• Tidak ada hasil yang ditemukan

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP) Oleh : Laksmi Indrawati, S.Pd.

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2022

Membagikan "RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP) Oleh : Laksmi Indrawati, S.Pd."

Copied!
6
0
0

Teks penuh

(1)

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP) Oleh : Laksmi Indrawati, S.Pd.

Satuan Pendidikan : SMP Negeri 1 Sleman Mata Pelajaran : Matematika

Kelas/Semester : VIII / 2

Materi Pokok : Bangun Ruang Sisi Datar Pertemuan ke : 1

Alokasi wkatu : 10 menit Kompetensi Dasar:

3.10 Menurunkan rumus untuk menentukan luas permukaan dan volume bangun ruang sisi datar (kubus, balok, prisma, dan limas)

4.10 Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan luas permukaan dan volume bangun ruang sisi datar (kubus, balok, prima dan limas), serta gabungannya

Indikator Pencapaian Kompetensi:

3.10.1. Menentukan rumus luas permukaan kubus.

Tujuan Pembelajaran:

Melalui model pembelajaran discovery learning, peserta didik diharapkan dapat menentukan luas permukaan kubus dengan tepat.

PPK:

Kerjasama

Langkah-langkah pembelajaran:

TAHAP URAIAN KEGIATAN SUMBER

Pendahuluan ( 2 menit )

1. Guru menyapa, menanyakan kabar peserta didik.

2. Guru meminta salah satu peserta didik untuk memimpin doa.

3. Guru memotivasi peserta didik dengan menyampaikan pentingnya mempelajari luas permukaan kubus, misalkan suatu saat

peserta didik diminta untuk mengecat ruangan yang berbentuk kubus, maka peserta didik harus dapat memperkirakan biaya yang diperlukan.

4. Guru menyampaikan tujuan pembelajaran.

5. Guru memberikan gambaran, bagaimana pembelajaran hari ini berlangsung, yaitu peserta didik akan dikelompokkan ke dalam 4 kelompok, dan akan dipantau kerjasamanya pada kelompok tersebut, mempresentasikan hasil diskusi, dan evaluasi mandiri pada akhir pelajaran.

6. Apersepsi: mengulang konsep luas dan luas persegi

7. Guru meminta peserta didik bergabung pada kelompok masing-masing, dan membagikan

Weblink:

Spinning Cube (mathsisfun.com)

(2)

Inti

( 6 menit )

1. Peserta didik mendiskusikan LKPD yang sudah dibagikan oleh guru.

2. Guru memantau perkembangan diskusi dan menilai keaktifan dan Kerjasama peserta didik ketika berdiskusi dengan temannya melalui lembar obervasi.

3. Guru mempersilakan peserta didik untuk mempresentasikan hasil diskusi.

Buku Siswa : Asy’ari Abdur Rahman,dkk, 2017, Matematika SMP/MTS Kelas VIII Semester 2, Jakarta:

Kemendikbud

Penutup ( 2 menit )

1. Guru memberikan penguatan hasil diskusi.

2. Guru dan peserta didik menyimpulkan hasil pembelajaran hari ini.

3. Guru memberikan evaluasi secara individu.

4. Guru menyampaikan pertemuan yang akan datang adalah menentukan luas permukaan balok.

5. Guru menginformasikan peserta didik yang nilai hasil evaluasi masih di bawah KKM akan diadakan remidial dan yang sudah tuntas akan diberikan pengayaan.

6. Guru menanyakan bagaimana respon peserta didik mengenai pembelajaran hari ini.

7. Guru menutup pembelajaran hari ini dengan doa bersama.

Penilaian:

Aspek pengetahuan : Soal dengan penugasan

Aspek keterampilan : menyelesaikan soal luas permukaan kubus yang berupa pemecahan masalah

Aspek Sikap : kerjasama

Mengetahui: Sleman, 16 Juni 2022

Kepala Sekolah Guru Matematika

Ponidi, S.Pd. Laksmi Indrawati, S.Pd.

NIP 19721101 199702 1 002 NIP. 19761108 200604 2 013

(3)

JURNAL PENILAIAN SIKAP Nama Sekolah : SMP

Kelas/Semester : VIII/ 2 Tahun Pelajaran : 2021 / 2022 Petunjuk Pengisian:

1. Penilaian sikap sosial dengan teknik observasi dilakukan untuk menilai peserta didik dengan sikap yang sangat baik dan yang jelek.

2. Isikan nomor, waktu, nama peserta didik yang akan dinilai.

3. Tuliskan catatan perilaku yang dilihat dan sesuaikan dengan butir sikap yang dinilai.

4. Berdasarkan poin (3) tandai dengan + / - pada kolom yang disediakan dan tuliskan tindak lanjut yang dilakukan atas penilaian tersebut.

Keterangan:

Indikator untuk butir penilaian sikap sosial pada penilaian proses pembelajaran matematika diuraikan sebagai berikut:

No Aspek yang diamati

Kerja Sama

1 Mampu berkerja sama dengan teman satu kelompok, antar kelompok dan guru 2 Bersedia membantu teman satu kelompok yang mengalami kesulitan

3 Terlibat aktif dalam bekerja berkelompok

4 Bersungguh-sungguh dalam melaksanakan tugas sesuai dengan pembagian tugas yang telah disepakati dalam kelompok

No Waktu Nama Peserta

Didik Kejadian/Perilaku Butir Sikap +/- Tindak Lanjut

1 Kerjasama

2 Kerjasama

3 Kerjasama

4 Kerjasama

5 Kerjasama

6 Kerjasama

Kerjasama

7 Kerjasama

8 Kerjasama

9 Kerjasama

10 Kerjasama

11 Kerjasama

12 Kerjasama

13 Kerjasama

14 Kerjasama

15 Kerjasama

16 Kerjasama

17 Kerjasama

18 Kerjasama

19 Kerjasama

20 Kerjasama

21 Kerjasama

22 Kerjasama

23 Kerjasama

24 Kerjasama

25 Kerjasama

26 Kerjasama

27 Kerjasama

28 Kerjasama

29 Kerjasama

30 Kerjasama

31 Kerjasama

32 Kerjasama

(4)

KISI-KISI PENILAIAN PENGETAHUAN Tujuan Penilaian:

Peserta didik dapat menentukan luas permukaan kubus.

No. Indikator Soal Level

Kognitif

Nomor Butir Instrumen

Bentuk Instrumen 1 Diberikan panjang rusuk kubus a satuan, maka peserta

didik dapat menentukan luas permukaan kubus tersebut.

C1 1 Uraian

2 Diberikan luas permukaan kubus a satuan luas, peserta didik dapat menentukan panjang rusuk kubus.

C2 2 Uraian

Soal

Kerjakan soal berikut dengan selengkapnya pada selembar kertas.

1. Diketahui kubus ABCD.EFGH dengan panjang rusuk 10 cm. Hitunglah luas permukaan kubus tersebut!

2. Diketahui luas permukaan kubus 384 cm2. Tentukan panjang rusuk kubus!

Kunci Jawaban dan Rubrik Penskoran

No. Kunci Jawaban Skor

1 Diketahui:

Kubus ABCD.EFGH Panjang rusuk = a = 10 cm

Ditanya : Luas permukaan kubus = ….?

Penyelesaian:

Luas permukaan kubus = 6 x luas sisi kubus = 6 x 102

= 600

Jadi, luas permukaan kubus dengan Panjang rusuk 10 cm adalah 600 cm2.

10

30 10 2 Diketahui:

Luas permukaan kubus = 384 cm2 Ditanya : Panjang rusuk kubus = ….?

Penyelesaian:

Luas permukaan kubus = 6 x luas sisi kubus 384 = 6 x luas sisi kubus Luas sisi kubus = 384 : 6 = 64 Jadi panjang rusuk kubus = √64 = 8

Jadi, panjang rusuk kubus yang memiliki luas pemukaan 384 cm2 adalah 8 cm.

10

30 10

Total skor 10

(5)

Lampiran LKPD

LEMBAR KERJA

Sub Materi Pokok:

Luas Permukaan Kubus dan Balok

Kelompok : ... Kelas : VIII ...

Anggota Kelompok : 1.

2.

3.

4.

Kompetensi Dasar:

Luas permukaan dan volume bangun ruang sisi datar (kubus, balok, prisma, atau limas) Tujuan Pembelajaran:

Melalui model pembelajaran discovery learning, kalian diharapkan dapat menentukan luas permukaan kubus dan balok dengan tepat.

Perhatikan benda-benda di sekitar kalian. Coba kalian tuliskan contoh benda-benda yang berbentuk kubus atau balok. (Sebutkan minimal 3 buah benda)

………

………

………

………

………...

Perhatikan model kubus berikut ini.

Sisi kubus berbentuk ………

Kubus ABCD.EFGH memiliki:

➢ Banyak sisi = ….

➢ Banyak rusuk = ….

➢ Banyak titik sudut = ….

Jika panjang rusuk kubus = a satuan, maka:

Luas permukaan kubus = 6 x luas sisi = 6 x ….

Jadi, luas permukaan kubus = …..

Contoh Bangun Kubus dan Balok

Kegiatan 1

(6)

Contoh soal:

Diketahui : Kubus ABCD.EFGH dengan panjang rusuk 5 cm.

Ditanya : Luas permukaan kubus = ….?

Penyelesaian:

Luas permukaan kubus = 6 x luas sisi kubus = 6 x …. x ….

= ….

Jadi luas permukaan kubus dengan Panjang rusuk 5 cm adalah ….

Soal Evaluasi:

Kerjakan soal berikut dengan selengkapnya pada selembar kertas.

3. Diketahui kubus ABCD.EFGH dengan panjang rusuk 10 cm. Hitunglah luas permukaan kubus tersebut!

4. Diketahui luas permukaan kubus 384 cm2. Tentukan panjang rusuk kubus!

Referensi

Dokumen terkait

Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan luas permukaan dan volume bangun ruang sisi datar (kubus, balok, prima dan limas), serta gabungannya.. 4.10.1 Menyelesaikan masalah

Peserta didik mampu menentukan luas permukaan dan volume bangun ruang sisi datar (kubus, balok, prisma atau limas)..  Peserta didik mampu menentukan luas permukaan dan

Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan luas permukaan dan volume bangun ruang sisi datar (kubus, balok, prisma, dan limas) serta

Tujuan Pembelajaran : Peserta didik mampu menentukan luas permukaan bangun ruang sisi datar kubus dan menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan luas permukaan

Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan luas permukaan dan volume bangun ruang sisi datar (kubus, balok, prima dan limas), serta

Peserta didik yang belum mampu atau belum tuntas dalam menentukan Luas Permukaan dan Volume Bangun Ruang Sisi Datar (Kubus, Balok, Prisma atau Limas) akan

Peserta didik yang belum mampu atau belum tuntas dalam menentukan Luas Permukaan dan Volume Bangun Ruang Sisi Datar (Kubus, Balok, Prisma atau Limas) akan mengikuti penguatan

Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan luas permukaan dan volume bangun ruang sisi datar (kubus, balok, prisma, limas), serta gabungannya2. Menyelesaikan masalah