• Tidak ada hasil yang ditemukan

Gambaran obyek penelitian

BAB VI PENYAJIAN DATA DAN ANALISIS

A. Gambaran obyek penelitian

Menurut catatan sejarah desa umbulsari berasal dari kata umbul dan sari.Yang artinya sumber air yang selalu menggalirkan air yang tiada hentinya sampai saat ini, sehingga airnya di pergunakan mengairi sawah kurang lebih dari 3.000 Ha.Sedangkan arti kata dari sari yang artinya besar sekali. Sehingga kata Umbulsari diartikan mata air yang sangat besar dan tidak akan pernah berhenti sekalipun musim kemarau.

Secara geografis desa umbulsari merupakan pemerintah desa yang berada di wilayah kecamatan umbulsari kabupaten jember.Dengan luas wilayah desa 571 Ha dengan ketinggian dari permukaan laut +40 m.

Secara umum batas administrasi wilayah desa umbulsari meliputi:

Tabel: 4.1 Batas-batas desa

LETAK DESA/KELURAHAN KECAMATAN

Sebelah Utara Desa Umbulrejo Umbulsari

Sebelah Selatan Desa Tanjungsari Umbulsari

Sebelah Timur Desa Tegalwangi Umbulsari

Sebelah Barat Desa Gunungsari Umbulsari

Sumber: Buku Profil desa Umbulsari, 2015.

2. Demografi

Berdasarkan laporan penduduk sampai akhir desember 2016 jumlah penduduk desa umbulsari 7.582 jiwa terdiri dari:

Tabel: 4.2

Jumlah Penduduk Desa

URAIAN JUMLAH

Laki-laki 3.734Jiwa

Perempuan 3.848 Jiwa

Jumlah Penduduk 7.582 Jiwa

Jumlah Kepala Keluarga 2.184 Jiwa Sumber: Buku Profil desa Umbulsari, 2015.

Berdasarkan tabel jumlah penduduk desa umbulsari dengan jumlah 7.582 jiwa yang terdiri dari jenis kelamin laki-laki dan perempuan, bahwasannya penduduk desa umbulsari yang paling banyak yaitu perempuan dengan jumlah 3.848 jiwa.

1) Penduduk menurut Usia

Berikut ini adalah tabel jumlah penduduk menurut usia di desa umbulsari:

Tabel: 4.3

Jumlah Penduduk berdasarkan Usia

NO USIA LAKI-

LAKI PEREMPUAN JUMLAH

1 0 – 7

Tahun 243 367 610 Jiwa

2 7 – 18

Tahun 904 993 1.897 Jiwa

3 18 – 56

Tahun 1.908 2.003 3.911 Jiwa

4  56 425 469 894 Jiwa

Sumber: Buku Profil desa Umbulsari, 2015.

Berdasarkan tabel jumlah penduduk berdasarkan usia yang paling banyak ialah yang berusia dewasa mulai dari 18-56 tahun dengan jumlah 3.911 jiwa.

2) Penduduk menurut Mata Pencaharian

Secara umum mata pencaharian warga masyarakat desa umbulsari dapat teridentifikasi ke dalam beberapa sektor yaitu pertanian, perdagangan/jasa, peternak dan lain-lain.Berikut ini tabel jumlah penduduk berdasarkan mata pencaharian:

Tabel: 4.4

Jumlah Penduduk berdasarkan Mata Pencaharian NO JENIS MATA PENCAHARIAN JUMLAH

1 Petani dan Peternak 2.390 Jiwa

2 Buruh tani dan Bangunan 2.283 Jiwa

3 TNI/POLRI 25 Jiwa

4 Perdagangan 846 Jiwa

5 PNS 80 Jiwa

6 Pegawai Swasta 277 Jiwa

7 Pensiunan 20 Jiwa

8 wiraswasta 392 Jiwa

Sumber: Buku Profil desa Umbulsari, 2015.

Berdasarkan tabel diatas menjelaskan bahwa mayoritas penduduk desa umbulsari adalah berkerja sebagai petani dan peternak dengan jumlah 2.390 jiwa. Rendahnya tingkat pendidikan masyarakat tersebut berpengaruh terhadap pekerjaan yang mereka miliki. Hal ini dapat dilihat dari banyaknya jumlah penduduk yang berkerja sebagai petani dan peternak. Sebagian masyarakat yang lain juga bekerja sebagai buruh, berdagang, pegawai swasta, wiraswasta, PNS dan juga TNI/POLRI. dalam hal ini memungkinkan masyarakat desa umbulsari dalam membayar pajak PBB dengan tepat waktu.

3. Visi dan Misi

Tabel: 4.5 Visi dan Misi

VISI MISI

Terwujudnya desa dalam meningkatkan taraf hidup masyarakat yang aman adil, makmur dan sejahtera untuk menuju pembangunan manusia seutuhnya.

a. Menyelenggarakan

pemerintah yang berkualitas.

b. Memberdayakan pendidikan dan meningkatkan kesehatan masyarakat.

c. Mengembangkan potensi desa.

d. Menekan angka kemiskinan dan pengangguran.

e. Memperkuat sarana dan prasarana pembangunan.

Sumber: Buku Profil desa Umbulsari, 2015.

Berdasarkan tabel diatas visi dan misi dari desa umbulsari yaitu mewujudkan kesejahteraan masyarakat yang adil dan makmur dengan cara meningkatkan taraf kehidupan masyarakat.

4. Keadaan Sosial

Jumlah penduduk Desa Umbulsari apabila di bagi menurut keadaan sosial masyarakat sebagai berikut:

1) Penduduk menurut pendidikan

Eksistensi pendidikan adalah satu hal penting dalam memajukan tingkat kesejahteraan masyarakat pada umumnya dan tingkat perekonomian pada khususnya. Dengan tingkat pendidikan yang tinggi maka akan mendongkrak tingkat kecakapan masyarakat yang pada gilirannya akan mendorong tumbuhnya ketrampilan kewirausahaan dan lapangan kerja baru. Dibawah ini adalah tabel yang menunjukan tingkat pendidikan warga desa umbulsari.

Tabel: 4.6

Tingkat Pendidikan

NO JENIS PENDIDIKAN JUMLAH

1 SD/Sederajat 783 Jiwa

2 SMP/Sederajat 540 Jiwa

3 SMA/Sederajat 1.006 Jiwa

4 D I, II, III 262 Jiwa

5 S I, II 34 Jiwa

6 Tidak Tamat Sekolah/ Putus Sekolah

1.363 Jiwa Sumber: Buku Profil desa Umbulsari, 2015

Dari hasil tabel diatas menunjukan bahwa tingkat pendidikan di ada di desa umbulsari kebanyakan warga yang cenderung menempuh pendidikan tapi tidak sampai tamat sekolah/Putus sekolah dengan jumlah 1.363 jiwa. Dalam hal ini meski banyaknya warga yang tingkat pendidikannya rendah namun masyarakat masih mengerti tentang kewajibannya dalam membayar pajak PBB.

2) Penduduk Menurut aliran Kepercayaan/ Agama:

Tabel: 4.7

Jumlah Penduduk menurut Agama

NO AGAMA JUMLAH

1 Islam 7.537 Jiwa

2 Protestan 25 Jiwa

3 Katolik 8 Jiwa

4 Hindu 12 Jiwa

Sumber: Buku Profil desa Umbulsari, 2015

Berdasarkan tabel diatas jumlah penduduk desa umbulsari menurut kepercayaan/ agama paling banyak masyarakat yang memeluk agama islam dengan jumlah 7.537 jiwa, dibandingkan masyarakat yang beragama katolik yaitu hanya 8 jiwa.

3) Jumlah Kesejateraan Kepala Keluarga:

Tabel: 4.8

Kesejahteraan Keluarga

NO KONDISI MASYARAKAT JUMLAH

1 Prasejahtera 111 KK

2 Sejahtera I 764 KK

3 Sejahtera II 655 KK

4 Sejahtera III 423 KK

5 Sejahtera III plus 231 KK

Jumlah 2.184 KK

Sumber: Buku Profil desa Umbulsari, 2015

Pengertian dari kesejahteraan keluarga adalah keluarga yang dibentuk berdasarkan atas perkawinan yang sah, mampu memenuhi kebutuhan hidup spritual dan materiil yang layak. Bertaqwa kepada tuhan yang Maha Esa. Memiliki hubungan yang serasi, selaras dan seimbang antar anggota dan antar keluarga dengan masyarakat dan lingkungan (Undang-undang Republik Indonesia Nomor 52 tahun 2009). Tingkat kesejahteraan keluarga ada beberapa tahapan sebagai berikut:45

a) Keluarga Pra sejahtera adalah keluarga yang belum dapat memenuhi kebutuhan dasar (basic needs) secara minimal, seperti pengajaran, agama, sandang, pangan, papan dan kesehatan.

b) Keluarga sejahtera I adalah keluarga yang dapat memenuhi kebutuhan dasar secara minimal, tetapi belum dapat memenuhi secara keseluruhan kebutuhan sosial psikologis.

45http://eprints.perbanas.ac.id/70/6/BAB%20IV.pdf, (Akses tanggal 30 September 2017)

c) Keluarga sejahtera II adalah keluarga yang telah memenuhi kebutuhan dasarnya juga telah dapat memenuhi seluruh kebutuhan sosial psikologi akan tetapi belum dapat memenuhi seluruh kebutuhan pengembangannya.

d) Keluarga sejahtera III adalah keluarga yang telah memenuhi seluruh kebutuhan dasar, sosial psikologis dan kebutuhan pengembangannya. Namun belum dapat memberikan sumbangan yang maksimal terhadap masyarakat.

e) Keluarga sejahtera III plus adalah keluarga yang telah mampu memenuhi semua kebutuhannya baik bersifat dasar, sosial psikologis maupun yang bersifat pengembangan. Serta telah dapat memberikan sumbangan yang nyata dan berkelanjutan bagi masyarakat.

5. Keadaan Ekonomi

Di lihat dari mata pencaharian penduduk desa umbulsari sebagian besar bertampung di sector pertanian, perdagangan, jasa, ternak dan industri kecil.Selain itu penduduk desa umbulsari ada juga yang mencari peruntungan di Negara lain sebagai Tenaga Kerja Indonesia (TKI).

Dengan keadaan ekonomi tersebut, penduduk desa umbulsari beraneka ragam dan tergantung dari besarnya penghasilan dapat di golongkan menjadi 3 yaitu:46

46http://digilib.unila.ac.id/3181/16/BAB%20II.pdf. (diakses tanggal 18 juli 2017)

1. Ekonomi tingkat bawah

Keadaan ekonomi ini adalah sebagai akibat dari krisis ekonomi yang melanda Indonesia dampaknya banyak peningkatan angka pengangguran dan akibatnya banyak rumah tangga miskin (RTM) serta kerentanan struktur sosial. Pada ekonomi inilah pemerintah perlu memikirkannya dengan cara di tingkatkannya program- program pengentasan kemiskinan dan program tersebut yang sesuai dengan kondisi desa. Seperti halnya ada salah satu warga yang anaknya tiba-tiba harus putus sekolah sehingga perlu adanya beasiswa, penduduk usia produktif tetapi tidak bekerja diberi keterampilan, pelatihan, dan pengetahuan. Dan penduduk usia lanjut yang sudah tidak bekerja ini perlu perhatian dan yang lain-lain.

2. Ekonomi tingkat menegah

Masyarakat yang di golongkan dalam tingkatan ini adalah masyarakat yang kemampuan ekonomi keluarganya masih dapat di kategorikan sejahtera dan dapat mencukupi kebutuhan sehari-hari.

3. Ekonomi tingkat atas

Masyarakat ekonomi tingkat atas ini adalah masyarakat mempunyai kelebihan ditingkat ekonomi sehingga dapat di kategorikan orang kaya.Dalam kategori ekonomi tingkat atas di desa umbulsari golongan dari masyarakat ini ada meskipun tidak banyak.

4. Sumber daya alam

a. Pertanian dan Perkebunan hasil tanaman Tabel: 4.10 Hasil Panen

NO JENIS

TANAMAN

LUAS (Ha)

HASIL PANEN (Ton/Ha)

1 Padi 139,7 Ha 8,7 Ton/Ha

2 Kacang Tanah 5,5 Ha -

3 Kacang Kedelai 11 Ha 8 Ton/Ha

4 Jeruk 14.3 Ha 7.9 Ton/Ha

5 Belimbing 23 Ha 6,5 Ton/Ha

6 Jagung 7 Ha 5.4 Ton/Ha

Sumber: Buku Profil desa Umbulsari, 2015

Berdasarkan tabel hasil panen warga desa umbulsari paling banyak diperoleh 8.7 Ton/Ha untuk jenis tanaman padi, 7.9 Ton/Ha untuk jenis tanaman jeruk, 6.5 Ton/Ha untuk jenis tanaman belimbing dan 5.4 Ton/Ha untuk jenis tanaman jagung.

b. Potensi Peternakan

Tabel: 4.10 Hasil Peternakan

NO JENIS

PETERNAKAN

JUMLAH/

EKOR

PEMILIK/

ORANG

1 Sapi 178 122

2 Kambing 184 47

3 Ayam 85 35

4 Burung walet - 4

Sumber: Buku Profil desa Umbulsari, 2015

Berdasarkan tabel hasil peternakan warga desa umbulsari paling banyak jenis ternak sapi dengan jumlah 178 ekor dengan pemilik 122 orang, dibandingkan dengan jenis ternak ayam 85 ekor dengan pemilik 35 orang.

6. Kondisi Infrastruktur 1) Infrastruktur Ekonomi

Tabel: 4.11

Infrastruktur Ekonomi

NO JENIS PASAR JUMLAH

1 Pasar Tradisional 1 Unit

2 Pertokoan 56 Unit

3 Pasar Swalayan 2 Unit

Sumber: Buku Profil desa Umbulsari, 2015

Berdasarkan tabel diatas menjelaskan bahwa infrastruktur ekonomi yang ada di desa umbulsari terdapat 56 unit jenis pertokoan, 2 unit pasar swalayan dan 1 unit pasar tradisional.

2) Infrastruktur Pendidikan

Tabel: 4.12

Infrastruktur Pendidikan

NO TEMPAT PENDIDIKAN JUMLAH

1 Play Group 1

2 Taman Kanak-kanak/ TK 2

3 SD/ Sederajat 4

4 SLTP/Sederajat 2

5 SLTA/Sederajat -

6 Ponpes 1

Sumber: Buku Profil desa Umbulsari, 2015

Berdasarkan tabel tempat pendidikan yang ada di desa umbulsari, terdapat berbagai tempat diantaranya 1 unit ponpes, play group 1 unit, taman kanak-kanak 1 unit, sekolah SD 3 unit dan sekolah SMP/sederajat 1 unit.

3) Infrastruktur Kesehatan

Tabel: 4.13

Infrastruktur Kesehatan

NO JENIS TEMPAT/PELAYANAN JUMLAH

1 Rumah Sakit Umum -

2 Puskesmas 1 unit

3 Poliklinik -

4 Posyandu 9 Unit

5 Tempat Dr. / Praktek Dokter 3 Unit

6 Apotik 2 Unit

7 Toko Obat 3 Unit

8 Rumah Bersalin 1 Unit

Sumber: Buku Profil desa Umbulsari, 2015

Berdasarkan infrastruktur kesehatan yang ada di desa umbulsari, terdapat beberapa tempat pelayanan kesehatan diantaranya puskesmas 1 unit, apotik 2 unit, posyandu 9 unit dan tempat praktek dokter 3 unit.

4) Infrastruktur Air Bersih

Tabel: 4.14

Infrastruktur Air Bersih

NO JENIS/ PENGGUNA JUMLAH

1 Mata Air 2 Unit

2 Sumber Lain 284 Unit

3 Sumur Pompa 550 KK

4 Sumur Gali 1.200 KK

Sumber: Buku Profil desa Umbulsari, 2015

Berdasarkan tabel infrastruktur air bersi di desa umbulsari terdapat mata air yang berjumlah 2 unit, pengguna pompa air dengan pengguna 550 KK, dan pengguna sumur gali dengan jumlah cenderung lebih banyak 1.200 KK.

5) Infrastruktur Peribadatan

Tabel: 4.15

Infrastruktur Peribadatan

NO TEMPAT PERIBADATAN JUMLAH

1 Masjid 2 Unit

2 Langgar/Surau/Musholla 29 Unit

3 Gereja 1 Unit

4 Wihara 1 Unit

Sumber: Buku Profil desa Umbulsari, 2015

Berdasarkan tabel infrastruktur peribadatan di desa umbulsari mempunyai 29 masjid dengan jumlah 29 unit, masjid 2 unit dan tempat peribadadatan untuk masyarakat non muslim yaitu adanya tempat gereja bagi masyarakat yang beragama kristen/protestan 1 unit dan juga tempat peribadatan bagi umat hindu wihara 1 unit.

6) Infrastruktur Sosial dan Budaya Tabel: 4.16

Infrastruktur Sosial dan Budaya

NO JENIS FASILITAS JUMLAH

1 Gedung Pertemuan 1 Unit

2 Lapangan Bulu Tangkis 2 Unit

3 Lapangan Voli 2 Unit

4 Lapangan Sepak Bola 1 Unit

5 Lapangan Basket -

6 Meja Pimpong 3 Buah

Sumber: Buku Profil desa Umbulsari, 2015

Berdasarkan tabel Infrastruktur sosial dan budaya di desa umbulsari mempunyai fasilitas dengan adanya gedung pertemuan 1 unit, lapangan bulu tangkis 2 unit dan lapangan voli 2 unit lapangan sepak bola 1 unit.

7. Keamanan dan Ketertiban

Tabel: 4.17

Keamanan & Ketertiban

No INDIKATOR JUMLAH

1 Poskamling 5 Unit

2 Kantor Polisi 1 Unit

3 Kantor Rayon Militer 1 Unit 4 Partisipasi masyarakat dalam

keamanan swakarsa/

kelompok poskamling

56 kelompok

Sumber: Buku Profil desa Umbulsari, 2015

Berdasarkan tabel diatas keamanan dan ketertiban terdapat beberapa tempat yang digunanakan sebagai keamanan yang terdiri dari 5 unit poskamling, 56 kelompok keamanan swakarasa, dan kantor polisi 1 unit serta kantor rayon militer 11 unit.

8. Tokoh-tokoh Masayarakat Desa Umbulsari 1) Tokoh Masyarakat

Tabel: 4.18 Tokoh Masyarakat

NO NAMA JABATAN

1 Ahmad Jaini Kasun Krajan

2 Mahrus Ali Ketua Rt 002

3 Agus Susilo Ketua Rw 007

4 Amin Murtadlo Kasun Sumberjo

5 Muharji Ketua Rt 004

6 Daman Huri Ketua Rw 003

7 Moh. Fadla Tokoh Agama

8 Ahmad Sa’id Tokoh Agama

9 Kholikun Tokoh Agama

10 M. Zainuri Hasan Modin

Sumber: Buku Profil desa Umbulsari, 2015

Berdasarkan tabel diatas tokoh masyarakat di desa umbulsari terdiri dari beberapa tokoh salah satunya tokoh agama yang bernama Moh. Fadla dan M. Zainuri hasan sebagai modin dan kepala dusun krajan yang bernama Ahmad Jaini, ketua RT 004 yang bernama Muharji dan ketua RW 003 Daman huri.

2) Tokoh Pemuda/ Karang Taruna

Tabel: 4.19 Tokoh Pemuda

NO NAMA JABATAN

1 Eko Budi L Ketua

2 Hadi efendi Sekretaris

3 Joko Wiyono Bendahara

4 Sukatemi Anggota

5 Muhajir Anggota

6 Lukman Fauzi Anggota

7 Endik S Anggota

8 Rifan Ray H Anggota

9 Imam Fatoni Anggota

10 Hariyanto Anggota

Sumber: Buku Profil desa Umbulsari, 2015

Berdasarkan tabel tokoh pemuda di desa umbulsari yang di ketuai oleh Eko Budi L, sekertarisnya Hadi efendi, bendahara Joko wiyono dan beranggotakan 7 orang salah satunya yang bernama hariyanto.

9. Lembaga Ekonomi Desa

Tabel: 4.21

Lembaga Ekonomi Desa

NO KATEGORI JENIS LEMBAGA JUMLAH 1 Jasa Lembaga

Keuangan

Bank Pengkreditan Rakyat

1 Unit 2 Industri Kecil dan

Menegah

Rumah makan 3 Unit

3 Lembaga Ekonomi dan Unit Desa/

Kelurahan

Koperasi Simpan Pinjam

1 Unit

4 Industri Kecil dan Menegah

Industri makanan 1 Unit 5 Jasa Lembaga

Keuangan

Bank Pemerintah 2 Unit

Sumber: Buku Profil desa Umbulsari, 2015

Berdasarkan lembaga ekonomi di desa umbulsari terdapatkategori jasa lembaga keuangan dengan jenis lembaga Bank Pemerintah yang jumlah nya 2 unit, dan adanya Bank Pengkreditan dengan jumlah 1 unit, koperasi simpan pinjam 1 unit dan juga adanya industir makanan 1 unit.

10. Lembaga Sosial Desa Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Tabel: 4.22

Lembaga BPD

NO NAMA JABATAN

1 Imam Suyono,A.Md.Pd Ketua

2 H.Muhajir Wakil

3 Basori Alwi Sekertaris

4 Supriadi Anggota

5 Drs.Mansur Anggota

6 K.Nahrowi Nasir Anggota

7 H.Hasan Bisri Anggota

8 Dwi Agus Handoyo Anggota

9 Ahmad Sodiq Anggota

10 Haeri Anggota

Sumber: Buku Profil desa Umbulsari, 2015

Berdasarkan tebel diatas menjelaskan bahwa lembaga sosial desa Badan Permusyawaratan Desa umbulsari di ketuai oleh Imam suyono A.Md.Pd dan wakilnya H. Muhajir, sekertaris Basori Alwi dan beranggotakan 8 orang anggota.

11. Struktur Pemerintah Desa

Tabel: 4.23

Struktur Pemerintah Desa

NO NAMA JABATAN

1 Fauzi Kepala Desa

2 Rohimah Sekertaris Desa

3 Abd.Jalil Kholiq Kaur Pemerintahan

4 H. Faroid Kaur Umum

5 Iin Rahmawati Kaur Keuangan

6 Ahmad Sibaweh Kaur Kesra

7 Didik Hariyanto Kaur Ekbang

8 Ahmad Jaini Kasun Krajan

9 Amin Murtadlo Kasun Sumberjo

10 Mansur Kaur Pamong Tani

11 Sugondo Kaur Keamanan

Sumber: Buku Profil desa Umbulsari, 2015

Tabel diatas menjelaskan bahwa struktur kepemerintahan desa yang di pimpin oleh kepala desa bernama Fauzi dan di bantu dengan adanya sekertaris desa yang bernama Rohimah, dan juga adanya kepala urusan dengan jabatan masing-masing guna ikut membantu dalam mengurusi sistem keperintahan yang ada di desa umbulsari.

Dokumen terkait