• Tidak ada hasil yang ditemukan

11934-Abstrak.pdf - Universitas Muhammadiyah Makassar

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2023

Membagikan "11934-Abstrak.pdf - Universitas Muhammadiyah Makassar"

Copied!
1
0
0

Teks penuh

(1)

ABSTRAK

Abdul Kadir Jailani, 2017, “ Analisis Tindak Ilokusi Guru dalam Pembelajaran Bahasa Indonesia di SMP Unismuh Makassar. Skripsi. Jurusan Bahasa dan Sastra Indonesia , Fakultas Keguruan Ilmu Pendidikan, Universitas Muhammadiyah Makassar. Pembimbing (1) H. Abd. Rahman Rahim, (2) Aliem Bahri.

Penelitian ini bertujuan (1) mendeskripsikan wujud tindak ilokusi guru dalam pembelajaran bahasa Indonesia di SMP Unismuh Makassar, dan (2) mendeskripsikan fungsi tindak ilokusi guru dalam pembelajaran bahasa Indonesia di SMP Unismuh Makassar.

Desain penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan rancangan deskriptif.

Data penelitian yang digunakan berupa tuturan guru yang berwujud tindak ilokusi dalam pembelajaran bahasa Indonesia di SMP Unismuh Makassar. Data penelitian yang digunakan berupa instrumen manusia, yakni peneliti sendiri dengan alat bantu pedoman pengumpulan data, redukasi data, penyajian data, dan penyimpulan/verifikasi.

Berdasarkan temuan penelitian yang telah dilakukan diperoleh temuan berupa wujud, dan fungsi. Pertama, wujud tindak ilokusi guru dalam pembelajaran bahasa Indonesia di SMP Unismuh Makassar ada tiga, (1) kalimat imperatif, yang terdiri dari (a) kalimat imperatif permintaan, (b) kalimat imperatif pemberian izin, (c) kalimat imperatif ajakan, (d) kalimat imperatif suruhan, dan (e) kalimat imperatif larangan, (2) kalimat interogatif, yang terdiri dari (a) kalimat interogatif total, dan (b) kalimat interogatif parsial, (3) kalimat deklartif yang terdiri dari (a) kalimat deklaratif aktif, dan (b) kalimat deklaratif pasif. Kedua, fungsi tindak ilokusi guru dalam pembelajaran bahasa Indonesia di SMP Unismuh Makassar ada tiga (1) fungsi asertif, yang terdiri dari (a) menyataan, (b) mengusulkan, (c) membual, (d) mengeluh, (e) melaporkan, (f) menyetujui, dan (g) memprotes, (2) fungsi direktif, yang terdiri dari (a) permohonan, (b) larangan, (c) pemberian izin, (d) tindak pertanyaan, (e) tindak perintah dan (f) tindak menasihatkan, dan (3) fungsi ekspresif yang terdiri dari (a) salam, (b) berterima kasih, (d) meminta maaf, dan (e) pujian.

Berdasarkan hasil penelitian ini, disarankan kepada (1) guru bahasa dan sastra Indonesia, dapat dijadikan bahan acuan dalam pembelajaran keterampilan berbahasa, khususnya eterampilan berbicara (2) pemerhati pendidikan bahasa Indonesia, dapat dijadikan sebagai bahan masukan untu pembelajaran bahasa disekolah dan diperguruan tinggi, (3) peneliti, disarankan untuk mengadakan penelitian terhadap wujud, dan fungsi, pada ragam bahasa yang berbeda dan konteks yang lain pula.

Saran ini dikemukakan berkaitan dengan wujud, dan fungsi yang disesuaikan dengan situasi tertentu.

Kata kunci: wujud dan fungsi tindak ilokusi

Referensi

Dokumen terkait

She also received Honorary I nllowship of the International Society of Cryptozoologists, was n I ifo Member of the Friends of the East London Aquarium, an I lonorary Life Member of the

• 1 d It IK•rena merasa ltdai: senant;, biil an tar;;, residenlen rtRtnlcn dan ba jg memplkjai erll akaa mem karena dalam tiap41iap kRmpoen' peatock dota· barors be'ranl btr·laaotro