• Tidak ada hasil yang ditemukan

DISKUSIKAN DIKELOMPOKMU !

C. Materi Pokok

Nama Sekolah : SD Negeri 2 Saba

Mata Pelajaran : Pendidikan Agama Hindu dan Budi Pekerti Kelas/Semester : IV / II

Materi Pokok : Mengenal hari-hari suci agama Hindu Alokasi Waktu : 4 X 35 Menit (1 x Pertemuan)

Pertemuan ke : 2 A. Tujuan Pembelajaran

Setelah pembelajaran dilaksanakan diharapkan sisiwa dapat :

1.Menyebutkan nama-nama wuku

2.Menjelaskan hari suci berdasarkan perhitungan pawukon B. Kompetensi Dasar (KD) dan Indikator

1.KD (Sikap Spiritual )

1.5 Menerima hari-hari suci agama Hindu sebagai proses penyucian diri

1.5.1 Kusuk bersembahyang pada hari-hari suci agama Hindu sebagai proses penyucian Diri (taat bersmbhyang)

1.5.4 Tidak mengganggu teman yang sedang merayakan hari-hari suci keagamaan (toleransi )

1.5.5 Mengucapkan salam agama pada guru dan teman (mengucapkan salam agama)

2.KD (Sikap Sosial )

2.5 Disiplin melaksanakan hari suci agama Hindu sebagai penyucian diri dan menjalin hubungan yang harmonis dengan sesame

2.5.2 Membantu guru membersihkan padmasana , dan

mempersiapkan sarana perayaan hari raya agama hiundu (peduli)

2.4.2Berpakaian adat yang rapi, dan bersih pada perayaan hari suci (desiplin)

2.5.3 Tidak berkata-kata kasar pada perayaan hari suci (santun) 3. KD

(Pengetahu an)

3.5 Mengenal hari-hari suci agama Hindu Indikator :

3.5.3 Menyebutkan nama-nama wuku

3.5.4 Menjelaskan hari suci berdasarkan perhitungan pawukon 4. KD

(Ketrampil an)

Ringkasan Materi Nama-nama Wuku :

1.Sinta, 2.Landep, 3.Ukir, 4.Kulantir, 5.Tolu, 6.Gumbreg, 7.Wariga, 8.Warigadian, 9.Julungwangi, 10.Sungsang, 11.Dungulan, 12.Kuningan, 13.Langkir, 14.Medangsia, 15.Pujut, 16.Pahang, 17.Krulut, 18.Merakih, 19.Tambir, 20.Medangkungan, 21.Matal, 22.Uye, 23.Menail, 24. Perangbakat, 25.Bala, 26.Ugu, 27.Wayang, 28.Klau, 29.Dukut, 30.Watugunung

Hari raya pawukon

Hari-hari raya ini perhitungannya berdasarkan gabungan antara sapta wara panca wara dan wuku.

Hari Suci Berdasarkan Perhitungan Pawukon

a Hari Saraswati berasal dari bahasa Sansekerta dari urat kata Sr yang artinya mengalir.

Saraswati berarti aliran air yang melimpah menuju danau atau kolam. Hari Saraswati untuk memperingati turunnya ilmu pengetahuan. Hari Saraswati jatuh setiap hari Sabtu Umanis Wuku Watugunung. Pada hari suci ini pemujaan ditujukan kepada Sang Hyang Widhi dalam manifestasinya sebagai Dewi Saraswati, yaitu Dewi Ilmu Pengetahuan.

b. Hari Pagerwesi adalah hari raya untuk memperingati Sang Hyang Widhi sebagai Sang Hyang Pramesti Guru, gurunya alam semesta, guru bagi seluruh makhluk hidup. Kata

“pagerwesi” artinya pagar dari besi. Perayaan pagerwesi mengingatkan kita untuk melindungi diri dan keluarga agar tidak mendapat gangguan, dengan melakukan persembahyangan ke hadapan Sang Hyang Widhi sebagai Hyang Pramesti Guru. Hari Pagerwesi jatuh pada hari Rabu Kliwon Wuku Sinta. Pada hari ini Sang Hyang Pramesti Guru beryoga. Jika kita berdoa pada hari Pagerwesi berarti kita memohon bimbingan beliau sebagai

Guru kita.

c. Tumpek Landep

Hari raya tupek datangnya seiap enam bulan sekali tepatnya saniscara keliwon. tumpek landep datangnya setiap saniscara keliwon wuku landep.

tumpek landep dirayakan untuk memuja Tuhan dalam manifestasinya sebagai dewa Siwa Pasupati. masyarakat hindu utamanya di Bali pada hari ini mengupacarai senjata / peralatan-peralatan yang terbuat dari besi untuk memohon keselamatan, karena peralatan-peralatan tersebut telah membantu dalam kehidupannya.

d. Hari Galungan adalah hari raya untuk memperingati hari kemenangan Dharma atas Adharma. Kata “Galungan” berasal dari bahasa Jawa Kuno yang artinya menang atau bertarung. Galungan juga sama artinya dengan dungulan, yang juga berarti menang. Hari Galungan jatuh setiap hari Rabu Kliwon Wuku Dungulan. Hari Galungan selalu mengingatkan kita untuk selalu koreksi diri, apakah kita sudah menjalankan Dharma .

e. Hari Kuningan adalah hari raya untuk mengucapkan rasa terima kasih kepada para leluhur atas jasa-jasa beliau kepada kita. Kata Kuningan sendiri memiliki makna mencapai peningkatan spiritual dengan cara introspeksi agar terhindar dari mara bahaya.

Hari Kuningan jatuh setiap hari Sabtu Kliwon Wuku Kuningan. Pada hari ini kita

Kolom Info

D. Metode Pembelajaran Pendekatan : Saintifik

Model : Model Penyingkapan (Discovery Learning) Metode : Ceramah, Tanya jawab, diskusi,

E. Media Pembelajaran, Alat, dan bahan

Media : Tayangan foto/gambar perayaan hari Raya, Alat dan bahan : LCD Proyektor

F. Sumber : Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Pendidikan Agama

Hindu dan Budi Pekerti : buku guru / Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. -- Jakarta: Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, 2016.

G. Langkah-langkah Pembelajaran No

. Kegiatan Waktu

1. PENDAHULUAN

Menanyakan kesiapan siswa

Salam pangenjali “Om Swastyastu”

Mantram mengawali kegiatan “Om awighnamastu namosiddham, sidhirastu tad astu swaha.”

Mengabsensi siswa Orientasi materi :

- Guru menanyakan kesiapan siswa untuk memulai pelajaran

- Guru memberikan apersepsi / bertanya jawab terkait materi minggu yang lalu (hari Suci) - Guru menjelaskan tujuan pembelajaran yang

ingin dicapai

- Guru menjelaskan manfaat pembelajaran dan memberikan motivasi agar tetap bersemangat dengan menyampaikan strategi pembelajaran

15 menit

2. KEGIATAN INTI Mengamati :

 Siswa mendengarkan penjelasan guru secara singkat tentang wewaran

Menanya :

 Siswa Menanyakan tayangan tentang wewaran

Mengumpulkan / eksperimen

110 menit

No

. Kegiatan Waktu

 Siswa membaca materi tentang hari suci

 Siswa Berdiskusi tentang contoh-contoh hari suci berdasrkan pawukon

Mengasosiasikan :

Mengkaji kemudian menyimpulkan materi diskusi tentang contoh-contoh Hari suci berdasarkan pawukon

Mengomunikasikan :

 masing-masing kelompok mempresentasikan hasil diskusi kelompoknya ke depan kelas bergiliran

 Siswa melalui unjuk kerja menghafalkan wewaran kedepan kelas

3. PENUTUP

 Guru menuntun siswa membuat kesimpulan umum tentang materi yang dipelajari

 Guru memotivasi siswa dan memberikan umpan balik

 Guru memberi saran untuk belajar di rumah Pembelajaran ditutup dengan mengucapkan mantram “Om dewa suksma parama acintya ya namah swaha, sarwa karya prasidhantam” dan parama santi “Om santih, santih, santih Om”

15 menit

H.Penilaian Hasil Pembelajaran 1). Teknik Penilaian :

No Aspek Teknik Bentuk

1 Sikap sepiritual Observasi Sikap Pencatatan (Non Tes)

2 Sikap sosial Observasi Sikap Pencatatan (Non Tes)

3 Pengetahuan Tes Tulis Jawaban singkat

2).Intrumen Penilaian:

FORMAT PENILAIAN OBSERVASI SIKAP SEPIRITUAL HARI / TGL :

N

O NAMA SISWA ASPEK YANG DIAMATI

CATATAN GURU

Taat Sembahyang Toleransi Mengucapkan salam

1 2 3 4

5

dst

FORMAT PENILAIAN OBSERVASI SIKAP SOSIAL HARI / TGL :

N

O NAMA SISWA ASPEK YANG DIAMATI

CATATAN GURU

Desiplin Desiplin Santun

1 2 3 4 5

b.Penilaian Pengetahuan

Jawablah secara singkat soal di bawah ini !

No Butir Soal Kunci Jawaban

1

Hari raya galungan dirayakan pada ....(panca

wara, Saptawara, wuku) Buda keliwon wuku dunggulan

2 Hari raya saraswati dirayakan

sebagai symbol…. Turunnya ilmu pengetahuan 3 Pada hari raya tumpek landep

dipuja dewa.... Siwa pasupati

4

Hari raya yang dirayakan setiap 6 bulan sekali disebut hari raya berdasarkan....

pawukon 5 Kropak pada atribut dewi saraswati

melambangkan,.... Sumber ilmu pengetahuan 6 Dua hari sebelum hari raya

galungan disebut... Penyajahan

No Butir Soal Kunci Jawaban 7 Pada buda keliwon sinta dirayakan

sebagai hari raya.... Pager wesi 8 Sehari setelah saraswati disebut.... Banyu pinaruh 9

Kemenangan dharma melawan adharma di rayakan sebagai hari raya....

Galungan 10 Pada hari raya pager wesi dipuja

dewa.... Sang Hyang Pramesti Guru

Skor masing-masing soal = 1

NILAI : Skor Perolehan x 100 Skor Maksimal

3) Pembelajaran Remidi dan Pengayaan

- Pembelajaran remidi dilaksanakan segara setelah diadakan penilaian bagi

peserta

didik yang mendapat nilai di bawah KKM

Setrategi pembelajaran remedial dilaksanakan dengan pembelajaran

remedial, penugasan dan tutor sebaya berdasrkan indikator pembelajaran

yang belum tercapai oleh masing-masing peserta didik

-Peserta didik yang mendapatkan nilai di atas KKM diberikan tugas mengkaji

Materi…….secara mendalam. (dalam tugas mandiri).

Mengetahui,

Kepala SD N 2 Saba

Ni Made Darmawathi, S.Pd, M.Pd

NIP. 19651231 198812 2 014

Saba,

Guru Mata Pelajaran Agama Hindu

Ni Ketut Kartini,S.Ag.

NIP. 196503231986062001

LKS DISKUSI KELOMPOK

Dokumen terkait