PERTEMUAN I PENGANTAR BISNIS
Dosen : Trustorini Handayani, SE.,M.Si
Rencana Materi Perkuliahan : 1. Konsep dan Fungsi Bisnis
a. Pengertian Bisnis
b. Jenis-jenis kegiatan Bisnis c. Karakteristik Sistem Bisnis 2. Lingkungan Bisnis
a. Lingkungan Umum b. Lingklungan Industri c. Lingkungan Internal
d. Lingkungan dan Kondisi Bisnis 3. Etika Bisnis
a. Masalah dan Pro-kontra Etika Bisnis b. Prinsip-prinsip Etika Bisnis
c. Etika Pemasaran
d. Hak Konsumen dan Etika Bisnis 4. Bentuk-bentuk Organisasi Bisnis
a. Perusahaan Perseorangan
b. Perusahaan Persekutuan (Firma) c. Perseroan Terbatas (PT)
d. Koperasi
e. Bentuk lain Organisasi Bisnis 5. Kewirausahaan dan Usaha kecil 6. Konsep dan fungsi manajemen 7. Konsep dan fungsi pemasaran 8. konsep dan fungsi SDM 9. Konsep dan fungsi keuangan 10. Konsep dan fungsi Produksi
Buku Acuan : Pengantar Bisnis, Amirullah dan Imam Hardjanto Pengantar Bisnis, Dr Buchari Alma
PENDAHULUAN
Setiap kegiatan manusia pada dasrnya merupakan bagian dari sistem bisnis.
Seorang petani yang mengolah sawah, dokter gigi yang melayani pasien, polisi yang menjaga keamanan, Perguruan Tinggi yang mendidik mahasiswa, dsbnya merupakan perwujudan aktivitas bisnis.
Kegiatan di atas pada hakikatnya adalah kegiatan yang menciptakan nilai. Oleh karenanya kegiatan bisnis dapat dikatakan sebagai kegiatan penciptaan nilai yang diarahkan untuk memenuhi kebutuhan manusia.
Bisnis dalam arti luas adalah suatu istilah umum yang menggambarkan semua aktivitas dan institusi yang memproduksi barang dan jasa dalam kehidupan sehari- hari. Huat,T chwee, et.al (1990) mendefinisikan bisnis sebagai suatu sistem yang memproduksi barang dan jasa untuk memuaskan kebutuhan masyarakat kita.
Pendapat lain dikemukakan oleh Griffin dan Ebert (1996) bahwa bisnis merupakan suatru organisasi yang menyediakan barang atau jasa yang bertujuan untuk mendapatkan keuntungan.
Memperhatikan dua pendapat di atas maka definisi tersebut memfokuskan pada aspek-aspek :
a. Kegiatan Indiovidu dan kelompok b. Penciptaan nilai
c. Penciptaan barang dan jasa d. Keuntungan melalui transaksi
Berikut ini adalah fungsi-fungsi bisnis dilihat dari kepentingan mikro dan makro bisnis.
Fungsi Mikro Bisnis
Fungsi Mikro Bisnsi dapat dipandang sebagai kemampuan aktivitas bisnis dalam memberikan kontribusinya kepada pihak-pihak yang berperan secara langsung terhadap proses penciptaan nila yaitu :
a. karyawan/pekerja b. Dewan Komisaris
c. Pemegang saham
Fungsi Makro bisnis
Dipandang sebagai kemampuan aktivitas bisnis dalam memberikan kontribusinya kepada pihak-pihak yang terlibat secara tidak langsung dalam pembentukan dan pengendalian bisnis. Pihak-pihak yang dimaksud adalah :
a. masyarakat
b. bangsa dan negara
Gitosudarmo mengatakan bahwa fungsi lain dari sebuah bisnis yaitu dalam rangka mengubah fungsi kegunaan yang meliputi kegunaan bentuk (Form utility), kegunaan tempat (Place utility), kegunaan waktu (time utility), dan kegunaan milik (possesion utility). Elemen-elemen bisnis terdiri dari 6M (Money, market, Machine, material, Man, method).
Jenis-jenis kegiatan Bisnis
Pada dasarnya, kativitas bisnis dapat dikelompokkan dalam tiga aktivitas utama, yaitu aktivitas produksi (Production Activity), aktivitas distribusi (distribution activity), dan aktivitas konsumsi (consumption activity).
Gambar Jenis-jenis Aktivitas Bisnis
Produksi dapatlah didefinisikan sebagai setiap kegiatan yang menghasilkan barang atau jasa. Dalam pengertian sehari-hari, aktivitas produksi ini sering dianggap sinonim dengan pembuatan barng-barang yang dibutuhkan oleh manusia atau konsumen. Perusahaan dapat memilih tiga alternatif jenis produk barang atau jasa yang akan dihasilkan, yaitu produk primer, sekunder atau tersier.
Production
Distribution Consumption
Disebut produk primer jika dalam proses pembuatan barang tidak mengalami proses perubahan bentuk. Masih alami belum dicam[ur dengan bahan-bahan lain, misalnya kayu. Disebut produk sekunder jika mengolah bahan baku menjadi barang jadi melalui proses perubahan bentuk, misalnya kayu jadi meja, lemari. Untuk produk tersier diluar kedua produk tersebut, tetpai hanya memfasilitasi layanan jasa terhadap kedua produk di atas (primer dan tersier), misalnya transportasi, perbankan, hotel dsbnya.
Distribusi
Adalah aktivitas bisnis yang melakukan pemindahan barang dan jasa dari satu tempat ke tempat lainnya misalnya bisnis di bidang jasa kargo.
Konsumsi
Aktivitas konsumsi mengacu pada kemampuan perusahaan untuk menciptakan permintaan terhadap barang dan jasa yang ditawarkan., kemampuan tersebut dilihat dari seberapa besar penjualan yang diperoleh perusahaan. Untuk meningkatkan aktivitas konsumsi, maka peran distribusi dan produksi sangat membantu.
Karakteristik sistem bisnis
a. Kompleksitas dan keanekaragaman
Misalnya berupa kelompok industri dari berbagai macam sektor.
b. saling ketergantungan
saling membutuhkan diantara perusahaan, output yang dihasilkan oleh sebuah perusahaan akan menjadi input bagi perusahaan lain., hubungan ketergantungan dalam istilah ekonomi disebut sebagai industri hilir dan industri hulu.
c. Perubahan dan inovasi
Diperlukan oleh bisnis karena menghadapi perubahan lingkungan bisnis yang cepat.
Perubahan ini demi memenuhi kebutuhan dan memberikan kepuasan kepada konsumen.
Alternatifnya adalah :
- mengembangkan produk yang sudah ada - menciptakan produk yang betul-betul baru