• Tidak ada hasil yang ditemukan

Sejarah Perusahaan

Dalam dokumen PADA PT SMARTFREN TELECOM TBK (Halaman 49-54)

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN

4.1.1 Sejarah Perusahaan

PT. Smartfren Telecom Tbk sebelumnya adalah PT Mobile-8 Telecom Tbk.

Didirikan berdasarkan akta No 11 tanggal 12 Desember 2002. Akta pendirian tersebut telah di sahkan oleh Menteri Kehakiman dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia dalam surat keputusannya No.C-24156.H.T.01.01.TH.2002, yang dimuat dalam tambahan No.1772, Berita Negara Republik Indonesia No.18 tanggal 13 Maret 2003.

Berdasarkan akta No. 90 tanggal 28 Maret 2011. Perusahaan telah melakukan perubahan nama perusahaan menjadi PT Smartfren Telecom Tbk. Perubahan ini telah di sahkan oleh Menteri Kehakiman dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia dalam surat keputusannya No. AHU-16947.AH.01.02. Tahun 2011 tanggal 4 April 2011 dan pelaporan perubahan data Perseroan telah diterima dan disetujui oleh Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia dalam surat Keputusannya No.AHU-AH.01.10-10987 tanggal 12 April 2011.

PT Smartfren Telekom Tbk merupakan perusahaan yang bergerak dibidang Telekomunikasi yang telah melakukan langkah-langkah strategis dalam berbagai hal diantaranya adalah :

1. Melakukan peningkatan kapasitas dan cakupan jaringan agar kualitas pelayanan dapat terus terjaga seiring dengan peningkatan jumlah pelanggan.

2. Secara terus menerus memperkuat citra dan merk perusahaan yaitu

“Smartfren” dengan melakukan promosi yang tepat sasaran.

3. Memperluas jaringan penjualan dan distribusi atas produk-produk perusahaan dengan pembukaan galeri baru, mengembangkan armada penjualan serta memperbanyak jumlah distributor dan outlet setiap area yang terjangkau oleh Jaringan Telekomunikasi Perusahaan.

4. Efisiensi pada biaya operasional

Sesuai dengan ketentuan pasal 3 Anggaran Dasar Perusahaan, maksud dan tujuan perusahaan adalah melakukan kegiatan usaha dalam bidang Telekomunikasi, yang seluruhnya telah diselenggarakan oleh perusahaan dengan ruang lingkup kegiatan usaha adalah :

1. Menawarkan jasa telekomunikasi didalam Wilayah Republik Indonesia 2. Menyediakan berbagai produk multimedia dan jasa terkait lainnya, tetapi

tidak terbatas pada penjualan secara langsung maupun tidak langsung 3. Membangun, menyewakan dan memiliki jaringan telekomunikasi tanpa

kabel diferekuensi 800 MHz yang secara ekslusif berbasis teknologi 4. Memperdagangkan barang-barang, perangkat-perangkat dan produk-

produk telekomunikasi termasuk pada impor atas barang-barang, perangkat-perangkat atau produk-produk telekomunikasi lainnya

5. Mendistribusikan dan menjual barang-barang, perangkat-perangkat atau produk-produk telekomunikasi lainnya

6. Menyediakan layanan purnajual atas barang-barang , perangkat-perangkat dan produk-produk telekomunikasi

7. Menawarkan jasa penyimpanan uang elektronik (e-money) baik dengan media kartu pra-bayar maupun pascabayar.

Perusahaan memiliki nilai-nilai yang dianut dan dipegang teguh dalam menjalankan usahanya yaitu sebagai berikut :

1. Integritas

Menempatkan perkataan atau ucapan kepada suatu tindakan nyata sehingga dapat dipercaya orang lain.

2. Sikap Positif

Menunjukkan dorongan sikap positif untuk menuju terciptanya lingkungan kerja kondusif dan saling menghargai.

3. Komitmen

Melakukan pekerjaan secara sungguh-sungguh drngan hati untuk menciptakan hasilterbaik.

4. Kesetiaan

Menumbuhkan semangat pengertian dan menerapkan nilai utama perusahaan sebagai bagian dari keluarga besar Unit Usaha Sinarmas.

5. Inovatif

Mengutarakan ide atau penciptaan produk, alat, sistem baru yang dapat meningkatkan produktifitas dan pertumbuhan perusahaan.

6. Perbaikan Terus Menerus

Senantiasa meningkatkan kemampuan diri, unit kerja dan organisasiuntuk mencapai hasil terbaik.

Pada tanggal 4 Maret 2003, Perusahaa memperoleh persetujuan dari Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) melalui suratnya No.21/V/PMA/2003 mengenai perubahan status hukum Perusahaan dari Perusahaan Non Penanaman Modal Asing/Penanaman Modal Dalam Negeri menjadi Perusahaan Penanaman Modal Asing

(PMA). Sebelumnya, Perusahaan telah memiliki perangkat teknologi CDMA 20001X dan EV-DO serta memperoleh Izin Penyelenggaraan Jasa Teleponi Dasar berdasarkan Surat Keputusan Menteri Perhubungan No.KP.309 Tahun 2003 tanggal 23 Oktober 2003, dimana Perusahaan dapat menyelenggarakan jasa teleponi dasar melalui jaringan bergerak selular milik PT Komunikasi Selular Indonesia (Komselindo) dan PT Metro Selular Nusantara (Metrosel).Komselindo,Metrosel dan PT Telekomindo Selular Raya (Telesera) memperoleh izin Penyelenggaraan Jaringan Bergerak Selular dengan menggunakan teknologi CDMA masing-masing berdasarkan Surat Keputusan Menteri Perhubungan No.KP.284 Tahun 2003 tanggal 5 September 2003 No KP.282 Tahun 2003 tanggal 27 Agustus 2003 dan Keputusan Menteri Komunikasi dan Informatika No. 82/KEP/M.KOMINFO/8/2006 tanggal 25 Agustus 2006.

Melalui Surat Keputusan Direktur Jendral Pos dan Telekomunikasi No.258/Dirjen/2005 tanggal 5 Oktober 2005, Perusahaan memperoleh izin penyelenggaraan jasa Internet Teleponi untuk Keperluan Publik (ITKP) Berdasarkan Surat Menteri Komunikasi dan Informatik Republik Indonesia No.459/M.KOMINFO/XII/2006 tanggal 15 Desember 2006, Pemerintah mendukung rencana penggabungan usaha (merger) Metrosel, Komselindo, dan Telesera (entitas anak) ke dalam Perusahaan selama proses merger, Grup dapat tetap menjalankan usaha dengan tetap tunduk kepada hak dan kewajiban yang terdapat dalam izin penyelenggaraan masing-masing perusahaan. Setelah Perusahaan memperoleh persetujuan atas perubahan Anggaran Dasar Perusahaan dalam rangka penggabungan usaha (merger) dari Departemen Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia, Perusahaan memperoleh izin Penyelenggaraan Jarngan Bergerak Seluler yang meliputi seluruh wilayah Indonesia berdasarkan Surat Keputusan Menteri Komunikasi dan Informatika No.293/KEP/M.KOMINFO/6/2007 tanggal 15 Juni 2007. Dengan

diberikannya izin penyelenggara jaringan bergerak seluler dan izin penyelenggara jasa teleponi dasar yang sebelumnya diberikan kepada Perusahaan dan entitas anak tidak berlaku lagi.

Berdasarkan Surat Keputusan Menteri Komunikasi dan Informatika No.932 tanggal 26 September 2014, pemerintah telah menyetujui pengalihan izin penggunaan spectrum frekuensi radio pada pita frekuensi radio 800 Mhz PT Bakrie Telekom Tbk (BTEL) kepada Perusahaan pada tanggal 30 Oktober 2014,Perusahaan dan BTEL menandatangani perjanjian penggabungan kegiatan usaha penyelenggaraan jaringan telekomunikasi ,dimana hanya perusahaan yang akan menjadi penyelenggara jaringan telekomunikasi, sehingga untuk keperluaan tersebut pita frekuensi 800 Mhz dialokasikan kepada Perusahaan (catatan11). Berdasarkan Surat Keputusan Menteri Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia Nomor 749 tahun 2014 tanggal 11 Agustus 2014, Pemerintah menetapkan realokasi pita frekuensi radio PT Smart Telekom,entitas anak yang menggunakan pita frekuensi radio 1,9 GHz ke pita frekuensi radio 2,3 GHz.

PT Smartfren Telecom, Tbk. adalah operator penyedia jasa telekomunikasi berbasis teknologi CDMA yang memiliki lisensi selular dan mobilitas terbatas (jaringan mobile broadband yang setara dengan 3 G) yang terluas di Indonesia.

Smartfren juga merupakan operator telwkomunikasi pertama di dunia yan menyediakan layanan CDMA EV-DO Rev. B (setara dengan 3,5 G dengan kecepatan unduh s.d 14,7 Mbps) dan operator CDMA pertama yang menyediakan layanan blackberry.

Pada 19 Agustus 2015, Smartfren meluncurkan produknya yang bernama Smartfren 4G LTE-Advanced dan menjadi operator seluler pertama di Indonesia yang

menggunakan teknologi 4G LTE Advanced (atau yang dikenal sebagai 4,5G dengan kecepatan mengunduh hingg 300 Mbps). Dan awal tahun 2016, Smartfren kembali mencetak sejarah sebagai perusahaan telekomunikasi pertama di Indonesia yang menyediakan layanan Voice over LTE (VoLTE) secara komersial.

Pada tahun 2017, Smartfren mengukuhkan posisinya sebagai penyedia layanan operator 4G terdepan melalui migrasi pelanggan CDMA menjadi pelanggan 4G, sehingga Perseroan saat ini merupakan satu-satunya operator yng beroperasi di jaringan 4G sepenuhnya. Dengan wilayah cakupan jaringan yang luas, melalui sekitar 15.000 BTS 4G yng tersebar di 200 kota di seluruh Indonesia, Smartfren telah didaulat menjadi official telco partner untuk brand-brand smartphone global ternama. Selain itu, Smartfren juga menghadirkan pengalaman layanan data yang fleksibel melalui pilihan paket data yang bervariasi, dan melalui Smartphone Andromax dan MiFi modem.

Layanan smartfren yang baik dan harga yg terjangkau membuat Smartfren kini terus mendapat atensi dari masyarakat Indonesia. Sebagai operator jasa layanan telekomunikasi berbasis CDMA terbesar dan terluas di Indonesia, Smartfren berkomitmen untuk terus menjaga kualitas layanan dan harga yang terjangkau demi menjawab kepercayaan dari para pelanggannya.

Dalam dokumen PADA PT SMARTFREN TELECOM TBK (Halaman 49-54)

Dokumen terkait