Hamdi TERMOHON

KPU Kabupaten Tebo ACARA

Pembuktian (X)

Kamis, 30 Juni 2011, Pukul 14.22 – 16.24 WIB

Ruang Sidang Pleno Gedung Mahkamah Konstitusi RI, Jl. Medan Merdeka Barat No. 6, Jakarta Pusat

SUSUNAN PERSIDANGAN

1) M. Akil Mochtar (Ketua)

2) Hamdan Zoelva (Anggota)

3) Muhammad Alim (Anggota)

(3)

2 Pihak yang Hadir:

Kuasa Hukum Pemohon: - Heru Widodo - Supriyadi Adi - Subagiyanto - Novitriana Arozal - Dhimas Pradana Termohon:

- Syahlan Arfan (Ketua KPU Kabupaten Tebo) Kuasa Hukum Termohon:

- Maiful Efendi

- Indra Lesmana - Saut Maruli Tua Hasibuan - Sudarmanto Pihak Terkait:

- Yopi Muthalib - Sri Sapto Edi

Kuasa Hukum Pihak Terkait: - M. Utomo A. Karim

- Denny Kailimang - S. Yanti Nurdin

- Ardy Mbalembout - Said Damanik Saksi Dari Pihak Terkait:

- M. Saifuddin Aslami - Muhammad Ilyas - M. Effendi - Seniwati - Ganjaraya - Badri - M. Zainuri - Mustamail - Armeli Indra - Karno - Alip - Ngatman - Asmadi - M. Arpan - Mahmud Munawar - Amran Zamroni - Sugito - Agus Wahyudi - M. Saman - Heri Moriyanto - Jawaihir - Sutomo - Marwan - Syafrizal - Rasyidi - Asnawi - Dani Sartika - Agus Suprapto

(4)

3 1. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Sidang dalam Perkara Nomor 33/PHPU.D-IX/2011, Perselisihan Hasil Pemilu Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah Kabupaten Tebo, saya nyatakan dibuka dan terbuka untuk umum.

Kita melanjutkan pemeriksaan Saksi kemarin yang belum selesai ini, ditunda-tunda. Kemudian Panwas sudah hadir ya, kemudian bukti-bukti surat sudah lengkap, Pemohon dan Termohon yang belum siap kemarin, sudah siap? Terakhir saja deh, proporsional saja, yang datang belakang, belakang, yang duluan saja dulu. Kemarin sampai nomor berapa?

Oke, Saudara-Saudara ngomongnya singkat saja, langsung, jelas masalahnya apa begitu ya, enggak usah kampanye lagi di sini. Jadi mau menerangkan apa, ini, ini, ini begitu. Jadi enggak usah berputar-putar sana, putar sini. Jadi biar cepat gitu lho, kalau enggak bisa seminggu ini di sini saja kan? Yang punya pacar di sana yang kasihan menunggu lama, kok enggak…, tahu-tahu dapat pacar lagi di Jakarta.

Saudara Ganjaraya, ada Ganjar? Hidupkan miknya! Ya duduk saja, duduk, Pak.

2. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: GANJARAYA Terima kasih.

3. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Saudara tinggal di mana?

4. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: GANJARAYA

Tinggal di Sido Rukun, Kecamatan Rimbo Ulu, Kabupaten Tebo, Yang Mulia. Jadi, di sini saya ingin menerangkan (…)

KETUK PALU 3X

(5)

4 5. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Tunggu dulu! Pekerjaanya apa?

6. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: GANJARAYA Swasta, Yang Mulia.

7. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Tim sukses? Itu miknya jangan dipencet-pencet! Dipegang saja, diam-diam begitu, kalau dipencet begitu mati dia. Pelan-pelan saja pegangnya! Tim sukses ya?

8. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: GANJARAYA Ya, Yang Mulia.

9. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Oke. Apa yang mau diterangkan? Singkat, jelas, langsung. 10. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: GANJARAYA

Terima kasih, Yang Mulia. Pada Pemilu Pilkada Kabupaten Tebo dilaksanakan tanggal 5, bulan Juni, ada keterlibatan Saudara Kades, Phaing Joko Handoyo.

11. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Kades apa itu?

12. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: GANJARAYA Kades Desa Sido Rukun, Yang Mulia. 13. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Kenapa dia, Kades itu?

14. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: GANJARAYA

Dia di rumahnya untuk Tim Pemenangan Tim Nomor 1, Suka-Hamdi, Yang Mulia.

(6)

5 15. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Di rumah dia itu menjadi posko pemenang? 16. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: GANJARAYA

Ya, Yang Mulia.

17. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Rumah Kepala Desa itu?

18. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: GANJARAYA Ya, Yang Mulia.

19. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Sejak kapan?

20. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: GANJARAYA Sejak diadakan Pilkada dari putar (…) 21. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Putaran kedua?

22. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: GANJARAYA

Putaran pertama sampai putaran kedua, Yang Mulia. 23. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Begitu?

24. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: GANJARAYA Ya, Yang Mulia.

(7)

6 25. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Saudara tahu di situ…, kenapa Saudara tahu bahwa rumah Kepala Desa itu jadi posko? Ada tulisan sekertariatnya di situ atau bagaimana? 26. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: GANJARAYA

Ada stiker, Yang Mulia, atau spanduk-spanduk dari Tim Nomor 1. 27. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Ada stiker dan spanduk?

28. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: GANJARAYA Ya, Yang Mulia.

29. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Itu dipasang di depan rumah, ditempel di dinding rumah, atau bagaimana?

30. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: GANJARAYA Dinding-dinding rumah, Yang Mulia. 31. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Dinding rumah dia?

32. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: GANJARAYA Ya, Yang Mulia.

33. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Hanya spanduk Nomor 1 saja? Atau (…) 34. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: GANJARAYA

(8)

7 35. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Yalah (…)

36. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: GANJARAYA Tanggal 5 (…)

37. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Hanya Nomor 1 saja?

38. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: GANJARAYA Ya, Yang Mulia.

39. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Yang Nomor 2 enggak ada di situ?

40. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: GANJARAYA Enggak ada, Yang Mulia.

41. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Terus (…)

42. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: GANJARAYA Pada (…)

43. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Tanggal 5 itu?

44. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: GANJARAYA

Pada pelaksanaan dari putaran pertama sampai putaran kedua, Yang Mulia, dia…, maaf, Yang Mulia, rumahnya Pak Lurah atau Pak Kades (…)

(9)

8 45. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Lurah apa Kades?

46. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: GANJARAYA Kades, Yang Mulia.

47. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Lurah lain lagi.

48. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: GANJARAYA Oh ya, Yang Mulia.

49. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Kalau Lurah pegawai negeri, kalau Kades bukan. 50. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: GANJARAYA

Kades, Yang Mulia. 51. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Terus?

52. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: GANJARAYA Di rumahnya untuk dapur umum, Yang Mulia. 53. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Pada hari pencoblosan?

54. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: GANJARAYA Ya, Yang Mulia.

55. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Rumah dia menjadi dapur umum?

(10)

9 56. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: GANJARAYA

Ya, Yang Mulia.

57. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Saudara makan di situ?

58. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: GANJARAYA Kebetulan tidak, Yang Mulia.

59. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Kenapa enggak?

60. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: GANJARAYA

Karena saya merasa bukan tim dia, Yang Mulia. 61. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Kan dapur umum, siapa saja boleh makan. Mau tim yang satu, tim yang satu, makan saja, dapur umum kok.

62. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: GANJARAYA

Karena…, karena begini, Yang Mulia, kebetulan rumah Pak Kades, Saudara Phaing Joko Handoyo itu berdekatan dengan (…)

63. KETUA: M. AKIL MOCHTAR TPS.

64. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: GANJARAYA

TPS Nomor 1, berkisaran sekitar 4 atau 5 meter, Yang Mulia. 65. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

(11)

10 66. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: GANJARAYA

Ya, Yang Mulia. TPS di desa saya, Yang Mulia, Desa Sido Rukun. 67. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

TPS 1?

68. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: GANJARAYA TPS 1, Yang Mulia.

69. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Dekat rumahnya?

70. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: GANJARAYA Ya, Yang Mulia.

71. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Jadi yang habis nyoblos makan di situ? 72. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: GANJARAYA

Ya, Yang Mulia.

73. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Semuanya?

74. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: GANJARAYA Semuanya, Yang Mulia.

75. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Jadi di situ 100% dong milih Nomor 1? 76. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: GANJARAYA

(12)

11 77. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Ya yang kedua saja, yang kesatu sudah lewat. 78. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: GANJARAYA

Ya. Di putaran yang kedua, Yang Mulia, Tim Nomor 1 dapat…, pasangan (…)

79. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Ya Nomor 1, Nomor 1 saja sudah.

80. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: GANJARAYA

Ya, ya Nomor 1 dapat 1.800 sekian, Yang Mulia. Nomor 2 berkisaran 50, Nomor 3=1.300-an, Yang Mulia.

81. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Ini satu TPS kok sampai beribu-ribu ini, bagaimana urusannya? 82. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: GANJARAYA

Satu desa, Yang Mulia 83. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Berapa TPS?

84. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: GANJARAYA 11 TPS, Yang Mulia.

85. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Ya, bilanglah. Aku kan tanya TPS 1 tadi yang dekat rumah, ini kok jadi 11. Saya kan konteksnya pertanyaannya begini Bapak, tadi Bapak bilang, “Rumahnya Kepala Desa itu dekat TPS 1.” Oke?

86. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: GANJARAYA Oke , Yang Mulia.

(13)

12 87. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Dijadikan dapur umum, betul?

88. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: GANJARAYA Betul.

89. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Lalu, pertanyaan saya, “Berarti orang yang habis nyoblos, makan di situ?”

Saudara jawab, “Ya.”

Ya kan? Kalau yang nyoblos di situ makan di rumah dia, berarti TPS 1 itu 100% untuk Nomor 1. Maka, pertanyaan saya, berapa perolehannya di TPS 1 itu?

90. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: GANJARAYA

Maaf, Yang Mulia. Nah, TPS 1 Pasangan Nomor 1 dapat 1.000…, eh, maaf Yang Mulia…, dapat 150, Nomor Pasangan 3 dapat 151, Yang Mulia.

91. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Nomor 2?

92. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: GANJARAYA

Nomor 2 dapat 11, atau 12, Yang Mulia, lupa, Yang Mulia. 93. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

11?

94. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: GANJARAYA Ya, Yang Mulia.

95. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Kurang lebihlah ya?

(14)

13 96. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: GANJARAYA

Ya, Yang Mulia.

97. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Berarti bersaing ini, bisa 150 sama 151. 98. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: GANJARAYA

Tapi ada penurunan, Yang Mulia. 99. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Turun berapa?

100. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: GANJARAYA Turun 47 suara, Yang Mulia.

101. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Nomor berapa yang turun?

102. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: GANJARAYA Nomor 3, Yang Mulia.

103. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Tadinya putaran pertama?

104. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: GANJARAYA Putaran pertama dapat 188, Yang Mulia. 105. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Pemilihnya?

106. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: GANJARAYA Pemilihnya (…)

(15)

14 107. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Memilih semua atau turun pemilihannya, putaran kedua? 108. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: GANJARAYA

Ada penurunan, Yang Mulia, pemilih. 109. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Oke. Okelah, ini substansinya yang pertama itu, keterlibatan kepala desa, ada lagi?

110. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: GANJARAYA Cuma itu yang saya ketahui, Yang Mulia. 111. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Jadi ada kepala desa mendukung Calon Nomor 1 ya? 112. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: GANJARAYA

Ya, Yang Mulia.

113. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Nomor 1 ya?

114. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: GANJARAYA Ya.

115. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

He em, oke. Cukup ya?

116. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: GANJARAYA Ya, Yang Mulia.

117. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

(16)

15 118. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: BADRI

Ada.

119. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Kok dicoret ini Basri? Tinggal di mana Saudara? 120. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: BADRI

Badri, Pak.

121. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Oh, ya makanya Basri tidak ada kan? Saudara Termohon tidak ada? 122. KUASA HUKUM PIHAK TERKAIT: M. UTOMO A. KARIM

Izin, jadi Saudara Basri tidak ada, diganti oleh Abdul Roni, terus ada di bawahnya Yazid, Yang Mulia.

123. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Ya jangan ganti-gantilah, ada atau tidak? Saya tanya itu! 124. KUASA HUKUM PIHAK TERKAIT: M. UTOMO A. KARIM

Orangnya tidak ada, tapi diganti. 125. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Ya sudah kalau tidak ada, nanti soal ganti itu. Saudara Basri…, eh…, Badri.

126. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: BADRI Ada, Yang Mulia.

127. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Saudara tinggal di mana?

(17)

16 128. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: BADRI

Dusun Tuo, Pasir Mayang, Yang Mulia, Balai Raja. 129. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Desa Balai Raja?

130. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: BADRI Ya, Yang Mulia.

131. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Kecamatan?

132. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: BADRI Tujuh Koto Ilir.

133. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Tujuh Koto Ilir. Tim pendukung? Tim sukses? 134. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: BADRI

Enggak, Yang Mulia. 135. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Tidak. Apa yang mau Saudara terangkan? 136. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: BADRI

Ya, Yang Mulia. Assalamualaikum wr. wb. 137. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Walaikumsalam.

138. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: BADRI

Yang saya terangkan, pada tanggal 28 Mei saya dibawa oleh Tim Sukses Nomor 1 bernama Samsu Baba.

(18)

17 139. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Samsul?

140. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: BADRI Samsu Baba.

141. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Tim sukses di mana itu?

142. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: BADRI Di Balai Raja.

143. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Balai Raja itu desa? Desa?

144. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: BADRI Ya.

145. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Dibawa ke mana?

146. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: BADRI Dibawa ke rumahnya, Yang Mulia. 147. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Terus diapain kamu di rumahnya? 148. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: BADRI

Datang ke rumahnya, saya dikasih uang Rp100.000,00 untuk mencoblos Nomor Urutan 1.

(19)

18 149. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Enak dong, dibawa ke rumah dikasih duit. Cari saja yang lain lagi, bawa ke rumah, kasih duit, gitu ya, enak itu. Terus, dikasih uang Rp100.000,00?

150. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: BADRI Ya, Yang Mulia.

151. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

He eh. Jangan bergerak-gerak kalau ngomong, diam saja di situ,

jadi miknya pun ikut bergerak juga. 152. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: BADRI

Setelah itu saya disuruh (...) 153. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Disuruh nyoblos nomor?

154. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: BADRI Nyoblos Nomor 1.

155. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

He eh. Saudara nyoblos enggak?

156. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: BADRI Ya, Yang Mulia.

157. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Nyoblos Nomor 1 apa ndak?

158. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: BADRI Ya, Yang Mulia.

(20)

19 159. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Di mana?

160. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: BADRI Di Desa Balai Raja.

161. KETUA: M. AKIL MOCHTAR TPS berapa?

162. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: BADRI 2.

163. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

TPS 2. Menang di situ Nomor 1? 164. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: BADRI

Kurang tahu, Yang Mulia. 165. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Kurang tahu? Pokoknya Saudara saja, yang penting nyoblos gitu saja ya?

166. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: BADRI Ya, Yang Mulia.

167. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Sudah dikasih Rp100.000,00. Duitnya ke mana? 168. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: BADRI

Ya saya belanjakan, Yang Mulia. 169. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

(21)

20 170. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: BADRI

Enggak, Yang Mulia. 171. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Kenapa?

172. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: BADRI

Saya..., Panwasnya belum tahu kali, Yang Mulia. 173. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Panwas pun ndak tahu yang mana Panwasnya, kan gitu? 174. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: BADRI

Ya, Ya.

175. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Yang penting ada orang kasih duit, sikat sajalah, kan gitu. Jadi duitnya sudah Saudara ambil?

176. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: BADRI Ya, Yang Mulia.

177. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Kenapa baru sekarang ngomong? 178. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: BADRI

Ya sekarang yang (...) 179. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

(22)

21 180. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: BADRI

Ya.

181. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Sudah itu ngomong di Mahkamah lagi? 182. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: BADRI

Ya, Yang Mulia.

183. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Nah, kenapa diomongkan? Saudara mau dikasih duit? Mau ndak? 184. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: BADRI

Ya, Yang Mulia.

185. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Mau disuruh nyoblos?

186. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: BADRI Ya mau, Yang Mulia.

187. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Nyoblos pun Nomor 1 juga?

188. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: BADRI Ya.

189. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Yang ngasih Tim Nomor 1?

190. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: BADRI Ya, Yang Mulia.

(23)

22 191. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Ya sudah. Kenapa diomongkan di MK? Kenapa? 192. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: BADRI

Ya ada kecurangan dalam itu, Yang Mulia. 193. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Ya Saudara pelakunya, Saudara bisa dihukum. Saudara yang bikin curang, yang ngasih dan terima itu dua-dua bisa kena, bisa enggak pulang ini dari Jakarta, suruh tahan di sini gara-gara Rp100.000,00. Oke, jadi hanya itu ya?

194. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: BADRI Ya, Yang Mulia.

195. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Ada yang lain dikasih enggak? 196. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: BADRI

Enggak ada, Yang Mulia. 197. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Kenapa enggak ada yang lain? 198. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: BADRI

Cuma kami orang dua yang di situ, Yang Mulia. 199. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Satunya siapa?

200. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: BADRI

(24)

23 201. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Oh, yalah, yang ngasih dan yang menerima? 202. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: BADRI

Ya, Yang Mulia.

203. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Maksud saya, yang dikasih ada enggak yang lain? 204. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: BADRI

Enggak ada, Yang Mulia. 205. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Enggak ada, ya. Kalau ada saya mau juga. Cukup ya?

206. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: BADRI Ya.

207. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Zainuri.

208. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI Saya, Yang Mulia.

209. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Zainuri.

210. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI Saya, Yang Mulia.

211. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Saudara tinggal di mana?

(25)

24 212. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI

Saya tinggal di Muara Tebo, Kecamatan Tebo Tengah, Kabupaten Tebo.

213. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Muara Tebo, kecamatan itu?

214. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI

Ya, Mulia, Kecamatan Tebo Tengah, Kabupaten Tebo. Tempat tinggal saya Sumber Sari.

215. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Sumber Sari.

216. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI Ya.

217. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Desa itu?

218. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI Kelurahan, Yang Mulia.

219. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Kelurahan ya? Tim sukses? Bukan? 220. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI

Bukan, Yang Mulia. 221. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

(26)

25 222. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI

Pada saat ini, izinkanlah untuk saya menyampaikan dua (...) 223. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Sudah saya izinkan, langsung saja! Dari kemarin saya izinkan. 224. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI

Pada malam Sabtu, jam..., 4 Juni, saya melihat Mobil Estrada bertulis polisi dan berwana abu-abu, menyebarkan 10 lembar kertas di jalan lintas, kebetulan saya sedang berdiri di depan rumah kakak saya. 10 lembar (...)

225. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Mobil polisi?

226. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI Ya, Mulia?

227. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Mobil polisi tulisannya?

228. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI Mobil polisi.

229. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Platnya?

230. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI

Platnya saya kurang tahu karena hari malam, Yang Mulia. 231. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

(27)

26 232. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI

Ya karena ada lampu, kemudian mobil itu bukan jalan melintang, Mulia. Dia langsung bye, saya tegak di pinggir jalan, saya tidak melihat BH-nya, dan tidak ada melihat orang di dalamnya, cuma kertas disebarkan sebanyak 10 buah, bukan satu tempat. Yang saya ambil cuma satu, Yang Mulia.

233. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Yalah, maksud saya kan itu mobil polisi? 234. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI

Mobil patroli polisi Estrada bertulis patroli polisi. 235. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Oke itu sudah. Maksud saya, lihat pelatnya polisi atau plat sipil? Kan gitu.

236. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI

Itu saya kurang tahu, Yang Mulia. Cuma saya lihat itu. 237. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Enggak tahu ya?

238. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI Ya.

239. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Dia menyebarkan selebaran?

240. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI

Ya selembar..., 10 lembar kertas, yang saya ambil cuma satu. 241. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

(28)

27 242. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI

10 lembar tapi jarak-jarak, Yang Mulia, bukan satu tempat. 243. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Yalah, 10 lembar itu ditaburkan begitu ya? 244. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI

Nah, begitu, ya betul. 245. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Berjarak-berjarak?

246. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI Berjarak-berjarak.

247. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Pas jatuh di depan Saudara 10 lembar? 248. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI

Tidak, satu.

249. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Oh, satu.

250. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI Ya.

251. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Kok Saudara tahu 10 lembar?

(29)

28 252. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI

Saya melihat masih nampak sinar lampu itu, Yang Mulia. Karena yang dikibarkan itu bukan jarak jauh, pokoknya istilahnya diecer bahasa kami itu, satu persatu.

253. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Yalah diecer.

254. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI Ya.

255. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Diecer satu-satu begitu?

256. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI Ya, begitu.

257. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Apa isi tulisannya?

258. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI

Yang telah saya lihat di situ pernyataan politik. 259. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Dari?

260. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI

Dari..., ya saya tidak tahu dari siapa, yang saya lihat di situ peryataan (...)

261. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

(30)

29 262. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI

Ada nama yaitu, “Selina Gita..., Selina Gita, menyokong Pasangan Calon Bupati Tebo, yaitu Sukandar-Hamdi.”

263. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Itu judulnya?

264. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI

Itu judulnya dan langsung ada tanda tangannya. Ini Yang Mulia, kertasnya.

265. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Ya nanti dulu, saya belum nanya. Tanda tangan…, ditanda tangan enggak?

266. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI Ada.

267. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Ada. Lalu selebaran itu…, siapa namanya? Sendarita? 268. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI

Selina Gita kalau lihat di situ. 269. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Apa itu Selina Gita?

270. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI

Itu adik anak Pak Muthalib. Saya tidak tahu atau kakak atau adik, saya ndak tahu, cuma nampak di situ.

271. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Oh, nama orang?

(31)

30 272. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI

Nama orang.

273. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Petugas, diambil suratnya, saya mau lihat! Ini fotokopi ini? 274. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI

Fotokopi, Yang Mulia, yang asli sudah saya kasihkan kepada posko Nomor 3.

275. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Ini Golkar, sebelahnya DPR RI, di tengahnya gambar cewek ini ya. Perempuan kan?

276. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI Ya, Yang Mulia.

277. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

“Assalamualaikum wr. wb, DPP Pemilukada kabupaten…, kabupaten…, untuk itu saya Selina Gita, S.E., Pengurus DPP Partai Golkar, Anggota Fraksi DPR RI, menyatakan mendukung penuh pasangan calon bupati…, Demikian pernyataan untuk disampaikan ke seluruh pengurus Kader, simpatisan Kabupaten Tebo, untuk solid dan tidak berpecah belah untuk memenangkan kedua pasangan tersebut.” Yalah nanti dimajukan saja…, kasih.

Ini ada orangnya? Saudara kenal ini? 278. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI

Anak Pak Muthalib saya ndak.., ndak kenal ya..., itu..., Yang Mulia. 279. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Ndak, yang perempuan yang di sini ini, yang dipernyataan itu,

(32)

31 280. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI

Saya melihat waktu kampanye pertama, ya saya melihat.., apa..., Yang Mulia, sudah itu saya ndak tahu.

281. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Ya pertanyaan saya, saya kenal bukan melihat. Saudara kenal enggak orangnya?

282. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI Tidak kenal.

283. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Tidak kenal, pernah melihat? Jangan kiri-kanan! Saudara saja dengar ke sini.

284. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI Ya, ya, Pak. Ya, Yang Mulia.

285. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Pernah melihat?

286. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI

Kalau Selina Gita itu waktu kampanyelah saya yang melihat, Yang Mulia.

287. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Ya, saya pernah melihat waktu kampanye. 288. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI

Ya, saya (...)

289. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Begitulah.

(33)

32 290. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI

Ya.

291. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Kampanye apa?

292. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI Waktu Pilkada pertama.

293. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Pilkada yang pertama?

294. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI Ya.

295. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Mendukung siapa dia? Kampanye untuk siapa? 296. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI

Kampanye untuk Yopi, mungkin apa kakaknya, apa adiknya, saya kurang tahu juga, Pak Yang Mulia.

297. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Begitu?

298. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI Ya.

299. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Sekarang bikin selebaran begitu?

300. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI Ya.

(34)

33 301. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Yang menyebarkannya mobil polisi? 302. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI

Mobil polisi Strada. 303. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Suaminya polisi kali, bukan?

304. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI Itu kurang jelas saya, Yang Mulia.

305. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Kurang jelas ya. Oke, ada lagi?

306. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI Ada, Yang Mulia.

307. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Apa lagi?

308. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI Pada tanggal 10, jam 09.00, hari Jumat. 309. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Tanggal 10 apa?

310. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI 10 Juni.

311. KETUA: M. AKIL MOCHTAR He em.

(35)

34 312. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI

Tahun 2011.

313. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Kenapa itu tanggal 10 itu?

314. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI

Saya sebenarnya mau ke luar dari rumah, kemudian ada kawan mengajak saya untuk datang ke kantor (...)

315. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Sebenarnya mau keluar?

316. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI Ya.

317. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Lalu yang ndak sebenarnya?

318. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI Ya, saya mau ke pasar, Yang Mulia. 319. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Sebenarnya mau ke (...)

320. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI

Sebenarnya mau ke pasar tapi ada kawan ajak ke Kantor Samsat karena di situ ada pertemuan orang menuntut kecurangan-kecurangan dari Nomor 1.

321. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Oh, gitu?

(36)

35 322. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI

Ya.

323. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Jadi pada (...)

324. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI Saya ikut.

325. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Tunggu dulu, Saudara nyerocos saja ngomongnya. Waktu mau ke pasar, Saudara itu diajak orang pergi ke Samsat, kan gitu?

326. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI Ya.

327. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Di Samsat itu ada orang nuntut kecurangan Nomor 1? 328. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI

Ya betul, Yang Mulia. 329. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Pergi Saudara ke situ?

330. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI Pergi, Yang Mulia.

331. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

He eh, dengan siapa kawan Saudara?

332. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI Ada itu Sapari namanya.

(37)

36 333. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Sapari?

334. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI Ya.

335. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Berdua saja?

336. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI

Berdua saja, tapi di situ sudah menunggu ribuan massa. 337. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Di mana di situ itu?

338. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI Di kantor Samsat itu, Yang Mulia.

339. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Di samsat?

340. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI Ya.

341. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Kenapa kok di Samsat? Biasanya Samsat orang urus SIM sama STNK?

342. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI

Di situ perkumpulan waktu itu sidang Pleno pembukaan penjelasan yang menang mungkin, Yang Mulia. Saya ndak mengerti waktu itu, cuma di situ banyak massa.

(38)

37 343. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Jangan ‘mungkin,’ Saudara kalau enggak tahu jangan ngomong, Saudara sudah disumpah. Makanya saya tanya, “Saya datang di situ orang sudah ramai, Pak.”

344. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI Ya.

345. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Kan gitu, lah.

346. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI Ya, ya.

347. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Betul kan ramai?

348. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI Betul.

349. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Nah, apa acaranya?

350. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI

Itu menuntut kecurangan-kecurangan dari Tim Nomor 1, Yang Mulia.

351. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Menuntut kecurangan? Saudara dengar? 352. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI

(39)

38 353. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Dengar langsung atau dari mik?

354. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI

Dari mik juga, berteriak sama semua orang yang di tepi jalan lintas itu, Yang Mulia.

355. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Oh, begitu? Berapa lama Saudara di situ? 356. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI

Di situ dari setengah…, jam 09.00 sampai 13.30, Yang Mulia. 357. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

13.30?

358. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI Ya.

359. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Tidak makan?

360. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI Makan juga, istrahat, Yang Mulia.

361. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Makan, istrahat, terus sampai..., lalu hasilnya apa tuntutan itu? 362. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI

Hasilnya itu kami diutuskan untuk menemui Panwas dengan KPU, Yang Mulia. Dipersilakan kami masuk orang delapan.

(40)

39 363. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Panwas dan KPU?

364. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI KPU.

365. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Di dalam itu?

366. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI Di dalam itu.

367. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

He eh. Apa isi pertemuan itu?

368. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI

Pertama kali kami masuk itu orang delapan, di dalam ruang tersebut itu ada orang dua. Sebelum ada Panwas masuk menuju ke tempat kami itu ada orang dua, yang satu berpakaian polisi, yang satu itu saya kurang tahu tidak bepakaian polisi tidak, Yang Mulia.

369. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Yalah, ketemu enggak sama Panwas di situ sama KPU? 370. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI

Ketemu…, ketemu, Yang Mulia. Sesudah (…) 371. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Apa yang dibicarakan?

372. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI

Yang dibicarakan waktu itu kami bertanya dengan Pak Panwas, “Bagaimana TPS 2 Bedaro Rampak, Tugu Rejo itu dapat diulang pilih lain waktu dari tanggal 5?”

(41)

40 373. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Oke. Itu yang dipermasalahkan?

374. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI Ya.

375. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Apa jawaban KPU dan Panwas?

376. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI

Jawaban Panwas waktu itu, “Saya adalah Panwas kecamatan, sudah berkonsultasi dengan Ketua KPU. Yang tidak dapat undangan berhak untuk dipilih ulang.”

377. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Itu Panwas yang bilang?

378. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI Itu Panwas yang bilang.

379. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

He eh. Lalu dilaksanakan pemilihan ulang enggak?

380. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI

Ya, dilaksanakan pada itu…, pada itu di tanggal 9 sudah dilaksanakan, saya (…)

381. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Sudah dilaksanakan?

382. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI

(42)

41 383. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Apa yang dipotong? Sapi?

384. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI

Bukan. Saya kalau Bapak Panwas kecamatan yang saya maksud sekarang pertemuan kami adalah Panwas kabupaten. Kalau Panwas Kecamatan Tebo Ilir, kami Tebo Tengah banyak tidak dapat undang apes tidak bisa dipilih ulang. Jawaban Pak Panwas waktu itu dijawab oleh Ibu, “Itu berdasarkan dengan ada undang-undang dan peraturan (…)

385. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Okelah, Saudara yang Saudara tuntut Tebo Ilir atau Tebo Tengah? 386. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI

Yang saya tuntut Tebo Tengah, Yang Mulia. Tidak dapat diulang kembali.

387. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Ya, tunggu dulu. Tebo Tengah?

388. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI Tebo Tengah.

389. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Yang tadi diulang?

390. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI

Yang diulang tadi Tebo Tengah tapi lain tempat. 391. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Lain lagi?

392. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI Ya, lain tempatnya.

(43)

42 393. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Itu dituntut ndak?

394. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI

Itu ndak dituntut, saya ndak dituntut karena tempat saya…, desa saya itu tidak dapat milih ulang itu.

395. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Ya, saya tahu. Saudara ngomong saja terus, saya pun pusing dengarnya, apa maksudnya Tebo Tengah diulang ini enggak diulang, yang merekam juga susah ini. Ini kan dirangkaikan kata-katanya, pertanyaan saya itu Saudara jawab saja, jangan nyerocos gitu. Saudara menuntut TPS berapa?

396. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI

Yang saya tuntut TPS 5, Desa Aburan Batang Tebo. 397. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Kecamatan?

398. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI Kecamatan Tebo Tengah.

399. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Oke. Disuruh ulang enggak akhirnya? 400. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI

Tidak, tidak.

401. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Tidak? Yang diulang tadi?

(44)

43 402. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI

Yang diulang tadi itu saya bilang dengan dia begini, Pak…, Yang Mulia. “Kalau Bapak Panwas mengatakan (…)

403. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Saya tahu yang di sana diulang, di tempat saya tidak diulang, kan begitu?

404. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI Ya tidak diulang, tempat saya tidak diulang. 405. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

He em. Yang diulang itu di Tebo?

406. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI Bedaro Rampak.

407. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Kecamatan?

408. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI Sama kecamatan, Yang Mulia.

409. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Sama Tebo Tengah, cuma desanya beda? 410. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI

Ya,Panwasnya yang berbeda. 411. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

(45)

44 412. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI

Yang ngawas di tempat kami itu lain lagi, Pak. 413. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Itu PPL namanya, bukan Panwascam. Kan satu kecamatan kan? 414. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI

Ya.

415. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

He eh. Kalau yang mengawasi di desa itu Panwas Lapangan (PPL),

di tingkat kecamatan namanya Panwascam, gitu. Yang Saudara jumpai ini Panwascam atau PPL?

416. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI Kecamatan.

417. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Ya, kecamatan oke. Lalu tidak diulang? 418. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI

Tidak diulang, Yang Mulia. 419. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Apa jawabnya?

420. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI Sudah itu saya katakan waktu dia (…) 421. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Bukan, kan Saudara tanya, “Di tempat itu diulang, di tempat saya enggak diulang.” Jawabannya apa?

(46)

45 422. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI

Ya. Dia terdiam, tidak ada dia menjawab. 423. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Tidak menjawab?

424. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI Tidak.

425. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Terus?

426. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI Terus saya langsung keluar.

427. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Keluar? Sampai sekarang diulang di tempat Saudara enggak? 428. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI

Tidak.

429. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Kenapa Saudara minta diulang?

430. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI

Karena di Bedaro Rampak diulang, tempat saya tidak diulang. 431. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Ya, kalau tidak ada masalah tempat Saudara kenapa diulang? 432. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI

Karena tidak dapat kartu undangan, yang di Bedaro Rampak dapat kartu undangan bisa diulang, di tempat saya tidak dapat diulang.

(47)

46 433. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Begitu?

434. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI Begitu.

435. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

He eh. Berapa banyak yang ndak dapat undangan?

436. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI Sembilan orang, Yang Mulia.

437. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Sembilan, ada namanya dalam DPT? 438. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI

Itu saya tidak tahu dalam DPT, cuma saya melihat di rumah saya itu (…)

439. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Bukan, makanya Saudara enggak usah ngomong kalau enggak tahu, jawab enggak tahu. Kan saya tanya (...)

440. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI Ya.

441. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Namanya ada dalam DPT? Saudara tidak tahu, ya kan? 442. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI

Dalam DPT waktu pemilihan pertama kali ada, Yang Mulia, sesudah yang pemilihan kedua ini banyak tidak dapat undang. Saya tanya, “Kau sudah milih?” Si Dedi, “Belum.”

(48)

47 “Lina?”

“Kami ndak dapat kartu undangan.” 443. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Itu kata dia?

444. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI

Kata dia.

445. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Tapi Saudara tidak lihat DPT?

446. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI Tidak.

447. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Begini Pak, kalau ndak dapat undangan, ada nama dalam DPT, datang saja ke TPS bawa KTP boleh nyoblos.

448. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI Tidak bisa di situ, Pak.

449. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Kenapa?

450. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI Kemarin itu..., ya, tidak boleh.

451. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Yang bilang tidak boleh siapa?

452. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI Itu tim-tim yang ada di TPS itu, Pak.

(49)

48 453. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Bukan tim, Anggota KPPS?

454. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI Ya, Anggota KPPS.

455. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Di sana dibilang tidak boleh?

456. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI Ndak boleh.

457. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Saudara KPU ada ini, Prinsipal? Itu kalau yang ada dalam DPT, Saudara tidak bikin pengumuman, tidak bikin edaran? Ada?

458. TERMOHON: SYAHLAN ARFAN (KETUA KPU KABUPATEN TEBO) Ada, Yang Mulia, kita instruksikan.

459. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Diinstruksikan?

460. TERMOHON: SYAHLAN ARFAN (KETUA KPU KABUPATEN TEBO) Ya.

461. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Pernah diumumkan juga?

462. TERMOHON: SYAHLAN ARFAN (KETUA KPU KABUPATEN TEBO) Pernah. Di Bimtek juga kita sampaikan.

463. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Lalu di Bimtek juga pernah?

(50)

49 464. TERMOHON: SYAHLAN ARFAN (KETUA KPU KABUPATEN TEBO)

Pernah.

465. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Itu..., itu jawabannya KPPS-nya dia bilang enggak boleh milih? 466. TERMOHON: SYAHLAN ARFAN (KETUA KPU KABUPATEN TEBO)

Itu menurut dia, Yang Mulia. 467. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Yalah, saya tahu.

468. TERMOHON: SYAHLAN ARFAN (KETUA KPU KABUPATEN TEBO) Tapi KPPS-nya (...)

469. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Tapi Saudara lakukan itu?

470. TERMOHON: SYAHLAN ARFAN (KETUA KPU KABUPATEN TEBO) Lakukan.

471. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Oke. Tapi dia sendiri pun tidak tahu apa ada dalam DPT atau tidak, kan persoalannya itu. Kalau ada dalam DPT pasti bisa memilih, kalau tidak ada dalam DPT, tidak bisa memilih, kan itu persoalannya.

Oke, cukup ya?

472. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: M. ZAINURI Ya, Yang Mulia.

473. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Mustamail?

(51)

50 474. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: MUSTAMAIL

Ya, Yang Mulia.

475. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Tinggal di?

476. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: MUSTAMAIL

Unit 1, Desa Perintis, Rimbo Bujang…, kecamatan…, Kecamatan Rimbo Bujang, Kabupaten Tebo.

477. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Desa Perintis?

478. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: MUSTAMAIL Ya, Yang Mulia.

479. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Pekerjaan?

480. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: MUSTAMAIL Petani.

481. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Petani. Tim sukses pendukung, bukan? 482. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: MUSTAMAIL

Bukan, Yang Mulia. 483. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Apa?

484. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: MUSTAMAIL Warga biasa.

(52)

51 485. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Warga biasa. Menerangkan apa?

486. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: MUSTAMAIL

Di sini saya ingin menerangkan, pada tanggal 5 Juni (…) 487. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

He em.

488. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: MUSTAMAIL Jam 14.00 WIB.

489. KETUA: M. AKIL MOCHTAR He em.

490. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: MUSTAMAIL

Kami warga jalur Unit 1, jalan 11 tersebut melaksanakan ronda untuk menjaga jalur dan TPS.

491. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Itu jam berapa itu ronda itu?

492. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: MUSTAMAIL Kalau (…)

493. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Enggak, waktu itu tanggal 6 itu, eh tanggal 5 itu? 494. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: MUSTAMAIL

(53)

52 495. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Jam 14.00?

496. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: MUSTAMAIL Ya.

497. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Karena besok mau nyoblos?

498. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: MUSTAMAIL Ya.

499. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Lalu ada apa?

500. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: MUSTAMAIL

Pada saat itu ada sebuah mobil datang memaksa untuk…, memaksa masuk untuk ke jalur kami.

501. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Jalur 1 itu?

502. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: MUSTAMAIL Ya.

503. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Kenapa maksa?

504. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: MUSTAMAIL

Dengan alasan dia katanya di dalam ada mobil…, kami dapat telepon di sana ada mobil nomor 3, dua buah masuk ke dalam.

(54)

53 505. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Ada mobil nomor?

506. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: MUSTAMAIL

Nomor 3, masuk ke dalam jalur jalan 11, kata dia. 507. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

He em. Terus?

508. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: MUSTAMAIL Terus kami menjawab, “Tidak ada mobil.” 509. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Ya, lalu?

510. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: MUSTAMAIL

Dia tidak percaya, dia memaksa masuk, “Silakan masuk, tapi kami diiringi.”

511. KETUA: M. AKIL MOCHTAR He em.

512. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: MUSTAMAIL

Kami iringi sampai ke dalam jalur, memutar arah keluar, di pertengahan jalan kami dihadang oleh sebuah Estrada.

513. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Mobil lain lagi?

514. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: MUSTAMAIL Mobil lain lagi.

(55)

54 515. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

He eh. Terus, yang mobil yang tadi mobil apa?

516. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: MUSTAMAIL Mobil kijang kapsul.

517. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

He eh. Siapa orangnya? Saudara tahu enggak?

518. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: MUSTAMAIL Tidak mengenal, Yang Mulia.

519. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

He em. Lalu dihadang mobil Esttrada?

520. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: MUSTAMAIL

Dari Estrada tersebut, lalu turun enam orang, yang empat orang pakai Chevro, yang dua orang tidak, Yang Mulia.

521. KETUA: M. AKIL MOCHTAR He em.

522. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: MUSTAMAIL Langsung dia menghampiri kami, Yang Mulia. 523. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Apa?

524. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: MUSTAMAIL

Dia mengatakan, ”Kalian tidak usah ronda dan pulang ke rumah.” 525. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

(56)

55 526. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: MUSTAMAIL

Ya.

527. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Lalu Saudara laksanakan ndak perintah dia? 528. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: MUSTAMAIL

Terus…, ndak saya laksanakan, setelah dia pergi kami berpikir, berembuk atas dasar apa dia memaksa kami pulang?

529. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Yalah, saya juga jadi tanya-tanya (...) 530. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: MUSTAMAIL

Terus setelah (...) 531. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Sudah dia nyuruh Saudara ndak usah ronda, terus dia pergi? 532. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: MUSTAMAIL

Belum, Yang Mulia. terus dia mengintimidasi kami, “Kalian pokoknya bagaimana pun caranya, kalian tidak usah ronda dan pulang.” Sambil dia mengatakan, “Paling preman-premannya kalian hanya bersenjatakan pisau, sedangkan saya pistol.” Seraya dia membuka, memperlihatkan, dan mengangkat bajunya.

533. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Angkat baju?

534. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: MUSTAMAIL Ya.

(57)

56 535. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Menunjukkan pistolnya?

536. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: MUSTAMAIL Ya, Yang Mulia.

537. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Pistol asli, apa benar…, apa bukan itu? 538. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: MUSTAMAIL

Ya, tidak tahu, Yang Mulia. 539. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Kau ambillah (…)

540. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: MUSTAMAIL Ndak berani.

541. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Tes-tes dulu, tembakkan ke kaki dia, asli atau enggak? Kalau enggak…, Kalau malam itu pistol plastik tunjuk-tunjukin begitu pun juga bikin orang takut juga itu, padahal entah siapa pun dia itu. Tapi mobilnya bukan mobil aparat?

542. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: MUSTAMAIL Bukan, Yang Mulia.

543. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Mobil biasa, gitu?

544. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: MUSTAMAIL Biasa.

(58)

57 545. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

He em. Pakaiannya?

546. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: MUSTAMAIL Pakaian preman biasa.

547. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Pakaian preman, pakaian biasa maksudnya? 548. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: MUSTAMAIL

Ya.

549. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Karena ada juga orang bilang, preman tadi itu kan preman-preman di sini. Saya pikir preman punya pakaian juga sendiri, gitu enggak? Pakaian biasa gitu?

550. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: MUSTAMAIL Ya, Yang Mulia.

551. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Yang menunjukkan pistol itu sendiri saja atau semuanya? 552. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: MUSTAMAIL

Satu orang, Yang Mulia. 553. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Satu orang. Kenapa ndak kau balas nunjukkin pistol juga? Saya juga punya ini, gitu. Enggak?

554. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: MUSTAMAIL Enggak punya, Yang Mulia.

(59)

58 555. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Pistol murah. Terus setelah itu mereka pergi? 556. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: MUSTAMAIL

Setelah itu mereka pergi. 557. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

He em. Terus kalian berunding, kenapa?

558. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: MUSTAMAIL Kami berunding (…)

559. KETUA: M. AKIL MOCHTAR He eh.

560. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: MUSTAMAIL

Merasa curiga, kami mengontrol jalur yang lain. Setelah itu saya tanya jalurnya Jl. Delapan Unit 1, Desa Perintis, Rimbo Bujang, jalur delapan, tadi jalur 11. Di sana ada juga yang menjaga jalur tersebut. 561. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Yalah, ada yang jaga, ronda juga ada. Terus? 562. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: MUSTAMAIL

Saya pertanyakan, “Tadi ada mobil Estrada warna silver, tadi mampir ke sini?”

Dia bilang, “Ada.”

“Bilang apa dia?” Saya bilang.

Dia mengatakan, di sana dia mengatakan kepada orang-orang tersebut di situ, “Saya yang orang putra daerah saja mendukung Nomor 1, masa kalian orang-orang Jawa tidak mendukung Kandidat Nomor 1?” 563. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

(60)

59 564. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: MUSTAMAIL

Ya, Yang Mulia.

565. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Saudara orang Jawa?

566. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: MUSTAMAIL Putra daerah.

567. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Sama putra daerah.

568. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: MUSTAMAIL Putra daerah Melayu (…)

569. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Ya, putra daerah, itu semua putra daerah, ada yang suku Jawa, ada yang suku Melayu, ada yang suku Padang, putra daerah semua itu. 570. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: MUSTAMAIL

Putra daerah suku Melayu, Yang Mulia. 571. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Siapa kita tahu dulu itu tanah leluhurnya siapa itu, bumi Allah semua boleh diinjak. Jadi bilang begitu dia ya?

572. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: MUSTAMAIL Ya, Yang Mulia.

573. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

(61)

60 574. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: MUSTAMAIL

Terus saya pulang menjaga jalur saya dan TPS di dekat simpang jalur saya tadi.

575. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Ada kejadian khusus? Enggak ada? 576. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: MUSTAMAIL

Tidak, Yang Mulia. Tapi setelah esok harinya diadakan pencoblosan (…)

577. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Yalah, coblos besok.

578. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: MUSTAMAIL

Di daerah Desa Perintis, khususnya TPS saya dan TPS VIII tadi mengalami Nomor 1 yang menang, Yang Mulia.

579. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Menurut Saudara kenapa kok menang Nomor 1? 580. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: MUSTAMAIL

Mungkin karena ditakuti adanya pistol dan (…) 581. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Jangan mungkin, kan yang lihat pistol cuma kau sendiri. Masa orang sekampung-kampung yang takut.

582. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: MUSTAMAIL

Karena tiap jalur tadi dia mampir dan bilang untuk (…) 583. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

(62)

61 584. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: MUSTAMAIL

Coblos Nomor 1.

585. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Sebelumnya waktu putaran pertama di TPS itu? 586. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: MUSTAMAIL

Yang TPS Jalan XI tadi kalah, Yang Mulia. 587. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Ya, yang di situ.

588. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: MUSTAMAIL Kalah, Yang Mulia.

589. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Kalah.

590. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: MUSTAMAIL

Tapi yang jalur Jalan VIII tadi menang, Yang Mulia. Tapi untuk yang putaran kedua kalah, Yang Mulia.

591. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Yalah dulu, kalah, sekarang menang, kan begitu. Kan ada jalur, dua jalur kan?

592. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: MUSTAMAIL Ya.

593. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Memang sejak dulu kalah atau baru sekarang kalah? Waktu putaran pertama kalah juga?

(63)

62 594. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: MUSTAMAIL

Untuk putaran pertama yang jalur yang di jalur saya, jalur XI tadi kalah.

595. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Kalah.

596. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: MUSTAMAIL Yang kedua.

597. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Jalur putaran kedua, tempat Saudara kalah juga? 598. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: MUSTAMAIL

Kalah, tapi kalahnya melonjak kalahnya, Yang Mulia. 599. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Agak besar kalahnya?

600. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: MUSTAMAIL

Ya, agak besar. Yang tadi yang di jalur delapan, putaran pertama menang, Yang Mula.

601. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Putara kedua?

602. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: MUSTAMAIL Kalah, Yang Mulia.

603. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Kalahnya tipis?

(64)

63 604. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: MUSTAMAIL

Tipis, Yang Mulia. 605. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Gitu, itu saja ya?

606. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: MUSTAMAIL Ya, Yang Mulia.

607. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Baik. Berikutnya, Saudara Armeli.

608. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: ARMELI INDRA Ya, Yang Mulia.

609. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Saudara tinggal di?

610. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: ARMELI INDRA

Tinggal di Sumber Sari, Kecamatan Tebo Tengah, Kabupaten Tebo. 611. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Tim sukses?

612. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: ARMELI INDRA Betul, Yang Mulia.

613. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Sebagai?

614. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: ARMELI INDRA Tim evaluasi.

(65)

64 615. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Tim evaluasi tingkat kabupaten?

616. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: ARMELI INDRA Betul, Yang Mulia.

617. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Apa yang mau diterangkan?

618. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: ARMELI INDRA

Di sini saya akan menjelaskan ketidaknetralan Panwas Kabupaten Tebo dalam pelaksanaan PSU tanggal 5 Juni 2011, Yang Mulia.

619. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Apa yang menjadi indikasi ketidaknetralan itu? 620. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: ARMELI INDRA

Ketidakseriusasn Panwas Kabupaten Tebo dalam menindaklanjuti kasus-kasus pelanggaran yang kami laporkan kepada Panwas. Dari 114 kasus yang ada, cuma sepuluh yang ditindaklanjuti, Yang Mulia.

621. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

114 itu, Saudara laporkan sebelum PSU atau sesudah? 622. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: ARMELI INDRA

Sesudah PSU, Yang Mulia. 623. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Tanggal berapa masuknya?

624. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: ARMELI INDRA

(66)

65 625. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

7 dan 10? PSU tanggal 6?

626. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: ARMELI INDRA Ya, Yang Mulia.

627. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Ada buktinya?

628. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: ARMELI INDRA Ada, Yang Mulia.

629. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Ini pasti tanggal 7 ya?

630. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: ARMELI INDRA Ya, Yang Mulia.

631. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Tanggal 7…, antara tanggal 7 dan 10 itu? 632. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: ARMELI INDRA

Ya, Yang Mulia.

633. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Ya, dari laporan yang 114 itu, bentuk pelanggarannya apa di antaranya? Ya tidak usah detillah.

634. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: ARMELI INDRA Intimidasi, keterlibatan Polri, money politics (…) 635. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

(67)

66 636. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: ARMELI INDRA

Ya, Yang Mulia.

637. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Tiga besar itulah?

638. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: ARMELI INDRA Ya keterlibatan KPPS ada juga, Yang Mulia. 639. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Penyelenggara Pemilu?

640. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: ARMELI INDRA Betul, Yang Mulia.

641. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Yang ditindaklanjuti 10? 11?

642. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: ARMELI INDRA Sepuluh, Yang Mulia.

643. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Sepuluh, itu apa saja?

644. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: ARMELI INDRA Ada intimidasi juga, Yang Mulia. Money politics. 645. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Ya, money politics. Dua itu?

646. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: ARMELI INDRA Ya, Yang Mulia.

(68)

67 647. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Mana yang banyak? Intimidasi atau money politics, dari 11 itu? Kan bisa lihat datanya.

648. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: ARMELI INDRA Money politics, Yang Mulia.

649. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Berapa kasus dari 11 itu? Kan harus dibikin rekap. Saudara kan tim anu…, evaluasi. Kan harus tahu, berapa? Ada mungkin sembilan, hanya dua yang intimidasi atau berapa, sepuluh, money politics. Ada di situ? Enggak ada?

650. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: ARMELI INDRA Tidak ada, Yang Mulia.

651. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Tidak ada. Lalu itu ditindaklanjuti itu diserahkan kepada Gakkumdu maksudnya?

652. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: ARMELI INDRA

Ya, Yang Mulia. Sebatas proses saat ini, Yang Mulia. 653. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Yalah, artinya sedang dalam tahapan proses kan? 654. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: ARMELI INDRA

Ya, Yang Mulia.

655. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

(69)

68 656. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: ARMELI INDRA

Saksi sudah, Yang Mulia. 657. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Saksi dari pelapor maksudnya?

658. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: ARMELI INDRA Dari pelapor sudah, Yang Mulia.

659. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Ya, kan Anda kan pelapor?

660. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: ARMELI INDRA Ya, Yang Mulia.

661. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Saksi-saksi sudah diperiksa?

662. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: ARMELI INDRA Ya, Yang Mulia.

663. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Itu Saudara tahu dari 114, 11 yang diproses itu, tahu sendiri atau memang mendapat penjelasan dari Panwas? 11 yang ditindaklanjuti itu lho?

664. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: ARMELI INDRA Tahu sendiri juga, Yang Mulia.

665. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Artinya mencari info sendiri?

(70)

69 666. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: ARMELI INDRA

Ya, Yang Mulia.

667. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Tidak pernah tanya ke Panwas?

668. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: ARMELI INDRA Pernah, Yang Mulia.

669. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

He eh, apa jawabannya?

670. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: ARMELI INDRA

Sebagian Panwas ada juga memberitahukan kepada saya, Yang Mulia.

671. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Sebagian ada yang diberi tahu?

672. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: ARMELI INDRA Ya, Yang Mulia.

673. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Oke. Saudara mengatakan bahwa dengan banyak tidak menindaklanjuti itu dari laporan Saudara hanya 11, itulah asumsi Saudara mengatakan bahwa Panwas itu tidak serius, begitu?

674. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: ARMELI INDRA Ada yang lain, Yang Mulia.

675. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Apa lagi?

(71)

70 676. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: ARMELI INDRA

Seperti ini, Yang Mulia, dalam melaksanakan tugas, fungsi pengawasan, Panwas tidak menjalankan dengan sebaik mungkin, Yang Mulia.

677. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Ya.

678. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: ARMELI INDRA

Dalam PSU kedua ini, Yang Mulia, ini masih banyak seperti baliho, spanduk-spanduk yang bersifatnya black campaign itu terpasang di se (…) 679. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Di tempat umum?

680. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: ARMELI INDRA Di tempat umum, Yang Mulia.

681. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Misalnya spanduk yang berisi black campaign itu seperti apa? 682. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: ARMELI INDRA

Bisa saya…, izinkan saya, Yang Mulia, untuk (…) 683. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Ya, satulah contohnya apa misalnya? Isinya gitu, isinya? Saudara kan ingat isinya? Tulisannya itulah apa? Kan spanduk?

684. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: ARMELI INDRA Ya, Yang Mulia.

685. KETUA: M. AKIL MOCHTAR He eh.

(72)

71 686. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: ARMELI INDRA

Seperti yang berisi, “Jangan pilih Bupati yang telah terbukti curang.” Ada lagi masalah sara juga, Yang Mulia, saya dapatkan.

687. KETUA: M. AKIL MOCHTAR He eh.

688. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: ARMELI INDRA

“Jangan…, apa namanya…, orang jawa tidak boleh jadi Bupati,” Yang Mulia.

689. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Begitu?

690. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: ARMELI INDRA Ya, Yang Mulia.

691. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Di antaranya (…)

692. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: ARMELI INDRA Di antaranya.

693. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Saudara ambil itu spanduk?

694. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: ARMELI INDRA Ambil ini spanduk, ada, Yang Mulia.

695. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

(73)

72 696. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: ARMELI INDRA

Tidak, Yang Mulia. 697. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Nah, spanduk itu Saudara serahkan ke Panwas tidak? 698. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: ARMELI INDRA

Tidak, yang Mulia. 699. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Tidak. Oke, itu black campaign ya? Contohnya, kan gitu? 700. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: ARMELI INDRA

Ya, Yang Mulia.

701. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

He eh. Cukup?

702. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: ARMELI INDRA Ada lagi, Yang Mulia.

703. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Apa itu?

704. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: ARMELI INDRA

Begini, Yang Mulia, kami melaporkan ke Panwas itu sangat sering ter…, bagi saya sendiri itu melihat itu adanya polisi itu lebih dari dua orang di kantor Panwas itu, Yang Mulia. Itu mengakibatkan secara psikologi, itu…, apa…, melemahkan mental daripada pelapor kami, Yang Mulia.

705. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Begitu?

(74)

73 706. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: ARMELI INDRA

Ya, Yang Mulia.

707. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Jadi karena ada polisi di kantor Panwas, lemah mental? 708. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: ARMELI INDRA

Ya, Yang Mulia.

709. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Bagaimana, belum tembak-tembakan sama polisi udah lemah mental. Polisi kan…, kenapa harus takut sama dia?

710. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: ARMELI INDRA Ya karena ini masyarakat awam, Yang Mulia. 711. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Yalah, tahu saya. Kalau misalnya ada kejadian lapor ke kantor polisi kan tempat polisi takut juga? Apakah dia ikut campur? Gitu lho maksudnya. Kalau dia hanya mengamankan kan enggak ada masalah. 712. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: ARMELI INDRA

Ya, dari laporan yang ada (…) 713. KETUA: M. AKIL MOCHTAR

Ya.

714. SAKSI DARI PIHAK TERKAIT: ARMELI INDRA Ini keterlibatan kepolisian ada (…)

715. KETUA: M. AKIL MOCHTAR Ada keterlibatan kepolisian?

Referensi

Dokumen terkait

Pemasangan SVC dilakukan pada dua tempat yang memiliki bus dengan sensitifitas tertinggi yaitu pada bus Cawang dan Durikosambi, karena kedua bus jika dilihat pada

Sedangakan effisiensi yaitu persentasi berat gabah yang keluar dari semua lubang pengeluaran terhadap total padi yang dimasukan selama  perontokanKelancaran kegiatan

kurang dari spesifikasi Tabel VI, VIII, X dan XII kolom 6 lebih l0% dengan lebar pita yang sesuai. sehingga menutupi minimurn 50% dan permukaan lapisan perisar kalvat

Dari uraian di atas, maka dapat disimpulkan bahwa kosmos adalah “tata cipta”, seluruh keberadaan tempat yang di dalamnya manusia dilahirkan, dunia yang tidak

Target khusus penelitian ini menguji secara empirik pengaruh pengelolaan pengetahuan pelanggan terhadap keunggulan bersaing berbasis budaya, pengaruh diferensiasi

Berdasarkan penelitian sebelumnya yang masih terdapat inkonsistensi hasil didapatkan corporate governance dalam mekanismenya memiliki beberapa faktor meliputi Ukuran Dewan

Cogreg Parung Jumlah meubelair yang diadakan 5 unit Kursi Tunggu Desa Cilebut Timur Sukaraja Jumlah meubelair yang diadakan 4 unit Pengadaan Mebeler Pustu Desa Cimandala,

orang-orang dengan bumi, air, dan ruang angkasa. Menentukan dan mengatur hubungan-hubungan hukum antara orang-orang dan perbuatan-perbuatan hukum yang mengenai bumi, air,