• Tidak ada hasil yang ditemukan

Abstrak - Universitas Muhammadiyah Makassar

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2023

Membagikan "Abstrak - Universitas Muhammadiyah Makassar"

Copied!
1
0
0

Teks penuh

(1)

vii ABSTRAK

St Qaomariah Ulfa HN 2021. Peningkatan Kemampuan Bahasa Ekspresif Anak Melalui Media Kartu Gambar pada Anak Kelompok B di TK Guppi Bontomanai Kecamatan Bontonompo Kabupaten Gowa. Program Studi Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Muhammadiyah Makassar, Pembimbing I Andi Adam dan pembimbing II Anzar.

Masalah utama dalam penelitian ini adalah apakah anak dengan menggunakan media kartu gambar dapat meningkatkan kemampuan bahasa ekspresif anak kelompok B TK Guppi Bontomanai Kecamatan Bontonompo Kabupaten Gowa. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk meningkatkan kemampuan bahasa ekspresif anak melalui media kartu gambar di TK Guppi Bontomanai Kecamatan Bontonompo Kabupaten Gowa. Manfaat dalam penelitian ini dapat menambah ilmu pengetahuan dalam bidang pembelajaran anak usia dini khususnya dalam meningkatkan kemampuan bahasa ekspresif anak dan diharapkan dapat bermanfaat bagi anak, guru, dan sekolah. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas. Lokasi penelitian TK Guppi Bontomanai Desa Kalebarembeng, Kecamatan Bontonompo Kabupaten Gowa.

Hasil Penelitian menunjukkan pada siklus I bahwa 15,3% dikategorikan Belum Berkembang (BB) berjumlah 2 anak 84,6% dikategorikan Mulai Berkembang (MB) berjumlah 11 anak, dikategorikan Berkembang Sesuai Harapan (BSH) dan dikategorikan Berkembang Sangat Baik (BSB) belum tercapai. Hasil pada siklus II yaitu 0% dikategorikan anak Belum Berkembang (BB), 0% dikategorikan Mulai Berkembang (MB), 15,3% dikategorikan Berkembang Sesuai Harapan (BSH) berjumlah 2 anak dan 84,6% dikategorikan Berkembang Sangat Baik (BSB) berjumlah 11 anak.

Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa melalui penggunaan media kartu gambar dapat meningkatkan kemampuan bahasa ekspresif anak pada kelompok B di TK Guppi Bontomanai Kecamatan Bontonompo Kabupaten Gowa.

Kata Kunci: Kemampuan Bahasa Ekspresif, Media kartu gambar

Referensi

Dokumen terkait

Judul Skripsi : Pengembangan Model Bercerita Melalui Simulasi untuk Meningkatkan Kemampuan Imajinasi Anak TK B di TK Areta Amata School Makassar.. Menyatakan

Hasil penelitian sebelumnya dilakukan pada kelompok B di TK Asy-Syafa’ah Jember Kindergarten dinyatakan bahwa perkembangan sosial dan emosional anak kelompok B melalui