viii
ABSTRAK
IDENTIFIKASI PENGARUH MEDIA SOSIAL TERHADAP KEPUTUSAN WISATAWAN UNTUK MENGUNJUNGI
DESTINASI WISATA DI PROVINSI JAWA BARAT
Oleh
ABDUR RAHMAN PRADANA ISWARA 242019043
Media Sosial merupakan media yang sangat diminati oleh masyarakat. Hampir semua masyarakat memiliki akun dalam berbagai media sosial. Media sosial digunakan oleh banyak masyarakat untuk berbagai kepentingan, seperti membagikan informasi mengenai suatu hal, media ekspresi diri, ajang berlomba- lomba dalam berbagai aspek kehidupan, dan lain sebagainya. Adanya media sosial dapat memengaruhi aspek kehidupan masyarakat pada berbagai hal, baik cara berkomunikasi, gaya hidup masyarakat, cara mengambil keputusan, dan masih banyak lagi. Dalam penelitian kali ini penulis akan mencari tahu bagaimana media sosial mempengaruhi masyarakat dalam mengambil keputusan destinasi wisata yang akan dikunjungi. Alasan penulis melakukan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana media sosial bisa mempengaruhi masyarakat dalam mengambil keputusan destinasi wisata yang akan dikunjungi.
Untuk mengdentifikasi pengaruh media sosial dalam memengaruhi keputusan masyarakat dalam memilih destinasi wisata yang dikunjungi, metode yang digunakan adalah deskriptif statistik dengan mendeskripsikan diagram untuk melihat persentase masyarakat yang mengunjungi destinasi wisata akibat adanya informasi pada media sosial dan menggunakan tabulasi silang untuk mengetahui hubungan antar variabel yang digunakan dalam penelitian.
Penelitian ini menunjukkan bahwa semua masyarakat menggunakan media sosial sebagai sumber dalam mencari dan memutuskan destinasi wisata yang akan dikunjungi di Provinsi Jawa Barat. Hal ini menjadi suatu kesempatan bagi berbagai instansi dan pelaku kegiatan wisata untuk mempromosikan kekuatan daya tarik wisata yang dimiliki suatu daerah. Selain itu dalam penelitian ini akan dibahas mengenai perilaku-perilaku masyarakat dalam bermedia sosial sehingga dapat terpengaruh dengan adanya unggahan-unggahan dalam media sosial.
Kata kunci: Pengaruh, Media Sosial, Keputusan.
x
ABSTRACT
IDENTIFICATION OF THE INFLUENCE OF SOCIAL MEDIA ON TOURIST'S DECISION TO VISIT TOURISM DESTINATION
IN WEST JAVA
By
ABDUR RAHMAN PRADANA ISWARA 242016043
Social Media is a media that is highly use by public. Almost all people have accounts in various social media. Social media is used by many people for various interests, such as sharing information about a thing, self-expression media, competitions in various aspects of life, etc. The existence of social media can affect aspects of people's lives on various things, both how to communicate, people's lifestyles, how to make decisions, and much more. In this research, writer will find out how social media influences the community in making decisions about the tourist destination to be visited. The reason the authors do this research is to find out how social media can influence the community in making decisions about tourist destinations to visit.
To identify the influence of social media in influencing people's decisions in choosing destinations to visit, the method used is descriptive statistics by describing the diagram to see the percentage of people visiting tourist destinations due to information on social media and using cross tabulation to determine the relationship between the variables used. in research.
This research shows that all people use social media as a source in finding and deciding tourist destinations to visit in West Java. This has become an opportunity for various agencies and agents of tourism activities to promote the strength of the tourist attraction that a region has. In addition, this research will discuss community behavior in social media so that it can be affected by uploads on social media.
Keywords: Effect, Social Media, Decision .