• Tidak ada hasil yang ditemukan

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN

C. Pembahasan

Awal mula penggunaan aplikasi TikTok pada siswa kelas IX di SMPN 9 Tangerang Selatan yaitu aplikasi yang digunakan sebagai hiburan untuk mengisi waktu luang. Seperti yang sudah dijelaskan bahwa TikTok adalah salah satu aplikasi yang dapat digunakan sebagai media hiburan karena banyaknya berbagai macam konten yang ada diaplikasi tersebut. Aplikasi TikTok diluncurkan pada bulan september 2016 oleh Zhang Yiming.

Kemudian semenjak munculnya pandemic covid-19 aplikasi TikTok mulai

206 Wawancara pribadid engan ibu S, Op.Cit

207 Wawancara pribadi dengan HPS, Op.Cit

viral dan banyak digunakan oleh berbagai macam kalangan mulai dari anak kecil hingga orang dewasa.

Alasan para siswa menggunakan aplikasi TikTok awalnya adalah karena melihat aplikasi TikTok yang kala itu sedang viral selain itu ada juga yang mengikuti temannya karena temannya menggunakan aplikasi TikTok.

Aplikasi TikTok memiliki daya tariknya tersendiri dari pada aplikasi lainnya dimana berisi berbagai macam video pendek yang dapat menghibur siswa.

TikTok juga memiliki berbagai macam fitur menarik saat ini yaitu seperti For Your Page, likes, comments, live streaming, Inbox, Discover, TikTok stories, TikTok shop dan lain sebagainya. Dari berbagai macam fitur yang ada diaplikasi TikTok, dapat memberikan inspirasi kepada para penggunanya karena TikTok memiliki fitur-fitur menarik yang dapat meningkatkan kreatifitas para penggunanya seperti edit video dan menumbuhkan ide-ide baru untuk bisa dibagikan dengan banyak orang.

Selama menggunakan aplikasi TikTok siswa menggunakan waktunya dalam kurun waktu yang berbeda-beda mulai dari 1-2 jam, 2-4 jam, 5 jam, dan 7-8 jam. Aplikasi TikTok digunakan oleh mereka untuk mengisi waktu luang mereka dengan melihat berbagai macam konten yang ada diaplikasi tersebut.

Mereka menggunakan aplikasi tersebut pada saat waktu luang mereka atau ketika sedang tidak ada kegiatan lain yang sedang mereka kerjakan. Disisi lain mereka juga menggunakan aplikasi tersebut ketika sedang waktunya belajar di rumah yang dapat membuat mereka menjadi kurang konsentrasi ketika belajar karena disambil dengan bermain aplikasi TikTok yang dapat mempengaruhi perilaku belajar siswa.

Perilaku belajar adalah suatu sikap yang muncul yang ada terdapat dalam diri siswa dalam menanggapi dan meresponi setiap kegaiatan belajar mengajar yang terjadi, menunjukkan sikapnya apakah antusias dan bertanggung jawab atas kesempatan belajar yang diberikan kepada siswa.

perilaku belajar juga berbicara mengenai cara belajar yang dilakukan oleh siswa itu sendiri, sehingga dapat disimpulkan bahwa perilaku belajar adalah merupakan cara atau tindakan yang berisikan sikap atas pelaksanaan teknik-

teknik belajar yang dilaksanakan oleh individu atau siapapun juga dalam waktu dan situasi belajar tertentu.208

Hal tersebut berhubungan dengan teori SOR (Stimulus Organism Response) yang menunjukkan bahwa komunikasi merupakan proses reaksi- aksi. Dengan kata lain, teori ini berpendapat bahwa kata-kata tertentu, isyarat non verbal, simbol akan merangsang orang lain untuk bereaksi dengan cara tertentu. Model S-O-R ini bisa positif atau negatif.209

Teori ini meliputi 3 unsur penting, yaitu Pesan atau stimulus (S), Komunikan atau Organisme (O), dan Efek atau Respons (R).210 Penerapan pada penelitian ini adalah mengenai dampak penggunaan aplikasi TikTok terhadap perilaku belajar siswa. Dimana S (pesan atau stimulus) adalah aplikasi TikTok, O (komunikan atau organisme) adalah siswa yang menggunakan aplikasi TikTok dan R (respon) adalah perilaku belajar siswa.

Stimulus dalam penelitian ini adalah aplikasi TikTok karena aplikasi TikTok dapat memberikan pesan yang dapat mempengaruhi perilaku belajar siswa ataupun tidak. Organisme adalah komunikan yaitu orang yang memberikan respon terhadap berbagai macam konten yang ada diaplikasi TikTok yang dimana adalah siswa. Respon yang telah diterima oleh komunikan kemudian akan memberikan perubahan perilaku sesuai dengan apa yang dimaknai dari setiap siswa terhadap pesan tersebut.

Penelitian ini menemukan dampak dari penggunaan aplikasi TikTok terhadap perilaku belajar siswa (studi kasus siswa kelas IX di SMPN 9 Tangerang Selatan). Data-data yang telah ditemukan memperlihatkan bahwa dampak dari penggunaan aplikasi TikTok pada siswa itu beragam.

Berdasarkan analisis data terkait dengan dampak penggunaan aplikasi TikTok terhadap perilaku belajar siswa (studi kasus siswa kelas IX di SMPN 9 Tangerang Selatan) ada beberapa temuan.

208 https://repository.uin-suska.ac.id/4683/3/BAB%20II.pdf dikutip pada tanggal 26 oktober 2022 pukul 1.40 WIB

209 Andi Rahmat Abidin dan Mustika Abidin, “Urgensi Komunikasi Model Stimulus Organism Response (S-O-R) Dalam Meningkatkan Kualitas Pembelajaran”, Jurnal Pendidikan Agama Islam, 2021, Vol. 6, No. 2, h. 77

210 Ibid., h. 77

1. Dampak penggunaan aplikasi TikTok terhadap perilaku belajar siswa dama proses belajar (Studi kasus siswa kelas IX di SMPN 9 Tangerang Selatan)

Berdasarkan hasil analisis data ditemukan dampak penggunaan aplikasi TikTok terhadap perilaku belajar siswa di SMPN 9 Tangerang Selatan bahwa semenjak menggunakan aplikasi TikTok siswa merasakan ada perubahan perilaku belajar yang terjadi di mana aplikasi TikTok membuat perilaku belajar siswa menjadi malas dalam belajar dan kurang konsentrasi ketika belajar. Selain merasa malas dalam belajar siswa juga merasa malas untuk melakukan kegiatan lainnya jika sudah asik bermain aplikasi TikTok. Disatu sisi dari hasil wawancara yang telah dilakukan, sebagian siswa menuturkan bahwa terkadang juga mereka merasa termotivasi untuk belajar jika melihat konten positif seperti konten yang membagikan tentang pelajaran. Tetapi jika mereka terlalu lama menggunakan aplikasi TikTok, dapat membuat mereka menjadi malas untuk belajar. Kondisi seperti ini dapat membuat penurunan minat belajar siswa jika terus dibiarkan dan menjadi efek yang negatif pada masa prestasi belajar. Berdasarkan hasil wawancara yang telah dilakukan juga menunjukkan bahwa 7 dari 10 orang siswa lebih menyukai konten hiburan dari pada konten yang bersifat edukasi karena menurut mereka konten hiburan dapat membuat mereka menjadi terhibur.

2. Dampak penggunaan aplikasi TikTok terhadap perilaku belajar siswa dalam menyelesaikan tugas di rumah (studi kasus siswa kelas IX di SMPN 9 Tangerang Selatan)

Berdasarkan hasil analisis data ditemukan dampak penggunaan aplikasi TikTok terhadap perilaku belajar dalam menyelesaikan tugas di rumah. Ketika sedang ada tugas dari sekolah yang harus dikerjakan di rumah, mereka tetap menggunakan aplikasi TikTok hal ini membuat siswa menjadi sering menunda-nunda waktu untuk mengerjakan tugas-tugasnya dan membuat siswa menjadi mengerjakan tugas dengan cara yang mepet dan mendekati waktu pengumpulan tugas, selain itu siswa juga kurang

konsentrasi dalam mengerjakan tugasnya karena disambil dengan bermain TikTok. Bermain TikTok untuk mengumpulkan mood dan tenaga terlebih dahulu sebelum belajar merupakan kebiasan yang sering dilakukan oleh siswa.

3. Dampak penggunaan aplikasi TikTok terhadap perilaku belajar siswa dalam mempersiapkan diri untuk mengikuti ujian (studi kasus siswa kelas IX di SMPN 9 Tangerang Selatan)

Berdasarkan hasil analisis data ditemukan bahwa dampak penggunaan aplikasi TikTok terhadap perilaku belajar siswa dalam mempersiapkan diri untuk untuk mengikuti ujian. Jika sedang belajar untuk mengikuti ujian, siswa mengatur jadwal mereka antara belajar untuk ujian dan bermain aplikasi TikTok. Hal tersebut mereka lakukan untuk mengatur waktu mereka agar lebih disiplin ketika ingin belajar untuk mengikuti ujian. Karena, jika siswa tidak dapat mengatur waktunya dengan baik antara belajar untuk ujian dan bermain aplikasi TikTok, hal tersebut akan berpengaruh terhadap nilai ujian siswa. Jika siswa terlalu banyak menggunakan aplikasi TikTok ketika sedang mempersiapkan diri untuk mengikuti ujian nilai siswa bisa menjadi kurang memuaskan.

Dari penjelasan mengenai dampak penggunaan aplikasi TikTok terhadap perilaku belajar siswa dalam proses belajar, perilaku belajar siswa dalam menyelesaikan tugas di rumah, dan perilaku belajar siswa dalam mempersiapkan diri untuk mengikuti ujian. Diperkuat oleh hasil penelitian relevan dengan judul “Dampak Kecanduan Media Sosial TikTok Terhadap Perilaku Belajar Mahasiswa Bimbingan Dan Konseling IAIN Batusangkar.” Oleh Meri Zaputri (jurusan Bimbingan dan Konseling Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Ilmu Keguruan IAIN Batusangkar), pada penelitiannya mengatakan bahwa dalam proses perkuliahan mahasiswa menggunakan aplikasi TikTok sebagai media hiburan yang digunakan ketika di waktu luang. Hal tersebut dapat menjadikan sikap mahasiswa menjadi malas. Dan ketika ada tugas kuliah untuk diselesaikan

di rumah mahasiswa cenderung lalai dan lambat dalam mengerjakan tugas- tugasnya itu dan membiarkannya banyak hingga menumpuk. Ketika sedang mempersiapkan diri untuk mengikuti ujian mahasiswa sering mengulur-ulur waktu dalam belajar.211

Penjelasan tersebut relevan dengan hasil penelitian yang didapat dari jawaban para informan yaitu siswa sering merasa malas untuk belajar ketika sudah asik bermain aplikasi TikTok dan seringnya mengulur-ulur waktu untuk belajar. Siswa juga merasa kurang konsentrasi ketika ia belajar di rumah karena disambil dengan bermain aplikasi TikTok. Hal ini juga sejalan dengan teori S-O-R (Stimulus Organism Response) yang meliputi 3 unsur yaitu pesan atau stimulus (S) Komunikan atau Organisme (O) dan Respons (R) yang menjelaskan bahwa komunikasi merupakan proses reaksi-aksi, dimana kata-kata tertentu, isyarat non verbal, simbol akan merangsang orang lain untuk bereaksi dengan cara tertentu yang bisa bersifat positif dan negatif. Aplikasi TikTok memberikan stimulus positif pada siswa dimana dapat menumbuhkan rasa motivasi untuk belajar pada beberapa siswa karena adanya konten-konten yang positif diaplikasi TikTok. Sedangkan disisi negatifnya, aplikasi TikTok dapat membuat siswa malas belajar, kurang berkonsentrasi ketika belajar, dan menunda- nunda waktu belajar.

4. Dampak positif dan negatif yang terjadi pada siswa karena penggunaan aplikasi TikTok

Berdasarkan hasil analisis data ditemukan bahwa aplikasi TikTok dapat berdampak positif dan negatif pada siswa. Dampak positif yang siswa rasakan karena penggunaan aplikasi TikTok diantaranya adalah dapat membantu siswa mencari informasi dan membantu pelajaran siswa karena konten-konten edukasi yang ada di aplikasi TikTok seperti konten

211 Meri Zaputri, “Dampak Dampak Kecanduan Media Sosial TikTok Terhadap Perilaku Belajar Mahasiswa Bimbingan Dan Konseling IAIN Batusangkar.” Oleh Meri Zaputri (jurusan Bimbingan dan Konseling Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Ilmu Keguruan IAIN Batusangkar)

yang membagikan tentang referensi-referensi pelajaran yang sedang dipelajari oleh siswa dan dapat membantu siswa mengetahui informasi tentang pengetahuan lainnya dari konten edukasi tersebut. Selain itu aplikasi TikTok juga digunakan oleh siswa sebagai media hiburan untuk mengisi waktu luang. Dampak negatif yang siswa rasakan dari penggunaan aplikasi TikTok diantaranya adalah menjadi malas belajar, seringnya menunda-nunda waktu untuk belajar, membuat tidur menjadi tidak teratur, memicu untuk berbicara bahasa kasar, dan menjadi lupa dengan waktu jika sudah bermain aplikasi TikTok. Maka dari itu peran orang tua sangat lah penting untuk dapat mengontrol penggunaan aplikasi TikTok ini pada siswa agar menggunakannya dengan baik.

Dari penjelasan mengenai dampak positif dan dampak negatif yang terjadi pada siswa karena penggunaan aplikasi TikTok, dapat dilihat bahwa hal ini membuktikan aplikasi TikTok memberikan stimulus yang dapat menimbulkan respon yang berbeda pada siswa yang dapat bersifat positif dan negatif. Hal tersebut tergantung dengan bagaimana cara siswa menggunakan konten yang ada diaplikasi TikTok yang kemudian menimbulkan respon dari setiap konten yang ada diaplikasi TikTok.

Dokumen terkait