• Tidak ada hasil yang ditemukan

Sekarang ini telah banyak ditemukan di pasaran berbagai program aplikasi komputer yang dirancang khusus untuk bidang elektronika, misalnya untuk tujuan menggambar rangkaian dan sekaligus menjalankannya atau mensimulasikannya, seperti:

Electronics WorkBench, Proteus,Circuit Maker, Pintar Media, dll. Dengan mempergunakan software tersebut, cukup banyak waktu. tenaga dan biaya yang dapat dihemat jika dibanding dengan bekerja secara manual. Dari sejumlah penelitian yang telah dilakukan oleh banyak orang, juga oleh tim pengajar elektronika di jurusan fisika FMIPA UNIMA, baik yang dilakukan di sekolah menengah maupun perguruan tinggi, mengenai penggunaan program simulasi dalam pembelajaran fisika maupun elektronika, antara lain ditemukan bahwa siswa atau mahasiswa lebih aktif terlibat dalam proses pembelajaran, lebih cepat memahami materi pembelajaran dan lebih tertarik (tidak bosan) mengikuti pembelajaran. Dengan bantuan simulasi maka situasi belajar menjadi hidup karena simulasi itu sendiri dipadukan dengan pendekatan konstruktivis. Siswa seakan-akan

Gambar c Menu Kemasan Rangkaian Listrik Arus Searah (Page 2)

46

terlibat langsung dalam melakukan percobaan dan siswa dimungkinkan terlibat dalam melakukan atau mengalami proses sains seperti: melakukan pengukuran, mengamati, mencatat data, memanipulasi variabel, membuat dugaan/hipotesis dan mengujinya, membuat dan menginterpretasi grafik, dan lain-lain.

Ujicoba penggunaan EWB dalam praktikum elektronika dasar yang diawali dengan simulasi percobaan sebelum percobaan itu dilakukan, memberikan hasil yang positif. Pelaksanaan praktikum menjadi lancar karena kesulitan yang biasanya dihadapi mahasiswa dalam melakukan praktikum relatif berkurang. Mahasiswa memperoleh gambaran yang jelas sebelum melakukan praktikum tentang data yang akan dicatat, apa yang mesti dilakukan untuk mendapatkannya dan bagaimana mengolah atau memperlakukan data tersebut.

Dalam buku ini digunakan EWB 5.12 (versi lama), namun semua rangkaian yang ada di dalam buku ini dapat dibuat dan dijalankan dengan versi ini. Untuk menjalankan program EWB, program ini harus diinstal terlebih dahulu ke dalam komputer atau laptop pengguna. Sistem yang diperlukan direkomendasikan adalah Windows. dengan mouse Microsoft yang compatible, RAM 8 MB (direkondasikan 16 MB) dan ruang hard disk 20 MB.

Setelah selesai menginstal EWB pada laptop atau PC Anda, jalankan EWB dan Anda akan melihat tampilan awal EWB seperti gambar 1. Bila layar lembaran kerja sudah keluar dan padanya tertulis “could not open file”, klik OK saja. Bila setelah klik OK masih muncul tulisan “could not open file”, klik OK saja sekali lagi. Lembaran kerja sekarang bersih, dan pekerjaan menggambar skema rangkaian sudah dapat dimulai. Pada lembaran kerja kita akan melihat Main Menu, Toolbar yang berisi Reference Menu dan berbagai Parts Bin (pustaka komponen), Lajur Judul dan Scroll bar.

Bentuk lembar kerja yang ditampilkan oleh EWB setelah dibuka adalah seperti pada gambar-1.

47

Baris judul Reference menu main menu Scroll Bar

Pustaka Komponen (Parts Bin) Saklar On/Off Stop sementara

Pada bagian pustaka komponen (parts bin), ada sejumlah gambar simbol yang berfungsi semacam tempat penyimpan komponen dan instrument yang tersedia dalam EWB. Kita dapat memeriksa isi dari masing-masing gambar simbol tersebut.

1. Komponen Dasar (Basic)

Komponen dasar ditunjukkan dengan gambar resistor. Klik gambar ini untuk mengetahui komponen yang ada didalamnya yang kita perlukan. Maka pada lembar kerja muncul tampilan seperti pada gambar 2.

Komponen dasar terdiri dari: resistor, kapasitor, inductor, relay, switch, potensiometer, resistor pack, kapasitor variabel, inductor variabel, transformator, dll.

Gambar 1: Bentuk lembar kerja EWB setelah dibuka

Gambar 2 Komponen

Dasar

48

2. Komponen Sumber (Sources)

Komponen Sumber (Sources) ditunjukkan dengan gambar symbol baterai. Klik gambar ini maka pada lembar kerja muncul tampilan seperti pada gambar 3.

Komponen sumber terdiri antara lain:

a. Ground, b. Baterai, c. Vcc, d. Sumber tegangan AC dan DC, e.

Sumber arus DC. f. Sumber AM, g. Sumber FM, h. Frequency Shift Keying

3. Komponen Dioda (Diodes)

Komponen Dioda (Diodes) ditunjukkan dengan gambar symbol dioda. Klik gambar ini maka pada lembar kerja muncul tampilan seperti pada gambar 4.

Komponen dioda terdiri dari:

a. Dioda penyearah, b. Dioda zener, c. LED, d. Dioda bridge, e.

Dioda Schokley, f. SCR, g. DIAC, h. TRIAC

4. Komponen Transistor (Transistors)

Komponen Transistor ditunjukkan dengan gambar symbol transistor. Klik gambar ini maka pada lembar kerja muncul tampilan seperti pada gambar 5.

Gambar 3 Macam – macam

komponen pada bagian sumber

Gambar 4 Macam – macam

komponen pada bagian dioda

49 Komponen transistor terdiri dari:

a. Transistor bipolar NPN, b. Transistor bipolar PNP, c. JFET Kanal N, d. JFET kanal P, e. MOSFET, f. Ga-AS FET

5. Komponen IC Analog

Komponen IC Analog ditunjukkan dengan gambar symbol berupa lambang IC bertuliskan ANA. Klik gambar ini maka pada lembar kerja muncul tampilan seperti pada gambar 6.

lC Analog terdiri dari: Op-Amp dengan jumlah terminal yang berbeda serta PLL (Phase Locked Loop).

6. Komponen IC Campuran (Mixed lC)

Komponen Mixed IC ditunjukkan dengan gambar symbol berupa lambang IC bertuliskan MIXED. Klik gambar ini maka pada lembar kerja muncul tampilan seperti pada gambar 7.

Gambar 5 Macam – macam

komponen pada bagian

transistor

Gambar 6 Macam – macam

komponen pada bagian IC Analog

Gambar 7 Macam – macam

komponen pada bagian Mixed IC

50

Mixed lC terdiri dari: Analog to Digital Converter (ADC), Digital to Analog Converter (DAC-I), Digital to Analog Converter (DAC-V), Monosatabil multivibrator, lC 555.

7. Komponen IC Digital (IC Digital)

Komponen IC digital ditunjukkan dengan gambar symbol berupa lambang IC bertuliskan DIGITAL. Klik gambar ini maka pada lembar kerja muncul tampilan seperti pada gambar 8.

Komponen IC digital terdiri dari: IC 74 xx, 741xx, 742xx, 743xx, 4xxx.

Misalkan Anda ingin menggunakan lC 7480, maka Anda tinggal mengklik dan drag 74xx ke layar, lalu Anda mencari 7480 dan lC tersebut akan ditampilkan.

Contoh lain, bila Anda ingin menggunakan lC 4010, maka Anda tinggal mengklik dan drag 4xxx ke layar, lalu Anda mencari 4010 dan lC tersebut akan ditampilkan. Bila Anda ingin menggunakan lC 74113, maka Anda tinggal mengklik dan drag 741xx ke layar, lalu Anda mencari 74113 dan lC tersebut akan ditampilkan.

8. Komponen Gerbang Logika (Logic Gates) Komponen Gerbang Logika ditunjukkan dengan gambar gerbang logika AND dua input. Klik gambar ini maka pada lembar kerja muncul tampilan seperti pada gambar 9.

Gambar 8 Macam – macam

komponen pada IC digital

51 Komponen Gerbang Logika terdiri dari:

Pada deretan atas: gambar-gambar symbol Gerbang AND, Gerbang OR, Gerbang NOT, Gerbang NAND, Gerbang NOR, Gerbang EXOR, Gerbang EXNOR, Buffer, Trisatae Buffer.

Pada deretan bawah: gambar-gambar symbol IC AND, IC OR, IC NOT, IC NAND, IC NOR, IC EXOR, IC EXNOR, IC Buffer 9. Komponen Digital

Komponen digital ditunjukkan dengan gambar symbol RS Flip-Flop. Klik gambar ini maka pada lembar kerja muncul tampilan seperti pada gambar 10.

Komponen digital terdiri dari:

Pada deretan atas: memuat gambar-gambar symbol Half Adder, Full Adder, RS Flip-Flop, JK Flip-Flop aktif tinggi input asinkron, JK Flip-Flop aktif rendah input asinkron, D Flip-Flop, D Flip-Flop aktif rendah input asinkron.

Pada deretan bawah: Memuat gambar-gambar symbol IC multiplekser, IC Decoder/Demultiplexer, IC Encoder, IC Counter, IC Register Geser, IC Flip-Flop.

Gambar 9 Macam – macam

komponen pada Gerbang

Logika

Gambar 10 Macam – macam komponen digital

52

10. Komponen Indikator (Indicators)

Komponen indikator ditunjukkan dengan gambar symbol LED 7 segmen. Klik gambar ini maka pada lembar kerja muncul tampilan seperti pada gambar 11.

Komponen Indicator terdiri dari voltmeter, amperemeter, lampu (bulb), red probe, sevent segment display, decoded sevent segment fisplay, buzzer, dan bargraph display.

11. Komponen Kontrol (Controls)

Komponen kontrol ditunjukkan dengan gambar kotak bertuliskan huruf f berwarna biru. Klik gambar ini maka pada lembar kerja muncul tampilan seperti pada gambar 12.

Komponen kontrol menggambarkan berbagai kontrol yang terdapat dalam EWB, dan ini meliputi: diferensiator tegangan, integrator tegangan, block penguatan tegangan, block fungsi transfer, multiplier, devider, three way voltage summer, pembatas tegangan, pembatas tegangan terkontrol, block pembatas arus, block hysterisis tegangan, dan block slew rate tegangan.

12. Komponen Lain-lain (Miscellaneus)

Menggambarkan komponen yang belum terdapat pada setiap kategori di atas.

Gambar 11 Macam – macam

komponen pada Indikator

Gambar 12 Macam – macam komponen pada Kontrol

53

Komponen ini mencakup: sekering (fuse), write data, netlist component, lossless transmission line, kristal, motor DC, tabung hampa trida, boost (step-up) converter, buck (step-down) converter, buck-boost converter, text box, dan title block.

13. Komponen Instrumen (Instrument)

Menggambarkan sejumlah instrument yang terdapat dalam EWB, ditunjukkan dengan gambar layar osiloskop. Bila di klik gambar ini, muncul tampilan seteri ditunjukkan pada gambar 14.

Komponen lnstrumen terdiri dari: multimeter digital, generator fungsi osiloskop, Bode Plotter, Word Generators, Logic Analyser, dan Logic Converter.

14. Tombol

Tombol berfungsi untuk mengaktifkan dan menonaktifkan simulasi (On/Off) serta tombol bawah adalah untuk menghentikan sementara simulasi (Pause).

Gambar 13 Macam – macam

komponen pada Miscellaneus

Gambar 14 Macam – macam

komponen pada Instrumen

Gambar 15 Tombol On/OFF

dan Pause

54

Untuk mengetahui jenis komponen, geserlah mouse pada komponen tertentu dan biarkan sebentar maka akan ditampilkan jenis komponen tersebut.

Pada EWB tidak dijumpai push-on switch atau push-off switch sehingga kita menggunakan switch 2 posisi. Anda tinggal mengklik ganda switch untuk mengubah tombol keyboard yang akan menggerakan switch tersebut.

Jika ingin mengubah nilai tegangan, nilai resistansi, kapasitansi atau yang lainnya ataupun untuk mengubah tampilan keterangan komponen, Anda tinggal melakukan klik ganda pada komponen tersebut dan pelajari bagaimana mengonfigurasi komponen.

Catatan:

o Penjelasan tentang semua Parts bin (pustaka komponen) tersebut di atas dapat anda periksa secara lebih rinci dalam bagian Help.

o Untuk membantu mendapatkan informasi tentang suatu komponen, anda dapat menggunakan daftar indeks.

Caranya, masuk dari Help – kemudian klik help indeks – klik indeks – cari komponen atau istilah yang dicari dan klik pada indeks tersebut – klik display, maka akan ditampilkan penjelasan sekaligus dengan gambar symbol/diagramnya (bila ada).

II-1.C Berlatih Menggunakan Aplikasi EWB

Dokumen terkait