PERAN MEDIA MASSA DALAM PEMBINAAN BI
MAKALAH
Diajukan Untuk Memenuhi Ujian Akhir Semester I.
Mata Kuliah Bahasa Indonesia.
Program Studi Sastra Daerah Fakultas Ilmu Budaya Universitas Sebelas Maret
Disusun oleh
FIERRIANSA PRADA
B0123020
PROGRAM STUDI SASTRA DAERAH FAKULTAS ILMU BUDAYA UNIVERSITAS SEBELAS MARET
SURAKARTA
2023
guna untuk untuk memenuhi tugas ujian akhir semester ganjil mata kuliah Bahasa Indonesia.
Tentu penyusunan makalah ini masih sangat terbilang sangat jauh dari kata sempurna , baik dari segi bahasa yang digunakan maupun dalam segi penyajiannya. Oleh karena itu , penulis sangat mengharapkan kritik serta saran dari pembaca agar dapat memperbaiki makalah ini kedepannya.
Akhir kata semoga makalah ini dapat bermanfaat bagi penulis maupun pembaca, serta yang terpenting adalah semoga makalah ini dapat menambah wawasan dan ilmu pengetahuan yang luas pembaca, khususnya di dalam bidang ilmu bahasa
Surakarta, 1 Desember 2023
Penulis
PENDAHULUAN
Kata media massa berasal dari kata medium dan massa.kata “medium” berasal dari bahasa latin yang berarti berbagai sarana atau saluran yang diterapkan untuk mengkomunikasikan ide, gambaran, perasaan , semua sarana aktivitas mental manusia.
Kata “massa” berarti instrumen yang terarah kepada yang mempunyai sifat masif.
Media massa merupakan istilah yang mulai dipergunakan pada tahun 1920-an untuk mengistilahkan jenis jenis media yang secara khusus di desain untuk mencakup masyarakat yang luas.
Media massa ialah sebuah kreasi teknologi yang luar biasa sehingga
memungkinkan orang untuk mengadakan komunikasi bukan saja dengan komunikasi yang mungkin tidak akan mendatang. Sehingga media massa dapat mengatasi hambatan dan pembatasan waktu, tempat, dan kondisi geografis. Penggunaan media juga dapat memungkinkan komunikasi terjadi pada orang banyak.
Perkembangan teknologi. Pengetahuan, dan budaya berkembang secara pesat karena adanya sarana yang digunakan yaitu bahasa. Dalam penyampaian sebuah ide atau gagasan. Sebagai salah satu sarana dalam upaya berkomunikasi bahasa , untuk
memerlukan media yang digunakan dalam penyebarluasan penyampaiannya,
Media massa memiliki peran strategis dalam pembinaan bahasa indonesia peran strategis dalam perkembangan teknologi informasi sebagai salah satu kebutuhan yang sangat penting untuk manusia. Masalah pembinaan bahasa indonesia dari waktu ke waktu selalu mengalami perubahan sesuian dengan perkembangan budaya , sosial , politik, teknologi, informasi, dan kebutuhan manusia.Sehingga akan berpengaruh terhadap cara pandang masyarakat , termasuk dalam berkomunikasi atau berbahasa.
2
PEMBAHASA N
A. Kedudukan Media Massa dalam Pembinaan BI
Menurut cangara (2010:123) , media massa merupakan sarana yang dipergunakan dalam penyampaian pesan terhadap penerima menggunakan media komunikasi. Sebelum menyampakaikan informasinya, seharusnya para jurnalis menggunakan bahasa yang menarik agar para pembacanya bisa mengerti makna dan informasi yang ada di media massa tersebut.
Jurnalis yang ingin menulis di media massa harus menghindari dari penggunaan kata rancu yang dapat menyebabkan pembaca salah mengartikannya. Sebaiknya, penggunaan kata tersebut mengikuti penyeragaman bahasa indonesia yang sudah ada di ejaan yang disempurnakan pada Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI).
Menurut Anwar (1991), bahasa jurnalistik adalah bahasa yang digunakan oleh jurnalis dalam menulis karya-karya jurnalistik di media massa. Sependapat dengan itu, menurut Widminarko menyatakan bahwa pedoman dalam penggunaan bahasa yang ragam jurnalistik sehingga dapat dijadikan pertimbangan dalam penyeragaman bahasa indonesia di media masa.
1. Bersifat Melembaga
Artinya, pihak yang mengelola media terdiri dari banyak orang , yakni mulai dari pengumpulan, pengelolaan, sehingga mencakup penyajian informasi
2. Bersifat Satu Arah
Artinya, komunikasi yang dilakukan kurang memungkinkan sehingga dapat memicu terjadinya dialog antara pengirim dan penerima. Kalaupun terjadi reaksi umpan balik biasanya memerlukan waktu dan tertunda
3. Meluas dan serempak
Artinya, dapat mengatasi rintangan waktu dan jarak , karena ia memiliki kecepatan.Bergerak secara luas dan simultan , di mana informasi yang telah disampaikan diterima oleh banyak orang dalam waktu yang sama
4. Memakai Peralatan Teknis
Proses Penyebaran pesan oleh media massa biasanya menggunakan peralatan secara teknis yaitu seperti radio, televisi, surat kabar dan semacamnya.
5. Bersifar Terbuka
Artinya , pesannya dapat diterima oleh siapa saja dan dimana saja tanpa mengenal batas usia, jenis kelamin, dan suku bangsa.
Keberadaan bahasa indonesia semakin valid dengan adanya UU RI No. 24 Tahun 2009 tentang Bahasa, Bendera, Lambang Negara, Serta Lagu kebangsaan yang menetapkan serta penggunaan Bahasa Indonesia wajib dipergunakan dalam menulis, informasi pada media massa yang dapat mewujudkan pengaruh melalui penentuan kondisi peristiwa yang berlaku secara penting dalam upaya pembinaan Bahasa Indonesia.Jika bahasa pengantar yang digunakan ialah bahasa yang dimaksud dengan pembinaan bahasa di semua jenjang pendidikan bahasa ke berbagai lapisan masyarakat. Selanjutnya pembinaan bahasa
dimaksudkan untuk meningkatkan kedisiplinan, keteladanan, dan sikap positif masyarakat Indonesia terhadap bahasa Indonesia
B. Peran Strategis Media Massa dalam Pembinaan BI
Terbentuknya UU RI No. 24 Tahun 2009 tentang Bahasa, Bendera, Lambang Negara, serta Lagu Kebangsaan mempererat kedudukan dan fungsi bahasa Indonesia dalam sistem berbangsa dan bernegara termasuk penggunaan bahasa Indonesia dalam media massa. Secara umum, pembentukan UU RI No.
24 Tahun 2009 sekurang-kurangnya memiliki tiga tujuan utama, yaitu (1) memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa dan NKRI; (2) menjaga kehormatan yang menunjukkan kedaulatan bangsa dan NKRI; (3) menciptakan ketertiban, kepastian, dan standardisasi penggunaan bendera, bahasa, lambang negara, serta lagu kebangsaan.
Pada Pasal 39 UU RI No. 24 Tahun 2009, penggunaan bahasa Indonesia di dalam media massa diatur sebagai berikut: (1) bahasa Indonesia wajib digunakan dalam informasi melalui media massa. (2) media massa yang sebagaimana dimaksud pada ayat (1) dapat menggunakan bahasa daerah atau bahasa asing yang mempunyai tujuan khusus atau sasaran khusus.
4
perkembangan informasi dan menjadi pelopor terdepan perubahan ke arah yang lebih baik di dunia pendidikan, khususnya penggunaan bahasa Indonesia yang modern. Sementara itu, media massa juga memiliki tanggung jawab dalam membangkitkan kesadaran masyarakat dalam penggunaan bahasa Indonesia yang baik dan benar.
Apabila ditinjau dari fungsinya, pers berfungsi sebagai media informasi, pendidikan, kontrol sosial, dan hiburan. Dalam Pasal 6 UU RI No. 40 Tahun 1999, pers berperan: 1) pers sebagai penyelenggara media informasi berfungsi memberi dan menyediakan informasi mengenai sebuah peristiwa yang terjadi di masyarakat; 2) pers berfungsi sebagai sarana pendidikan masyarakat yang di dalamnya memuat tulisan-tulisan pengetahuan sehingga masyarakat bertambah wawasannya; 3) pers berfungsi kontrol sosial mengandung makna demokratis;
4) pers berfungsi sebagai hiburan memuat hal-hal yang bersifat hiburan untuk mengimbangi berita-berita berat (hard news) dan artikel-artikel yang berbobot.
Pembinaan bahasa Indonesia merupakan tanggung jawab semua lapisan masyarakat. Akan tetapi, yang paling bertanggung jawab adalah pemerintah yang didukung seluruh lapisan masyarakat, termasuk di dalamnya terdapat media massa. Media massa berperan sangat strategis dalam upaya pembinaan bahasa Indonesia.
Sebenarnya, pemerintah sudah melakukan secara maksimal dalam upaya pembinaan bahasa Indonesia, terbukti dengan dikeluarkannya UU RI No. 24 Tahun 2009 tentang Bendera, Bahasa, Lambang Negara, serta Lagu Kebangsaan. Peraturan Presiden RI No. 16 Tahun 2010 tentang Pidato Resmi Presiden dan/atau Wakil Presiden, serta Pejabat Negara Lainnya, peraturan- peraturan penggunaan bahasa Indonesia, dan kebijakan-kebijakan lain melalui
berbagai kementerian. Namun, karena alasan berbagai faktor dianggap belum mengenai ke sasaran. Oleh sebab itu, diperlukan kebijakan-kebijakan pemerintah yang lebih konkret agar semua komponen bangsa terlibat langsung dalam pembinaan bahasa Indonesia.
Kegiatan pembinaan bahasa Indonesia yang inovatif dan kreatif sangat diperlukan adanya kerja sama dengan insan media massa antara lain berupa pelatihan, seperti: 1) pelatihan penulisan jurnalistik; 2) pelatihan penulisan puisi; 3) pelatihan penulisan cerita pendek; 4) pelatihan penulisan naskah drama;
5) pelatihan musikalisasi puisi; 6) pelatihan pembawa acara berbahasa Indonesia; 7) pelatihan penulisan karya ilmiah; 8) pelatihan penulisan proposal;
dan 9) pelatihan penulisan esai bahasa Indonesia. Kegiatan pembinaan bahasa Indonesia tersebut akan membosankan bila hanya dilaksanakan tanpa adanya persiapan dalam bentuk kegiatan yang inovatif dan menarik.
penyampaian informasi melalui media massa haruslah menggunakan bahasa indonesia, sehingga media massa yang diharapkan dapat ikut berperan bahasa indonesia, sehingga media massa yang di harapkan sehingga dapat ikut berperan dalam upaya pembinaan bahasa indonesia. Salah satu informasi yang disajikan dalam media massa dengan menggunakan bahasa indonesia adalah informasi mengenai tentang hukum dengan tersampaikannya informasi mengenai tentang hukum , media massa yang telah berperan aktif dalam sosialisasi aturan hukum yang masih berlaku hingga sekarang
DAFTAR PUSTAKA
Cangara, Hafied. 2010. Pengantar Ilmu Komunikasi. Jakarta: Rajawali Pers.
Jason Walker, P. Makalah Bahasa Jurnalistik dan Media Massa dalam
Perkembangan Bahasa.
<http://jasonwalkerpanggabean.blogspot.com/2013/09/makalah-bahasa- jurnalistik-dan media.html > (diakses tanggal 29 November 2023 pukul 10.00).
KBBI.Lektur.id. Pengertian Media Massa Menurut KBBI.
<https://kbbi.lektur.id/media-massa> (diakses tanggal 1 Desember 2023 pukul 01.30).
Kompasiana.com. Peran Media Dalam Pembinaan Bahasa Indonesia Hingga Sosialisasi Produk Hukum: Suatu Tinjauan Singkat Terhadap Artikel
Hukum dalam Situs Berita Nasional.
<https://www.kompasiana.com/ita_lawcamb/5517fb5da33311ae07b661af/
peran-media-massa-dalam-pembinaan-bahasa-indonesia-hingga-
sosialisasi-produk-hukum-suatu-tinjauan-singkat-terhadap-artikel-hukum- dalam-situs-berita-nasional> (diakses tanggal 3 Desember 2023 pukul 15.25).
LindungiHutan.com. Media Massa Adalah: Pengertian, Karakteristik, Fungsi, Jenis, dan Contoh-Contohnya. <https://lindungihutan.com/blog/media-
massa-adalah/> (diakses tanggal 7 Desember 2023 pukul 14.00).
10
Pengembangan Bahasa Indonesia”. Dalam EJurnal Balai Bahasa IV (II):
163-173. Riau.
Rahayu, Ratih. 2018. “Peran Media Massa dalam Rangka Pembinaan Bahasa dan Sastra Indonesia”. Dalam KELASA: Kelebat Bahasa dan Sastra XIII (II):
181-192. Lampung.
RomelteaMedia.com. Media Massa: Pengertian dan Jenis-Jenisnya.
<https://www.romelteamedia.com/2020/02/pengertian-media-massa- karakteristik.html> (diakses tanggal 10 Desember 2023 pukul 16.30).
Wikipedia.Pengertian Media Massa.
<https://id.wikipedia.org/wiki/Media_massa> (diakses tanggal 13 Desember 2023 pukul 15.30).