• Tidak ada hasil yang ditemukan

Home - Open Access Repository

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2023

Membagikan "Home - Open Access Repository"

Copied!
2
0
0

Teks penuh

(1)

80 BAB 5

KESIMPULAN DAN SARAN

5.1. Kesimpulan

Berdasarakan hasil penelitian tentang pengaruh senam lansia terhadap penurunan tekanan darah pada lansia hipertensi di Posyandu Lansia Bakas Barigas Desa Petak Bahandang dapat ditarik kesimpulan penelitian sebagai berikut:

5.1.1 Sebagian besar tekanan darah responden sebelum pelaksanaan senam lansia adalah pada kategori tekanan darah pre hipertensi (120 – 139 / 80 – 89 mmHg) sebanyak 12 orang (60%).

5.1.2 Sebagian besar tekanan darah responden setelah pelaksanaan senam lansia adalah pada kategori tekanan darah pre hipertensi (120 – 139 / 80 – 89 mmHg) sebanyak 16 orang (80%).

5.1.3 Ada pengaruh senam lansia terhadap penurunan tekanan darah pada lansia hipertensi di Posyandu Lansia Bakas Barigas Desa Petak Bahandang (p = 0,000 < α = 0,05).

5.2. Saran

5.2.1. Bagi Pengembangan Ilmu Pengetahuan Dan Teknologi (IPTEK) Hasil penelitian ini dapat dijadikan masukan sebagai bahan untuk menanggulangi peningkatan tekanan darah pada lansia dengan memberikan terapi senam lansia.

5.2.2. Bagi institusi pelayanan kesehatan

Meningkatkan pelayanan kesehatan dengan memberikan senam lansia secara rutin pada lansia penderita hipertensi sehingga bisa membantu melancarkan peredaran darah menjaga kebugaran dan memelihara kesehatan lansia dengan hipertensi.

5.2.3. Bagi Akademik

Penatalaksanaan penyakit hipertensi pada lansia dengan menggunakan metode senam lansia dapat dimasukan kedalam materi

(2)

81

pembelajaran khususnya praktek keperawatan sebagai salah satu cara untuk mengatasi permasalahan hipertensi pada lansia secara nonfarmakologi.

5.2.4. Bagi profesi perawat

Perawat diharapkan mampu melakukan perannya dengan optimal sebagai pemberi asuhan keperawatan, advokat, educator, koordinator dan kolaborator dalam melaksanakan asuhan keperawatan pada pasien dengan hipertensi. Terutama dalam memberikan tindakan non farmakologi dengan senam lansia secara rutin pada lansia penderita hipertensi.

5.2.5. Bagi peneliti selanjutnya

Bagi peneliti lain diharapkan dapat mengembangkan lebih lanjut pada penelitian sejenis, seperti membahas tentang faktor kepatuhan minum obat, dukungan keluarga, dalam kaitannya dengan peningkatan kualitas hidup lansia dengan hipertensi.

Referensi

Dokumen terkait

Berdasarkan analisa data dan pembahasan hasil penelitian tentang “Pengaruh Terapi Tertawa terhadap Tekanan darah pada lansia dengan Hipertensi di RW.07 Wilayah