• Tidak ada hasil yang ditemukan

ASESMEN SUMATIF AKHIR SEMESTER (SAS) I KURIKULUM MERDEKA TAHUN PELAJARAN 2023/2024 BAHASA INDONESIA KELAS IV

N/A
N/A
Eka Setya Septiningrum

Academic year: 2023

Membagikan "ASESMEN SUMATIF AKHIR SEMESTER (SAS) I KURIKULUM MERDEKA TAHUN PELAJARAN 2023/2024 BAHASA INDONESIA KELAS IV"

Copied!
4
0
0

Teks penuh

(1)

PEMERINTAH KABUPATEN PEKALONGAN DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN

SD NEGERI 01 SIDOMULYO

Alamat: Jl. Comal-Kesesi, Desa Sidomulyo, Kec. Kesesi, Kab. Pekalongan Email: sdn01sidomulyokesesi@gmail.com. Kode Pos: 51162 ASESMEN SUMATIF AKHIR SEMESTER (SAS) I

KURIKULUM MERDEKA TAHUN PELAJARAN 2023/2024

Mupel : Bahasa Indonesia Hari, Tanggal : ………

Kelas : IV (Empat) Waktu : 07.30 - 09.00 WIB

Petunjuk Umum :

1. Tulislah terlebih dahulu namamu pada tempat yang disediakan!

2. Bacalah dengan teliti setiap petunjuk pengerjaan soal!

3. Kerjakan tugas/ perintah yang ada pada soal!

4. Periksalah pekerjaanmu sebelum diserahkan kepada Bapak/ Ibu pengawas!

I. Berilah tanda silang (x) pada salah satu huruf A,B,C, atau D pada jawaban yang paling benar ! Bacalah teks berikut untuk menjawab soal nomor 1-2!

Tak Muat Lagi

“Kenapa kamu memakai bajuku?” Lala bertanya dengan kesal.

“Kata Ibu, baju ini untukku. Kakak kan sudah tidak pernah lagi memakainya,” jawab Kiki bingung.

“Tidak pernah kupakai bukan berarti boleh diambil.” Lala mulai marah. “Ayo ganti bajumu.”

“Tapi … baju ini pas untukku.” Kiki mengelak. “Pasti sudah kekecilan untuk Kak Lala.”

“Tidak! Ini bajuku, bukan bajumu,” Lala berkeras.

Akhirnya, Kiki mengalah. Lala mendapatkan kembali bajunya.

Langsung saja Lala ke kamar untuk berganti pakaian. Kiki mengikutinya.

“Hmmm, masih cukup.” Lala berdiri di depan cermin. “Kenapa belakangan ini aku tidak pernah memakainya, ya?”

Lala terus mematut diri. Awalnya tidak ada masalah, tetapi lama-lama Lala merasa gerah. Dia juga sulit bernapas dengan lega.

Kulitnya mulai terasa gatal.

Lala lalu berusaha menggaruk punggungnya.

Breeet …!

“Kak, baju Kakak sobek!” Kiki berteriak.

Lala terdiam. Dengan sedih dia meraba bagian baju yang sobek.

Lala melihat bayangan dirinya dan Kiki di cermin. Ternyata, Lala memang sudah besar. Dia sudah tak cocok lagi memakai baju itu.

“Ya, nanti kita minta tolong Ibu menjahit baju ini,” katanya.

Kemudian Lala menambahkan, “Nanti baju ini buat kamu saja.”

“Yang benar, Kak? Horeee!” teriak Kiki senang.

Lala mengangguk pelan. “Iya, untukmu saja.”

“Terima kasih.” Kiki langsung memeluk kakaknya.

1. Permasalahan yang dialami oleh tokoh yang bernama Lala adalah ….

A. Baju polkadot favorit Lala disobek oleh Kiki

B. Lala sudah besar sehingga baju favoritnya sobek ketika dipakai karena sudah tidak muat C. Lala diberikan segelas minuman oleh Kiki sepulang sekolah

D. Lala sedih karena hasil ualngannya di sekolah jelek 2. Mengapa Kiki menjadi senang ?

A. Karena Lala memberikan baju fovoritnya untuk Kiki B. Karena melihat baju Kakaknya yang sobek

C. Karena akan dibelikan baju baru oleh Ibunya D. Karena senang melihat kakaknya sedih

3. Juden menyapu lantai. Adalah contoh kalimat …, karena ….

A. transitif, ada S-P-O C. pasif, tidak aktif B. instransitif, ada S-P D. Aktif, tidak pasif 4. Kalimat yang tidak memerlukan objek disebut kalimat …

A. Transitif C. aktif

B. Instransitif D. pasif

5. Ketakutan yang sangat berlebihan terhadap benda atau keadaan tertentu yang dapat menghambat kehidupan penderitanya disebut ….

A. labia C. fabia

B. pobia D. fobia

6. Santi berkonsultasi dengan Psikolog tentang fobianya. Makna dari kata konsultasi dari kalimat disamping adalah ….

(2)

A. Bertukar pikiran C.meminta nasihat tentang kesehatan B. Meminta pertimbangan D. meminta nasihat tentang pendidikan

7. Cara mencari makna suatu kata adalah dengan KBBI, kepanjangan dari KBBI adalah ….

A. Kamus Besar Bahasa Indonesia C. Kamus Berbahasa Benar Indonesia B. Kamus Benar Bahasa Indonesia D. Kamus Bernuansa Bahasa Indonesia Bacalah teks berikut untuk menjawab soal nomor 8-10!

Kepala Suku Len

Tigor suka menyiram tanaman karena Tigor suka bermain air. Dengan semprotan air di tangannya, Tigor dapat membuat hujan. Jika Tigor memutar kepala semprotan ke kanan, Tigor bisa menyemprotkan air lebih jauh. Jika Tigor memutar kepala semprotan ke kiri, air keluar seperti hujan gerimis. Kadang-kadang Tigor dapat melihat pelangi!

Sayangnya, Molen tidak suka. Kucing yang suka membuntuti Tigor itu takut air. Begitu Tigor menyalakan keran, Molen segera kabur dan masuk rumah. Baiklah, Tigor bekerja sendiri saja.

Tigor hampir sampai di tanaman kecil-kecil punya Kak Tiur. Tiba-tiba …

“Jangan! Kemarin sudah. Tanaman ini bisa mati kalau sering disiram,” kata Kak Tiur.

“Kenapa?” Tigor heran sekali.

“Ini sukulen. Lihat, daunnya tebal sekali. Ini untuk menyimpan air. Kalau sering disiram, sukulen bisa membusuk,”

Kak Tiur menjelaskan.

“Su-ku-len? Suku Len? Aku baru tahu tanaman juga punya suku,” sahut Tigor heran. Tigor tahu keluarga mereka bersuku Batak. Tigor dan Kak Tiur bermarga Siregar, mengikuti marga Bapak.

“Kita bersuku Batak dan bermarga Siregar. Tanaman ini bersuku Len dan bermarga apa?” tanya Tigor.

Kak Tiur tertawa. “Bukan begitu. Namanya memang sukulen. Bukan karena punya suku.”

Tigor ikut tertawa. Seru juga seandainya tanaman juga punya suku. Ada suku Mawar, suku Mangga, suku Anggrek, dan suku Singkong.

8. Nama tanaman Kak Tiur adalah … tanaman ini tidak boleh sering disiram karena ….

A. Sukulen, bisa membusuk C. suku Len, sejenis suku Budaya B. Tigor, suka bermain air D. Molen, sejenis kucing

9. Tokoh dalam ceruta Kepala Suku Len adalah ….

A. Kak Tiur, Tigor, dan Suku Len C. Tigor, Suku Len, dan Molen B. Kak Tiur, Tigor, dan Molen D. Suku Len, Molen, dan Kak Tiur 10.Makna kata sukulen adalah ….

A. sejenis suku bangsa C. sejenis tanaman berdaun tebal B. nama jenis bunga D. orang yang memimpin suku

11.Kalau tidak memakai kacamata, pandangan Elsa menjadi kabur. Kata kabur pada teks disamping memiliki makna yang sama dengan kalimat …

A. Kucing Tigor kabur ketika disiram air.

B. Karena hujan, pandangan di kaca mobil jadi kabur.

C. Setelah menyalakan api di kompor, Rafi langsung kabur karena takut.

D. Ketika Lisa datang, mereka semua langsung kabur.

12.Jika harga beras diturunkan, akan sangat (untung) masyarakat. Imbuhan meng- yang tepat untuk melengkapi kata di dalam kurung adalah ….

A. menguntungkan C. diuntungkan

B. keruntungan D. keuntungan

13.Sani menyalakan kipas angin, tetapi Kak Lita mematikannya. Dari kalimat disamping yang termasuk Subjek adalah ….

A. menyalakan dan mematikan C. kipas angin

B. Sani dan Kak Lita D. tetapi

14.(1) Niko menyalakan TV.

(2) TV tidak dapat menyala.

Kedua kalimat tersebut dapat digabungkan menjadi kalimat majemuk apabila digabungkan dengan kata ….

A. karena C. dan

B. tetapi D. kemudian

15.Berikut bukan warna lampu lalu lintas adalah ….

A. kuning C. biru

B. merah D. hijau

16.Warna hijau pada lampu lalu lintas memiliki arti ….

A. berhenti C. hati-hati

B. berjalan D. waspada

17.“Saya sependapat Sania, delman adalah transportasi jaman dahulu yang sampai sekarang masih lestari”.

Pernyataan yang sesuai dengan kalimat di atas yaitu ….

A. merupakan argumen sanggahan C. merupakan argumen sanggahan B. berisi argumen ketidaksetujuan D. berisi argumen netral

18.Aqila berhasil meraih Juara taekwondo. Kata dasar dari kata yang dicetak miring adalah ….

A. hasil C. rasil

(3)

B. asil D. berha

19.Daun (gugur) tertiup angin. Awalan ber- yang tepat untuk melengkapi kata di dalam kurung adalah ….

A. bergugur C. bergugur-gugur

B. berguguran D. bergugur-guguran

20.Mendeskripsikan tempat, bertujuan agar ….

A. pembaca dapat menebak isinya C. mudah menemukan tempat/ lokasinya B. dapat membaca isinya D. mudah meletakkan barang

21.Memusatkan perhatian terhadap sesuatu yang didengar dan berusaha memahaminya disebut….

A. mendengar C. menganalisis

B. menyimak D. memahami

22.Perhatikan pernyataan berikut!

1) Melihat dan memperhatikan orang yang berbicara

2) Berbicara sendiri atau mengobrol dengan teman sebangku 3) Melihat tapi tidak mendengarkan

4) Mencatat hal-hal penting yang disampaikan pembicara

5) Menyoret-nyoret atau menggambar hal yang tidak berkaitan denga napa yang dibicarakan Pernyataan yang harus dilakukan ketika kita melakukan kegiatan menyimak yaitu ….

A. 1 dan 2 C. 1 dan 4

B. 1 dan 3 D. 1 dan 5

23.Dalam suatu paragraf, terdapat ide yang memuat informasi dari bacaan, ide yang dimaksud adalah … dan

….

A. ide pokok dan ide pendukung C. ide pokok dan ide sekunder B. ide pendukung dan ide penjelas D. ide pokok dan ide tidak pokok Simak paragraf berikut untuk menjawab soal nomor 24 dan 25!

Dikenal karena Menari

Indonesia memiliki banyak sekali budaya, khususnya tarian. Tari-tarian itu menjadi ciri khas suatu daerah. Berikut ini dihimpun lima desa yang terkenal dengan ciri khas tarian dan para penarinya.

Desa kedua adalah Desa Cempaga di Bali dengan tari baris. Tari ini dibawakan oleh laki-laki dewasa. Gerakannya menirukan pemuda gagah berani yang menerjang medan perang. Tari baris dibedakan menjadi dua berdasarkan jumlah penarinya. Tarian yang dibawakan seorang penari disebut tari jojor. Sementara tarian yang dilakukan berkelompok disebut tari dadap.

Selanjutnya adalah Desa Barikin di Kalimantan Selatan dengan tari baksa kembang. Tarian ini dibawakan oleh penari perempuan yang jumlahnya ganjil, misalnya satu, tiga, atau lima penari. Gerakannya meliuk-liuk menggambarkan seorang putri yang sedang bermain di taman bunga. Tari baksa kembang sering dipentaskan di acara besar.

24.Ide pokok pada paragraf pertama yaitu ….

A. Indonesia memiliki banyak sekali budaya, khususnya tarian B. Desa kedua adalah Desa Cempaga di Bali dengan tari baris

C. Selanjutnya adalah Desa Barikin di Kalimantan Selatan dengan tari baksa kembang D. Berikut ini dihimpun lima desa yang terkenal dengan ciri khas tarian dan para penarinya 25.Tari apakah yang menggambarkan seorang putri di taman bunga ?

A. tari baris C. tari dadap

B. tari jojor D. tari baksa kembang

II. Isilah titik-titik di bawah ini dengan jawaban yang benar!

26.Ikhsan memancing ikan. Kalimat disamping disebut kalimat ….

27.Juden berlari. Unsur kalimat yang ada pada kalimat di samping adalah ….

28.Guru menjelaskan bumi menggunakan globe. Makna kata globe pada teks disamping adalah ….

29.Bagas (tiup) balon. Kata di dalam kurung jika mendapat awalan meng- menjadi ….

30.Kata dasar keruk mendapat awalan meng- menjadi ….

31.Kursi rapat sengaja diatur tidak rapat agar sesuai protokol kesehatan. Kalimat di atas mengandung kata ….

32.Warna lampu lalu lintas ada tiga yaitu …, …, dan ….

33.Perhatikan gambar denah di bawah ini!

Rumah Joni berada di sebelah …. sekolah.

34.Gagasan utama, pikiran utama atau hal utama yang ingin disampaikan penulis kepada pembaca disebut ide

….

(4)

35.……nama tari yang gerakannya seperti ada gerakan silat ? kata tanya yang tepat untuk melengkapi kalimat tanya disamping yaitu ….

III. Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan singkat dan jelas!

36.Tuliskanlah satu contoh kalimat transitif!

37.Tuliskanlah satu contoh kalimat intransitif!

38.Buatlah kalimat lengkap yang terdiri dari S-P-O-K dengan kata:

a. stopkontak b. menginjak

39.Berilah imbuhan ‘ber-‘ atau ‘ber-‘ + ‘-an’ pada kata yang ada di dalam kurung sehingga menjadi kalimat yang benar!

a. Kupu-kupu (terbang) di udara.

b. Kerbau (rendam) di kubangan.

40.Buatlah poster sederhana dengan tema “Ajakan untuk menjaga kebersihan”!

Referensi

Dokumen terkait

If the change affects the reporting period, the previous period, the financial statements and the subsequent reporting period, the Entity shall disclose in the statement the following

√ 16,17 Disajikan kalimat dalam bahasa indonesia, siswa dapat menterjemahkan kalimat ke dalam bahasa arab √ 34 3.2 Memahami bunyi, makna, dan gagasan dari kata, frase, kalimat bahasa