• Tidak ada hasil yang ditemukan

BAB IV GAMBARAN UMUM. 4.1 Perspektif Sosiologis Situs Facebook yang Menimbulkan Ketergantungan Pengguna

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2021

Membagikan "BAB IV GAMBARAN UMUM. 4.1 Perspektif Sosiologis Situs Facebook yang Menimbulkan Ketergantungan Pengguna"

Copied!
39
0
0

Teks penuh

(1)

BAB IV

GAMBARAN UMUM

4.1 Perspektif Sosiologis Situs Facebook yang Menimbulkan Ketergantungan Pengguna

Facebook merupakan situs jejaring sosial yang sangat fenomenal saat ini. Fenomena Facebook saat ini memang sedang hangat-hangatnya diperbincangkan dan sangat menarik untuk disimak, maka tak heran jika situs ini menjadi favorit sebagai media pertemanan atau silahturahmi tanpa batas ruang dan waktu. Adanya situs Facebook ini, dapat menjadi kajian dalam sosiologi.

Sosiologi adalah ilmu yang mengkaji berbagai hubungan sosial yang terjadi di masyarakat. Setiap orang akan sangat tergantung sekali dengan orang lain dalam menjalin suatu hubungan sosial. Hubungan sosial tersebut dapat dilakukan baik secara langsung maupun secara tidak langsung. Setiap orang sangat membutuhkan komunikasi atau interaksi. Dimanapun seseorang berada selalu membutuhkan komunikasi atau berinteraksi walaupun dengan bahasa yang berbeda-beda.

Perbedaan budaya, letak geografis, dan jarak tidak membuat seseorang untuk tidak berkomunikasi atau berinteraksi. Tidak banyak yang dilakukan seseorang jika tidak melakukan interaksi. Untuk memenuhi kebutuhan, setiap orang akan memerlukan bantuan orang lain. Baik secara langsung maupun tidak langsung.

(2)

Bila secara langsung maka setiap orang yang berinteraksi dapat langsung bertatap muka, tetapi jika tidak secara langsung, maka dapat menggunakan suatu media.

Setiap orang mempunyai cara tersendiri untuk berinteraksi, terkadang terdapat kriteria untuk masing-masing individu dalam berinteraksi, walaupun tujuan sebenarnya sama yaitu saling mengenal dan saling membantu. Tak jarang pula setiap orang membuat semacam kelompok atau komunitas, dan biasanya kelompok tersebut didasari oleh latar belakang yang sama agar lebih dekat dan lebih mengenal.

Seiring perkembangan zaman yang semakin modern, seseorang tidak hanya berinteraksi di dunia nyata. Di zaman yang makin modern ini setiap orang disuguhi kecanggihan teknologi yang memudahkan dalam berinteraksi. Kecanggihan teknologi tersebut memudahkan dan memungkinkan seseorang berkomunikasi dengan orang lain meskipun jarak antara orang satu dengan orang yang lain sangat jauh. Bahkan di era sekarang ini, setiap orang sudah dihadapkan ke dunia maya.

Sebagai contoh saat ini hampir semua orang telah menggunakan situs Facebook untuk berinteraksi. Sosiologi memandang penggunaan situs Facebook sama dengan situs-situs pertemanan di dunia maya lainnya. Penggunaan situs Facebook adalah untuk memudahkan seseorang melakukan suatu interaksi sosial, antara lain yaitu untuk menjalin pertemanan, komunikasi, dan melebarkan jaringan atau koneksi, dan memudahkan masyarakat satu dengan yang lain dalam pemenuhan kebutuhan sebagai makhluk sosial.

(3)

Dengan adanya situs Facebook ini seseorang dapat menjalin interaksi lebih luas, lebih mendalam dan tidak hanya terbatas pada lingkungan fisik semata. Perlu diakui bahwa keberadaan situs Facebook ini merupakan suatu hal yang luar biasa. Banyak sekali manfaat penggunaan situs Facebook yang bisa dirasakan, selain untuk menjalin pertemanan para pengguna situs Facebook juga dapat bertukar pikiran, menjalin tali silaturahmi, digunakan untuk beriklan, para pengguna situs Facebook juga bisa berbagi informasi tentang masalah-masalah yang sedang hadapi misalnya kesehatan, keuangan, sekolah dan juga dapat dengan cepat memperoleh informasi yang sedang terjadi.

Selain itu fungsi foto dan tagging ternyata disukai banyak orang. Situs Facebook juga telah berhasil memasuki peringkat ke lima dunia sebagai situs yang banyak dikunjungi. Seiring dengan terus bertambahnya jumlah anggota situs Facebook, membuat keberadaan situs jejaring sosial ini semakin menarik perhatian orang untuk mengaksesnya. Saking asyiknya, seseorang bisa saja terlena ketika berlama-lama mengakses situs Facebook dan bisa sanggup berberlama-lama-berlama-lama mengakses situs tersebut. Hal ini dapat menimbulkan gejala ketergantungan situs Facebook. Situs Facebook maupun para anggotanya bukan suatu masalah.

Namun, jika kegiatan mengakses situs Facebook bisa membuat seseorang malas mengerjakan hal lain selain situs Facebook, mengurangi waktu bersosialisasi secara langsung, maka hal ini harus diperhatikan secara serius. Situs Facebook jika dimanfaatkan dengan baik akan sangat berguna untuk menemukan teman-teman yang sudah lama tidak bertemu. Banyak dari para pengguna situs Facebook yang akhirnya berhasil menemukan teman-teman di masa lalu. Namun dibalik

(4)

keunggulannya, ternyata situs Facebook memiliki dampak buruk yang terkadang dirasakan para penggunanya.

Pengaruh yang sering dirasakan adalah banyak waktu yang terbuang hanya untuk mengakses situs Facebook, mengabaikan pekerjaan sehingga akan menurunkan produktifitas kerja, merasa kurang lengkap jika sehari saja tidak mengakses situs Facebook. Dengan segala aplikasi yang ditawarkan didalamnya, ternyata situs Facebook mampu menghipnotis masyarakat, khususnya siswa SMA untuk menjadi pengguna yang ketergantungan. Selain itu, fitur dalam situs Facebook sendiri memang membuat para penggunanya bisa hampir melakukan apa saja, seperti menambah jumlah teman, dapat berkomunikasi lagi dengan teman-teman lama, saling mengirim pesan singkat, selain itu penggunaan fitur situs Facebook dapat menjadi sarana hiburan untuk menghilangkan kejenuhan.

Situs Facebook mampu mengakomodasi fungsi jaringan sosial pada umumnya. Penggunaan situs Facebook tersebut ternyata bagi para penggunanya menjadi sesuatu yang adiktif, membuatnya mau dan mau lagi mengunjungi atau mengakses situs pertemanan tersebut. Keberadaan situs Facebook tidak akan menimbulkan ketergantungan, jika digunakan secara bijaksana, bertanggung jawab serta sebagaimana mestinya. Namun, jika terlalu sering menggunakan fasilitas ini, dikhawatirkan akan terjadi ketergantungan bagi para penggunanya.

(5)

4.1.1 Ciri-ciri Situs Facebook

Situs Facebook adalah situs jejaring sosial paling berkembang saat ini. Situs Facebook memiliki banyak jaringan yang diatur berdasarkan kota, lokasi, kerja, sekolah, maupun negara. Jaringan inilah yang kemudian menghubungkan para pengguna situs Facebook berkomunikasi dan berinteraksi. Asal Mula situs Facebook memang merupakan salah satu fenomena menarik di dunia maya.

Setelah orang-orang asyik berkutat dengan jejaring sosial seperti Friendster, kini orang pun mulai beralih kepada jejaring sosial yang baru yaitu situs Facebook. Jejaring sosial yang diluncurkan pada tanggal 4 Februari 2004 ini, semakin hari semakin banyak jumlah pengaksesannya. Terilhami oleh kisah sukses Bill Gates, seorang Mahasiswa bernama Mark Elliot Zuckenberg (14 Mei 1984) sepertinya akan mengikuti langkah Bill Gates.

Sama seperti Bill Gates, Zuckenberg juga drop out dari Universitas Harvard. Kisah Zuckenberg berawal ketika ia mulai membuat Facebook di kamar asrama bersama dua rekan sekamarnya Dustin Moskovitz dan Chris Hughes dibantu rekan kuliahnya, Andrew McCollum. Akhirnya, bermula dari iseng membuat Facebook dari kalangan terbatas, kini Zuckenberg menjadi seorang miliarder muda.

Berbeda dengan jejaring sosial lainnya, situs Facebook memang menawarkan hampir semua fitur dalam satu wadah, yaitu untuk menjalin pertemanan, bergabung ke grup atau komunitas sosial, chatting, bermain online game, mengirim surat elektronik, serta meng-upload foto, dan video.

(6)

Selain itu, salah satu kelebihan lain dari situs Facebook adalah memiliki program library API (Application Programming Interface ). Program ini memungkinkan siapa saja untuk membuat aplikasi mini atau widget yang nantinya dapat dipasang atau digunakan di Facebook itu sendiri. Library API ini memungkinkan semua orang untuk berkreasi. Hal ini secara tidak langsung tentu saja membuat Facebook semakin populer.

Situs Facebook memiliki banyak kelebihan. Banyaknya kelebihan Facebook membuat situs jejaring sosial ini menempati urutan nomor lima situs yang paling banyak dikunjungi di seluruh dunia. Sementara di Indonesia, situs Facebook menduduki posisi situs nomor tiga yang paling banyak dikunjungi.

Ciri-ciri situs Facebook adalah, Facebook mempunyai banyak keunggulan yang tidak dimiliki oleh situr jejaring lain, hal ini dapat terlihat dari tampilan Facebook lebih simpel, menu lebih lengkap dan mudah untuk dimengerti sehingga memudahkan pengguna situs Facebook yang masih pemula, di situs Facebook seseorang dapat mengetahui siapa-siapa saja teman yang sedang online dan dapat melakukan chatting dengan mudah, dalam hal translate bahasa, situs Facebook nomor satu, karena Facebook menyediakan layanan translate bahasa-bahasa yang lebih lengkap.

Pengguna akan merasa sangat nyaman karena tidak adanya iklan yang tampil di profil Facebook, info-info Facebook lebih lengkap seperti lowongan pekerjaan, universitas, keamanan account terjamin, aplikasi di Facebook tidak kalah menarik dengan aplikasi situs jaringan sosial lainnya, seperti foto album, grup ivent, status update dan lain-lain.

(7)

4.1.2 Ciri-ciri situs Facebook yang Menjadi Fokus Penelitian

Popularitas situs Facebook saat ini sedang mencapai titik puncaknya. Bahkan mendahului beberapa pendahulunya, seperti Friendster. Banyaknya pengguna situs Facebook mungkin dipengaruhi oleh keunggulan fitur yang tidak dimiliki oleh situs jejaring sosial lainnya.

Ciri-ciri situs Facebook yang menjadi fokus penelitian adalah, bahwa pengaruh situs Facebook dalam kehidupan sosial sangat besar, di lingkungan sosial situs Facebook dapat menjadi wadah dimana setiap orang dapat mengenal orang baru yang berasal dari berbagai belahan dunia dan daerah, tanpa harus bertemu dan berkomunikasi secara langsung, bisa berkomunikasi dengan teman lama yang sudah lama tidak berjumpa, mengetahui semua informasi terkini dari teman-teman yang bergabung dalam lingkungan pertemanan situs Facebook.

Situs Facebook lebih mampu memberikan solusi atas persoalan sosial yang semakin individualis. Hal ini terbukti bahwa situs Facebook mampu membuka kesadaran para penggunanya untuk kembali hidup berkomunitas. Berkomunikasi atau saling menerima dan memberi satu sama lain yang merupakan landasan persahabatan manusia baik di lingkup lokal, nasional, maupun global. Dengan adanya fitur-fitur dalam situs Facebook ini akan membantu banyak orang saling berinteraksi satu sama lain.

Salah satu yang membuat situs Facebook begitu digemari dalah fitur yang lengkap dan mudah digunakan. Fitur situs Facebook dapat berdiri sendiri dalam bentuk

(8)

aplikasi, seolah situs Facebook memiliki sistem operasi seperti windows. Berbagai fitur situs Facebook merupakan aplikasi independen.

Aplikasi situs Facebook yang sering digunakan dan paling penting dalam kegiatan sosial, antara lain :

1. Mencari teman

Demam situs Facebook telah menggejala di seluruh dunia. Termasuk Indonesia. Para pengguna situs Facebook tidak hanya dari kalangan usia muda, melainkan banyak orang dewasa telah memanfaatkan situs Facebook untuk bermasyarakat dengan menjalin pertemanan. Adanya fitur ini memungkinkan para pengguna situs Facebook untuk mempunyai lebih banyak teman. Untuk mencari teman di situs Facebook sangatlah mudah hanya dengan meng-add orang tersebut dan bersabar untuk menunggu di approve (disetujui).

Dalam proses pencarian teman, bisa dilakukan dengan banyak cara, seperti: - Mencari teman sekolah

Situs Facebook memungkinkan seseorang mempunyai banyak teman, baik teman baru maupun teman yang sudah lama tak diketahui keberadaannya misalnya teman sekolah.

- Mengundang teman ke Facebook

Mengundang teman tidak terbatas pada penggunaan situs Facebook, melainkan pula orang-orang yang memiliki email namun belum teregistrasi pun dapat diundang.

(9)

- Mencari teman lewat teman

Tidak hanya di dalam dunia nyata, mencari teman di dunia maya situs Facebook pun dapat ditempuh melalui teman pengguna yang sudah berteman dengan anda

2. Mengirim Pesan

Untuk mengirimkan pesan ada dua cara yang bisa ditempuh, melalui link message atau melalui menu inbox.

- Mengirim pesan melalui link message

Untuk cara pertama, pengiriman pesan dari link message dengan menampilkan halaman teman terlebih dahulu:

- Masuk ke all friends

- Klik pada salah satu foto profil - Sesudah itu klik pada link message

- Lalu akan muncul kotak dialog message. Isikan informasi yang diminta, seperti to, subject, message, dan attach

- Lalu klik send

- Setelah itu akan mendapatkan konfirmasi bahwa pesan telah dikirim

- Mengirim pesan melalui menu inbox.

Message berfungsi menyampaikan pesan secara personal layaknya email. Hanya pengirim dan penerima saja yang dapat membaca isi pesan tersebut. Berikut cara mengirim pesan lewat message:

- Klik compose new message pada menu inbok di bagian paling atas halaman facebook.

(10)

- Tulis pesan yang ingin dikirimkan pada teman yang dituju pada form compose message seperti menulis pada email. Selain dapat ditujukan pada sesama pengguna Facebook, pesan melalui aplikasi message dapat ditujukan pada non pengguna Facebook, Cukup masukan alamat email teman yang bukan pengguna Facebook, dan akhirnya teman pun akan menerima pesan tersebut.

3. Obrolan

Kelebihan lain yang dimiliki situs Facebook tentu saja adalah fasilitas chatting. Dengan adanya fasilitas ini pengguna situs Facebook dapat melakukan chat dengan teman yang sudah bergabung menjadi teman. Walaupun tampilannya masih sederhana, tetapi sudah dapat berinteraksi dengan teman. Untuk bisa chat dengan teman maka harus dalam keadaan online.

4.1.3 Perspektif Sosiologis Fitur Situs Facebook yang Menjadi Fokus Penelitian

Situs Facebook telah dilengkapi dengan berbagai fitur dan aplikasi yang mendukung pemenuhan kebutuhan tersebut. Dengan situs Facebook, pengguna bisa mengekspresikan segala sesuatu tentang diri sendiri dengan sangat mudah. Seperti halnya fitur dalam situs Facebook yang menjadi fokus dalam penelitian ini, Ketiga fitur tersebut adalah:

1. Mencari teman 2. Mengirim pesan 3. Obrolan

(11)

Ketiga fitur tersebut dapat digunakan untuk saling berinteraksi dan menjalin hubungan sosial dengan para pengguna situs Facebook lainnya dimanapun. Para pengguna situs Facebook kini lebih memilih menjalin komunikasi dengan memanfaatkan situs tersebut. Pengguna situs Facebook cenderung melihat sisi praktis dan efektif karena tidak harus menyesuaikan diri sebagaimana tatanan berkomunikasi secara langsung.

Pengguna situs Facebook pada akhirnya hanya tertarik pada dunia artifisial sehingga lambat laun akan menemui kesulitan dalam berkomunikasi secara langsung. Hal itu terjadi disebabkan selama ini pengguna situs Facebook menjalin komunikasi yang tidak nyata dalam dunia maya sehingga akan mengalami kesulitan jika harus berkomunikasi dalam dunia nyata.

Pengguna situs Facebook bukan hanya orang dewasa saja. Situs Facebook telah menyebar ke berbagai lapisan masyarakat dan usia. Mulai dari anak sekolah, mahasiswa, karyawan, hingga ibu rumah tangga. Aktivitas pengguna Facebook telah dimulai sejak bangun tidur, ketika sampai di kantor atau kampus, sambil bekerja atau kuliah, hingga pulang dari kantor atau kampus. Dapat dikatakan bahwa aktivitas sehari-hari pengguna tidak bisa lepas dari situs Facebook.

Para pengguna situs Facebook tersebut setiap hari online di Facebook walaupun hanya sekedar untuk melihat pesan, chatting, mencari teman, melihat komentar atau status terbaru dari teman-teman. Pengguna situs Facebook mengaku tidak ingin kehilangan informasi mengenai kondisi terkini di dunia Facebook mereka walaupun sedang bekerja atau sekolah. (Rahardian,17).

(12)

Penggunaan situs Facebook ini adalah salah satu sinyal bahwa masyarakat semakin membuka diri terhadap teknologi informasi yang sedang menjadi tren di dunia global. Namun, dengan semakin modern peradaban dunia global, kebutuhan manusia modern akan pengakuan terhadap eksistensi diri dengan bersosialisasi dengan orang lain di lingkungan sekitar sebagai kebutuhan dasar manusia biasa semakin sulit untuk terpenuhi.

4.1.3.1 Perspektif Sosiologis yang berkaitan dengan Bentuk interaksi Sosial

Interaksi sosial merupakan hubungan-hubungan sosial yang dinamis yang menyangkut hubungan antara individu dengan individu, antara kelompok-kelompok manusia, maupun antara individu dengan kelompok-kelompok manusia. Interaksi sosial merupakan kunci dari semua kehidupan sosial, karena tanpa interaksi sosial, tak akan mungkin ada kehidupan bersama.

Disini dapat terlihat syarat terjadinya interaksi sosial, yaitu adanya kontak sosial, yang dapat berlangsung dalam tiga bentuk. Yaitu antara individu dengan individu, antara individu dengan kelompok, maupun antar kelompok dengan kelompok. Selain itu, suatu kontak dapat pula bersifat langsung maupun tidak langsung. Adanya komunikasi, yaitu seseorang memberi arti pada perilaku orang lain, perasaan-perassaan apa yang ingin disampaikan orang tersebut. Orang yang bersangkutan kemudian memberi reaksi terhadap perasaan yang ingin disampaikan oleh orang tersebut.

Bentuk-bentuk interaksi sosial, yaitu bentuk-bentuk yang tampak apabila orang-perorangan ataupun kelompok-kelompok manusia mengadakan hubungan satu

(13)

sama lain terutama dengan mengetengahkan kelompok serta lapisan sosial sebagai unsur pokok struktur sosial.

Secara fisik, kontak baru terjadi apabila terjadinya hubungan langsung. Sebagai gejala sosial itu tidak perlu, karena saat ini dengan adanya perkembangan teknologi yang semakin maju, seperti adanya situs Facebook orang dapat berinteraksi dengan berbagai pihak tanpa menyentuhnya. Dapat dikatakan bahwa hubungan secara langsung bukanlah syarat untuk terjadinya suatu kontak. (Kingsley Davis: 1960).

Terjadinya suatu kontak tidaklah semata-mata tergantung dari tindakan, tetapi juga tanggapan terhadap tindakan tersebut. Kontak sosial yang bersifat positif mengarah pada suatu kerja sama, sedangkan yang bersifat negatif mengarah pada suatu pertentangan atau bahkan sama sekali tidak menghasilkan suatu interaksi sosial.

Suatu kontak dapat bersifat primer atau sekunder. Kontak perimer terjadi apabila yang mengadakan hubungan langsung bertemu dan bertatap muka. Kontak sekunder memerlukan suatu perantara. Kontak sekunder dapat dilakukan secara tidak langsung. Hubungan-hubungan yang sekunder tersebut dapat dilakukan melalui teknologi yang semakin maju, misalnya telepon, telegraf, radio, bahkan dengan menggunakan situs Facebook.

Bertemunya orang-perorangan secara badaniah belaka tidak akan menghasilkan pergaulan hidup dalam suatu kelompok sosial. Pergaulan hidup semacam itu baru akan terjadi apabila orang-perorangan atau kelompok-kelompok manusia bekerja

(14)

sama, saling berbicara dan seterusnya untuk mencapai suatu tujuan bersama, mengadakan persaingan, pertikaian, dan lain sebagainya. Maka, dapat dikatakan bahwa interaksi sosial merupakan dasar proses sosial, yang menunjuk pada hubungan-hubungan sosial yang dinamis.

4.1.3.2 Perspektif Sosiologis Terhadap Fitur Mencari Teman

Tidak hanya di kehidupan nyata, mempunyai banyak teman juga dapat dilakukan di dunia maya, seperti halnya pada situs Facebook. Situs Facebook mempunyai fitur yang sangat menarik yang dapat digunakan oleh para penggunanya untuk mempunyai banyak teman. Fitur yang digunakan tersebut adalah mencari teman. Fitur ini memungkinkan pengguna situs Facebook siswa SMA mempunyai teman baik teman yang telah dikenal dikehidupan nyata tetapi dipererat lagi hubungannya dengan menjadikan teman di situs Facebook, dan teman yang baru dikenal hanya di situs Facebook saja. Hal ini memudahkan pengguna situs Facebook siswa SMA untuk lebih mengenal orang lain.

Sistem cara mencari teman di Facebook menggunakan sistem yang sangat baik, dan sangat mudah untuk diikuti, sehingga dapat membuat para pengguna Facebook untuk terus menambah teman setiap harinya. Pada fitur ini terdapat kolom pencarian teman yang harus diisi dengan menuliskan sebuah nama atau email lalu tekan pencarian. Jika telah mengetik sebuah nama dalam kolom, maka akan terdapat hasil berdasarkan nama tersebut, terkadang orang yang mempunyai nama tersebut lebih dari satu orang, maka pengguna harus memasukan nama lengkap orang yag dicari.

(15)

Pengguna juga dapat menggunakan menu yang terdapat dalam pencarian teman, yaitu berdasarkan lokasi seperti dengan mengetikan nama kota atau wilayah, sekolah seperti dengan mengetikan nama perguruan tinggi atau sekolah, tempat kerja seperti dengan mengetikan nama perusahaan. Selain itu juga dapat dilakukan dengan mempersempit pencarian, tetapi jika tidak menemukan orang yang dicari, maka dapat mencari orang berdasarkan alamat email.

Pada pilihan menu ini terdapat kolom yang harus diisi dengan mengetikan sebuah nama atau email teman lalu tekan pada kolom cari berdasarkan nama atau email. Jika menggunakan menu temukan teman sekelas dari nama sekolah yang dimaksud, maka akan tampil kolom berdasarkan nama sekolah dan angkatan dan juga nama teman yang dituju lalu tekan pada kolom cari teman sekolah.

Selain itu terdapat pencarian teman kerja, maka akan tampil kolom berdasarkan nama perusahaan dan juga nama teman yang dituju lalu tekan pada kolom cari rekan kerja. Kemudahan yang ditampilkan pada fitur mencari teman tersebut memungkinkan pengguna situs Facebook siswa SMA semakin memperbanyak jumlah teman yang dimiliki. Fitur mencari teman ini memungkinkan pengguna situs Facebook untuk saling berdiskusi, bertukar informasi penting, serta saling mengomentari di Facebook, seperti halnya yang dirasakan oleh pengguna Facebook siswa SMA Sintami (18). Informan ini sering bertukar informasi dan melakukan komunikasi hanya dengan beberapa teman saja, sebab beberapa teman tersebut sering dijumpai di kehidupan nyata.

Biasanya pengguna situs Facebook siswa SMA di warnet “Live Net” Kelurahan Sukabumi menggunakan fitur mencari teman dengan meng-add seseorang yang

(16)

dipilih serta diinginkan untuk menjadi teman. Baik dari teman sekolah maupun teman yang baru dikenal. Penggunaan fitur mencari teman dalam situs Facebook, terkadang dapat menggantikan kehidupan sosial, sebab fitur dalam Facebook memungkinkan pengguna merasa cukup dengan berinteraksi lewat situs Facebook sehingga mengurangi frekuensi bertatap muka secara langsung. Ada sebuah hal yang hilang dari interaksi seperti ini. Bertatap muka secara langsung sangat lain dan tidak seharusnya digantikan dengan berinteraksi di dunia maya.

4.1.3.3 Perspektif Sosiologis Terhadap Fitur Mengirim Pesan

Pada dasarnya semua situs jejaring sosial bertujuan untuk mempermudah semua orang untuk dapat berinteraksi tanpa mengenal jarak dan waktu. Seperti halnya dalam penggunaan situs Facebook, berinteraksi dapat dilakukan dengan saling mengirim pesan singkat kepada teman. dari satu pihak kepada pihak lain agar terjadi saling mempengaruhi diantara keduanya. Sebab penyampaian informasi berupa pesan merupakan suatu proses komunikasi yang sering digunakan oleh para pengguna Facebook.

Pada umumnya, pengiriman pesan dilakukan dengan menggunakan kata-kata yang dapat dimengerti. Pesan adalah isi atau maksud yang akan disampaikan kepada teman. Melalui komunikasi pengiriman pesan di Facebook yang digunakan oleh siswa SMA, sikap dan perasaan dapat dipahami oleh teman. Akan tetapi, komunikasi hanya akan efektif apabila pesan yang disampaikan dapat ditafsirkan sama oleh teman sebagai penerima pesan tersebut.

(17)

Dalam kehidupan sehari-hari, pengiriman pesan dilakukan karena untuk mempermudah penyampaian sesuatu kepada orang lain, menghemat waktu, serta digunakan karena intensitas pertemuan nyata jarang dilakukan, seperti yang terjadi oleh Wenika (17), ia menggunakan fitur mengirim pesan karena fitur tersebut memberi kemudahan untuk menyampaikan sesuatu atau pesan dengan mudah tanpa harus bertatap muka secara langsung.

Hanya dengan memilih menu kotak masuk dan tulis pesan maka akan muncul kolom yang harus diisi seperti kepada siapa pesan tersebut akan disampaikan, judul maupun isi pesan yang akan disampaikan. Selain itu pada menu bawah mengirim pesan terdapat pilihan lampirkan, yang terdiri dari foto, video dan tautan.

Foto yang ingin dimasukan dalam pengiriman pesan dapat diambil dari mengunggah foto dari drive yang ada, serta mengambil foto dengan menggunakan webcam. Video juga dapat dijadikan tambahan dalam pengiriman pesan agar lebih menarik, tidak hanya itu sebuah tautan pun dapat digunakan dalam pengiriman pesan agar lebih menarik.

Setelah mengisi semua kolom dan memasukan aplikasi yang terdapat pada menu bawah pengiriman pesan, maka dengan mudah pengguna Facebook siswa SMA mengirim pesan bahkan membatalkan pesan yang telah dibuat. Pengiriman pesan yang dilakukan juga secara cepat dapat diterima oleh teman.

Teknologi yang demikian menonjol dan mempunyai pengaruh yang besar mampu mendorong terjadinya perubahan sosial, sedangkan perubahan sosial yang dikaji

(18)

oleh ilmu sosiologi muncul karena adanya perubahan dalam unsur-unsur yang mempertahankan keseimbangan masyarakat seperti unsur geografis, ekonomis, biologis atau kebudayaan (Soerjono Soekanto, 2003:305). Perubahan yang di alami pengguna situs Facebook siswa SMA dengan menggunakan fitur mengirim pesan adalah dari sisi kemudahan yang dirasakan.

Pola-pola hubungan sosial yang dirasakan pengguna Facebook siswa SMA telah banyak berubah akibat penggunaan situs jejaring sosial seperti penggunaan pada fitur mengirim pesan. Interaksi antar teman secara langsung menurun karena interaksi ini dapat diganti melalui situs jejaring sosial.

4.1.3.4 Perspektif Sosiologis Terhadap Fitur Obrolan

Kelebihan situs Facebook dari situs yang lain adalah fasilitas obrolan atau chat. Fasilitas ini sering disebut Facebook chat pada menu obrolan yang terletak sebelah kanan bawah Facebook. Fitur obrolan ini sangat digemari, contoh Andika (18) siswa SMA sebagai pengguna di warung internet “Live Net” Kelurahan Sukabumi, sangat sering mengakses Facebook hanya untuk menggunakan fitur obrolan yang dinilai sangat menyenangkan.

Fitur ini memang sangat mengasyikkan, para pengguna Facebook siswa SMA sangat sering menggunakan fitur ini, karena dinilai menarik dan dapat berkomunikasi dengan semua orang yang ada dalam daftar teman, sehingga sikap saling mengenal lebih mudah dilakukan. Fasilitas obrolan atau chat dalam Facebook ini biasa digunakan karena daftar teman dalam Facebook, terkadang berada didaerah yang jauh dari tempat tinggal, sehingga untuk bertemu sangatlah

(19)

tidak mudah. Disamping pola finansial, pengguna Facebook siswa SMA juga belum begitu kenal dengan daerah tempat tinggal teman tersebut, oleh sebab itu fitur chat ini sangat digemari oleh para pengguna Facebook.

Pada fitur obrolan terdapat dua menu yang dapat dipilih yaitu yang pertama adalah daftar teman berupa tampilkan daftar ini pada obrolan dan juga buat daftar baru dalam sebuah kolom yang diisi dengan menuliskan sebuah daftar. Yang kedua adalah opsi berupa jadikan menu obrolan atau chat dalam keadaan offline ataupun menampilkan menu obrolan atau chat tersebut.

Jika menampilkan menu obrolan atau chat tersebut maka akan terdapat tiga pilihan yang dapat digunakan seperti putar suara untuk pesan yang baru, biarkan jendela teman-teman yang online terbuka, dan tampilkan hanya nama teman yang online. Penggunaan fitur obrolan oleh siswa SMA di warnet “Live Net” Kelurahan Sukabumi, ini terkadang menjadikan pengguna layanan jaringan sosial tersebut menjadi malas bersosialisasi secara langsung. Tanpa disadari dengan hadirnya fitur obrolan pada Facebook tersebut sangat berguna untuk mempermudah seseorang dalam berkomunikasi secara tidak langsung sehingga lebih praktis digunakan.

Dengan adanya jaringan sosial yang semakin marak akhir-akhir ini membuat masyarakat semakin mudah dalam berinteraksi satu sama lain tanpa mengenal jarak dan waktu, hal ini pulalah yang akhirnya mengakibatkan manusia malas untuk berinteraksi secara langsung dengan orang lain karena dengan adanya layanan jaringan sosial manusia tidak dituntut untuk dapat bertemu dengan langsung.

(20)

4.2 Perspektif Sosiologis Siswa SMA Di Kelurahan Sukabumi Sebagai Pengguna Situs Facebook yang Menimbulkan Ketergantungan

Situs Facebook menjadi salah satu situs jejaring sosial yang sedang populer dan fenomenal saat ini. Penggunanya bukan hanya orang dewasa, remaja seperti siswa SMA juga tampak memanfaatkan fasilitas ini. Facebook adalah website jaringan sosial dimana para pengguna dapat bergabung dalam komunitas seperti kota, kerja, sekolah, dan daerah untuk melakukan koneksi dan berinteraksi dengan orang lain. Para pengguna Facebook juga dapat menambahkan jumlah teman, mengirim pesan, dan memperbarui profil pribadi agar orang lain dapat melihat.

Situs Facebook telah menyebar ke berbagai lapisan masyarakat dan usia, salah satunya adalah anak sekolah yaitu siswa SMA. Di kalangan siswa SMA, situs Facebook sangat diminati, seperti halnya siswa SMA di Kelurahan Sukabumi, hal ini terlihat dari antusias mereka yang sangat sering menggunakan situs Facebook untuk berkomunikasi dengan teman. Bahkan terkadang sampai ada yang lupa waktu jika telah mengakses situs jejaring sosial tersebut.

Hal ini tentu saja dapat berdampak pada diri sendiri. Misalnya saja bagi para pengguna situs Facebook siswa SMA yang lupa waktu jika telah menggunakan fasilitas tersebut, hal ini tentu saja dapat membuang waktu. Contoh seorang pengguna Facebook bernama Sintami (18), dapat dikatakan bahwa aktivitas sehari-hari saya tidak bisa lepas dari Facebook. Saya setiap hari online di Facebook walaupun hanya sekedar untuk melihat pesan, melihat komentar atau status terbaru dari teman-teman saya.

(21)

Waktu yang seharusnya digunakan untuk belajar, dan beristirahat setelah pulang sekolah, malah digunakan untuk bermain di dunia maya, secara langsung hal ini akan mengakibatkan para penggunanya malas untuk melakukan hal lain selain Facebook. Namun sisi lain Facebook juga memiliki dampak positif, diantaranya adalah bahwa dengan Facebook seseorang dapat berkomunikasi kembali dengan teman lamanya yang mungkin saja sudah lama tidak bertemu.

Selain itu, mengakses Facebook dapat dijadikan sebagai tempat untuk berdiskusi. Dengan Facebook juga dapat membentuk suatu obrolan antar teman yang tentu saja hal ini dapat menjaga hubungan silaturahmi seseorang. Melihat dari dampak negatif dan positif yang ditimbulkan oleh Facebook kini tergantung dari bagaimana para penggunanya dapat menyikapi serta menggunakan Facebook tersebut secara bijak.

4.2.1 Gambaran Perilaku Sosial Siswa SMA di Kelurahan Sukabumi

Perilaku manusia adalah sekumpulan perilaku yang dimiliki oleh manusia dan dipengaruhi oleh adat, sikap, emosi, nilai, etika, kekuasaan, persuasi, dan atau genetika. Seperti halnya pada perilaku siswa SMA di Kelurahan Sukabumi Bandar Lampung. Perilaku siswa SMA di Kelurahan Sukabumi dikelompokkan ke dalam perilaku wajar, perilaku dapat diterima, dan lain-lain. Dalam sosiologi, perilaku dianggap sebagai sesuatu yang tidak ditujukan kepada orang lain dan oleh karenanya merupakan suatu tindakan sosial manusia yang sangat mendasar.

Perilaku tidak boleh disalahartikan sebagai perilaku sosial, yang merupakan suatu tindakan dengan tingkat lebih tinggi, karena perilaku sosial adalah perilaku yang

(22)

secara khusus ditujukan kepada orang lain. Penerimaan terhadap perilaku seseorang diukur relatif terhadap norma sosial dan diatur oleh berbagai kontrol sosial.

Perilaku sosial memusatkan perhatiannya kepada hubungan antara seseorang dan lingkungannya yang terdiri atas bermacam-macam obyek sosial dan non sosial. Pokok persoalan sosiologi menurut paradigma perilaku sosial ini adalah tingkah laku individu yang berlangsung dalam hubungannnya dengan faktor lingkungan yang menghasilkan akibat-akibat atau perubahan dalam faktor lingkungan yang menimbulkan perubahan terhadap tingkah laku.

Seorang sejak lahir hingga sepanjang hayatnya senantiasa berhubungan dengan orang lain. Dalam berinteraksi dengan orang lain ditandai dengan berbagai aktivitas tertentu, baik aktivitas yang dihasilkan berdasarkan naluriah semata atau justru melalui proses pembelajaran tertentu. Berbagai aktivitas seseorang dalam berinteraksi dengan orang lain ini biasa disebut perilaku sosial.

Perilaku sosial tersebut terkadang dirasakan oleh remaja seperti siswa SMA di Kelurahan Sukabumi Bandar Lampung. Masa remaja seperti siswa SMA merupakan masa yang penuh problema. Siswa SMA sebagai remaja yang sedang tumbuh dan berkembang terus melakukan interaksi sosial baik antara diri sendiri maupun terhadap lingkungan lain. Melalui proses adaptasi, siswa SMA di Kelurahan Sukabumi Bandar Lampung mendapatkan pengakuan sebagai anggota kelompok baru yang ada dalam lingkungan sekitarnya. Siswa SMA pun rela menganut kebiasaan-kebiasaan yang berlaku dalam suatu kelompok remaja lainnya.

(23)

Dalam pergaulan, kebutuhan untuk dapat diterima bagi setiap individu merupakan suatu hal yang sangat mutlak sebagai mahluk sosial. Setiap remaja seperti siswa SMA di Kelurahan Sukabumi Bandar Lampung akan dihadapkan pada permasalahan penyesuaian sosial, yang diantaranya adalah problematika pergaulan teman sebaya. Pembentukan sikap, tingkah laku dan perilaku sosial banyak ditentukan oleh pengaruh lingkungan ataupun teman-teman sebaya.

Usia remaja seperti siswa SMA adalah tahap yang banyak terjadi perubahan baik dalam aspek fisik maupun psikologis, mereka diharapkan untuk dapat menyesuaikan diri terhadap perubahan yang dialami maupun efek dari perubahan yang dialami oleh mereka.

4.2.1.1 Perilaku Sosial Siswa SMA di Warnet “Live Net” Kelurahan Sukabumi dalam Penggunaan Situs Facebook

Seperti yang sudah diketahui, perkembangan teknologi semakin hari semakin pesat saja. Hal ini muncul bukan tanpa sebab, namun dikarenakan memang sudah zamannya teknologi yang memegang kendali. Dengan adanya teknologi, maka pekerjaan manusia dapat terbantu dan bisa selesai dengan lebih cepat. Bukan hanya itu saja, tetapi teknologi juga bisa meminimalisir kesalahan atau eror yang disebabkan oleh kesalahan manusia.

Namun jika bicara teknologi untuk semua kalangan, maka salah satu contoh yang bisa diambil adalah tentang situs Facebook yang semakin lama semakin menjamur di bukan hanya kalangan remaja atau siswa SMA saja, namun juga di kalangan dewasapun ikut mengakses situs ini. Dengan mewabahnya situs Facebook ini,

(24)

banyak hal yang akhirnya ikut berubah untuk menyesuaikan dengan kemajuan teknologi yang ada.

Seperti halnya yang dialami siswa SMA di warung internet “Live Net” Kelurahan Sukabumi sebagai para pengguna Facebook. Mereka merasa dengan hadirnya Facebook dapat menjaga komunikasi antar teman, contohnya melalui comment, melatih menulis dan berkomentar, menambah wawasan IPTEK, bisa menambah teman baru, dan menjadi lebih kreatif, contohnya di Facebook mereka harus kreatif dan rajin update profile agar orang lain atau mereka sendiri tidak bosan. Sisi kreatifnya dalam mengubah tampilan layout, atau dengan teks yang menarik.

Perilaku sosial yang ditunjukan akibat mengakses situs Facebook oleh siswa SMA di warung internet “Live Net” Kelurahan Sukabumi, adalah mereka semakin malas berkomunikasi secara langsung dengan teman, selain itu berkomunikasi terhadap keluarga menjadi kurang, karena hampir setiap hari sibuk dengan segala sesuatu yang berhubungan dengan Facebook, seperti mengirim pesan, mencari teman dan melakukan obrolan seperti layaknya berinteraksi secara langsung.. Seperti halnya Wenika (17), menjadikan situs Facebook sebagai prioritas utama dibandingkan hal yang lain, seperti mengerjakan tugas dari sekolah atau mengerjakan pekerjaan rumah.

Memiliki rasa ingin tahu yang besar terhadap privasi orang lain, di masa remaja seperti siswa SMA dapat dikatakan adalah masa mencari jati diri. Jadi, pada masa ini rasa penasaran terhadap sesuatu dari luar sangat besar, terlebih lagi comment

(25)

di situs jejaring sosial Facebook pada saat ini tidak hanya digunakan untuk mengkritik tetapi juga digunakan untuk memberi saran.

Kategori para pengguna situs Facebook, yang dirasakan juga oleh siswa SMA di warung internet “Live Net” Kelurahan Sukabumi, yaitu tipikal pengguna yang mencari kenalan kesana kemari sehingga mempunyai jumlah teman yang tidak sedikit, meski hanya ingin berinteraksi dengan sebagiannya saja. Merasa lebih senang mencari temannya teman, dibanding langsung berkenalan dengan orang asing. Selain itu, sering merubah tampilan profilnya, dari data hingga desain skin.

4.2.1.2 Perilaku Sosial Siswa SMA di Warnet “Live Net” Kelurahan Sukabumi dalam Penggunaan Situs Facebook yang Menyebabkan Ketergantungan

Seiring perkembangan zaman, dari hari ke hari perkembangan teknologi pun semakin berkembang. Perkembangan itu bisa dilihat dan dirasakan dalam kehidupan sehari-hari, terutama oleh siswa SMA di warung internet “Live Net” Kelurahan Sukabumi Bandar Lampung yang di rasakan saat ini. Perkembangan teknologi bisa membuat perubahan dalam diri seseorang jika orang itu selalu tahu terhadap perkembangan yang sedang berkembang saat ini.

Perkembangan teknologi ini akan selalu berkembang dari hari ke hari karena setiap orang pasti selalu membutuhkan dan selalu ingin tahu apa saja perkembangan teknologi yang sedang berkembang, seperti contoh dalam penggunaan situs Facebook. Perkembangan teknologi sendiri itu pun kebanyakan bisa dilihat dan dirasakan fungsinya dalam penggunaan situs Facebook.

(26)

Saat ini banyak sekali warung internet yang menyediakan fasilitas untuk mengakses situs Facebook, seperti halnya di warung internet “Live Net” Kelurahan Sukabumi Bandar Lampung. Banyak sekali fitur-fitur di situs Facebook yang memperkenalkan komunitas atau forum-forum yang berfungsi sebagai tempat untuk bersosialisasi dengan orang yang dikenal ataupun orang yang tidak dikenal, bersosialisasi dengan orang yang berada dalam negara yang sama ataupun berbeda negara.

Situs Facebook merupakan komunitas yang berfungsi sebagai sarana untuk menambah teman, chatting, mencari teman lama yang sudah lama tidak ada kontak atau komunikasi. Selain itu situs Facebook berfungsi sebagai sarana untuk bersosialisasi antar individu, atau kelompok. Facebook merupakan bentuk sosialisasi, komunikasi, rekreasi, chatting, dan lain-lain yang menjangkau sejumlah besar orang.

Bentuk sosialisasi situs Facebook bisa dirasakan oleh para pengunanya seperti siswa SMA di warung internet “Live Net” Kelurahan Sukabumi. Dari hari ke hari pengguna situs Facebook semakin bertambah karena semakin banyak pula orang yang ingin tahu apa saja yang ada di komunitas Facebook, selain untuk chatting, banyak hal yang dapat dilakukan dalam komunitas Facebook, seperti menemukan teman lama sehingga jumlah teman yang dimiliki semakin bertambah.

Warung internet paling sering digunakan mengakses situs Facebook oleh siswa SMA. Aktivitas mengakses Facebook siswa SMA di warung internet “Live Net” Kelurahan Sukabumi sangat beragam, selain menggunakan fasilitas obrolan siswa SMA pun selalu mengupdate status setiap hari, dan menambah jumlah teman yang

(27)

ada. Selain selalu datang setiap hari pada pagi bahkan malam hari, biasanya pengguna situs Facebook siswa SMA di warnet “Live Net” Kelurahan Sukabumi menggunakan pilihan paket waktu yang tersedia, seperti paket satu sampai paket tiga, masing-masing paket waktu tersebut digunakan untuk berlama-lama mengakses situs Facebook. Siswa SMA juga selalu menambah jumlah waktu yang telah habis digunakan untuk mengakses situs Facebook, terutama pada penggunaan tiga fitur favorite seperti mencari teman, mengirim pesan dan fitur obrolan.

Kegiatan mengakses situs Facebook di warung internet yang terkadang berlebihan seperti tidak bisa melewatkan sedikit saja waktu luang yang ada untuk mengakses situs Facebook, lebih memilih mengakses situs Facebook dari pada mengerjakan pekerjaan rumah (PR) dari sekolah, lebih memilih tidak menabung atau tidak menyisihkan sebagian uang saku dari pada tidak mengakses situs Facebook di warung internet. Berbagai kegiatan tersebut terkadang menimbulkan ketergantungan sehingga waktu yang tersedia untuk mengerjakan tugas lain terbuang sia-sia dan kegiatan sosialisasi antar teman di kehidupan nyata semakin berkurang.

Dari berbagai perilaku yang ditimbulkan siswa SMA di warung internet “Live Net” Kelurahan Sukabumi sebagai pengguna Facebook, dapat dinyatakan jika situs jejaring sosial ini merupakan salah satu sarana untuk berkomunikasi dan ajang pencarian teman yang cepat serta sarana bertukar pikiran yang baik.

(28)

4.2.2 Penggunaan Situs Facebook Siswa SMA di Warnet “Live Net” Kelurahan Sukabumi

Situs Facebook telah memikat jutaan hati para penggunanya, seiring dengan terus bertambahnya jumlah anggota situs Facebook, maka membuat keberadaan situs jejaring sosial ini semakin menarik perhatian orang untuk mengaksesnya. Situs Facebook telah membius jutaan pengguna internet di seluruh dunia. tua, muda, bahkan anak-anak turut mengakses situs Facebook. Tidak terkecuali di Kelurahan Sukabumi Bandar Lampung.

Demam Facebook adalah kelanjutan dari keberhasilan situs komunitas Friendster (Friendster.com, Juli 2008). Bahkan banyak pengguna Friendster yang melakukan migrasi ke Facebook karena fasilitas yang diberikan lebih lengkap dan mengikuti selera masyarakat. situs Facebook memiliki banyak fitur yang memungkinkan penggunanya berinteraksi langsung, seperti chatting, tag foto, blog, game, dan update status ”what are you doing now” yang dinilai lebih menarik

Pengguna situs Facebook siswa SMA di warung internet “Live Net” Kelurahan Sukabumi telah membuat jarak berkomunikasi dan bersosialisasi antar teman menjadi tiada batas. Biasanya kedelapan informan datang ke warnet “Live Net” Kelurahan Sukabumi hanya untuk mengakses situs Facebook. Di situs Facebook, pengguna dapat memilih untuk bergabung dengan satu atau lebih jaringan yang tersedia, seperti berdasarkan sekolah, tempat kerja, atau wilayah geografis. Melalui situs Facebook penggunanya seperti siswa SMA dapat kembali bertemu dengan teman-teman lama walaupun di dunia maya, melaui situs Facebook

(29)

komunikasi antar teman menjadi lancar walaupun berjauhan, dengan situs Facebook pun pengguna bisa bertukar pikiran dengan mudah.

Menjamurnya warung internet, membuat penggunaan Facebook menjadi mudah untuk diakses. Para pengguna situs Facebook dapat menggakses situs pertemanan tersebut dengan sangat mudah, karena warung internet tersebut yang digunakan dibuka setiap hari bahkan dari pagi sampai malam. Sebagai contoh, begitu banyak siswa sekolah yang mengakses situs Facebook di warung internet "Live Net" Kelurahan Sukabumi sehabis pulang sekolah bahkan saat jam belajar berlangsung, sehingga siswa SMA tersebut sengaja tidak masuk sekolah hanya untuk mengakses Facebook di warung internet.

Seperti halnya di Live Net, di warung internet ini para pengunjung biasanya menggunakan fasilitas yang ada untuk membuka situs Facebook terutama pada fitur yang sangat menarik untuk digunakan. Facebook tersebut memungkinkan para pengunjung berada selama berjam-jam dengan menggunakan paket pilihan waktu yang tersedia. Seperti paket satu untuk satu jam, paket dua untuk dua jam , paket tiga untuk tiga jam, paket empat untuk lebih dari tiga sampai lima jam. Selain itu juga, di warnet tersebut menyediakan pilihan paket personal yang digunakan oleh pengguna situs Facebook selama waktu yang diinginkan pengguna. Banyak hal yang dilakukan saat mengakses Facebook di Kelurahan Sukabumi. Pengguna Facebook biasanya memanfaatkan fitur yang ada untuk saling berinteraksi.

Misalnya saja Heri (19), berdasarkan hasil riset pada pra wawancara tanggal 31 Desember 2009, ia mengaku bahwa mengakses Facebook setiap hari terkadang

(30)

setelah pulang sekolah maupun saat jam sekolah. Ia sengaja tidak masuk sekolah dikarenakan malas bertemu guru bidang studi yang tidak disukainya. Karena alasan tersebut, ia membolos dan akhirnya pergi ke warung internet “Live Net” di Kelurahan Sukabumi untuk mengakses Facebook.

Warung internet “Live Net” tersebut memang selalu ramai dikunjungi siswa SMA yang tidak jauh dari letak warnet, jaraknya hanya beberapa meter saja. Karena jaraknya yang tidak jauh dengan sekolah SMA tersebut membuat warung internet “Live Net” di Kelurahan Sukabumi tidak pernah sepi. Karena jarak dan letak SMA dengan warung internet tersebut berdekatan maka memungkinkan siswa SMA dapat kapan saja dating dan mengakses Facebook.

Banyak hal yang dapat dilakukan pengguna situs Facebook siswa SMA di warnet “Live Net” Kelurahan Sukabumi yang selalu setiap hari mengaksesnya. Saat pertama membuka Facebook, halaman berandalah yang lebih awal dilihat. Pengguna Facebook siswa SMA sangat menggemari halaman beranda, karena di halaman inilah semua teman di Facebook membaca sesuatu yang baru saja ditulis. Pada halaman ini juga pengguna situs Facebook siswa SMA dapat melihat pemberitahuan baru dan juga kabar berita terkini yang berisi status dari teman, foto terbaru yang baru saja ditambah atau diperbaharui dan juga untuk melihat kabar berita.

Selain fitur pada halaman beranda yang menjadi fitur favorite pengguna situs Facebook siswa SMA di Kelurahan Sukabumi, masih banyak lagi fitur yang digemari, misalnya pada profil. Pada halaman ini pengguna situs Facebook siswa SMA dapat saling mengirim sesuatu dan berkomentar antar sesama teman di

(31)

Facebook. Selain itu juga, pada halaman profil ini, pengguna Facebook siswa SMA dapat melihat sendiri aktivitas terbaru yang baru saja terjadi. Pada halaman profil ini juga, pengguna Facebook siswa SMA dapat membuat info tentang diri sendiri yang berisi alamat email, tanggal lahir, kota asal, dan juga info pribadi yang berisi aktivitas yang biasa dilakukan sehari-hari, maupun berisi tentang pendidikan dan pekerjaan yang saat ini dijalankan.

Selain kedua fitur tersebut yang sering dikunjungi oleh pengguna situs Facebook siswa SMA di warung internet “Live Net” Kelurahan Sukabumi, masih terdapat fitur yang selalu ingin dikunjungi setiap saat mengakses Facebook, salah satunya adalah obrolan. Fitur interaktif ini memungkinkan pengguna situs Facebook siswa SMA mengobrol dengan teman yang baru dikenal maupun teman lama yang telah menjadi sahabat. Untuk memulai obrolan pada fitur ini, maka pengguna situs Facebook siswa SMA sebelumnya harus melihat siapa saja teman yang sedang online. Hal ini memudahkan pengguna Facebook siswa SMA agar memilih teman untuk berinteraksi.

Berbagai fitur menarik di situs Facebook membuat keberadaan Facebook semakin digemari. Bagi pengguna Facebook siswa SMA, Facebook sebagai sarana hiburan untuk menghabiskan waktu. Biasanya pengguna Facebook siswa SMA mengakses Facebook di warung internet “Live Net” Kelurahan Sukabumi setiap hari dengan menggunakan berbagai paket pilihan waktu yang tersedia. Kebanyakan pengguna Facebook siswa SMA mengambil paket dua sampai tiga jam karena waktu tersebut dinilai cukup untuk mengakses Facebook.

(32)

Tetapi tidak jarang juga terdapat pengguna situs Facebook siswa SMA yang memilih menggunakan waktu selama tiga sampai lima jam seperti Andika (18), ia mengaku menggunakan waktu yang cukup lama untuk mengakses Facebook untuk membuka fitur obrolan yang menjadi favoritenya. Berbagai pilihan fitur Facebook yang tersedia, maka membuat pengguna Facebook siswa SMA selalu ingin mengakses Facebook setiap saat dari pagi hari menjelang siang, bahkan samapai malam hari dengan intensitas waktu yang cukup lama.

4.2.3 Ketergantungan Penggunaan Situs Facebook Siswa SMA di Warnet “Live Net” Kelurahan Sukabumi

Situs Facebook saat ini menjadi alat bantu yang berguna bagi pemenuhan kebutuhan informasi. Situs Facebook telah banyak digunakan di Bandar Lampung, salah satunya adalah di Kelurahan Sukabumi. Hampir seluruh lapisan masyarakat di Kelurahan Sukabumi telah menggunakan situs Facebook. Bahkan hampir seluruh lapisan pendidikan mulai mengakses situs Facebook, termasuk siswa SMA.

Saat ini penggunaan situs Facebook oleh siswa SMA di warung internet “Live Net” Kelurahan Sukabumi, membuat berbagai hal nyaris tidak ada batasnya dan tidak mengenal sekat antarbangsa, suku, serta agama. Efeknya adalah bergesernya pola sosialisasi pengguna situs Facebook siswa SMA dapat bertemu secara langsung, berubah menjadi interaksi tidak langsung atau online. Saat ini, situs Facebook tidak hanya berfungsi sebagai media pertemanan saja, melainkan juga menjadi alat untuk berdagang, curhat, mencari pekerjaan, mencari uang, bahkan mencari jodoh.

(33)

Semakin banyak siswa SMA yang menggunakan situs Facebook, nampaknya memiliki pengaruh terhadap gaya hidup, seperti pada pengguna warung internet “Live Net” di Kelurahan Sukabumi Bandar Lampung. Hal ini dapat terlihat bahwa semakin berkembangnya penggunaan internet maka akan semakin mempengaruhi gaya hidup penggunanya seperti siswa SMA di warung internet “Live Net” Kelurahan Sukabumi yang terkadang menyebabkan ketergantungan saat mengaksesnya.

Situs Facebook juga bukan lagi digunakan oleh masyarakat yang berpendidikan tinggi saja. Dengan hadirnya warung internet, siswa SMA di Kelurahan Sukabumi pun bisa mengakses situs Facebook setiap hari. Apalagi penggunaan warung internet tidak membatasi usia seseorang untuk bisa menjadi pelanggannya. Situs Facebook juga tidak hanya digunakan untuk profesi tertentu saja sebagai penunjang pekerjaan.

Siswa SMA yang kesehariannya tidak diwajibkan mengggunakan fasilitas Facebook pun terkadang mengakses situs Facebook sebagai sarana hiburan. Salah satu contoh yang sedang menjadi tren adalah maraknya pengguna situs Facebook siswa SMA di warung internet “Live Net” Kelurahan Sukabumi berinteraksi melalui Facebook yang terkadang menyebabkan ketergantungan bagi para penggunanya.

Hal ini terlihat bahwa penggunaan situs Facebook juga telah berdampak dalam kehidupan sehari-hari. Hal ini tidak terlepas dari masyarakat penggunanya yang kebanyakan dari kalangan pelajar atau siswa SMA. Dari sini diungkap fakta bahwa di mana terdapat kecenderungan siswa SMA yang gemar mengakses

(34)

Facebook, sehingga mengabaikan pekerjaan lain saat mengakses situs Facebook. Hal itu terjadi sebagai akibat mereka disibukkan dengan mengomentari status dan foto orang lain, chatting, mengirim pesan dan sebagainya yang sangat menyita waktu. Kebanyakan mereka melakukan hal tersebut diluar kendali karena menganggap aktivitas itu sama sekali tidak mengganggu aktivitas lainnya.

Selain kebutuhan akan hiburan, Facebook juga dapat dijadikan sarana untuk memenuhi kebutuhan manusia yang lainnya seperti tempat untuk saling berinteraksi, membangun sebuah hubungan, bahkan kebutuhan yang bersifat rohaniah. Hal tersebut membuat situs Facebook berperan besar dalam kehidupan para penggunanya seperti siswa SMA, dan bahkan terkadang mengendalikan kehidupan seseorang.

Perkembangan teknologi yang ada membuat situs Facebook semakin mudah untuk diakses. Misalnya saja dengan semakin banyaknya warung internet, hadirnya hot spot, dan adanya handphone yang terkoneksi internet membuat Facebook menjadi mudah untuk diakses. Kemudahan ini tidak hanya dirasakan oleh orang dewasa namun juga oleh siswa SMA.

Harus disadari bahwa situs Facebook telah menyentuh berbagai segi kehidupan manusia. Dan di dalamnya termasuk siswa SMA. Fenomena ini tentu saja membawa berbagai dampak bagi para penggunanya. Pengguna situs Facebook siswa SMA kini lebih memilih menjalin komunikasi dengan memanfaatkan fasilitas yang ada seperti di warung internet. Situs Facebook maupun para penggunanya bukan suatu masalah, tetapi jika digunakan secara berlebihan maka akan menyebabkan ketergantungan.

(35)

Ketergantungan terhadap penggunaan situs Facebook tidak akan terjadi jika para penggunanya menggunakan fasilitas tersebut dengan benar dan tidak berlebihan. Tanda-tanda ketergantungan penggunaan situs Facebook oleh siswa SMA di Kelurahan Sukabumi, antara lain berlama-lama di warung internet hanya untuk mengubah status dan rajin mengomentari perubahan status teman, mencari teman sebanyak-banyaknya yang telah lama dikenal bahkan orang yang tidak dikenal sama sekali, rajin membaca profil teman, meski teman tidak mengirimkan pesan atau menandai foto.

Selain itu, membersihkan dinding Facebook agar terlihat sudah lama tidak masuk ke Facebook, bergabung menjadi anggota lebih dari sepuluh grup dan merespons setiap undangan meski sebenarnya tak berminat, mengubah status hubungan hanya untuk meningkatkan popularitas di Facebook, bermain games seperti Mafia Wars, Motorcycle/Car Madness, Kickmania, dan street football bisa dimainkan dengan online, dengan memilih lawan dan kawan yang juga sudah ikut bermain bisa menghabiskan banyak waktu.

Ketergantungan penggunaaan situs Facebook oleh siswa SMA berbeda-beda. Hal ini terlihat dari intensitas waktu pelaksanaan yang digunakan saat mengakses situs Facebook, karena setiap pengguna situs Facebook siswa SMA yang satu dengan yang lain membutuhkan jumlah waktu yang tidak sama saat mengakses situs Facebook. Seperti berdasarkan hasil riset peneliti pada tanggal 27 Desember sampai 2 Januari 2010 di warung internet “Live Net” Kelurahan Sukabumi.

Pada warung internet “Live Net” Kelurahan Sukabumi, dijumpai sejumlah pengguna Facebook siswa SMA yang selalu datang setiap hari, terkadang pada

(36)

pagi hari bahkan saat malam hari. Karena saat pagi hari terkadang informan dengan sengaja tidak masuk sekolah hanya untuk datang ke warnet untuk mengakses situs Facebook, dan pada malam hari, hampir keseluruhan informan merasa tidak disibukan lagi dengan tugas sekolah. Dalam kurun waktu kurang lebih tujuh hari dijumpai pengguna situs Facebook siswa SMA yang mengakses situs Facebook kurang lebih selama dua sampai tiga jam. Hal ini dapat terjadi karena letak tempat tinggal, sekolah dan juga warung internet yang berdekatan. Sehingga memudahkan pengguna Facebook siswa SMA dalam mengakses situs Facebook.

Selain intensitas waktu yang digunakan, ketergantungan terhadap penggunaan situs Facebook juga dapat terlihat dari tingkat kepentingan penggunanya. Selain untuk mencari teman sebanyak-banyaknya, fitur yang digunakan untuk memudahkan siswa SMA di warung internet “Live Net” Kelurahan Sukabumi dalam berkomunikasi dan saling mengenal, biasanya Facebook digunakan oleh siswa SMA sebagai sarana hiburan untuk menghabiskan waktu, tetapi tidak jarang juga pengguna situs Facebook siswa SMA yang menggunakan situs Facebook untuk mengirim pesan sebagai pengganti penggunaan telepon selular.

Terkadang siswa SMA di warung internet “Live Net” Kelurahan Sukabumi, memanfaatkan fitur mengirim pesan karena dinilai lebih praktis dan efisien dalam penyampain pesan yang ditujukan kepada teman. Hanya dengan membuka menu kotak masuk dan memilih tulis pesan, pengguna situs Facebook siswa SMA dapat memilih teman sebagai penerima pesan yang akan disampaikan. Fitur obrolan juga mempengaruhi tingkat kepentingan dalam penggunaan situs Facebook yang

(37)

terkadang menyebabkan ketergantungan. Fitur obrolan ini sangat digemari sebagai salah satu sarana hiburan siswa SMA di warung internet “Live Net” Kelurahan Sukabumi, karena fitur ini sangat mudah digunakan.

Ketergantungan penggunaan situs Facebook dengan menggunakan fasilitas warung internet, dapat diatasi oleh para penggunanya sendiri termasuk siswa SMA di Kelurahan Sukabumi. Tetapi jika tidak diatasi maka akan berpengaruh bagi para pengguna situs pertemanan tersebut. Beberapa pengaruh yang dirasakan akibat berlama-lama mengakses situs Facebook di warung internet adalah, membuang-buang uang. Kerugian yang umum dirasakan para siswa SMA sebagai pengguna situs Facebook di warung internet adalah tentu rugi materi atau uang untuk mengakses Facebook, yang seharusnya uang jajan tersebut dapat digunakan untuk menabung tetapi malah digunakan untuk mengakses situs Facebook, namun hal ini masih bisa ditutup dengan kepuasan dan kesenangan yang di dapat saat mengakses Facebook.

Berkurangnya waktu untuk mengerjakan pekerjaan rumah dan mengerjakan hal lain selain Facebook juga menjadi dampak yang sering dirasakan pengguna Facebook siswa SMA. Siswa SMA sebagai pengguna Facebook terkadang menggunakan fasilitas pertemanan tersebut selama berjam-jam di warung internet atau fasilitas lain yang tersedia, sehingga terkadang mengabaikan pekerjaan rumah (PR) yang diberikan oleh guru di sekolah dan membuat pekerjaan lain dapat terabaikan, Rio (17). Waktu yang diperlukan untuk melakukan hal lain juga sangat sedikit akibat mengakses Facebook.

(38)

Selain itu, masih terdapat dampak dan pengaruh yang diarasakan saat sering mengakses Facebook, yaitu berkurangnya waktu untuk bersosialisasi dan berinteraksi secara langsung dengan orang lain dan lingkungan. Tanpa disadari semua benda ciptaan manusia yang berguna untuk mempermudah manusia dalam melakukan semua pekerjaan manusia pasti akan membuat manusia semakin malas dari hari ke hari. Sekarang ini semua orang menginginkan semua hal dapat didapat secara instan, dan hal inilah yang menjadikan berubahnya kultur bangsa ini yang dulu dikenal sebagai bangsa yang lembut dan sabar sekarang telah mulai berubah bahkan sekarang ini telah mulai muncul budaya yang tidak menganggap penting suatu hal yang disebut proses, semua sekarang ini kebanyakan orang hanya berorientasi pada hasil.

Dengan adanya jaringan sosial seperti Facebook yang semakin marak akhir-akhir ini membuat siswa SMA sebagai para pengguna situs Facebook semakin mudah dalam berinteraksi satu sama lain tanpa mengenal jarak dan waktu. Contoh pengguna situs Facebook siswa SMA di warung internet “Live Net” Kelurahan Sukabumi Anita (18), ia mengaku merasa malas bermain atau sekedar mengunjungi rumah teman, walau letaknya bersebelahan. Ia lebih memilih untuk pergi ke warung internet yang letaknya lebih jauh dari rumah teman hanya untuk mengakses Facebook. Hal ini pulalah yang akhirnya mengakibatkan para penggunanya malas untuk berinteraksi secara langsung dengan orang lain karena dengan adanya layanan jaringan sosial mereka tidak dituntut untuk dapat bertemu dengan langsung

(39)

Dengan hadirnya situs Facebook siswa SMA sebagai penggunanya terkadang merasa terbiasa melakukan hal-hal dengan praktis, sehingga tidak termotivasi untuk melakukan hal-hal yang sulit. Hal ini biasa terjadi karena Facebook memiliki banyak fitur yang menarik para pengguna untuk selalu mengaksesnya. Fitur-fitur dalam Facebook tersebut digunakan untuk saling berinteraksi antar sesama pengguna Facebook di dunia maya.

Yang memungkinkan intensitas pertemuan di dunia nyata semakin berkurang. Mulai dari mengirim pesan, obrolan, maupun saling berkomentar. Banyaknya fitur dalam Facebook tersebut memungkinkan para pengguna Facebook saling bersosialisasi dengan sangat mudah dan praktis, tanpa harus bertemu dan bertatap muka secara langsung.

Ketergantungan pada penggunaan situs Facebook memberikan pengaruh yang dirasakan siswa SMA, baik secara langsung ataupun secara perlahan di kemudian hari. Hal inilah yang sedang menimpa pengguna Facebook saat ini. Saat ini, semua orang dapat melihat bagaimana kebutuhan akan penggunaan Facebook berkembang pesat. Kebutuhan akan penggunaan Facebook disebabkan adanya suatu anggapan bahwa siapa yang menguasai teknologi maka ia yang akan bertahan di tengah arus globalisasi yang kian deras.

Referensi

Dokumen terkait

Undang - Undang Nomor 11 Tahun 2012 tentang Sistem Peradilan Pidana Anak mengatur, untuk menjamin hak - hak anak para penegak hukum yang terdiri dari Penyidik

Berdasarkan uraian yang dikemukakan di atas, maka dapat dikemukakan kesimpulan bahwa kinerja BAP S/M Provinsi Sulawesi Tenggara sesuai petunjuk BAN S/M harus

Perilaku siswa X yang mempunyai self efficacy rendah di Madrasah Tsanawiyah Negeri Kepohbaru Bojonegoro menunjukkan beberapa pola perilaku self efficacy rendah yaitu pasif,

Tambahan Lembaran  Negara Republik Indonesia Nomor  5105) sebagaimana telah diubah dengan Peraturan Pemerintah  Nomor 66 Tahun 2010 tentang Perubahan Atas Peraturan

Hasil penelitian ini yaitu terdapat pengaruh positif dan signifikan kepercayaan diri terhadap kematangan karir mahasiswa di Politeknik LP3I Jakarta Kampus Jakarta Utara

Setelah Anda klik select free maka akan tampak seperti gambar di bawah ini, selanjutnya pada kolom Your email addresss masukan alamat email, kemudian pada kolom choose

Tujuan penelitian ini yaitu (1) untuk menemukan kohesi gramatikal, dan (2) kohesi leksikal yang terdapat dalam rubrik Wacan Bocah, Manja, dan Cerkak dalam

Sehingga untuk gerakan-gerakan dalam olahraga yang membutuhkan tenaga yang besar dalam waktu yang singkat, proses metabolisme energi secara anaerobik dapat