• Tidak ada hasil yang ditemukan

BAB I PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang - Pengaruh Strategi Green Marketing Terhadap Keputusan Membeli Pensil Tulis Dan Pensil Warna Faber Castell Pada Masyarakat Medan

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2019

Membagikan "BAB I PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang - Pengaruh Strategi Green Marketing Terhadap Keputusan Membeli Pensil Tulis Dan Pensil Warna Faber Castell Pada Masyarakat Medan"

Copied!
11
0
0

Teks penuh

(1)

BAB I

PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang

Permasalahan lingkungan dan kesehatan menjadi hal yang penting dalam bisnis maupun dalam kehidupan publik di seluruh dunia. Polusi industri, erosi tanah, deforestasi, industrialisasi yang pesat, urbanisasi, dan degradasi lahan menjadi issue sentral di semua kalangan. Meningkatnya pembangunan ekonomi, pesatnya pertumbuhan penduduk dan pertumbuhan industri berpengaruh pada kelestarian lingkungan, infrastruktur dan sumber daya alam negara. Sebagian besar masalah lingkungan berkembang dari konsumsi manusia oleh karenanya pemeliharaan dan perlindungan lingkungan menjadi tanggung jawab manusia. Kepedulian dan kesadaran masyarakat diberbagai belahan dunia tentang pentingnya menjaga kelestarian lingkungan hidup telah merubah cara pandang perusahaan, pemasar dan konsumen untuk memberikan kontribusi menuju kebaikan lingkungan dan kesehatan manusia itu sendiri.

(2)

Peattie (1995) berpendapat bahwa pengaruh konsumen hijau tumbuh dan menyebar sebagai kesadaran di kalangan konsumen sebagai perbaikan terhadap lingkungan dapat dilakukan dengan tersedianya informasi lingkungan melalui skema eco-labeling , kelompok konsumen dan panduan konsumen. Perusahaan yang mengintegrasikan strategi hijau ke dalam pengembangan produk mereka, proses operasional dan kegiatan pemasaran menemukan peluang baru untuk keunggulan kompetitif. Pemasaran hijau telah menjadi isu utama dan menjadi lokomotif bagi jutaan konsumen untuk mengetahui bagaimana mereka dapat menjalani kehidupan yang lebih ramah lingkungan.

Konsep green marketing 'adalah praktek bisnis yang mempertimbangkan kekhawatiran konsumen berkaitan dengan pelestarian dan konservasi lingkungan alam (Coddington, 1993). Green marketing yang sebelumnya telah dan terutama difokuskan pada konteks ekologi telah bergeser ke isu-isu yang lebih lanjut dalam konteks sosio-ekonomi dan kelestarian lingkungan. Pemasaran konvensional merupakan dasar pemasaran hijau. Produk, harga, tempat, promosi tidak hanya dasar tetapi juga faktor penting dalam pemasaran hijau (Wang Rui-Chen, 2007). Pemasaran hijau adalah bentuk pemasaran populer saat ini dan masa yang akan datang. Banyak perusahaan mulai menyadari bahwa mereka adalah anggota dari komunitas yang lebih luas dan karena itu harus berperilaku dengan cara yang bertanggung jawab terhadap lingkungan. Ini berarti perusahaan percaya bahwa mereka harus mencapai tujuan lingkungan serta tujuan terkait keuntungan. Hal ini menyebabkan masalah lingkungan terintegrasi ke dalam budaya

perusahaan. Perusahaan dalam situasi ini dapat mengambil dua perspektif : 1) Mereka dapat menggunakan fakta bahwa mereka bertanggung jawab terhadap

(3)

2) Mereka dapat menjadi bertanggung jawab tanpa mempromosikan fakta ini. PT.AW. Faber Castell Indonesia merupakan produsen pensil

tulis dan pensil warna yang mengutamakan produk yang berkualitas dan aman dikonsumsi bagi manusia serta menjaga kelestarian lingkungan. PT

AW. Faber Castell Indonesia adalah salah satu anak perusahaan dari AW. Faber Castell GmbH & Co. yang berpusat di Jerman. Pensil tulis dan pensil warna yang diproduksi oleh PT. AW. Faber Castell Indonesia adalah pensil yang khusus menggunakan bahan baku utama kayu dan grafit.

(4)

THE FABER-CASTELL FIELDS OF COMPETENCE dengan semboyan

"Sahabat Setia Semua Usia", Faber Castell berkomitmen untuk menyediakan solusi alat tulis, gambar dan mewarnai, yang dapat digunakan oleh anak-anak sampai seniman profesional. Semua produk ini memiliki standar kualitas Faber Castell yang tinggi dan produk untuk masing-masing kelompok umur memiliki nilai tambah tersendiri. Misalnya untuk produk anak-anak, Faber Castell menjamin produk yang tidak beracun sehingga aman bila tertelan secara tidak sengaja.Untuk kemasan market ini sangat aman bagi anak-anak, karena terbuat dari material yang tidak beracun dan selalu dicek dilaboratorium , bila anak-anak menggigit body marker-nya aman-aman saja. Lalu untuk tintanya juga sangat aman karena terbuat dari pewarna makanan dan air murni namanya air RO (Reverse Osmosis). Untuk para seniman profesional, Faber Castell menggunakan

zat warna berkualitas tinggi yang memiliki ketahanan terhadap cahaya dalam waktu puluhan sampai seratus tahun lebih. Untuk kalangan mahasiswa dan

profesional, Faber Castell menyediakan alat tulis yang tidak hanya berkualitas tinggi, akan tetapi tampil dengan desain yang unik serta

(5)

Di tahun 2013 ini (Top Brand 2013 yang dilaksanakan pada Kamis, 18 April 2013 di Hotel Mulia Jakarta ) produsen alat tulis yang telah berusia lebih

dari 250 tahun ini berhasil memperoleh 7 penghargaan Top Brand for Kids dalam kategori jenis Pensil Warna, Pensil Hitam, Pensil Mekanik, Cat Air, Krayon, Penghapus, Spidol Warna serta dua penghargaan kategori Cat Air dan Pensil Mekanik untuk penghargaan Top Brand for Teens. Top Brand for Kids merupakan bentuk penghargaan yang di gagas Majalah Marketing bersama Frontier Consulting Group (FCG) yang dilaksanakan setiap tahunnya. Penghargaan Top Brand for Kids ini merupakan ekstensi Brand dari Penghargaan Top Brand, kepada puluhan brand di Indonesia yang target pasarnya adalah balita dan anak-anak. Top Brand for Kids 2013 merupakan tahun ketujuh dilaksanakannya survei Top Brand For Kids. Survei ini pertama kali dilaksanakan pada tahun 2001.Top Brand for Kids untuk 2013 dihasilkan melalui survei pasar atas 500 anak dan 1000 orang tua di 5 kota (Jakarta, Bandung, Semarang, Surabaya, Medan).Dalam survei Top Brand for Kids, responden anak, adalah anak laki-laki maupun perempuan yang berusia 8-12 tahun dan masih duduk di bangku sekolah dasar kelas III sampai kelas VI. Jumlah sample anak adalah 500 responden. Sedangkan responden ibu adalah wanita berusia 21-50 tahun yang memiliki anak berusia 0-4 tahun atau memiliki anak yang berusia 5-12 tahun yang tinggal bersama dalam satu rumah dan masih duduk di bangku sekolah TK atau SD. Jumlah sampel ibu sebanyak 1.000 responden.

Sementara analytical framework hasil survei dilaksanakan atas dasar

(6)
(7)

Kategori Eksportir Berkinerja 1. PT A.W. Faber-Castell Indonesia 2. PT Adaro Indonesia

3. PT Bio Farma (Persero) 4. PT Bitratex Industries

5. PT Bumitangerang Mesindotama 6. PT Gajah Tunggal Tbk

7. PT Growth Asia 8. PT Indesso Aroma 9. PT Musim Mas

10. PT Pindo Deli Pulp And Paper Mills 11. PT Smart Tbk

12. PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia 13. Trimitra Baterai Prakarsa

Kategori Pembangun Merek Global 1. PT Accupunto Internasional 2. PT Insera Sena

3. PT Multistrada Arah Sarana Tbk 4. PT Pabrik Kertas Tjiwi Kimia Tbk 5. PT Polymindo Permata

(8)

Kategori UKM Ekspor

1. PT Ajidharmamas Tritunggal Sakti 2. PT Duta Ananda Utama Tekstil 3. PT Fajarindo Faliman Zipper 4. PT Indoexim International 5. PT Indonesia Antique 6. PT Latransa Citra

7. PT Mahligai Indococo Fiber 8. CV Sekawan Cosmetics 9. CV Tanteri Ceramic

Kategori Barang dan Jasa Ekonomi Kreatif 1. PT Aneka Sandang Interbuana

2. PT Bamboomedia Cipta Persada 3. PT Kinema Systrans Multimedia

(9)

9

dibandingkan realisasi penjualan tahun lalu. Faber-Castell Aktiengesellschaft yang bermarkas di Jerman tercatat mengoperasikan dua lengan bisnis di Indonesia, yakni PT A.W Castell Indonesia yang memproduksi pensil kayu dan Faber-Castell International Indonesia yang bertindak sebagai distributor eksklusif untuk beragam produk Faber-Castell plus sebagai distributor produk UHU di Indonesia. Sampai saat ini, A.W Faber-Castell Indonesia mengoperasikan empat pabrik yang berlokasi di Bekasi dan satu pabrik di Palembang yang merilis berbagai produk, seperti oil pastel, crayon, connector pen, pensil untuk ujian, alat tulis sekolah hingga perkantoran. Pabrik tersebut memiliki kapasitas 500 juta pieces per tahun dan connector pen 100 juta pieces

1.2. Perumusan Masalah

per tahun dan sekaligus menjadi pabrik Faber-Castell yang terbesar di kawasan Asia. Dalam penelitian ini konteks green marketing akan produk alat tulis yang memperhatikan aspek lingkungan dicoba

sesungguhnya dalam penilaian konsumen dari sudut pandang bauran pemasaran dan dievaluasi secara empiris hubungan antara elemen yang mempengaruhi keputusan membeli konsumen untuk produk environmentally-marketed, yaitu

produk alat tulis Faber Castell.

Berdasarkan uraian masalah di atas, maka ruang lingkup masalah penelitian dibatasi pada identifikasi produk hijau, harga hijau, distribusi dan promosi dalam kaitannya dengan keputusan membeli produk ramah lingkungan. Berpijak pada pembatasan pada permasalahan penelitian ini maka pertanyaan penelitian yang

(10)

10 1. Apakah produk hijau pensil tulis dan pensil warna Faber Castell berpengaruh

positif dan signifikan terhadap keputusan membeli pada masyarakat Medan? 2. Apakah harga hijau pensil tulis dan pensil warna Faber Castell berpengaruh

positif dan signifikan terhadap keputusan membeli pada masyarakat Medan? 3. Apakah distribusi pensil tulis dan pensil warna Faber Castell berpengaruh

positif dan signifikan terhadap keputusan membeli pada masyarakat Medan? 4. Apakah promosi pensil tulis dan pensil warna Faber Castell berpengaruh

positif dan signifikan terhadap keputusan membeli pada masyarakat Medan? 5. Apakah produk hijau, harga hijau, distribusi dan promosi pensil tulis dan

pensil warna Faber Castell berpengaruh secara serempak dan signifikan terhadap keputusan membeli pada masyarakat Medan?

1.3 Tujuan Penelitian

Tujuan dari penelitian ini adalah :

1. Mengetahui dan menganalisis pengaruh secara positif dan signifikan produk hijau pensil tulis dan pensil warna Faber Castell terhadap keputusan membeli pada masyarakat Medan.

2. Mengetahui dan menganalisis pengaruh secara positif dan signifikan harga hijau pensil tulis dan pensil warna Faber Castell terhadap keputusan membeli pada masyarakat Medan.

(11)

4 Mengetahui dan menganalisis pengaruh secara positif dan signifikan promosi pensil tulis dan pensil warna Faber Castell terhadap keputusan membeli pada

masyarakat Medan.

5 Mengetahui dan menganalisis pengaruh secara serempak dan signifikan produk hijau, harga hijau, distribusi dan promosi produk pensil tulis dan pensil warna Faber Castell terhadap keputusan membeli pada masyarakat

Medan.

1.4 Manfaat Penelitian

Penelitian ini bermanfaat untuk :

1. Memberikan konstribusi bagi dunia pendidikan untuk memberikan materi pelajaran’’Marketing Green’’ di semua jurusan.

2.Memberikan konstribusi dan merubah cara pandang bagi perusahaan, pemasar dan konsumen dalam memberikan kontribusi menuju kebaikan lingkungan dan kesehatan konsumen itu sendiri serta keunggulan kompetitif perusahaan.

3. Bagi Peneliti

Untuk menambah pengetahuan bagi peneliti tentang bagaimana pengaruh produk hijau, harga hijau, distribusi dan promosi terhadap keputusan membeli 4. Bagi Pihak Lain

Dapat digunakan sebagai referensi untuk penelitian selanjutnya sebagai bahan masukan dan pertimbangan.

Referensi

Dokumen terkait

Untuk mengetahui atau menganalisis variabel bebas produk, harga, promosi, distribusi, orang, proses dan pelayanan yang mempunyai pengaruh paling dominan terhadap

variabel bauran pemasaran jasa yang terdiri dari produk, harga, tempat, promosi, orang, bukti fisik, dan proses secara serempak berpengaruh signifikan terhadap

Untuk menganalisis pengaruh produk, harga, saluran distribusi, promosi, faktor kebudayaan, faktor sosial, faktor pribadi dan faktor psikologis terhadap proses keputusan

Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh produk, harga, tempat dan promosi terhadap kepuasan konsumen dengan keputusan membeli sebagai variabel intervening

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui besarnya pengaruh antara variabel produk, harga, distribusi dan promosi terhadap keputusan mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas

signifikan antara variabel motivasi, sikap, kelompok referensi, produk, harga, promosi, dan distribusi secara bersama- sama terhadap keputusan konsumen rumah tangga di

Untuk menganalisis pengaruh faktor produk, bagi hasil, promosi dan distribusi secara simultan terhadap persepsi masyarakat tentang perbankan syariah di Surabaya. 1.4

penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh secara simultan dan parsial produk, harga, lokasi, dan promosi terhadap keputusan konsumen menggunakan peritel