• Tidak ada hasil yang ditemukan

Undiksha Institutional Repository System - Undiksha Repository

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2024

Membagikan "Undiksha Institutional Repository System - Undiksha Repository"

Copied!
2
0
0

Teks penuh

(1)

SURVEI KARAKTERISTIK RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN HARIAN (RPPH) MASA NEW NORMAL PADA TAMAN KANAK-KANAK DI KECAMATAN SELEMADEG TIMUR,

KABUPATEN TABANAN

Oleh

Dewa Ayu Putu Ariska Yudiantari, NIM 1811061022 Jurusan Pendidikan Dasar

ABSTRAK

Perubahan skema pembelajaran yang terjadi akibat pandemi covid-19 menuju new normal membuat kegiatan pembelajaran terus mengalami perubahan.

Kurangnya pelatihan ataupun informasi tentang rencana pelaksanaan pembelajaran harian (RPPH) di masa new normal mengakibatkan guru mengalami hambatan dalam penyusunan RPPH di masa new normal pada taman kanak-kanak. Penelitian ini bertujuan untuk untuk mengetahui karakteristik RPPH masa new normal pada taman kanak-kanak di kecamatan Selemadeg Timur, Tabanan. Penelitian ini merupakan penelitian survei deskriptif dengan metode kuantitatif. Subjek pemelitian ini adalah guru TK yang berada di kecamatan Selemadeg Timur, Tabanan yang berjumlah 34 guru. Data dikumpulkan menggunakan metode kuesioner atau angket yang disebarkan melalui google form. Teknik analisis data menggunakan statistik deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian menunjukan responden setuju melakukan penyesuaian atau perubahan pada beberapa komponen penyusun RPPH dengan rincian sebagai berikut: komponen alokasi waktu sebesar 65%, KI dan KD sebesar 51%, materi pembelajaran sebesar 56%, metode pembelajaran sebesar 39%, media pembelajaran sebesar 66%, dan langkah-langkah pembelajaran sebesar 74%. Pada beberapa komponen lainnya guru menyatakan tidak setuju melakukan penyesuaian atau perubahan, sebagai berikut: komponen identitas sekolah sebesar 100%, tema/sub-tema sebesar 56%, kelas/semester sebesar 44%, penilaian hasil belajar sebesar 42% dan tidak menyertakan sumber belajar pada RPPH masa new normal sebesar 40%. Dari hasil temuan dapat dinyatakan bahwa RPPH masa new normal yang disusun guru disesuaikan dengan situasi kegiatan pembelajaran yang berlangsung di lembaga TK dan peraturan yang berlaku di lingkungan lembaga TK. Dengan demikian, hasil temuan dapat dijadikan sebagai sumber informasi, referensi atau acuan untuk bahan penelitian ataupun penyusunan RPPH masa new normal.

Kata-kata kunci: Pembelajaran New Normal, RPPH, Modifikasi Perangkat Pembelajaran, PAUD.

(2)

ABSTRACT

Changes in the learning scheme that occurred due to the COVID-19 pandemic towards the new normal made learning activities continue to change. The lack of training or information about the daily learning implementation plan (RPPH) in the new normal period resulted in teachers experiencing obstacles in the preparation of the RPPH in the new normal period in kindergarten. This study aims to determine the characteristics of the new normal RPPH in kindergarten in the Selemadeg Timur sub-district, Tabanan. This research is a descriptive survey research with quantitative methods. The subjects of this study were kindergarten teachers in the Selemadeg Timur sub-district, Tabanan, with a total of 34 teachers.

Data was collected using a questionnaire or questionnaire method distributed via google form. The data analysis technique used quantitative descriptive statistics.

The results showed that respondents agreed to make adjustments or changes to several components that make up the RPPH with the following details: time allocation component by 65%, KI and KD by 51%, learning materials by 56%, learning methods by 39%, learning media by 66% , and learning measures by 74%.

In several other components the teacher stated that he did not agree to make adjustments or changes, as follows: school identity component by 100%, theme/sub-theme by 56%, class/semester by 44%, assessment of learning outcomes by 42% and excluding learning resources the RPPH during the new normal is 40%.

From the findings, it can be stated that the RPPH for the new normal period prepared by the teacher is adjusted to the situation of learning activities that take place in kindergarten institutions and the regulations that apply in the kindergarten institution environment. Thus, the findings can be used as a source of information, reference or reference for research materials or the preparation of the RPPH for the new normal period.

Keywords: New Normal Learning, RPPH, Modification of Learning Devices, PAUD.

Referensi

Dokumen terkait

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN HARIAN (RPPH) TAMAN KANAK – KANAK TERPADU BABUSSALAM Semester / Bulan / Mingu ke : I / September /

Ida Ayu Putu Hemy Ekayani, S.Pd.,M.Pd., selaku Koordinator Program Studi Pendidikan Vokasional Seni Kuliner dan selaku Penguji I, atas bimbingan dan arahan yang diberikan kepada penulis

iii MODEL INTERVENSI UNTUK PERAMALAN TINGKAT PENGHUNIAN KAMAR TPK HOTEL BINTANG DI PROVINSI BALI DAMPAK PANDEMI COVID-19 Oleh Dewa Ayu Alit Damayanti, NIM 1813101002 Jurusan

iii PEMANFAATAN LEMBAR KERJA SISWA LKS INTERAKTIF BERORIENTASI PORTAL LIVEWORKSHEETS PADA MATERI TEKS IKLAN KELAS VIII SMP NEGERI 1 TEGALLALANG Oleh Dewa Ayu Irma Krismayanti,

4 Jakarta Pusat Budhyani, I Dewa Ayu Made.2021.Pengaruh Blended LearningTerhadap Efikasi Diri dan Hasil Belajar Dasar Desain Dengan Pengendali Kemampuan Awal Peserta SMK Negeri Di Bali

v PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN FLIPBOOK MATERI ORGAN PENCERNAAN MAKANAN PADA MANUSIA MUATAN IPA BERBASIS KASUS UNTUK SISWA KELAS V SD Oleh Ida Ayu Putu Laksmi Landina, NIM

Oleh karena itu, dengan rasa sukacita dan Bahagia saya ucapkan rasa syukur dan terimakasih kepada: BAPAK & IBU TERCINTA I WAYAN DANA WIJAYA, S.Pd & DEWA AYU ARTINI, S.Pd

Kemampuan Menulis Anak Usia Dini Studi Kasus Anak Kesulitan Belajar Menulis Pada Kelompok B7 Di Taman Kanak-Kanak... 76 Tunas Harapan Kota Bengkulu, Skripsi, Fakultas Keguruan dan