• Tidak ada hasil yang ditemukan

Faktor - Faktor yang Mempengaruhi Belajar

D. Tujuan dan Manfaat 1. Tujuan

4. Faktor - Faktor yang Mempengaruhi Belajar

Faktor-faktor yang mempengaruhi belajar adalah sebagai berikut: a. Menurut Tim Pengembangan MKDK ( 1989 : 148 – 155 )

1) Faktor Dalam

Faktor dalam, yaitu faktor - faktor yang dapat mempengaruhi keberhasilan belajar yang berasal dari siswa yang sedang belajar. a) Kondisi Fisiologis

Kondisi psikologis umumnya sangat berpengaruh terhadap belajarnya seseorang. Orang yang dalam keadaan segar jasmaninya akan berbeda belajarnya dari orang yang dalam keadaan lemah. Anak-anak yang kekurangan gizi ternyata kemampuan belajarnya dibawah anak-anak yang tidak

kekurangan gizi, mereka lekas lelah, mudah ngantuk dan tidak mudah menerima pelajaran.

b) Kondisi Psikologis

Faktor psikologis yang dapat mempengaruhi belajar adalah: (1) Kecerdasan

Orang yang cerdas akan cepat menguasai pelajaran dibanding dengan orang yang kurang cerdas, meskipun fasilitas dan waktu yang digunakan untuk mempelajari materi pelajaran itu sama.

(2) Bakat

Belajar pada bidang yang sesuai dengan bakat yang dimiliki, akan memperbesar kemungkinan berhasilnya usaha itu.

(3) Minat

Kalau seseorang mempelajari sesuatu dengan penuh minat, maka dapat diharapkan bahwa hasilnya akan lebih baik, sebaliknya kalau seseorang tidak berminat untuk mempelajari sesuatu, jangan diharapkan bahwa akan berhasil dengan baik dalam mempelajari hal tersebut. (4) Motivasi

Motivasi adalah kondisi psikologi yang mendorong seseorang untuk melakukan sesuatu, jadi motivasi untuk

belajar adalah kondisi psikologis yang mendorong seseorang untuk belajar.

(5) Emosi

Keadaan emosi yang labil, seperti mudah marah, mudah tersinggung, merasa tertekan, merasa tidak aman, dapat mengganggu keberhasilan anak dalam belajar. Perasaan aman, gembira, bebas, merupakan aspek yang mendukung dalam kegiatan belajar.

(6) Kemampuan Kognitif

Kemampuan penalaran yang tinggi akan memungkinkan seorang siswa dapat belajar lebih baik daripada siswa yang memiliki kemampuan penalaran sedang.

2) Faktor Luar

Faktor luar yaitu faktor – faktor yang berasal dari luar diri siswa yang dapat mempengaruhi proses dan hasil belajar.

Faktor – faktor yang dimaksud antara lain: a) Faktor lingkungan

(1) Lingkungan alami

Lingkungan alami yaitu kondisi alami yang dapat berpengaruh terhadap proses dan hasil belajar, seperti suhu udara, kelembaban udara, cuaca, musim yang sedang

berlangsung, termasuk didalamnya kejadian – kejadian alam yang ada.

(2) Lingkungan sosial

Lingkungan sosial ini baik yang berujud manusia dan representasinya ( wakilnya ) maupun ujud lain yang langsung berpengaruh terhadap proses dan hasil belajar. b) Faktor instrumental

Faktor instrumental adalah faktor yang adanya dan penggunaannya dirancangkan sesuai dengan hasil belajar yang diharapkan.

Faktor instrumental antara lain: (1) Kurikulum

Kurikulum sekolah yang belum mantap dapat menyebabkan perubahan – perubahan yang dapat mengganggu proses belajar siswa.

(2) Program

Program – program yang jelas tujuannya, sasarannya, waktunya, kegiatannya, dapat dilaksanakan dengan mudah akan membantu siswa dalam proses belajar dan sebaliknya.

(3) Sarana dan fasilitas

Keadaan gedung / tempat belajar siswa, termasuk di dalamnya penerangan, fentilasi, tempat duduk dapat mempengaruhi keberhasilan dalam belajar.

(4) Guru / tenaga pengajar

Kelengkapan jumlah guru, kemampuan, kedisiplinan dan cara mengajar yang baik yang dimiliki oleh setiap guru, akan memungkinkan para murid dapat belajar secara baik.

b. Menurut Slameto ( 2010 : 54 – 72 ) 1) Faktor Intern

Faktor intern adalah faktor yang ada dalam diri individu yang sedang belajar.

a) Faktor jasmani (1) Faktor kesehatan

Kesehatan adalah keadaan atau hal sehat. Proses belajar seseorang akan terganggu jika kesehatan terganggu begitu juga sebaliknya.

(2) Cacat tubuh

Cacat tubuh adalah sesuatu yang menyebabkan kurang baik atau kurang sempurna mengenai tubuh atau badan. Siswa yang cacat tubuh belajarnya akan terganggu dan hendaknya belajar pada lembaga pendidikan khusus.

b) Faktor psikologis (1) Intelegensi

Siswa yang mempunyai tingkat intelegensi yang tinggi akan lebih berhasil daripada yang mempunyai tingkat intelegensi yang rendah. Walaupun begitu siswa yang mempunyai tingkat intelegensi yang tinggi belum pasti berhasil dalam belajarnya.

(2) Perhatian

Untuk dapat menjamin hasil belajar yang baik, maka siswa harus mempunyai perhatian terhadap bahan yang dipelajari.

(3) Minat

Bahan pelajaran yang menarik minat siswa, lebih mudah dipelajari dan disimpan karena minat menambah kegiatan belajar.

(4) Bakat

Jika bahan pelajaran yang dipelajari siswa sesuai dengan bakatnya, maka hasil belajarnya lebih baik karena ia senang belajar dan pastilah selanjutnya ia lebih giat lagi dalam belajarnya itu.

(5) Motif

Motif yang kuat sangatlah perlu di dalam belajar, di dalam membentuk motif yang kuat itu dapat dilaksanakan dengan adanya latihan – latihan / kebiasaan – kebiasaan. (6) Kematangan

Belajarnya akan lebih berhasil jika anak sudah siap ( matang ), kemajuan siswa untuk memiliki kecakapan tergantung dari kematangan dan belajar.

(7) Kesiapan

Jika siswa belajar dan padanya sudah ada kesiapan, maka hasil belajarnya akan lebih baik.

c) Faktor kelelahan

Agar siswa dapat belajar dengan baik haruslah menghindari jangan sampai terjadi kelelahan dalam belajarnya.

2) Faktor Ekstern a) Faktor keluarga

(1) Cara orang tua mendidik

Orang yang kurang / tidak memperhatikan pendidikan anaknya dapat menyebabkan anak tidak / kurang berhasil dalam belajarnya.

(2) Relasi antar anggota keluarga

Demi kelancaran belajar serta keberhasilan anak, perlu diusahakan relasi yang baik di dalam keluarga anak tersebut.

(3) Suasana rumah

Agar anak dapat belajar dengan baik perlulah diciptakan suasana rumah yang tenang dan tentram.

(4) Keadaan ekonomi keluarga

Jika anak hidup dalam keluarga yang miskin, kebutuhan pokok anak kurang terpenuhi akibatnya kesehatan anak terganggu sehingga belajar anak juga terganggu. Begitu juga sebaliknya.

(5) Perhatian orang tua

Anak belajar perlu dorongan dan pengertian orang tua. Bila anak sedang belajar jangan diganggu dengan tugas – tugas rumah.

(6) Latar belakang kebudayaan

Tingkat pendidikan atau kebiasaan di dalam keluarga mempengaruhi sikap anak dalam belajar.

(1) Metode mengajar

Agar siswa dapat belajar dengan baik maka metode mengajar harus diusahakan yang setepat, efisien dan efektif mungkin.

(2) Kurikulum

Kurikulum yang kurang baik berpengaruh tidak baik terhadap belajar, begitu juga sebaliknya.

(3) Relasi guru dengan siswa

Guru yang kurang berinteraksi dengan siswa secara akrab menyebabkan proses belajar – mengajar kurang lancar.

(4) Relasi siswa dengan siswa

Menciptakan relasi yang baik antarsiswa dapat memberikan pengaruh yang positif terhadap belajar siswa. (5) Disiplin sekolah

Agar siswa belajar lebih maju, siswa harus disiplin di dalam belajar baik di sekolah, di rumah dan di perpustakaan. (6) Alat pelajaran

Alat pelajaran yang baik dan lengkap dapat mendukung guru dalam mengajar dengan baik sehingga siswa dapat menerima pelajaran dengan baik serta dapat belajar dengan baik pula.

(7) Waktu sekolah

Memilih waktu sekolah yang tepat dapat memberika pengaruh positif terhadap belajar.

(8) Standar pelajaran di atas ukuran

Guru dalam menuntut penguasaan materi harus sesuai dengan kemampuan siswa masing – masing.

(9) Keadaan gedung

Keadaan gedung yang memadai akan mendukung kegiatan belajar mengajar sehingga belajar siswa dapat berlangsung dengan enak.

(10) Metode belajar

Memilih cara belajar yang tepat dan pembagian waktu yang baik akan meningkatkan hasil belajar.

(11) Tugas rumah

Tugas rumah yang diberikan guru diharapkan jangan terlalu banyak dan menjangkau kemampuan pemahaman siswa.

c) Faktor masyarakat

(1) Kegiatan siswa dengan masyarakat

Perlulah kiranya membatasi kegiatan siswa dalam masyarakat supaya tidak mengganggu belajarnya.

(2) Mass media

Mass media yang baik akan memberi pengaruh yang baik terhadap siswa dan juga terhadap belajarnya, begitu juga sebaliknya.

(3) Teman bergaul

Agar siswa dapat belajar dengan baik, maka perlulah diusahakn agar siswa memiliki teman bergaul yang baik – baik.

(4) Bentuk kehidupan masyarakat

Masyarakat yang terdiri dari orang – orang yang tidak terpelajar dan mempunyai kebiasaan yang tidak baik akan berpengaruh jelek kepada siswa yang berada di situ.

Berdasarkan penjelasan dari dua ahli diatas dapat disimpulkan bahwa faktor – faktor yang mempengaruhi belajar meliputi faktor intern / dalam dan faktor ektern / luar. Faktor intern / dalam terdiri dari faktor fisiologis / jasmani, faktor psikologis, faktor kelelahan. Faktor psikologis mencakup kecerdasan / intelegensi, bakat, perhatian, minat, motivasi, motif, kematangan, emosi, kesiapan, kemampuan kognitif. Sedangkan faktor ekstern / luar terdiri dari faktor keluarga, faktor sekolah, faktor masyarakat dan lingkungan alami. Faktor keluarga meliputi cara orang tua mendidik, relasi antar anggota keluarga,suasana rumah, keadaan ekonomi keluarga, perhatian orang tua, dan latar belakang kebudayaan. Faktor sekolah meliputi metode mengajar, kurikulum, relasi guru dengan siswa,

relasi siswa dengan siswa, disiplin sekolah, alat pelajaran, waktu sekolah, standar pelajaran di atas ukuran, keadaan gedung, metode belajar, dan tugas rumah. Faktor masyarakat meliputi kegiatan siswa dengan masyarakat, mass media, teman bergaul, bentuk kehidupan masyarakat. Lingkungan alami meliputi suhu udara, kelembaban udara, cuaca dan musim.

Dokumen terkait