• Tidak ada hasil yang ditemukan

T PD 1407348 Abstract

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2017

Membagikan "T PD 1407348 Abstract"

Copied!
2
0
0

Teks penuh

(1)

i

PENERAPAN PROGRAM PARENTING UNTUK MENINGKATKAN PENANAMAN

NILAI-NILAI KARAKTER BAGI ANAK USIA DINI

(Penelitian Tindakan Kolaboratif pada Orang Tua di TK Nurul Falah Kecamatan Sukasari Kota Bandung)

Oleh Asnidar 1407348

Abstrak

Penelitian ini dilakukan berdasarkan temuan masalah yang berkaitan masih kurangnya penanaman nilai-nilai karakter bagi anak usia dini yang dilakukan oleh orang tua di TK Nurul Falah. Sebagian besar orang tua belum memahami bagaimana cara menanamkan nilai-nilai karakter bagi anak. Adapun program yang diasumsikan dapat meningkatkan penanaman nilai-nilai karakter bagi anak usia dini dan digunakan sebagai solusi dalam penelitian ini adalah program parenting. Hal tersebut menjadi alasan yang mendasari rumusan masalah, yaitu 1) Bagaimana kondisi penanaman nilai-nilai karakter yang dilakukan oleh orang tua di TK Nurul Falah sebelum penerapan program parenting?. 2) Bagaimana bentuk program parenting untuk meningkatkan penanaman nilai-nilai karakter bagi anak usia dini di TK Nurul Falah?. 3) Bagaimana proses program parenting untuk meningkatkan penanaman nilai-nilai karakter bagi anak usia dini di TK Nurul Falah?. 4) Bagaimana kondisi penanaman nilai-nilai karakter yang dilakukan oleh orang tua di TK Nurul Falah setelah penerapan program parenting?. Penelitian ini menggunakan metode penelitian tindakan kolaboratif dengan desain penelitian Kemmis & Taggart dengan subjek penelitian yaitu orang tua di TK Nurul Falah sebanyak 15 orang. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis data yang digunakan adalah analisis data kualitatif dengan teknik thematic analysis. Hasil dalam penelitian ini menunjukkan respon positif yang diberikan oleh orang tua ketika program parenting dilaksanakan. Orang tua menunjukkan sikap antusias yang cukup besar dan mampu melaksanakan penanaman nilai-nilai karakter bagi anak di lingkungan keluarga/rumah. Orang tua mulai terlihat mampu melaksanakan tahapan penanaman nilai-nilai karakter dimulai dari tahapan knowing good, reasoning good, feeling good dan acting good.

(2)

ii

IMPLEMENTING PARENTING PROGRAM TO INCREASE THE CULTIVATION OF CHARACTER VALUES IN YOUNG CHILDREN

(Collaborative Action Research to Parents at TK Nurul Falah, Sukasari Distrct, Bandung City)

By Asnidar 1407348

Abstract

The research was conducted based on a problem found in the field, namely the lack of cultivation of character values in young children by parents at TK Nurul Falah. The majority of these parents have not understood how to cultivate character values in children. The program designed in this research as a solution to the aforementioned problem and assumed to be able to increase the cultivation of character values in young children is parenting program. The problems are formulated into the following questions: 1); How do parents cultivate character values in young children before parenting program?; 2) How can parenting program increase the cultivation of character values in young children at TK Nurul Falah?; 3) How is parenting program applied to increase the cultivation of character values in young children at TK Nurul Falah?; and 4) How do parents cultivate character values to young children after the parenting program?. The research adopted collaborative action method using Kemmis & Taggart’s research design with 15 parents at TK Nurul Falah as the subjects. The data were collected through observation, interview, and documentation. Data were analyzed qualitatively with thematic analysis technique. The findings show that parents respond positively to the parenting program. They show great enthusiasm and are able to cultivate character values in children in the family environment/home. Parents begin to be able to implement the stages of cultivating character values, which start from knowing good, reasoning good, feeling good, and acting good.

Referensi

Dokumen terkait

Murid dapat menguasai Kemahiran Proses Sains yang sentiasa diuji dalam penilaian matapelajaran Sains. TEMPOH : Januari

Investasi pada kewajiban TLAC modal bank, entitas keuangan dan asuransi diluar cakupan konsolidasi secara ketentuan, net posisi short yang diperkenankan, dimana Bank tidak

Pada tahap ini implementasi dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui seberapa jauh tingkat keberhasilan telur yang mampu menetas selama 21 hari dari kedua alat yaitu

Proses optimasi tahap 1 menghasilkan kebutuhan armada optimal setiap trayek bus Patas AC pada kondisi pagi, siang, dan sore hari yang ternyata sangat bervariasi dan selanjutnya

Kesimpulan : Efektifitas daya anthelmintik perasan dan infusa rimpang temu ireng ( Curcuma aeruginosa Roxb. ) masih di bawah piperazin citrat. Daya anthelmintik infusa rimpang

Untuk mengetahui model yang terbaik berdasarkan nilai keakuratan dalam melakukan peramalan data temperatur Kota Surabaya maka antara model ARIMA dan ANN dibandingkan.

Kenaikan laba bersih tersebut disebabkan oleh peningkatan pendapatan bunga bersih yang mencapai Rp 7,51 triliun dan peningkatan pendapatan non-bunga sebesar Rp

Sebuah skripsi yang diajukan untuk memenuhi salah satu syarat memperoleh gelar Sarjana Pendidikan pada Fakultas Pendidikan Bahasa dan Sastra. ©RIO RIZKY