Teori Dasar Game
Pertemuan 02 – MK Pemrograman
Game Dasar
Objective
• Mahasiswa memahami definisi dari game
• Mahasiswa dapat menjelaskan jenis & genre game serta menyebutkan contoh-contohnya
• Mahasiswa dapat menjelaskan elemen penyusun game
• Mahasiswa mampu menjelaskan Langkah-Langkah umum
pengembangan game
Pengertian Game
• Game merupakan bentuk permainan terstruktur yang biasanya dilakukan untuk keperluan hiburan dan terkadang digunakan sebagai alat Pendidikan (Rickman Roedavan, 2022).
• Dalam sebuah game, terdapat aturan/rules, rintangan dan objective.
• Game terbagi menjadi :
• Traditional Game
• Digital Game
Game Tradisional
• Game tradisional menawarkan pengalaman fisik dengan menggunakan bahan-bahan sederhana.
• Game tradisional memiliki keunggulan utamanya yaitu interaksi fisik yang membantu pemain merasakan sentuhan bahan
permainan dan berkomunikasi secara langsung dengan pemain lain.
• Kekurangan game tradisional : Fleksibilitas, keterbatasan media
permainan,
Contoh Game Tradisional
Game Digital
• Digital game adalah permainan game yang diwujudkan dalam media elektronik, atau permainan game yang terkomputerisasi.
• Karena fleksibilitas dan aksesibilitasnya, game digital semakin banyak diminati dan terus berkembang secara siginifikan.
• Game digital menawarkan elemen visual (grafis ) dan audio untuk meningkatkan daya Tarik dan ketelibatan pemain.
• Kekurangan game digital ?
Jenis Digital Game
PC Games atau Game PC Console Games
Handheld Games Mobile Games
VR Games
Game Genre
Genre adalah
pengkategorian
spesifikasi permainan yang memiliki
karakteristik serupa.
• Arkade (Arcade)
• Balapan (Racing)
• Kartu (Card)
• Kasino (Casino)
• Kata (Word)
• Laga (Action)
• Musik (Music)
• Olahraga (Sports)
• Papan (Board)
• Pendidikan
• Petualangan
• RPG
• Santai
• Simulasi
• Strategi
• Teka-teki
• Trivia
• Tycon
• Open World
Element Penyusun Game
• Sebuah game dibentuk oleh 2 elemen yaitu Formal Element dan Dramatic Element
• Mengetahui kedua elemen tersebut akan memudahkan membuat sebuah konsep game
• Dasar pengembangan game dimulai dengan pengetahuan akan Formal Element.
• Setiap item didalam Formal Element bisa saling berinteraksi dan
berpotensi menghasilkan variasi baru sebuah game
Formal Element
• Terdiri dari:
1. Players 2. Objectives 3. Procedures 4. Rules
5. Resources 6. Conflict 7. Boundaries 8. Goal
• Tanpa satu elemen tsb,
sebuah game tidak akan
bisa menjadi sebuah game
yang lengkap.
Players
• Berapa pemain yang terlibat?
• Kompetisi? Kolaborasi? Atau gabungan keduanya?
• Apa peran pemain?
• Bagaimana pola
• Interaksi pemain?
Objectives
• Game memberikan tujuan pencapaian kepada pemain.
• Sifat tujuan itu harus menantang sekaligus bisa dicapai.
• Tujuan bisa dibuat banyak dengan pola tertentu:
• Sebagian adalah tujuan yang mudah dicapai
• Tujuan akhir lebih sulit dicapai dan jauh lebih menantang
• Harus ada keseimbangan antara tingkat kesulitan dan kepuasan yang bisa dicapai
pemain.
Procedures
• Prosedur adalah metode yang digunakan pemain untuk mencapai tujuannya didalam game
• Gunakan pertanyaan:
• Siapa?
• Melakukan Apa?
• Dimana?
• Kapan?
• Bagaimana?
• Umumnya game melakukan beberapa metode seperti:
• Starting Action: Memulai aksi didalam game
• Progression of Action: Prosedur lanjutan sesudah aksi dimulai
• Special Actions: Kondisi tambahan untuk elemen lain dari game
• Resolving Action: Cara menutup gameplay yang sudah selesai
Rules
• Jika prosedur adalah cara untuk mencapai tujuan melalui aturan
tindakan pemain, maka Rules adalah aturan dari permainan itu sendiri.
• Biasanya rules dari game non-digital lebih sederhana dan gampang
dihapal/mudah dimengerti
• Rules dari game digital lebih
kompleks dan cenderung tidak terlihat
(harus menggunakan manual untuk
mengerti keseluruhan)
Resources
• Adalah sebutan untuk asset/peralatan, modal, harta, atau apapun yang dimiliki pemain sebagai media untuk mencapai tujuannya.
• Beberapa contoh:
• Lives (nyawa)
• Unit (jumlah tertentu dari aset, dsb)
• Health (kekuatan yang dimiliki)
• Currency (jumlah modal/uang)
• Actions (kemampuan/jurus khusus)
• Power Ups (kekuatan tambahan)
• Inventory (cadangan penyimpanan)
• Time (waktu)
Conflict
• Konflik adalah hasil dari adanya rules dan boundaries. Digabung dengan prosedur maka pemain akan menghadapi tingkat kesulitan tertentu untuk mencapai
tujuannya.
• Untuk mencapai tujuan, pemain harus menguasai skill atau mahir dalam tindakan tertentu.
• Contoh konflik:
• Obstacles (Halangan)
• Opponents (Lawan)
• Dilemma (Dilema)
Boundaries
• Adalah batasan antara game dan yang diluar game.
• Boundaries bisa bersifat fisik maupun konseptual.
• Fisik: batasan dengan dunia nyata
• Konseptual: batasan didalam game itu sendiri
• Dengan adanya boundaries, jelas terlihat pemisahan antara dunia
nyata dan game.
Goal
• Tujuan Dasar Permainan
• Game selesai jika goal tercapai.
• Aturan dasar: Harus tidak bisa ditebak hasil akhir, untuk menarik minat pemain.
• Hasil akhir tidak harus MENANG, bisa jadi:
• Jumlah Skor
• Pangkat yang disandang
• Dsb
Dramatical Elements
• Formal element: membedah game berdasarkan struktur
• Dramatic element: membedah game berdasarkan kedalaman
emosi dan keterlibatan pemain
Dramatical Elements
• Challenge
• Play
• Premise
• Character
• Story
• World Building
• The Dramatic Arc
Game Typology
• Game Typology adalah sebuah klasifikasi jenis game berdasarkan goal atau objective suatu game.
(Michael Debus)
• Banyak games memiliki gameplay
yang berbeda tapi memiliki typology
yang sama.
Game Mechanic
Game mechanic adalah fungsi dasar yang membangun sebuah interaksi di dalam sebuah game
• Pergerakan pemain ke kiri/kanan/atas/bawah
• Karakter musuh dapat menembak
• Reaksi pemain dalam merespon karakter musuh yang menembak di sebut dengan gameplay.
Terdapat 9 kelompok game mekanik :
1. Physics Calculation 2. Avatar Controlling 3. Entity Statistic 4. Internal Economy 5. Linear Progression
6. Branching Progression 7. Tactical Manuevering 8. Social Interaction 9. Gameplay Balancing
9 Kelompok Game Mechanics
1. Physics Calculation : Mekanik game yang berhubungan dengan simulasi mekanik gerak seperti pergerakan benda, kecepatan, gravitasi dan tumbukan. Contoh game : Mario Bros,
2. Avatar Controlling : Mekanik game yang mengatur interaksi input player baik PC, mobile ataupun console dengan avatar dalam game. Poin utama dalam mekanik game ini diantaranya adalah cara avatar berjalan, berlari atau menyerang, bentuk interaksi tombol player untuk mengendalikan. Contoh game : Zelda
3. Entity Statistic : mekanik game dalam pengolahan dan kalkulasi variabel untuk internal player seperti health, experience dll.
Beberapa poin utana dalam mekanik ini diantaranya adalah tabel data untuk item-item yang bisa dikonsumsi dalam game, tabel data untuk exp karakter dan peningkatan statistic karekter, tabel data untuk senjata, tipe dan efeknya atau tabel data untuk musuh atau bos dalam game. Analisis mekanik : Ragnarok online
4. Internal Economy : mekanaik game terhadap pengelolaan dan kalkulasi variabel untuk internal dunia dalam game seperti koin, diamond, perdagangan dll. Poin utama dalam mekanik ini diantaranya adalah tabel data untuk nilai tukar setiap item dalam game atau tabel data untuk pembelian diamond melalui inapp purchase. Analisis mekanik : Genshin impact
5. Linier Progression : mekanik game terhadap cara player dalam menyelesaikan challenge dan mencapai game goal secara linier. Poin utama mekanik ini diantaranya adalah bentuk transisi level dalam game, bentuk pergerakan avatar dalam peta dunia atau bentuk gameplay avatar
9 Kelompok Game Mechanics
6. Branching Progression : mekanik game terhadap player dalam menyelesaikan challenge dan mencapai game goal secara bercabang. Poin utama dalam mekanik ini diantaranya adalah bentuk transisi level dalam game, bentuk pergerakan avatar dalam peta dunia dan gameplay avatar saat menuju titik akhir game yang semuanya dapat dilakukan secara acak dan bercabang. Contoh analisis mekanik seperti star wars old republic, dalam game ini pemain diberikan kebebasan untuk menyelesaikan permainan dengan memilih jalan sebagai seorang jedi atau sith.
7. Tectical Manuevering : mekanik game terhadap player dalam menggunakan taktik dan penempatan object dalam game.
Beberapa point dalam mekanik ini diantaranya adalah bentuk penempatan avatar dalam game atau kombinasi penempatan avatar yang bisa mempengaruhi gameplay. Contoh analisis mekanik seperti plant and zombie, dalam game ini penempatan tanaman akan dapat mempengaruhi jalannya permainan.
8. Sosial Interaction : mekanik game terhadap Teknik player melakukan interaksi social media. Beberapa poin utama dalam mekanik ini diantaranya adalah cara player melakukan sharing progress game mereka dan cara player berintraksi dengan player lain dalam game. Contoh analisis mekanik adalah Farm Ville, dalam game ini penempatan pemain dapat mengundang pemain lain untuk berkunjung, meminta tolong atau memberikan bantuan.
9. GamePlay Balancing mekanik dalam game yang berhubungan dengan matimatika dan relasi antara game mekanik yang berdampak kepada pengalaman player didalam game. Beberapa poin utama dalam mekanik ini diantaranya adalah bentuk keseimbangan gameplay antara kekuatan player dan musuh atau bentuk keseimbangan game dalam mode multiplayer (Jika ada). Contoh analisis mekanik Perpect word dalam game ini terdapat sebuah dungeon bos yang sulit untuk dikalahkan sendiri.
Game Developer
• Secara umum terbagi menjadi 4
• Game Director/Project Manager
• Bertanggung Jawab memimpin pengembangan game
• Tim, Finansial, Schedule, testing, monetisasi
• Game Designer
• Merancang keseluruhan game dari konsep, story, mekanik, dll
• Menghasilkan GDD
• Memahami market dan psikologi calon gamer
• Game Artist
• Merancang dan membut ast visual : Karakter, animasi, environment, special effect, dll.
• Blender, Adobe (AI, PS, AE, Animate), dll
• Game Programmer
• Mengintegrasikan rancangan Game designer dan game artist menjadi satu kesatuan
utuh game yang bisa di mainkan.
Game
Development Life Cycle
Tahapan-tahapan yang dilakukan secara sistematis untuk
membangun sebuah game digital.
Farming Blue Buff
• Pilih salah satu game digital favorit anda.
• Identifikasi Formal Element yang ada pada game tersebut.
• Apakah typology yang digunakan pada game tersebut?
• Mekanik apa yang digunakan pada game tersebut?
• 2 Jawaban paling baik dan lengkap akan mendapatkan special rewards (Pilihan) :
• Boleh tidak mengerjakan Farming Red Buff
• Tambahan 40 point untuk nilai UTS