vi ABSTRAK
Jumadi, 2016. Kesantunan Berbahasa di Lingkungan SMP Islam Al-Azhar 24 Makassar (Telaah Tindak Tutur pada Ranah Pendidikan). Dibimbing oleh Andi Sukri Syamsuri dan Abd.Rahman Rahim.
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan bentuk pematuhan dan bentuk penyimpangan prinsip kesantunan berbahasa di lingkungan SMP Islam Al-Azhar 24 Makassar. Penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan metode deskriptif. Sumber data penelitian adalah tindak tutur di lingkungan SMP Islam Al-Azhar 24 Makassar. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik observasi, teknik wawancara, dan teknik catat.
Seluruh data yang dikumpulkan diolah dengan menggunakan teknik analisis deskriptif kualitatif.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Pematuhan prinsip kesantunan berbahasa di lingkungan SMP Islam Al-Azhar 24 Makassar berjumlah 35 tuturan, terdapat 4 pematuhan maksim kearifan, 1 pematuhan maksim kedermawanan, 14 pematuhan maksim pujian, 4 pematuhan maksim kesederhanaan, 8 pematuhan maksim kesepakatan, dan 4 pematuhan maksim simpati. 2) Penyimpangan prinsip kesantunan berbahasa di lingkungan SMP Islam Al-Azhar 24 Makassar berjumlah 58 tuturan, terdapat 7 penyimpangan maksim kearifan, 8 penyimpangan maksim kedermawanan, 37 penyimpangan maksim pujian, 1 penyimpangan maksim kesederhanaan, 4 penyimpangan maksim kesepakatan, dan 1 penyimpangan maksim simpati. Dengan demikian penyimpangan maksim kesantunan berbahasa lebih dominan daripada pematuhan prinsip kesantunan berbahasa di lingkungan SMP Islam Al- Azhar 24 Makassar.
Kata kunci : Kesantunan Berbahasa, Pendidikan, Sekolah Islam.