• Tidak ada hasil yang ditemukan

ABSTRAK - Repository Widya Kartika

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2023

Membagikan "ABSTRAK - Repository Widya Kartika"

Copied!
1
0
0

Teks penuh

(1)

ABSTRAK

Pada masa sekarang ini, tingkat persaingan bisnis khususnya dibidang pemasaran semakin ketat, sehingga berhasil atau tidaknya suatu bisnis tentunya dapat ditentukan dari sistem pemasarannya. Begitu pula seperti halnya yang dialami oleh Restoran Lolita di Surabaya. Maka, dalam penelitian ini penulis ingin mengetahui seberapa besar pengaruh kepuasan pelanggan yang terdiri dari respon dan cara pemecahan masalah, kemudahan dan kenyamanan, harga, dan keandalan terhadap loyalitas pelanggan restoran Lolita Surabaya. Untuk itu penulis melakukan penyebaran kuisioner kepada 100 responden yaitu yang makan di restoran Lolita Surabaya.

Analisa yang digunakan adalah analisa regresi berganda dengan uji t dan uji F yaitu untuk mengetahui variabel secara simultan dan variabel yang dominan dengan jumlah responden sebanyak 100 orang. Dari perhitungan regresi dihasilkan: Y = 0,686 + 0,014.X1 + 0,181.X2 + 0,349.X3 + 0,314.X4.

Sedangkan hasil pengujian regresi linier berganda diatas untuk hasil perhitungan dengan menggunakan uji simultan (uji F) dapat disimpulkan bahwa variabel bebas secara bersama-sama mempengaruhi loyalitas pelanggan dengan nilai F hitung sebesar (26,195) dan F tabel sebesar (2,45). Melalui pengujian parsial menggunakan uji T pada loyalitas pelanggan menghasilkan T tabel sebesar 1,985 sedangkan T hitung untuk variabel respon dan cara pemecahan masalah (X1) sebesar 0,192 sehingga dapat disimpulkan bahwa respon dan cara pemecahan masalah (X1) tidak berpengaruh secara signifikan terhadap loyalitas pelanggan (Y). Variabel kemudahan dan kenyamanan (X2) sebesar 1,912 dapat disimpulkan tidak berpengaruh secara signifikan terhadap loyalitas pelanggan (Y). Sedangkan variabel harga (X3) sebesar 4,382 dapat disimpulkan berpengaruh secara signifikan terhadap loyalitas pelanggan (Y). Variabel keandalan (X4) sebesar 3,965 dapat disimpulkan berpengaruh secara signifikan terhadap loyalitas pelanggan (Y).

Berdasarkan pada hasil uji hipotesis tersebut dapat diketahui bahwa variabel yang lebih dominan adalah variabel harga dibandingkan variabel respon dan cara pemecahan masalah, kemudahan dan kenyamanan, keandalan terhadap loyalitas pelanggan restoran Lolita Surabaya.

x

Referensi

Dokumen terkait

QAUKENI LOCAL MUNICIPALITY ANNUAL FINANCIAL STATEMENTS For the year ended 30 JUNE 2005 CONTENTS Page General Information 1 – 2 Approval of financial statements 3 Foreword 4

Without my family I probably wouldn’t like this alive, can live happy, school, and I feel very fortunate and thankful to still be alive with families, while many out there who live