• Tidak ada hasil yang ditemukan

BAB III Metode Penelitian

4.1 Hasil Analisis

4.1.1.4 Hasil Wawancara Guru

Wawancara ini dilakukan peneliti untuk mendapatkan konfirmasi dari guru mata pelajaran bahasa Prancis. Pada wawancara terhadap guru terdapat 2 aspek pertanyaan yang meliputi data mengenai kompetensi menulis kala passé composé

dan media yang dibutuhkan guru. Berikut ini hasil wawancara singkat kepada guru :

Tabel 4.4 Pedoman Wawancara Kepada Guru

Aspek Indikator Pertanyaan

Pembelajaran menulis kala passé composé.

4. Ada tidaknya pembelajaran menulis kala passé

composé.

1. Apakah ibu pernah mengajar kompetensi menulis pada materi kala passé compose ?

5. Pemberian latihan menulis kala passé composé.

2. Sesering apakah anda memberikan pelatihan menulis kala passé compose?

6. Kesalahan siswa dalam kompetensi menulis.

3. Kesalahan apa yang sering dilakukan siswa dalam kompetensi menulis?

Media yang dibutuhkan guru.

5. Ada atau tidaknya media pembelajaran kala passé composé.

4. Apakah ibu pernah menggunakan media untuk pembelajaran menulis kala passé

compose? 6. Sumber media yang didapat. 5. Darimana anda

mendapatkan media tersebut? 7. Pendapat tentang pembuatan media pembelajaran interaktif. 6. Bagaimana pendapat anda apabila akan dibuat sebuah media

pembelajaran interaktif kala passé compose? 8. Keinginan guru terhadap

media pembelajaran kala passé composé.

7. Media pembelajaran menulis yang seperti apa yang anda inginkan untuk materi kala passé

composé?

Pada pertanyaan pertama, peneliti menanyakan apakah guru pernah mengajar kompetensi menulis pada materi kala passé composé ? jawabannya adalah guru pernah mengajarkan kompetensi menulis pada kala materi tersebut. Pertanyaan kedua adalah sesering apakah guru memberikan pelatihan menulis dalam materi tersebut ? pada pertanyaan ini, guru menjawab bahwa pelatihan diberikan sesuai dengan kebutuhan siswa. Selanjutnya peneliti menanyakan tentang kesalahan apa saja yang sering siswa lakukan dalam kompetensi menulis ? guru menjawab bahwa kesalahan yang dilakukan siswa sangat bervariasi, tetapi dalam pembelajaran kala passé composé kesalahan siswa yang sering ditemukan adalah kesulitan dalam membedakan auxiliaire (kata bantu) avoir/être. Pada pertanyaan selanjutnya, peneliti menanyakan apakah guru pernah menggunakan media untuk pembelajaran menulis kala passé composé ? guru menjawab tentu saja pernah, kemudian peneliti menambahkan pertanyaan tentang sumber guru mendapatkan media tersebut dan dijawab sumbernya dari bahan buku ajar dan internet saja, itu sangat terbatas tetapi karena keterbatasan waktu membuat guru

kesusahan dalam mendapatkan media dari sumber lain. Pada pertanyaan berikutnya, peneliti menanyakan bagaimana pendapat guru apabila akan dibuat sebuah media pembelajaran interaktif kala passé composé ? pada pertanyaan ini, guru menjawab sangat setuju karena ini akan membantu guru dalam mengajar dan siswa dalam mempelajari materi yang ada. Pada pertanyaan terakhir, peneliti menanyakan tentang media pembelajaran menulis yang seperti apa yang guru inginkan materi kala passé composé ? guru menjawab menginginkan media yang membuat siswa tertarik sehingga tidak bosan dalam belajar, dan diharapkan bisa memanfaatkan media tehnologi yang ada di sekolah seperti laptop, LCD dan laboratorium bahasa.

Jadi menurut hasil dari studi pendahuluan, angket dari siswa dan wawancara singkat kepada guru yang dilakukan peneliti dapat disimpulkan bahwa media pembelajaran yang dibutuhkan yaitu media pembelajaran menulis kala

passé composé yang berbasis tehnologi yang menarik dan bisa membantu serta mempermudah siswa dalam mempelajari materi tersebut.

4.2 Desain Produk

Dari hasil data pada analisis kebutuhan yang didapat, peneliti membuat desain awal untuk pembuatan media pembelajaran kala passé composé bahasa prancis bagi siswa kelas XII. Dalam pembuatan media pembelajaran tersebut, peneliti menggunakan program macromedia flash. Pada media ini terdapat 4 kategori yaitu tata bahasa (grammaire), kata bantu être (auxiliaire être), kata bantu avoir (auxiliaire avoir), dan latihan soal (évaluation) yang masing-masing

kategori terdapat latihan soal berupa menjodohkan dan menulis. Kategori tata bahasa (grammaire) menjelasan tentang fungsi dan susunan kala passé composé. Pada kata bantu être (auxiliaire être) terdapat penjelasan tentang kata kerja (verbe) apa saja yang menggunakan kata kerja bantu être dalam kala passé composé serta tasrifannya (conjugaison), participe passé,accord, dan latihan soal. Sedangkan pada kategori kata kerja bantu avoir (auxiliaire avoir) terdapat penjabaran tentang kata kerja (verbe) apa saja yang menggunakan kata kerja bantu avoir (auxiliaire avoir) serta tasrifannya (conjugaison), participe passé, dan latihan soal. Kategori yang terakhir adalah évaluation yang didalamnya terdapat latihan soal keseluruhan dari setiap kategori yang ada.

4.2.1 Kriteria Media

Kriteria media yang akan dibuat dapat dilihat pada tabel di bawah ini: Tabel 4.5 Kriteria Media

Aspek Indikator

Desain tampilan g. Kesesuaian karakteristik media dengan peserta didik h. Daya tarik menu pembuka

i. Petunjuk penggunaan media j. Komposisi warna

k. Kualitas gambar

l. Huruf yang dipergunakan. Isi Materi Produk e. Bentuk media

Media interaktif yang berupa penjabaran kala passé composé dan latihan soalnya yang dibantu dengan gambar dan teks

g. Kesesuaian gambar dengan materi h. Variasi soal latihan.

Tujuan e. Melatih siswa belajar mandiri

f. Membantu siswa mengingat materi kala passé composé dengan mudah

g. Memberikan pelatihan soal menulis yang menyenangkan.

h. Membantu siswa untuk belajar menulis kalimat kala

passé composé sesuai dengan struktur kalimat yang benar.

4.2.2 Elemen Media 1. Halaman pembukaan

Halaman pembuka memberikan tampilan utama yang bertuliskan judul

dari media yaitu media pembelajaran interaktif untuk latihan menulis ”kala passé

composé” untuk kelas XII. Kemudia klik tombol ENTER untuk menuju ke

Pada home terdapat 3 menu yaitu : tentang program, petunjuk penggunaan,

dan masuk pembelajaran. Sedangkan tombol „INTRO‟ digunakan untuk kembali ke halaman awal dan tombol tanda „X‟ pada pojok kanan atas media berfungsi untuk keluar (close) dari media. Menu „tentang program‟ berisi tentang penjelasan

atau deskripsi dari program, tampilannya seperti berikut :

Pada menu „petunjuk‟ berisi tentang tata cara penggunaan media

Menu selanjutnya adalah “Masuk Pembelajaran” untuk memulai menuju

menu latihan kala passé composé. Pada menu ini terdapat 4 menu latihan secara berurutan yaitu menu “Grammaire”, “Être”, “ Avoir”, dan “Évaluation” yang masing-masing memiliki 2 jenis latihan yaitu, memasangkan dan menulis, kecuali

„‟Évaluation‟‟ yang merupakan latihan keseluruhan dari setiap kategori. Berikut ini adalah tampilan menunya :

ketika siswa memilih menu "grammaire" maka secara otomatis akan muncul tampilan seperti gambar diatas. Pada menu tersebut akan dijelaskan tentang deskripsi dan susunan kalimat dari kala passé composé, dan halaman berikutnya mengingatkan tasrifan dari kata avoir dan être dalam kala présent. Selain itu, pada menu "grammaire" terdapat latihan soal untuk menguji pemaham siswa terhadap materi yang sudah diberikan dengan cara mengeklik tombol "suivant". Berikut ini adalah gambar contoh latihannya :

Pada bagian menu ini, siswa akan melalui jenis latihan menghafal terlebih dahulu dengan cara mengklik gambar dan dibawah gambar akan muncul kalimat

menggunakan kala passé composé yang sesuai dengan gambar. Selanjutnya siswa akan melalui jenis latihan memasangkan dengan cara memilih jawaban yang benar berdasarkan latihan menghafal sebelumnya. Setelah memilih jawaban sesuai dengan gambar, kemudian klik « correction » untuk mengetahui jawabannya, apabila muncul tanda « √ » maka jawaban benar dan apabila muncul tanda « X » maka jawaban salah. Kemudian pada menu ini terdapat latihan menulis, siswa terlebih dahulu menghapus kata dikolom kemudian menulis kalimat dalam kolom yang tersedia sesuai dengan gambar yang sudah diberikan sebelumnya. Pada latihan menulis ini siswa harus memperhatikan otograf dan tanda baca karena kesalahan otograf maupun tanda baca akan berdampak pada kesalahan penulisan kalimat. Kemudian klik « correction » untuk mengetahui apakah jawaban benar atau salah, apabila terdapat kesalahan siswa dapat mengeklik « reset » untuk mengulang penulisan jawaban yang benar. Berikut ini gambarnya :

3. Menu Latihan kedua “Auxiliaire Être”

Pada menu latihan "auxiliaire être" akan dijelaskan pembagian kata yang menggunakan kata bantu être dan pola susunan kalimat pada kala passé composé. Kata kerja tersebut dibagi menjadi 2 bagian, bagian pertama adalah kata kerja pronominal (se laver, se lever, s‟habiller, s‟appelle, se promener), bagian kedua yaitu 12 kata berikut ini : naître, venir, arriver, monter, entrer, rester, sortir, descendre, tomber, aller, partir, mourir. Pada penggunaan auxiliare être terdapat

accord pada participe passénya atau dikenal dengan istilah accord du participe passé. Berikut ini adalah gambar contoh kata pronominal yang ditasrifkan dan sudah ada penambahan accord :

Untuk mendapatkan contoh kalimat seperti diatas, siswa terlebih dahulu harus mengeklik kata atau gambar kemudian akan muncul contoh kalimat tasrifannya seperti gambar diatas. Sama halnya dengan contoh kata pada bagian kedua penggunaan auxiliaire être :

Sama seperti latihan sebelumnya, pada menu latihan ini juga terdapat latihan berupa soal ingatan, memasangkan dan latihan menulis yang tata caranya juga sama seperti latihan pada menu "grammaire".

4. Menu Latihan ketiga “Auxiliaire Avoir”

Menu “Auxiliaire Avoir” merupakan menu yang menjelaskan tentang kriteria kata kerja bahasa prancis yang menggunakan kata bantu avoir, susunan kalimat beserta contoh tasrifannya dan dilengkapi dengan latihan-latihan soal. Berikut adalah gambarnya :

Pada menu avoir terdapat contoh kalimat yang menggunakan kalimat beraturan dan kalimat yang tidak beraturan. Pada menu latihan ini terdapat latihan menghafal, memasangkan, dan menulis sama seperti latihan soal pada menu latihan sebelumnya. Pada latihan memasangkan siswa harus memilih kalimat yang sesuai dengan gambar, kemudian klik « correction » untuk mengetahui jawaban benar atau salah. Untuk mengulang jenis latihan memasangkan tersebut, siswa bisa mengeklik kata « reset ». Berikut ini tampilan gambarnya :

5. Évaluation

Menu "Évaluation" merupakan latihan keseluruhan dari media pembelajaran kala passé composé. Didalam menu tersebut terdapat 3 jenis latihan, yaitu mengklasifikasikan kata sesuai auxiliaire, memasangkan kalimat, dan menulis. Pada latihan mengklasifikasikan kata terdapat 10 kata yang masing- masing kata masuk pada kelompok auxiliaireêtre atau kelompok auxiliaireavoir. Tiap soal bernilai 10 sehingga total score adalah 100. Berikut adalah gambarnya :

Pada evaluasi kedua merupakan latihan dengan jenis soal memasangkan, soal diambil dari latihan-latihan sebelumnya. Bagian ini, terdapat 8 soal dan tidak ada score. Untuk mengetahui jawaban benar atau salah, siswa harus mengeklik tombol « correction » maka secara otomatis akan muncul tanda « √ » apabila jawaban benar dan muncul tanda « X » apabila jawaban salah. Tombol « reset » berfungsi untuk mengulang soal. Berikut adalah gambarnya :

Latihan evaluasi terakhir adalah latihan menulis, pada bagian ini terdapat 5 soal yang masing-masing soal mendapatkan score 20 sehingga total score adalah 100. Tidak seperti latihan-latihan menulis sebelumnya, latihan menulis pada bagian terakhir ini siswa hanya melengkapi kalimat yang rumpang. Hal yang harus diperhatikan siswa pada latihan menulis ini adalah siswa harus memperhatikan otograf dan tanda baca agar tidak terjadi kesalahan dalam menjawab. Berikut adalah gambarnya :

Setelah menyelesaikan desain produk, langkah berikutnya adalah Validasi desain yang akan diujikan kepada dosen ahli. Media ini akan dikonsultasikan kepada dosen ahli (validator) media pembelajaran bahasa prancis.

4.2.3 Validasi Desain

Validasi desain produk ini merupakan validasi ahli yang bertujuan untuk menilai kesesuaian desain produk dengan kebutuhan. Berdasarkan lembar validasi produk, yaitu pengembangan media pembelajaran kala passé composé bahasa prancis menggunakan program macromedia flash bagi siswa kelas XII SMA dilakukan untuk mengetahui hal-hal yang perlu diperbaiki sesuai saran ahli.

Validasi ini dilakukan oleh dosen ahli bahasa Prancis, beliau adalah Madame Sri Handayani, S.Pd., M.Pd. berdasarkan hasil penilaian dosen ahli tersebut, dapat diketahui beberapa kekurangan di dalam desain produk awal dan kemudian penulis melakukan penyempurnaan desain (revisi desain) sesuai saran atau masukan dari dosen ahli.

4.2.4 Revisi Desain

Setelah melaksanakan uji produk kepada dosen ahli, berikut ini disajikan saran dan masukan oleh uji ahli : menurut masukan validator 1) menu kurang jelas dan terkesan tumpang tindih. Pisahkan antara pola passé composé dan auxiliaire

yang dipakai, 2) berikan penggunaan passé composé secara jelas beserta contohnya, 3) bahas masalah accord secara tersendiri, 4) gambar pada latihan dibuat lebih variatif sesuai kata kerja, 5) perintah belum jelas, sesuaikan dan perjelas perintah.

Dari kelima saran yang diberikan oleh dosen ahli, penulis dapat melaksanakan semua saran yang telah diberikan, yaitu mengganti menu secara jelas dan membedakan penggunaan pola passé composé dengan auxiliaire être

maupun auxiliaire avoir, mendiskripsikan kembali penggunaan passé composé

secara jelas beserta contohnya, memaparkan masalah accord secara tersendiri, mengganti gambar-gambar pada latihan soal agar lebih variatif sesuai contoh kata kerja, dan perbaikan saran terakhir adalah mengganti perintah setiap latihan soal dengan jelas.

Berikut ini adalah perbandingan tampilan media pembelajaran sebelum di revisi dan setelah mengalami revisi:

Tampilan menu sebelum di revisi

Tampilan menu sesudah di revisi

Gambar diatas adalah tampilan menu sebelum dan sesudah di revisi. Masukan dari dosen ahli yaitu menu sebelumnya kurang jelas, sebaiknya memperjelas penggunaan kata yang tepat sehingga tidak rancu.

Selanjutkan akan dipaparkan penggunaan passé composé secara jelas beserta contohnya. Setelah melalui beberapa konsultasi dan mendapatkan masukan dari dosen ahli, penulis memutuskan untuk lebih memperjelas deskripsi penggunaan passé composé secara lebih terperinci seperti gambar berikut ini :

Accord merupakan hal penting yang ada dalam pembelajaran kala passé composé oleh sebab itu dosen validator memberikan saran agar penulis membahas masalah accord secara tersendiri. Penulis melaksanakan saran dari dosen validator tentang hal itu, berikut ini merupakan tampilan pembahasan accord :

Selanjutnya akan dipaparkan mengenai revisi produk pada halaman latihan menulis. Pada halaman ini soal dan gambar diganti dengan yang baru agar lebih bervariatif sehingga siswa bisa berfikir kreatif dan imajinatif dalam menjawab soal. Berikut ini akan dipaparkan soal latihan menulis sesudah di revisi :

Didalam media pembelajaran yang telah dibuat terdapat latihan soal berupa latihan memilih jawaban yang tepat sesuai dengan gambar yang tersedia. Setelah melalui revisi, menurut dosen validator perintah yang diberikan belum sesuai dan harus diperjelas perintahnya. Berikut akan disajikan perbandingan antara tampilan perintah soal yang sebelum dan sesudah di revisi :

Tampilan perintah sesudah di revisi

Demikianlah paparan revisi media latihan menulis kala passé composé

yang dilakukan penulis berdasarkan masukan dan saran dari dosen validator. 4.2.5 Pembahasan

Dalam pembahasan ini akan mengulas mengenai keunggulan dan kelemahan media pembelajaran kala passé composé sebagai media latihan menulis bahasa Prancis bagi siswa kelas XII SMA.

1) Keunggulan Media latihan menulis kala passé composé

Media latihan menulis kala passé composé ini dibuat berdasarkan prinsip- prinsip penelitian pengembangan media sehingga dihasilkan media yang sesuai dengan kebutuhan pengguna, dan disesuaikan dengan kurikulum bahasa prancis yang terbaru yaitu kurikulum 2013. Secara lebih khusus media ini memiliki beberapa keunggulan yang membedakan dari beberapa media lain yang sudah ada, diantaranya adalah sebagai berikut :

1. Media ini disusun sesuai dengan materi umum yang digunakan dalam pengajaran di SMA sehingga sangat cocok digunakan, sedangkan media

digital yang banyak beredar di internet adalah media pembelajaran yang dibuat bukan dikhususkan untuk pembelajaran Indonesia, sehingga diperlukan penyesuaian terhadap materi yang digunakan.

2. Media ini bisa menjadi alat berlatih mandiri oleh siswa karena media ini dapat dipergunakan tanpa bimbingan guru karena terdapat petunjuk penggunaan dan pembetulan jika ada kesalahan dalam menjawab soal. Media ini juga dapat digunakan sebagai alat latihan belajar dikelas bersama-sama.

3. Media ini berbentuk digital sehingga dapat dibawa kemana saja dan mudah diperbanyak sesuai dengan kebutuhan.

4. Media ini dilengkapi dengan materi konjugasi, participe passé, accord,

auxiliaire être ou avoir dan struktur kalimat yang benar sehingga mampu melatih dan membiasakan siswa menulis secara benar.

5. Produk pembelajaran ini dapat memberikan variasi dalam belajar untuk mengukur kemampuan siswa dalam keterampilan menulis, sehingga mampu memotivasi siswa dalam belajar.

6. Aplikasi ini dapat dimasukkan pada gadget dan dimasukkan pada web hosting sehingga dapat diakses melalui smartphone.

2) Kelemahan Media Latihan Menulis Kala Passé Composé

Selain memiliki keunggulan, produk ini juga tidak lepas dari kelemahan yang ada. Secara lebih khusus kelemahan produk ini dapat diuraikan sebagai berikut :

1. Produk ini merupakan sebuah alat pembelajaran baru yang membutuhkan penelitian lebih lanjut untuk mengetahui tingkat keefektifan dalam membantu siswa berlatih menulis.

2. Subjek penelitian ini adalah siswa dan guru SMA yang diambil hanya satu sekolah di kota Semarang, yaitu SMA N 12 Semarang. Pemakaian subjek penelitian ini masih terlalu sedikit untuk mewakili populasi SMA yang ada. Apabila subjek penelitian dan SMA yang digunakan lebih banyak maka akan lebih banyak informasi yang diperoleh.

3. Biaya dan waktu juga merupakan salah satu faktor keterbatasan penulis yang mempengaruhi tingkat kualitas produk yang dihasilkan. Penulis tidak melakukan uji coba terhadap produk yang dihasilkan karena keterbatasan tersebut. Sehingga media latihan menulis yang dihasilkan masih belum bisa diketahui secara pasti tingkat kualitas kelayakannya.

Dari penjelasan di atas dapat disimpulkan bahwa media latihan menulis kala

passé composé memiliki keunggulan yaitu pembuatannya yang disesuaikan dengan kebutuhan dan materi yang sesuai dengan pembelajaran bahasa Prancis di SMA, alat ini mampu digunakan sebagai latihan mandiri serta dapat mengukur kemampuan menulis siswa secara mandiri yang praktis dan menarik. Selain memiliki keunggulan alat ini memiliki kekurangan juga yaitu alat ini belum diujicobakan sehingga tidak bisa diketahui kelayakannya.

67 5.1 SIMPULAN

Berdasarkan hasil penelitian yang diperoleh, dapat disimpulkan sebagai berikut:

1. Setelah melakukan analisis kebutuhan, penulis mendapatkan masukan dari guru maupun dari siswa mengenai media yang dibutuhkan. Menurut siswa, mereka sangat membutuhkan media pembelajaran menulis yang praktis dan menarik karena untuk mempermudah pembelajaran bahasa Prancis. Sedangkan guru sangat setuju karena akan membantu menyediakan bahan ajar bagi guru dan sekolah yang membutuhkan.

2. Media yang dihasilkan adalah media pembelajaran kala passé composé bahasa Prancis menggunakan program macromedia flash bagi siswa kelas XII SMA. 3. Media ini merupakan media pembelajaran yang dapat membantu siswa

berlatih menulis secara mandiri. Setelah melakukan beberapa revisi, bahan ajar tersebut dinyatakan valid oleh validator yaitu dosen ahli bahasa Prancis. Oleh karena itu, produk ini dapat diujicobakan di kelas XII di semua SMA negeri yang berkondisi sama dengan SMA Negeri 12 Semarang.

5.2 SARAN

Berdasarkan simpulan di atas, maka penulis mengajukan beberapa saran yaitu:

1. Bagi guru SMA, media ini dapat digunakan sebagai media latihan menulis dengan materi "kala passé composé".

2. Bagi Siswa, media ini dapat digunakan untuk berlatih menulis bahasa Prancis secara mandiri.

3. Bagi peneliti lain, meskipun rancangan yang telah dibuat oleh peneliti telah divalidasi oleh ahli, rancangan tersebut belum diuji keefektifannya dalam pembelajaran bahasa Prancis secara nyata. Oleh karena itu, diperlukan penelitian lebih lanjut untuk mengetahui keefektifan media tersebut di atas.

69

Hidayati, Emi. 2011.Pengembangan Film Animasi Sebagai Media Pembelajaran Menyimak Cerita Rakyat bagi Siswa Kelas V Sekolah Dasar. Skripsi. Pendidikan Bahasa dan Sastra Jawa.

Hutagalung, Rory Anthony. 2004. Grammaire Français. Jakarta : Gramedia Pustaka Utama.

Madcoms. 2011. “PASTI BISA!Belajar sendiri Adobe Flash Pro CS5”. Yogyakarta : Kencana.

Offset, Andi. 2004. Seri Aplikasi Macromedia Flash. ANDI : Yogyakarta.

Sugiyono. 2010. Metode Penelitian Pendidikan (Pendidikan Kuantitatif, Kualitatif dan R&D). Bandung: Alfabeta.

Sudjana, Nana dan Ahmad Rivai. 2002. Media Pembelajaran. Bandung: Sinar Baru Algesindo.

Thiévenaz, Odile dan maïa Grégoire. 2002. Grammaire Proggressive du Français. Paris : CLE International.

(http://fr.syvum.com/cgi/online/serve.cgi/grammaire/verbe/passe_compose.html diunduh tanggal 26 Desember 2012)

Angket siswa

1. Apakah anda sudah mempelajari kala passé composé dalam pembelajaran bahasa prancis ?

a. Ya/sudah b. Tidak/belum

2. Kompetensi apa saja yang diberikan pada proses pengajaran kala passé composé ?

a. Membaca b. Menulis c. Mendengarkan d. Berbicara

3. Apakah guru menggunakan media dalam pembelajaran tersebut ? a. Tidak tentu

b. Ya c. Tidak

4. Apakah dalam pembelajaran kala passé composé anda diberikan pelatihan menulis ?

a. Tidak tentu b. Ya

c. Tidak

5. Bagaimana menurut anda menulis dalam bahasa prancis ? a. Sangat sulit

b. Sulit c. Mudah Alasannya ?

a. Tidak tau kosakata

b. Tidak bisa mengkonjugasikan kata kerja c. Tidak menguasai pola kalimat

d. Lainnya………

6. Apakah guru pernah memberikan media dalam pembelajaran bahasa prancis ? a. Ya

b. Kadang-kadang c. Tidak

7. Apakah guru pernah memberikan media dalam pembelajaran menulis kala passé composé ?

a. Ya

b. Kadang-kadang c. Tidak

8. Apa jenis media yang sering digunakan guru dalam pembelajaran bahasa prancis ?

a. Guru sebagai model pembelajaran b. LKS (Lembar Kerja Siswa) c. Kaset

d. CD Interaktif

9. Apakah anda membutuhkan media untuk latihan menulis ? a. Sangat perlu

b. Perlu c. Tidak perlu

10.Bagaimana pendapat Anda jika akan dikembangkan sebuah media pembelajaran mandiri pada kompetensi menulis dalam bentuk digital?

a. Sangat setuju b. Setuju c. Tidak setuju Alasannya ?

a. Membantu siswa dalam belajar b. Lebih menarik dan variatif

Pedoman wawancara guru :

1. Apakah ibu pernah mengajar kompetensi menulis pada materi kala passé compose

?

2. Sesering apakah anda memberikan pelatihan menulis kala passé compose?

3. Kesalahan apa saja yang sering dilakukan siswa dalam kompetensi menulis? 4. Apakah ibu pernah menggunakan media untuk pembelajaran menulis kala passé

Dokumen terkait