• Tidak ada hasil yang ditemukan

LIABILITY CONVENTION 1972

D. Tuntutan Ganti Rugi

Untuk memperoleh ganti rugi atas kerugian yang diakibatkan oleh objek ruang angkasa, maka pihak-pihak yang berhak atas ganti rugi tersebut harus melakukan tuntutan terhadap negara peluncur melalui negaranya.

Mengenai hal ini, Space Liability Convention 1972 memberikan suatu ketentuan, yaitu :67

1. Suatu tuntutan kompensasi atas kerugian/kerusakan harus dilakukan terhadap negara peluncur melalui saluran diplomatik. Jika suatu negara tidak mempunyai hubungan diplomatik dengan negara peluncur, maka pengajuan tuntutan dapat diajukan melalui permohonan negara lain untuk melakukan penuntutan terhadap negara peluncur atau melalui cara-cara lain berdasarkan konvensi untuk kepentingan penuntutan demikian. Tuntutan dapat juga dilakukan melalui Sekretaris Jenderal Perserikatan Bangsa-Bangsa untuk kepentingan negara penggugat dan negara peluncur dimana keduanya adalah anggota dari Perserikatan Bangsa-Bangsa, (artikel IX);

2. Suatu tuntutan untuk kompensasi atas kerusakan yang diderita dapat diajukan kepada negara peluncur tidak lebih dari satu tahun sejak tanggal terjadinya kerusakan/kerugian atau sejak diketahuinya adanya ciri-ciri negara peluncur harus bertanggung jawab, (artikel X ayat 1);

3. Kompensasi yang harus dibayar oleh negara peluncur sebagai negara yang bertanggung jawab atas kerusakan/kerugian yang diderita berdasarkan konvensi, harus sesuai prinsip hukum internasional serta prinsip persamaan derajat dan keadilan, (artikel XII);

4. Jika negara penuntut dan negara pembayar kompensasi berdasarkan konvensi setuju mengenai bentuk lain dari kompensasi, maka kompensasi demikian harus dibayarkan berdasarkan mata uang dari negara penuntut atau jika negara

67

itu mengajukan permohonan bahwa mata uang tersebut adalah mata uang dari negara yang membayar kompensasi, (artikel XIII);

5. Dengan kehendak masing-masing pihak yang berkaitan dengan penuntutan dan menyatakan bilamana penyelesaian suatu tuntutan tidak dapat dicapai melalui perundingan diplomatik, maka dalam jangka waktu satu tahun dari sejak tanggal pemberitahuan negara penuntut kepada negara peluncur, maka masing-masing pihak berhubungan dengan suatu Komisi Penuntut yang dapat dilakukan melalui permohonan salah satu pihak, (artikel XIV);

6. Komisi Penuntut harus mempunyai kompensasi yang terdiri dari tiga anggota, satu ditunjuk oleh negara penuntut, satu lagi oleh negara peluncur dan yang satunya adalah anggota dari pihak ketiga.

Ketua komisi dapat dipilih oleh pihak-pihak yang mengadakan persetujuan kerja sama dalam jangka waktu dua bulan. Jika dalam persetujuan itu tidak dapat dipilih seorang ketua, maka salah satu pihak dapat mengajukan permintaan kepada Sekretaris Jenderal Perserikatan Bangsa-Bangsa untuk menunjuk ketua dalam jangka waktu tidak lebih dari dua bulan, (artikel XV). Komisi penuntut akan memutuskan melalui jasa-jasa baik bagi suatu penuntutan untuk pembayaran kompensasi dan menentukan jumlah kompensasi yang harus dibayar sejauh hal itu memungkinkan, (artikel XVIII). Keputusan Komisi merupakan keputusan akhir dan mengikat jika telah disetujui oleh masing-masing pihak, (artikel XIX ayat 2).

7. Tidak satu pun ketentuan dari konvensasi akan menghalangi suatu negara atau individu maupun badan hukum untuk melakukan penuntutan dihadapan

Mahkamah/Peradilan atau Peradilan Administratif atau Badan Peradilan lainnya terhadap negara peluncur, (artikel XI ayat 2).

E. Implementasi Penanganan dan Penyelesaian Kasus

Cosmos 954

Satelit Cosmos 954 milik Uni Soviet dapat dijadikan suatu peringatan dari akibat yang dapat terjadi bagi manusia yang tertimpa objek ruang angkasa. Satelit Cosmos 954 milik Uni Soviet telah ditempatkan di orbitnya pada tanggal 18 September 1977, di mana peluncurannya telah dilaporkan kepada Sekertaris Jenderal Perserikatan Bangsa-Bangsa yang dimuat dalam dokumen

PBB No. A/AC.105/INF.368 tertanggal 22 November 1977. Menurut Nota Kedutaan Besar Uni Soviet di Ottawa tanggal 21 Maret 1978, satelit tersebut membawa sumber tenaga nuklir berupa uranium dengan isotop 235, pada tanggal 24 Januari 1978 tepatnya sekitar jam 11.53 waktu Greenwich telah memasuki atmosfer Bumi dan jatuh di sebelah utara kepulauan Queen Charlotte pesisir barat pantai Kanada.

Dari hasil operasi yang telah dilakukan dalam dua tahap, telah menghasilkan suatu kesimpulan bahwa akibat tersebut telah menimbulkan radiasi nuklir yang telah dilaporkan Sekretaris Jenderal PBB yang dimuat dalam dokumen A/AC.105/214 dan 214/ Corr.1 tertanggal 8 Pebruari 1978, dokumen A/AC.105/217 tertanggal 6 Maret 1978 dan dokumen A/AC. 105/236 tertanggal 22 Desember 1978.

Pemerintah Kanada selaku pihak yang dirugikan mempunyai hak untuk menuntut pihak Uni Soviet karena benda ruang angkasa milik Uni Soviet tersebut

telah jatuh di wilayah Kanada dan menyebabkan kerusakan. Dasar hukumnya dilihat pada Liability Convention 1972 pasal I ayat c yang berbunyi :

"Negara peluncur berarti negara yang meluncurkan atau ikut berperan serta dalam pelaksanaan peluncuran benda antariksa”.

Menurut penjelasan dari pasal I di atas dapat kita ketahui bahwa Uni Soviet merupakan pihak yang melakukan peluncuran benda antariksa atau kita sebut sebagai negara peluncur. Sebagai negara yang melakukan peluncuran benda antariksa, Uni Soviet memiliki kewajiban untuk mendaftarkan benda ruang angkasa miliknya agar dapat diidentifikasikan dengan jelas kepemilikannya. Seperti yang tertuang dalam Registration Convention 1975 pasal II ayat 1 yang menyebutkan bahwa :

“Jika suatu benda antariksa diluncurkan ke orbit bumi atau ke luar orbit bumi, Negara peluncur mendaftarkan benda antariksa tersebut dengan cara mencantumkan pada daftar yang diadakan dan dipelihara. Tiap Negara peluncur harus memberitahukan kepada Sekretaris Jenderal Perserikatan Bangsa-Bangsa untuk pembuatan suatu pendaftaran”.

Registration Convention 1975 pasal IV yang menyebutkan bahwa :

1. Setiap Negara tempat pendaftaran sesegera mungkin harus memberikan informasi kepada Sekretaris Jenderal Perserikatan Bangsa-bangsa tentang pendaftaran benda antariksa sebagai berikut ini :

a. Nama negara atau negara-negara peluncur;

b. Keterangan tanda benda antariksa atau nomor pendaftaran benda antariksa; c. Tanggal dan tempat peluncuran;

d. Parameter orbit dasar yang meliputi: i. Periode Nodal,

ii. Inklinasi, iii. Apogee, iv. Perigee,

v. Fungsi umum benda antariksa

2. Setiap Negara peluncur dari waktu ke waktu boleh memberikan keterangan tambahan tentang benda antariksa yang telah didaftarkan kepada Sekretaris Jenderal Perserikatan Bangsa-bangsa mengenai benda antariksa yang telah dilakukan pendaftaran.

3. Setiap negara tempat pendaftaran harus memberitahukan kepada Sekretaris Jenderal Perserikatan Bangsa-Bangsa, sesegera mungkin dan kemungkinan memperluas benda antariksa yang bersangkutan sebelum mengirimkan informasi atau tidak lama berada di orbit bumi.

Dengan dilakukannya pendaftaran benda ruang angkasa oleh suatu negara dapat mewujudkan suatu kepastian kepemilikan, khususnya dalam penentuan yurisdiksi dan kontrol atas benda ruang angkasa yang dimaksud serta memudahkan pula dalam hal pertanggungjawaban maupun dalam rangka mendapatkan bantuan pada negara lain guna melakukan identifikasi suatu benda antariksa.

Kanada sebagai negara yang mengalami kerugian terutama di wilayah yuridiksinya, perlu melakukan suatu tindakan penginformasian kepihak Uni

Soviet dengan berpedoman atas ketentuan Rescue Agreement 1968 pasal IV yang menyatakan bahwa :

1. Setiap Peserta Persetujuan yang menerima informasi atau menemukan benda antariksa atau bagian-bagian komponennya yang kembali ke bumi, di wilayah yurisdiksinya atau dilaut bebas atau di manapun di tempat lain yang tidak berada di wilayah jurisdiksi setiap negara, harus memberitahu negara peluncur dan Sekretaris Jenderal Perserikatan Bangsa-Bangsa.

2. Setiap Peserta Persetujuan yang di wilayah jurisdiksinya ditemukan benda antariksa atau bagian-bagian komponennya, atas permintaan negara peluncur atau dengan bantuan dari negara peluncur jika diminta, melakukan langkah-langkah untuk menemukan kembali benda antariksa dan bagian-bagian komponennya. 3. Atas permintaan negara peluncur, benda yang diluncurkan ke antariksa atau

bagian-bagian komponennya yang ditemukan di luar batas teritorial negara peluncur harus dikembalikan kepada negara peluncur, atau perwakilan negara peluncur dan atas permintaan Peserta Persetujuan, sebelum dikembalikan negara peluncur harus memberikan data tertentu terlebih dahulu.

4. Dengan mengecualikan ayat (2) dan (3) Pasal ini, Peserta Persetujuan yang berkeyakinan bahwa benda antariksa atau bagian-bagian komponennya yang ditemukan pada wilayah jurisdiksinya atau ditemukan di mana saja, benda tersebut membahayakan atau dapat merusak alam, dapat memberitahukan negara peluncur yang harus dengan segera mengambi langkah-langkah yang efektif, di bawah pimpinan dan pengawasan negara Peserta Persetujuan untuk menghindari terjadinya bahaya

5. Biaya yang dikeluarkan dalam penyelesaian kewajiban menemukan kembali dan pengembalian benda antariksa dan bagian-bagian komponennya seperti tersebut pada ayat (2) dan (3) Pasal ini dibebankan pada negara peluncur.

Sementara itu pihak Uni Soviet selaku negara yang melakukan peluncuran benda ruang angkasa berkewajiban untuk mengawasi dan bertanggung jawab atas benda ruang angkasa yang diluncurkannya. Hal ini ditegaskan dalam Space Treaty 1967 pasal VIII yang menegaskan bahwa :

“A State Party to the Treaty on whose registry on object launched into outer space is carried shall retain jurisdiction and control over such object, and over any personnel there of while in outer space or on a celestial body. Ownership of objects launched into outer space, including objects landed or constructed on a celestial body, and of there component parts, its not affected by there presence in outer space or on a celestial body or by there return to the earth. Such object or component parts found beyond the limits of the State Party to the Treaty on whose registry they are carried shall be returned to that State Party, which shall, upon request, furnish identifying data prior to this return".

Sudah tidak diragukan lagi berdasarkan pengakuan dan pernyataan perwakilan dari sovyet tanggal 14 Februari 1978 mengenai asal mula cosmos 954 juga termasuk pengakuan dampak yang diakibatkan oleh puing-puing satelit di wilayah barat laut Kanada, cosmos 954 adalah benda antariksa yang diidentifikasikan sebagai satelit milik Uni Soviet dan Uni Soviet selaku negara peluncur bertanggungjawab secara penuh terhadap Cosmos 954.

Oleh karena itu, sehubungan dengan tuntutan Kanada ke pihak Uni Soviet atas kompensasi kerusakan yang ditimbulkan oleh satelit cosmos 954 dan tumpukan puing-puing beradioaktif berbahaya di wilayah Kanada, itu merupakan suatu hak yang dimiliki oleh Kanada. Dasar dari pengajuan tuntutan ini mengacu ketentuan Space Treaty Pasal IX yang menyebutkan bahwa :

“In the exploration and use of outer space, including the moon and other celestial bodies, State Parties to the Treaty shall be guided by the principle of cooperation and mutual assistance and shall conduct all their activities in outer space, including the moon and other celestial bodies, with due regard to the corresponding interest of all other State Parties to the Treaty. States Parties to the Treaty shall pursue studies of outer space including the moon and other celestial bodies, and conduct exploration of them so as to avoid their harmful contamination and also adverse change in the environment of the Earth resulting from the introduction of extraterrestrial matter and, where necessary, shall adopt appropriate measures for this purpose. If a State Party to the Treaty has reason to believe that an activity or experiment planned by it or its national in outer space, including the moon and other celestial bodies, would cause potentially harmful interference with activities of other States Parties in the peaceful exploration and use of outer space, including the moon and other celestial bodies, it shall undertake appropriate international consultation before proceeding with any such activity or esperiment. A State Party to the Treaty which has reason to believe that activities or experiment planned by another State Party in outer space, including the moon and other celestial bodies, would cause potentially harmful

interference with activities in the peaceful exploration and use of outer space, including the moon and other celestial bodies, may request consultation concerning the activities of experiment".

Prinsip yang terkandung di dalam Space Treaty ini adalah prinsip yang tujuannya untuk melindungi seluruh umat manusia dan terhadap lingkungan terhadap kemungkinan bahaya akibat kegiatan antariksa yang dilakukan oleh Negara-negara.

Mengenai tuntutan ganti rugi atas kerugian yang diakibatkan oleh objek ruang angkasanya, maka pihak Canada dapat mengajukan penuntutan kepada pihak Uni Soviet dengan ketentuan-ketentuan dari Liability Convention. Tuntutan untuk dasar ganti ruginya dapat berdasarkan pada Liability Convention 1972 lewat pasal VIII yang menerangkan bahwa :

1. "A State which suffer damage, or whose natural or juridical persons suffer damage, may present to a launching State claim for compensation for such damage.

2. If the State of nationally has not presented a claim, another State may, in respect of damage sustained in its territory by any natural or juridical person, present a claim to a launching State.

3. If neither the State of nationality not the State in whose territory the damage was sustained has presented a claim or notified its intention of presenting a claim, another State may, in respect of damage sustained by its permanent residence resent a claim to launching State".

Pasal VIII mengatur bahwa negara dari orang-orang pribadi maupun badan hukum dapat melakukan suatu penuntutan apabila telah terbukti bahwa pihak negara itu menderita kerugian yang diakibatkan oleh benda angkasa yang menjadi milik negara peluncur. Selanjutnya mengenai mekanisme untuk menangani masalah penyelesaian ganti rugi ini ditempuh melalui saluran diplomatik, seperti yang telah diatur dalam Pasal IX Liability Convention 1972 ini yang menyatakan : "A claim for compensation for damage shall be present to a launching State through a diplomatic channels. If a State does not maintain diplomatic relation with the launching State concerned, it may request to present its claim to the launching State on otherwise represent its interest under this convention. It may also present its claim through the Secretary General of the United Nations, provided the claimant State and the launching State or both members of the United Nations".

Pengajuan mengenai penyelesaian masalah tuntutan ganti rugi diatur dalam Liability Convention 1972 ini lewat Pasal X-XI yang berbunyi :

Pasal X

1. A claim for compensation for damage may be presented to a launching state not

later than one year following the date of the occurrence of the damage or the identifications of the launching state which is liable.

2. If, however, a state does not know of the occurrence of the damage or has not been able to identify the launching state which is liable, it may present a claim within one year following the date on which is learned of the aforementioned facts ; however, this period shall in no event exceed one year following the date on

which the state could reasonably be expected to have learned of the facts through the exercise of due diligence.

3. The time-limits specified in paragraphs 1 and 2 of this Article shall apply even if the full extent of the damage may not be known. In this event, howover, the claimant State shall be entitled to revise the claim and submit additional documentation after the expiration of such time-limits until one year after the full extent of the damage is known.

Rumusan dari pasal X mengenai jangka waktu pengajuan klaim ganti rugi. Suatu tuntutan untuk kompensasi atas kerusakan yang diderita dapat diajukan kepada negara peluncur tidak lebih dari satu tahun sejak tanggal terjadinya kerusakan/kerugian atau sejak diketahuinya adanya ciri-ciri negara peluncur harus bertanggungjawab.

Pasal XI

1. Presentation of a claim to a launching State for compensation for damage under this Convention shall not require the prior exhaustion of any local remedies which may be available to a claimant State or to natural or judicial persons it represents.

2. Nothing in this Convention shall prevent a State, or natural or juridical persons it might represent, from persuing a claim in the courts or administrative tribunals or agencies of a launching State. A State shall not, however, be entitled to present a claim under this Convention in respect of the same damage for which a claim is being pursued in the courts or administrative tribunals or agencies of a launching

State or under another international agreement which is binding on the States concerned.

Perumusan dari pasal ini yaitu bahwa konvensi sama sekali tidak akan mempersulit adanya suatu penuntutan oleh pihak individu, negara maupun badan hukum terhadap negara peluncur.

Namun jika dalam berjalannya mekanisme penyelesaian sengketa pengajuan tuntutan ganti rugi melalui saluran diplomatik ini mengalami suatu hambatan yang menyebabkan macetnya penyelesaian tuntutan ganti rugi ini maka menurut Liability Convention 1972 harus dibentuk suatu komisi penuntut yang terdiri dari tiga orang anggota dimana komisi penuntut ini harus dapat menyelesaikan masalah-masalah yang timbul berkaitan dengan penyelesaian sengketa.

Hal mengenai komisi penuntut ini dapat kita lihat dalam Pasal XIV – XIX Liability Convention 1972 :

Pasal XIV

“If no settlement of a claim is arrived at through diplomatic negotiations as provided for in Article IX, whithin one year from the date on which the claimant State notifies, the launching State that it has submitted the documentation of its claim, the parties concerned shall establish a Claims Commission at the request of either party”.

Maksud dari pasal ini adalah dengan kehendak masing-masing pihak yang berkaitan dengan penuntutan dan menyatakan bilamana penyelesaian suatu tuntutan tidak dapat dicapai melalui perundingan diplomatik, maka dalam jangka

waktu satu tahun dari sejak tanggal pemberitahuan negara penuntut kepada negara peluncur, maka masing-masing pihak berhubungan dengan suatu Komisi Penuntut yang dapat dilakukan melalui permohonan salah satu pihak.

Pasal XV

1. The Claims Commission shall be composed of three members; one appointed by

the claimant State, one appointed by the launching State and the third member, the Chairman, to be chosen by both parties jointly. Each party shall make its appointment within two months of the request for the establishment of the Claims Commission

2. If no agreement is reached on the choice of the Chairman within four months of the request for the establishment of the Commission, either party may request the Secretary-General of the United Nations to appoint the Chairman within a further period of two months.

Pasal XVI

1. If one of the parties does not make its appointment within the stipulated period, the Chairman shall, at the request of other party, constitute a single member Claims Commissions

2. Any vacancy which may arise the Commissions for whatever reason shall be filled by the same procedure adopted o the original appointment

3. The claims Commissions shall determine its own procedure

4. The Commisions shall determine the place or places where it shall sit and all

5. Except in the case of decisions and aards by single member Commissions, all decisions and awards of the commission be by majority vote.

Rumusan dari pasal diatas adalah Komisi penuntut harus mempunyai komposisi yang terdiri dari tiga anggota, satu ditunjuk oleh negara penuntut, satu oleh negara peluncur dan satunya adalah anggota dari pihak ketiga.

Ketua komisi dapat dipilih oleh pihak-pihak yang mengadakan persetujuan kerja sama dalam jangka waktu dua bulan. Jika dalam persetujuan itu tidak dapat dipilih seorang ketua, maka salah satu pihak dapat mengajukan permintaan kepada Sekretaris Jendral Perserikatan Bangsa-Bangsa untuk menunjuk ketua dalam jangka waktu tidak lebih dari dua bulan.

Pasal XVIII

The Claims Commissions shall be decide the merits of the claim for compensation and determine the amount of compensation payable, if any.

Rumusan dari pasal ini adalah Komisi Penuntut akan memutuskan melalui jasa-jasa baik bagi suatu penuntutan untuk pembayaran kompensasi dan menentukan jumlah kompensasi yang harus dibayar sejauh hal itu memungkinkan.

Pasal XIX

1. The Claims Commission shall act in accordance with the provisions of article XII 2. The decisions of the commissions shall be final and binding if the parties have so

agreed, otherwise the commissions shall render a final and recomendatory award, which the parties shall consider in good faith. The Commisions shall state reasons for its decisions or award.

Pasal ini menjelaskan bahwa keputusan komisi merupakan keputusan akhir dan mengikat jika telah disetujui oleh masing-masing pihak.

Kanada adalah negara pihak dalam Rescue Agreement 1968, demikian pula Uni Soviet selain sebagai pihak dalam Rescue Agreement 1968, juga sebagai pihak dalam Registration Convention 1975 dan Liability Convention 1972. Tuntutan dari pada pihak Kanada kepada pihak Uni Soviet untuk kompensasi atas masalah yang ditimbulkan oleh satelit Cosmos 954 untuk biaya penggantian kerugian dan biaya operasi dan pemulihan lingkungan adalah senilai 7 Juta Dolar Kanada. Tetapi pihak Uni Soviet hanya melakukan pemenuhan ganti rugi sebesar 3 Juta Dollar Kanada.

Dokumen terkait