• Tidak ada hasil yang ditemukan

Penerapan Karakter Menghargai Prestasi Siswa dalam Pembelajaran Fisika

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2021

Membagikan "Penerapan Karakter Menghargai Prestasi Siswa dalam Pembelajaran Fisika"

Copied!
11
0
0

Teks penuh

(1)

Penerapan Karakter Menghargai...(Retno Wulan Dari) 24

The Implementation of the Character Appreciates the

Achievement of Students in Physics Learning

Retno Wulan Dari1,a, Maulidinah2,b

1 Program Studi Pendidikan Fisika, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan.

Universitas Jambi

2 SMA Negeri 1 Muara Beliti

e-mail: 1wulan21789@gmail.com, 2Maulidinah2507@gmail.com

Abstract

The purpose of this study was to find out the Character values of student achievement in physics learning at the Titian Teras Jambi High School. This research method uses quantitative descriptive research. The research procedure for applying character values appreciates achievements in physics learning taken by using research instruments in the form of questionnaires. The population in this study were all students of class XI MIPA at Titian Teras High School H. Abdurrahman Sayoeti Jambi. The data analysis technique in the study used descriptive statistics. The results of the research that has been done, it can be seen that the attitude of students towards Physics subjects at SMAN Titian Teras H. Abdurrahman Sayoeti Jambi in the 2018-2019 academic year which includes 25 question indicators is categorized as good. based on the analysis of the questionnaire results categorized as having a good attitude with a range of 76-79.5 the category never had a percentage of 7.8%. In the category range Sometimes the percentage is 45.3%, in the range 84-86.5 categories Often the percentage is 28.1% and in the range 86.6-90 the category is very often the percentage is 100%.

Keywords: Character values achievement, physics learning.

Penerapan Karakter Menghargai Prestasi Siswa dalam

Pembelajaran Fisika

Abstrak

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui karakter menghargai prestasi siswa dalam pembelajaran fisika di SMA Negeri Titian Teras Jambi. Metode penelitian ini dengan menggunkan penelitian deskriptif kuantitatif. Prosedur penelitian penerapan nilai karakter menghargai prestasi dalam pembelajaran fisika diambil dengan menggunakan instrumen penelitian berupa angket. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI MIPA di SMAN Titian Teras H. Abdurrahman Sayoeti Jambi. Teknik analisis data pada penelitian menggunakan statistika deskriptif. Hasil penelitian yang telah dilakukan, dapat diketahui bahwa sikap siswa terhadap mata pelajaran Fisika di SMAN Titian Teras H. Abdurrahman Sayoeti Jambi tahun ajaran 2018-2019 yang meliputi 25 indikator pertanyaan dikategorikan baik. berdasarkan analisis hasil angket dikategorikan memiliki sikap baik dengan rentang 76-79,5 kategori tidak pernah persentasenya sebesar 7,8%. Pada rentang kategori Kadang-Kadang persentasenya sebesar 45,3%, pada rentang 84-86,5 kategori Sering persentasenya sebesar 28,1% dan pada rentang 86,6-90 kategori Sangat Sering persentasenya sebesar 100%.

(2)

Volume 6, Nomor 1 Juni 2019 25

I.

PENDAHULUAN

Pendidikan sangat dibutuhkan

dalam proses peningkatan

kemampuan dan daya saing suatu bangsa di mata dunia, dengan tingginya tingkat pendidikan suatu negara, maka proses pembangunan sumber daya manusia akan berjalan semakin cepat dan signifikan. Pendidikan nasional berfungsi mengembangkan kemampuan dan membentuk watak serta peradaban bangsa yang bermartabat dalam rangka mencerdaskan kehidupan bangsa [1]. Menurut Undang-undang Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 22 Tahun 2016 tentang proses pendidikan Dasar dan

Menengah, karakteristik

pembelajaran setiap satuan

pendidikan berkaitan erat pada standar kompetensi kelulusan dan standar isi. Adapun sesuai standar kompetensi lulusan, sasaran pembelajaran mencakup ranah sikap, pengetahuan, dan keterampilan yang dielaborasi untuk setiap satuan pendidikan. Dunia yang terus mengalami perkembangan ilmu dan teknologi, pergaulan hidup antar satu bangsa dengan bangsa lainnya tidak dapat terhindarkan. Oleh karena itu, diperlukan penanaman nilai untuk menangkis pengaruh nilai negatif yang masuk bersamaan dengan arus informasi sehingga siswa dapat membentengi diri dan cerdas memfilter mana yang baik untuk menambah kemulian hidup dan mana yang akan merusak jiwa. Salah satu cara untuk memecahkan problem tersebut dibutuhkan suatu instrumen salah satunya adalah melalui pendidikan.

Kemampuan seorang siswa

dalam penguasaan ilmu-ilmu

pengetahuan dan sains di dalam suatu

proses pembelajaran sering

diistilahkan sebagai kemampuan literasi sains [2]. IPA merupakan mata pelajaran wajib yang dipelajari di Sekolah Menengah Pertama. IPA menghubungkan cara mencari tahu tentang pengetahuan alam secara sistematis, sehingga pembelajaran IPA merupakan proses pengalaman dan

menghasilkan penguasaan

pengetahuan berupa pemahaman konsep-konsep [3]. Tujuan dari mata pelajaran Fisika di SMA dan MA menurut kurikulum 2004 antara lain sebagai sarana: mengembangkan kemampuan berpikir analisis induktif dan deduktif dengan menggunakan konsep dan prinsip Fisika [4]. Pembelajaran fisika pada siswa diharapkan tidak hanya untuk menguasai konsep tetapi juga menerapkan konsep yang telah mereka pahami dalam penyelesaian masalah fisika. Agar belajar fisika terasa lebih menyenangkan, maka manfaat belajar fisika perlu dipahami [5].

Hasil belajar adalah perubahan tingkah laku. Tingkah laku sebagai hasil belajar mencakup bidang kognitif, afektif, dan psikomotorik [6]. Dalam pembelajaran fisika, guru harus memberikan pengalaman langsung kepada siswa. Hal ini karena belajar merupakan proses perubahan tingkah laku melalui pengalaman [7]. Kedisiplinan sekolah erat hubunganya dengan kerajinan siswa dalam sekolah dan juga dalam belajar. Kedisiplinan sekolah mencakup kedisiplinan guru

dalam mengajar dengan

melaksanakan tata tertib, kedisiplinan pegawai atau karyawan dalam

pekerjaan administrasi dan

(3)

26 Jurnal Ilmiah Pendidikan Fisika-COMPTON

gedung sekolah dan lain-lain [8]. SMAN Titian Teras H. Abdurrahman Sayoeti Jambi merupakan salah satu satuan pendidikan di Muaro Jambi yang memiliki jurusan MIPA. Fisika merupakan mata pelajaran peminatan akademik untuk siswa yang berada pada jurusan MIPA. Berdasarkan

observasi terhadap proses

pembelajaran fisika yang berlangsung di kelas XI MIPA 4 dan XI MIPA 5 SMAN Titian Teras Jambi, terlihat bahwa sebagian besar siswa bersemangat mengikuti pelajaran fisika.

Fisika menjelaskan berbagai gejala fisis fenomena yang terjadi di alam, baik secara teori maupun perhitungan [9]. Proses pembelajaran fisika yang tepat tentunya akan menghasilkan peserta didik yang unggul dan berkarakter. Beberapa

faktor yang mempengaruhi

keberhasilan peserta didik dalam belajar fisika, diantaranya faktor internal yang meliputi kemampuan awal, tingkat kecerdasan, motivasi belajar, kebiasaan belajar, kecemasan belajar, minat belajar, dan sebagainya. Sedangkan faktor eksternal meliputi lingkungan keluarga, lingkungan sekolah, lingkungan masyarakat, keadaan sosial ekonomi, dan sebagainya [10]. Karakter berkaitan dengan pengetahuan moral (moral

knowing), perasaan moral (moral

feeling), dan perilaku moral (moral action). Karakter yang baik terdiri atas pengetahuan tentang kebaikan, keinginan untuk berbuat baik, dan berbuat kebaikan. IPA-Fisika bukan hanya memiliki sumbangan nyata terhadap perkembangan teknologi, tetapi IPA-Fisika juga mendidik siswa di dalam pembelajarannya untuk bertindak atas dasar pemikiran kritis, analitis, logis, rasional, cermat dan

sistematis, serta menanamkan kebiasaan berpikir dan berperilaku ilmiah yang kritis, kreatif dan mandiri [11].

Dengan memperhatikan makna karakter dan pendidikan, maka pendidikan karakter dapat diartikan sebagai upaya mengembangkan potensi peserta didik dengan nilai-nilai budaya dan karakter bangsa agar mereka memiliki nilai dan karakter sebagai karakter dirinya, menerapkan nilai-nilai tersebut dalam kehidupan dirinya, sebagai anggota masyarakat, dan sebagai warganegara [12]. Pendidikan karakter sangat penting untuk perkembangan peserta didik dalam mempersiapkan dirinya menuju kedewasaan. Karakter

menghargai prestasi sangat

dibutuhkan dalam kehidpuan baik dilingkungan keluarga, sekolah dan masyarakat karena dalam karater tersebut peserta didik diajarkan

Mengakui dan menghormati

keberhasilan orang lain untuk menghadapi perkembangan zaman pada era globalisasi. Pendidikan karakter saat ini kembali di gaungkan pemerintah, Pendidikan karakter ini di gaungkan kembali karena pemerintah sekarang seperti kebakaran jenggot, karena begitu banyak permasalahan-permasalahan di negeri ini yang berhubungan dengan penyimpangan moral, nilai-nilai budaya bangsa dan etika, baik penyimpangan yang dilakukan para

generasi muda maupun para

pemimpin bangsa, sehingga

pemerintah merasa Pendidikan karakter saat ini sangat diperlukan [13]). Menghargai dan mengapresiasi prestasi itu salah satu implementasi bangga melihat orang lain berhasil, jadi ego pribadi dikesampingkan demi

(4)

Volume 6, Nomor 1 Juni 2019 27 mendukung perwujudan cita-cita

pembangunan karakter maka

pemerintah menjadikan

pembangunan karakter sebagai salah satu program prioritas pembangunan nasional [14]. Tujuan Penelitian ini yaitu; untuk mengetahui Karakter menghargai prestasi siswa dalam pembelajaran fisika di Sekolah Menengah Atas Negeri Titian Teras Jambi. Adapun Manfaat Penelitian, 1) Bagi guru dan calon guru, untuk mengetahui karakter siswa terhadap fisika agar tidak terbentuk karakter yang negatif yang berkelanjutan pada siswa, 2) Bagi penelitian selanjutnya. Penelitian ini dapat sebagai sumber referensi tambahan dan bahan

pertimbangan untuk sebagai

penelitian serupa di masa yang akan datang.

II. METODE PENELITIAN

Design Penelitian

Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif. Pada penelitian ini, peneliti mendeskripsikan karakter

menghargai prestasi dalam

pembelajaran fisika siswa kelas XI MIPA di SMAN Titian Teras H. Abdurrahman Sayoeti Jambi. Peneliti

mengumpulkan fakta tentang

karakter menghargai prestasi siswa

dalam pembelajaran fisika

menggunakan angket karakter belajar fisika. Sehingga, diperoleh data kuantitatif yang perlu dianalisis untuk menghasilkan informasi. Hubungan antara peneliti dan siswa kelas XI MIPA di SMAN Titian Teras H. Abdurrahman Sayoeti Jambi bersifat independen.

Teknik Pengumpulan Data

Data yang diperlukan adalah data primer. Data primer yang diperoleh berupa data penerapan nilai

karakter menghargai prestasi dalam pembelajaran fisika yang diambil dengan menggunakan instrumen penelitian berupa angket. Angket adalah pernyataan tertulis yang

berfungsi untuk memperoleh

informasi dari responden. Angket yang digunakan adalah angket rating scale (skala bertingkat) dimana pernyataan yang ditulis akan diikuti kolom-kolom yang menunjukkan tingkatan [15]. Jenis skala yang digunakan adalah skala Likert dengan model lima pilihan (skala lima). Pilihan respon skala lima ini dipilih karena mempunyai variabilitas respon lebih baik atau lebih lengkap dibandingkan skala empat sehingga

mampu mengungkapkan lebih

maksimal perbedaan sikap responden [16]. Angket tersebut diadopsi dari marga, Angket tersebut telah divalidasi dan terdiri dari 25 butir pertanyaan. Skala pengukuran yang digunakan adalah skala likert. Skala tersebut menggunakan skala lima yaitu Sangat Sering (SS) diberi skor 4, Sering (S) diberi skor 3, Kadang-kadang (KK) diberi skor 2 dan Tidak Pernah (TP) diberi skor 1.

Populasi dan Sampel

Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI MIPA di SMAN Titian Teras H. Abdurrahman Sayoeti Jambi, sebagaimana pada yang akan dijelaskan tabel 1. Peneliti menggunakan teknik pengambilan sampel yaitu total sampling. Peneliti menggunakan total sampling karena peneliti ingin hasil penelitian berlaku untuk populasi yaitu siswa kelas XI MIPA di SMAN Titian Teras H. Abdurrahman Sayoeti Jambi

Tabel 1. Populasi Siswa Kelas XI MIPA di SMAN Titian Teras

(5)

28 Jurnal Ilmiah Pendidikan Fisika-COMPTON

H. Abdurrahman Sayoeti Jambi

Kelas Nama Kelas Jumlah Siswa

XI MIPA XI MIPA 4 32

XI MIPA 5 32

Total Siswa 64

(Sumber : TU SMAN Titian Teras H. Abdurrahman Sayoeti Jambi) Teknik Analisis Data

Setelah data dari seluruh responden terkumpul peneliti melakukan kegiatan dalam analisis data, sebagai berikut:

1. Mentabulasi data.

Tabel 2. Tabulasi Data Alternatif Respon Skor

Tidak Pernah 1

Sering 2

Kadang-Kadang 3

Sangat Sering 4

2. Menganalisis data

Analisis data pada penelitian menggunakan statistika deskriptif. Statistik deskriptif digunakan untuk penyajian data hasil angket. Penyajian hasil angket menggunakan distribusi frekuensi untuk menentukan kategori karakter siswa terhadap mata pelajaran fisika. Analisis statistik deskripsi (ASD) diperlukan untuk mengetahui bagaimana sebaran data penelitian yang dijaring melalui angket [17]. ASD yang dilakukan dalam penelitian ini meliputi: nilai maksimum, nilai minimum, range, mean, median, modus, standar deviasi [18].

Mean dirumuskan pada persamaan 1.

𝑋" =∑ 𝑓 ∙ 𝑋 ∑ 𝑓 (1) Keterangan 𝑋" = mean 𝑋 = data 𝑓 = frekuensi data

Standar deviasi dirumuskan pada persamaan 2. 𝑠 = (∑ 𝑓(𝑋 − 𝑋"), 𝑛 (2) Keterangan: 𝑠 = standar deviasi (𝑋 − 𝑋"), = kuadrat simpangan 𝑛 = banyak data 𝑓 = frekuensi data

Untuk menentukan jarak interval digunakan persamaan 3. 𝑖 =𝑠𝑘𝑜𝑟 𝑡𝑒𝑟𝑡𝑖𝑛𝑔𝑔𝑖 − 𝑠𝑘𝑜𝑟 𝑡𝑒𝑟𝑒𝑛𝑑𝑎ℎ 𝑗𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ 𝑘𝑒𝑙𝑎𝑠 𝑖𝑛𝑡𝑒𝑟𝑣𝑎𝑙 (3) Keterangan: 𝑖 = jarak interval

Sehingga dapat disusun tabel 3 penerapan karakter menghargai prestasi dalam pembelajaran fisika.

Tabel 3. Penerapan Karakter Menghargai Prestasi Dalam

Pembelajaran Fisika.

No Interval Rerata Skor Kategori 1 76 - 79,5 pernah Tidak 2 79,6 – 83 Kadang-kadang

3 84 – 86,5 Sering

(6)

Volume 6, Nomor 1 Juni 2019 29

III.

HASIL DAN PEMBAHASAN

Data diperoleh dari hasil sebaran angket kepada 64 siswa SMAN Titian

Teras H. Abdurrahman Sayoeti Jambi. Berikut data hasil yang diperoleh dari penyebaran angket penerapan nilai karakter dalam pembelajaran fisika siswa pada Tabel.

Tabel 4 Hasil Yang Diperoleh Dari Penyebaran Angket Penerapan Nilai Karakter Dalam Pembelajaran Fisika Siswa

Klasifikasi Standar Deviasi Mean Modus Min Max % Rentang Sikap Jumlah

3,24756 83,348 80 76 90 76-79,5 Pernah Tidak 5 7,8 79,6-83 Kadang-Kadang 29 45,3 84-86,5 Sering 18 28,1 86,6-90 Sangat Sering 12 100 Total 64 100% Keterangan:

Penerepan Karakter Menghargai Prestasi

1. Saya berdo’a sebelum dan sesudah pelajaran fisika

2. Saya mengumpulkan PR fisika tepat waktu

3. Ketika ada teman yang kurang paham tentang materi yang diajarkan dan bertanya pada saya, saya menjelaskan dengan penuh kesabaran pada teman tersebut.

4. Saya bertanya pada teman atau guru ketika ada bagian yang tidak saya mengerti dalam materi usaha dan energi

5. Saya menyelesaikan tugas fisika diberikan untuk mengetahui kemampuan saya

6. Saya memperdalam

pengetahuan tentang materi usaha dan energi ini dengan

membaca buku pelajaran fisika dari sumber yang berbeda-beda 7. Saya mengucapkan selamat

kepada teman yang memperoleh nilai ulangan yang bagus

8. Saya mendengarkan penjelasan guru dengan baik

9. Saya membantu teman yang kesulitan dalam memahami materi usaha dan energi

10. Saya mengucap syukur untuk nilai ulangan yang saya dapat

11. Saya memaksa teman

menyetujui pendapat saya 12. Saya mencemooh teman agar

teman tahu saya tidak suka pendapat yang ia sampaikan 13. Saya mencari kesempatan untuk

keluar kelas dari pada harus mendengarkan penjelasan guru tentang materi usaha dan energi 14. Saya mengejek teman yang

(7)

30 Jurnal Ilmiah Pendidikan Fisika-COMPTON

memahami materi yang

diajarkan oleh guru

15. Saya memberitahu teman

tentang kelanjutan materi ketika pada pertemuan sebelumnya ia tidak dapat mengikuti proses pembelajaran

16. Saya diam saja ketika guru bertanya apakah saya sudah mengerti atau belum tentang materi yang diajarkan

17. Saat mendapatkan kesulitan dalam mengerjakan soal fisika, saya berusaha menemukan jawaban yang benar

18. Saya belajar fisika dengan sebaik-baiknya agar suatu saat dapat membanggakan indonesia 19. Saya memberi salam ketika bertemu dengan teman, guru atau pun karyawan yang ada di sekolah

20. Pada waktu ulangan saya bertanya kepada teman saya mengenai jawaban soal yang saya anggap sulit

21. Saya mencari tahu hubungan antara materi yang saya pelajari dengan lingkungan sekitar 22. Saya mencontek jawaban teman

ketika mendapatkan tugas fisika yang sulit

23. Saya tidak mau menerima pendapat teman tanpa berdebat dulu dengannya

24. Saya menyelesaikan soal latihan untuk dapat lebih memahami materi yang diajarkan

25. Saya mengapresiasi anak bangsa ketika mengetahui prestasinya mengharumkan nama bangsa 26. Berdasarkan penggolongan

penerapan karakter menghargai prestasi responden pada Tabel 4 . Data menunjukkan bahwa pada indikator yang diajukan

cendrung berada pada kategori kadang-kadang, dan sering. Berdasarkan penggolongan kategori Penerapan karakter menghargai Prestasi dalam belajar fisika dengan menggunakan skala interval sebagaimana Tabel 4, diperoleh persentase Penerapan karakter menghargai Prestasi dalam belajar fisika kelas XI MIPA di SMAN Titian Teras H. Abdurrahman Sayoeti Jambi dari 64 siswa seperti pada Gambar 1.

Gambar 1. Grafik Kategori Penerapan

karakter menghargai Prestasi dalam belajar fisika kelas XI MIPA di SMAN Titian Teras H. Abdurrahman Sayoeti Jambi

Permasalahan yang

dideskripsikan dalam penelitian ini adalah Kategori Penerapan karakter menghargai Prestasi dalam belajar di SMAN Titian Teras H. Abdurrahman Sayoeti Jambi. Persentase karakter menghargai prestasi siswa disekolah ini dari rentang 76-79,5 kategori tidak pernah persentasenya sebesar 7,8%. Pada rentang kategori Kadang-Kadang persentasenya sebesar 45,3%, pada rentang 84-86,5 kategori Sering persentasenya sebesar 28,1% dan

(8)

Volume 6, Nomor 1 Juni 2019 31 pada rentang 86,6-90 kategori Sangat

Sering persentasenya sebesar 100%.

Gambar 2. Proses Belajar Mengajar

Gambar 3. Proses Belajar Mengajar Dari gambar diatas dapat kita lihat bahwa sebagian anak memiliki tingkat keseriusan yang tinggi dalam menyelesaikan soal fisika. Patut diapresiasi tingkat kecerdasan siswa disekolah ini, karena dengan pengetahuan yang telah dimiliki ia dapat memecahkan soal yang diberikan dengan mudah. Ada juga yang menyelesaikan soal dengan bantuan buku-buku fisikanya. diatas terlihat sikap siswanya sangat

antusias dan tekun dalam belajar pada mata pelajaran fisika.

Gambar 4. Proses Belajar mengajar

Gambar 5. Proses Belajar Mengajar Dari gambar dapat kita lihat bahwa beberapa anak kurang serius mengerjakan soal yang diberikan. Sebagian dari mereka banyak sibuk dengan kegiatannya masing-masing dan ada juga yang membentuk kelompok untuk diskusi

namun tidak dalam ranah

pembelajaran fisika.

Dilihat dari tabel dan grafik bahwa kategori yang dominan muncul yaitu kadang-kadang, dari sini kita

(9)

32 Jurnal Ilmiah Pendidikan Fisika-COMPTON

bisa melihat pada indikator tertentu peserta didik cendrung memilih kadang-kadang. Misal pada indikator ‘’ Saya mencontek jawaban teman ketika mendapatkan tugas fisika yang sulit’’ tidak bisa dipungkiri bahwa menjadi seorang siswa tradisi mencontek itu masih dibudayakan sampai saat ini. Seperti kita ketahui bahwa sekolah tersebut merupakan sekolah favorit di Provinsi Jambi yang memiliki sistem pendidikan yang sangat disiplin seperti halnya pendidikan militer.

Sekolah tersebut memiliki fasilitas yang lengkap dilengkapi juga dengan asrama dan kolam renang. Sekolah itu pun di didik dengan kesdisiplinan yang luar biasa karena setiap kegiatannya terjadwal mulai dari bangun tidur, ibadah, makan dan sebagainya. Namun tidak bisa kita

pungkiri walaupun dengan

kedisiplinan yang diterapkan siswa masih kekurangan waktu untuk mengerjakan tugas. Saat saya

melakukan observasi saya

menemukan sebagian kecil siswa yang sedang mengerjakan tugas dikelas secara berkelompok. Jadi tingkat menghargai prestasi terhadap kemampuan sendiri itu masih belum tertanam dalam diri sebagian kecil siswa tersebut.

Saat saya menyebarkan angket observasi ada siswa dengan percaya diri atas kemampuan yang dia miliki dan ada yang sealalu bertanya kepada temannya apakah jawaban yang ia tulis itu benar atau tidak, degan respond yang baik temannya pun menjawab. Dengan demikian karakter anak yang ada di sekolah tersebut sangat bervariasi walupun cendrung jawabannya pada kategori kadang-kadang namun sebagian anak memiliki karakter menghargai

prestasi dirinya sendiri dan orang lain dengan baik. Dari segi tata krama dan kedisiplinan sekolah ini tidak diragukan lagi.

Berdasarkan data angket yang diperoleh bahwa siswa SMAN Titian Teras H. Abdurrahman Sayoeti Jambi. Sebagian besar siswanya memiliki karakter menghargai prestasi dengan baik namun ada juga sebagian dari mereka memiliki karakter yang kurang baik dalam menghargai prestasi baik dari prestasi diri sendiri

ataupun orang lain. Dapat

dikategorikan bahwa karakter siswa di sekolah tersebut dikategorikan memiliki karakter yang baik karena rentang kadang-kadang dengan kategori sering dan sangat sering itu memiliki rentang yang tidak terlalu jauh. Walaupun demikian tingkat kedisiplinan di sekolah ini sangat baik. Jadi perlu adanya penumbuhan karakter menghargai prstasi dalam diri peserta didik. Guru berperan

penting dalam perkembangan

karakter peserta didik agar peserta didik memiliki tingkat keseimbangan antara kecerdasan dan karater yang baik dalam menghargai prestasi.

IV.

KESIMPULAN

Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan, dapat di ketahui bahwa sikap siswa terhadap mata pelajaran Fisika Di SMAN Titian Teras H. Abdurrahman Sayoeti Jambi tahun ajaran 2018-2019 yang meliputi 25 indikator pertanyaan dikategorikan baik. berdasarkan analisis hasil angket dikategorikan memiliki sikap baik dengan rentang 76-79,5 kategori tidak pernah persentasenya sebesar 7,8%. Pada rentang kategori Kadang-Kadang persentasenya sebesar 45,3%, pada rentang 84-86,5 kategori Sering persentasenya sebesar 28,1% dan

(10)

Volume 6, Nomor 1 Juni 2019 33 pada rentang 86,6-90 kategori Sangat

Sering persentasenya sebesar 100%. Namun tidak bisa kita pungkiri walaupun dengan kedisiplinan yang diterapkan siswa masih kekurangan waktu untuk mengerjakan tugas. Jadi tingkat menghargai prestasi terhadap kemampuan sendiri itu masih belum tertanam dalam sebagian kecil diri siswa. perlu adanya penumbuhan karakter menghargai prstasi dalam diri peserta didik. Guru berperan

penting dalam perkembangan

karakter peserta didik agar peserta didik memiliki tingkat keseimbangan antara kecerdasan dan karater yang baik dalam menghargai prestasi

REFERENSI

[1] N. L. L. A. Dewi, I. B. Putrayasa, and I. G. Nurjaya, “ANALISIS

NILAI-NILAI PENDIDIKAN

KARAKTER NOVEL SEPATU DAHLAN KARYA KHRISNA PABICHARA DAN KARAKTER SEKOLAH DI INDONESIA,” Jur. Pendidik. Bhs. dan Sastra Indones., vol. 2, no. 1, pp. 1–10, 2014.

[2] F. Kurnia, Zulherman, and A. Fathurohman, “Analisis Bahan Ajar Fisika SMA Kelas XI di Kecamatan Indralaya Utara Berdasarkan Kategori Literasi Sains,” J. Inov. dan Pembelajaran Fis., vol. 1, no. 1, pp. 43–47, 2014.

[3] Astalini and D. A. Kurniawan, “PENGEMBANGAN

INSTRUMEN SIKAP SISWA

SEKOLAH MENENGAH

PERTAMA TERHADAP MATA PELAJARAN IPA,” J. Pendidik. Sains, vol. 07, no. 1, pp. 1–7, 2019.

[4] T. Wahyuningsih, T. Raharjo,

and D. F. Masithoh,

“PEMBUATAN INSTRUMEN TES

DIAGNOSTIK FISIKA SMA

KELAS XI,” J. Pendidik. Fis., vol. 1, no. 1, pp. 111–117, 2013.

[5] B. Hartati, “PENGEMBANGAN ALAT PERAGA GAYA GESEK

UNTUK MENINGKATKAN

KETERAMPILAN BERPIKIR

KRITIS SISWA SMA,” J. Pendidik. Fis. Indones., vol. 6, pp. 128–132, 2010.

[6] N. Sudjana, Penilaian Hasil

Proses Belajar Mengajar.

Bandung: PT Remaja

Rosdakarya, 2016.

[7] W. Sanjaya, Strategi

Pembelajaran Berorientasi

Standar Proses Pendidikan.

Jakarta: Prenada Media Group, 2010.

[8] S. A. Utami, M. Hendri, and

Darmaji, “HUBUNGAN

LINGKUNGAN BELAJAR

TERHADAP HASIL BELAJAR FISIKA KELAS XI MIA SMA N 1 MUARO JAMBI,” J. EduFisika, vol. 02, no. 02, 2017.

[9] R. Diani, “PENGEMBANGAN PERANGKAT PEMBELAJARAN FISIKA BERBASIS PENDIDIKAN KARAKTER DENGAN MODEL

PROBLEM BASED

INSTRUCTION,” J. Ilm. Pendidik. Fis. Al-BiRuNi, vol. 04, no. 2, pp. 241–253, 2015.

[10] S. P. Astuti, “PENGARUH

KEMAMPUAN AWAL DAN

MINAT BELAJAR FISIKA,” J. Form., vol. 5, no. 1, pp. 68–75, 2015.

[11] R. Afrizon, Ratnawulan, and A.

Fauzi, “PENINGKATAN

PERILAKU BERKARAKTER DAN

KETERAMPILAN BERPIKIR

KRITIS SISWA KELAS IX MTsN MODEL PADANG PADA MATA

(11)

34 Jurnal Ilmiah Pendidikan Fisika-COMPTON

PELAJARAN IPA-FISIKA

MENGGUNAKAN MODEL

PROBLEM BASED

INSTRUCTION,” J. Penelit. Pembelajaran Fis., vol. 1, pp. 1– 16, 2012.

[12] M. Kosim, “Urgensi Pendidikan Karakter,” KARSA, vol. IXI, no. 1, 2011.

[13] R. Afandi, “Integrasi Pendidikan Karakter dalam Pembelajaran IPS di Sekolah Dasar,”

PEDAGOGIA, vol. 1, no. 1, pp. 85– 98, 2011.

[14] S. Julaiha, “IMPLEMENTASI

PENDIDIKAN KARAKTER

DALAM PEMBELAJARAN,” Din. Ilmu, vol. 14, no. 2, pp. 226–239, 2014.

[15] A. D. P. Marga, “Pendidikan Karakter dalam Pembelajaran Fisika dengan Pendekatan Guru Sebagai Model di SMA Santa Maria Yogyakarta,” Universitas Sanata Dharma, 2015.

[16] E. P. Widyoko, Teknik

Penyusunan Instrumen

Penelitian. Yogyakarta: Pustaka Pelajar, 2012.

[17] Burhan, “STRATA PERILAKU

BELAJAR STATISTIK

INFERENSIAL MAHASISWA

STAIN SULTAN QAIMUDDIN KENDARI,” J. Al-Ta’dib, vol. 6, no. 2, pp. 116–128, 2013.

[18] R. S. Sitompul, Astalini, and Alrizal, “DESKRIPSI MOTIVASI BELAJAR FISIKA SISWA KELAS X MIA DI SMAN 9 KOTA JAMBI,”

Edu Fis. J. Pendidik. Fis., vol. 3, no. 2, pp. 22–31, 2018.

Gambar

Tabel	3.	Penerapan	Karakter
Tabel	4 	 Hasil	Yang	Diperoleh	Dari	Penyebaran	Angket		Penerapan	Nilai	Karakter	 Dalam	Pembelajaran	Fisika	Siswa

Referensi

Dokumen terkait

Berilah tanda silang (X) ( atau hitamkanlah dengan pensil 2B pada LJK=lembar jawab komputer ) pada salah satu huruf di lembar jawaban, yang anda anggap paling tepat.. Apabila

Dari hasil uji homogenitas, maka dipilih cara yang kedua yaitu dengan menggunakan sumber standar larutan uranyl asetat yang menghasilkan sampel lebih homogen..

Pelaksanaan kegiatan Kunjungan Kelas untuk siklus II dilaksanakan sebagai berikut: Pelaksanaan teknik kunjungan kelas diatur dengan tahapan sebagai berikut: (1) Pertemuan

Sehingga penulisan sejarah yang membahas mengenai perjuangan kemerdekaan RI tidak banyak ditulis oleh para sejarawan, terutama yang berkaitan dengan peran

Metode pengumpulan data yang penulis gunakan dalam penelitian ini adalah :.

pergerakan yang ditimbulkan oleh beberapa tipe perumahan di kota Pekanbaru,. hal-hal yang akan dibahas pada penelitian

Berdasarkan Penetapan Pemenang Paket Pekerjaan tersebut diatas, dengan ini POKJA II Unit Layanan Pengadaan Kabupaten Bangka Tengah mengundang Saudara agar dapat hadir pada :. 07

[r]