Hal 1 dari 9 hal dari Putusan No.415/Pdt/2013/PT.Bdg
P U T U S A N
NOMOR : 415/PDT/2013/PT.BDG.
DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA
Pengadilan Tinggi Bandung, yang memeriksa dan memutus perkara-perkara perdata dalam tingkat banding, telah menjatuhkan putusan tersebut dibawah ini dalam perkara antara : ---
NY. FANSI, pekerjaan Ibu Rumah Tangga, beralamat di Komplek Taman Wahidin Kav.119, Kel. Sukapura RT. 05/ RW. 01, Kec. Kejaksan, Kota Cirebon Dalam hal ini memberi kuasa kepada TARYADI, S.H., M.H., Advokat yang alamat di Jl. Raya Kapetakan Km. 19 No. 07 Cirebon 45152, berdasarkan Surat Kuasa Khusus tanggal 26 April 2013 ; --- Selanjutnya disebut sebagai PEMBANDING I / TERBANDING semula PENGGUGAT;
L A W A N :
1. PT. ABBOTT Indonesia, beralamat di Wisma Pondok Indah 2 Suite 1000 Jl. Sultan Iskandar Muda Kav. V / TA Pondok Indah, Jakarta Selatan 12310 ; --- Dalam hal ini memberi kuasa kepada: 1. M Rasyid, S.H., M.H. 2. Juni Simanungkalit, S.H., M.H. 3. Mulianta Surbakti, S.H. 4. Parlindungan Marpaung, S.H. 5. Tubagus Syaqief Harizansyah, S.H. 6. R.A. Desi Astuti, S.H. Para Advokat pada kantor hukum “Y & K PARTNERS” beralamat di Grand Slipi Tower, Lantai 41-J, Kav. 22-24, Jl. S. Parman, Jakarta Barat 11480 ; ---
Hal 2 dari 9 hal dari Putusan No.415/Pdt/2013/PT.Bdg Selanjutnya disebut sebagai PEMBANDING II / TERBANDING I semula TERGUGAT; 2. PT. AKUR PRATAMA, beralamat di Jl. P. Revolusi 15 Jakarta
Timur Cq. Toserba YOGYA Siliwangi, beralamat di Jl. Siliwangi 177 Cirebon;---- Dalam hal ini memberi kuasa kepada : SALEH HADISUCIPTO, Advokat dan Penasihat Hukum, beralamat Kantor di Desa Pasindangan Gang Anwar No. 54 Kabupaten Cirebon, berdasarkan Surat Kuasa Khusus tanggal 1 Mei 2013.--- Selanjutnya disebut sebagai TERBANDING II / TURUT TERBANDING semulaTURUT TERGUGAT ; ---
PENGADILAN TINGGI TERSEBUT ; --- Telah membaca surat-surat pemeriksaan mengenai perkara tersebut ; ----
TENTANG DUDUKNYA PERKARA
Memperhatikan dan menerima keadaan-keadaan mengenai duduknya perkara ini, seperti tercantum dalam salinan resmi putusan Pengadilan Negeri Cirebon tanggal 16 April 2013, Nomor: 60/Pdt.G/2012/PN.Cn., dalam perkara antara kedua belah pihak yang amarnya berbunyi sebagai berikut : --- DALAM EKSEPSI :--- - Menolak Eksepsi Tergugat dan Turut Tergugat ; --- DALAM POKOK PERKARA : --- 1. Mengabulkan Gugatan Penggugat untuk sebagian ;--- 2. Menyatakan Tergugat telah melakukan perbuatan melawan hukum ; --- 3. Menghukum Tergugat untuk membayar kerugian pokok kepada
Penggugat sebesar Rp. 233.950,- (dua ratus tiga puluh tiga ribu sembilan ratus lima puluh rupiah ) ;--- 4. Menolak gugatan Penggugat untuk selain dan selebihnya ; --- 5. Menghukum Turut Tergugat untuk tunduk dan patuh atas isi putusan
Hal 3 dari 9 hal dari Putusan No.415/Pdt/2013/PT.Bdg 6. Menghukum Tergugat untuk membayar biaya perkara sebesar Rp. 566.000,- ( lima ratus enam puluh enam ribu rupiah ) ;---
Menimbang, bahwa berdasarkan Risalah Pernyataan Permohonan Banding yang dibuat oleh : SURATNO, S.H., M.H. Panitera Pengadilan Negeri Cirebon tanggal 29 April 2013, yang menerangkan bahwa Pembanding I /Terbanding semula Penggugat melalui kuasa hukumnya telah menyatakan permohonan banding terhadap putusan tersebut diatas, permohonan banding tersebut telah diberitahukan kepada pihak lawannya masing-masing pada tanggal 17 Mei 2013 dan tanggal 24 Juli 2013, dengan seksama;---
Menimbang, bahwa berdasarkan Risalah Pernyataan Permohonan Banding yang dibuat oleh : SURATNO, S.H., M.H. Panitera Pengadilan Negeri Cirebon tanggal 29 April 2013, yang menerangkan bahwa Pembanding II / Terbanding I semula Tergugat melalui kuasa hukumnya telah menyatakan permohonan banding terhadap putusan tersebut diatas, permohonan banding tersebut telah diberitahukan kepada pihak lawannya masing-masing pada tanggal 10 Juni 2013 dan tanggal 17 Mei 2013, dengan seksama; ---
Menimbang, bahwa Kuasa Hukum Pembanding II/Terbanding I semula Tergugat telah mengajukan memori banding tanggal 28 Mei 2013 yang diterima di Kepaniteraan Pengadilan Negeri Cirebon pada tanggal 28 Mei 2013, memori banding tersebut telah diberitahukan dan diserahkan kepada pihak lawan masing-masing pada tanggal 10 Juni 2013 dan tanggal 11 Juni 2013, dengan seksama; ---
Menimbang, bahwa Kuasa hukum Pembanding I / Terbanding semula Penggugat telah mengajukan memori banding tanggal 20 Juni 2013 yang diterima di Kepaniteraan Pengadilan Negeri Cirebon pada tanggal 21 Juni 2013, memori banding tersebut telah diberitahukan dan diserahkan kepada pihak lawannya masing-masing pada tanggal 2 Juli 2013 dan tanggal 24 Juli 2013, dengan seksama; ---
Menimbang, bahwa terhadap memori banding yang diajukan oleh PembandingI/Terbanding semula Penggugat tersebut, Kuasa Hukum Pembanding II/Terbanding I semula Tergugat telah mengajukan kontra memori banding tanggal 14 Agustus 2013, yang diterima di Kepaniteraan Pengadilan
Hal 4 dari 9 hal dari Putusan No.415/Pdt/2013/PT.Bdg Negeri Cirebon pada tanggal 20 Agustus 2013, kontra memori banding tersebut telah diberitahukan dan diserahkan kepada pihak lawannya masing-masing pada tanggal 16 Juli 2013 dan tanggal 22 Agustus 2013, dengan seksama;---
Menimbang, bahwa terhadap memori banding yang diajukan oleh PembandingI/Terbanding semula Penggugat tersebut, Kuasa Hukum Terbanding II/Turut Terbanding semula Turut Tergugat telah mengajukan kontra banding tanggal 4 Juli 2013, yang diterima di Kepaniteraan Pengadilan Negeri Cirebon pada tanggal 10 Juli 2013, kontra memori banding tersebut telah diberitahukan dan diserahkan kepada masing-masing pihak pada tanggal 23 Agustus 2013 dan tanggal 5 September 2013, dengan seksama;---
Menimbang, bahwa terhadap memori banding yang diajukan oleh PembandingII/Terbanding I semulaTergugat tersebut, Pembanding I/Terbanding dahulu Penggugat tidak mengajukan kontra memori banding;---
Menimbang, bahwa kepada para pihak yang berperkara telah diberitahukan untuk memeriksa berkas perkara, sebelum berkas perkara dikirim ke Pengadilan Tinggi, masing-masing pada tanggal 10 Juni 2013, tanggal 11 Juni 2013 dan tanggal 9 Juli 2013, dengan seksama ; ---
TENTANG PERTIMBANGAN HUKUM
Menimbang, bahwa permohonan banding yang diajukan oleh Pembanding I/Terbanding semula Penggugat dan Pembanding II/Terbanding I semula Tergugat, masih dalam tenggang waktu dan dengan cara serta syarat-syarat yang telah ditetapkan Undang-undang, oleh karenanya permohonan banding tersebut secara formal dapat diterima ; ---
Menimbang, bahwa memori banding dari Pembanding I/Terbanding semula Penggugat pada pokoknya: --- Keberatan atas tidak dikabulkannya petitum No.4 gugatan yaitu menghukum Tergugat untuk membayar ganti kerugian berupa jaminan kesehatan kepada Penggugat sebesar Rp. 2.000.000.000,00 ( dua milyar rupiah ) ;---
Hal 5 dari 9 hal dari Putusan No.415/Pdt/2013/PT.Bdg Menimbang, bahwa keberatan tersebut, Majelis Hakim Pengadilan Tingkat Pertama telah mempertimbangkan dalam putusan tersebut dimana Pembanding tidak dapat membuktikan bentuk apa kerugian tersebut;---
Menimbang, bahwa dari fakta persidangan Susu Formula Pediasure CMPTCOK 900 tersebut belum atau tidak dikonsumsi oleh anak Penggugat, sehingga tidak ada dampak kerugian yang ditimbulkan baik terhadap anak maupun Penggugat sendiri, oleh karena itu alasan keberatan dalam memori banding Pembanding I/Terbanding semula Penggugat tersebut harus dikesampingkan ;---
Menimbang, bahwa memori banding dari Pembanding II/Terbanding I semula Tergugat pada pokoknya :--- Dalam eksepsi : --- - Gugatan Penggugat tidak jelas dasar hukumnya ( obscuur libel ) ;--- - Petitum gugatan yang tidak jelas dan tidak sinkron atau tidak sesuai dengan posita atau pokok permasalahan, yaitu pokok gugatan Perbuatan Melawan Hukum akan tetapi dalam posita gugatan sama sekali tidak diperjelas dan tidak menjabarkan unsur-unsur Perbutan Melawan Hukum apa yang dilakukan oleh Pembanding II/Terbanding I semula Tergugat;-- - Penggugat meminta ganti rugi berdasarkan asumsi yang menyesatkan dan
tidak disertai dasar hukum yaitu tuntutan kerugian immateri dan penarikan barang yang sama sekali tidak disertai dasar hukum, sehingga meminta ganti rugi Rp. 2.000.000.000,00 ( dua milyar rupiah ); --- - Dalam pokok perkara : --- Bahwa Pengadilan Negeri Cirebon telah salah dan keliru dalam menerapkan
hukum: --- 1. Putusan Pengadilan Tingkat Pertama tidak didasarkan kepada
pertimbangan apa yang menyebabkan susu tersebut berbau pengak, banyak faktor yang menyebabkannya antara lain penyimpanan dan penanganan yang tidak benar setelah kaleng susu dibuka ;--- 2. Gugatan Penggugat diajukan terkesan adanya itikad tidak baik dimana
membeli produk Pediasure CMPTCOK900 yang dipermasalahkan tersebut pada hari Selasa tanggal 31 Juli 2012, baru kemudian pada hari Sabtu tanggal 4 Agustus 2012 Penggugat menyampaikan keluhan susu Pediasure yang dibelinya berbau pengak dan berkutu dan Penggugat tanpa alasan yang jelas sama sekali tidak mau memberi sedikitpun
Hal 6 dari 9 hal dari Putusan No.415/Pdt/2013/PT.Bdg sample produk yang diklaim rusak untuk dilakukan penelitian oleh Pembanding II / Terbanding I semula Tergugat. Namun kemudian Penggugat meminta ganti kerugian Rp. 200.000.000,00 kepada Tergugat/PembandingII/Terbanding I semula Tergugat ;--- 3. Pengadilan Negeri Cirebon telah melakukan kekeliruan dengan tidak
mempertimbangkan jawaban dan duplik Pembanding II / Terbanding I semula Tergugat maupun dari Turut Tergugat kedatangan Tergugat dan Turut Tergugat kerumah Pembanding I /Terbanding semula Penggugat untuk menanggapi keluhan dari Pembanding I /Terbanding semula Penggugat tersebut ;--- 4. Pengadilan Negeri Cirebon keliru mempertimbangkan pemberitaan
dikoran dan media massa lain untuk dijadikan pertimbangan dan berpendapat Pembanding II / Terbanding I semula Tergugat telah melakukan Perbuatan Melawan Hukum ; --- 5. Pengadilan Negeri Cirebon dalam putusannya tidak konsisten dimana
pertimbangan hukum satu dengan lainnya saling bertentangan, disatu sisi Pembanding II /Terbanding semula Tergugat dinyatakan melakukan perbuatan melawan hukum sedang disisi lain Pembanding I /Terbanding semula Penggugat masih memberi kepercayaan terhadap produk PembandingII/ Terbanding I semula Tergugat dimana Penggugat masih terus membeli susu Pediasure untuk dikonsumsi anak Terbanding ;---
Menimbang, bahwa kontra memori banding dari Pembanding II/Terbanding I (dahulu Tergugat) pada pokoknya :--- Bahwa apa yang diuraikan Pembanding II / Terbanding I semula Tergugat dalam kontra memori banding pada intinya merupakan pengulangan dari apa yang diuraikan dalam memori banding Pembanding II / Terbanding I semulaTergugat, tidak menanggapi isi dari memori banding dari Pembanding I / Terbanding semula Penggugat ; ---
Menimbang, bahwa kontra memori banding dari Terbanding II/Turut Terbanding semula Turut Tergugat pada pokoknya: ---
Bahwa Terbanding II / Turut Terbanding semula Turut Tergugat menolak dalil Pembanding I /Terbanding semula Penggugat dalam memori bandingnya menyangkut kerugian immaterial, karena tidak benar dan tidak beralasan hukum, dalil Penggugat hanyalah menyangkut hal-hal yang tidak atau belum terjadi atau belum terjadi dampak apapun ; ---
Hal 7 dari 9 hal dari Putusan No.415/Pdt/2013/PT.Bdg Menimbang, bahwa terhadap keberatan Pembanding II / Terbanding I semula Tergugat menyangkut eksepsi gugatan Penggugat telah dipertimbangkan dengan tepat dan benar dalam putusan tingkat pertama oleh karenanya keberatan tersebut dikesampingkan; ---
Menimbang, bahwa terhadap alasan Pembanding II / Terbanding I semula Tergugat yang dikemukakan dalam memori banding maupun dalam kontra memori bandingnya tersebut diatas adalah semuanya telah dipertimbangkan oleh Majelis Hakim Tingkat Pertama dalam putusannya tersebut, sehingga memori banding dan kontra memori banding tersebut dikesampingkan; ---
Menimbang, bahwa terhadap kontra memori banding dari Terbanding II / Turut Terbanding semula Turut Tergugat juga telah dipertimbangkan didalam putusan Pengadilan Negeri tersebut, sehingga dengan demikian kontra memori banding dari Terbanding II / Turut Terbanding semula Turut Tergugat harus dikesampingkan pula ; ---
Menimbang, bahwa setelah Majelis Hakim Pengadilan Tinggi membaca mempelajari, meneliti dengan seksama berkas perkara dan salinan resmi putusan Pengadilan Negeri Cirebon tanggal 16 April 2013, Nomor: 60/Pdt.G/2012/PN.Cn. maka Majelis Hakim Pengadilan Tinggi berpendapat bahwa pertimbangan hukum dan alasan Majelis Hakim tingkat pertama dalam putusannya sudah tepat dan benar, oleh karena itu pertimbangan dan alasan-alasan tersebut diambil alih dijadikan sebagai pertimbangan dan alasan-alasannya sendiri oleh Majelis Hakim Pengadilan Tinggi dalam memutus perkara ini ditingkat banding; ---
Menimbang, bahwa berdasarkan pertimbangan-pertimbangan tersebut diatas, maka putusan Pengadilan Negeri Cirebon tanggal 16 April 2013, Nomor: 60/Pdt.G/2012/PN.Cn dapat dipertahankan dan harus dikuatkan ; ---
Menimbang, bahwa Pembanding II/Terbanding I semula Tergugat berada di pihak yang kalah, maka biaya perkara dalam kedua tingkat peradilan dibebankan kepadanya ;---
Memperhatikan Undang-undang serta peraturan-peraturan hukum lain yang bersangkutan ; ---
Hal 8 dari 9 hal dari Putusan No.415/Pdt/2013/PT.Bdg M E N G A D I L I
- Menerima permohonan banding dari Pembanding I/Terbanding semula Penggugat dan Pembanding II / Terbanding I semulaTergugat; --- - Menguatkan putusan Pengadilan Negeri Cirebon tanggal 16 April
2013, Nomor: 60/Pdt.G/2012/PN.Cn yang dimohonkan banding tersebut;--- - Menghukum Pembanding II / Terbanding I semula Tergugat untuk
membayar biaya perkara yang dalam tingkat banding sebesar Rp. 150.000,00 ( seratus lima puluh ribu rupiah ) ;---
Demikianlah diputuskan dalam rapat permusyawaratan Majelis Hakim Pengadilan Tinggi Bandung pada hari : Kamis tanggal 30 Januari 2014 oleh kami : MUSTARI, SH., M.Hum., Hakim Pengadilan Tinggi Bandung sebagai Hakim Ketua Majelis, dengan H. EFFENDI GAYO, SH., MH. dan F.WILLEM SAIJA SH., MH., masing-masing sebagai Hakim Anggota berdasarkan Surat Penetapan Ketua Pengadilan Tinggi Bandung tanggal 10 Oktober 2013 Nomor: 415/Pen/Pdt/2013/PT.Bdg. putusan tersebut pada hari dan tanggal itu juga diucapkan dalam sidang yang terbuka untuk umum oleh Hakim Ketua Majelis dengan didampingi oleh Hakim-Hakim Anggota, dengan dibantu oleh : SALEHA, Panitera Pengganti pada Pengadilan Tinggi Bandung, akan tetapi tanpa dihadiri oleh kedua belah pihak yang berperkara;---
HAKIM-HAKIM ANGGOTA, HAKIM KETUA,
H. EFFENDI GAYO, SH., MH. MUSTARI, SH., M.Hum.
F. WILLEM SAIJA, SH., MH.
PANITERA PENGGANTI,
SALEHA
Hal 9 dari 9 hal dari Putusan No.415/Pdt/2013/PT.Bdg Perincian biaya perkara :
- Biaya materai ……… Rp. 6.000,00 - Biaya redaksi ……… Rp. 5.000,00 - Biaya pemberkasan………. Rp. 139.000,00
Jumlah ……….. Rp. 150.000,00 (Seratus Lima Puluh Ribu Rupiah)