• Tidak ada hasil yang ditemukan

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

B. Hasil Wawancara

Persepsi konsumen adalah cara pandang konsumen terhadap suatu hal dengan menyeleksi, mengatur, menginterpretasikan masukan-masukan informasi yang dipelajari melalui interaksi terahadap lingkungan disekitarnya. Dan setiap konsumen memiliki nilai persepsi yang unik dan berbeda antara yang satu dengan yang lainnya. Konsumen yang dimaksud dalam penelitian ini adalah Dosen PNS Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam IAIN Metro yang berhomebase di Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam IAIN Metro. Hal ini dikarenakan Dosen PNS diwajibkan dari pihak IAIN untuk

menggunakan rekening dari BSM sebagai perantara untuk pembayaran (payment) honor diluar gaji.

BSM merupakan bank komersial syariah kedua setelah Bank Muamalat Indonesia BSM resmi beroperasi sejak senin tanggal 25 Rajab 1420 H atau tanggal 1 November 1999. Secara garis besar layanan produk yang ada pada BSM sama dengan bank lainnya yaitu produk penghimpunan dana (funding), produk penyaluran dana (landing) dan produk jasa (service).

Salah satu keunggulan layanan jasa yang diberikan BSM adalah setiap dosen yang sudah memiliki rekening BSM maka secara otomatis didaftarkan layanan e-banking, pilihan jasa layanan e-banking yang ditawarkan yaitu: ATM, BSM SMS Banking, Mandiri Syariah Mobile dan BSM Net banking.

Persepsi dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam IAIN Metro terhadap layanan e-banking BSM dapat dilihat dari cara pandang atau penilaian dosen yang dilakukan secara subjektif mengenai layanan e- banking pada BSM. Setelah menjadi pengguna layanan e-banking, para dosen dapat mengetahui dan merasakan manfaat ataupun kekurangan dalam layanan yang diberikan oleh BSM, dan muncul berbagai persepsi dari masing-masing dosen yang mengarah pada persepsi positif dan persepsi negatif.

Berdasarkan wawancara yang dilakukan terdapat 8 dosen yang menjadi narasumber dalam penelitian ini, Menurut Ibu ZM, beliau menuturkan sudah menggunakan BSM sebelum ada kebijakan dari pihak IAIN Metro namun

baru menggunakan layanan e-banking BSM pada tahun 2017. Layanan yang digunakan yaitu layanan ATM, BSM SMS Banking dan Mandiri Syariah Mobile. ATM digunakan untuk transaksi tarik tunai ataupun transfer, layanan BSM SMS Banking digunakan untuk memberikan informasi ketika ada uang keluar atau masuk, sedangkan layanan Mandiri Syariah Mobile digunakan untuk transaksi seperti transfer, cek saldo dan pembayaran via online. Menurut ibu ZM, ibu ZM menggunakan layanan-layanan tersebut karena mudah, bisa dilakukan dimana saja dan kapan saja, tidak perlu langsung datang ke bank. Beliau juga menuturkan pernah menggunakan layanan e-banking dari BRI namun nomor HP yang digunakan untuk layanan e-banking hilang dan ketika ingin menggunakan kembali harus melewati prosedur yang cukup rumit seperti harus membuat surat kehilangan dan sebagainya. sejauh ini menurut ibu ZM mengenai layanan e- banking BSM sudah cukup baik, hanya saja pada aplikasi Mandiri Syariah Mobile kurang adanya pemberitahuan jika ada pembaruan dalam aplikasi.50

Menurut bapak MHZ beliau menuturkan baru menggunakan layanan e- banking BSM pada tahun 2018. Layanan yang digunakan yaitu ATM , BSM SMS Banking dan Mandiri Syariah Mobile. Layanan ATM digunakan untuk tarik tunai, layanan SMS Banking digunakan untuk menginformasikan uang masuk, dan layanan Mobile Banking digunakan untuk cek saldo dan untuk mengecek ketika ada uang masuk juga mendapat pemberitahuan dari layanan tersebut. beliau menuturkan pernah menggunakan layanan e-

50ZM, Dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, wawancara, Senin, 17 juni 2019, Pukul 10.00 WIB

banking dari Bank lain akan tetapi karena pelayanannya kurang memuaskan pada akhirnya tidak menggunakannya lagi. sejauh ini penilaian Dosen M.H.Z mengenai layanan e-banking BSM dinilai baik dan belum belum merasakan kekurangan dalam layanan tersebut. beliau juga menuturkan tertarik menggunkan BSM meskipun tidak ada kewajiban dari IAIN Meto.51

Bapak DS menuturkan menggunakan BSM sejak ada kebijakan dari IAIN Metro yang mewajibkan Dosen PNS menggunakan rekening BSM.

Layanan yang digunakan yaitu ATM dan BSM SMS Banking. Layanan ATM digunakan untuk transfer atau tarik tunai dan layanan SMS Banking digunakan untuk menginformasikan ketika ada honor dari kampus dan untuk mengetahui informasi pemasukan uang. Beliau menuturkan sejauh ini layanan e-banking yang ada di BSM dinilai sudah sangat baik dan belum merasakan adanya kekurangan hanya saja pada layanan ATM dinilai jaringannya kurang luas dan terbatas.52

Kemudian menurut bapak MMS, beliau menggunakan layanan yang ada di BSM sejak tahun 2015 karena mempermudah dalam transaksi dari segi menabung atau menarik tabungan, namun sejauh ini digunakan hanya dalam konteks menabung jarang melakukan penarikan (pasif) layanan yang digunakan ATM dan Mandiri Syariah Mobile. Layanan ATM digunakan untuk transfer dan tarik tunai dan menggunakan layanan Mobile Banking namun jarang aktif atau jarang dipergunakan karena lebih sering

51 MHZ, Dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, wawancara, Senin, 17 juni 2019,

Pukul 13.30 WIB

52DS, Dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, wawancara, Rabu, 19 juni 2019, Pukul 10.00 WIB

menggunakan layanan dari BRI, layanan e-banking BSM digunakan hanya sebatas mengontrol debet/uang masuk, gaji, uang makan dan sebagainya.

Lebih sering menggunakan BRI dalam transaksi (uang keluar masuk) , menggunakan layanan BRI karena jaringannya yang lebih luas dan penggunaanya lebih banyak. Beliau menuturkan sejauh ini layanan e- banking BSM sudah sesuai dengan kebutuhannya dan belum merasakan kekurangan layanannya karena keterbatasan penggunaannya.53

Kemudian bapak DMS menuturkan beliau menggunakan layanan e- banking sejak adanya kerjasama antara IAIN dan BSM pada tahun 2018.

Layanan yang digunakan adalah ATM dan Mandiri Syariah Mobile. ATM dipergunakan untuk tarik tunai sedangakan layanan Mobile Banking dipergunakan dalam berbagai transaksi seperti membayar tagihan PLN, tagihan internet, uang makan dan untuk kegiatan transaksi yang berkaitan dengan honor dan juga bisnis percetakan buku. Beliau mengatakan sudah sangat puas dengan layanan e-banking pada BSM karena cepat dan yang terutama karena berbasis syariah. Beliau mengharapkan untuk layanan e- banking BSM lebih ditingkatkan dari segi promosi misal dengan mengadakan undian berhadiah bagi pengguna e-banking yang aktif supaya banyak yang tertarik menggunakannnya.54

Menurut ibu SN beliau menuturkan menggunakan layanan e-banking BSM pada tahun 2017 sejak adanya kebijakan dari IAIN Metro. Layanan

53MMS, Karyawan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, wawancara, Selasa, 18 juni 2019, Pukul 14.00 WIB

54 DMS, Dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, wawancara, Rabu , 19 juni 2019,

Pukul 14.30 WIB

yang digunakan yaitu ATM , BSM SMS Banking dan Mandiri Syariah Mobile. Layanan ATM digunakan untuk transaksi transfer dan tarik tunai, layanan SMS Banking digunakan untuk menginformasikan uang masuk atau keluar, dan layanan Mobile Banking digunakan untuk cek saldo, informasi rekening, transfer dan transaksi pembayaran seperti pembelian tiket dan belanja online. Menurut beliau pada awalnya layanan Mobile Banking BSM ketika akan melakukan tranfer tahapannya terlalu banyak dan ribet namun setelah ada pembaruan tahapannya dinilai lebih simpel dan mudah kemudian dalam penginformasiannya dinilai sangat rinci. Sejauh ini penilaian Dosen SN mengenai layanan e-banking BSM dinilai baik dan belum belum merasakan kekurangan dalam layanan tersebut. 55

selanjutya ibu RN, beliau menuturkan menggunakan layanan e-banking pada BSM sejak ada kebijakan dari IAIN Metro. Layanan e-banking yang digunakan yaitu ATM dan BSM SMS Banking. Menurutnya layanan SMS Banking rinci dalam menginformasikan, seperti informasi debet/kredit, informasi gaji, informasi transfer dan transaksi sejenis. Namun untuk layanan ATM sudah tidak menggunakannya lagi karena ada pergantian chip dan belum sempat untuk mengganti dan mengurusnya di BSM dan juga pada layanan BSM SMS Banking terkadang informasinya terlambat masuk misalnya sudah melakukan transaksi pada pagi hari tetapi pemberitahuannya masuk pada siang hari. Beliau berharap supaya layanan BSM SMS Banking lebih ditingkatkan lagi dari segi kecepatan. Beliau mengatakan bahwa pada

55 SN, Dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, wawancara, Selasa, 18 Juni 2019,

Pukul 10.00 WIB

dasarnya layanan-layanan e-banking fungsinya sama yaitu untur mempermudah nasabah dalam melakukan transaksi dan kegiatan perbankan lainnya. Menurut beliau secara keseluruhan layanan e-banking yang ada pada BSM sudah cukup baik dan sesuai dengan kebutuhannya.56

Menurut ibu LB, beliau menggunakan BSM ketika ada ketetapan kerjasama IAIN Metro dan BSM, dan mulai menggunakan layanan e- banking pada tahun 2017. Layanan e-banking yang digunakan yaitu layanan ATM, SMS Banking, dan M-banking. Layanan ATM digunakan untuk transfer dan tarik tunai. Layanan BSM SMS banking digunakan untuk mengetahui informasi uang masuk, dan layanan Mobile Banking digunakan untuk informasi rekening dan transaksi transfer. Namun, beliau lebih dominan menuturkan mengenai kekurangan layanan e-banking BSM. Pada layanan BSM Mobile Banking dari segi biaya dinilai terlalu tinggi ketika melakukan transfer ke bank lain administrasi terlalu mahal jika dibandingkan dengan bank lain, kemudian dari segi layanan ATM yaitu fasilitas mesin ATM BSM yang dinilai masih sangat terbatas. Dan beliau juga mengatakan sudah tidak menggunakan ATM lagi karena sudah terblokir sendiri dan juga malas untuk mengurusnya.57

Berdasarkan hasil wawancara dari 8 dosen dapat diketahui terdapat 6 dosen yang menggunakan layanan m-banking, 8 dosen menggunakan layanan ATM dan SMS Banking. Persepsi tentang layanan e-banking BSM

56 RN, Dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, wawancara, Jumat , 21 Juni 2019,

Pukul 15.00 WIB

57LB, Dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, wawancara, Kamis, 20 Juni 2019, Pukul 11.00 WIB

adalah positif. Dari 8 dosen tersebut tedapat 7 dosen yang memiliki persepsi positif, persepsi positif ini dilihat dari pendapat mengenai layanan e-banking yang dapat memudahkan dalam kegiatan perbankan mulai dari informasi rekening, informasi transfer, kemudahan transaksi transfer baik antar rekening BSM ataupun antar bank lain kemudian transaksi pembayaran seperti pembayaran tagihan PLN, tagihan internet dan untuk belanja online dan transaksi sejenis dan dapat dilakukan dimana saja, kapan saja tidak perlu datang langsung ke Bank. Kemudian dari 8 dosen tersebut hanya 1 dosen yang memiliki persepsi negatif, persepsi ini dilihat dari pendapat mengenai biaya administrasi transfer antar bank yang cukup mahal dan mesin ATM BSM yang masih sangat terbatas.

Dokumen terkait