3
Kata komputer berasal dari bahasa Latin yaitu computare yang berarti menghitung. Dalam bahasa inggris disebut compute. Karena asal mulanya pengolahan informasi dengan komputer hampir eksklusif berhubungan dengan masalah aritmatika, tetapi komputer modern dipakai untuk banyak tugas yang tidak berhubungan dengan matematika. Secara definisi komputer diartikan “Sekumpulan alat elektronik yang saling bekerja sama, dapat menerima data (input), mengolah data (proses) dan memberikan informasi (output) serta terkoordinasi dibawah kontrol program yang tersimpan di memorinya.
Komputer adalah sistem elektronik untuk manipulasi data yang cepat dan dapat serta dirancang dengan diorganisasikan supaya secara otomatis menerima dan menyimpat data input, memprosesnya dan menghasilkan output dibawah pengawas suatu langkah-langkah instruksi program yang tersimpan dimemory (stored program) (Abdul. 2019).
Gambar 2.1 Komputer (Sumber : http://www.softilmu.com)
2.2 Sistem Komputer
Sistem Komputer adalah kumpulan perangkat-perangkat komputer yang saling berhubungan dan berinteraksi satu sama lain untuk melakukan proses pengolahan data, sehingga dapat menghasilkan informasi yang di harapkan oleh
penggunanya. Perangkat yang terdapat pada sistem komputer diantaranya hardware, software dan brainware.
Perangkat-perangkat tersebut memiliki fungsinya masing-masing pada sistem komputer. Namun saat beroperasinya perangkat-perangkat komputer tersebut akan bekerja dan saling mendukung satu sama lain. Hardware tidak akan berfungsi tanpa adanya software dan juga sebaliknya, dan keduanya tidak akan bermanfaat untuk menghasilkan informasi jika tidak ada brainware yang mengoperasikan dan memberikan perintah. Jadi dapat di katakan bahwa komputer bukan sebagai sebuah alat saja tapi juga merupakan sebuah system (Sora, 2020).
Berikut ini komponen-komponen yang terdapat pada sebuah sistem komputer, yang diantaranya:
2.2.1 Hardware (Perangkat Keras)
Merupakan perangkat komputer yang memiliki wujud fisik, jadi perangkat ini dapat di sentuh. Misalnya seperti Motherboard, processor, harddisk, memory, power supply dan lain-lain. Hardware sendiri umumnya dibagi kedalam 4 (empat) bagian, yang diantaranya:
1. Input Device (Perangkat masukan)
Merupakan perangkat pada hardware komputer yang fungsinya sebagai alat untuk memasukkan data-data atau perintah pada komputer. Misalnya seperti Keyboard, mouse, web cam, scanner dan lain-lain.
2. Output Device (Perangkat Keluaran)
Merupakan perangkat pada komputer yang fungsinya untuk menampilkan hasil pemerosesan data-data. Misalnya seperti monitor, printer, projektor dan lain-lain.
3. Processing Device (Perangkat Pemeroses)
Merupakan perangkat pada hardware komputer yang fungsinya sebagai pusat pengolahan data. Jadi dapat dikatakan perangkat ini adalah otak dari komputer dan sering juga disebut dengan CPU (Central Processing Unit).
4. Storage Device (Perangkat Penyimpanan)
Terdapat alat penyimpanan data dengan kapasitas yang lebih besar sebagai alat menyimpan utamanya, yang biasanya disebut dengan harddisk.
Jadi kita dapat menyimpan dan menghapus data sesuai dengan keinginan kita. Seiring berkembangnya teknologi komputer maka media storage device berkembang sangat pesat baik itu dari segi kapasitas dan bentuknya.
Pada komputer storage device umumnya dibagi menjadi dua bagian yaitu internal dan eksternal.
Internal storage misalnya harddisk, harddisk umumnya memiliki kapasitas yang lebih besar karena digunakan sebagai media penyimpanan utama pada komputer, sedangkan untuk media penyimpanan sementara saat melakukan proses pada data yaitu RAM (Random Access Memory). Lalu External Storage yaitu perangkat keras untuk melakukan penulisan, pembacaan, dan penyimpanan data di luar dari media penyimpanan utama.
Misalnya harddisk external, DVD, flashdisk dan lain-lain.
Gambar 2.2 Perangkat Keras (Hardware) (Sumber : http://www.pengertianku.net) 2.2.2 Software (Perangkat Lunak)
Software diartikan juga sebagai perangkat lunak, jadi perangkat ini tidak memiliki bentuk fisik seperti hardware. Software dapat diartikan juga sebagai suatu kumpulan data elektronik yang tersimpan dan diatur oleh komputer, bisa berupa program ataupun koneksi untuk menjalankan berbagai macam instruksi perintah.
Jadi software tidak dapat disentuh dan dilihat secara fisik, dan dapat dikatakan juga bahwa software digunakan untuk mengontrol perangkat keras.
Sofware dibedakan menjadi beberapa macam, seperti : 1. Operating System (Sistem Operasi)
Sistem operasi komputer merupakan program dasar pada komputer yang umumnya berfungsi untuk menghubungkan pengguna dengan hardware.
Dapat dikatakan juga sistem operasi yaitu perangkat lunak yang bertugas untuk melakukan kontrol dan memanajemen perangkat keras dan operasi- operasi yang dilakukan pada sistem, termasuk juga menjalankan aplikasi- aplikasi yang dapat melakukan pengolahan data. Contoh sistem operasi komputer seperti :
a. Dos
DOS bisa dibilang merupakan sistem operasi yang sudah lama dari sistem operasi yang dimiliki oleh Microsoft saat ini. DOS yang juga merupakan singkatan dari Disk Operating System adalah awal mula metode sistem operasi komputer yang digunakan oleh IBM. Layaknya perangkat komputer versi terdahulu, tampilan dari DOS masih hitam putih, hanya tulisan dan tidak ada gambar yang ditayangkan. Karena OS yang sudah lama dan belum ada antarmuka, proses memasukkan intruksinya pun menggunakan tulisan yang kini kita kenal dengan istilah Command Prompt.
Gambar 2.3 Sistem Operasi DOS (Sumber : https://qwords.com)
b. Windows
Windows merupakan jenis OS terbesar di dunia yang saat ini banyak di gunakan untuk membantu mengakomodir kebutuhan sehari-hari, mulai dari komputer instansi, akademisi, hingga kebutuhan pribadi. Sekarang ini Windows menjadi OS terbaik mengalahkan Linux dan Operating System lainnya saat ini. OS Windows mampu tampil menarik dengan visual grafis GUI. Sebagai informasi, OS Windows sejatinya merupakan hasil revolusi dari MS DOS yang beberapa tahun sebelumnya masih berbasis tulisan tanpa gambar.
Gambar 2.4 Sistem Operasi Windows (Sumber : https://qwords.com) c. Linux
Linux diperkenalkan pertama kali oleh Linus Torvalds pada tahun 1991 silam. Sistem operasi yang satu ini memliki sifat open-source dimana pengguna dapat memodifikasi dan mendistribusikan kembali secara bebas tanpa perlu lisensi. Berkat fleksibilitas ini, rata-rata penggguna linux kerap kali memasang dan melakukan konfigurasi sendiri untuk membangun sistem. Pengguna OS Linux mayoritas juga paham akan teknologi, sehingga perkembangan Linux sangat pesat dibandingkan OS Windows atau Mac OS yang kebanyakan merupakan pengguna sehari-hari. Di ranah web hosting, sistem operasi Linux biasanya juga dimanfaatkan sebagai OS untuk komputer server.
Gambar 2.5 Sistem Operasi Linux (Sumber : https://qwords.com) d. Mac Os
Mac OS atau singkatan dari Machintosh operating System adalah sistem operasi eksklusif yang hanya terdapat di komputer Apple saja. Mac OS yang diluncurkan pada tahun 1984 pertama kali digunakan untuk komputer bernama LISA. LISA tak lain adalah komputer hasil Steve Jobs setelah ia menempuh perjalanan spiritual ke India. Di atas kertas, pengguna sistem operasi yang satu ini memang tergolong relatif lebih sedikit dibandingkan pengguna Windows.
Gambar 2.6 Sistem Operasi Mac Os (Sumber : https://qwords.com)
2. Program Aplikasi (Aplication Program)
Program aplikasi merupakan perangkat lunak yang siap untuk dipakai.
Program aplikasi digunakan untuk membantu pekerjaan pengguna komputer dalam mengolah berbagai macam data. Pada sebuah komputer perangkat lunak ini sering disiapkan sesuai dengan selera dan kebutuhan penggunanya.
Contoh Aplikasi program seperti : a. Xampp
XAMPP adalah sebuah paket perangkat lunak (software) komputer yang sistem penamaannya diambil dari akronim kata Apache, MySQL / MariaDB, PHP, dan Perl. Sementara imbuhan huruf “X” yang terdapat pada awal kata berasal dari istilah cross platform sebagai simbol bahwa aplikasi ini bisa dijalankan di empat sistem operasi berbeda, seperti OS Linux, OS Windows, Mac OS.
Aplikasi XAMPP berfungsi sebagai server lokal untuk menampung berbagai jenis data website yang sedang dalam proses pengembangan.
Dalam prakteknya, XAMPP bisa digunakan untuk menguji kinerja fitur ataupun menampilkan konten yang ada didalam website kepada orang lain tanpa harus terkoneksi dengan internet, atau istilahnya website offline.
XAMPP bekerja secara offline layaknya web hosting biasa namun tidak bisa diakses oleh banyak orang. Maka dari itu, XAMPP biasanya banyak digunakan oleh para mahasiswa maupun pelajar untuk melihat hasil desain website sebelum akhirnya dibuat online menggunakan web hosting yang biasa dijual dipasaran.
Gambar 2.7 Program Aplikasi Xampp (Sumber : https://metodeku.com)
b. Sublime Text
Sublime Text adalah aplikasi editor untuk kode dan teks yang dapat berjalan diberbagai platform operating system dengan menggunakan teknologi Phyton API. Terciptanya aplikasi ini terinspirasi dari aplikasi Vim, Aplikasi ini sangatlah fleksibel dan powerfull. Fungsionalitas dari aplikasi ini dapat dikembangkan dengan menggunakan sublime-packages.
Sublime Text mendukung berbagai bahasa pemrograman dan mampu menyajikan fitur syntax highlight hampir di semua bahasa pemrogramman yang didukung ataupun dikembangkan oleh komunitas seperti PHP, JavaScript, C++, HTML dan sebagainya. Biasanya bagi bahasa pemrograman yang didukung ataupun belum terdukung secara default dapat lebih dimaksimalkan atau didukung dengan menggunakan add-ons yang bisa sesuai dengan kebutuhan user.
Gambar 2.8 Program Aplikasi Sublime Text (Sumber : https://www.brianabraham.web.id)
2.2.3 Brainware (Pengguna Komputer)
Brainware yaitu orang yang menjalankan atau mengoperasikan komputer.
Brainware sangat penting karena komputer tidak dapat bermanfaat jika tidak dioperasikan oleh manusia. Jadi brainware merupakan setiap orang yang terlibat
dalam kegiatan-kegiatan pemanfaatan komputer. Pengguna komputer umumnya dibagi kedalam 4 macam, yang diantaranya:
1. Programer
Programer merupakan orang yang mempunyai keahlian menguasai banyak
ataupun salah satu bahasa pemerograman. Programer dapat dikatakan juga sebagai orang yang membuat dan bertugas untuk mempersiapkan program yang memang diperlukan pada sistem komputer yang akan digunakan untuk mengolah data.
2. Sistem Analis
Merupakan orang yang memiliki tanggung jawab terhadap penelitian, perencanaan, penkoordinasian dan merekomendasikan pilihan software, hardware dan sistem yang sesuai dengan kebutuhan penggunanya
(perorangan, organisasi dan perusahaan).
3. Administrator
Merupakan orang yang tugasnya mengelola suatu sistem operasi dan juga beberapa program yang sedang berjalan pada sistem komputer.
4. Operator
Merupakan orang yang memanfaatkan sistem komputer yang telah ada atau dia hanya menggunakan aplikasi-aplikasi tertentu saja untuk mengolah data.
2.3 Jaringan Komputer
Jaringan komputer adalah himpunan “interkoneksi” antara 2 komputer autonomous atau lebih yang terhubung dengan media transmisi kabel atau tanpa kabel (Wireless). Bila sebuah komputer dapat membuat komputer lainnya terstart, shutdown, atau melakukan kontrol lainnya, maka komputer-komputer tersebut bukan autonomous (tidak melakukan kontrol terhadap komputer lain dengan akses penuh) (Aris, 2019).
2.4 IP Address
Ip Address adalah metode pengalamatan pada jaringan komputer dengan memberikan sederet angka pada komputer (host), router atau peralatan jaringan
lainnya. Ip address sebenarnya bukan diberikan kepada komputer (host) atau router, melainkan pada interface jaringan dari host/router tersebut.
Ip (internet protocol) sendiri didesain untuk interkoneksi sistem komunikasi komputer pada jaringan paket switched. Pada jaringan TCP/Ip, sebuah komputer diidentifikasi dengan alamar Ip. Tiap-tiap komputer memiliki alamat Ip berbeda satu sama lainnya. Hal ini dilakukan untuk mencegah kesalahan pada transfer data terakhir, protocol diakses berhubungan langsung dengan media fisik. Secara umum protocol ini bertugas untuk menangani mendeteksian kesalahan pada saat transfer data, namun untuk komunikasi datanya, Ip mengimplementasikan dua fungsi dasar yaitu adressing dan pragmentasi ( Aldi, 2019).
2.5 Wifi
Pengertian wifi adalah teknologi untuk saling bertukar data menggunakan gelombang radio (secara nirkabel) dengan memanfaatkan berbagai peralatan elektronik. Diperlukan peralatan elektronik seperti misalnya komputer, smartphone, tablet, atau bahkan video game console untuk terhubung dalam jaringan komputer, termasuk internet, melalui wifi. Perangkat elektronik tersebut haruslah berada dalam sebuah titik akses (hotspot) jaringan nirkabel untuk dapat terhubung dengan wifi. Dalam suatu jaringan wifi, biasanya titik akses memiliki jangkauan hingga 20 meter di dalam ruangan, dan ada pula yang lebih jauh jangkauannya untuk wifi di luar ruangan.
Fungsi wifi menghubungkan perangkat ke dalam jaringan, Berbeda dengan jaringan kabel LAN yang terbatas penggunanya, wifi bisa digunakan di banyak komputer tanpa menambah jumlah kabel. Dengan begitu, wifi memudahkan banyak pengguna untuk sekaligus terhubung ke dalam jaringan (Riyadi, 2018).
2.6 Website
Website atau web merupakan suatu dokumen berupa sekumpulan halaman yang berisi berbagai informasi berbentuk digital. Informasi itu bisa berupa teks, gambar, animasi, video atau gabungan dari semuanya yang disediakan melalui internet dan dapat diakses oleh banyak orang di seluruh dunia selama memiliki koneksi internet.
Website adalah kumpulan dari halaman – halaman situs, yang terangkum dalam sebuah domain atau subdomain, Seperti World Wide Web (WWW) dan HyperText Transfer Protocol (HTTP) (Bilal, 2019).
A. Jenis-jenis Bahasa Pemrogram Untuk Web
Jenis-jenis bahasa pemrogram untuk web antara lain : 1. Bahasa Pemrogram HTML
HyperText Markup Language (HTML) adalah sebuah bahasa markup yang digunakan untuk membuat sebuah halaman web dan menampilkan berbagai informasi di dalam sebuah browser internet. HTML saat ini merupakan standar internet yang didefinisikan dan dikendalikan penggunaannya oleh World Wide Web Consortium (W3C). HTML berupa kode-kode tag yang menginstruksikan browser untuk menghasilkan tampilan sesuai dengan yang diinginkan. Sebuah file yang merupakan file HTML dapat dibuka dengan menggunakan browser web seperti Mozilla Firefox atau Microsoft Internet Explorer.
2. Bahasa Pemrogram PHP
PHP adalah bahasa pemrograman script yang paling banyak dipakai saat ini. PHP pertama kali dibuat oleh Rasmus Lerdorf pada tahun 1995. Pada waktu itu PHP masih bernama FI (Form Interpreted), yang wujudnya berupa sekumpulan script yang digunakan untuk mengolah data form dari web. PHP banyak dipakai untuk membuat situs web yang dinamis, walaupun tidak tertutup kemungkinan digunakan untuk pemakaian lain.
PHP biasanya berjalan pada sistem operasi linux (PHP juga bisa dijalankan dengan hosting windows).
3. Bahasa Pemrogram JavaScript
Javascript adalah bahasa scripting yang handal yang berjalan pada sisi client. JavaScript merupakan sebuah bahasa scripting yang dikembangkan oleh Netscape. Untuk menjalankan script yang ditulis dengan JavaScript kita membutuhkan JavaScript-enabled browser yaitu browser yang mampu menjalankan JavaScript.
2.7 Database (Basis Data)
Database / Basis data dapat didefinisikan atau diartikan sebagai kumpulan data yang disimpan secara sistematis di dalam komputer yang dapat diolah atau dimanipulasi menggunakan perangkat lunak (software) program atau aplikasi untuk menghasilkan informasi. Pendefinisian basis data meliputi spesifikasi berupa tipe data, struktur data dan juga batasan-batasan pada data yang kemudian disimpan.
Basis data merupakan aspek yang sangat penting dalam sistem informasi karena berfungsi sebagai gudang penyimpanan data untuk diolah lebih lanjut.
Basis data menjadi penting karena dapat mengorganisasi data, menghidari duplikasi data, menghindari hubungan antar data yang tidak jelas dan juga update yang rumit (Adin, 2019).
A. Perangkat Lunak Database
Perangkat lunak database (basis data) yang banyak digunakan dalam pemrograman antara lain :
1. MySQL
MySQL sebuah perangkat lunak pada system manajemen basis data SQL atau DBMS ( database management system ) yang multithread, multi user, dengan sekitar 6 juta instalasi diseluruh dunia. MySQLAB membuat MySQL tersedia sebagai perangkat lunak gratis dibawah lisensi GNU General Public License ( GPL ) tetapi mereka juga menjual dibawah lisensi komersial untuk kasus-kasus dimana penggunaanya tidak cocok dengan penggunaan GPL.
Tidak sama dengan proyek-proyek seperti Apache dimana perangkat lunak dikembangkan oleh komunitas umum, dan hak cipta untuk kode sumber dimiliki oleh penulisnya masing-masing, MySQL dimiliki dan disponsori oleh sebuah perusahaan komersial Swedia MySQL AB, dimana memegang hak cipta hampir atas semua kode sumbernya. Kedua orang Swedia dan satu Finlandia yang mendirikan MySQL AB ialah David Axmark. Allan Larson dan Michael Monty Widenius.
2. Microsoft SQL Server
Microsoft SQL Server adalah sebuah System Manajemen Basis Data Relaisonal (SMBDR) produk Microsoft. Bahasa kueri utamanya ialah Transact-SQL yang merupakan implementasi dari SQL standar ANSI/ISO yang digunakan oleh Microsoft dan Sybase. Yang pada Umumnya SQL Server digunakan didunia bisnis yang memiliki basis data berskala kecil hingga menengah, tetapi kemudian berkembang dengan digunakannya SQL Server pada basis data besar. Microsoft SQL Server dan Sybase/ASE dapat berkomunikasi lewat jaringan dengan menggunakan protocol TDS (Tabular Data Stream). Selain dari itu Microsoft SQL Server juga mendukung ODBC (Open Database Connectivity) dan mempunyai driver JDBC untuk bahasa pemrograman Java. Fitur yang lain dari SQL Server ini adalah kemampuannya untuk membuat basis data mirroring dan clustering. Pada versi sebelumnya MS SQL Server 2000 terserang oleh cacing computer SQL Slammer hal tersebut mengakibatkan kelambatan pada akses internetnya.
3. DBase
Dbase adalah sebuah System Manajemen Basis Data ( SMBD ) yang secara luas digunakan pada mikrokomputer yang dikenalkan oleh Ashton-Tate untuk computer CP/M dan kemudian untuk platform Apple II, Apple Macintosh dan IBM PC dengan DOS yang menjadi salah satu perangkat lunak yang paling sering digunakan selama beberapa tahun pada saat itu. Ke tidak mampuan dBASE untuk bertrasisi dengan operasi yang lebih baru, Microsoft Windows pada akhirnya membuat penggunaan dBASE tergantikan oleh produk-produk lainnya yang lebih baru seperti Paradox, Clipper, Foxpro dan Microsoft Access. Kepemilikan Dbase pada akhirnya dijual ke Borland pada tahun 1991 dan pada tahun 1999 Borland menjaual hak atas jajaran produk dBASE pada sebuah perusahaan baru Dbase Inc.Dimulai dari pertengahan tahun 1980-an banyak vendor membuat dialek ataupun variasi pada produk mereka ataupun pada bahasanya sendiri. Termasuk didalamnya sekarang dikenal sebagai Visual FoxPro, Quicksilver, Clipper, Xbase ++, Flagship, dan Harbour. Mereka-mereka inilah yang secara informasi
dikenal atau disebut sebagai xBase atau Xbase. Dasar file format dBase yang dikenal sebagai file.dbf, saat ini merupakan salah satu format yang luas digunakanoleh banyak aplikasi yang membutuhkan format sederhana untuk menyimpan data-data secara terstruktur.
2.8 Flowchart
Flowchart merupakan penggambaran secara grafik dari langkah-langkah dan urutan prosedur program yang biasanya mempermudah penyelesaian masalah.
Flowchart atau diagram alir merupakan sebuah diagram dengan simbol-simbol grafis yang menyatakan aliran algoritma atau proses yang menampilkan langkah- langkah yang disimbolkan dalam bentuk kotak, beserta urutannya dengan menghubungkan masing-masing langkah tersebut menggunakan tanda panah.
(Jamal, 2018).
Simbol - simbol flowchart beserta fungsinya dapat ditunjukkan pada tabel berikut:
Tabel 2.1 Simbol-simbol Flowchart
NO SIMBOL KETERANGAN
1 Simbol arus / flow, yaitu menyatakan jalannya arus
suatu proses
2 Simbol connector,menyatakan sambungan dari
proses ke proses lainnya dalam halaman yang sama
3
Simbol offline connector, menyatakan sambungan dari proses ke proses lainnya dalam halaman yang berbeda
4 Simbol proses, yaitu menyatakan suatu tindakan
(proses) yang dilakukan oleh computer
5 Simbol manual, menyatakan suatu tindakan (proses) yang tidak dilakukan oleh komputer
6
Simbol decision, yaitu menunjukkan suatu kondisi tertentu yang akan menghasilkan dua kemungkinan jawaban : ya / tidak
7 Simbol terminal,yaitu menyatakan permulaan atau
akhir suatu program
8
Simbol predefined process, menyatakan persediaan tempat penyimpanan suatu pengolahan untuk memberi harga awal
9
Simbol keying operation, menyatakan segala jenis operasi yang diproses dengan menggunakan suatu mesin yang mempunyai keyboard
10
Simbol offline-storage, menunjukkan bahwa data dalam symbol ini akan disimpan ke dalam suatu media tertentu
11
Simbol manual input, menyatakan data secara manual dengan menggunakan online keyboard
12 Simbol input / output, menyatakan proses input atau output tanpa tergantung jenis peralatannya
13
Simbol magnetic tape, menyatakan input berasal dari pita magnetis atau output tersimpan ke dalam pita magnetis
14 Simbol disk storage, menyatakan input berasal dari
disk atau output tersimpan kedalam disk
15 Simbol document, mencetak keluaran dalam bentuk
dokumen (memulai printer)
16 Simbol punched card, menyatakan input berasal
dari kartu atau output ditulis ke kartu