• Tidak ada hasil yang ditemukan

Pengaruh Kesejahteraan Karyawan terhadap Kepuasan Kerja di PT Samudera Tunggal Utama Bandung.

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2017

Membagikan "Pengaruh Kesejahteraan Karyawan terhadap Kepuasan Kerja di PT Samudera Tunggal Utama Bandung."

Copied!
26
0
0

Teks penuh

(1)

i Universitas Kristen Maranatha

ABSTRACT

The study was conducted to examine the influence of well-being of employees on job satisfaction in PT Samudera Tunggal Utama Bandung. The data collected through questionnaries and literature study. The questionnaire distributed to 45 respondents and as many as 45 questionnaires were returned with 100% return rate. From descriptive studies that have been made known to the welfare of employees in PT Samudera Tunggal Utama Bandung in that category quite well and level of job satisfaction of employees in PT Samudera Tunggal Utama Bandung either category. From one hypothesis tested in this study, suggests that the welfare of employees no effect on job satisfaction.

(2)

ii Universitas Kristen Maranatha

ABSTRAK

Penelitian ini dilakukan untuk menguji adanya pengaruh kesejahteraan karyawan terhadap kepuasan kerja di PT Samudra Tunggal Utama Bandung. Data yang dikumpulkan melalui survei langsung dan studi pustaka. Kuesioner disebarkan kepada 45 responden dan sebanyak 45 kuesioner kembali dengan tingkat pengembalian 100%. Dari studi deskriptif yang telah dilakukan diketahui tingkat kesejahteraan karyawan di PT Samudera Tunggal Utama Bandung dalam kategori cukup baik dan tingkat kepuasan kerja karyawan di PT Samudera Tunggal Utama Bandung dalam kategori baik. Dari satu hipotesis yang diuji dalam penelitian ini, menunjukkan bahwa kesejahteraan karyawan tidak berpengaruh terhadap kepuasan kerja.

(3)

iii Universitas Kristen Maranatha

DAFTAR ISI

Halaman

HALAMAN JUDUL ... i

HALAMAN PENGESAHAN ... ii

SURAT PERNYATAAN KEASLIAN SKRIPSI ... iii

KATA PENGANTAR ... iv

1.2 Identifikasi Masalah ... 5

1.3 Maksud dan Tujuan Penelitian ... 5

1.4 Kegunaan Penelitian ... 6

1.5 Sistematika Penelitian ... 6

BAB II KAJIAN PUSTAKA, RERANGKA PENELITIAN, DAN PENGEMBANGAN HIPOTESIS... 8

2.1 Definisi Kesejahteraan Karyawan ... 8

2.1.1 Jenis-Jenis Program Kesejahteraan Karyawan ... 11

2.1.2 Tujuan Program Kesejahteraan Karyawan ... 15

(4)

iv Universitas Kristen Maranatha 2.1.4 Faktor-faktor yang Mempengaruhi Perkembangan Program

Kesejahteraan Karyawan ... 19

2.2 Definisi Kepuasan Kerja ... 21

2.2.2 Faktor-faktor yang Mempengaruhi Kepuasan Kerja ... 26

2.2.3 Pentingnya Kepuasan Kerja ... 30

2.2.4 Indikator –indikator Kepuasan Kerja ... 31

2.3 Penelitian Terdahulu ... 32

2.4 Rerangka Penelitian ... 38

2.5 Hipotesis Penelitian ... 40

BAB III METODE PENELITIAN ... 41

3.1 Sejarah Singkat Perusahaan ... 41

3.2 Lokasi dan Waktu Penelitian ... 44

3.3 Visi, Misi, dan Moto Perusahaan ... 44

3.4 Produk-produk yang Dijual PT Samudera Tunggal Utama ... 45

3.5 Metode Penelitian ... 46

3.5.1 Populasi Penelitian ...47

3.5.2 Teknik Pengumpulan Data ... 47

3.5.3 Prosedur Pengumpulan Data ...49

3.6 Pengukuran Variabel dan Definisi Operasional ... 49

3.6.1 Pengukuran Variabel ... 49

3.6.2 Definisi Operasional ... 50

3.7 Metode Analisis Data ... 51

3.7.1 Pengujian Validitas dan Reliabilitas ... 51

3.7.2 Pengujian Outliers ... 52

(5)

v Universitas Kristen Maranatha

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN ... 55

4.1 Hasil Pengumpulan Data ... 55

4.2 Statistik Deskriptif ... 55

4.2.1 Jenis Kelamin ... 55

4.2.2 Status Pernikahan ... 56

4.2.3 Usia ... 57

4.2.4 Tingkat Pendidikan ... 57

4.2.5 Lama Bekerja ... 58

4.2.6 Bagian Pekerjaan ... 59

4.3 Analisa Kuesioner ... 61

4.4 Hasil Pengujian Validitas dan Reabilitas ... 121

4.5 Hasil Pengujian Normalitas ... 142

4.6 Hasil Pengujian Outliers ... 143

4.7 Hasil Pengujian Hipotesis ... 144

4.8 Pembahasan Hasil ... 146

BAB V SIMPULAN, SARAN, DAN KETERBATASAN PENELITIAN ... 147

5.1 Simpulan ... 147

5.2 Saran ... 149

5.3 Keterbatasan Penelitian ...150

DAFTAR PUSTAKA ... 151

LAMPIRAN ... 161

(6)

vi Universitas Kristen Maranatha

DAFTAR GAMBAR

(7)

vii Universitas Kristen Maranatha

DAFTAR TABEL

Halaman

Tabel I Jenis-jenis Kesejahteraan Karyawan ... 12

Tabel II Penelitian Sebelumnya ... 32

Tabel III Pemberian Bobot Menurut Skala Likert ... 49

Tabel IV Koefisien Korelasi ... 53

Tabel V Karakteristik Responden Berdasarkan Jenis Kelamin ... 56

Tabel VI Karakteristik Responden Berdasarkan Status Perkawinan ... 56

Tabel VII Karakteristik Responden Berdasarkan Usia ... 57

Tabel VIII Karakteristik Responden Berdasarkan Tingkat Pendidikan.. 58

Tabel IX Karakteristik Responden Berdasarkan Lama Pekerjaan ... 59

Tabel X Karakteristik Responden Berdasarkan Bagian Pekerjaan ... 60

Tabel XI Tanggapan Responden Pada Pernyataan Andaikata Saya Sakit dan Harus Rawat Inap di Rumah Sakit, Saya Tidak Risau dengan Biaya Rumah Sakit Tersebut ... 61

Tabel XII Tanggapan Responden Pada Pernyataan Saya Merasa Tenang-tenang Saja Saat Membayar Biaya Dokter dan Menebus Obat yang Diresepkan ... 63

Tabel XIII Tanggapan Responden Pada Pernyataan Keluarga Saya Mampu Membayar Total Uang Sekolah atau Kuliah Anak Saya yang Masuk ke Jenjang Pendidikan yang Baru ... 64

Tabel XIV Tanggapan Responden Pada Pernyataan Keluarga Saya Mampu Merayakan Pesta Ulang Tahun Anak-anak Saya ... 65

Tabel XV Tanggapan Responden Pada Pernyataan Keluarga Saya Mampu Membiayai Pesta Pernikahan Anak-anak Saya yang Akan Menikah ... 66

Tabel XVI Tanggapan Responden Pada Pernyataan Keluarga Saya Memiliki Mobil ... 67

(8)

viii Universitas Kristen Maranatha Tabel XVIII Tanggapan Responden Pada Pernyataan Keluarga Saya

Berlangganan Surat Kabar ... 69 Tabel XIX Tanggapan Responden Pada Pernyataan Keluarga Saya

Berlangganan TV Kabel ... 70 Tabel XX Tanggapan Responden Pada Pernyataan Keluarga Saya

Memiliki Kulkas ... 71 Tabel XXI Tanggapan Responden Pada Pernyataan Keluarga Saya

Mampu Membeli Pakaian Baru Daripada Pakaian Bekas ... 72 Tabel XXII Tanggapan Responden Pada Pernyataan Keluarga Saya

Mampu Makan dengan Menu Daging atau Ikan Setiap

Hari, Jika Diinginkan ... 73 Tabel XXIII Tanggapan Responden Pada Pernyataan Keluarag Saya

Mampu Membayar Tepat Waktu dan Lancar Angsuran atau Cicilan yang Ada ... 74 Tabel XXIV Tanggapan Responden Pada Pernyataan Keluarga Saya

Mampu Membayar Tagihan Listrik, Air, Telepon, Iuran RT Setiap Bulannya ... 75 Tabel XXV Tanggapan Responden Pada Pernyataan Keluarga Saya

Mampu Membiayai Liburan Beberapa Hari ke Luar Kota di Kala Libur Panjang Seperti Lebaran, Natal atau. Tahun Baru...76 Tabel XXVI Tanggapan Responden Pada Pernyataan Keluarga Saya

Mampu Mengajak Anak-anak ke Tempat Hiburan atau

Hotel di Kala Liburan Sekolah ... 77 Tabel XXVII Tanggapan Responden Pada Pernyataan Keluarga Saya

Memiliki Bath-tub di Kamar Mandinya ... 78

Tabel XXVIII Tanggapan Responden Pada Pernyataan Keluarga Saya

Memiliki Penyejuk Udara (AC) di Kamar Tidurnya ... 79 Tabel XXIX Tanggapan Responden Pada Pernyataan Keluarga Saya

Memiliki Pemanas Air (water heater) ... 80 Tabel XXX Tanggapan Responden Pada Pernyataan Saya Yakin Jika

Saya Memiliki Kemampuan Menjalankan Pekerjaan

Saya ... 81 Tabel XXXI Tanggapan Responden Pada Pernyataan Keluarga Saya

(9)

ix Universitas Kristen Maranatha Tabel XXXII Tanggapan Responden Pada Pernyataan Keluarga Saya

Memiliki Microwave atau Oven ... 83 Tabel XXXIII Tanggapan Responden Pada Pernyataan Keluarga Saya

Mampu Mengganti Mebel Seperti Sofa atau Bed yang

Sudah Demikian Usang ... 84 Tabel XXXIV Tanggapan Responden Pada Pernyataan Keluarga Saya

Memiliki Tempat Tinggal Sendiri ... 85 Tabel XXXV Tanggapan Responden Pada Pernyataan Pekerjaan Saya

Sangat Penting Bagi Saya ... 86 Tabel XXXVI Tanggapan Responden Pada Pernyataan Keluarga Saya

Memiliki Televisi Layar Datar ... 87 Tabel XXXVII Tanggapan Responden Pada Pernyataan Pendapat Saya

Diperhitungkan Dalam Keputusan yang Dibuat Tim ... 88 Tabel XXXVIII Tanggapan Responden Pada Pernyataan Saya Memiliki

Peluang Menggunakan Ide Saya Dalam Bekerja ... 89 Tabel XXXIX Tanggapan Responden Pada Pernyataan Pekerjaan yang

Saya Lakukan Sangat Berarti Bagi Saya ... 90 Tabel IVX Tanggapan Responden Pada Pernyataan Pekerjaan Saya

Sangat Cocok Dengan Kemampuan Saya ... 91 Tabel IVXI Tanggapan Responden Pada Pernyataan Saya Putuskan

Sendiri Bagaimana Menjalankan Pekerjaan Saya ... 92 Tabel IVXII Tanggapan Responden Pada Pernyataan Saya Yakin

Rekan- rekan Kerja Akan Membantu Saya Saat

Dibutuhkan ... 93 Tael IVXIII Tanggapan Responden Pada Pernyataan Saya Memiliki

Kendali Untuk Menjalankan Pekerjaan Saya ... 94 Tabel IVXIV Tanggapan Responden Pada Pernyataan Saya Menguasai

Keahlian Berkaitan Dengan Pekerjaan Saya ... 95 Tabel IVXV Tanggapan Responden Pada Pernyataan Saya Bebas

Menentukan Cara Mengerjakan Tugas Saya ... 96 Tabel IVXVI Tanggapan Responden Pada Pernyataan Saya Memiliki

Pengaruh Terhadap Hasil Kerja Tim Saya ... 97 Tabel IVXVII Tanggapan Responden Pada Pernyataan Manajemen

Berusaha Sungguh-sungguh Memahami Pandangan

(10)

x Universitas Kristen Maranatha Tabel IVXVIII Tanggapan Responden Pada Pernyataan Perusahaan ini

Akan Memiliki Masa Depan yang Buruk Kecuali Dipegang Manajer yang Lebih Baik... 99 Tabel IVXIX Tanggapan Responden Pada Pernyataan

Manajemen Bekerja Secara Efisien... 100 Tabel VX Tanggapan Responden Pada Pernyataan Manajemen Dapat

Dipercaya Untuk Membuat Keputusan Rasional Demi

Masa Depan Perusahaan ... 101 Tabel VXI Tanggapan Responden Pada Pernyataan Saya Peduli

Dengan Apa yang Saya Kerjakan ... 102 Tabel VXII Tanggapan Responden Pada Pernyataan Jika Saya

Mendapat Masalah Kerja, Rekan Kerja Saya Akan

Mencoba Membantu Saya Mengatasinya ... 103 Tabel VXIII Tanggapan Responden Pada Pernyataan Saya Yakin

Perusahaan Memperlakukan Saya Dengan Adil ... 104 Tabel VXIV Tanggapan Responden Pada Pernyataan Rekan Kerja Saya

Dapat Dipercaya, Melakukan Seperti yang Mereka

Katakan... 105 Tabel VXV Tanggapan Responden Pada Pernyataan Saya Yakin

Dengan Kemampuan Rekan-rekan Kerja Saya ... 106 Tabel VXVI Tanggapan Responden Pada Pernyataan Rekan Kerja Saya

Tetap Bekerja Meski Bos Tidak Berada Ditempatnya ... 107 Tabel VXVII Tanggapan Responden Pada Pernyataan Saya Yakin Rekan

Kerja Tidak Akan Berbuat Ceroboh Sehingga Mempersulit Pekerjaan Saya ... 108 Tabel VXVIII Tanggapan Responden Pada Pernyataan Manajemen

Tampaknya Telah Menyiapkan Diri Untuk Mengambil

Keuntungan Dengan Menipu Karyawannya ... 109 Tabel VXIX Tanggapan Responden Pada Pernyataan Informasi yang

Saya Peroleh Sering Tidak Akurat ... 110 Tabel VIX Tanggapan Responden Pada Pernyataan Perusahaan Ini

Merupakan Tempat Terbaik Dibanding Peluang yang

(11)

xi Universitas Kristen Maranatha Tabel VIXI Tanggapan Responden Pada Pernyataan Dengan Bangga

Saya Menceritakan ke Orang Lain Kalau Saya Merupakan Karyawan di Perusahaan ini ... 112 Tabel VIXII Tanggapan Responden Pada Pernyataan Saya Perlu

Mengecek Kembali Kebenaran Informasi yang Saya

Terima ... 113 Tabel VIXIII Tanggapan Responden Pada Pernyataan Saya Tidak

Mendapat Pelatihan yang Memadai Untuk Bekerja ... 114 Tabel VIXIV Tanggapan Responden Pada Pernyataan Saya Senang

Berbincang-bincang Dengan Anggota Lain di Tim Saya ... 115 Tabel VIXV Tanggapan Responden Pada Pernyataan Komunikasi di

Tim Saya Sangat Terbuka ...116 Tabel VIXVI Tanggapan Responden Pada Pernyataan Saya Memiliki

Semua Keterampilan yang Dibutuhkan Untuk Bekerja .... 117 Tabel VIXVII Tanggapan Responden Pada Pernyataan Saat Berbicara,

Karyawan yang Satu Saling Memahami Dengan Karyawan Lain di Tim ini ... 118 Tabel VIXVIII Tanggapan Responden Pada Pernyataan Saya Kadang

Merasa Karyawan-karyawan di Sini Tidak Mengerti

Maksud Informasi yang Mereka Terima... 119 Tabel VIXIX Tanggapan Responden Pada Pernyataan Tim Saya Dengan

Mudah Berbicara Saling Terbuka ... 120 Tabel VIIX Tanggapan Responden Pada Pernyataan Saya Tidak Peduli

(12)

xii Universitas Kristen Maranatha

DAFTAR LAMPIRAN

Halaman

LAMPIRAN A Hasil Kuesioner Kesejahteraan Karyawan ... 161

LAMPIRAN B Hasil Kuesioner Kepuasan Kerja ... 162

LAMPIRAN C Berita Acara Bimbingan ... 163

(13)

BAB I PENDAHULUAN

1 Universitas Kristen Maranatha

BAB I

PENDAHULUAN

1.1Latar Belakang Masalah

Menurut koran Pikiran Rakyat, Rabu 14 September 2011 memberitakan tentang

masalah perencanaan tenaga kerja mikro yang harus segera dilaksanakan perusahaan

swasta. Dalam perencanaan tenaga kerja mikro tersebut, perusahaan swasta harus

memetakan kebutuhan tenaga kerja, pelatihan dan pengembangan kompetensi kerja,

aspek perlindungan kesehatan dan kecelakaan kerja serta pemberian kompensasi

yang dapat mensejahterakan karyawannya. Hal ini menunjukkan bahwa perencanaan

tenaga kerja yang baik akan mampu meningkatkan produktivitas dan memberikan

keuntungan bagi perusahaan serta memberikan kesejahteraan bagi para pekerjanya.

Hal tersebut menjadi begitu penting karena Sumber Daya Manusia memegang

peranan vital di dalam perusahaan, sebab dengan tidak adanya tenaga kerja yang

profesional, maka perusahaan tidak dapat melakukan aktivitasnya secara maksimal

meskipun semua peralatan canggih dan modern telah tersedia. Untuk itu keberadaan

sumber daya manusia sebagai pekerja dalam perusahaan perlu diperhatikan dalam

pencapaian tujuan perusahaan. Bertitik tolak dari karyawan sebagai sumber daya

manusia itulah, maka perusahaan perlu mengetahui bahwa tenaga kerja memerlukan

penghargaan serta diakui keberadaannya, juga prestasi kerja yang mereka ciptakan

dan harga diri yang mereka miliki sebagai manusia seutuhnya. Karyawan yang

(14)

BAB I PENDAHULUAN

2 Universitas Kristen Maranatha

Perlakuan yang tidak sama terhadap karyawan baik dalam penghargaan maupun

punishment merupakan sumber kepuasan atau ketidakpuasan karyawan.

Menurut Teori Pemenuhan Kebutuhan (Need Fulfillment Theory), kepuasan kerja

pegawai bergantung pada terpenuhi atau tidaknya kebutuhan pegawai. Pegawai akan

merasa puas apabila ia mendapatkan apa yang dibutuhkannya. Semakin besar

kebutuhan pegawai terpenuhi, maka semakin puas pula pegawai tersebut. Begitu pula

sebaliknya, apabila kebutuhan pegawai tidak terpenuhi, maka pegawai tersebut akan

merasa tidak puas.

Robbins menyatakan (1996) bahwa terdapat sembilan faktor yang

mempengaruhi kepuasan atau ketidakpuasan kerja seseorang yaitu : (1) jenis

pekerjaan, (2) rekan kerja, (3) tunjangan, (4) diperlakukan dengan hormat dan adil,

(5) keamanan kerja, (6) peluang menyumbangkan suara, (7) gaji/upah, (8) pengakuan

akan kinerja, (9) kesempatan maju.

Kepuasan kerja merupakan elemen yang penting dalam perusahaan karena dapat

mempengaruhi perilaku kerja karyawan. Ketika seorang merasakan kepuasan dalam

bekerja tentunya ia akan berupaya semaksimal mungkin dengan segenap kemampuan

yang dimilikinya untuk menyelesaikan tugas pekerjaannya. Dengan demikian

produktivitas dan hasil kerja kerja karyawan akan meningkat secara optimal.

Karyawan pada umumnya akan bersemangat bekerja dengan prestasi yang tinggi

apabila kebutuhannya sebagai makhluk hidup dan makhluk sosial dapat terpenuhi

secara tepat. Alat motivasi yang umum diberikan oleh perusahaan untuk mendorong

(15)

BAB I PENDAHULUAN

3 Universitas Kristen Maranatha

karyawan adalah sistem kompensasi (Reward System) yang dapat meningkatkan

kesejahteraan karyawannya.

Aliya (2010) memberitakan bahwa dalam rangka mengurangi tingkat kecelakaan

kereta, PT. Kereta Api Indonesia (PT. KAI) berniat memberi tambahan insentif

penghasilan untuk karyawannya. Hal ini dilakukan untuk menambah kesejahteraan

pegawai sehingga bisa lebih bersemangat dan teliti bekerja.

Salah satu masalah pokok dalam sumber daya manusia adalah bagaimana mencari

cara yang terbaik untuk mencapai kepuasan karyawan. Kepuasan karyawan

merupakan salah satu aspek penting yang perlu diperhatikan perusahaan untuk

meningkatkan kualitas para karyawannya, apabila kepuasan karyawan dapat

terpenuhi, karyawan akan cenderung memiliki motivasi untuk bekerja, sebaliknya

ketidakpuasan akan mengakibatkan tingginya tingkat keluar masuknya karyawan,

ketidakdisiplinan karyawan, ketidakhadiran, pemogokan dan tindakan-tindakan

negatif lainya yang dapat merugikan perusahaan. Persoalan yang terjadi adalah

sumber daya manusia yang ada di dalam perusahaan tidak dapat mendukung jabatan

atau pekerjaan yang diberikan kepada karyawan. Karena adanya ketidakpuasan

berkerja yang dirasakan karyawan terhadap jabatan yang sedang diduduki.

Ketidakpuasan ini dapat memberikan dampak bagi penurunan kinerja pegawai yang

pada akhirnya berpengaruh pada tidak dapat tercapainya tujuan yang telah ditetapkan

perusahaan.

Manajemen sumber daya manusia tidak hanya memfokuskan bagaimana pekerja

harus berpartisipasi dalam mengerahkan tenaga dan jasanya secara efektif dan

(16)

BAB I PENDAHULUAN

4 Universitas Kristen Maranatha

tenaga kerja secara adil dan layak, yang meliputi pemberian upah sehingga mampu

mendorong prestasi dan semangat kerja karyawannya. Salah satu faktor pendorong

yang diduga sebagai pendorong karyawan bekerja dengan berprestasi adalah adanya

pemberian kompensasi yang dilakukan oleh perusahaan untuk meningkatkan

kesejahteraan para pekerjanya.

Dalam dunia kerja, kesejahteraan karyawan dapat mempengaruhi kepuasan kerja

seorang karyawan. Karyawan yang mendapat gaji, upah, tunjangan yang sesuai maka

akan merasa puas berada di perusahaan tersebut. Sayangnya meskipun kesejahteraan

karyawan merupakan faktor yang dapat mempengaruhi kepuasan karyawan, namun

masih banyak perusahaan yang belum memperhatikan kesejahteraan karyawannya.

Padahal kesejahteraan karyawan itu sangatlah penting agar tercipta kondisi kerja

yang kondusif sehingga perusahaan dapat berjalan secara efisien dan efektif.

Setiap perusahaan memakai metode dan sistem yang berbeda dalam pemberian

kompensasi bagi karyawannya. Pada salah satu perusahaan yang bergerak dalam

bidang penyediaan semen Tiga Roda (distributor utama) yang berada di kota

Bandung yaitu PT SAMUDERA TUNGGAL UTAMA. Meskipun sukses menjadi

pemegang pasar semen di lingkungan Jawa Barat tetapi perusahaan tersebut belum

memiliki metode dan sistem yang baik dalam memberikan kesejahteraan bagi

karyawannya yang bertujuan untuk meningkatkan kepuasan karyawannya.

Dengan pemaparan tersebut, kesejahteraan karyawan menjadi sangat penting

dalam meningkatkan kepuasan kerja karyawan. Oleh karena itu, peneliti tertarik

untuk melakukan penelitian dengan judul: “Pengaruh Kesejahteraan Karyawan

Terhadap Kepuasan Kerja Karyawan PT SAMUDERA TUNGGAL UTAMA

(17)

BAB I PENDAHULUAN

5 Universitas Kristen Maranatha

1.2Identifikasi Masalah

Berdasarkan latar belakang penelitian, maka identifikasi masalah yang dipilih untuk

penelitian ini adalah :

1. Bagaimana tingkat kesejahteraan karyawan di PT SAMUDERA TUNGGAL

UTAMA Bandung?

2. Bagaimana tingkat kepuasan kerja karyawan di PT SAMUDERA TUNGAL

UTAMA Bandung?

3. Bagaimana pengaruh kesejahteraan karyawan terhadap kepuasan kerja

karyawan di PT SAMUDERA TUNGGAL UTAMA Bandung ?

1.3Maksud dan Tujuan Penelitian

Maksud dari penelitian ini adalah untuk mempelajari lebih dalam mengenai

pengetahuan yang telah peneliti terima di dalam perkuliahan dan untuk menambah

pengalaman peneliti dalam objek yang diteliti.

Tujuan peneliti adalah untuk memahami pengetahuan yang telah dipelajari oleh

peneliti dengan melihat penerapannya dalam praktik sebenarnya.

Maksud dan tujuan penelitian tersebut untuk kemudian digunakan sebagai salah

satu syarat kelulusan S1 Jurusan Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Kristen

Maranatha Bandung.

Sesuai dengan identifikasi permasalahan diatas, maka maksud dan tujuan dari

penelitian ini adalah :

1. Untuk mengetahui kesejahteraan karyawan di PT SAMUDERA TUNGGAL

(18)

BAB I PENDAHULUAN

6 Universitas Kristen Maranatha

2. Untuk mengetahui tingkat kepuasan kerja karyawan di PT SAMUDERA

TUNGAL UTAMA Bandung

3. Untuk mengetahui pengaruh kesejahteraan karyawan terhadap kepuasan kerja

karyawan di PT SAMUDERA TUNGGAL UTAMA Bandung

1.4Kegunaan Penelitian

Penelitian ini diharapkan dapat memberikan informasi yang bermanfaat bagi :

1. Peneliti

Hasil penelitian ini dapat memberikan wawasan, pengetahuan serta gambaran

yang jelas mengenai kesejahteraan karyawan dan kepuasan kerja baik secara

teoritis maupun dalam prakteknya.

Penelitian ini merupakan salah satu syarat guna mencapai gelar sarjana ekonomi

jurusan manajemen pada Fakultas Ekonomi Universitas Kristen Maranatha.

2. Praktisi

Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat bagi pelaku bisnis

untuk memahami dengan lebih baik peran penting program pengembangan dalam

menciptakan kepuasan kerja dan kesejahteraan karyawan.

3. Akademi

Penelitian ini memberikan manfaat untuk mengetahui perkembangan penelitian

mengenai peran kesejahteraan karyawan dalam menciptakan kepuasan kerja.

1.5Sistematika Penelitian

(19)

BAB I PENDAHULUAN

7 Universitas Kristen Maranatha

BAB I : PENDAHULUAN

Bab ini akan menjelaskan tentang latar belakang penelitian,

identifikasi dan perumusan masalah, tujuan penelitian, manfaat

penelitian, dan sistematika penulisan.

BAB II : TINJAUAN PUSTAKA, RERANGKA PEMIKIRAN, MODEL

dan HIPOTESIS PENELITIAN

Bab ini berisi kajian atas penelitian-penelitian serupa yang telh

dilakukan sebelumnya, rerangka pemikiran, metode penelitian dan

hipotesis penelitian.

BAB III : METODE PENELITIAN

Bab ini berisi penjelasan mengenai populasi dan teknik pengambilan

sampel. Metode penelitian yang digunakan, teknik analisis dan

operasionalisasi variabel.

BAB IV : PEMBAHASAN HASIL PENELITIAN

Bab ini membahas mengenai hasil penelitian, pembahasan hasil

penelitian dan impilkasi manajerial.

BAB V : KESIMPULAN dan SARAN

Bab ini berisi kesimpulan hasil penelitian, keterbatasan penelitian,

(20)

BAB V SIMPULAN DAN SARAN

148 Universitas Kristen Maranatha

BAB V

SIMPULAN DAN SARAN

Bab ini membahas mengenai simpulan dan saran yang merupakan temuan akhir

penelitian ini. Simpulan dan saran disajikan berdasarkan pada hasil analisis data.

5.1 Simpulan

Berdasarkan hasil penelitian, analisis data, dan pembahasan dari bab sebelumnya,

maka diperoleh beberapa simpulan sebagai berikut :

1. Setiap karyawan di PT Samudera Tunggal Utama Bandung memiliki tingkat

kesejahteraan karyawan yang cukup baik, dan diharapkan agar tingkat

kesejahteraan karyawan tersebut meningkat maka perlu diberi tunjangan yang

cukup menyejahterakan karyawannya. Tingkat kesejahteraan karyawan yang

cukup baik dapat kita lihat dari mean sebesar 3,28 yang diperoleh melalui

perhitungan dari kuesioner kesejahteraan karyawan.

2. Setiap karyawan PT Samudera Tunggal Utama Bandung memiliki tingkat

kepuasan kerja yang tinggi yang dapat kita lihat dari mean sebesar 4,89 yang

berarti baik melalui perhitungan dari kuesioner kepuasan kerja.Perusahaan

diharapkan dapat mempertahankan kondisi tersebut, dengan cara

mempertahankan faktor-faktor kepuasan kerja seperti Jenis pekerjaan rekan

(21)

BAB V SIMPULAN DAN SARAN

149 Universitas Kristen Maranatha

menyumbangkan saran/ide, gaji/upah, pengakuan akan kinerja, dan

kesempatan maju.

3. Berdasarkan hasil uji validitas terdapat keseluruhan sebanyak 60 item

instrumen, terdapat 16 item tidak valid dan sisanya sebanyak 44 item yang

dinyatakan valid.

4. Berdasarkan hasil uji reabilitas, maka koefisien Cronbach’s Alpha untuk

kesejahteraan karyawan adalah 0.938 yang berarti reliabel, dan untuk

kepuasan kerja adalah 0.940 yang berarti reliabel.

5. Berdasarkan pengujian hipotesis dapat disimpulkan bahwa tidak terdapat

pengaruh dari kesejahteraan karyawan terhadap kepuasan kerja karyawan.

Hal ini dikarenakan masih adanya beberapa faktor yang mempengaruhi

kepuasan kerja menurut Robbins (1996) faktor-faktor yang mempengaruhi

kepuasan kerja selain kesejahteraan karyawan adalah jenis pekerjaan, rekan

kerja , diperlakukan dengan hormat dan adil, keamanan kerja, peluang

menyumbangkan saran/ide, gaji/upah, pengakuan akan kinerja, kesempatan

maju.

5.2 Saran

Berdasarkan hasil penelitian dan simpulan diatas, maka penulis memberikan

beberapa saran yang kiranya dapat memberikan manfaat bagi perusahaan sebagai

(22)

BAB V SIMPULAN DAN SARAN

150 Universitas Kristen Maranatha

1. Penulis menyarankan agar PT Samudera Tunggal Utama Bandung terus

meningkatkan kesejahteraan karyawannya dengan memberikan fasilitas yang

lebih memadai, bonus, penghargaan. Fasilitas yang lebih memadai dapat

berupa kantin di dalam kantor, mushola, lahan parkir yang lebih luas. Bonus

dapat berupa hadiah paket liburan, mendapat upah lebih bila menyelesaikan

pekerjaan dengan baik. Penghargaan dapat berupa pemberian

kenang-kenangan dan hadih bagi karyawan teladan.

2. Agar tingkat kepuasan kerja tetap tinggi maka sebaiknya perusahaan terus

mempertahankan dan meningkatkan serta mencari faktor-faktor yang dapat

mempertahankan tingkat kepuasan kerja karyawan yang tinggi, seperti jenis

pekerjaan, rekan kerja, diperlakukan dengan hormat dan adil, keamanan

kerja, peluang menyumbangkan saran/ide, gaji/upah, pengakuan akan kinerja,

dan kesempatan maju

5.3 Keterbatasan Penelitian

Penelitian ini tentunya tidak terlepas dari beberapa keterbatasan, sehingga peneliti

menyertakan saran yang perlu diperhatikan pada penelitian mendatang

1. Penelitian ini hanya fokus pada karyawan PT Samudera Tunggal Utama

sebagai subjek penelitian. Sehingga hasil penelitian ini hanya bisa

menggambarkan kondisi karyawan di PT Samudera Tunggal Utama

Bandung, diharapkan penelitian selanjutnya bisa diterapkan dalam tingkat

skala industrial.

2. Penelitian ini hanya membahas tentang tunjangan (kesejahteraan karyawan)

(23)

BAB V SIMPULAN DAN SARAN

151 Universitas Kristen Maranatha

yang dapat mempengaruhi kepuasan kerja selain tunjangan (kesejahteraan

karyawan), yaitu jenis pekerjaan, rekan kerja , diperlakukan dengan hormat

dan adil, keamanan kerja, peluang menyumbangkan saran/ide, gaji/upah,

(24)

152 Universitas Kristen Maranatha

DAFTAR PUSTAKA

As’ad, Moh, 1987. Psikologi Industri. Edisi kelima, liberty, Yogyakarta.

Bavendam, J. (2000). “Managing Job Satisfaction”. J. Special Report, Vol 6, Bavendam

Research Incorporated, Mercer Island.http://www. bavendam.com/.

Davis, Keith and John W. Newstrom. (1985).Human Behaviour at Work : Organizational

Behaviour. Mc. Graw-Hill Inc., New York

Davis, Keith dan Newstorm J.W., 2003, Perilaku Dalam Organisasi, Edisi Kesepuluh,

Terjemahan Agus Dharma, Penerbit: Erlangga, Jakarta.

Dessler, Gary, 2001, Manajemen Sumber Daya Manusia – Human Resource Management,

Terjemahan Benyamin Molan, Edisi Bahasa Indonesia, Penerbit: Prehalindo, Jakarta.

Gruenberg, B. (1980). The happy worker: Ananalysis of educational and occupational

difference in determinants of job satisfaction. American journal of sociology. 86,

247-271.

Handoko, T. Hani. 2001. Manajemen Personalia dan Sumber Daya Manusia. Yogjakarta:

BPFE .

Hasibuan, Melayu SP, 2001. Manajemen Sumber Daya Manusia, Edisi Revisi

Bumi Aksara

Henry Simamora. Manajemen Sumber Daya Manusia. Edisi 2. Tahun 1999

Keith, Davis, Jhon W. Newstrom, 1995. Perilaku Dalam Organisasi, Edisi Ketujuh,

Erlangga, Jakarta.

Locke, E.A. (1995). “Satisfiers and dissatisfiers among whitecollar and blue-collar

(25)

153 Universitas Kristen Maranatha

Luthans, Fred. 1989. Organizational Behavoiur. Sixth Edition, McGraw-Hill, Management

Series, New York.

Mathis, Robert.L, & John Jackson, 2001, Manajemen Sumber Daya Manusia.

PT. Salemba Empat. Jakarta.

Martoyo, Susilo. 1992. Manajemen Sumber Daya Manusia. BPFE. Yogyakarta.

Moekijat, 1999, Manajemen Sumber Daya Manusia, Bandung, Mandar Maju.

Oei, Istijanto, M.M., M. Comm. , 2010. Riset Sumber Daya Manusia. PT Gramedia Pustaka

Utama, Jakarta.

Panggabean, S. Mutiara, 2002, Manajemen Sumber Daya Manusia, Cetakan Pertama,

Jakarta, Ghalia Indonesia.

Robbins, Stephans. 1996, Organization Bahaviour, Seventh Edition, A Simon & Schuster

Company, Englewood Cliffs, New Jersey 07632.

Vroom, V. H. (1964). Work and motivation.New York: Wiley and Sons..

Rivai, Veithzal, 2004, Manajemen Sumber Daya Manusia Untuk Perusahan, Penerbit:

Rajagrafindo Persada, Jakarta

Robbins, Stephans. 1996, Organization Bahaviour, Seventh Edition, A Simon & Schuster

Company, Englewood Cliffs, New Jersey 07632.

Robbins, Stephens.P, 2000, Organizational Behaviour, Sixth edition, Prentice Hall, India.

Siagian, Sondang. 1983. Organisasi, Kepemimpinan dan Perilaku Adminsitrasi, PT.

Gunung Agung, Jakatra

(26)

154 Universitas Kristen Maranatha

Wexley, Kenneth.N.Gary A Yuki, 2001, Organizational Behaviour and Personnel

Psychology, Richard.D.Irwin.Inc, Homewood, Illinois.

Wursanto I.G. (1985). Manajemen Kepegawaian 2, Penerbit Kanisius, Jogjakarta.

Werther, William B. Jr., Keith Davis, Human Resources and Personel Management,

Referensi

Dokumen terkait

Hubungan antara Konsep Diri dan kemampuan Verbal dengan Prestasi Belajar pada Siswa Kelas Lima Sekolah dasar Muhammadiyah Sukonandi Yogyakarta.. Humanitas: Indonesia

Diantara 16 risiko tersebut, risiko yang memiliki tingkat tinggi dan diprioritaskan untuk ditindaklanjuti adalah risiko gangguan pada packer group, kantong semen

Bawaslu merupakan lembaga penyelenggara Pemilu yang memiliki tugas pengawasan Pemilu. Berdasarkan Undang-Undang Nomor 15 Tahun 2011 Tentang Penyelenggara Pemilu,

[r]

Hasil penelitian menunjukkan bahwa perbandingan sari belimbing manis dengan jambu biji merah memberikan pengaruh berbeda sangat nyata (P<0,01) terhadap kadar air, kadar vitamin

Dari hasil penelitian Fitriyaningtyas dan Widyaningsih (2015) dengan bahan penstabil lesitin dan CMC menunjukkan bahwa padapenambahan emulsifier CMC memiliki nilai aroma yang

Hubungan antara Self Efficacy dengan Prokrastinasi Penyelesaian Skripsi (Studi Korelasional pada Mahasiswa FIP UPI Angkatan 2006-2009). Latar belakang penelitian ini

Gambar II.41 Foto Papan Tata Tertib di Taman Balekambang ……….. commit