• Tidak ada hasil yang ditemukan

Hak Memperoleh Pendidikan

Dalam dokumen RENCANA PELAJARAN HAK ASASI MANUSIA (Halaman 58-62)

P

endidikan merupakan hal penting dalam kehidupan seseorang. Saat ini pendidikan diakui sebagai kebutuhan dasar bagi setiap orang. Semua negara yang telah menandatangani dan meratifikasi Konvensi Hak-hak Anak berkewajiban menyelenggarakan pendidikan dasar secara gratis dan bersifat wajib bagi setiap anak. Pendidikan diarahkan untuk mengembangkan secara optimal kepribadian, bakat, serta kemampuan fisik dan mental anak.

Sistem sekolah harus memiliki cara yang dapat menunjang tingkat kehadiran siswa dan mengurangi tingkat putus sekolah. Cara-cara yang dipakai oleh sekolah untuk menegakkan disiplin haruslah sesuai dengan harkat dan martabat anak.

Topik : Hak Memperoleh Pendidikan

Jenjang : Sekolah Dasar (Kelas 4 – 6)

Mata Pelajaran : Pendidikan Kewarganegaraan

Konsep HAM : Hak memperoleh pendidikan

Alokasi Waktu : Satu sesi

I. TUJUAN

Siswa mampu:

• Menyebutkan pentingnya pendidikan bagi kehidupan seseorang.

• Menjelaskan pentingnya berpendidikan.

• Menjelaskan hak memperoleh pendidikan.

II. SUMBER BELAJAR

Konvensi Hak-hak Anak, Pasal 28 (1a, d, e, 2)

1. Negara-negara Pihak mengakui hak anak atas pendidikan, dan dengan tujuan mencapai hak ini secara progresif dan berdasarkan kesempatan yang sama, mereka harus, terutama:

(a) Membuat pendidikan dasar diwajibkan dan terbuka bagi semua anak; (d) Membuat informasi pendidikan dan kejuruan dan bimbingan tersedia dan dapat dimasuki oleh semua anak;

(e) Mengambil langkah untuk mendorong kehadiran yang tetap di sekolah dan penurunan angka putus sekolah.

2. Negara-negara Pihak harus mengambil semua langkah yang tepat untuk menjamin bahwa disiplin sekolah dilaksanakan dalam cara yang sesuai dengan martabat manusia si anak dan sesuai dengan Konvensi ini.

Pasal 29 (a)

Negara-negara Pihak bersepakat bahwa pendidikan anak harus diarahkan ke: (a) Pengembangan kepribadian anak, bakat-bakat dan kemampuan mental dan fisik pada potensi terpenuh mereka;

• Lembar kerja: Mengapa aku harus bersekolah? dan Rencana Pengembangan Diri

III. PROSEDUR A. Pembuka Pelajaran

Guru membagikan kepada siswa lembar kerja yang berjudul “Mengapa aku harus bersekolah? dan meminta siswa memberikan tanda (√) untuk kalimat yang menyatakan alasan perlunya bersekolah. Guru kemudian merangkum jawaban-jawaban yang ditulis siswa pada lembar kerja tersebut.

B. Pengembangan Kegiatan

Guru menunjuk salah satu siswa untuk membacakan cerita tentang Vinh.

Cerita tentang Vinh

Vinh ingin sekali bersekolah dan belajar sebanyak mungkin tentang negaranya dan tentang dunia, walaupun dia tinggal di sebuah desa yang terpencil. Karena sekolah yang terdekat berjarak enam kilometer dari rumahnya, dia harus berangkat pagi-pagi sekali setiap hari agar tidak terlambat.

Orangtuanya merasa iba terhadap kerja keras Vinh dan berusaha membujuknya agar berhenti bersekolah saja dan menunggu sampai ada sekolah baru yang lebih dekat dengan tempat tinggal mereka. Tetapi Vinh bersikeras dan tidak berkebaratan untuk bekerja keras. Dia senang bisa bersekolah.

Vinh berusaha keras. Dia tidak saja bisa menamatkan pendidikan dasar dan menengahnya, namun juga pendidikan tingginya. Dia mengambil jurusan pertanian di universitas. Dia kembali ke desanya dan mengamalkan ilmunya untuk memajukan pertanian di sana. Ternyata dia berhasil. Produksi pertanian di desanya meningkat berkat kerja kerasnya. Saat ini masyarakat di desanya mengusulkan kepada pemerintah agar dibangun sekolah di dekat desa tersebut. Pemerintah menyetujuinya. Vinh sangat berbahagia bisa melihat anak-anak di desanya bisa bersekolah tanpa harus bersusah payah seperti dirinya. Dia sekarang memetik hasil keyakinannya tentang pentingnya pendidikan. Dia juga tahu bahwa dia mempunyai hak untuk memperoleh

Guru bertanya kepada siswa:

a) Apa pendapat Vinh tentang belajar atau bersekolah?

b) Dari pendapat ini, manfaat apa yang diperoleh Vinh di kemudian hari? c) Apakah kalian ingin seperti Vinh? Mengapa?

d) Jika seandainya Vinh dulu tidak melanjutkan sekolahnya, apa yang mungkin terjadi padanya?

Guru merangkum jawaban siswa sambil mengatakan bahwa Vinh begitu meyakini nilai pendidikan dan karena itu dia mengambil haknya untuk memperoleh pendidikan walaupun dia harus bekerja keras.

Guru membagi siswa ke dalam lima kelompok dan meminta mereka mendiskusikan pertanyaan berikut dalam kelompoknya:

• Sebagai anak, kalian juga diberi kesempatan bersekolah. Apa yang harus kalian lakukan agar kalian bisa berhasil di sekolah?

Guru meminta kelima kelompok tersebut membuat laporan. Guru menulis jawaban mereka di papan tulis.

Dari jawaban yang sudah ditulis di papan tulis, guru membuat sintesis:

Jika sudah diberi kesempatan untuk bersekolah, seorang siswa berkewajiban untuk belajar dengan sungguh-sungguh agar kehidupannya bisa lebih baik. Kesempatan memperoleh pendidikan merupakan hak dan sekaligus tanggung jawab setiap orang.

Guru memperkenalkan konsep hak memperoleh pendidikan seperti yang tercantum dalam Konvensi Hak-hak Anak, Pasal 28. Guru menggarisbawahi bahwa setiap anak berhak bersekolah, sehingga pemerintah harus memberikan kesempatan yang seluas-luasnya agar mereka mendapatkan pendidikan dasar.

Konvensi Hak-hak Anak bahkan mengharuskan pemerintah menjadikan pendidikan dasar wajib dan gratis. Selanjutnya, guru menekankan bahwa hak memperoleh pendidikan ini akan bermakna jika pendidikan diarahkan kepada “pengembangan kepribadian, bakat, serta kemampuan fisik dan mental anak secara optimal.”

C. Penerapan

Guru meminta siswa menyusun “Rencana Pengembangan Diri”. Guru bisa membagikan lembar kerja yang berisi tabel “Rencana Pengembangan Diri”, atau membuat tabel tersebut di papan tulis untuk dicontoh dan diisi siswa.

LEMBAR KERJA “Rencana Pengembangan Diri”

Agar tidak menyia-nyiakan kesempatan belajar yang saya peroleh, saya akan

IV. PENILAIAN

Guru menilai kelas dengan mengamati hal-hal berikut:

• Kerja sama antarsiswa

• Partisipasi siswa dalam melaksanakan tugas

• Kemampuan siswa mengeluarkan pendapat sendiri

• Kesesuaian alasan yang diberikan oleh siswa selama proses diskusi Bisa juga penilaian dilakukan dengan cara meminta siswa menyebutkan satu hak yang sudah mereka pelajari dan menyebutkan lima alasan pentingnya hak tersebut.

Hak __________________________________________________ Hak ini penting karena

1. ____________________________________________________ 2. ____________________________________________________ 3. ____________________________________________________ 4. ____________________________________________________ 5. ____________________________________________________

LEMBAR KERJA “Mengapa aku harus bersekolah?

Aku harus bersekolah karena :

BERHENTI MULAI MELANJUTKAN

(contoh jawaban) (contoh jawaban) (contoh jawaban)

Orang tuaku menginginkan aku bersekolah Aku ingin bersama-sama temanku

Aku ingin mempelajari banyak hal di dunia ini Aku ingin mempersiapkan diri untuk bekerja nanti Aku memerlukan pendidikan untuk membantu keluargaku Aku ingin menjadi insinyur, dokter, guru, dll.

Hak Mendapatkan Perlindungan dari

Dalam dokumen RENCANA PELAJARAN HAK ASASI MANUSIA (Halaman 58-62)