STRATEGI PENGEMBANGAN TEKNOLOGI DAN INOVASI USAHA PENGOLAHAN SAGU
DI PULAU AMBON
Oleh :
KETSIA CH. ATAPARY
PROGRAM STUDI MANAJEMEN DAN BISNIS SEKOLAH PASCA SARJANA
INSTITUT PERTANIAN BOGOR BOGOR
2010
© Hak cipta milik IPB, tahun 2010
Hak cipta dilindungi Undang-undang
1. Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber :
a. Pengutipan hanya untuk kepentingan pendidikan, penelitian, penulisan karya ilmiah, penyusunan laporan, penulisan kritik atau tinjauan suatu masalah.
b. Pengutipan tidak merugikan kepentingan yang wajar IPB.
2. Dilarang mengumumkan dan memperbanyak sebagian atau seluruhnya karya tulis ini dalam bentuk apapun tanpa izin IPB.
STRATEGI PENGEMBANGAN TEKNOLOGI DAN INOVASI USAHA PENGOLAHAN SAGU
DI PULAU AMBON
oleh :
KETSIA CH. ATAPARY
Tesis
sebagai salah satu syarat untuk memperoleh gelar Magister Manajemen pada Program Studi Manajemen dan Bisnis
PROGRAM STUDI MANAJEMEN DAN BISNIS SEKOLAH PASCASARJANA
INSTITUT PERTANIAN BOGOR
2010
J u d u l : STRATEGI PENGEMBANGAN TEKNOLOGI DAN INOVASI USAHA PENGOLAHAN SAGU DI PULAU AMBON
N a m a : KETSIA CH. ATAPARY
NIM : P056071511.40
Program Studi : MANAJEMEN DAN BISNIS
Disetujui : Komisi Pembimbing
Dr. Ir. Arif Imam Suroso, MSc (CS) K e t u a
Wati Hermawati, SE. MBA Anggota
Diketahui : Ketua Program Studi
Dr. Ir. Arief Daryanto, M.Ec
Dekan Sekolah Pascasarjana
Prof.Dr.Ir. Khairil Anwar Notodiputro, MS
Tanggal Ujian: Tanggal Lulus:
SURAT PERNYATAAN
Saya yang bertanda tangan di bawah ini menyatakan dengan sebenar- benarnya bahwa Tesis yang berjudul:
STRATREGI PENGEMBANGAN TEKNOLOGI DAN INOVASI USAHA PENGOLAHAN SAGU DI PULAU AMBON
Adalah benar merupakan hasil penelitian saya sendiri yang belum pernah dipublikasikan dan diarahkan oleh Komisi Pembimbing. Tesis ini belum pernah diajukan untuk memperoleh gelar atau capaian akademik lainnya pada program sejenis di perguruan tinggi manapun. Semua data dan informasi yang digunakan telah dinyatakan secara jelas dan dapat diperiksa kebenarannya.
Bogor, Maret 2010
Yang membuat pernyataan
Ketsia Ch. Atapary NRP. P056071511.40
RIWAYAT HIDUP
Penulis dilahirkan pada tanggal 29 Juni 1963 di Morotai, yang merupakan anak kedua dari pasangan Bapak R. Atapary dan Alm. Ibu Nella Atapary/Hape.
Pada tahun 1975, Penulis menyelesaikan pendidikan dasar di SD-LOC 1 Morotai, dan melanjutkan ke SLTPN 01 Morotai, sampai dengan tahun 1978. Tiga tahun kemudian menyelesaikan pendidikan di SMAN 1 Ternate dan selesai ditahun 1981. Pada Tahun 1981 melanjutkan studi di Fakultas Pertanian Universitas Pattimura Ambon Jurusan Agronomi, dan pada tahun 1985 menyelesaikan Program S-1. Tahun 1988 penulis mulai bekerja pada Dinas Pertanian Provinsi Maluku sampai sekarang. Pada tahun 1992 menikah dengan suami tercinta Ir. Glenn Corputty dan dikaruniai dua orang putra yaitu Charley Corputty (17 tahun) dan Stanley Corputty (15 tahun).
Tahun 2008, penulis memperoleh kesempatan dari Pemerintah Daerah Provinsi Maluku untuk melanjutkan kuliah S-2 pada Program Studi Manajemen
dan Bisnis di Sekolah Pascasarjana Institut Pertanian Bogor Angkatan Reguler 40.
KATA PENGANTAR
Kasih karunia dan berkat dari Tuhan Yang Maha Kuasa telah menghantar penulis sampai pada tahap penyusunan tesis ini. Tanpa campur tangan Tuhan, tidak mungkin penulis dapat menyelesaikan penyusunan tesis, sehingga tak akan habis-habisnya penulis memanjatkan puji dan syukur kepada Tuhan atas semuanya ini.
Tesis ini disusun sebagai salah satu syarat untuk memperoleh gelar Magister Manajemen pada Program Studi Manajemen dan Bisnis, Sekolah Pascasarjana, Institut Pertanian Bogor.
Penyusunan tesis dengan topik “Strategi Pengembangan Teknologi dan Inovasi Usaha Pengolahan Sagu di Pulau Ambon”, ini tidak mungkin dapat dilaksanakan tanpa bantuan dan dukungan serta dorongan dari banyak pihak.
Perkenankan penulis pada kesempatan ini dengan penuh kerendahan hati menyampaikan ucapan terima kasih yang sedalam-dalamnya kepada berbagai pihak berikut ini.
1. Bapak Dr. Ir. Arif Imam Suroso, MSc (CS) selaku dosen pembimbing I, dan Ibu Wati Hermawati, SE. MBA selaku pembimbing II, disamping kesibukan bapak dan ibu diberbagai kegiatan, telah bersedia meluangkan waktu untuk membimbing dan mengarahkan serta memberikan ilmunya kepada penulis dalam penyusunan tesis.
2. Ucapan terima kasih penulis kepada Direktur MB-IPB dan seluruh Staf pengajar dan karyawan di lingkungan Manajemen dan Bisnis Institut Pertanian Bogor, atas kesempatan dan kerjasama yang diberikan kepada penulis, baik akademisi maupun administratif, telah memudahkan penulis dalam menyelesaikan penulisan tesis ini.
3. Penulis menyampaikan terima kasih juga kepada Ibu Dr. Ir. Rita Nurmalina, MS selaku penguji, yang telah memberikan arahan dan masukan untuk kelengkapan penulisan tesis ini.
4. Kepada semua rekan-rekan mahasiswa MB-IPB, terutama rekan-rekan seangkatan penulis, Reguler 40 yang selalu mendorong dan membantu penulis selama menjalani pendidikan di MB-IPB Bogor.
5. Penulis ingin menghaturkan terima kasih dan rasa cinta kepada keluarga, Suami tercinta Ir. Glenn Corputty dan kedua anak terkasih Charley Corputty dan Stanley Corputty, terima kasih atas doa dan pengorbanan selama mama mengikuti pendidikan di MB-IPB Bogor. Banyak waktu yang seharusnya menjadi hak Papa, Charley dan Stanley menjadi tersita untuk pendidikan ini, mama mohon maaf atas semuanya, semoga dapat bermanfaat bagi kita semua dan dapat berguna bagi orang lain.
6. Terima kasih juga penulis sampaikan kepada ayah tersayang Bp. R. Atapary dan semua saudara-saudara, atas doa dan dukungan yang selama ini diberikan kepada penulis, terutama pada saat penulis harus pergi meninggalkan keluarga untuk mengikuti tugas belajar di MB-IPB Bogor.
7. Kepada semua pihak yang telah membantu penulis dalam proses pendidikan sampai pada penyusunan tesis ini, yang penulis tidak dapat sebutkan satu persatu diucapkan banyak terima kasih, Tuhan tetap menolong kita semua.
Penulis sangat menyadari bahwa dalam penyusunan tesis ini, masih banyak yang belum sempurna, oleh sebab itu diharapkan adanya kritik dan saran yang dapat membantu untuk penyempurnaan tesis ini.
Bogor, Maret 2010
Penulis
“Jika kita ingin memanen dalam waktu 3 minggu, tanamlah sayur-sayuran, Jika kita ingin memanen dalam waktu 3 bulan, tanamlah palawija,
Jika kita ingin memanen dalam waktu 5 tahun, tanamlah tanaman keras, Namun jika kita ingin memanen seumur hidup, tanamlah pendidikan”
Dipersembahkan kepada : Dipersembahkan kepada : Dipersembahkan kepada : Dipersembahkan kepada : Pemerintah Daerah Maluku, Pemerintah Daerah Maluku, Pemerintah Daerah Maluku, Pemerintah Daerah Maluku,
”mo”mo
”mo”more re re re special”special”special”special” buat; buat; buat; suamiku tercinta Glenn danbuat; suamiku tercinta Glenn dansuamiku tercinta Glenn dan suamiku tercinta Glenn dan kedua anakku tersayang;
kedua anakku tersayang;
kedua anakku tersayang;
kedua anakku tersayang; Charley & Stanley.Charley & Stanley.Charley & Stanley. Charley & Stanley.